Anda di halaman 1dari 4

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan
Kesimpulan yang dapat kita ambil dari studi kasus ini antara lain:

1. Pengkajian terhadap masalah nyeri Kronis pada pasien Rematik telah

dilakukan secara komperhensif dan diperoleh hasil yaitu, terdapat

keluhan utama nyeri lutut dimana pasien pertama Ny. N nyeri dengan

skala 5 dan pasien kedua Tn. M merasakan nyeri dengan skala 5

namun nyeri yang dirasakan oleh pasien 2 Tn. M hilang timbul.

2. Diagnosa yang muncul pada kasus pasien pertama adalah Nyeri Kronis

berhubungan dengan ketidakmampuan keluarga merawat anggota

kelarga yang sakit dan pada pasien kedua adalah Defisiensi

Pengetahuan berhubungan dengan ketidakmampuan keluarga

mengenal masalah kesehatan.

3. Rencana keperawatan yang disususun yaitu, melaporkan nyeri lutut

berkurang dengan tingkat skala nyeri 0-10 dalam batas normal, yang

dilakukan kaji keadaan umum dan karateristik nyeri pada pasien.

jelaskan tentang Rematik meliputi pengertian, penyebab, tanda dan

gejala dan makanan apa yang dilarang.

4. Tindakan keperawatan yang dilakukan merupakan implementasi dari

rencana keperawatan yang disusun yaitu, mengkaji karateristik nyeri

pada pasien, memantau tanda-tanda vital,

5. Dari pembahasan diatas didapat evaluasi terhadap keberhasilan

tindakan yang telah dilakukan dan didapatkan kesimpulan bahwa

setelah dilakukan tindakan penyuluhan kesehatan dan kompres hangat

selama 4 hari kepada kedua pasien yang mengalami Rematik hasilnya

111
112

nyeri yang dirasakan kedua pasien berkurang dimana pasien pertama

yaitu Ny. N dan Tn.M nyeri yang awalnya skala 5 menjadi nyeri skala 1

dan kedua pasien tersebut memahami dan mengenali penyebab

masalah kesehatan yang dialaminya.

6. Dengan hasil evaluasi akhir yaitu, Subjektif: Kedua pasien mengatakan,

skala nyeri sudah berkurang, Objektif: Keluarga dan klien mampu

menjelaskan dan mengungkapkan tentang penyakit Rematik seperti

tanda dan gejala dalam respon verbal. Anjurkan teknik relaksasi nafas

dalam dan kompres hangat bila terjadi nyeri.

Berdasarkan hasil pengkajian tersebut dianalisa dan dirumuskan

masalah kesehatan keluarga pasien 1 dan 2 yaitu:

a. Nyeri Kronis berhubungan dengan Ketidakmampuan keluarga

merawat anggota keluarga yang sakit.

b. Defisiensi pengetahuan berhubungan dengan ketidakmampuan

keluarga mengenal masalah Rematik

Perencanaan yang dibuat sesuai dengan masalah yang

diidentifikasi dan mengacu pada teori, dicatat dalam format

perencanaan keperawatan yang berbentuk kolom perencanaan yang

memuat diagnosa keperawatan, intervensi yang bertujuan mengatasi

masalah kesehatan keluarga.

Rencana tindakan dibuat dilaksanakan sesuai rencana karena

penggunaan fasilitas kesehatan yang tepat dan tingkat

pendidikan/pengetahuan klien.

Pada saat pengkajian faktor yang mendukung dari pihak keluarga

banyak yaitu keluarga sangat koorperatif dalam memberikan

keterangan, sehingga pengkajian tidak mengalami hambatan dan

berjalan dengan baik serta lancar.


113

B. Saran

1. Peneliti

Melalui penelitian ini peneliti mendapatkan wawasan baru mengenai

ketidakmampuan keluarga mengenali masalah Rematik dan asuhan

keperawatan pada pasien Rematik.

2. Bagi Puskemas Teluk Dalam

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi bagi

Puskesmas tentang penyuluhan kesehatan serta teknik kompres hangat

dan bagaimana penerapan asuhan keperawatan keluarga pada pasien

Rematik, sehingga dapat digunakan bahan masukan dalam

mengembangkan asuhan keperawatan terhadap keluarga.

3. Bagi Profesi Keperawatan

Hasil penelitian dapat memberikan informasi ilmu dalam

meningkatkan dan menambah referensi bidang keperawatan keluarga.

4. Bagi Keluarga

Hasil penelitian ini dapat memberikan informasi mengenai tingkat

pengetahuan keluarga tentang penyakit Rematik sehingga keluarga

dapat berperan dalam memberikan dukungan untuk pemulihan pasien

dengan Rematik.

5. Bagi Responden

Hasil penelitian ini diharapkan dapat mengobati nyeri pada bagian

lutut serta menurunkan kadar asam urat tinggi yang dapat menyebabkan

penyakit rematik dan memberikan informasi mengenai penyakit rematik

dan tingkat pengetahuan pasien tentang bagaimana cara mencegah

supaya tidak terjadi rematik.


114

Anda mungkin juga menyukai