Anda di halaman 1dari 23

PEMBAHASAN

PENALARAN KUANTITATIF
1. Jawaban: E
Cairan pemutih (ml) Air (galon)

3 2
5 3

1
𝑥
3

Perbandingan senilai
3 1 2
∙𝑥 = ∙
5 3 3
10
𝑥=
27

2. Jawaban : D
Va = Vb
Qa . ta = Qb . tb
50 . (tb - 30) = 30 . tb
50tb - 1500 = 30.tb
50tb - 30tb = 1500
20tb = 1500
tb = 75 menit
Jadi , waktu yang dibutuhkan untuk mengisi ember A adalah
ta = tb - 30
= 75 -30 = 45

3. Jawaban : D
42 = 36 J + 44 D / J + D
42 J + 42 D = 36 J + 44 D
42J – 36 J = 44 D – 42 D
6J=2D
D:J=6:2
D:J=3:1
Jadi Perbandingan 3 : 1

4. Jawaban: A
Harga 1 sepatu dan 1 kaus kaki
1
=90 % . 𝑥 + 96 % . 𝑥
6

=90 % . 𝑥 + 16 % . 𝑥
=106 % . 𝑥
106 53
= 100
𝑥 = 50 𝑥

5. Jawaban : C
Polanya ( 4 x 11) - 7 = 37
Jadi untuk segitiga yang kedua,
( 8 x 9) - 13 = 59

6. Jawaban : C
Polanya ( 4 x 11) - 7 = 37
Jadi untuk segitiga yang kedua,
( 8 x 9) - 13 = 59

7. Jawaban: B
Diketahui: 𝑝 × 𝑙 × 𝑡 = 10.000
Ditanyakan: 𝑝 + 𝑙 + 𝑡 = ⋯ ?
Pernyataan (1)
2(𝑝𝑙 + 𝑝𝑡 + 𝑙𝑡) = 625
625
𝑝𝑙 + 𝑝𝑡 + 𝑙𝑡 = bersamaan dengan yang diketahui tidak bisa menjawab pertanyaan
2
Pernyataan (2)
𝑝 = 15𝑥, 𝑙 = 14𝑥, 𝑡 = 13𝑥
Substitusi ke yang diketahui, maka akan didapat nilai 𝑥 sehingga panjang, lebar dan tinggi bisa
dicari hasilnya. Jadi, jumlah rusuknya bisa ditentukan.

8. Jawaban: B
Dari 7 bilangan yang dibentuk dan angka 1, 4,6 dan 8 dan merupakan bilangan ganjil sehingga
angka terakhir adalah 1 , maka

6
5! 6.5.4.3
𝑃2,2,2 = = = 90
2! 2! 2! 2.2

9. Jawaban: D
888.888 jumlah dari angka penyusunnya yaitu 8+8+8+8+8+8 = 48 bisa di bagi 3, sehingga
bilangan tersebut habis dibagi 3.
Bilangan yang lain jumlah angkanya tidak bisa dibagi 3 (misal 1.234 berarti 1+2+3+4 = 10 tidak
habis dibagi 3).

10. Jawaban : C
Ada 3 variabel maka butuh 3 persamaan , jadi dibutuhkan 3 persyaratan.

11. Jawaban : E
7×3-19=2
6×4-b=9
24-b=9
b=15
12. Jawaban : C
Q=7
C4 =7! / 4!3! =3 5
Maka P=Q
13. Jawaban: C
SEGIEMPAT
 
Trapesium Layang-layang
 
Jajargenjang  Belah ketupat

Persegi Panjang

Persegi

(1) Trapesium adalah Jajargenjang (SALAH)


(2) Persegi adalah Trapesium (BENAR)
(3) Layang-layang adalah Trapesium (SALAH)
(4) Belah Ketupat adalah Layang-layang (BENAR)

14. Jawaban: B
𝑥 𝑦
dan memiliki sisa yang sama maka 𝑥 = 𝑦, karena habis dibagi atau memiliki sisa yang sama
𝑦 𝑥

yaitu 0
625 = 25 × 25
1089 = 33 × 33
Berarti pernyataan yang tidak mungkin untuk 𝑥𝑦 adalah (1) dan (3)

15. Jawaban: D
1
 𝑦 = 𝑥 , 𝑥. 𝑦 = 1

Karena 𝑥 > 0, sehingga x=1 dan y =1


 𝑧 = 𝑥𝑦 + 𝑎
 𝑧 = 1 + 𝑎 =5
𝑎=4
Jika x menjadi 2𝑥 =2(1)=2
1
 𝑦=2
1
 𝑧 = 𝑥𝑦 + 𝑎 =2, 2
+𝑎 =5

𝑎=4
Kesimpulan hanya Nilai 𝑦 berkurang (4)
16. Jawaban: C
Cara 1:
Cari bilangan yang hasil kalinya −12 dan di tambah adalah 1
4 × (−3) dan 4 + (−3) Jadi jawabannya 4 berarti 𝑃 = 𝑄

Cara 2:

√12 + √12 + √12 + √… = 𝑥

√12 + 𝑥 = 𝑥
𝑥 2 − 𝑥 − 12 = 0
(𝑥 − 4)(𝑥 + 3) = 0
𝑥=4

17. Jawaban: B
𝑛 ∙ ℎ2 15 ∙ 4 60
𝑥 = tambahan orang = = = =3
ℎ − ℎ1 − ℎ2 30 − 6 − 4 20
Sehingga 𝑃 = 3 + 1 = 4 sehingga 𝑄 > 𝑃.

18. Jawaban : E
D:A=54:81
D:A=2:3
Jika D=20→ A=3 / 2 x 20 = 30
19. Jawaban : A
p'=0,8p
l'=1,3l
L'=p'.l'
=0,8p.1,3l
=1,04pl
Kenaikan L' - L = 1,04pl - pl = 0,04pl = 4%
20. Jawaban : B
319 - 317 = pxy
9.317 - 317 = pxy
317 ( 9-1 )= pxy
8 . 317 = pxy
maka p=8, x=3, y=17
p-x+y=8-3+17=22
Jawaban : 22

PEMAHAMAN MEMBACA DAN MENULIS

21. Pada kalimat (2) berisi kalimat

“Sebagai gambaran singkat, Generasi Milenial, yang juga punya nama lain Generasi Y, adalah
kelompok manusia yang lahir di atas tahun 1980an hingga 1997.”

Dalam kaidah penulisan tanda baca terdapat Tanda Hubung (-)


Tanda hubung dipakai untuk merangkai
a. se- dengan kata berikutnya yang dimulai dengan huruf kapital (se-Indonesia, se-Jawa Barat);
b. ke- dengan angka (peringkat ke-2);
c. angka dengan –an (tahun 1950-an);
d. kata atau imbuhan dengan singkatan yang berupa huruf kapital (hari-H, sinar-X, ber-KTP, di-SK-
kan);
e. kata dengan kata ganti Tuhan (ciptaan-Nya, atas rahmat-Mu);
f. huruf dan angka (D-3, S-1, S-2); dan
g. kata ganti -ku, -mu, dan -nya dengan singkatan yang berupa huruf kapital (KTP-mu, SIM-nya,
STNK-ku).
Selain tanda hubung, tanda titik (.)
Tanda titik tidak dipakai untuk memisahkan bilangan ribuan atau kelipatannya yang tidak
menunjukkan jumlah.
Misalnya:

 Dia lahir pada tahun 1956 di Bandung.


 Kata sila terdapat dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia Pusat Bahasa halaman 1305.
Nomor rekening panitia seminar adalah 0015645678

Jawaban E

22. Pada kalimat nomor (6) berisi kalimat

“Berdasarkan teori itu, para sosiolog yang bias Amerika Serikat membagi manusia menjadi
sejumlah generasi: Generasi Era Depresi, Generasi Perang Dunia II, Generasi Pasca-PD II, Generasi
Baby Boomer I, Generasi Baby Boomer II, Generasi X, Generasi Y alias Milenial, lalu Generasi Z.”

Kalimat tersebut kurang tepat dalam tanda baca dan kaidah penulisan katanya.

Dalam tanda baca, tendapat Tanda Pisah (—)


Tanda pisah dapat dipakai juga untuk menegaskan adanya keterangan aposisi atau
keterangan yang lain.
Misalnya:

 Soekarno-Hatta—Proklamator Kemerdekaan RI—diabadikan menjadi nama bandar udara


internasional.
 Rangkaian temuan ini—evolusi, teori kenisbian, dan pembelahan atom—telah mengubah
konsepsi kita tentang alam semesta.
 Gerakan Pengutamaan Bahasa Indonesia—amanat Sumpah Pemuda—harus terus digelorakan.

Sehingga tanda baca yang tepat akan menjadi


Berdasarkan teori itu, para sosiolog—yang bias Amerika Serikat—membagi manusia menjadi
sejumlah generasi

Selain itu, dalam kalimat juga terdapat serapan bahasa asing Baby Boomer. Maka kalimat yang
tepat

“Berdasarkan teori itu, para sosiolog—yang bias Amerika Serikat—membagi manusia menjadi
sejumlah generasi: Generasi Era Depresi, Generasi Perang Dunia II, Generasi Pasca-PD II,
Generasi Baby Boomer I, Generasi Baby Boomer II, Generasi X, Generasi Y alias Milenial, lalu
Generasi Z.”
Jawaban D

23. Pada kalimat nomor (10) berisi kalimat

“MTV lain lagi mendefinisikan generasi itu sebagai orang-orang yang lahir selepas Desember
2000.”

 Dalam tanda baca, terdapat Tanda Titik Dua (:)


Tanda titik dua dipakai pada akhir suatu pernyataan lengkap yang diikuti pemerincian
atau penjelasan.
Misalnya:

 Mereka memerlukan perabot rumah tangga: kursi, meja, dan lemari.


 Hanya ada dua pilihan bagi para pejuang kemerdekaan: hidup atau mati.
Sehingga, kalimat yang tepat adalah

MTV lain lagi: mendefinisikan generasi itu sebagai orang-orang yang lahir selepas Desember
2000.

Jawaban : D

24. Pada kalimat nomor (11) berisi kalimat

“Terlepas perbedaan tahun tersebut mereka semua sepakat kalau Generasi Z adalah orang-orang
yang lahir di generasi internet generasi yang sudah menikmati keajaiban teknologi usai kelahiran
internet.”

 Dalam tanda baca, terdapat Tanda Pisah (—)


Tanda pisah dapat dipakai juga untuk menegaskan adanya keterangan aposisi atau keterangan
yang lain.
Misalnya:

 Soekarno-Hatta—Proklamator Kemerdekaan RI—diabadikan menjadi nama bandar udara


internasional.
 Rangkaian temuan ini—evolusi, teori kenisbian, dan pembelahan atom—telah mengubah
konsepsi kita tentang alam semesta.
 Gerakan Pengutamaan Bahasa Indonesia—amanat Sumpah Pemuda—harus terus digelorakan.
 Dalam tanda baca, terdapat Tanda Koma (,)
Tanda koma dipakai untuk memisahkan anak kalimat yang mendahului induk kalimatnya.
Misalnya:

 Kalau diundang, saya akan datang.


 Karena baik hati, dia mempunyai banyak teman.
 Agar memiliki wawasan yang luas, kita harus banyak membaca buku.
Sehingga jawaban yang tepat
“Terlepas perbedaan tahun tersebut, mereka semua sepakat kalau Generasi Z adalah orang-
orang yang lahir di generasi internet—generasi yang sudah menikmati keajaiban teknologi usai
kelahiran internet.”

Jawaban : A

25. Berdasarkan teks, ada pembandingan antara Generasi Milenial dan Generasi Z. Namun lebih
mengunggulkan Generasi Z dibanding Y dalam orang orang yang paling tua mengunakan internet,
bahkan sejak lahir dibanding dengan generasi milenial. Maka judul yang tepat adalah Selamat
Tinggal Generasi Milenial, Selamat Datang Generasi Z

Jawaban : C

26. Jawaban E Krisis Moneter 1998

27. Di dalam kalimat nomor (2) dijelaskan


“Rupiah tidak saja bergeliat negatif.”
Geliat, menggeliat  merupakan kata kerja (Kata Verbia) meng.ge.liat
Yang dapat diartikan meregang-regang serta menarik – narik tangan dan badan (seperti setelah
bangun dari tidur). Maka jawaban yg paling tepat Berusaha Bangkit
Jawaban D

28. Berdasarkan informasi yang disampaikan Bapak Zulkifli Hasan, yang tidak termasuk adalah
Sekitar 79 persen lebih perusahaan yang tercatat di pasar modal mendadak
berstatus insolvent alias bangkrut.
Karena jawaban yang tepat adalah
Sekitar 70 persen lebih perusahaan yang tercatat di pasar modal mendadak
berstatus insolvent alias bangkrut.
Jawaban D

29. Dalam kalimat nomor (8) dijelaskan


“Pada 31 Desember 1998 rupiah menguat perlahan tapi hanya mampu meningkat hingga Rp 8000
untuk US$1.”

Kalimat tersebut kurang tepat, yang tepat adalah


“Pada 31 Desember 1998, rupiah menguat perlahan, tapi hanya mampu meningkat hingga Rp
8.000 untuk US$1.”

Hal ini disebabkan


Tanda koma dipakai di antara unsur-unsur dalam suatu pemerincian atau pembilangan.
Misalnya:

 Telepon seluler, komputer, atau internet bukan barang asing lagi.


 Buku, majalah, dan jurnal termasuk sumber kepustakaan.
 Satu, dua, ... tiga!

Sedangkan
Tanda titik tidak dipakai untuk memisahkan bilangan ribuan atau kelipatannya yang tidak
menunjukkan jumlah.
Misalnya:

 Dia lahir pada tahun 1956 di Bandung.


 Kata sila terdapat dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia Pusat Bahasa halaman 1305.
 Nomor rekening panitia seminar adalah 0015645678.

Jawaban A

30. Dalam kalimat nomor 16 dijelaskan


Kondisi tersebut berkelindan dengan besarnya utang luar negeri yang segera jatuh tempo, situasi
perdagangan internasional yang kurang menguntungkan, dan bencana alam La Nina yang
membawa kekeringan terburuk dalam 50 tahun terakhir.

Arti kata berkelindan adalah Erat menjadi satu


Jawaban C

31. Arti kata fundamental ekonomi adalah ekonomi mendasar


Jawaban A

32. Jawaban yang tepat adalah 50 persen dari Jumlah Penduduk


Jawaban C
33. Perbaikan tanda baca kalimat yang tepat adalah

Peringkat internasional bank-bank besar tersebut memburuk, tak terkecuali surat utang
pemerintah, peringkatnya ikut lengser ke level di bawah "junk" atau menjadisampah.
Jawaban A
34. Kalimat efektif adalah kalimat yang menggunakan tata bahasa dan EYD yang tepat.
Ciri kalimat efektif adalah subjek dan predikat (S-P), kata baku, hemat kata, sesuai
EYD dan logis. Kalimat yang tidak efektif dalam paragraf tersebut adalah kalimat 6
dan 10.
35. Jawaban: E
Simpulan adalah sesuatu yang disimpulkan, hasil menyimpulkan. Simpulan juga
berarti kesudahan pendapat (pendapat terakhir yang berdasarkan uraian
sebelumnya) atau keputusan yang diperoleh berdasarkan metode berpikir induktif
dan deduktif. Simpulan teks tersebut adalah Sinergi antara stabilitas ekonomi makro
dan perbaikan sisi penawaran produksi Indonesia diprediksi akan berkontribusi pada
peningkatan kesejahteraan masyarakat.
36. Jawaban: B
Penulis teks bertujuan agar pembaca mengetahui faktor-faktor yang dapat
menunjang peningkatan perekonomian di Indonesia baik ditinjau secara makro
maupun mikro.
37. Jawaban: E
Kelemahan isi teks tersebut adalah Positifnya pertumbuhan ekspor Indonesia akibat
harga dan diversifikasi tidak diikuti dengan penjelasan tentang besaran indeks ekspor
tersebut.
38. Jawaban: D
Pernyataan yang tidak sesuai dengan teks adalah banyaknya pelanggan pengusaha
sepatu di Kabupaten Mojokerto menghentikan permintaan pesanan karena
menunggu pelaksanaan FTA ASEAN-China.
39. Kalimat yang sesuai dengan informasi teks adalah Menurut Crish Garret media sosial
adalah alat, jasa dan komunikasi yang memfasilitasi hubungan antara orang dengan
satu sama lain. atau ada di kalimat nomor 4
Jawaban C
40. Kalimat efektif di pahami sebagai sebuah kalimat yang dapat membantu menjelaskan
sesuatu persoalan secara lebih singkat jelas padat dan mudah di mengerti serta di artikan.

Unsur-Unsur Kalimat Efektif


Unsur kalimat adalah fungsi sintaksis yang dalam buku-buku tata bahasa Indonesia lama
lazim disebut jabatan kata dan kini disebut peran kata dalam kalimat, yaitu subjek (S),
predikat (P), objek (O), pelengkap (Pel), dan keterangan (Ket). Kalimat bahasa Indonesia
baku sekurang-kurangnya terdiri atas dua unsur, yakni subjek dan predikat. Unsur yang
lain (objek, pelengkap, dan keterangan) dalam suatu kalimat dapat wajib hadir, tidak
wajib hadir, atau wajib tidak hadir.

Pada kalimat tersebut yang merupakan kalimat efektif yang tepat adalah

Pengguna media sosial dapat menggunakan akses jaringan internet pribadi dengan
biaya terjangkau dan mudah
Pengguna media sosial = Subjek
Dapat menggunakan akses jaringan internet pribadi = Predikat
Dengan = Preposisi (kata penghubung)
Biaya terjangkau dan mudah = keterangan
Jawaban E

PENGETAHUAN DAN PEMAHAMAN UMUM


40.41. Pembahasan:
Pembumihangusan terdiri dari dua kata dasar bumi hangus. Proses pembentukannya: bumi hangus
> membumihanguskan > pembumihangusan. Sama prosesnya dengan kambing hitam >
mengambinghitamkan > pengambinghitaman.

41.42. Jawaban: A
Pembahasan:
Alomorf adalah variasi bentuk dari suatu morfem karena pengaruh lingkungan yang dimasukinya.
Misalnya me- beralomorf me-, men-, mem-, meny-, meng-, menge-. Imbuhan yang tidak beralomorf,
yaitu di-, ke-, dan se-.
42.43. Jawaban: E
Pembahasan:
Penggunaan tanda baca yang benar terdapat pada kalimat “Kalau tetangga bersikap tak acuh, anjing
kami akan mati terpanggang.”
Adapun untuk kalimat yang lain, seharusnya menjadi seperti berikut.
 Lukisan paling tua dibuat pada tahun 1992 dan yang terbaru pada tahun 2001.
 Di sana ada harimau loreng, pinguin, dan gorila.
 “Emosi muncul dari detail,” katanya.
 Kami semua akan berangkat minggu ini.

43.44. Jawaban: C
Pembahasan:
Kata yang harus diperbaiki penulisannya dalam teks tersebut adalah marabahaya dan pasca-
kemerdekaan. Sesuai kamus, kata marabahaya seharusnya ditulis terpisah, yaitu mara bahaya.
Selain itu, kata pasca-kemerdekaan seharusnya ditulis tanpa tanda hubung,
yakni pascakemerdekaan.
Opsi lainnya:
 Kata laiknya memiliki kata dasar laik. Kata tersebut sudah benar penulisannya sesuai dengan kamus.
 Kata masyhur sudah ditulis sesuai dengan kamus.
 Kata menahbiskan memiliki kata dasar tahbis yang jika diberi imbuhan me(N)- menjadi lesap.

44.45. Jawaban: B
Pembahasan:
Kata acuan adalah bagian dari kohesi yang digunakan untuk memadukan hubungan di antara kalimat
di dalam paragraf. Kata acuan dapat mengacu ke kalimat sebelumnya atau setelahnya, tetapi
umumnya lebih banyak mengacu ke informasi kalimat yang berdekatan dan muncul sebelumnya.
Hal apa yang berubah akibat internet? Kata tersebut pada kalimat (6) merujuk pada kalimat
sebelumnya, yaitu kalimat (3), terkait dengan keutamaan musik sebagai hiburan yang ditawarkan
di kafe. Gaya hidup yang didominasi musik ini kemudian berubah karena internet. Kafe tidak hanya
menawarkan musik, tetapi juga hadir bagai studio foto yang didominasi oleh perbincangan tentang
cara memunculkan foto atraktif di media sosial (kalimat 5).

45.46. Jawaban: D
Pembahasan:
Kalimat(12)
Hal yang tidak kalah penting adalah selalu melakukan pemanasan dulu sebelum berlari. Dalam
kalimat tersebut terdapat penggunaan kata dulu dan sebelum secara bersamaan. Hal itu membuat
kalimat tidak memenuhi syarat kalimat efektif, yaitu kehematan. Jika sudah diberi
keterangan sebelum pada klausa satunya, tidak perlu lagi dijelaskan dengan kata dulu pada klausa
lainnya. Jadi, seharusnya digunakan kata sebelum saja.

46.47. Jawaban: D
Pembahasan:
Kalimat (10)
Seperti diketahui (K), Bali (S) ada cukup banyak (P) ritual Hindu yang rutin dilakukan (S).
Pada kalimat di atas, terdapat dua subjek berbeda, tetapi hanya terdapat satu predikat yang
predikatnya tidak dapat berpasangan dengan satu dari kedua subjek tersebut. Hal ini menyebabkan
hubungan fungsi kalimat menjadi tidak jelas. Kalimat tersebut menjadi tidak jelas inti/gagasan
kalimatnya. Oleh karena itu, kata di harus diletakkan sebelum kata Bali. Dengan demikian, fungsi-
fungsi dalam kalimat menjadi jelas.
Seperti diketahui, (K) di Bali (K) ada cukup banyak (P) ritual Hindu yang rutin dilakukan (S).

47.48. Jawaban: E
Pembahasan:
Untuk mengakhiri teks atau paragraf dibutuhkan kalimat yang koheren dengan gagasan utama.
Kalimat ini bisa menjadi konklusi/simpulan akhir atau bisa juga menambah pemerincian atau
penjabaran suatu hal yang menjadi topik. Gagasan utama paragraf di atas terdapat di kalimat (2)
mengenai larangan memainkan gawai sebelum tidur. Kalimat (3), (4), dan (5) yang berupa gagasan
penjelas menginformasikan alasan mengapa kita tidak boleh melakukannya. Kalimat yang koheren
untuk mengakhiri informasi ini adalah kalimat yang mengandung konklusi atas informasi tersebut,
yaitu sulit tertidur setelah bermain gawai.

48.49. Dari teks dapat diambil kesimpulan bahwa judul yang tepat adalah Viral Temuan Kacang
Kedaluwarsa Tahun 1999, Ini Tips Bersihkan Kulkas.
Jawaban : B

49.50. Nah, pada akhir tahun ini jadikan momen untuk bersih-bersih kulkas yuk! Supaya kualitas
makanan yang disimpan terjaga dan bebas kuman penyakit.
Jawaban C

50.51. Jawaban : C
Paragraf pertama menjelaskan pengertian buzzer secara umum dan tugas yang dilakukan oleh
seorang buzzer

51.52. Jawaban : B
Dalam KBBI kata kerap memiliki arti sering; berkali-kali. kata acap juga memiliki arti sering

52.53. Soal ini menanyakan cara peneliti mengukur kerusakan lingkungan akibat penambangan
cryptocurrency. Tipe soal ini adalah Inference.
Pada paragraf 4, penulis menyatakan bahwa peneliti mengukur cryptodamages melalui
penggunaan listrik (the electricity consumption is generating "cryptodamages”). Penggunaan
listrik berlebihan dapat menyebabkan gas emisi dari efek rumah kaca.
Kalimat yang mencerminkan alasan tersebut adalah By estimating the greenhouse gas emissions
of electricity production for the mining machines.
Maka, jawaban yang benar adalah A.

53.54. Soal ini menanyakan tentang alasan mengapa kita harus peduli tentang dampak lingkungan
dan kesehatan dari cryptomining. Tipe soal ini Finding Purpose.
Penulis telah menyinggung alasan kenapa kita harus peduli di Paragraf 4 (“researchers estimate
that in 2018, every USD1 of Bitcoin value created was responsible for USD49 in health and
climate damages”) dan Paragraf 5 (“researchers hope by publicizing the health and climate
impacts of such schemes, they will encourage alternative methods of mining”).
Maka, bisa disimpulkan alasan kenapa kita harus peduli adalah karena penambangan
cryptocurrency merugikan sebuah negara dari sisi kesehatan dan lingkungan.
Jadi jawaban yang benar adalah E

54.55. Soal ini menanyakan ciri-ciri khas dari sebuah cryptocurrency. Tipe soal ini adalah Finding
Detailed Information.
Pada paragraf 1, penulis sudah membahas beberapa atribut cryptocurrency, yaitu tidak memiliki
wujud fisik (...internet-based form of exchange that exists solely in the digital world.) dan tidak
memerlukan sebuah pemerintahan pusat untuk mengendalikannya (...cryptocurrencies do not need
a third party, or traditional bank, or centralized government control to provide secure validation).
Kalimat yang menggambarkan kedua atribut cryptocurrency tersebut adalah It has no physical
representation and does not depend on any central authority.
Oleh karena itu, jawaban yang benar adalah B.

55.56. Soal ini menanyakan topik manakah yang tidak dibahas dalam teks. Tipe soal ini adalah
Stated-Unstated Question.
Pada awal bacaan penulis membahas tentang apa yang dimaksud dengan cryptocurrency,
bagaimana cara memperoleh mata uang tersebut, kerusakan akibat proses cryptomining dan
tantangan untuk pemerintah untuk mengontrol penambangan cryptocurrency.
Jadi, topik yang tidak dibahas adalah bagaimana cryptomining mendorong penggunaan energy
listrik yang berlebihan atau The current system of cryptomining encourages high energy use. .
Maka, jawaban yang benar adalah D.
56.57. … it seems unlikely that the rising cost of a college education will come to the attention of those
at the highest levels until the country sees a decrease in the number of students receiving college
degrees … (… tampaknya tidak mungkin kenaikan biaya pendidikan perguruan tinggi akan
menjadi perhatian orang-orang di tingkat tertinggi sampai negara melihat penurunan jumlah siswa
yang menerima gelar sarjana …).
Karena kenaikan biaya pendidikan (termasuk pinjaman mahasiswa) kecil kemungkinan menjadi
perhatian orang-orang di tingkat tertinggi, maka kita mendukung pernyataan (klaim) bahwa negara
mungkin akan menderita karena kekurangan sarjana.
Support the claim that the country may eventually suffer from a lack of well educated
citizens (mendukung klaim bahwa negara itu pada akhirnya mungkin menderita karena kurangnya
warga negara yang berpendidikan baik).
Jadi, jawaban yang tepat adalah opsi (D).

57.58. … it seems unlikely that the rising cost of a college education will come to the attention of those
at the highest levels … (… tampaknya tidak mungkin bahwa kenaikan biaya pendidikan perguruan
tinggi akan menjadi perhatian orang-orang di tingkat tertinggi …).
Kalimat tersebut adalah kalimat frustasi. Tetapi penulis mempunyai alasan yang cukup kuat.
Reasoned frustration (frustasi yang beralasan)
Jadi, jawaban yang tepat adalah opsi (C).

58.59. … and even were we to reveal an identifiable cause, would that help solve the current
problems? (… dan bahkan jika kita mengungkapkan penyebab yang dapat diidentifikasi, apakah
itu membantu menyelesaikan masalah saat ini?)
Artinya, kita tidak perlu mencari pihak mana yang paling bersalah atau bertanggung jawab dalam
situasi ekonomi tersebut. Yang penting adalah mencari solusi.
Ultimately of less import than is recognizing the far-ranging side effects and working to find a
solution (Pada akhirnya tidak lebih penting daripada menyadari efek samping yang luas dan
bekerja untuk menemukan solusi).

Jadi, jawaban yang tepat adalah opsi (B).

59.60. Kata peaked pada paragraf kedua hampir mendekati arti ....
Kata peaked terdapat pada kalimat ketiga.
The cost of student loans has also peaked sharply, with federal interest rates up to three times as
high as the rates from a mere six years ago (Biaya pinjaman mahasiswa juga telah memuncak
tajam, dengan tingkat bunga federal hingga tiga kali lebih tinggi dari tingkat hanya enam tahun
yang lalu).
Dengan demikian, peaked pada kalimat tersebut berarti kenaikan harga yang cepat. Apalagi
dijelaskan bahwa kenaikannya tiga kali lipat dibandingkan 6 tahun yang lalu).
Quickly ascended in price (Kenaikan harga yang cepat).
Jadi, jawaban yang tepat adalah opsi (C).

PENALARAN UMUM

61. Berdasarkan bacaan diatas, pertanyaan yang benar adalah C.

Sesuai bacaan, benar bahwa terdapat resiko yang terjadi apabila omnibus law diterapkan
dalam undang-undang di Indonesia. Omnibus law akan mencabut beberapa aturan hasil
penggabungan dan substansinya selanjutnya dinyatakan tidak berlaku, baik untuk
sebagian maupun secara keseluruhan.

Hal tersebut tertulis dalam kalimat terakhir di paragraf ke-3.

Jawaban A kurang tepat karena definisi omnibus law tersebut merupakan definisi yang
dikemukakan oleh Audrey O’Brien, bukan Barbara Sinclair

Jawaban B kurang tepat karena meski investasi tumbuh 5,3%, namun sepanjang tahun
2014-2019 capaian ini merupakan realisasi investasi terendah Indonesia

Jawaban D kurang tepat karena Indonesia tidak mendesain digital ecosystem dan global
governance, saat ini dunia sedang dalam era tersebut, jadi bukan Indonesia yang
menciptakan

Jawaban E kurang tepat karena penyusunan omnibus lawdi Indonesia, memunculkan


kekhawatiran akan bertentangan dengan UU Nomor 12 Tahun 2011 tentang
Pembentukan Peraturan Perundang-Undangan bukan UU Nomor 13 Tahun 2003 tentang
Ketenagakerjaan
62. Jawaban D merupakan pilihan yang tepat,

karena tidak sesuai dengan informasi yang ada dalam bacaan diatas.

Indonesia tidak menerbitkan The omnibus Investment Code, yang telah mulai
mereformasi hukum dalam konteks investasi dengan menerbitkan The omnibus
Investment Code adalah Negara Filipina.

Jawaban A , B, C, dan E sudah sesuai dengan bacaan diatas.

63. Pembahasan

Opsi A, B, C, dan D sudah sesuai dengan arti kata omnibus dalam bacaan.

Maka, jawaban yang tepat adalah E, karena arti kata omnibus yang dipaparkan tidak
sesuai dengan bacaan diatas walaupun makna yang terkandung dalam kata tersebut
adalah benar.

64. Jawaban : D

Di awal kalimat pada paragraf pertama, disebutkan bahwa kata omnibus law banyak
dikemukakan oleh jajaran pemerintah.

Mulai dari Menteri Keuangan Ibu Sri Mulyani sampai Presiden Jokowi memunculkan
istilah ini pada saat memberikan usulan memangkas regulasi untuk membangkitkan
gairah investasi di Indonesia.

Kalimat tersebut menjadi latar belakang munculnya istilah omnibus law.

Dilanjutkan dengan kalimat “Sampai saat ini investasi tidak kunjung menunjukkan angka
yang optimis untuk mencapai target yang diharapkan.”

Jadi, jawaban yang paling tepat adalah D

65. Jawaban E

Awal kalimat di paragraf terakhir menyebutkan sistem hukum yang dianut oleh
Indonesia.
Di kalimat berikutnya disebutkan bahwa Filipina mulai mereformasi hukum dalam
konteks investasi. Hal ini didukung dengan diterbitkannya The Omnibus Investment
Code.

Jadi, jawaban yang benar adalah E

66. Jawaban A

Di paragraf terakhir disebutkan kekhawatiran Indonesia dalam mendesain pembuatan


omnibus law.

Kekhawatiran yang dimaksud adalah akan bertentangan dengan undang-undang yang


sudah ada.

Kondisi ini tentunya akan menjadi kajian menarik para ahli hukum, tentang bagaimana
membuat omnibus law yang jelas, taat terhadap hierarki aturan, dan menjamin kepastian
hukum.

Jadi, jawaban yang benar adalah A

67. Jawaban C

Kalimat yang berkaitan dengan soal tersebut berada di kalimat akhir pada paragraf ke-4.

Indonesia juga sudah mulai mendesain pembuatan omnibus law yang kabarnya akan
terbit, namun masih ada kekhawatiran hal ini akan bertentangan dengan UU Nomor 12
Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-Undangan.

Berdasarkan kalimat tersebut, jawaban yang paling tepat adalah C

68. Jawaban B

Mari kita koreksi setiap opsi jawaban di atas!

Industri tekstil dan garmen menyerap 250 juta tenaga kerja. [salah, 250 juta adalah
A.
jumlah penduduk Indonesia]
Industri tekstil termasuk tiga besar sektor manufaktur Indonesia. [benar, sesuai isi
B.
paragraf 1]
Industri tekstil berhasil mengekspor produk senilai US$11,8 miliar. [salah, ekspor tekstil
C.
sudah mencapai US$12,4 miliar]
Industri tekstil berhasil mengekspor produk senilai US$11,8 miliar. [salah, ekspor tekstil
D.
sudah mencapai US$12,4 miliar]
Industri tekstil tanah air dipantau oleh Asosiasi Pertekstilan Indonesia(API). [salah, tidak
E.
disebutkan pada paragraf 1]
Jadi pernyataan yang benar adalah opsi (B).

69. Jawaban B

Jika penduduk Indonesia berjumlah 250 juta jiwa, berarti pangsa pasar industri garmen
sangat luas. Hal ini karena setiap penduduk membutuhkan produk pakaian jadi yang
notabene merupakan kebutuhan primer setiap warga negara Indonesia.

Jadi, simpulan yang benar adalah setiap penduduk membutuhkan produk pakaian jadi
(B).

70. Jawaban B

Kita periksa satu per satu setiap opsi jawaban di atas!

Industri konveksi merupakan produk ekspor impor Indonesia. [salah, tidak disebutkan
A.
bahwa industri konveksi adalah produk impor]
Industri konveksi termasuk dalam pendapatan sektor nonmigas. [benar, sesuai kalimat
B.
pertama paragraf kedua]
Industri konveksi memiliki nilai ekspor lebih tinggi daripada batu bara. [salah, batu bara
C.
mempunyai nilai ekspor terbesar di Indonesia]
Industri konveksi merupakan sektor manufaktur terbesar di Indonesia. [salah, industri
D.
konveksi terbesar ketiga]
Industri konveksi memiliki nilai ekspor lebih tinggi daripada kelapa sawit. [salah, nilai
E. ekspor kelapa sawit terbesar kedua sedangkan nilai ekspor industri konveksi terbesar
ketiga]

Jadi, pernyataan yang paling mungkin benar adalah industri konveksi termasuk dalam
pendapatan sektor nonmigas (B).
71. Jawaban C

Dari opsi jawaban yang ada:

Pertumbuhan pasar ekspor pakaian jadi Indonesia naik 9,3%. [salah, kenaikan 9,3%
A.
tersebut hanya nilai ekspor ke Amerika Serikat]
Jepang merupakan pasar utama produk pakaian jadi Indonesia. [salah, Jepang adalah
B.
negara tujuan ekspor kedua]
Pasar utama produk pakaian jadi Indonesia adalah Amerika Serikat. [benar, sesuai isi
C.
paragraf kedua dan grafik]
Amerika Serikat dan Jerman merupakan dua negara dengan nilai ekspor tertinggi.
D.
[salah, dua negara dengan nilai ekspor tertinggi adalah Amerika Serikat dan Jepang]
Nilai ekspor pakaian jadi Indonesia ke Amerika Serikat lebih sedikit daripada tahun lalu.
E.
[salah, justru naik 9,3%]

Jadi, simpulan yang paling mungkin benar mengenai ekspor pakaian jadi Indonesia
adalah pasar utama produk pakaian jadi Indonesia adalah Amerika Serikat (C).

72. Jawaban B

Sesuai grafik pada gambar 2, negara tujuan ekspor terendah ketiga adalah Inggris
dengan nilai ekspor US$168,7 juta.

Jadi, negara tujuan ekspor yang memberikan nilai ekspor terendah ketiga adalah Inggris

73. Jawaban A

Berdasarkan grafik pada gambar 2, nilai ekspor ke Jepang sebesar US$740,9 juta.

74. Jawaban C

Berdasarkan grafik pada gambar 2, negara tujuan ekspor yang memberikan nilai ekspor
kurang dari US$100 juta adalah Malaysia

Jadi sesuai opsi jawaban yang ada, negara tujuan ekspor yang memberikan nilai
ekspor kurang dari US$100 juta adalah Malaysia

75. Jawaban D

Pola 1 = ( 4 + 6 + 7 ) - (2 : 2) = 16
Pola 2 = (5 + 8 + 3 ) - ( 4 : 2) = 14

76. Jawaban B

Misal n adalah banyak siswa dan k jumlah kamar.

Jika setiap kamar diisi dua orang siswa, akan ada dua belas siswa yang tidak memperoleh
kamar. Jumlah siswa adalah:

n = 2k + 12

Jika setiap kamar diisi oleh tiga orang siswa akan ada dua kamar yang kosong
(kekurangan 6 orang siswa).

n = 3k – 6

Sehingga diperoleh:

3k − 6 =2k + 12

3k − 2k=12 + 6

k =18

Jadi, banyak kamar di asrama Sekolah Populer adalah 18 kamar (B).

77. Jawaban D

Agung(A) :2, Budi (B): 3 dan citra (C) : 5 , misalkan jumlah uang Budi dan Citra adalah m
maka

B - A/B + C = x/m

3-2/3 + 5 = x/m

1/8 = x/m (kali silang)

M = 8x

Jawaban D
78. Jawaban D

Soal semacam ini lebih efektif diujicobakan langsung pada setiap opsi jawaban.

Jumlah keempat angka adalah 12.

A. 1236 →1+2+3+6 = 12
B. 1326 →1+3+2+6 = 12
C. 1632 →1+6+3+2 = 12
D.2136 →2+1+3+6 = 12
E. 2316 →2+3+1+6 = 12
Semua opsi jawaban memenuhi. Angka pertama ditambah angka ketiga sama dengan
angka keempat dikurangi angka kedua.

A. 1236 →1+3 = 6−2


B. 1326 →1+2 = 6−3
C. 1632 →1+3 ≠ 2−6
D.2136 →2+3 = 6−1
E. 2316 →2+1 = 6−3
Hanya opsi C yang tidak memenuhi. Angka kedua sama dengan selisih angka pertama
dan ketiga.

A. 1236 →2 = |1−3|
B. 1326 →3 ≠ |1−2|
D.2136 →1 = |2−3|
E. 2316 →3 ≠ |2−1|
Tinggal opsi A dan D.

Angka keempat dibagi angka ketiga sama dengan angka pertama dibagi angka kedua.

A. 1236 →6/3 ≠ 1/2


D.2136 →6/3 = 2/1

Jadi, bilangan tersebut adalah 2136 (D).

79. Jawaban D

Bila dibuat tabel jadwal, dapat diperoleh informasi sebagai berikut.


Nama Senin Selasa Rabu Kamis Jumat

Mae √

Mahendra √ √ √

Saskia √ √

Astrid √

Irwan √ √ √

Berdasarkan tabel di atas, Mahendralah yang latihan silat bersama empat teman yang
berbeda, yakni Selasa bersama Saskia, Rabu bersama Astrid dan Irwan, dan Kamis
bersama Mae dan Saskia.

Jawaban : D

80. Jawaban E

Bila dibuat tabel jadwal, dapat diperoleh informasi sebagai berikut.

Nama Senin Selasa Rabu Kamis Jumat

Mae √

Mahendra √ √ √

Saskia √ √

Astrid √

Irwan √ √ √

Berdasarkan tabel di atas, terlihat bahwa Irwanlah yang paling sering latihan silat sendiri,
yakni pada Senin dan Jumat. Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah E.

Anda mungkin juga menyukai