Narasi Tugas Monolog2

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

Assalamuallaikum wr wb

Perkenalkan saya azis dymas ilham Peserta Latsar CPNS 2021 Golongan 2 Badan
Narkotika Nasional
Saat ini Saya bertugas sebagai asn di instansi badan narkotika nasional atau yg biasa
disebut BNN, BNN adalah salah satu Lembaga pemerintah non kementrian di Indonesia
yang melaksanakan tugas pemerintahan di bidang pencegahan, pemberantasan
penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika, psikotropika, prekursor dan bahan adiktif
lainnya kecuali bahan adiktif untuk tembakau dan alkohol. BNN bertanggung jawab
langsung kepada Presiden. Dasar hukum BNN adalah Undang-Undang Nomor 35 tahun
2009 tentang Narkotika. Sebelumnya, BNN merupakan lembaga nonstruktural yang
dibentuk berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 17 Tahun 2002, yang kemudian diganti
dengan Peraturan Presiden Nomor 83 Tahun 2007.
Visi BNN yaitu Menjadikan Lembaga  Non Kementerian yang profesional dan mampu
menggerakkan seluruh komponen masyarakat, bangsa dan negara dalam melaksanakan
Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika,
Psikotropika, Prekursor dan Bahan Adiktif Lainnya di Indonesia .
Dan Misi BNN adalah Menyusun kebijakan nasional P4GN, Melaksanakan operasional
P4GN. Mengkoordinasikan P4GN, Memonitor dan mengendalikan pelaksanaan kebijakan
nasional P4GN. Menyusun laporan pelaksanaan kebijakan nasional P4GN yang diserahkan
kepada Presiden.
Badan Narkotika Nasional mempunyai lima nilai-nilai dasar organisasi yang disingkat BNN RI,
yaitu : Berani ,Nasionalisme ,Netral, Responsif dan Inovatif.

Status kelembagaan BNN Yaitu Lembaga Pemerintah Non-Kementrian dengan struktur


vertikal ke Provinsi dan kabupaten/kota. Di Provinsi dibentuk BNN Provinsi, dan di
Kabupaten/Kota dibentuk BNN Kabupaten/Kota . BNN  berkedudukan di bawah presiden
dan bertanggungjawab kepada Presiden. Kepala BNN dibantu oleh seorang Sekretaris
Utama,  Inspektur Utama, dan lima Deputi, yaitu Deputi Pencegahan, Deputi Pemberdayaan
Masyarakat, Deputi Rehabilitasi, Deputi Pemberantasan dan Deputi  Hukum dan Kerja
Sama.
Di BNN saya melaksanakan tugas aparatur sipil negara sebagai penjaga tahanan, tugas
dari penjaga tahanan itu sendiri adalah bertanggung jawab sebagai pengawasan,
keamanan, perawatan dan keselamatan tahanan di dalam rumah tahanan serta
bertanggung jawab  untuk melakukan pemeliharaan, pembinaan, dan pengendalian
seseorang yang telah ditangkap dan sedang menunggu pengadilan yang telah didakwa
melakukan tindak kejahatan narkotika dan dijatuhi hukuman dalam masa tertentu,
kegiatan sehari hari yg saya lakukan sebagai penjaga tahanan badan narkotika nasional
yaitu melakukan pengamanan dan penjagaan tahanan seketat mungkin, melakukan Razia
rutin terhadap barang terlarang, melakukan pengawasan dan pengecekan berkala terhadap
gerak gerik kegiatan tahanan didalam ruang tahanan secara langsung maupun melalui cctv
untuk mengantisipasi tahanan melarikan diri atau bunuh diri, mengisi buku mutasi dalam
segala bentuk kegiatan yg berkaitan dengan penjagaan tahanan, melakukan pemeriksaan
dan perawatan kondisi fisik dan Kesehatan tahanan, melakukan administrasi pendataan
data diri tahanan, melakukan pengawalan tahanan, memberikan pembinaan dan
penyuluhan tentang hukum dan kerohanian serta memperhatikan kesediaan makanan dan
minuman tahanan, standar layanan yg saya lakukan sebagai penjaga tahanan untuk
mencapai tujuan instansi yaitu bekerja dengan sungguh sungguh dan loyalitas, bekerja
dengan penuh integritas dan profesionalisme, dan tetap menerapkan Nilai nilai dasar ASN
seperti akuntabilitas, nasionalisme, etika publik, komitmen mutu dan anti korupsi.
Selanjutnya ulasan yg saya pelajari pada agenda 3 ini terdapat 3 poin utama yg saya
pelajari yaitu yg pertama tentang manajemen asn , dimana manajemen asn ini merupakan
pengelolaan asn untuk menghasilkan pegawai asn yg professional , memiliki nilai dasar,
memiliki etika profesi, bebas dari intervensi politik, dan juga bersih dari praktik korupsi kolusi
dan nepotisme . yg kedua yaitu pelayanan public, yang mana pelayanan public ini
merupakan segala bentuk kegiatan pelayanan yg dilaksanakan oleh instansi pemerintah,
baik dipusat maupun didaerah, pelayanan public yg diberikan oleh instansi pemerintah ini
dalam bentuk barang atau jasa dan dilaksanakan agar dapat memenuhi kebutuhan
masyarakat, yg ketiga yaitu whole of government atau disebut WOG, dimana wog ini
merupakan sebuah pendekatan penyelenggaraan pemerintahan, yg menyatukan upaya
upaya kolaboratif pemerintahan dari keseluruhan sector dalam ruang lingkup kordinasi yg
lebih luas guna untuk mencapai tujuan Bersama, sebagai asn milenial tentunya saya
mempunyai peran sebagai pelaksana kebijakan public, pelayanan public serta perekat dan
pemersatu bangsa , bagaimana nantinya untuk menjadi seorang asn yg berkualitas saya
harus memiliki nilai nilai dasar etika profesi, bebas dari intervensi politik dan besrih dari
praktik kkn, saya juga harus berprinsip pelayanan public, berpola pikir pelayanan public dan
praktik etiket dan yg terakhir saya sebagai seorang asn harus mampu berkolaborasi dan
bersinergitas guna untuk mencapai tujuan Bersama .
Demikian yg dapat saya sampaikan wassalamualaikum wr wb.

Anda mungkin juga menyukai