Anda di halaman 1dari 3

CASE 1 : LEARNING TASK ASKEP TRANSKULTURAL

klien nama Ny W, 30 tahun, Islam, SMP, petani, suku Jawa, diagnosis medis abortus.

Klien hamil 12 minggu, klien sangat mengharapkan memiliki anak. Klien mengeluh

mengalami perdarahan dan perut mulas-mulas selama 3 hari. Klien dianjurkan untuk

kuretase. Klien memeriksakan kehamilannya di dukun dan berencana akan melahirkan

disana. Klien mendapat informasi tentang kehamilan dari mertua. Klien masih percaya

pada sihir dan hal-hal ghaib, mereka percaya banyak anak banyak rejeki dan percaya

bahwa abortus merupakan perbuatan dosa. Setelah didiagnosis abortus, klien tidak

menerima dan merencanakan akan berobat ke dukun. Mereka menganggap hal itu akibat

ibunya melanggar pantangan dalam menyediakan se saji. Hubungan kekerabatan yang

lebih dominan adalah pihak laki-laki, pola pengambilan keputusan di pihak laki-laki.

Pantangan makanan jantung pisang, gurita dan air kelapa sedangkan suaminya pantang

memanjat pohon kelapa atau pohon yang tinggi. Aturan dan kebijakan diatur oleh

pemuka agama dan para santri. Ada tabungan yang sudah dipersiapkan oleh keluarga

untuk persalinan ini.

TUGAS:

1. Jelaskan masing-masing komponen di atas, mana saja yang termasuk 7 subsistem

pengkajian menurut model Sunrise Leininger

2. Buatlah Analisis data dan diagnosis keperawatannya (dx kep lebih dari 1)

3. Buatlah rencana keperawatannya sesuai dengan diagnosis yang telah dibuat.


CASE II :

Klien umur 35 tahun, perempuan, sudah menikah dan mempunyai 4 orang anak.

Pendidikan SMP. Diagnosis medis patah tulang dextra akibat kecelakaan lalu lintas.

Klien dibawa ke RS karena kondisi tidak sadarkan diri akibat kecelakaan yang terjadi.

Klien mengatakan ini adalah pengalaman pertamanya ke RS karena klien dan keluarga

selama sakit selalu dibawa ke dukun. Keluarga klien sangat percaya akan kesembuhan

penyakit bila ke dukun yang selama ini menjadi langganan turun temurun dan sangat

percaya kalau tidak akan sembuh dengan obat. Klien mempunyai kepercayaan

kecelakaan yang dilakukan akibat melakukan dosa ke orang lain sehingga dia harus

menyediakan sesaji dan dupa setiap hari di ruangan RS. Klien mempunyai pantangan

makan telur karena didesanya ada pandangan kalau makan telor pasti akan mendapatkan

musibah. Sistem kekerabatan keluarga sangat kental, adanya sangsi bila tidak menengok

keluarga yang sakit di RS. Saat ini klien dalam kondisi hamil 2 bulan. Klien mempunyai

kepercayaan kalau kehamilannya tidak boleh diketahui orang lain, karena klien takut

kalau kehamilannya akan hilang bila trimester pertama diketahui orang lain.

TUGAS:

1. Jelaskan masing-masing komponen di atas, mana saja yang termasuk 7 subsistem

pengkajian menurut model Sunrise Leininger

2. Buatlah Analisis data dan diagnosis keperawatannya (dx kep lebih dari 1)

3. Buatlah rencana keperawatannya sesuai dengan diagnosis yang telah dibuat.


****SELAMAT BEKERJA******

ANALISIS DATA
No DATA MASALAH (P)
1 DS : …… ……………….
DO : …..
Diagnosis keperawatan : ……………………
1. Potensial (P atau PS)
2. Risiko (PE atau PES)
3. Gangguan (PE atau PES)
Perencanaan :
No Dx Kep Tujuan Rencana tind
Tupan: …….
Tupen : (SMART)

IMplementasi:
Evaluasi : SOAP

Anda mungkin juga menyukai