Anda di halaman 1dari 6

Bab I

Pendahuluan

1.1. Latar Belakang

Minyak telon merupakan salah satu produk consumer care yang dapat
menunjang kesehatan tubuh khususnya bagi bayi. PT. BBC termasuk salah satu
perusahaan farmasi yang memenuhi kebutuhan minyak telon saat ini secara
masal dan standar dalam proses pembuatan produk dengan menggunakan mesin
untuk mempermudah dalam membuat berbagai produk dengan kemasan yang
bervariasi dan dapat dikontrol umur pakai sebuah produk dengan
mencamtumkan tanggal produksi dan batas aman penggunaan produk tersebut.
Karena dalam membuat produk secara masal dan konsisten maka di perusahaan
tersebut membutuhkan mesin, mesin yang digunakan saat ini adalah Video Jet.

Permasalahan yang terjadi pada mesin Video Jet adalah tidak adanya
ketersediaan komponen pengganti dari mesin yang secara tiba-tiba rusak dan
apabila tidak ada ketersediaan komponen pengganti pada saat itu maka harus
menunggu waktu inden selama 4-8 minggu untuk kedatangan komponen yang
baru. Penggunaan mesin selama proses produksi berlangsung 24 jam dan terbagi
dalam 3 shift per hari akan mempengaruhi tingkat kesiapan mesin itu sendiri
terutama pada komponen mesin Video Jet, selama ini apabila terjadi kerusakan
pada mesin Video Jet, PT. BBC hanya menggunakan sistem perbaikan
breakdown maintenance, sehingga waktu yang digunakan untuk perbaikan
tentunya mengganggu proses produksi yang berimbas pada tidak tercapainya
target produksi.

Dari data yang ada saat ini waktu perbaikan 2,5 jam hingga 4 jam agar
mesin dapat bekerja dengan normal, dalam waktu 1 jam, mesin video jet mampu
mencetak tanggal produksi dan tenggat waktu pada botol dan folding box
sebanyak 5000 botol. Sehingga dengan adanya breakdown maintenance
membuat kerugian yang cukup besar dari produksi perusahaan.

Tugas Akhir Teknik Mesin UKI


2

Maka untuk menyelesaikan permasalahan tersebut dibutuhkan sebuah


kajian atau penelitian untuk menemukan solusi yang tepat sehingga ketika
terjadi permasalahan pada mesin video jet dapat langsung dilakukan
penggantian.

Dalam penelitian ini direncanakan dilakukan dengan 2 metode


perhitungan yaitu metode inventory, metode ini dilakukan untuk penyetokan
komponen-komponen video jet, dimana diperlukan perhitungan kira-kira berapa
optimalnya jumlah komponen yang harus di stock dan kapan harus melakukan
pengadaan material kembali. Untuk melihat ketepatan perhitungan maka juga
dilakukan perhitungan berikutnya dengan metode forecast/peramalan , untuk
metode ini dilakukan supaya mendapatkan peramalan kapan harus dilakukan
pembelian komponen tanpa harus ada breakdown maintenace dan penyetokan
barang.

Dari kedua metode ini nantinya dibuatlah analisa perbandingan pada


ketersediaan komponen. Juga dilakukan pencatatan kondisi mesin secara teratur
dan kontinyu agar dapat dilakukan dilakukan tindakan pencegahan untuk
mengurangi tingkat kerusakan mesin dan untuk mempermudah penyusunan
model pemeliharaan apabila dibutuhkan. Oleh karena itu dilakukan penelitian
dengan tujuan untuk memberikan usulan pola waktu pergantian untuk komponen
rusak atau tunggu rusak. Untuk mencegah breakdown mesin Video Jet pada
periode berikutnya.

1.2. Tujuan Penelitian

Adapun maksud dan tujuan dari dilakukan penelitian ini ialah:

1. Mengetahui solusi pemecahan masalah maintenance penggantian


komponen mesin video jet dengan perbandingan perhitungan metode
inventory (FIFO) dengan metode forecast ( moving average dan
smoothing exponensial.

2. Membuat analisa model inventori dan model forecast.

Tugas Akhir Teknik Mesin UKI


3

1.3. Agenda Penelitian

No. Kegiatan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agu


1. Penyusunan dan Pengajuan Judul
2. Studi Pustaka
3. Pengambilan Data
4. Analisis Data
5. Penentuan Tidakan
6. Penyusunan Laporan
7. Publikasi
8. Sidang Skripsi

1.4. Batasan Masalah

1. Mesin yang digunakan untuk penelitian ialah Video Jet yang ada di PT.
BBC.

2. Data yang diambil mulai dari bulan Juli 2018 sampai Oktober 2020.

1.5. Ruang Lingkup Penelitian

1. Pengambilan data untuk penelitian hanya dilakukan di PT. BBC plant 2.

2. Penelitian ini hanya untuk permasalahan breakdown yang terjadi pada


mesin Video Jet PT. BBC yang mana terjadi karena komponen dari
mesin mengalami kerusakan mendadak dalam kurung waktu
pengambilan data.

1.6. Manfaat Penelitian

Adapun manfaat yang dapat diperoleh dari Tugas Akhir ini sebagai berikut:

1. Manfaat teoritis

Penelitian ini diharapkan dapat menambah wawasan bagi


pembaca dan perkembangan ilmu pengetahuan secara teoritis yang
dipelajari di bangku perkuliahan.

2. Manfaat praktis

a. Bagi penulis

Tugas Akhir Teknik Mesin UKI


4

Penelitian ini diharapkan dapat menjadi sarana menambah


wawasan serta mengimplementasikan pengetahuan penulis
tentang inventori dan forecast.

b. Bagi perusahaan

Penelitian ini diharapkan dapat membantu perusahaan


untuk mengelola ketersediaan komponen serta menjadi bahan
pertimbangan bagi manajemen untuk menerapkan di lapangan.

Tugas Akhir Teknik Mesin UKI


5

Tugas Akhir Teknik Mesin UKI


6

Tugas Akhir Teknik Mesin UKI

Anda mungkin juga menyukai