Anda di halaman 1dari 7

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Sistem informasi yang berjalan pada SMAN 3 Selong masih

secara manual sehingga timbul suatu permasalahan dalam hal

keefektifan dan efesiensi pengelolaan data seperti, kehilangan data

siswa, proses pencarian data siswa yang memakan waktu lama,

pembuatan laporan yang rumit karena harus membongkar buku besar

terlebih dulu dan untuk mengetahui rekapan siswa yang lunas atau

belum pembayarannya masih merepotkan bendahara. Oleh Karena itu

pemanfataan tekhnologi informasi sangat penting dan dibutuhkan oleh

sekolah ini, dan harus dapat digunakan untuk berbagai keperluan.

Karena lewat pemanfaatan tekhnologi informasi dengan cepat, tepat,

dan akurat serta dapat memberikan pelayanan yang efektif dan

efesien. Seiring dengan bertambahnya jumlah siswa dan siswi setiap

tahunnya menuntut sekolah untuk bisa memberikan pelayanan yang

terbaik bagi siswa dan siswi dalam pemanfataan sarana maupun

prasarana pendukung proses pembayaran sekolah. Hal ini

menimbulkan tantangan baru bagi programmer untuk menyediakan

suatu sistem informasi yang mampu mengintegrasikan kebutuhan

informasi – informasi yang ada sehingga dapat memudahkan para

pegawai yang ada di sekolah, terutama bendahara sekolah.

1
2

Agar dapat melakukan transaksi pembayaran dengan baik dan

benar serta efektif maka diperlukan suatu aplikasi dengan sistem

berbasis WEB agar dalam pengelolaan datanya lebih akurat dan valid.

Berdasarkan hal tersebut maka dapat dibuat rancangan Sistem

Informasi Pembayaran SPP dengan menggunakan PHP dan Mysql.

Dengan adanya suatu aplikasi ini diharapkan dapat membantu

bendahara dalam melakukan transkasi pembayaran yang efektif dan

efisien. Dengan alasan tersebut maka dibuat Laporan Karya Tugas

Akhir dengan judul “Sistem Informasi Pembayaran SPP Menggunakan

PHP dan Mysql Pada SMAN 3 Selong”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas, maka dirumuskan

permasalahan dari laporan karya tugas akhir adalah sebagai berikut “

Bagaimana membuat Sistem Informasi Pembayaran SPP

menggunakan PHP dan Mysql Pada SMAN 3 Selong ?”.

C. Batasan Masalah

Berdasarkan rumusan masalah diatas, dapat dibuat batasan

masalah pada Laporan Karya Tugas Akhir sebagai berikut :

1. Sistem hanya mencakup pada proses pengolahan data transaksi

pembayaran SPP pada bagian tata usaha di SMAN 3 Selong.

2. Pembuatan laporan hanya mencakup pada Laporan Pembayaran

SPP setiap bulan.


3

D. Manfaat Penulisan

Manfaat penulisan Laporan Karya Tugas Akhir ini adalah sebagai

berikut :

1. Untuk menghasilkan sistem informasi pembayaran SPP

menggunakan PHP dan Mysql pada SMAN 3 Selong.

2. Sebagai salah satu syarat kelulusan pada program studi

Manajemen Informatika Jenjang Diploma Tiga di STIMIK Mataram.

E. Metode Pengembangan Perangkat Lunak

1. Metode Pengembangan

Dalam metode pengembangan sistem ini menggunakan metode

Waterfall. Berikut adalah tahapnya :

a. Requirements definition

Layanan sistem, kendala, dan tujuan ditetapkan oleh hasil

konsultasi dengan pengguna yang kemudian didefinisikan

secara rinci dan berfungsi sebagai spesifikasi sistem.

b. System and software design

Tahapan perancangan sistem mengalokasikan kebutuhan-

kebutuhan sistem baik perangkat keras maupun perangkat

lunak dengan membentuk arsitektur sistem secara

keseluruhan. Perancangan perangkat lunak melibatkan

identifikasi dan penggambaran abstraksi sistem dasar

perangkat lunak dan hubungannya.


4

c. Implementation and unit testing

Pada tahap ini, perancangan perangkat lunak

direalisasikan sebagai serangkaian program atau unit

program. Pengujian melibatkan verifikasi bahwa setiap unit

memenuhi spesifikasinya.

d. Integration and system testing

Unit-unit individu program atau program digabung dan diuji

sebagai sebuah sistem lengkap untuk memastikan apakah

sesuai dengan kebutuhan perangkat lunak atau tidak. Setelah

pengujian, perangkat lunak dapat dikirimkan ke customer.

e. Operation and maintenance

Biasanya (walaupun tidak selalu), tahapan ini merupakan

tahapan yang paling panjang. Sistem dipasang dan

digunakan secara nyata. Maintenance melibatkan

pembetulan kesalahan yang tidak ditemukan pada

tahapan-tahapan sebelumnya, meningkatkan implementasi dari

unit sistem, dan meningkatkan layanan sistem sebagai

kebutuhan baru.
5

Berikut ini gambar metode pengembangan yang digunakan

pada Laporan Karya Tugas Akhir :

Gambar 1.1 Tahap Dalam Metode Waterfall

2. Teknik Pengumpulan Data

Adapun metode pengumpulan data dilakukan dengan :

a. Observasi / Pengamatan

Observasi adalah metode yang dilakukan dengan

pengumpulan data dengan cara mengadakan pengamatan

secara langsung pada objek yang diteliti. Pada penyusunan

laporan Karya Tugas Akhir ini observasi dilakukan sejak

tanggal 25 Februari 2019 sampai dengan 5 Mei 2019 di SMA

Negeri 3 Selong.
6

b. Interview / Wawancara

Wawancara adalah metode yang dilakukan dengan

mengadakan tanya jawab dengan pihak-pihak terkait. Pada

penyusunan Laporan Karya Tugas Akhir ini wawancara

dilakukan dengan mewawancarai pegawai staf tata usaha.

c. Studi Pustaka

Mencari literature yang berkaitan dengan penulisan yang

dilakukan, baik dari buku cetak maupun non cetak.

F. Sistematika Penulisan

Secara garis besar Laporan Karya Tugas Akhir ini dibagi menjadi

lima bab yaitu:

BAB I : PENDAHULUAN

Bab ini memuat Latar Belakang, Perumusan Masalah, Batasan

Masalah, Tujuan Penulisan, Manfaat Penulisan, Metode

Pengembangan Perangkat Lunak, dan Sistematika Penulisan.

BAB II : LANDASAN TEORI

Pada bab ini berisi teori-teori yang mendukung tentang

penyusunan Laporan Karya Tugas Akhir.

BAB III : PERANCANGAN SISTEM

Pada bab ini membahas sekilas tempat PKL, Sistem yang

berjalan di SMA Negeri 3 Selong, sistem alternative yang

diusulkan, Unifield Modeling Language (UML), Entity


7

Relationship Diagram (ERD), Normalitas, Struktur Database,

Arsitektur Program dan Desain Interface.

BAB IV : PEMBAHASAN

Bab ini berisi penjelasan program dan flowchart program.

BAB V : PENUTUP

Bab ini berisi kesimpulan dan saran.

Anda mungkin juga menyukai