Anda di halaman 1dari 5

PKM - Karsa Cipta

Judul Aplikasi Konseling Online dengan Pendekatan CT/RT Berbasis Android Untuk
Mengurangi Permasalahan Psikologis Remaja Selama Pandemi.
Abstrak
Situasi pandemi yang semakin meluas akhir-akhir ini semakin meningkatkan
permasalahan psikologis pada remaja. Terjadinya perubahan linkungan, sosial, ekonomi,
pendidika, dan kesehatan selama pandemi menuntut remaja untuk melakukan adaptasi
yang baik sehingga mampu menjadi remaja yang tangguh sesulit apapun tantangannya.
Kebiasaan remaja saat ini untuk menggunakan gadget berbasis android bisa dimanfaatkan
untuk mempercepat dan mempermudah remaja mengakses bantuan dan layanan psikologis
yang tepat untuk membantu remaja tersebut beradaptasi menyelesaikan tantangan yang
dihadapi. Choice Theory/ Reality Therapy (CT/RT) adalah sebuah konsep yang
menjelaskan tentang psikologi manusia yang bertujuan untuk membantu remaja agar dapat
memutuskan pilihannya demi masa depannya, menyusun to do list, dan mampu
bertanggung jawab atas perilaku-perilakunya sendiri. Aplikasi konseling online dengan
pendekatan CT/RT ini merupakan aplikasi berbasis android yang berisi tentang proses
mulai remaja tersebut mendaftar di aplikasi, mengisi biodata singkat dan keluhan,
melakukan asesmen diri, melakukan proses konseling, melakukan asesmen perkembangan
diri hingga terminasi konseling.
Luaran dari PKM ini ada empat, yaitu yang pertama adalah aplikasi konseling
online dengan pendekatan CT/RT berbasis android. Yang kedua adanya laporan kemajuan
PKM. Yang ketiga adalah laporan akhir PKM. Adapun yang terakhir adalah artikel ilmiah.

Ketua : Adhitya Kurniawan (Psikologi – Semester 7)


Anggota :
1. Dimas Bagus Aringga (Teknik Informatika – Semester 7)
2. Dian Lestari (Psikologi – Semester 7)
3. Amalia Dinda Lestari Kurung (Psikologi – Semester 5)
4. Tantra Nuruddin Firdaus (Psikologi – Semester 3)
Referensi tampilan aplikasi android : dari aplikasi Riliv (Playstore)
1. 3.
4. 5.

Anda mungkin juga menyukai