Anda di halaman 1dari 8

SOAL UJIAN KEWIRAUSAHAAN

SEMESTER : IV ABT,AB
WAKTU : 75 MENIT
SIFAT : TUTUP BUKU

SOAL :
Jawablah Pertanyaan-pertanyaan di bawah ini,
masing-masing soal mempunyai bobot yang sama, yaitu 10

1. Negara Yang mempunyai jumlah pengusaha yang lebih banyak akan lebih tahan
menghadapi krisis ekonomi, jelaskan pendapat saudara?
Jawaban:
Adanya jumlah pengusaha yang banyak dalam suatu negara memberikan dampak
ekonomi yang akan sangat signifikan. Jumlah pengusaha ini, dalam artian,
mengembangkan usaha di berbagai sector yang nantinya dapat melindungi negara
tersebut dari krisis ekonomi. Menurut saya ada beberapa alas an yang dapat membuktikan
hal tersebut:
a. Mampu memberikan kontribusi besar melalui Ekspor
Hal ini dapat memberikan penambahan Pendapatan Negara tersebut melalui
pajak dan biaya yang didapatkan, selain itu apabila produk tersebut berhasil
disukai oleh negara penerima ekspor, maka aka nada rasa penasaran pengguna
luar terhadap negara penghasil dan memungkinkan terjadinya investasi.
b. Memandirikan ekonomi negara sendiri
Terlihat dari adanya covid, kemandirian ekonomi di setiap negara di uji coba.
Hal ini terlihat dari kelangkaan barang, pembelian yang merendah karena
harga tinggi, dsb. Jika dalam suatu negara yang mempunyai banyak
pengusaha, maka hal ini dapat diatasi apabila produk dalam negeri berjalan
dengan baik, bisa melalui banyaknya barang distribusi, harga yang terjangkau
karena tidak dikenakan biaya yang berlebih, tidak ketergantungan kebutuhan
dengan negara lain dan pastinya memajukan pereknomian negara sendiri.
Dengan catatan, barang yang diproduksi harus menghasilkan quality yang
memuaskan konsumen juga.
c. Memberikan kontribusi yang baik kepada negara dan masyarakat melalui
program, konten usaha dan volunteering
Seorang pengusaha pasti memikirkan brand image perusahaan dan pemasaran
yang meluas untuk mengundangan investor dan masyarakat. Maka salah satu
cara meningkatkan pamor usaha, program-program sosial dan volunteering
perlu dilakuakn untuk menunjukkan seberapa baik budaya dan sikap
kepedulian perusahan terhadap negara dan masyarakat yang membutuhkan.
Bayangkan sebuah usaha mempromosikan bahwa pembelian barang akan
bernilai sama seperti memberikan gambaran sikap menjaga
lingkungan/memperbaiki ekosistem dan lingkungannya.
d. Memberikan lapangan kerja baru
Adanya pengusaha yang banyak dapat membuka lapangan kerja baru sebagai
kebutuhan pengusaha yaitu, man power. Pekerja dibutuhkan dalam usaha
untuk memberikan kemudaha bagi pengusaa menjalankan urusan dalam
bisnis.

2. Apa saja yang diperlukan agar seseorang sukses dalam berwirausaha?


a. Sikap Disiplin
b. Pengetahuan yang luas terhadap usaha yang dijalankan
c. Percaya diri
d. Berani mengambil resiko
e. Memiliki jiwa kepemimpinan
f. Berorientasi ke masa depan dan inovatif
g. Serta dapat mengambil dengan baik peluang yang ada

3. Untuk memulai usaha baru, pengusaha harus betul-betul mempertimbangkan


faktor sumber daya (resource base) dan faktor pasar (market base) dari produk atau
jasa yang akan ditawarkan, apa maksud pernyataan tersebut?
Jawaban:
Dari pandangan saya, maksud dari pernyataan itu adalah seorang pengusaha harus
secara serius dan matang dalam mempersiapkan usaha yang akan digelutinya. Dalam
menyusun usaha, perlu adanya riset dan rancangan bisnis kedepannya, maka dari itu
mempertimbangkan faktor sumber daya (resource base) perlu dilakukan untuk
mengetahui beberapa hal inti usaha: 6M
a. Man (Sumber daya manusia)
Hal ini perlu dipertimbangkan dengan matang untuk penyusunan pengelolaan
usaha dalam administrasi, manajemen dan keefektifasan produksi.
b. Money (Uang)
Sumber dana dan permodalan mana yang akan digunakan dalam memabangun
usaha, selain itu darimana saja dana tersebut didapatkan.
c. Material (Bahan Baku)
Sebuah usaha membutuhkan pemenuhan bahan baku untuk dapat dilakukannya
produksi.
d. Machine (Mesin/Teknologi)
Dibutuhkan untuk mengelola produksi sekaligus memanfaatkan teknologi untuk
meningkatkan dan mengevaluasi kapabilitas untuk masuk ke kompetisi pasar
melalui keunikan produk
e. Method (Metode/Cara)
Hal ini berkaitan dengan proses dan cara produksi juga runtutan proses pemasaran
yang menggunakan metode tertentu. Perencanaan metode pemasaran juga harus
dikembangkan untuk menarik konsumen dan meningkatkan profitabilitas yang
tinggi secara kontinu dan sulit untuk ditiru usaha lain.
f. Market (pasar)
Mengidentifikasi seberapa besar produk dapat berkembang dan berkompetisi
dengan pasarnya. Melihat seberapa banyak pesaing dalma pasar, strategi apa yang
diperlukan untuk bisa mempertahankan brand produk.
Sedangkan faktor pasar (market base) adalah mempertimbangkan apa-apa saja yang perlu
disusun dengan baik seperti:
g. Bagaimana kita bisa menjaga dan mempertahankan produk dalam pasar agar tidak
adanya kemudahan bagi pesaing baru masuk
h. Mengetahui dan mempelajari lingkungan eksternal usaha
i. Mengidentifikasi pasar atau produk untuk menerapkan strategi yang cocok dalam
mendapatkan laba yang cukup tinggi.
4. Apa saja yang harus tercantum dalam Rancangan Bisnis (Business Plan) ?
a. Company profile (Identitas perusahan)
b. Visi dan misi perusahaan
c. Penjelasan dan Deskripsi Bisnis dan Produk
d. Keunggulan produk dan keunikan produk
e. Analisa Pasar
f. Rencana pemasaran produk
g. SDM atau orang yang bekerja dalam bisnis
h. Analisis SWOT
i. Proyeksi keuangan (pemasukan dan pengeluaran dana)

5. Siapa saja yang berkepentingan dengan Business Plan?


a. Pihak internal (Departemen atau Bidang Manajemen dalam perusahaan dan para
pegawai ada)
b. Pihak eksternal (Investor, penyalur bahan baku, perusahaan mitra dan sponsor
(apabila ada))

6. Apa yang mempengaruhi kedalaman studi kelayakan bisnis?


a. Besarnya modal yang diinvestasikan
Semakin besar dana yang disiapkan untuk memulai bisnis pasti akan lebih dalam
studi kelayakan dilakukan untuk menekan pengeluaran dan menjaga agar modal
yang diberikan tidak sia-sia didapatkan.
b. Tingkat ketidakpastian proyek
Apabila dalam perkiraan penghasilan, penjualan, beban usaha dan keadaan uang
dalam sautu usaha, pendalaman studi kelayakan harus secara hati-hati dilakukan.
c. Kompleksitas elemen-elemen yang mempengaruhi investasi bisnis
Banyaknya faktor yang dibutuhkan akan memengaruhi pelaksanaan bisnis
sehingga studi kelayakan usaha harus disusun dengan baik dan berhati-hati.
7. Untuk menyukseskan Master Plan Peningkatan dan Perluasan Ekonomi Indonesia
(MP3EI) 2011-2025 maka diperlukan lebih banyak pengusaha, mengapa demikian?
Jawaban:
MP3EI berfokus pada pertumbuhan melalui pemerataan kebutuhan ekonomi
penduduk negara Indonesia. Diperlukan banyak pengusaha karena dibutuhkannya
pemanfaatan dan pengelolaan SDA atau SDM yang berada pada setiap kota dan wilayah
daerah seluruh Indonesia dalam meningkatkan minat investor juga produksi produk
dalam negeri yang memengaruhi kepada peningkatkan kesejahteraan yang merata dengan
mengangkat pendapatan per kapita juga peningkatan infrastruktur untuk masyarakat.

8. Jelaskan hubungan kreatifitas dan inovasi dalam bidang bisnis!


Jawaban:
Kreatifitas dan inovasi adalah kemampuan yang seharusnya dimiliki oleh
wirausaha dalam menjalankan suatu bisnis. Kreatifitas merupakan cara berpikir sesuatu
yang baru dan diartikan sebagai kemampuan seseorang untuk mengembangkan dan
merencanakan ide/gagasan baru dalam menyelesaikan permasalahan atau memanfaatkan
peluang yang ada. Keduanya berhubungan karena inovasi sendiri merupakan penerapan
pemikiran kreatif yang digunakan untuk menyelesaikan permasalahan atau
memanfaatkan peluang tersebut. Sebagai wirausaha, kita harus dapat bertindak dan
berpikir sesuatu yang out of the box atau menggunakan elemen usaha lama namun
mengembangkannya dengan metode baru.

9. Tulislah 1 judul rancangan bisnis dan latarbelakangnya!


“INOVASI MARKETING KHUSUS DESA WISATA BERBASIS IT”
Latar Belakang
Indonesia memiliki banyak potensi wisata, seperti potensi alamiah dan potensi
budaya yang tumbuh dan berkembang di masyarakat, seperti kehidupan sosial budaya,
kesenian, adat istiadat, mata pencaharian, dll. Potensi tersebut dapat dikembangkan untuk
menarik minat wisatawan lokal maupun mancanegara, sehingga desa tersebut dapat
menjadi desa yang mandiri dan membantu meningkatkan perekonomian negara.
Salah satu wilayah yang menerapkan program digital tourism adalah Jawa Barat.
Tujuannya untuk mendigitalisasi desa-desa agar masyarakat dapat dengan mudah
mengakses internet, khususnya dalam mengembangkan usaha melalui potensi daerahnya
masing-masing dengan mempromosikannya ke media sosial sebagai peluang usaha.

Hal yang memicu kami dalam membangun bisnis IM.DWIBIT dengan nama
website DESAYUK! adalah untuk memberikan kesempatan bagi desa-desa di Indonesia
dalam mengembangkan dan mempromosikan bisnisnya dengan menggunakan platform
digital sebagai media promosi wisata (marketing), agar jangkauan promosinya dapat
lebih luas. Meskipun terjadinya pandemi covid-19 membawa kerugian yang cukup besar
dari berbagai sektor, terutama sektor pariwisata karena menurunnya angka pengunjung
wisatawan, namun hal ini bukan berarti masyarakat telah kehilangan minatnya untuk
berlibur. Selama masa pandemi, rasa jenuh dan keinginan untuk berlibur masyarakat
semakin besar, sehingga membuat masyarakat mulai merencanakan liburan ke destinasi
wisata pilihnya dengan tetap didukungnya kebijakan dari pemerintah untuk sektor
pariwisata melalui protokol Kesehatan Covid-19.

10. Uraikan bagaimana proses market riset untuk mendukung penulisan bisnis plan
no.9
Jawaban:
1. Mendata dan mengidentifikasi Desa Wisata yang berada di Kabupaten
Sukabumi dan Kabupaten Bogor.
2. Mengevaluasi dan mendata kesiapan fasilitas, kelancaran transportasi dan
akomodasi yang akan dipasarkan.
3. Penyebaran kuisioner yang sesuai dengan target pasar dan tujuan riset
dilakukan.
4. Memberikan informasi produk bisnis layanan website pariwisata kepada
sekelompok target pasar utama dan mendata kritik/saran yang disampaikan
5. Mencari tahu kepekaan target pasar dan pasar tentang produk, harga, promosi
dan perilaku konsumen yang memengaruhi kebutuhan di bidang pariwisata.
6. Mengidentifikasi kepekaan konsumen terhadap perubahan harga, pemintahan
harga dan paket produk yang ditawarkan melalui range harga tertentu untuk
dapat mengetahui harga berapa yang perlu dipasang dan dengan beban biaya
yang harus diminimalisir.
Selamat Bekerja

Anda mungkin juga menyukai