Anda di halaman 1dari 6

BAB 1

PENDAHULUAN

1. Latar Belakang
Remaja Masjid adalah perkumpulan pemuda masjid yang melakukan aktivitas
sosial dan ibadah di lingkungan masjid. Namun, tidak semua remaja melakukan aktivitas
tersebut karena pada dasarnya belum bisa mengimbangi tantangan zaman yang tidak
menentu dan selalu berubah mengikuti teknologi dan ilmu pengetahuan. Semua itu adalah
tantangan yang menjadi pelajarn untuk dihadapi dan dicarikan solusinya yang tepat dan
mengena sasaran.
Sejatinya manusia adalah makhluk sosial, sudah menjadi fitrah manusi untuk
saling berhubungan satu sama lain untuk keberlangsungan hidupnya. Dan sepatutnya
manusia harus peka terhadap lingkungan sosial disekitarnya. Keberadaan manusia
dalam lingkungan sosial dipenuhi dengan perbedaan, mulai dari warna kulit,
agama, suku, bangsa, ras hingga perbedaan nasib. Hal inilah yang menjadikan
2 pandangan. Disatu mata perbedaan tersebut akan menjadikan konflik antar
manusianya, di satu mata yang lain justru perbedaan tersebut akan
menjadikan manusia menjadi makhluk yang sangat toleran dan saling
menghargai untuk kehidupan bersosialnya. Namun , walaupun manusia
tercipta dalam berbagai perbedaan, ada satu yang menjadi persamaan diantara
perbedaan itu. Persamaan diantara perbedaan manusia tersebut adalah
“Kemanusiaan”.
Sebagai makhluk Allah sekaligus makhluk sosial di kehidupan ini, sepatutnya kita
menyadari bahwa masih banyak saudara-saudara kita yang sangat membutuhkan bantuan
dan dorongan dari kita. Oleh karena itu, sebagai umat yang beragama dan peduli dengan
sesama, kami akan mengadakan Bakti Sosial untuk menunjukan rasa kepedulian kami
akan kehidupan keras yang dialami oleh saudara-saudara kita dan untuk meningkatkan
Iman dan taqwa manusia serta meningkatkan ukhuwah islamiah dengan sesama umat
Islam.

2. Tujuan
1. Menumbuhkan rasa kepedulian sosial antar sesama
2. Meningkatkan dan mempererat tali persaudaraan dan silaturrahmi
3. Memberikan motivasi dan semangat belajar

1
3. Manfaat
1. Dapat memupuk semangat Islamiyah diantara anggota Remaja Masjid Agung
Sudirman
2. Dapat menjadikan pengalaman dan pengetahuan baru guna mempertajam kepekaan
terhadap dunia sosial
3. Dapat memberikan sumbangsih dalam rangka kepedulian lingkungan

2
BAB II
ISI

1. Tema
Dalam kegiatan Bakti Sosial kali ini tema yang akan kami angkat adalah “Wujudkan
Rasa Kebersamaan Sesama Manusia, Meningkatkan dan Membangun Rasa
Kepedulian Terhadap Sesama.”

2. Peserta
Peserta kegiatan ini adalah seluruh anggota Remaja Masjid Agung Sudirman (PRISMA)

4. Pelaksanaan Kegiatan
Kegiatan ini insya allah akan dilaksanakan pada :
Hari / Tanggal :
Waktu :
Tempat :

5. Susunan Kepanitiaan
1. Penanggung Jawab : Ghufrony
2. Ketua Remas : Helmy Guntur
3. Katua Panitia : Burhanudin Junaedi
4. Wakil Panitia : Mochamad Fikri Zein Ramadhan
5. Sekretaris : Suciati Afifah Bintari Moka
6. Bendahara : Bella Anggita
7. Seksi Acara : Nabila Choirunnisa
Fika Pratiwi
Nindya Rahmatya Moka
Novelina Angely
Boby Octandy
Aditya Putra Hardiyansyah
8. Seksi Perlengkapan : Rafid Ibnu D.
Syafril Baitullah
3
Muhammad Ainurrizky
Faisal

9. Seksi Konsumsi : Raihanisa Ramadhayanti


Dwi Maya Athifah
Shofia Salsabila
Novia Pratiwi
10. Seksi PDD : Sevita Yuniyanti
Regita Choirun Nisa
Putri Agung Maharani A.
11. Seksi Humas : Pandu Prasetyo Wibowo
Alif Mubarok

4
6. Anggaran Dana
Dalam rangka kegiatan Bakti Sosial, ada beberapa anggaran dana yang dikeluarkan
agar kegiatan ini berjalan dengan baik.

Pengeluaran

No Keterangan Jumlah
1 Beras 50 kg Rp 550.000,00
Spanduk Rp 75.000,00
Uang Tunai Rp 1.000.000,00
BBM 5 Mobil Rp 500.000,00
Kas Rp 375.000,00
TOTAL PENGELUARAN Rp 2.500.000,00

5
BAB III
PENUTUP

Dengan terselenggaranya kegiatan BAKSOS (Bakti Sosial) dalam rangka


Menumbuhkan rasa kepedulian terhadap sesama diharapkan menjadi sarana untuk
menjembatani tali silahturahmi dan membantu antar sesama. Sehingga menjadi pengingat
bahwa sangat penting budaya saling tolong menolong antar sesama yang harus ada dalam diri
setiap manusia.
Kami senantiasa berharap ridho, bimbingan dan petunjuk Allah SWT. Agar
pelaksanaan Bakti Sosial dapat terlaksana dengan baik dan lancar. Terimakasih atas perhatian
dari semua pihak. Mohon  maaf  apabila banyak kesalahan dalam pembuatan proposal ini.
Maka dari itu kami tunggu saran-saran dari semua pihak untuk menjadikan kami lebih baik.
Besar harapan kami dengan terlaksananya kegiatan ini dapat menjadi wadah bagi setiap umat
manusia untuk dapat terus mengembangkan dan meningkatkan rasa simpati dan empati
sesama. Demikian proposal ini kami buat. Kami mengharapkan dukungan dan partisipasi dari
semua pihak. Semoga acara ini dapat terlaksana sebagaimana yang kita harapkan. Atas
perhatian dan kerjasama, kami ucapkan terimakasih

PANITIA BAKTI SOSIAL


REMAJA MASJID AGUNG SUDIRMAN 2020

Ketua Panitia Sekretaris

Burhanudin Junaedi Suciati Afifah Bintari Moka

Mengetahui,

Ketua Remaja Ketua Umum

Helmy Guntur H. Nur Hidayat S.Ag

Anda mungkin juga menyukai