Anda di halaman 1dari 3

Menjaga Kesehatan Ginjal

Ginjal adalah salah satu organ yang terdapat dalam tubuh manusia. Ginjal sendiri memiliki
fungsi yang penting bagi tubuh manusia. Fungsi umum ginjal yang banyak diketahui
masyarakat adalah mengeluarkan sekret urine. Tidak hanya itu, ginjal juga berfungsi untuk
pengaturan keseimbangan air, pengaturan konsentrasi garam dalam darah dan keseimbangan
asam-basa darah. Selain itu, ginjal juga memegang peranan penting pengeluaran zat-zat
toksis atau racun.

Begitu banyak fungsi penting ginjal bagi tubuh manusia. Bagaimana jika terjadi gangguan
pada ginjal kita? Sudah tergambar bukan bagaimana keadaan tubuh kita? Mungkin fungsi-
fungsi penting ginjal kita tidak akan berjalan normal. Oleh karena itu sangat penting untuk
menjaga kesehatan ginjal kita. Penyakit pada ginjal bisa disebabkan karena infeksi, penyakit
autoimun, dan penyakit metabolik, seperti hipertensi, diabetes, dan kolesterol tinggi, yang
kita tahu bahwa penyakit diatas dipengaruhi oleh pola hidup seseorang.

Gangguan ginjal memiliki gejala yang minim. Akibatnya, banyak orang yang merasa baik-
baik saja padahal mereka terkena gangguan ginjal. Maka dari itu kegiatan mencegah dari
awal sangat dianjurkan. Ibarat pepatah lebih baik mencegah daripada mengobati. Maka dari
itu, berikut cara menjaga kesehatan ginjal untuk mencegah penyakit ginjal.

Hal utama yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan ginjal kita adalah pola hidup sehat.
Pola hidup sehat disini meliputi :

1. Berolahraga secara rutin


Olahraga secara rutin membantu untuk memperlancar peredaran darah
sehingga suplai oksigen ke seluruh organ tubuh juga terpenuhi. Akibatnya kondisi
tubuh dalam keadaann sehat, maka beban ginjal tidak akan menjadi berat atau
berjalan secara normal.
2. Mengontrol berat badan
Berat badan perlu dikonntrol agar tidak berlebihan sehingga memperberat
kerja ginjal. Berat badan yang berlebih biasanya diakibatkan oleh tingginya
kandungan lemak pada tubuh. Lemak yang berlebih dapat mengahambat kerja ginjal.
Selain itu, berat badan berlebih memiliki ikatan erat dengan kondisi tubuh yang
memicu gangguan ginjal seperti, hipertensi, kolesterol dan diabetes.
3. Menghentikan kegiatan merokok dan tidak mengonsumsi alkohol
Rokok dan alkohol merupakan konsumsi yang sangat berbahaya dan memiliki
dampak yang buruk bagi tubuh. Konsumsi rokok dan alkohol yang berlebih, sangat
mengganggu kerja ginjal dan menyebabkan kerja ginjal tidak dapat optimal.
4. Perbanyak minum air putih
Air putih adalah salah satu cairan yang dapat menaikkan metabolisme. Dengan
memperbanyak minum air putih, beban kerja ginjal akan terbantu, sehingga dapat
mengurangi resiko gangguan pada ginjal. Kebutuhan air minimal seseorang dalam
sehari adalah sebanyak 2 liter atau 8 gelas. Kurang mengonsumsi air putih juga dapat
beresiko terkena penyakit batu ginjal.

Selain menjaga pola hidup sehat, melakukan medical check up juga diperlukan. Seperti yang
telah kita ketahui bahwa gangguan ginjal memiliki gejala yang minim, dengan melakukan
medical check up kita dapat mendeteksi dini bagaimana kondisi ginjal kita. Medical check up
juga bermanfaat mendeteksi dini hipertensi, kolesterol, dan diabetes, yang merupakan
penyakit pemicu gangguan kesehatan ginjal. Maka dari itu, melakukan medical check up
penting untuk menjaga kesehatan tubuh kita.

Sumber

Pearce, Evelyn C. 2004. Anatomi dan Fisiologi untuk Paramedis. Jakarta: Gramedia

Aditya, Astri, dkk. 2018. Screening Fungsi Ginjal Sebagai Perbaikan Outcome Pengobatan
Pada Penderita Diabetes Mellitus Tipe II. Jurnal Kesehatan Masyarakat (e-Journal).
Volume 6, Nomor 1. Diakses di http://ejournal3.undip.ac.id/index.php/jkm pada 30
Januari 2020.

www.awalbros.com/urologi/menjaga-kesehatan-ginjal/ diakses pada 31 Januari 2020.

https://www.alodokter.com/cara-mencegah-penyakit-ginjal-dengan-langkah-sederhana
diakses pada 31 Januari 2020.

Anda mungkin juga menyukai