Anda di halaman 1dari 1

Jakarta, 12, 13, 14, 15 & 18 Mei 2020

Regulasi dan Informasi


Datascrip Solution Days E-Conference 2020

Dear Bapak/Ibu Peserta Webinar,

Semoga Bapak/Ibu sedang dalam keadaan sehat dan baik. Berikut informasi yang perlu
diperhatikan terkait Webinar di bawah ini:

WEBINAR
1. Webinar yang bertopik Perangkat Pintar - Pendukung Segala Aktivitas akan berlangsung
pada 12 Mei 2020, pukul 10.00-11.00 WIB.
2. Sebelum mengikuti kelas, diharapkan Bapak/Ibu sudah mengunduh aplikasi Zoom
di perangkat Apple, Android, atau Windows. Masukan kata kunci "Zoom Cloud Meeting" di
kolom pencarian.
3. Ruang Webinar Zoom: https://us02web.zoom.us/j/81148529972
4. Saat masuk ke Webinar Zoom, gunakan nama lengkap sesuai yang didaftarkan pada
formulir. Jika nama tidak sesuai, akan kami keluarkan.
5. Ruang webinar mulai dibuka pukul 9.45 WIB, mohon dapat hadir tepat waktu.

PERATURAN WEBINAR
1. Pembicara dan moderator akan mulai menyampaikan materi pada pukul 10.00 WIB.
2. Selama pembicara menyampaikan materi, suara akan disenyapkan dan ruang obrolan
ditutup.
3. Hanya pembicara dan moderator yang bisa menganotasi materi.
4. Kesempatan untuk bertanya akan diberikan setelah pembicara selesai menyampaikan
materi.
5. Peserta Webinar dapat bertanya melalui fitur Chat pada platform Zoom.
6. Admin akan merekap semua pertanyaan yang ada dan moderator yang akan memberikan
pertanyaan tersebut kepada pembicara.

PASCA-PELAKSANAAN
1. Peserta dimohon mengisi masukan pada tautan input.datascrip.com . Batas waktu
pengisian umpan balik maksimal hari H setelah waktu pelaksanaan Webinar.
2. Sertifikat elektronik dan materi presentasi akan dikirimkan kepada peserta yang telah
mengisi umpan balik melalui e-mail paling lambat 2 hari kerja setelah Webinar berakhir.

Salam,
Panitia Datascrip Solution Days 2020

Anda mungkin juga menyukai