Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN

KEBUDAYAAN
UNIVERSITAS RIAU
FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
Alamat : Kampus Bina Widya Km. 12,5 Simpang Baru 28293

UAS
Mata Kuliah : Pengantar Bisnis
Dosen Pengampu : Rika Promalessy.,SE.,M.Si
Tanggal : 20 January 2021
Waktu : 13.00 – 15.00 WIB
Sifat Ujian : Tutup Buku

Nama : Soraya Roma Tiur Hutagaol


NIM : 2002112908

Soal 1 (BOBOT 60)

Berikut disediakan pertanyaan di sisi kiri dan jawaban di sisi kanan. Tugas Anda adalah menjodohkan pertanyaan yang berada di sisi kiri
dengan jawaban yang benar di sisi kanan. Satu pertanyaan memiliki 2 jawaban benar. Tariklah garis antara pertanyaan dengan jawaban
yang benar!


FUNGSI MANAJEMEN  PENYUSUNAN STAF
 SOSIAL
LINGKUNGAN INTERNAL   MANAJER TRANSFORMATIONAL
 PRODUK
LINGKUNGAN EKSTERNAL   SUBSTITUSI
 ACTUATING
BAURAN PEMASARAN (MARKETING MIX)   KOMPENSASI

 NERACA
MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA   ORGANIZING

 LAPORAN LABA RUGI


MANAJEMEN OPERASI DAN KUALITAS   CUSTOMER
 BARANG
UANG   ALAM
 PRICE (HARGA)
LAPORAN KEUANGAN   JASA
 LAYOUT
TIPE MANAJER   UANG KARTAL
 UANG GIRAL
JENIS PRODUK   MANAJER TRANSAKSIONAL
 SUPPLY CHAIN (RANTAI
PASOKAN)
SOAL 2 (BOBOT 40)

Jawablah soal berikut dengan jelas!

a. Jelaskan bagaimana kesinambungan antara Manajemen Operasional, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen

Pemasaran dan Manajemen Keuangan dalam satu proses bisnis!

Jawab :

Manajemen operasional, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Pemasaran dan Manajemen Keuangan adalah 4
divisi yang tidak dapat dipisahkan karena saling berkaitan dan berhubungan. Dalam bisnis mulai dari bisnis kecil hingga
bisnis besar pasti melakukan keempat manjemen ini.
Manajemen Operasional biasanya manajemen yang berhubungan dengan proses produksi dimana akan menghasilkan
suatu produk baik barang maupun jasa.Dalam bidang ini lah ditentukan perencanaan kapasitas, perencanaan lokasi,
perencanaan kualitas, perencanaan tata letak dan perencanaan metode.

Setelah ditentukan produk apa yang akan diproduksi maka perusahaan membutuhkan karyawan atau pekerja untuk
memproduksi barang tersebut maka dibutuhkanlah SDM. Manajemen Sumber daya alam adalah salah satu faktor yang
sangat penting bahkan tidak dapat dilepaskan dari sebuah organisasi baik institusi maupun perusahaan . SDM juga
merupakan kunci yang menentukan perkembangan perusahaan. Pada hakikatnya, SDM berupa manusia yang dipekerjakan
di sebuah organisasi sebegai penggerak, pemikir dan perencana untuk mencapai tujuan organisasi itu.

Setelah barang jadi dengan kualitas yang baik maka barang tersebut akan dijual kepada masyarakat atau costumer maka
dalam memasarkan barang diperlukan manajemen pemasaran untuk memperkenalakan barang yang diproduksi ke
masyarakat luas. Manajemen Pemasaran adalah bidang yang berfungsi untuk memasarkan atau mempromosikan suatu
produk atau layanan yang mereka punya. Pemasaran ini mencakup pengiklanan, penjualan,dan pengiriman produk ke
konsumen atau perusahaan lain. Dalam pemasaran dibutuhkan strategi yaitu rangkaian perencanaan untuk menjangkau
target pasar dan mengubah mereka menjadi konsumen produk yang dihasilkan oleh sebuah perusahaan.

Kemudian setelah barang atau jasa tersebut sudah dipasarkan dan laku maka langkah selanjutnya adalah proses
penghitungan uang yang dilakukan oleh manajemen keuangan. Manajemen Keuangan adalah bidang yang bergerak dalam
menghitung laba atau rugi suatu perusahaan dan juga kegiatan perencanaan , pengelolaan , serta pengendalian dana dan
asset yang dimiliki perusahaan. Manajemen keuangan juga berhubungan langsung dengan manajemen produkdi karena
dala menjalankan proses produksinya, manajemen operasional membutuhkan dana dan dana tersebut dikeluarkan oleh
manajemen keuangan.
Jadi kesimpulan ke 4 hal ini sangat berhubungan dan berkesinambungan dan apabila salah satu dari 4 hal tersebut hilang
mungkin bisnis tersebut akan kewalahan.
Terimakasih

Anda mungkin juga menyukai