Anda di halaman 1dari 1

KULTUM TENTANG KEUTAMAAN BULAN RAMADHAN

BISMILLAHIRRAHMANIRRRAHIM
Alhamdulillahi rabbil’alamin , wa bihi nasta’iinu ‘aala uumuriddunya waddiin, wash
shalatu was salamu ‘alaa asyrafil anbiyai wal mursalin, wa ala aalihi wa ashhabihi ajma’in
amma ba’du.
Segala puji dan syukur kita panjatkan kepada Allah SWT. Shalawat serta salam
mudah-mudahan terlimpahkan kepa junjungan kita nabi besar Muhammad Shallallahu’Alaihi
Wa Sallam, kepada keluarganya, sahabatnya, dan semoga tercurah kepada kita semua sebagai
pengikutnya. Aamiin…
Teman-teman yang dirahmati Allah SWT, taukah kalian bahwa bulan Ramadhan
memiliki keutamaan yang luar biasa. Ramadhan adalah bulan dibukanya pintu syurga dan
ditutupnya pintu neraka. Puasa Ramadhan dapat menghapus dosa yang telah lalu, dan masih
banyak lagi keutamaan-keutamaan lainnya. Karena itulah, pada bulan Ramadhan ini marilah
kita berpuasa dan memperbanyak amal ibadah kepada AllahSWT.
Bulan ini disebut juga dengan bulan syahrun mubarak. Hal ini adalah berdasarkan
pada dalil hadist Nabi Rasulullah SAW yang artinya :”Sungguh telah datang kepada kalian
bulan yang penuh berkah. Pada bulan ini diwajibkan puasa kepada kalian..” (HR. Ahmad,
An-Nasa’i dan Al-Baihaqi). Dan juga bahwa setiap ibadah yang dilakukan di bulan
Ramadhan, maka Allah akan melipat gandakan pahalanya.
Teman-temanku yang dikasihi Allah SWT, kita harus tahu bahwa berpuasa itu bukan
hanya menahan lapar dan haus. Tetapi yang lebih penting adalah menahan diri dari godaan
hawa nafsu. Nabi Muhammad SAW bersabda “Betapa banyak orang berpuasa tetapi tidak
ada yang diperolehnya kecuali hanya lapar dan dahaga”.
Sayang sekali kalau puasa kita sia-sia, tidak mendapatkan pahala tetapi hanya lapar
dan haus yang kita rasakan. Untuk itu marilah kita luruskan niat berpuasa semata-mata karena
Allah SWT, dengan menjauhi segala laranganNya dan memperbanyak amal ibadah
kepadaNya.
Demikian yang dapat saya sampaikan, meski singkat semoga bermanfaat. Mohon
maaf atas segala kekurangan. Wabillahi taufiq walhidayah. Wassalamualaikum
warahmatullahi wabarakatuh.

Anda mungkin juga menyukai