Anda di halaman 1dari 6

Pengaruh Promosi Penjualan, Persepsi Harga, dan Kualitas

Pelayanan terhadap Keputusan Pembelian di Yello Hotel Harmoni


Jakarta

Disusun Oleh :
A. Latar Belakang Masalah

Perkembangan tekonologi informasi saat ini, telah menciptakan banyak peluang


bisnis baru yang memungkinkan dilakukan secara elektronika. Perkembangan teknologi
Informasi tersebut memungkinkan setiap orang dengan mudah melakukan kegiatan jual-
beli melalui internet. Merebaknya media internet menyebabkan banyaknya perusahaan
mulai mencoba menawarkan berbagai macam produknya dengan menggunakan media
ini. Apabila suatu produk dapat dijual dengan memanfaatkan media internet secara
efektif, maka perusahaan dapat menghasilkan keuntungan akibat peluang produk yang
dijual menjadi dikenal secara luas.
Hal ini mendorong juga industri perhotelan untuk lebih mengembangkan usahanya.
Perkembangan industri hotel tidak hanya menyediakan tempat hunian saja, tetapi lebih
daripada itu hotel juga menyediakan tempat hunian saja, tetapi lebih dari pada itu hotel
juga menyediakan berbagai pelayanan yang mendukung untuk menarik lebih banyak
pengunjung dalam situasi sekarang.
Dengan kondisi sekarang yang mengalami pandemic global di karenakan virus covid-
19 industri perhotelan juga harus memaksakan lebih berinovatif dan berkompetitif untuk
menyelamatkan perusahaan dalam masa krisis diseluruh dunia yang terdampak dalam
seluruh kegiatan ekonomi, termasuk dalam industry perhotelan. Kondisi seperti ini
menciptakan persaingan yang ketat diantara dalam menarik konsumen mulai dari
menerapkan tarif yang murah hingga yang mahal tanpa membedakan pelayanan fasilitas
yang diberikan terhadap pelanggannya.
Masalah yang terjadi pada situasi sekarang yaitu pelarang turis asing berkunjung ke
Indonesia dan penutupan sementara rute penerbangan internasional oleh pemerintah
Indonesia menyebabkan turis asing menunda kunjungan ke Indonesia selama masa
pandemic. Pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar yang dilakukan oleh
pemerintah Indonesia juga membatasi turis domestic menunda kembali rencana
kunjungan sosial budaya, bisnis, dan rekreasi ke beberapa kota dan provinsi selama masa
pandemic sehingga berdampak pada penurunan tingkat hunian hotel di beberapa
provinsi dan kota di Indonesia.
Tingkat hunian kamar merupakan faktor bagi kelangsungan hidup perusahaan dalam
hal ini hotel dan sekaligus dapat menunjukan posisi perushaan di pasar. Sekarang ini
tingkat hunian kamar pada hotel dan penginapan di kota Jakarta mengalami penurunan
yang sangat signifikan. Hal ini disebabkan oleh banyak hal, yakni tingkat harga yang tinggi
dalam situasi seperti ini, promosi yang kurang optimal, pelayanan hotel yang kurang
memuaskan dalam situasi ini, dan kerja sama yang efektif dengan travel agent online
maupun offline.
Berikut data revenue report Yello Hotel Harmoni Jakarta bulan februari 2019 –
Agustus 2019 dengan perbandingan bulan februari 2020 – Agustus 2020 :

Tabel 1.1
Revenue report Yello Hotel Harmoni Februari 2019 – Agustus 2019 dan Februari 2020 –
Agustus 2020

Last Year Actual This Year Actual


Bulan Occ (2019) Occ (2020)

Februari 70,8% 41,5%

Maret 62,4% 39%

April 60,6% 6,7%

May 46,6% 4,3%

Juni 49,8% 12,1%

Juli 58,7% 45,6%

Agustus 57,4% 29,7%

Sumber: : diolah oleh peneliti dari Yello Hotel Harmoni, 2020


Untuk menyikapi masalah turunya tingkat hunian kamar hotel tersebut, pihak hotel
melakukan berbagai strategi diantaranya implementasi harga kamar hotel yang
terjangkau dengan tidak mengabaikan pelayanan yang prima kepada tamu hotel, bekerja
sama dengan travel agent dalam melakukan penjualan kamar hotel. Karena keberhasilan
suatu perusahaaan dalam menghadapi persaingan dapat dilihat dari keberhasilan dalam
memadukan keempat komponen yaitu: produk, harga, distribusi, dan promosi.
Menurut Kottler (2012) Harga merupakan komponen yang menghasilkan
pendapatan, oleh karena itu perusahaan harus menetapkan harga dengan baik kepada
konsumen dan perusahaan bisa menggunakan teknologi yang semakin maju untuk
melakukan promosi dan distribusi dengan efektif dan efisien dalam mendukung
penjualan agar tujuan perusahaan dapat tercapai dalam situasi seperti sekarang.
Negara maju berjalan positif dengan semakin berkembangnya teknologi, dalam hal
ini teknologi dalam bidang komunikasi seperti internet, pengguna internet mempunyai
peran yang besar dalam hal mencari informasi yang disebabkan mudahnya dan cepatnya
akses internet. Sejalan dengan semakin banyakanya pengguna internet, maka semakin
banyak pula orang yang mencari informasi maupun melakukan reservasi restaurant, tiket
pesawat, sampai reservasi hotel melaui internet, karena mereka dapat menghemat
waktu dan tenaga. Selain itu dengan melakukan reservasi lewat internet, konsumen
secara cepat dapat membandingkan harga-harga hotel dan dapat langsung melakukan
reservasi. Pemesanan kamar hotel di negara maju sudah popular seperti yang terjadi
pada hotel The Berlin Gates Hotel, dimana 32% dari jumlah pemesanan berasal dari
internet booking, sedangkan 86% dari tamu mengetahui informasi harga, promosi, dan
fasilitas dari internet. Hal ini di ungkapkan oleh Olaf Philip Beck, General Manager The
Berlin Gates Hotel.
Indonesia khususnya di daerah Jakarta banyak hotel yang menggunakan jasa internet
booking dan promosi produk. Lebih dari 272 hotel sudah menggunakan jasa intenet
booking, promosi produk, dan informasi produk bekerja sama dengan Online Travel
Agent.
Online Travel Agent Traveloka merupakan salah satu alat promosi produk di Yello
Hotel Harmoni Jakarta, selain melalui Online Travel Agent adapun cara lain seperti
mengunjungi situs website Yello Hotel Harmoni Jakarta, media sosial, telpon, dan datang
langsung ke Yello Hotel Harmoni Jakarta.
Yello Hotel adalah hotel yang terletak di Harmoni Jakarta Jalan Hayam Wuruk No. 6
Gambir Jakarta Pusat. Yello Hotel memiliki 350 kamar yang siap huni dan fasilitas lengkap
yang bisa memanjakan setiap tamu yang menginap. Hotel ini memiliki nilai tambah yaitu
berada di pusat ibu kota Jakarta. Kemudahan akses dalam mengunjungi obyek wisata di
Jakarta seperti Monumen Nasional, Kota Tua, dan Pusat Perbelanjaan. Yello Hotel mulai
menggunakan fasilitas promosi dengan Online Travel Agent Traveloka pada tahun 2016
dan saat ini Yello Hotel sudah terdaftar di beberapa Online Travel Agent sudah bisa di
pesan langsung di setiap Online Travel Agent yang di daftarkan ( Sumber: Anis Fachmi
Manager of Revenue Yello Hotel ) .
Berikut ini data kamar yang terjual dari bulan Maret sampai Agustus 2020 :

Tabel 1.2
Jumlah kamar terjual melalu online travel agent Traveloka Maret – Agustus 2020

Kamar terjual dari Total Kamar Occupanc Forecas


Bulan
Traveloka Tersedia y t

Maret 1479 10.850 19,9% 49%

April 306 10.500 4,3% 36%

Mei 172 10.850 2,3% 36%

Juni 40 10.500 0,6% 35%

Juli 215 10.850 2,0% 35%

Agustu
210 10.850 2,0% 38%
s

Sumber: : diolah oleh peneliti dari Yello Hotel Harmoni, 2020


Dari data di table 1.2 dapat dilihat terjadi penurunan jumlah kamar terjual melalui
Online Travel Agent Traveloka selama pandemi yang cukup baik hanya bulan Maret.
Sementara penurunan jumlah kamar yang terjual dari bulan April sampai bulan Agustus.
Harga kamar dalam setiap type mempunyai perbedaan karena memiliki fasilitas yang
berbeda beda di Yello Hotel Harmoni Jakarta di harapkan akan meningkatkan tingkat
hunian kamar ataupun mempengaruhi tingkat hunian kamar. Berikut ini adalah data
tingkat hunian kamar, type, dan harga kamar.

Tabel 1.3
Type kamar, harga kamar, dan tingkat hunian kamar Maret 2020

Type Harga Kamar (Rp) Occupancy

Yello Twin Bed 500,000 33%

Yello King Bed 850,000 40%

Yello Suite Room 1,250,000 27%

Yello Suite Family Room 1,500,000 10%


Sumber : Monthly Revenue Report Maret 2020

Dari tabel 1.3 menunjukan bahwa pada Yello Harmoni Jakarta sebagai hotel bintang
lima yang dibangun hanya empat type kamar yaitu type Yello room, Yello room and
Breakfast, Yello Suite Room, dan Yello Suite Family Room. Type Yello room dan Yello
room and Breakfast adalah yang paling banyak di minati terlihat dari tabel diatas selama
penjualan bulan Maret 2020 tingkat hunian kamar memliki persentasi 33% dan 40% .
sedangkan Yello Suite Room memiliki tingkat hunian kamar 27% dan Yello Suite Family
Room memiliki tingkat hunian kamar 10%.
Dari uraian data diatas penulis tertarik melakukan penelitian dengan mengambil
judul “Pengaruh Promosi Penjualan, Persepsi Harga, dan Kualitas Pelayanan terhadap
Keputusan Pembelian di Yello Hotel Harmoni Jakarta”

B. Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang tersebut, maka penulis mencoba menggali lebih jauh dan
mengambil rumusan masalah antara lain :
1. Apakah terdapat pengaruh positif dan signifikan Promosi Penjualan terhadap
keputusan pembelian di Yello Hotel Harmoni Jakarta?
2. Apakah terdapat pengaruh positif dan signifikan Persepsi Harga terhadap keputusan
pembelian di Yello Hotel Harmoni Jakarta?
3. Apakah terdapat pengaruh positif dan signifikan Kualitas Pelayanan terhadap
Keputusan pembelian di Yello Hotel Harmoni Jakarta ?

Anda mungkin juga menyukai