Anda di halaman 1dari 11

SGD 1 LBM 4

STEP 1
- IPAL : instalasi pengelolaan air limbah  pembuangan limbah biologis ataupun
kimiawi
- KARS : komite akreditasi rs  menilai rs dr kestandaran. Lembaga independen yang
bertanggung jawab pada kemenkes dimana berfungsi untuk membimbing dan
membantu RS dalam meningkatkan mutu pelayanan dan menjamin standar
keselamatan pasien
- K3 : kesehatan dan keselamatan kerja  keselamatan dan kesejahteraan manusia
yang bekerja di institusi ataupun proyek yang berfunsi untuk keselamatan dan
kesehatan kerja di lingkungan tersebut termasuk kesejahteraan.
- PMKP : peningkatan mutu dan keselamatan pasien yang secara terus menerus dan
mengurangi resiko terhadap pasien dan staf baik di proses klinis maupun fisik
- SNARS ED 1 2017 : standar nasional akreditasi rd edisi 1, mengenai akreditasi dr rs.
Berfokus pada pasien untuk meningkatkan mutu pada pasien dg meningkatkan
manajemen mutu di rs

STEP 2
1. Apa tujuan dan manfaat dari mutu pelayanan dan keselamatan pasien?
2. Apa saja ruang lingkup dari k3
3. Bagaimana managemen k3 di rs?
4. Apa definisi,tujuan, dan manfaat dari k3 rs?
5. Apa saja tugas yang dilakukan oleh tim PMKP
6. Jelaskan sasaran keselamatan pasien menuruk KARS?
7. Apa yang di maksud dengan akreditasi RS dan apa tujuannnya?
8. Apa saja macam-macam limbah di RS?
9. Apa dasar hukum dari K3?
10. Bagaimana cara peningkatan mutu di RS?
11. Kenapa RS harus terakreditasi dengan KARS dan apa dasar hukum KARS?
12. Bagaimana standar pengelolaan limbah menurut KARS?
13. Bagaimana klasifikasi akreditasi RS yang berlaku di indonesia?
14. Bagaimana pengaruh akreditasi dalam mewujudkan pelayanan yang bermutu bagi
pelanggan?
15. Bagaimana standar dari kars terkait pasien PB?
16. Apa saja isi keputusan mentri negara lingkungan hidup?
STEP 3
1. Apa yang di maksud dengan akreditasi RS dan apa tujuannnya?

Undang Undang No 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit pada pasal 40 ayat 1
mewajibkan rumah sakit untuk melakukan akreditasi RS dalam upayanya
meningkatkan mutu pelayanan secara berkala setiap 3 tahun. Akreditasi wajib bagi
semua rumah sakit baik rumah sakit publik/pemerintah maupun rumah sakit
privat/swasta/BUMN.

Akreditasi rumah sakit adalah sebuah proses penilaian dan penetapan kelaikan rumah
sakit berdasarkan standar pelayanan yang telah ditetapkan oleh lembaga independen
akreditasi. Akreditasi rumah sakit juga merupakan pengakuan terhadap rumah sakit
yang diberikan oleh lembaga independen penyelenggara akreditasi, setelah dinilai
bahwa rumah sakit itu memenuhi standar pelayanan rumah sakit yang berlaku untuk
meningkatkan mutu pelayanan rumah sakit secara berkesinambungan

2. Kenapa RS harus terakreditasi dengan KARS dan apa dasar hukum KARS?
Uu no 36 th 2009 kesehatan
Uu no 44 th 2009 tentang RS
Permenkes 1144/VIII/2010 memuat tentang organisasi dan tata kerja kementrian
kesehatan

Akreditasi  pengakuan yang diberikan oleh pemerintah kpd rs karena telah


memenuhi standar yang telah di tetapkan
Rs yg telah terakreditasi mendapat pengakuan dr pemerintah bahwa semua hal yang
ada didalamnya sesuai dengan standar baik sarana maupun prasarana dan prosedur
yang dilakukan sudah sesuai
Berdasarkan standar akreditas 2007
- Tingkat dasar  menilai 5 kegiatan pelayanan dalam rs
1. Administrasi dan manajemen
2. Pelayanan medis
3. Pelayanan keperawatan
4. Pelayanan gawat darurat
5. Pelayanan RM
- Tingkat lanjut, menilai 12 kegiatan pelayanan
6. Farmasi
7. Radiologi
8. Kamar operasi
9. Pengendalian infx
10. Pelayanan resiko tinggi
11. Laboratorium dan keselamatan kerja
12. Kebakaran dan kewaspadaan bencana
- Akreditasi tingkat lengkap menilai 16 pelayanan
13. Pelayanan intensif
14. Pelayanan transfusi darah
15. Pelayanan rehab medik
16. Pelayanan gizi
3. Bagaimana pengaruh akreditasi dalam mewujudkan pelayanan yang bermutu bagi
pelanggan?
Untuk meningkatkan pelaynan ke pasien supaya terstandarisasi
Tujuan karyawan
- paham mengenai hak hak pasien
- Karyawan dapat memberi pelayanan yag sesuai kepada pasien
4. Bagaimana klasifikasi akreditasi RS yang berlaku di indonesia?
Tidak lulus akreditasi dr 15 bab yg di survay nilai < 60%--> berhak akreditasi ulang
sesuai dg surveyer
Akreditasi tingkat dasar 15 bab yang di survey 4 bab nilai min 80 dan yang lain
tidak ada di bawah 20
Akredotasi tingkat madya  15 bab 8 bab mendapat nilai 80
Akreditasi tingkat utama  15 bab 12 bab 80 %
Akreditasi paripurna  15 bab mendapat 80%
5. Bagaimana cara peningkatan mutu di RS?
- Quality planing  menentukan dr pelanggannya, kebutuhan pelanggan dan produk yg
di butuhkan pelanggan
- Quality kontrol  mengevaluasi kinerja produk, membandingkan kinerja produk dg
tujuan, melaksakan dan memperbaiki produk
- Quality improvement mengembangkan infrastruktur, emngidentifikasi proyek
untuk meningkatkan mutu, membentuk tim peningkatan mutu dan menyiapkan tim dg
sdm dan pelatihan serta motivasi untuk mendiagnosis penyebab,Mengembangkan
pengawasan untuk meningkatkan kualitas
6. Apa tujuan dan manfaat dari mutu pelayanan dan keselamatan pasien?

- Rumah sakit yang menerapkan keselamatan pasien akan lebih mendominasi pasar jasa bagi
perusahaan-perusahaan dan Asuransi-asuransi dan menggunakan Rumahsakit tersebut
se3bagai provider kesehatan karyawan/klien mereka, dan kemudian diikuti oleh masyarakat
untuk mencari Rumah sakit yang aman

- Kegiatan Rumah sakit akan lebih memfokuskan diri dalam kawasan keselamatan pasien.

Tujuan penerapan sistem keselamatan pasien di rumah sakit antara lain, terciptanya budaya
keselamatan pasien di rumah sakit, meningkatnya akuntabilitas rumah sakit terhadap pasien
dan masyarakat, menurunnya kejadian tak diharapkan (KTD), terlaksananya program
pencegahan sehingga tidak terjadi pengulangan KTD dalam upaya pencapaian tujuan
keselamatan pasien ini.

7. Bagaimana standar KARS dari kars terkait keselamatan pasien?


Berdasarkan standar akreditasi versi 2007, terdapat tiga tahapan dalam pelaksanaan akreditasi
yaitu akreditasi tingkat dasar, akreditasi tingkat lanjut serta akreditasi tingkat lengkap. Akreditasi
tingkat dasar menilai lima kegiatan pelayanan di rumah sakit, yaitu: Administrasi dan
Manajemen, Pelayanan Medis, Pelayanan Keperawatan, Pelayanan Gawat Darurat dan Rekam
Medik. Akreditasi tingkat lanjut menilai 12 kegiatan pelayanan di rumah sakit, yaitu: pelayanan
yang diakreditasi tingkat dasar ditambah Farmasi, Radiologi, Kamar Operasi, Pengendalian
Infeksi, Pelayanan Resiko Tinggi, Laboratorium serta Keselamatan Kerja, Kebakaran dan
Kewaspadaan Bencana (K-3). Akreditasi tingkat lengkap menilai 16 kegiatan pelayanan di rumah
sakit, yaitu: pelayanan yang diakreditasi tingkat lanjut ditambah Pelayanan Intensif, Pelayanan
Tranfusi Darah, Pelayanan Rehabilitasi Medik dan Pelayanan Gizi. Rumah sakit boleh memilih
akan melaksanakan akreditasi tingkat dasar (5 pelayanan), tingkat lanjut (12 pelayanan) atau
tingkat lengkap (16 pelayanan) tergantung kemampuan, kesiapan dan kebutuhan rumah sakit baik
pada saat penilaian pertama kali atau penilaian ulang setelah terakreditasi. Berdasarkan standar
akreditasi versi 2007 ini, sertifikasi yang diberikan kepada rumah sakit berupa: tidak
terakreditasi, akreditasi bersyarat, akreditasi penuh dan akreditasi istimewa. Tidak terakreditasi
artinya hasil penilaian mencapai 65% atau salah satu kegiatan pelayanan hanya mencapai 60%.
Akreditasi bersyarat artinya penilaian mencapai 65% - 75% dan berlaku satu tahun. Akreditasi
penuh artinya hasil penilaian mencapai 75% dan berlaku selama 3 tahun. Akreditasi istimewa
diberikan apabila dalam tiga tahun berturut-turut rumah sakit mencapai nilai terakreditasi penuh
dan status ini berlaku selama 5 tahun. Rumah sakit wajib melaksanakan akreditasi minimal 6
bulan setelah SK perpanjangan izin keluar dan 1 tahun setelah SK izin operasional.

Manfaat implementasi standar akreditasi versi 2007 ini terutama ditujukan bagi penerima layanan
kesehatan, pasien. Selain bermanfaat bagi pasien, akreditasi juga bemanfaat bagi petugas
kesehatan di rumah sakit, bagi rumah sakit itu sendiri, bagi pemilik rumah sakit dan bagi
perusahaan asuransi. Bagi tenaga kesehatan di rumah sakit, akreditasi berfungsi untuk
menciptakan rasa aman bagi mereka dalam melaksanakan tugasnya. Mereka akan merasa aman
karena sarana dan prasarana yang tersedia di rumah sakit sudah memenuhi standar sehingga tidak
akan membahayakan diri mereka. Selain itu, sarana dan prasarana yang sesuai standar juga sangat
membantu mempermudah proses kerja mereka. Bagi rumah sakit, akreditasi bermanfaat sebagai
alat untuk negosiasi dengan pihak ketiga misalnya asuransi atau perusahaan. Dalam hal ini,
akreditasi bisa dibilang berfungsi sebagai salah satu alat berpromosi. Bagi pemilik rumah sakit,
akreditasi berfungsi sebagai alat untuk mengukur kinerja pengelola rumah sakit. Sedangkan bagi
perusahaan asuransi, akreditasi bermanfaat sebagai acuan dalam memilih dan mengadakan
kontrak dengan rumah sakit. Perusahaan asuransi enggan mempertaruhkan nama baiknya
dihadapan kliennya dengan memilih rumah sakit berpelayanan buruk.

8. Jelaskan sasaran keselamatan pasien menuruk KARS?


KARS  syarat di tetapkannya akreditasi
9pasien safety ada 6 sasaran
1. Ketetapan identifikasi pasien  menetapkan ketelitian.
 Mengidentifikasi berdasarkan identifikasi pasien
 Pasien di identifikasi sebelum pemberian darah
 Pasien di indentifikasi sebelum pengambilan darah
 Pasien di identifikasi sblm tindakan atau prosedur
 Kebijakan dan prosedur mendukung praktik
2. Peningkatan identifiksi yang efektif
Perintah lisan melaui telfon
Perintah melalui telfon di bacakan kembali berdasarkan perintah/ hasil px tersebut
Kebijakan/ prosedur pendukung praktik melalui telfon
- Peningkatan keamanan obat yg perlu di waspadai meningkatkan keamanan
 Kebijakan/ prosedur keamanan obat
 Kebijakan dan prosedur yang diimplementasikan
 Konsentrat tidak berada di lingkungan pasien
 Elektrolit konsentrat yg ada di daerah pasien harus di beri label
3. Kepastain tepat lokasi tepat prosedur dan tepat pasien operasi
- Rs menggunakan suatu tanda yg segera di kenali
- Rs menggunakan checklist untuk verifikasi
- Tim op yg lengkap mencatat dan dkumentasi prosedur
- Kebijakan prosedur di gunakan untuk tepat prosedur, tepat
guna dan tepat pasien
4. Pengurangan rx infx trhdp pelayanan kes.
- Rs pedoman handhegine
- Rs program hand heigine
- Kebijakan atau prosedur untuk pengurangan resiko infx
5. Pengurangan resiko pasiiiien jatuh
- Rs proses assesment pasien jatuh dan di indikasi perubahan
kondisi dan pengobatan
- Langkah2 di terapkan untuk mengurangi resiko jatuh yang
assement dianggap resiko
- Langkah-langkah di monitor hasilnya dan resiko dan dampak di
monitr
- Kebijakan atau prosedur pensukungng yang berkelanjutakn
kepada resiko pasien
9 Bagaimana standar pengelolaan limbah menurut KARS?
Standar limbah  membedakan limbah2nya
1. Pedoman penatalaksanaan limbah padat dan cair lihat asal limbah ( unit medis,
unit penunjang medis, unit non medis)
- Limbah di minimalisasikan
Rs mengelola dan mengawasi
2. Pemilihan limbah kembali
3. Metode sterilisasi oleh limbah yg di manfaatkan kembali
4. Ada dan label limbah sesuai
5. Pengumpulkan pd kontainer sesuai dengan limbahnya
Limbah non medis kantong hitam
Limbah medis
10 Apa saja tugas yang dilakukan oleh tim PMKP

Mengingat yang dikelola adalah data mutu dan data insiden maka di bawah komite dapat
dibentuk subkomite/subtim/penanggung jawab yang mengelola mutu dan keselamatan pasien
yang disesuaikan dengan kondisi rumah sakit dan peraturan perundang-undangan. Selain
komite/tim, rumah sakit juga perlu mempunyai penanggungjawab data di setiap unit kerja
yang diharapkan dapat membantu komite/tim dalam pengumpulan dan analisis data.
Komite/tim PMKP mempunyai tugas sebagai berikut:
 sebagai motor penggerak penyusunan program PMKP rumah sakit;
 melakukan monitoring dan memandu penerapan program PMKP di unit kerja;
 membantu dan melakukan koordinasi dengan pimpinan unit pelayanan dalam memilih
prioritas perbaikan, pengukuran mutu/indikator mutu, dan menindaklanjuti hasil capaian
indikator. (lihat juga TKRS 11 dan TKRS 11.2)
 melakukan koordinasi dan pengorganisasian pemilihan prioritas program di tingkat
unit kerja serta menggabungkan menjadi prioritas rumah sakit secara keseluruhan. Prioritas
program rumah sakit ini harus terkoordinasi dengan baik dalam pelaksanaanya;
 menentukan profil indikator mutu, metode analisis, dan validasi data dari data
indikator mutu yang dikumpulkan dari seluruh unit kerja di rumah sakit;
 menyusun formulir untuk mengumpulkan data, menentukan jenis data, serta
bagaimana alur data dan pelaporan dilaksanakan;
 menjalin komunikasi yang baik dengan semua pihak terkait serta menyampaikan
masalah terkait perlaksanaan program mutu dan keselamatan pasien;
 terlibat secara penuh dalam kegiatan pendidikan dan pelatihan PMKP;
 bertanggung jawab untuk mengomunikasikan masalah-masalah mutu secara rutin
kepada semua staf;
 menyusun regulasi terkait dengan pengawasan dan penerapan program PMKP.
Komite/tim PMKP dan juga penanggung jawab data di unit kerja perlu mendapat pelatihan
terkait manajemen data rumah sakit, yaitu pengumpulan, analisis, dan rencana perbaikan.
Selain itu, agar komite/tim PMKP dapat melakukan koordinasi dan pengorganisasian yang
baik maka diperlukan pelatihan manajemen komunikasi. Pelatihan tersebut dapat
dilaksanakan di rumah sakit.

11 Apa definisi,tujuan, dan manfaat dari k3 rs?

Pelaksanaan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) adalah salah satu bentuk upaya untuk
menciptakan tempat kerja yang aman, sehat, bebas dari pencemaran lingkungan, sehingga dapat
mengurangi dan atau bebas dari kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja yang pada akhirnya
dapat meningkatkan efisiensi dan produktivitas kerja. Kecelakaan kerja tidak saja menimbulkan
korban jiwa maupun kerugian materi bagi pekerja dan pengusaha, tetapi juga dapat mengganggu
proses produksi secara menyeluruh, merusak lingkungan yang pada akhirnya akan berdampak pada
masyarakat luas.

Menurut Mangkunegara (2011), tujuan dari K3 adalah sebagai berikut :


a. Agar setiap pegawai mendapat jaminan K3 baik secara fisik, sosial, dan

psikologis.

b. Agar setiap perlengkapan dan peralatan kerja digunakan seselektif mungkin.


c. Agar semua hasil produksi dipelihara keamanannya.
d. Agar adanya jaminan atas pemeliharaan dan peningkatan kesehatan gizi
pegawai.
e. Agar meningkatkan kegairahan, keserasian kerja, dan partisipasi kerja.
f. Agar terhindar dari gangguan kesehatan yang disebabkan oleh lingkungan
atau kondisi kerja.
g. Agar setiap pegawai merasa aman dan terlindungi dalam bekerja.

Schuller dan Jackson (1999) menyatakan bila perusahaan melaksanakan program K3 dengan
baik, maka perusahaan dapat memperoleh manfaat berikut:
1. Meningkatkan produktivitas karena menurunnya jumlah hari kerja yang hilang.
2. Meningkatnya efisiensi dan kualitas pekerja yang lebih komitmen.
3. Menurunnya biaya kesehatan dan asuransi.
4. Tingkat kompensasi pekerja dan pembayaran langsung yang lebih rendah karena

menurunnya pengajuan klaim.

5. Fleksibilitas dan adaptabilitas yang lebih besar sebagai akibat dari pertisipasi dan

ras kepemilikan.

6. Rasio seleksi tenaga kerja yang lebih baik karena meningkatnya citra perusahaan.

7. Dan perusahaan juga dapat meningkatkan keuntungannya sebagai substansi.

12 Apa dasar hukum dari K3?

Dasar Hukum dan Pedoman :


 UU No.1  /1970 tentang keselamatan kerja
 UU No.23 /1992 tentang kesehatan
 Permenkes RI No. 986/92 tentang kesehatan lingkungan RS
 Permenkes RI No. 472 tahun 1996 tentang pengamanan bahan berbahaya bagi kesehatan
 SK Menkes No.351 tahun 2003 tentang Komite K3 sektor Kesehatan
 Permenaker no.05/Men/1996 tentang Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja
 Keputusan Dir.Jen. P2PLP nomor 1204 tahun 2004 tentang persyaratan kesehatan
lingkungan rumah sakit
 Pedoman K3 di rumah sakit th 2006 ( BinKesja DepKes )
 Pedoman teknis pengelolaan limbah klinis dan desinfeksi dan sterilisasi di rumah sakit tahun
2002.

13 Apa saja ruang lingkup dari k3

Ruang lingkup K3 Rumah Sakit yaitu :

1. 1)  Keselamatan terhadap faktor Penyebab penyakit


2. 2)  Keselamatan terhadap pemakaian peralatan medik dan non medik
3. 3)  Keselamatan terhadap bahan berbahaya
4. 4)  Keselamatan terhadap bahaya kebakaran
5. 5)  Keselamatan terhadap bencana

14 Bagaimana managemen k3 di rs?


15 Apa saja macam-macam limbah di RS?
16 Apa saja isi keputusan mentri negara lingkungan hidup RI KEP-58/MENLH/12/1995?

KEPUTUSAN 

MENTERI NEGARA LINGKUNGAN HIDUP 


NOMOR : KEP-58/MENLH/12/1995 

TENTANG 

BAKU MUTU LIMBAH CAIR BAGI KEGIATAN RUMAH SAKIT 

MENTERI NEGARA LINGKUNGAN HIDUP,

 Menimbang :
a. bahwa untuk melestarikan lingkungan hidup agar tetap bermanfaat bagi hidup dan kehidupan
manusia serta makhluk hidup lainnya perlu dilakukan pengendalian terhadap pembuangan
limbah cair ke lingkungan; 
b. bahwa kegiatan rumah sakit mempunyai potensi menghasilkan limbah yang dapat
menimbulkan pencemaran lingkungan hidup, oleh karena itu perlu dilakukan pengendalian
terhadap pembuangan limbah cair yang dibuang ke lingkungan dengan menetapkan Baku
Mutu Limbah Cair bagi kegiatan Rumah Sakit; 
c. bahwa sehubungan dengan huruf a dan b tersebut di atas dan untuk melaksanakan
pengendalian pencemaran air sebagaimana telah ditetapkan dalam Pasal 15 Peraturan
Pemerintah Nomor 20 Tahun 1990 tentang Pengendalian Pencemaran Air perlu ditetapkan
Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup tentang Baku Mutu Limbah Cair Bagi Kegiatan
Rumah Sakit; 
Mengingat :
1. Undang-undang gangguan (Hinder Ordonnantie) Tahun 1926, Stbl. Nomor 226, setelah
diubah dan ditambah terakhir dengan Stbl. 1940 Nomor 14 dan Nomor 450; 
2. Undang-undang Nomor 31 Tahun 1964 tentang Ketentuan-ketentuan Pokok Tenaga Atom
(lembaran Negara Tahun 1964 Nomor 124, tambahan Lembaran negara Nomor 2722; 
3. Undang-undang Nomor 5 tahun 1974 tentang Pokok-pokok Pemerintahan Di Daerah
(lembaran Negara Tahun 1974 Nomor 38, tambahan lembaran Negara Nomor 56); 
4. Undang-undang Nomor 11 Tahun 1974 tentang Pengairan (Lembaran negara Tahun 1974
Nomor 65, Tambahan Lembaran Negara Nomor 3046); 
5. Undang-undang Nomor 4 Tahun 1982 tentang Ketentuan-ketentuan Pokok Pengelolaan
lingkungan Hidup (Lembaran Negara Tahun 1982 Nomor 12, Tambahan Lembaran Negara
Nomor 3215); 
6. Undang-undang Nomor 23 Tahun 1992 tentang kesehatan (Lembaran Negara tahun 1992
Nomor 100, tambahan Lembaran negara Nomor 3495); 
7. Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 1987 tentang Penyerahan Sebagian Urusan
Pemerintah Dalam Bidang Kesehatan Kepala daerah (Lembaran Negara Tahun 1987 Nomor 9
Tambahan Lembaran Negara Nomor 3347); 
8. Peraturan Pemerintah Nomor 6 tahun 1988 tentang Koordinasi Kegiatan Instansi Vertikal di
daerah (Lembaran negara Tahun 1988 Nomor 10, Tambahan Nomor 3373); 
9. Peraturan Pemerintah Nomor 20 Tahun 1990 tentang Pengendalian Pencemaran Air
(Lembaran Negara tahun 1990 Nomor 24, Tambahan Lembaran Negara Nomor 3409); 
10. Peraturan Pemerintah nomor 35 Tahun 1991 tentang Sungai (Lembaran negara Tahun 1991
Nomor 24, tambahan lembaran negara Nomor 3409); 
11. Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 1993 tentang Analisis Mengenai Dampak Lingkungan
(lembaran Negara Tahun 1993 Nomor 84, Tambahan Lembaran Negara Nomor 3538); 
12. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 96/M tahun 1993 tentang Pembentukan
kabinet pembangunan VI; 
13. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 44 Tahun 1993 tentang Tugas Pokok, Fungsi
dan Tata Kerja Menteri Negara Serta Susunan Organisasi Staf Menteri Negara; 
14. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 77 Tahun 1994 tentang Badan Pengendalian
Dampak Lingkungan;   
MEMUTUSKAN 

Menetapkan 
KEPUTUSAN MENTERI NEGARA LINGKUNGAN HIDUP 

TENTANG 

BAKU MUTU LIMBAH CAIR BAGI KEGIATAN RUMAH SAKIT

Pasal 1

Dalam keputusan ini yang dimaksud dengan: 

1. Rumah Sakit adalah sarana upaya kesehatan yang menyelenggarakan kegiatan pelayanan
kesehatan serta dapat berfungsi sebagai tempat pendidikan tenaga kesehatan dan
penelitian; 
2. Limbah cair adalah semua bahan buangan yang berbentuk cair yang kemungkinan
mengandung mikroorganisme pathogen, bahan kimia beracun, dan radioaktivitas; 
3. Baku Mutu Limbah cair Rumah Sakit adalah batas maksimal limbah cair yang diperbolehkan
dibuang ke lingkungan dari suatu kegiatan rumah sakit; 
4. Menteri adalah Menteri yang ditugaskan mengelola lingkungan hidup; 
5. Bapedal adalah badan Pengendalian Dampak Lingkungan; 
6. Gubernur adalah Gubernur Kepala Daerah Tingkat I, Gubernur Kepala Daerah Khusus Ibukota
dan Gubernur Kepala Daerah Istimewa; 
Pasal 2
1. Baku Mutu Limbah Cair Bagi Kegiatan rumah sakit adalah sebagaimana tersebut dalam
lampiran keputusan ini. 
2. Baku Mutu limbah Cair sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) pasal ini ditinjau secara
berkala sekurang-kurangya sekali dalam 5 (lima) tahun. 
Pasal 3

Bagi setiap rumah sakit yang : 

a. Telah beroperasi sebelum dikeluarkannya keputusan ini, berlaku baku Mutu Limbah cair
sebagaimana tersebut dalam Lampiran A dan wajib memenuhi Baku mutu limbah cair
sebagaimana tersebut dalam lampiran B selambat-lambatnya tanggal 1 Januari 2000; 
b. Tahap perencanaannya dilakukan sebelum dikeluarkannya keputusan ini, dan beroperaasi
setelah dikeluarkannya keputusan ini, berlaku baku Mutu Limbah Cair lampiran A dan wajib
memenuhi Baku Mutu Limbah cair lampiran B selambat-lambatnya tanggal 1 Januari tahun
2000; 
c. Tahap perencanaannya dilakukan dan beroperasi setelah dikeluarkannya keputusan ini
berlaku Baku Mutu Limbah Cair sebagaimana tersebut dalam lampiarn B.  
Pasal 4
1. Gubernur dapat menetapkan parameter tambahan di luar parameter Baku mutu Limbah cair
sebagaimana tersebut dalam lampiran keputusan ini setelah mendapat persetujuan : 
a. Menteri dan menteri yang membidangi rumah sakit untuk parameter
nonradioaktivitas 
b. Menteri dan Direktur Jenderal Bidang Atom nasional untuk parameter radioaktivitas. 
2. Tanggapan dan/atau persetujuan sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) pasal ini diberikan
selambat-lambatnya dalam jangka waktu 30 hari kerja sejak tanggal diterimanya
permohonan. 
3. Apabila dalam jangka waktu senagaimana tersebut dalam ayat (2) pasal ini tidak diberikan
tanggapan dan/atau persetujuan, maka permohonan dianggap telah disetujui. 
Pasal 5
1. Gubernur dapat menetapkan Baku Mutu Limbah cair lebih ketat dari ketentuan sebagaimana
tersebut dalam lampiran keputusan ini. 
2. Apabila Gubernur tidak menetapkan baku Mutu limbah cair lebih ketat atau sama dengan
baku Mutu limbah Cair sebagaimana tersebut dalam lampiran keputusan ini, maka berlaku
Baku Mutu Limbah Cair dalam Lampiran Keputusan ini. 
Pasal 6

Apabila analisis mengenai dampak lingkungan kegiatan rumah sakit mensyaratkan baku Mutu limbah
cair lebih ketat dari Baku Mutu Limbah Cair sebagaimana dimaksud dalam pasal 2 ayat (1) dan/atau
pasal 5 ayat (1), maka bagi kegiatan rumah sakit tersebut berlaku Baku Mutu Limbah Cair
sebagaimana yang dipersyaratkan oleh analisis mengenai dampak lingkungan. 

Pasal 7

Setiap penanggung jawab kegiatan atau pengelola rumah sakit wajib : 

a. Melakukan pengelolaan limbah cair sebelum dibuang ke lingkungan sehingga mutu limbah
cair yang dibuang ke lingkungan tidak melampaui Baku Mutu Limbah Cair yang telah
ditetapkan; 
b. Membuat saluran pembuangan limbah cair tertutup dan kedap air sehingga tidak terjadi
perembesan ke tanah serta terpisah dengan saluran limpahan air hujan; 
c. Memasang alat ukur debit laju alir limbah cair dan melakukan pencatatan debit harian limbah
cair tersebut; 
d. Memeriksakan kadar parameter Baku Mutu Limbah Cair sebagaimana tersebut dalam
lampiran keputusan ini kepada laboratorium yang berwenang sekurang-kurangnya satu kali
dalam sebulan; 
e. Menyampaikan laporan tentang catatan debit harian dan kadar parameter baku Mutu Limbah
Cair sebagaimana dimaksud huruf c dan d sekurang-kurangnya tiga bulan sekali kepada
Gubernur dengan tembusan Menteri, Kepala Bapedal, Direktur Jenderal Badan Tenaga Atom
Nasional, instansi teknis yang membidangi rumah sakit serta instansi lain yang dianggap
perlu sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku; 
Pasal 8

·       Bagi kegiatan rumah sakit yang menghasilkan limbah cair yang mengandung atau terkena zat
radioaktif pengelolanya dilakukan sesuai dengan ketentuan Badan Tenaga Atom Nasional. 

·       Komponen parameter radioaktivitas yang diberlakukan bagi rumah sakit sesuai dengan bahan
radioaktif yang dipergunakan oleh rumah sakit yang bersangkutan. 

·       Bagi rumah sakit yang tidak menggunakan bahan radiokatif dalam kegiatannya, tidak
diberlakukan kelompok parameter radioaktivitas dalam pemeriksaan limbah cair rumah sakit yang
bersangkutan 

Pasal 9

Persyaratan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 5 atau pasal 6 Keputusan ini, dan persyaratan dalam
pasal 26 Peraturan Pemerintah Nomor 20 tahun 1990 tentang Pengendalian pencemaran Air Wajib
dicantumkan dalam izin Undang-undang gangguan (Hinder Ordinnantie). 

Pasal 10

Apabila baku Mutu limbah Cair bagi kegiatan Rumah Sakit sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat
91) telah ditetapkan sebelum keputusan ini: 
a. Baku Mutu Limbah Cairnya lebih ketat atau sama dengan Baku Mutu Limbah Cair
sebagaimana tersebut dalam lampiran keputusan ini dinyatakan tetap berlaku; 
b. Baku Mutu Limbah Cairnya lebih longgar dari pada Baku Mutu Limbah cair sebagaimana
tersebut dalam lampiran keputusan ini wajib disesuaikan dengan Baku Mutu Limbah Cair
dalam Keputusan ini selambat-lambatnya satu tahun setelah ditetapkannya keputusan ini.  
Pasal 11

Keputusan ini berlaku pada tanggal ditetapkan.

Anda mungkin juga menyukai