Anda di halaman 1dari 4

Nama : Slamet Riyadi

Nim : 043280647
Matkul : Managemen Sumber Daya Manusia (ADBI4438.44)

Tugas 2 MSDM 2020.2

Deskripsi :

Materi tugas 2 mencakup modul 4 dan 5. Silahkan Anda menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut
dengan singkat dan jelas. Jawaban tugas 2 harus diupload paling lambat 2 minggu setelah tugas ini
ditampilkan.

Berikut pertanyaannya :

Skor Sumber Tugas


No Tugas Tutorial
Maksimal Tutorial
1 Seperti telah dijelaskan sebelumnya, analisis jabatan 30 Modul 4, KB 1
adalah elemen dasar dari Manajemen SDM. Jelaskan
apa yang dimaksud dengan analisis jabatan berbasis
tugas dan analisis jabatan berbasis kompetensi !
jelaskan pula perbedaaan antar kedua konsep tersebut
!
2 Secara teoritis, pelaksanaan design jabatan 30 Modul 4, KB 3
dilakukan setelah ada uraian dan spesifikasi
jabatan. Menurut Anda, apakah organisasi dapat
membuat design jabatan sebelum ada uraian dan
spesifikasi jabatan ?
3 Dalam Manajemen SDM dikenal istilah job 20 Modul 5, KB
enrichment dan job enlargement. Apakah yang
dimaksud dengan kedua konsep tersebut ? dimana
letak perbedaannya ? dan berikan contohnya !
4 Berkaitan dengan sistem rekrutmen, dikenal istilah 20 Modul 5, KB 1
outsourcing dan leasing. Apakah yang dimaksud
dengan kedua konsep tersebut ? dimana letak
perbedaannya ? dan berikan contohnya !

Selamat mengerjakan tugas.

Jawaban :

1. Dalam analisis jabatan terdapat 2 (dua) elemen diantaranya Elemen Job Description dan Job
Specification, yang sebagai mana penjelasannya seperti dibawah ini:

1. Job Description

Job Description merupakan suatu catatan yang sistematis mengenai tugas maupun tanggung jawab
pada jabatan tertentu, ditulis berdasarkan fakta yang telah ada dan penting sekali untuk dibuat yang
nantinya akan berguna untuk:
 Untuk menghindari terjadinya perbedaan pemahaman.
 Untuk menghindari terjadinya pekerjaan yang rangkap.
 Dan Untuk mengetahui batas-batas tanggung jawab maupun batas wewenang pada setiap jabatan
yang diduduki oleh pekerja.

Adapun beberapa hal yang harus dicantumkan didalam Job Description, biasanya seperti di bawah
ini:

 Menidentifikasi jabatan, misalnya seperti: Nama dari jabatan, bagian jabatan dan kode jabatan
yang ada didalam perusahaan tempat bekerja
 Penjelasan mengenai jabatan yang diduduki.
Mengenai tugas yang dikerjakan pada jabatan tersebut.
 Mengenai hubungan dengan jabatan lain.
 Pengawasan yang perlu dilakukan.
 Peralatan yang digunakan atau diperlukan pada jabatan tersebut.
 Dan keadaan lingkungan tempat bekerja

2. Job Specification

Job Specification merupakan persyaratan yang harus dipenuhi oleh pekerja yang akan menduduki
suatu jabatan, supaya dia dapat melaksanakan pekerjaannya dengan maksimal. Adapun beberapa
hal yang perlu dimasukan kedalam Job Specification, diantaranya seperti dibawah ini:

 Yang pertama, persyaratan mengenai minimal pendidikan, pelatihan dan pengalaman kerja yang
dimiliki.
 Yang kedua, persyaratan mengenai wawasan dan kemampuan apa saja yang dimiliki.
 Yang ketiga, persyaratan mengenai jenis kelamin dan umur.
 Dan yang terakhir persyaratan mengenai kesehatan seperti keadaan fisik dan mental.

2. Tidak,karena Desain Jabatan adalah fungsi penetapan kegiatan-kegiatan kerja seorang individu atau
kelompok karyawan secara organisasional yang bertujuanuntuk mengatur penugasan-penugasan kerja
yang memenuhi kebutuhan-kebutuhan organisasi, tekhnologi dan keperilakuan.

3. Job Enlargement

Job Enrichment merupakan suatu suatu pendekatan untuk merancang kembali pekerjaan
karyawan guna meningkatkan motivasi intrinsik dan meningkatkan kepuasan kerja dengan
memberikan mereka kesempatan untuk menggunakan berbagi kemampuan mereka. Dan Job
Enlargement merupakan sebuah teknik desain pekerjaan dimana jumlah tugas yang berhubungna
dengan pekerjaan meningkat (dan pelatihan yang tepat diberikan ) untuk menambah variasi yang
lebih besar untuk kegiatan, sehingga mengurangi kemotononan pekerja.

Perbedaan dari keduanya antara lain:

Job Enrichment Job Enlargement


Pengembangan  pekerjaan secara vertikal Pengembangan  pekerjaan secara horizontal
Memiliki arti peningkatan melalui Menambah lebih banyak tugas dan
pengembangan meningkatkan beban kerja
Menekankan pada kualitas Menekankan pada kuantitas
Pekerja menemukan kepuasan dalam posisi Pekerja memiliki tambahan kesibukan dan
mereka dan perkembanbangan potensi tanggung jawab
pribadi
Bergantung pada Job Enlargement Tidak bergantung pada Job enrichment

Contohnya :

Disebuah rumah sakit ada seorang karyawan di unit rekam medik. Oleh pihak rumah sakit ia
akan dinaikan jabatannya sebagai pimpinan di unit tersebut. Sebelum ia naik ke jabatan
tersebut, rumah sakit meminta agar ia mengambil kuliah untuk mendapatkan gelar S2 dan
juga ia diminta agar mengikuti training yang disediakan oleh rumah sakit tersebut. Hal ini
berguna untuk menambah wawasan dan kemampuan yang ia miliki, agar kemampuan tersebut
dapat dipergunakan untuk membantu memajukan unit rekam medik di rumah sakit tersebut.

4.

 Outsourcing Adalah proses penyerahan tanggung-jawab untuk bidang pelayanan kepada pihak
eksternal. Dalam hal ini dilakukan sub-kontrak dari berbagai fungsi organisasi/perusahaan untuk
mengisi pekerjaan/jabatan tertentu yang sedang dibutuhkan.
 Employee Leasing professional employee organization Karyawan leasing merupakan karyawan
perusahaan yang bekerja dengan klien perusahaan dalam hubungan kerja untuk memberikan
tenaga ahli bidang administrasi, program manfaat pekerja yang komprehensif, asumsi risiko
majikan, pengisian pajak, dan kepatuhan hukum ketenagakerjaan

Outsourcing bisa diartikan sebagai penggunaan tenaga kerja dari pihak ketiga untuk
menyelesaikan pekerjaan tertentu. Saat merekrut pekerja outsource, perusahaan bisa bekerja sama
dengan perusahaan outsource. Dan Leasing merupakan pengunaan tenaga kerja yang bekerja
dengan klien perusahaan dalam hubungan kerja untuk memberikan tenaga ahli bidang
administrasi, program manfaan pekerja yang komprehensif, asumsi risiko majikan, pengisian
pajak, dan kepatuhan hukum ketenagakerjaan.

Perbedaan dari keduanya,

 Dilakukan secara terpisah dari kegiatan utama;


 Dilakukan dengan perintah langsung atau tidak langsung dari pemberi pekerjaan;
 Merupakan kegiatan penunjang perusahaan secara keseluruhan; dan
 Tidak menghambat proses produksi secara langsung

Contoh outsourching : cleaning service, keamanan,  transportasi, catering, kemudian


pemborongan di pertambangan.

Suber referensi :

http://www.pustaka.ut.ac.id/reader/index.php?subfolder=EKMA4214/&doc=M4.pdf
http://www.pustaka.ut.ac.id/reader/index.php?subfolder=EKMA4214/&doc=M5.pdf
https://www.dosenpendidikan.co.id/analisis-jabatan/
http://fahmisidayuan.blogspot.com/2013/07/desain-dan-analisis-pekerjaan-jabatan_3.html

Anda mungkin juga menyukai