Anda di halaman 1dari 63

PENGARUH PEMBERLAKUAN PSBB TERHADAP KEGIATAN

USAHA EKONOMI MASYARAKAT JAKARTA

KARYA ILMIAH BERTUJUAN UNTUK MEMENUHI TUGAS MATA KULIAH


BAHASA INDONESIA

DISUSUN OLEH
MONICA FIJAH MAULANI 2010111061
NADIA MAULIDYA PUTRI 2010111063
NANDA EFRILIA SARI 2010111066
RAHMA LARASATI QADR 2010111100

JURUSAN MANAJEMEN
FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL VETERAN JAKARTA
2020

0|Page
ABSTRAK

Monica Fijah Maulani, Nadia Maulidya Putri, Nanda Efrilia Sari, Rahma Larasati Qadr.
Pengaruh Pemberlakuan PSBB Terhadap Kegiatan Usaha Ekonomi Masyarakat Jakarta.
Program Studi Manajemen Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta.

Karya Tulis Ilmiah ini bertujuan untuk mengetahui perubahan yang terjadi pada kegiatan
ekonomi masyarakat Jakarta setelah pemberlakuan PSBB dan mengetahui solusi yang dapat
dilakukan oleh masyarakat dan pemerintah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini
adalah metode penelitian kuantitatif yaitu dengan survei kuesioner pada responden. Data
diperoleh lewat penyebaran kuesioner yang diisi oleh responden. Berdasarkan hasil
penelitian dapat disimpulkan bahwa pemberlakuan PSBB sangat berpengaruh terhadap
kegiatan ekonomi masyarakat Jakarta. Pemerintah dan masyarakat harus bekerja sama
dalam menangani kebijakan yang telah ditetapkan, sehingga setelah semua kegiatan kembali
berjalan normal maka dapat memperbaiki ekonomi Jakarta yang sempat menurun.

Kata Kunci : Pengaruh PSBB, kegiatan usaha, ekonomi masyarakat Jakarta

i
ABSTRACT

Monica Fijah Maulani, Nadia Maulidya Putri, Nanda Efrilia Sari, Rahma Larasati Qadr.
The Effect of PSBB Implementation on the Economic Business Activities of the Jakarta
Community. Management Study Program. Jakarta Veterans National Development
University

This scientific paper aims to find out the changes that have occurred in the economic
activities of the people of Jakarta after the implementation of the PSBB and to find out the
solutions that can be implemented by the community and government. The method used in
this research is quantitative research methods, namely by surveying the respondents with a
questionnaire. Data obtained through distributing questionnaires filled out by respondents.
Based on the results of the study, it can be concluded that the implementation of the PSBB
greatly affects the economic activities of the people of Jakarta. The government and society
must work together in handling the policies that have been set, so that after all activities
return to normal, they can improve the economy of Jakarta, which had declined.

Key Word : The impact of PSBB, economic business, activities the people of Jakarta

ii
PRAKATA

Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa akhirnya Karya Tulis
Ilmiah ini dapat selesai dengan tepat waktu. Karya Tulis Ilmiah ini kami persembahkan
untuk memenuhi tugas mata kuliah Bahasa Indonesia. Kami mengucapkan terima kasih
kepada ibu Nini Ibrahim yang telah memberikan waktu dan bimbingan dalam penyusunan
Karya Tulis Ilmiah ini. Tidak lupa juga kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak
yang telah membantu kami dalam proses pembuatan Karya Tulis Ilmiah ini.
Tujuan dari penyusunan karya ilmiah yang berjudul “Pengaruh Pemberlakuan PSBB
Terhadap Kegiatan Usaha Ekonomi Masyarakat Jakarta” ini untuk pemenuhan tugas Mata
Kuliah Bahasa Indonesia yang dibimbing oleh Ibu Nini Ibrahim pada mata kuliah Bahasa
Indonesia di Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta.
Kami dengan penuh kesadaran, menyadari bahwa karya tulis ini masih sangat jauh
dari kata sempurna. Maka dari itu, kritik dan saran sebagai masukan bagi kami ke depan
dalam pembuatan karya ilmiah sangatlah berarti. Akhir kata, kami mengucapkan mohon
maaf bila ada kata-kata dalam penyampaian yang kurang berkenan. Sekian dan terima kasih.
Kami mengucapkan terima kasih atas bimbingan dan saran Ibu Nini Ibrahim, kami
dapat menyelesaikan karya ilmiah ini. Kami juga ingin mengucapkan terima kasih pada
semua pihak yang sudah mendukung dan membantu kami untuk menyelesaikan Karya Tulis
Ilmiah yang berjudul “Pengaruh Pemberlakuan PSBB Terhadap Kegiatan Ekonomi
Masyarakat Jakarta”
Setelah selesai penyusunan Karya Tulis Ilmiah ini, penulis berharap pembaca
mengetahui Pengaruh Pemberlakuan PSBB terhadap Kegiatan Usaha Ekonomi Masyarakat
Jakarta. Dan penulis berharap Karya Tulis Ilmiah ini dapat berguna dan bermanfaat bagi
pembaca.

Jakarta, 11 Desember 2020

Penulis

iii
DAFTAR ISI

ABSTRAK ............................................................................................................................. i
ABSTRACT............................................................................................................................ ii
PRAKATA........................................................................................................................... iii
DAFTAR ISI........................................................................................................................ iv
DAFTAR DIAGRAM ......................................................................................................... vi
DAFTAR TABEL.............................................................................................................. viii

BAB I PENDAHULUAN.................................................................................................... 1
A. Latar Belakang .................................................................................................... 1
B. Rumusan Masalah ............................................................................................... 3
C. Tujuan Penelitian ................................................................................................ 3
D. Manfaat Penelitian .............................................................................................. 3
BAB II KAJIAN TEORITIS ............................................................................................. 4
A. Deskripsi Teori ................................................................................................... 4
1. Pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar ....................................... 4
2. Kegiatan Usaha........................................................................................... 5
3. Ekonomi Masyarakat Jakarta ...................................................................... 6
B. Penelitian Relevan .............................................................................................. 7
C. Kerangka Berpikir ............................................................................................. 11
BAB III METODOLOGI PENELITIAN ....................................................................... 13
A Tempat dan Waktu Penelitian ........................................................................... 13
Tempat Penelitian ......................................................................................... 13
Waktu Penelitian ........................................................................................... 13
B. Metode Penelitian.............................................................................................. 13
C. Objek Penelitian ................................................................................................ 14
D. Teknik Pengumpulan Data ................................................................................ 14
1. Kuesioner ................................................................................................. 14
2. Studi Pustaka ........................................................................................... 15
E. Teknik Analisis Data ......................................................................................... 17
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ................................................ 18
A. Deskripsi Data ................................................................................................... 18
B. Hasil Penelitian ................................................................................................. 18
a. Identitas Responden ................................................................................. 18
b. Pendapat Responden………………………………………………………..…..20

iv
C. Pembahasan ....................................................................................................... 37
BAB V PENUTUP ............................................................................................................ 41
A. Simpulan ........................................................................................................... 41
B. Saran .................................................................................................................. 42

DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

v
DAFTAR DIAGRAM

Diagram 4.1 Diagram Identitas Jenis Kelamin Responden…………………………….18


Diagram 4.2 Diagram Identitas Usia Responden………………………………………19
Diagram 4.3 Diagram Identitas Domisili Responden…………………...……………...19
Diagram 4.4 Diagram Pendapat Responden Mengenai Penerapan PSBB………….......20
Diagram 4.5 Diagram Pendapat Responden Mengenai Pengaruh PSBB Kepada
Kegiatan Ekonomi………………………….………………...…………..20
Diagram 4.6 Diagram Pendapat Responden Mengenai Dampak PSBB Yang
Merugikan…………………………………………..…............................21
Diagram 4.7 Diagram Pendapat Responden Mengenai Responden Yang Masih
Bekerja di Suatu Perusahaan…………………………..............................22
Diagram 4.8 Diagram Pendapat Responden Mengenai Pandemi Covid Yang
Menyebabkan Mereka Terkena PHK……….……………………………22
Diagram 4.9 Diagram Pendapat Responden Mengenai Penghasilan Yang Berubah
Karena Pemotongan Gaji…………………………………………………23
Diagram 4.10 Diagram Pendapat Responden Mengenai Pekerjaan Responden
Sebagai Wiraswasta………………………………………………………24
Diagram 4.11 Diagram Pendapat Responden Mengenai Penghasilan Yang
Mengalami Perubahan Karena Barang Dagangan Yang
Kurang Laku………………………………………………...……………25
Diagram 4.12 Diagram Pendapat Responden Mengenai Kebutuhan Rumah Tangga
Yang Berkurang …………………………………..…………………..….26
Diagram 4.13 Diagram Pendapat Responden Mengenai Bantuan Dari
Pemerintah ……………………………………….………………….…...27
Diagram 4.14 Diagram Pendapat Responden Mengenai Bantuan Yang Diterima
Dapat Membantu Mereka ……………………………………………..…28
Diagram 4.15 Diagram Pendapat Responden Mengenai Bentuk Bantuan Yang
Diterima Berupa Sembako ……………………………….....……………29
Diagram 4.16 Diagram Pendapat Responden Mengenai Bentuk Bantuan Pemerintah
Yang Diterima Berupa Uang ……………………………………………..30
Diagram 4.17 Diagram Pendapat Responden Mengenai Kebijakan PSBB Yang
Diterapkan Berjalan Dengan Baik dan Tertib ……….…….……………..31
Diagram 4.18 Diagram Pendapat Responden Mengenai Pemerintah Perlu Merevisi
Kebijakan PSBB…………….……………………………………………32
Diagram 4.19 Diagram Pendapat Responden Mengenai Setuju Jika Pemberlakuan

vi
PSBB Diperpanjang …………………………………….………………..33
Diagram 4.20 Diagram Pendapat Responden Mengenai Ekonomi di Jakarta Yang
Mengalami Penurunan……………...………….........................................34
Diagram 4.21 Diagram Pendapat Responden Mengenai Tingkat Kemiskinan dan
Pengangguran Yang Meningkat.………………………...……………….35
Diagram 4.22 Diagram Pendapat Responden Mengenai Banyak Masyarakat Yang
Tidak Peduli dengan PSBB ………………………….…………………...36
Diagram 4.23 Diagram Pendapat Responden Mengenai Masyarakat Yang Memiliki
Solusi Tersendiri Untuk Menangani Penurunan Perekonomian
Akibat PSBB.…...…………………………………………………...…...37

vii
DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Teknik Pengumpulan Data Kuesioner…………………………………………15

viii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Seperti yang diketahui bahwa saat ini Indonesia dan negara – negara lainnya di
dunia sedang dalam bencana. Hal ini dikarenakan adanya virus yang bernama Severe
Acute Respiratory Syndrome Coronavirus atau yang biasa disebut virus covid – 19.
Awal mula virus ini berasal dari kota Wuhan, Tiongkok. Penularan yang begitu cepat
menyebabkan virus ini langsung menyebar ke kota – kota lain di Tiongkok, termasuk
ke negara lainnya. Penyebaran virus ini cukup mudah, bisa melalui droplet, udara, dan
permukaan yang terkontaminasi.
Dalam kurun waktu yang begitu cepat penyebaran virus ini langsung menyebar
ke berbagai daerah di Indonesia. Pandemi covid – 19 terus berjalan dan seakan tidak ada
habisnya. Pandemi covid – 19 ini menyebabkan banyak warga tidak dapat melakukan
kegiatan sehari – hari. Dikarenakan penyebarannya yang begitu pesat di Jakarta. Maka,
masyarakat Indonesia khususnya masyarakat Jakarta diharuskan untuk mengikuti
protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak dan rajin mencuci tangan.
Dengan melakukan itu semua diharapkan agar virus covid – 19 ini cepat reda.
Untuk mencegah pandemi covid – 19 semakin parah, pemerintah Daerah Jakarta
memberlakukan PSBB. PSBB adalah kepanjangan dari Pembatasan Sosial Berskala
Besar. Maksud dari PSBB ini adalah peraturan yang dibuat oleh pemerintah dan
diterbitkan oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dalam rangka penanganan covid
– 19 yang diharapkan dapat ditaati masyarakat Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta.
Sebagai ibu kota negara, DKI Jakarta sampai saat ini masih menjadi pusat
pemerintahan sekaligus pusat penggerakan dan pengendalian perekonomian nasional.
Industri dan jasa digerakkan dari kota metropolitan ini. Dampak sangat berat akibat
pagebluk virus corona ini juga dihadapi perusahaan-perusahaan yang berkantor di

1
Jakarta. Pabrik dan industri beragam produk bisa jadi ada di daerah tetapi manajemen
pengendaliannya banyak di Jakarta. (Muryono, 2020)
Dilansir dari Antaranews, pengamat ekonomi dari Center of Reform on
Economics (Core), Yusuf Rendy Manilet mengatakan DKI Jakarta merupakan salah satu
penyumbang ekonomi terbesar di Indonesia. Yusuf mengatakan, DKI Jakarta
menyumbang sekitar 15 persen hingga 17 persen ekonomi nasional. Apabila
pertumbuhan ekonomi melambat, maka pertumbuhan ekonomi Indonesia juga akan
terhambat. (Lestari,2020)
Dengan adanya kebijakan PSBB Jakarta ini hampir menghentikan seluruh
aktivitas masyarakat dan berdampak besar pada perekonomian. Misalnya pada sektor
pariwisata, industri, hotel, transportasi dan sebagainya. Namun, apakah PSBB ini efektif
untuk dilaksanakan? Banyak orang berkata bahwa PSBB tidak efektif dalam
pelaksanaannya karena kurangnya kesadaran hukum masyarakat. Banyak masyarakat
yang masih mengabaikan peraturan ini.
Dampak pada sektor ekonomi juga terlihat dari aktivitas beragam usaha di badan-
badan usaha swasta maupun milik negara. Semua terpukul dan terguncang sekaligus
menjadi tolok ukur betapa berat kontraksi yang dihadapi perekonomian nasional.
( Muryono, 2020)
Selain itu, PSBB ini mempunyai dampak ekonomi pada masyarakat menengah ke
bawah. Peraturan ini mengharuskan kegiatan masyarakat behenti. Yang mungkin
biasanya masyarakat dapat jalan – jalan ke luar rumah dengan bebas, berpergian ke mall
dengan enaknya. Kini harus menghadapi aturan yang mengharuskan untuk tetap
dirumah. Peraturan ini membuat tempat rekreasi, dan tempat – tempat yang biasanya
ramai menjadi sepi. Padahal tempat – tempat tersebut menjadi sumber rezeki banyak
orang. Misalnya untuk berjualan makanan dan minuman, penjaga kasir, penjual oleh –
oleh dan sebagainya.
Dampak ini juga dihadapi perusahaan – perusahaan kantoran di Jakarta. Pabrik
dan industri produk bisa jadi ada di daerah tetapi manajemen pengendaliannya banyak

2
di Jakarta. Hal ini jelas menjadi bukti bahwa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB)
memberikan pengaruh di bidang ekonomi, khususnya pada masyarakat Jakarta.

B. Rumusan Masalah
1. Bagaimana pengaruh dari pemberlakuan PSBB terhadap kegiatan usaha ekonomi
masyarakat Jakarta?
2. Apa saja hal – hal yang mengalami perubahan dalam kegiatan ekonomi masyarakat
Jakarta pada masa pandemic covid – 19?
3. Apakah solusi yang dapat dilakukan untuk masyarakat Jakarta yang terkena dampak
dari PSBB?

C. Tujuan Penelitian
1. Untuk mengetahui bagaimana pengaruh pemberlakuan kebijakan PSBB terhadap
kegiatan usaha ekonomi masyarakat Jakarta.
2. Untuk mengetahui perubahan yang terjadi pada kegiatan ekonomi masyarakat
Jakarta akibat PSBB.
3. Untuk mengetahui hal-hal yang menyebabkan penghasilan masyarakat Jakarta
menurun di masa pandemi Covid-19.

D. Manfaat Penelitian
1. Memberikan pengetahuan yang lebih kepada pembaca mengenai pengaruh
pemberlakuan PSBB terhadap kegiatan ekonomi masyarakat Jakarta
2. Memberikan pemecahan masalah mengenai pengaruh pemberlakuan PSBB terhadap
kegiatan ekonomi masyarakat Jakarta
3. Sebagai sumber dan bahan masukan bagi penulis lain untuk menggali dan
melakukan eksperimen tentang pengaruh pemberlakuan PSBB terhadap kegiatan
ekonomi masyarakat Jakarta
4. Sebagai bahan pertimbangan bagi pemerintah Jakarta dalam menciptakan PSBB
yang efektif dalam mengurangi Covid-19

3
BAB II
KAJIAN TEORITIS

A. Deskripsi Teori
1. Pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar
Presiden Joko Widodo menerbitkan Peraturan Pemerintah tentang
Pembatasan Sosial Berskala Besar dan Keppres Penetapan Kedaruratan Kesehatan
Masyarakat, untuk menghadapi pandemi Covid-19. Praktisi Hukum dan Peneliti
Senior 123 Institut, Giofedi Rauf melihat, keputusan pemerintah sudah tepat.
Terutama di tengah polemik mengenai lockdown, dan kabar tidak sinergisnya
pemerintah pusat serta daerah terkait kebijakan perang terhadap penyebaran Covid-
19. Giofedi memaparkan, pilihan PSBB maupun karantina wilayah merupakan
pilihan yang disediakan oleh Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2018 tentang
Kerantinaan Kesehatan. PSBB yang dibatasi adalah kegiatan tertentu penduduk
dalam rangka mencegah kemungkinan penyebaran penyakit. ( Firdaus, 2020)
Yusril Ihza Mahendra, pakar Hukum Tata Negara mengatakan, dengan
pemberlakuan PSBB maka daerah berwenang melakukan pembatasan terhadap
pergerakan orang dan barang untuk satu provinsi atau kabupaten/kota tertentu.
Yusril menjelaskan, polisi berwenang melakukan pengawasan keluar masuk orang
dari suatu wilayah ke wilayah lain. Kewajiban menyediakan kebutuhan dasar
masyarakat, katakanlah sembako, listrik, dan air bersih di daerah itu sepenuhnya
tanggung jawab pemerintah pusat bukan pemerintah daerah. Selama masa penerapan
PSBB, Yusril menyarankan agar pemerintah muai bersiap-siap menghadapi resiko
terburuk jika akhirnya tidak punya pilihan lain menghadapi wabah virus Corona,
kecuali memilih menerapkan karantina wilayah, jika pandemic ini ternyata tidak
mampu dihadapi dengan PSBB. (Fadjarudin, 2020)

4
Dosen Hukum Tata Negara Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) Solo,
Agus Riewanto, berpendapat ketentuan agar pemda meminta persetujuan penetapan
PSBB dari Menteri Kesehatan itu tidak tepat, sebab seharusnya persetujuan itu
datang dari kementerian atau lembaga yang membidangi masalah keamanan dan
ketertiban masyarakat. Sebab nantinya aka nada implikasi Pemda kesulitan
melakukan PSBB dalam mobilitas orang dan barang. Mengenai persyaratan yang
detil, Agus berpendapat jangan sampai syarat yang detil membuat pemerintah tidak
bergerak melakukan tindakan. Sementara terkait adanya batas waktu dalam Keppres
Nomor 11 Tahun 2020, ia menyatakan hal tersebut memang dilematis bagi
pemerintah. Alasannya, pertama batas waktu dalam suatu keadaan darurat
sebenarnya diperlukan agar tidak disalahgunakan pemerintah terutama berkaitan
dengan penggunaan anggaran negara. (Prasetyo, 2020)

2. Kegiatan Usaha
Menurut Huges dan Kapoor, kegiatan usaha adalah kegiatan individu yang
mana terorganisir, atau bisa dikatakan terorganisasi oleh serangkaian individu untuk
menghasilkan suatu produk atau barang untuk dijual, serta menjual barang maupun
jasa yang ditujukan guna mendapatkan keuntungan dan disamping itu ditujukan
guna memenuhi kebutuhan dari masyarakat. (Mahfud, 2019)
Menurut Allan Afuah, kegiatan usaha adalah suatu kegiatan individu yang
terorganisasi untuk menghasilkan dan menjual barang dan jasa guna mendapatkan
keuntungan dalam memenuhi kebutuhan masyarakat dan ada dalam industri. Orang
yang mengusahakan uang dan waktunya dengan menanggung resiko dalam
menjalankan kegiatan usaha disebut entrepreneur.
Menurut Griffin dan Ebert, kegiatan usaha merupakan aktifitas yang
menyediakan barang atau jasa yang diperlukan atau diinginkan oleh konsumen.
Dapat dilakukan oleh organisasi perusahaan yang memiliki badan hukum,
perusahaan yang memiliki badan usaha, maupun perorangan yang tidak memiliki
badan hukum maupun badan usaha seperti pedagang kaki lima, warung yang tidak

5
memiliki Surat Izin Tempat Usaha (SITU) dan Surat Izin Tempat Usaha (SIUP) serta
usaha informal lainnya.

3. Ekonomi Masyarakat Jakarta


Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan ekonomi Jakarta
mengalami penurunan sebesar 8,22 persen dikuartal kedua tahun 2020 ini. Badan
Pusat Statistik (BPS) DKI Jakarta menyebutkan, turunny pertumbuhan ekonomi ini
disebabkan pandemik Covid-19 terutama penerapan kebijakan PSBB. Untuk saat ini
Pemprov DKI Jakarta sedang fokus dalam membereskan Covid-19 agar ekonomi
Jakartapun dapat kembali bangkit. Turunnya pertumbuhan ekonomi tersebut pun
disebut sebagai yang terendah dalam 10 tahun terakhir. Ekonom Indef Bhima
Yudhistira memprediksi pemberlakuan PSBB kembali menekan pertumbuhan
ekonomi ibu kota. Meskipun PSBB hanya berlaku pada dua minggu di sisa kuartal
III 2020. Menurutnya, kontraksi dipicu karena pemulihan ekonomi pada dua
setengah bulan di kuartal III ini belum maksimal. Ia menilai masyarakat, utamanya
kelas menengah ke atas masih cenderung menahan konsumsinya. Sementara itu,
Ekonom Core Yusuf Rendy Manilet memperkirakan pertumbuhan ekonomi DKI
Jakarta juga masih akan minus pada kuartal II 2020. Namun, angkanya membaik
dibandingkan kontraksi pada kuartal II 2020. (Umasugi, 2020)
Sejalan dengan kontraksi pertumbuhan ekonomi, aktivitas transaksi
keuangan masyarakat DKI Jakarta pada triwulan II 2020 mengalami penurunan, baik
secara tunai maupun nontunai. Penurunan transaksi tunai terlihat dari jumlah
penarikan yang lebih rendah dibandingkan triwulan sebelumnya. Sementara itu,
secara nontunai, penurunan transaksi terjadi baik pada sistem kliring nasional
maupun sistem Bank Indonesia Real Time Gross Settlement. (Bank Indonesia, 2020)
Untuk keseluruhan tahun, ekonomi Jakarta dapat diperkirakan tumbuh lebih
rendah dari tahun sebelumnya. Kinerja ekonomi pada semester II 2020 diperkirakan
lebih baik dari semester I 2020. Meski demikian, perbaikan ekonomi semester II
yang berjalan relatif lambat, diperkirakan tidak dapat mengompensasi dalamnya

6
penurunan ekonomi pada semester I 2020 sehingga pertumbuhan ekonomi Provinsi
DKI Jakarta tahun 2020 diperkirakan lebih rendah dari tahun 2019. (Bank Indonesia,
2020)

B. Penelitian Relevan
1. Rindam Nasruddin, Islamul Haq – Jurnal Sosial dan Budaya Syar-I, 2020 –
journal.uinjkt.ac.id. Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan Masyarakat
Berpenghasilan Rendah. Vol 7, No 7 (2020). Hasil penelitian menyatakan bahwa
dengan adanya peraturan PSBB ini, bisa ditaati oleh masyarakat Indonesia karena
seperti yang kita ketahui bahwa ancaman Virus Corona (Covid-19) ini merupakan
ancaman yang benar-benar nyata dan tidak memandang kalangan bawah hingga
kalangan atas sekalipun. Namun, pemberlakuan kebijakan PSBB menimbulkan
permasalah dalam bidang ekonomi, psikologis, serta keadaan fisik yang menurun
akibat ruang gerak masyarakat yang dibatasi. Para pekerja seperti pedagang, buruh,
tukang becak, tukang ojek, serta masyarakat kelas bawah lainnya banyak yang
terkena imbas akibat pemberlakuan PSBB tersebut. Mereka mengeluh bahwa
ekonomi menjadi semakin sulit karena tidak dapat bekerja seperti biasa, sehingga
segala kebutuhan hidupnya tidak dapat terpenuhi dengan baik khususnya masyarakat
kelas bawah. Kesimpulan : Wabah covid-19 membuat masyarakat Indonesia
khawatir karena banyaknya warga yang terkena dampak penularan virus tersebut.
Oleh karenanya pemerintah mengambil kebijakan Pembatasan Sosial Berskala
Besar (PSBB) sebagai langkah untuk mengurangi atau memutuskan rantai
penyebaran Covid-19. Secara metodologis, penelitian ini adalah penelitian kualitatif
dengan pendekatan literatur empiris. Masyarakat yang mata pencahariannya
disektor informal merasa kebingungan bagaimana cara untuk memenuhi kebutuhan
hidup sehari-hari. Alangkah baiknya jika pemerintah memikirkan kehidupan
masyarakat kelas bawah yang kesusahan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya serta
menjamin bahwa barang tersedia dan masyarakat mampu mengaksesnya.

7
2. Aprista Ristyawati, Administrative Law & Governance Journal. Volume 3 Issue 2,
June 2020 ISSN. 2621–2781 Online. Fakultas Hukum Universitas Diponegoro.
Efektifitas Kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar Dalam Masa Pandemi
Corona Virus 2019 oleh Pemerintah Sesuai Amanat UUD NRI Tahun 1945. Hasil
penelitian menyatakan bahwa untuk dapat menetapkan Pembatasan Sosial Berskala
Besar, suatu wilayah provinsi/kabupaten/kota harus memenuhi kriteria sebagai
berikut: Jumlah kasus atau jumlah kematian akibat covid meningkat, serta menyebar
secara signifikan atau cepat ke beberapa wilayah, dan terdapat kaitan epidemiologis
dengan kejadian serupa di suatu wilayah atau negara lain. Pada saat ini, berdasarkan
data pasien positif yang terkonfirmasi, kurva kasus COVID-19 masih terus
meningkat. Diterapkannya kebijakan PSBB hanyalah salah satu pilihan dalam
rangka melakukan tindakan mengurangi risiko bertambahnya korban. Setiap orang
yang tidak mematuhi penyelenggaraan PSBB dapat dijerat dengan sanksi pidana.
Padahal salah satu implikasi hukum dengan ditetapkannya Peraturan Pemerintah
terkait PSBB tersebut ad alah terpusatnya kewenangan dalam pengambilan
kebijakan yang mana Pemerintah Daerah harus membutuhkan persetujuan Menteri
terlebih dahulu untuk melakukan langkah PSBB pencegahan COVID-19 dan hal
tersebut malah menjadikan penanganan pencegahan COVID-19 lamban karena
harus melalui mekanisme yang panjang sehingga berpotensi menambah korban jiwa.
Kesimpulan : Apabila dilihat dari beberapa tinjauan kebijakan PSBB yang dipilih
oleh Pemerintah dalam menyikapi kasus Covid-19 yang ada saat ini, memang masih
dalam proses pelaksanaan, namun memang di beberapa daerah di Indonesia juga ada
yang mengalami perkembangan dengan kebijakan yang ada. Tetapi, jika dikaitkan
dengan amanat Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945,
kebijakan PSBB banyak yang kurang efektif karena pasti masyarakat merasa bahwa
belum perlindungan hukum dalam hal ini yaitu kebijakan yang ada yang dibuat oleh
pemerintah saat ini. Terutama berkaitan dengan tanggungjawab negara terhadap
kesehatan masyarakat dan tenaga medis khususnya yang ada pada Pasal 28 H ayat
(1) dan Pasal 33 ayat (3) yang menjelaskan bahwa pelayanan kesehatan adalah hak

8
setiap orang yang menjadi tanggungjawab negara atas penyediaannya. Setiap orang
berhak dan wajib mendapat kesehatan dalam derajat optimal, tidak hanya
menyangkut masalah individu tetapi meliputi semua faktor yang berkontribusi
terhadap hidup yang sehat dan juga hak atas kesehatan serta hak atas pelayanan
medis.
3. RR. Endang Sri Sulasih. Binamulia Hukum Vol 9 No 1 Juli 2020 (67-82)
https://doi.org/10.37893/jbh.v9i1.104. Fakultas Hukum Universitas
Krisnadwipayana. Ketidakefektifan Penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar
(PSBB) di Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Hasil penelitian menyatakan bahwa
masih banyak masyarakat yang melanggar aturan dengan berbagai alasan.
Masyarakat tidak merasa takut akan sanksi karena seperti yang kita ketahui
penerapan sanksi memang belum diterapkan maksimal. Aparat belum berani
menindak tegas bagi pelanggar aturan PSBB karena memang tidak diinstruksikan
untuk memberikan sanksi yang keras, paling sekadar imbauan. Pemerintah berupaya
keras menghadang meluasnya penyebaran virus korona tersebut, tetapi Sebagian
masyarakat justru tidak mendukung, bahkan ada sebagian yang protes akan
penerapan PSBB karena dianggap menghalangi orang untuk beraktivitas. Ada
sebagian yang menyepelekan imbauan untuk tetap di rumah, bekerja, beribadah di
rumah (stay at home). Kita masih dapat saksikan pelanggaran-pelanggaran yang
dilakukan masyarakat khususnya di DKI Jakarta. Masyarakat masih juga
keluarkeluar rumah dengan bermacam alasan, berboncengan dengan sepeda motor,
tidak menggunakan masker, baik yang berkendaraan motor ataupun yang berada di
dalam mobil. Hal ini semua melanggar aturan seperti yang tertera di PSBB. Masih
banyak kantor-kantor yang mewajibkan karyawannya beraktivitas di kantor.
Kondisi seperti ini antara lain yang menyebabkan penerapan PSBB tidak efektif.
Kesimpulan : Pemberlakuan PSBB yang bertujuan untuk menekan angka
peningkatan kasus covid-19 justru tidak berjalan efektif. Hal ini disebabkan karena
masih banyaknya masyarakat yang melanggar peraturan protokol kesehatan yang
ada. Mereka melakukan pelanggaran itu semua bukan tanpa sebab. Namun, karena

9
banyaknya tuntutan untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka sehari-hari. Sehingga
mereka masih tetap melakukan aktifitas di luar.
Berdasarkan uraian tentang penelitian terdahulu, terdapat persamaan dalam
penelitian ini. Persamaan tersebut dapat kita lihat salah satunya yaitu membahas
dampak dari diterapkannya PSBB. Kebijakan tersebut tidak dapat diterapkan
sembarangan. Namun, terdapat syarat-syarat tertentu bagi suatu wilayah jika ingin
menerapkan PSBB di wilayahnya. PSBB tidak dapat berjalan efektif jika
masyarakatnya masih banyak yang melanggar peraturan tersebut. Jadi kegiatan
ekonomi khususnya di Jakarta tidak akan bisa kembali berjalan normal dalam kurun
waktu yang cepat. Karena angka kasus covid-19 terus meningkat setiap harinya
akibat pelanggaran-pelanggaran yang dilakukan oleh masyarakat yang tetap mencari
nafkah untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya saat PSBB sedang diterapkan.
Dari paparan tersebut maka dapat dilihat bahwa orisinalitas penelitian dapat
dipertanggungjawabkan.

10
C. Kerangka Berpikir

Corona Virus Disease


2019

Kebijakan Pemerintah
Mencegah Covid-19

Pemberlakuan
Pembatasan Sosial
Berskala Besar

Pengaruh Pemberlakuan PSBB terhadap


Kegiatan Usaha Ekonomi Masyarakat
DKI Jakarta

Dari kerangka berpikir dapat dilihat bahwa Corona Virus Disease 2019 mulai
memasuki Indonesia pada awal tahun 2020, dengan jumlah kasus yang setiap hari
mengalami peningkatan. Dengan semakin meningkatnya jumlah masyarakat yang

11
terkena Covid-19 akhirnya pemerintah membuat kebijakan untuk mencegah penyebaran
Covid-19 yang semakin meluas. Kebijakan yang dibuat pemerintah adalah mulai
memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar di Indonesia khususnya di Ibu Kota
Jakarta, karena peningkatan kasus Covid-19 di DKI Jakarta semakin tinggi dan semakin
banyak masyarakat yang terkena virus tersebut. Pemberlakuan Pembatasan Sosial
Berskala Besar yaitu memberhentikan atau membatasi kegiatan masyarakat terutama
yang berhubungan dengan orang banyak, tetapi ada beberapa sektor usaha yang tetap
diizinkan untuk berjalan guna memenuhi kebutuhan masyarakat. Pemberlakuan PSBB
memberikan dampak yang besar bagi kegiatan usaha ekonomi terutama di DKI Jakarta,
karena mereka terpaksa harus memberhentikan sementas usahanya demi kebaikan
bersama, banyak usaha ekonomi yang mengalami kerugian bahkan sampai
memberhentikan usahanya karena sudah mendapat kerugian yang sangat besar sehingga
tidak dapat melanjutkan usahanya, dan ini juga berdampak terhadap meningkatnya
jumlah pengangguran di Jakarta karena terdapatnya PHK di perusahaan.

12
BAB III
METODOLOGI PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian


1. Tempat Penelitian
Penelitian ini berlangsung secara online dan tidak ada lokasi penelitian secara
spesifik. Adapun penelitian dilakukan secara online karena penelitian dilakukan saat
pandemi COVID-19. Demi memutus mata penyebaran COVID-19 dan
meminimalisir kontak fisik antar responden dan peneliti, maka penelitian dilakukan
secara online.
2. Waktu Penelitian
Penelitian ini berlangsung selama 3 hari terhitung mulai dari tanggal 6 Desember
2020 sampai dengan 9 Desember 2020.

B. Metode Penelitian
Penelitian mengenai “Pengaruh Pemberlakuan PSBB Terhadap Kegiatan Usaha
Ekonomi Masyarakat Jakarta” ini menggunakan Metode Penelitian Kuantitatif, yaitu
dengan survei kuesioner pada responden. Data diperoleh lewat penyebaran kuesioner
yang diisi oleh responden.
Penelitian kuantitatif merupakan metode yang digunakan untuk menguji teori
tertentu dengan cara meneliti hubungan seberapa besar pengaruh antar variabel yaitu
PSBB terhadap kegiatan ekonomi masyarakat Jakarta. Dalam pendekatan Kuantitatif,
data yang diperoleh kemudian diolah, dianalisis dan diproses lebih lanjut dengan dasar-
dasar teori yang telah dipelajari untuk menarik kesimpulan. Sedangkan analisis
dilakukan melalui pendekatan kuantitatif yang menggunakan metode statistik yang
relevan untuk menguji hipotesis.

13
Dalam penelitian ini, tentu data yang akan diambil oleh peneliti bersumber dari
pihak-pihak yang terkait dalam dampak PSBB terhadap kegiatan usaha ekonomi
masyarakat Jakarta.

C. Objek Penelitian
Objek penelitian merupakan sesuatu yang menjadi perhatian dalam suatu
penelitian, objek penelitian ini menjadi sasaran dalam penelitian untuk mendapatkan
jawaban ataupun solusi dari permasalahan yang terjadi. Objek penelitian dalam
penelitian ini mengenai dampak pembatasan sosial berskala besar dalam upaya
meminimalisir penyebaran Virus COVID-19 terhadap kegiatan usaha ekonomi
masyarakat Jakarta. Dengan adanya kebijakan PSBB di Jakarta ini hampir
menghentikan seluruh aktivitas masyarakat dan berdampak besar pada perekonomian.
Peraturan ini membuat tempat rekreasi, restoran-restoran, dan kegiatan ekonomi lainnya
menjadi sepi. Padahal, seperti kita ketahui tempat -tempat tersebut menjadi sumber
penghasilan banyak orang. Berkaitan dengan hal tersebut, peneliti ingin membuktikan
apakah PSBB ini benar-benar memberikan dampak yang sangat signifikan bagi kegiatan
usaha ekonomi masyarakat Jakarta dan apa yang membuat kegiatan usaha ekonomi
masyarakat Jakarta ini terganggu dengan adanya kebijakan PSBB ini. Selain itu peneliti
juga ingin mengetahui pendapat masyarakat Jakarta tentang kebijakan PSBB yang
dilakukan oleh pemerintah.

D. Teknik Pengumpulan Data


Teknik pengumpulan data merupakan langkah yang paling strategi dalam
penelitian, karena tujuan utama dari penelitian adalah mendapatkan data. Dalam
penelitian ini, peneliti menggunakan teknik pengumpulan data yang meliputi
1. Kuesioner
Kuesioner atau angket adalah teknik pengumpulan data dengan cara
mengajukan pertanyaan untuk dijawab oleh responden, biasanya secara tertulis.
Kuesioner digunakan ketika peneliti ingin mengetahui persepsi atau kebiasaan suatu

14
populasi berdasarkan responden. Kuesioner yang disebar harus diuji dulu
sebelumnya untuk mengetahui jika butir-butir pertanyaan yang dimasukkan dapat
digunakan sebagai alat ukur yang valid dan reliabel.
Dalam penelitian ini, kuesioner yang dipakai berbentuk kuesioner online. Data
yang dikumpulkan dan diolah sendiri oleh peneliti langsung dari subjek atau objek
penelitian.
2. Studi Pustaka
Selain menggunakan kuesioner, teknik pengumpulan data yang dilakukan oleh
penulis adalah dengan Studi Pustaka. Untuk kelengkapan data dan informasi dalam
penelitian ini, maka peneliti menambahkan data dari buku-buku, literatur, karya tulis
ilmiah, artikel dari internet, serta hasil-hasil penelitian yang relevan dengan
permasalahan yang akan dibahas dalam penelitian ini. Hal ini bertujuan untuk
membuat keterangan yang telah ada menjadi lebih jelas lagi, karena dengan
didukungnya berbagai sumber-sumber yang masih memiliki keterkaitan.

Nomor Pernyataan Setuju Tidak Setuju


1 Anda mengetahui adanya 100% -
penerapan PSBB di wilayah
anda
2 Penerapan PSBB 84,3 % 15,7 %
berpengaruh kepada
kegiatan ekonomi anda
3 Walaupun sebagai upaya 64,7 % 35,3 %
untuk meminimalisir
penyebaran virus corona,
menurut anda PSBB
merugikan anda
4 Anda sampai saat ini masih 56% 44%
bekerja di suatu perusahaan
5 Pandemi covid 24% 76%
menyebabkan anda terkena
PHK (Pemutusan Hubungan
Kerja)
6 Penghasilan anda 56,9% 43,1%
mengalami perubahan

15
karena adanya pemotongan
gaji
7 Anda bekerja sebagai 46% 54%
wiraswasta
8 Penghasilan anda 60,9% 39,1 %
mengalami perubahan
karena barang dagangan
yang anda jual kurang laku
9 Kebutuhan rumah tangga 70,6% 29,4%
banyak yang terpaksa
dikurangi karena
penghasilan anda berkurang
10 Anda mendapat bantuan dari 82,4% 17,6%
pemerintah
11 Bantuan yang diberikan 82,4% 17,6%
pemerintah dapat membantu
anda
12 Bentuk bantuan pemerintah 76,5% 23,5%
yang anda terima berupa
sembako
13 Bentuk bantuan pemerintah 33,3% 66,7%
yang anda terima berupa
uang
14 Kebijakan PSBB yang 68,6% 31,4%
diterapkan diwilayah anda
berjalan dengan baik dan
tertib
15 Pemerintah perlu merevisi 98% 2%
kebijakan PSBB agar
perekonomian masyarakat
tetap terjaga dan tidak
terganggu
16 Anda setuju jika 33,3% 66,7%
pemberlakuan PSBB
diperpanjang
17 Dengan diberlakukannya 100% -
psbb, ekonomi di Jakarta
mengalami penurunan
18 Tingkat kemiskinan dan 95,9% 4,1%
pengangguran meningkat
setelah diberlakukannya
psbb

16
19 Banyak masyarakat yang 86,3% 13,7%
tidak peduli dan terkesan
acuh tak acuh dengan
adanya pemberlakuan psbb
20 Anda memiliki solusi 84,3% 15,7%
tersendiri untuk menangani
penurunan perekonomian
anda akibat psbb

Tabel 3.1
Teknik Pengumpulan Data Kuesioner

E. Teknik Analisis Data


Teknik analisis data merupakan cara menganalisis data penelitian, termasuk
alat-alat statistik yang relevan untuk digunakan dalam penelitian. Data yang telah
didapat dianalisis dengan beberapa metode:
1. Metode Deskriptif
Yaitu analisis yang digunakan untuk mengidentifikasi gambaran dari
karakteristik responden yang meliputi jenis kelamin, usia, pekerjaan.
2. Metode Kuantitatif
Yaitu analisis yang bertujuan untuk mengetahui bagaimana dampak PSBB
terhadap kegiatan ekonomi masyarakat Jakarta. Dalam metode ini dipakai statistik
inferensial, yaitu adanya upaya untuk mengadakan penarikan kesimpulan dan
membuat keputusan berdasarkan analisis yang telah dilakukan. Analisis ini
menerangkan saling hubungan, menguji hipotesis, membuat ramalan, atau
melakukan penarikan kesimpulan.

17
BAB IV
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Data
Data diambil melalui kuesioner online yang dilakukan pada tanggal 6 Desember
2020 sampai dengan 8 Desember 2020. Terdapat 51 responden yang terdiri dari 19 Pria
dan 32 Perempuan yang mengisi kuesioner tersebut. Kuesioner yang dapat diolah
sebanyak 20 pernyataan sehingga tingkat pengambilan kuesioner sebanyak 100%.

B. Hasil Penelitian
a. Identitas Responden
1) Jenis Kelamin Responden

Diagram 4.1
Diagram Identitas Jenis Kelamin Responden

Berdasarkan diagram di atas, diketahui sebanyak 37,3 % responden yang


memiliki jenis kelamin pria dan 62, 7% responden yang memiliki jenis kelamin
perempuan. Hal ini berarti kuesioner yang peneliti sebarkan dominan di isi oleh
perempuan.

18
2) Usia Responden

Diagram 4.2
Diagram Identitas Usia Responden

Berdasarkan diagram di atas, diketahui bahwa sebanyak 35,3% responden


berusia antara 18 – 23 tahun, 3,9 % responden berusia antara 24 – 29 tahun, 15,7
% responden berusia antara 30 – 35 tahun dan 45,1 % responden berusia lebih
dari 35 tahun. Hal ini berarti kuesioner yang peneliti sebarkan dominan di isi oleh
masyarakat yang berusia lebih dari 35 tahun.

3) Anda berdomisili di DKI Jakarta

Diagram 4.3
Diagram Identitas Domisili Responden

19
Berdasarkan diagram di atas, diketahui bahwa sebanyak 4% responden yang
tidak setuju dan 96% responden yang setuju bahwa ia berdomisili di DKI Jakarta.
Hal ini berarti kuesioner yang peneliti sebarkan dominan di isi oleh masyarakat
yang berdomisili di DKI Jakarta.

b. Pendapat Responden
1) Anda mengetahui adanya penerapan PSBB di wilayah anda

Diagram 4.4
Diagram Pendapat Responden Mengenai Penerapan PSBB

Berdasarkan diagram di atas dapat diketahui bahwa sebanyak 100%


responden yang mengetahui adanya PSBB di wilayah mereka

2) Penerapan PSBB berpengaruh kepada kegiatan ekonomi anda

Diagram 4.5

20
Diagram Pendapat Responden Mengenai Pengaruh PSBB Kepada Keiatan Ekonomi

Berdasarkan diagram di atas dapat diketahui bahwa sebanyak 15,7 %


responden yang tidak setuju dan 84,3 % responden yang setuju pada pernyataan
tentang penerapan PSBB berpengaruh kepada kegiatan ekonomi mereka.
Berdasarkan diagram tersebut berarti bahwa yang paling mendominan adalah
responden yang dalam penerapan PSBB ini berpengaruh kepada kegiatan
ekonomi mereka.

3) Walaupun sebagai upaya untuk meminimalisir penyebaran virus corona, menurut


anda PSBB merugikan anda

Diagram 4.6
Diagram Pendapat Responden Mengenai Dampak PSBB Yang Merugikan

Berdasarkan diagram di atas dapat diketahui bahwa sebanyak 35,3 %


responden yang menjawab tidak setuju dan 64,7 % responden yang menjawab
setuju pada pernyataan walaupun sebagai upaya untuk meminimalisir penyebaran
virus corona, menurut anda PSBB merugikan mereka. Berdasarkan diagram
tersebut berarti bahwa yang paling mendominan adalah responden yang
berpendapat bahwa walaupun sebagai upaya untuk penyebaran virus corona,
PSBB tetap merugikan mereka.

21
4) Anda sampai saat ini masih bekerja di suatu perusahaan

Diagram 4.7
Diagram Pendapat Responden Mengenai Responden Yang Masih Bekerja
di Suatu Perusahaan

Berdasarkan diagram di atas dapat diketahui bahwa sebanyak 44%


responden yang menjawab setuju dan 56% responden yang menjawab tidak
setuju dengan pernyataan bahwa anda sampai saat ini masih bekerja di suatu
perusahaan. Berdasarkan diagram tersebut berarti bahwa yang paling
mendominan adalah adalah responden yang sampai saaat ini sudah tidak bekerja
di suatu perusahaan.

5) Pandemi covid menyebabkan anda terkena PHK (Pemutus Hubungan Kerja)

22
Diagram 4.8
Diagram Pendapat Responden Mengenai Pandemi Covid Yang Menyebabkan
Mereka Terkena PHK
Berdasarkan diagram di atas dapat diketahui sebanyak 24% responden
yang setuju dan 76% responden yang tidak setuju mengenai pernyataan tentang
pandemi covid menyebabkan mereka terkena PHK (Pemutus Hubungan Kerja).
Berdasarkan diagram tersebut berarti bahwa yang paling mendominan adalah
responden yang terkena PHK karena adanya pandemi covid ini.

6) Penghasilan anda mengalami perubahan karena adanya pemotongan gaji

Diagram 4.9
Diagram Pendapat Responden Mengenai Penghasilan Yang Berubah Karena
Pemotongan Gaji

Berdasarkan diagram di atas dapat diketahui sebanyak 43,1 % responden


yang tidak setuju dan 56,9 % responden yang setuju mengenai pernyataan bahwa
penghasilan anda mengalami perubahan karena adanya pemotongan gaji.
Berdasarkan diagram tersebut berarti bahwa yang paling mendominan adalah
responden yang penghasilannya mengalami perubahan karena adanya
pemotongan gaji.

23
7) Anda bekerja sebagai wiraswasta

Diagram 4.10
Diagram Pendapat Responden Mengenai Pekerjaan Responden
Sebagai Wiraswasta

Berdasarkan diagram di atas dapat diketahui sebanyak 54% responden


yang tidak setuju dan 46% responden yang setuju mengenai pernyataan bahwa
anda bekerja sebagai wiraswasta. Berdasarkan diagram tersebut berarti bahwa
yang paling mendominan adalah responden yang tidak bekerja sebagai
wiraswasta.

24
8) Penghasilan anda mengalami perubahan karena barang dagangan yang anda jual
kurang laku

Diagram 4.11
Diagram Pendapat Responden Mengenai Penghasilan Yang Mengalami
Perubahan Karena Barang Dagangan Yang Kurang Laku

Berdasarkan diagram di atas dapat diketahui sebanyak 39,1 % responden


yang tidak setuju dan 60,9 % responden yang setuju mengenai pernyataan bahwa
penghasilan anda mengalami perubahan karena barang dagangan yanganda jual
kurang laku. Berdasarkan diagram tersebut berarti bahwa yang paling
mendominan adalah responden yang setuju bahwa penghasilan mereka
mengalami perubahan karena barang dagangan yang mereka jual kurang laku.

25
9) Kebutuhan rumah tangga banyak yang terpaksa dikurangi karena penghasilan
anda berkurang

Diagram 4.12
Diagram Pendapat Responden Mengenai Kebutuhan
Rumah Tangga Yang Bekurang

Berdasarkan diagram di atas dapat diketahui sebanyak 29,4 % yang tidak


setuju dan 70, 6 % yang setuju mengenai pernyataan bahwa kebutuhan rumah
tangga banyak yang terpaksa dikurangi karena penghasilan anda berkurang.
Berdasarkan diagram tersebut berarti bahwa yang paling mendominan adalah
responden yang setuju bahwa kebutuhan rumah tanga mereka banyak yang
terpaksa dikurangi karena penghasilan mereka berkurang.

26
10) Anda mendapat bantuan dari pemerintah

Diagram 4.13
Diagram Pendapat Responden Mengenai Bantuan Dari Pemerintah

Berdasarkan diagram tersebut diketahui sebanyak 17,6 % responden yang


tidak setuju dan 82,4 % responden yang setuju mengenai pernyataan bahwa
anda mendapat bantuan dari pemerintah. Berdasarkan diagram tersebut berarti
bahwa yang paling mendominan adalah responden yang setuju bahwa mereka
mendapat bantuan dari pemerintah.

27
11) Bantuan yang diberikan pemerintah dapat membantu anda

Diagram 4.14
Diagram Pendapat Responden Mengenai Bantuan Yang Diterima
Dapat Membantu Mereka

Berdasarkan diagram tersebut diketahui sebanyak 17,6 % yang tidak setuju


dan 82,4 % yang setuju mengenai pernyataan bahwa bantuan yang diberikan
pemerintah dapat membantu anda. Berdasarkan diagram tersebut berarti bahwa
yang paling mendominan adalah responden yang setuju bahwa bantuan yang
diberikan oleh pemerintah dapat membantu mereka.

28
12) Bentuk bantuan pemerintah yang anda terima berupa sembako

Diagram 4.15
Diagram Pendapat Responden Mengenai Bentuk Bantuan Yang Diterima Berupa
Sembako

Berdasarkan diagram di atas dapat diketahui sebanyak 23,5 % responden


yang tidak setuju dan 76,5 % responden yang setuju mengenai pernyataan
tentang bentuk bantuan yang anda terima berupa sembako. Berdasarkan
diagram tersebut berarti bahwa yang paling mendominan adalah responden
yang setuju bahwa bentuk bantuan yang mereka terima berupa sembako.

29
13) Bentuk bantuan yang anda terima berupa uang

Diagram 4.16
Diagram Pendapat Responden Mengenai Bentuk Bantuan Pemerintah Yang
Diterima Berupa Uang

Berdasarkan diagram di atas dapat diketahui sebanyak 33,3 % responden


yang setuju dan 66,7 % responden yang tidak setuju mengenai pernyataan
bahwa bentuk bantuan pemerintah yang anda terima berupa uang. Berdasarkan
diagram tersebut berarti bahwa yang paling mendominan adalah responden
yang tidak setuju bahwa bentuk bantuan yang mereka terima bukan berupa
uang.

30
14) Kebijakan PSBB yang diterapkan diwilayah anda berjalan dengan baik dan
tertib

Diagram 4.17
Diagram Pendapat Responden Mengenai Kebijakan PSBB Yang Diterapkan
Berjalan Dengan Baik dan Tertib

Berdasarkan diagram di atas dapat diketahui sebanyak 31,4 % responden


yang tidak setuju dan 68,6 % responden yang setuju mengenai pernyataan
bahwa kebijakan PSBB yang diterapkan di wilayah anda berjalan dengan baik
dan tertib. Berdasarkan diagram tersebut berarti bahwa yang paling
mendominan adalah responden yang setuju bahwa kebijakan PSBB yang
diterapkan di wilayah mereka berjalan dengan baik dan tertib.

31
15) Pemerintah perlu merevisi kebijakan PSBB agar perekonomian masyarakat
tetap terjaga dan tidak terganggu

Diagram 4. 18
Diagram Pendapat Responden Mengenai Pemerintah Perlu
Merevisi Kebijakan PSBB

Berdasarkan diagram di atas dapat diketahui sebanyak 2% yang tidak


setuju dan 98% yang setuju mengenai pernyataan bahwa pemerintah perlu
merevisi kebijakan PSBB agar perekonomian masyarakat tetap terjaga dan
tidak terganggu. Berdasarkan diagram tersebut dapat diketahui bahwa yang
paling mendominan adalah responden yang setuju bahwa pemerintah perlu
merevisi kebijakan PSBB agar perekonomian masyarakat tetap terjaga dan
tidak terganggu.

32
16) Anda setuju jika pemberlakuan PSBB diperpanjang

Diagram 4.19
Diagram Pendapat Responden Mengenai Setuju Jika
Pemberlakuan PSBB Diperpanjang

Berdasarkan diagram di atas diketahui sebanyak 33,3% yang setuju dan


66,7 % yang tidak setuju mengenai pernyataan bahwa anda setuju jika
pemberlakuan PSBB diperpanjang. Berdasarkan diagram tersebut berarti
bahwa yang paling mendominan adalah responden yang tidak setuju jika
pemberlakuan PSBB diperpanjang.

33
17) Dengan diberlakukannya PSBB, ekonomi di Jakarta mengalami penurunan

Diagram 4.20
Diagram Pendapat Responden Mengenai Ekonomi di Jakarta Yang
Mengalami Penurunan

Berdasarkan diagram di atas dapat diketahui sebanyak 100% responden


yang setuju bahwa dengan diberlakukannya PSBB, ekonomi di Jakarta
mengalami penurunan.

34
18) Tingkat kemiskinan dan pengangguran meningkat setelah diberlakukannya
PSBB

Diagram 4.21
Diagram Pendapat Responden Mengenai Tingkat Kemiskinan
dan Pengangguran Yang Meningka

Berdasarkan diagram di atas dapat diketahui sebanyak 4,1 % responden


yang tidak setuju dan 95,9 % responden yang setuju dengan pernyataan
mengenai tingkat kemiskinan dan pengangguran meningkat setelah
diberlakukannya PSBB.

35
19) Banyak masyarakat yang tidak peduli dan terkesan acuh tak acuh dengan
adanya pemberlakuan PSBB

Diagram 4.22
Diagram Pendapat Responden Mengenai Banyak Masyarakat
Yang Tidak Peduli dengan PSBB

Berdasarkan diagram tersebut dapat diketahui sebanyak 13,7 % resoinden


yang tidak setuju dan 86,3 % responden yang setuju dengan pernyataan
mengenai Banyak masyarakat yang tidak peduli dan terkesan acuh tak acuh
dengan adanya pemberlakuan PSBB.

36
20) Anda memiliki solusi tersendiri untuk menangani penurunan perekonomian
anda akibat PSBB

Diagram 4. 23
Diagram Pendapat Responden Mengenai Masyarakat Yang
Memiliki Solusi Tersendiri Untuk Menangani
Penurunan Perekonomian Akibat PSBB

Berdasarkan diagram tersebut diketahui sebanyak 15,7 % responden yang


tidak setuju dan 84,3 % responden yang setuju terhadap pernyataan bahwa anda
memiliki solusi tersendiri ntuk menangani penurunan perekonomian anda
akibat PSBB. Berdasarkan diagram tersebut berarti bahwa yang paling
mendominan adalah resonden yang setuju bahwa mereka memiliki solusi untuk
menangani penurunan perekonomian akibat PSBB.

C. Pembahasan
1. Pengaruh dari pemberlakuan PSBB terhadap kegiatan usaha ekonomi masyarakat
Jakarta
Kebijakan pemerintah menimbulkan banyak dampak terhadap
keberlangsungan hidup masyarakat Jakarta terutama dalam bidang usaha ekonomi
masyarakat. Banyak masyarakat yang merasa bahwa dengan adanya penerapan

37
PSBB menyebakan kegiatan usaha ekonomi yang mereka jalani terhambat seperti
berkurangnya pembeli yang menyebabkan usahanya tidak mendapat keuntungan
bahkan tidak berbalik modal sehingga ada beberapa usaha masyarakat terhenti
karena kerugian tersebut. Kerugian seperti ini tidak hanya terjadi pada pengusaha
kecil saja namun perusahaan yang sudah mempunyai nama besar pun mendapat
kerugian yang sama bahkan lebih besar.

2. Hal – hal yang mengalami perubahan dalam kegiatan ekonomi masyarakat Jakarta
pada masa pandemi covid – 19
Hal yang mengalami perubahan dalam kegiatan ekonomi masyarakat Jakarta
pada masa pandemi covid – 19 adalah sektor rumah tangga yang mengalami tekanan
dari sisi konsumsi, adanya kebijakan PSBB yang dibuat oleh pemerintah membuat
masyarakat sudah tidak dapat beraktivitas di luar rumah sehingga daya beli pun
menurun. Tak hanya itu, sektor rumah tangga juga terancam kehilangan pendapatan
karena tidak dapat bekerja untuk memenuhi kebutuhan dasarnya terutama bagi
keluarga miskin dan rentan. Di sektor usaha mikro kecil dan menengah (UMKM)
mengalami perubahan, dalam survei awal, lebih dari 50% UMKM mengindikasikan
bahwa mereka bisa gulung tikar dalam beberapa bulan ke depan. Dampak pandemi
COVID-19 terhadap sektor UMKM ini tentu sangat berpengaruh terhadap kondisi
perkenomian Indonesia, khususnya Jakarta. Dimana kontribusi UMKM terhadap
perekonomian Indonesia sangat besar pada berbagai bidang. Pertama, dampak pada
omzet penjualan. Hasil riset BI melaporkan bahwa tingkat penurunan yang terjadi
pada rata-rata penjualan produk UMKM adalah sebesar 50%. Penyebab terjadinya
penurunan ini disampaikan oleh LIPI sebagai dipengaruhi oleh keputusan 58,8%
UMKM untuk menurunkan harga produk dan jasanya untuk tujuan mempertahankan
usaha sehingga keuntungan turun lebih dari 75%. Release yang sama dengan LIPI
disampaikan Tim Riset JNE yang melaporkan sebanyak 75% UMKM mengalami
penurunan signifikan pada penjualan. Kedua, dampak pada permodalan. Menurut
penjelasan Menteri Koperasi dan UKM yang disampaikan di pertengahan Agustus

38
2020, bahwa 40% UMKM telah gulung tikar sebagai imbas sulit mendapatkan
modal kembali akibat Pandemi Covid-19. Angka ini muncul sebagai dipengaruhi 2
faktor, yaitu: a) tutup karena tidak bisa mendistribusikan produk barang atau jasa,
dan b) tutup karena alasan mematuhi perintah PSBB dan penjarakan sosial. Hasil
riset juga melaporkan bahwa sebanyak 19.93% dari total UKM yang ada, mencoba
untuk tetap bertahan di tengah pukulan Pandemi Covid-19 kendati mengalami
kesulitan modal. Untuk keperluan efisiensi, mereka terpaksa melakukan PHK
terhadap karyawannya sehingga jumlah produksinya juga menurun. Ketiga,
dampak pada distribusi. Riset dari Kemenkop UKM melaporkan bahwa sebanyak
20,01% UMKM mengaku mengalami hambatan distribusi akibat kebijakan PSBB.
Ceruk penurunan akibat PSBB ini juga terjadi pada permintaan produk dan dialami
oleh total 22,90% UMKM.
Selain itu, dalam sektor ketenagakerjaan juga mengalami perubahan seperti
tingkat pengangguran yang meningkat. Total ada 1.010.579 orang pekerja yang
terkena dampak ini. Rinciannya, 873.090 pekerja dari 17.224 perusahaan
dirumahkan, sedangkan 137.489 pekerja di-PHK dari 22.753 perusahaan. Sementara
itu, jumlah perusahaan dan tenaga kerja terdampak di sektor informal adalah
sebanyak 34.453 perusahaan dan 189.452 orang pekerja.

3. Solusi yang dapat dilakukan untuk masyarakat Jakarta yang terkena dampak dari
PSBB

Solusi yang dapat dilakukan untuk masyarakat Jakarta yang terkena dampak
dari PSBB adalah pemerintah menjaga daya beli masyarakat terutama bagi
kelompok yang rentan terkena dampak agar dapat mendukung pertumbuhan
ekonomi dengan perlindungan sosial antara lain dilakukan peningkatan dan
perluasan Program Keluarga Harapan (PKN), peningkatan dan perluasan Kartu
Sembako, penambahan dan fleksibilitas Kartu Pra-Kerja, pembebasan tagihan
listrik, Bantuan Sosial (tunai dan sembako), dan BLT Dana Desa.

39
Selain itu terdapat program tambahan bantuan subsidi perumahan bagi
masyarakat berpendapatan rendah. Alokasi anggaran yang disiapkan oleh pemerintah
sebesar Rp. 205,20 triliun. Pemerintah tentu berharap perlindungan sosial tersebut dapat
digunakan dengan lebih efektif, tepat sasaran, tidak disalahgunakan serta mampu
menjaga daya beli masyarakat.
Pemerintah telah melakukan upaya pemulihan ekonomi nasional dengan
mengalokasikan anggaran yang diharapkan memberi manfaat sebesar-besarnya bagi
masyarakat. Pertumbuhan ekonomi dijaga dengan melakukan upaya-upaya untuk
mendukung sektor riil baik dari sisi permintaan maupun penawaran. Dalam menghadapi
kondisi yang luar biasa ini tentu membutuhkan anggaran yang relative besar. Dimana
pemerintah mengalokasikan biaya pemulihan ekonomi nasional (PEN) diluar biaya
kesehatan sebesar Rp 589,65 triliun.

40
BAB V
PENUTUP

A. Simpulan
Dengan penyebaran Covid-19 yang semakin tinggi di DKI Jakarta, maka
pemerintah menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar. Kebijakan pemerintah
tersebut menimbulkan banyak dampak terhadap keberlangsungan hidup masyarakat
Jakarta, terutama dalam bidang usaha ekonomi masyarakat. Banyak masyarakat
yang merasa bahwa dengan adanya penerapan PSBB menyebabkan usaha ekonomi
yang mereka jalani selama ini terhambat, seperti berkurangnya pembeli yang
menyebabkan usahanya tidak mendapat keuntungan bahkan tidak berbalik modal
sehingga ada beberapa usaha masyarakat berhenti karena kerugian tersebut,
kerugian seperti ini tidak hanya terjadi pada pengusaha kecil saja tetapi perusahaan
yang sudah mempunyai nama besar dan sudah banyak dikenal orangpun banyak pun
mendapat kerugian yang sama bahkan mendapat kerugian besar.
Hasil riset juga melaporkan bahwa sebanyak 19.93% dari total UKM yang
ada, mencoba untuk tetap bertahan di tengah pukulan Pandemi Covid-19 kendati
mengalami kesulitan modal. Riset dari Kemenkop UKM melaporkan bahwa
sebanyak 20,01% UMKM mengaku mengalami hambatan distribusi akibat
kebijakan PSBB. Selain itu, dalam sektor ketenagakerjaan juga mengalami
perubahan seperti tingkat pengangguran yang meningkat. Total ada 1.010.579 orang
pekerja yang terkena dampak ini. Rinciannya, 873.090 pekerja dari 17.224
perusahaan dirumahkan, sedangkan 137.489 pekerja di-PHK dari 22.753
perusahaan.
Pemerintah telah melakukan upaya pemulihan ekonomi nasional dengan
mengalokasikan anggaran yang diharapkan memberi manfaat sebesar-besarnya bagi
masyarakat. Pertumbuhan ekonomi dijaga dengan melakukan upaya-upaya untuk
mendukung sektor riil baik dari sisi permintaan maupun penawaran. Dalam

41
menghadapi kondisi yang luar biasa ini tentu membutuhkan anggaran yang relative
besar. Dimana pemerintah mengalokasikan biaya pemulihan ekonomi nasional
(PEN) diluar biaya kesehatan sebesar Rp 589,65 triliun.
B. Saran
Dengan kebijakan pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar yang
telah ditetapkan, dalam memberikan bantuannya sebaiknya pemerintah Jakarta lebih
memberikan pengawasan terhadap pembagian bantuan tersebut, karena ternyata
banyak yang seharusnya mendapatkan bantuan justru mereka tidak mendapatkan
haknya tersebut, sedangkan masyarakat yang dapat dikatakan bercukupan justru
mendapatkan bantuan tersebut. Dan pemerintah harus lebih tegas dalam
memberikan sanksi terhadap masyarakat yang tidak mau atau susah dalam
mengikuti kebijakan tersebut dan masih banyak melanggar.
Dalam menghadapi kebijakan pemerintah ini, masyarakat Jakarta sebaiknya
lebih mematuhi peraturan tersebut agar penyebaran Covid-19 tidak semakin meluas
dan bertambah di setiap harinya, sehingga pemberlakuan PSBB di Jakarta tidak akan
diperpanjang terus menerus dan masyarakat dapat melakukan kegitan normal
kembali. Karena pada kenyataannya banyak sekali masyarakat yang melanggar
peraturan ini dan ketika melakukan kegiatan yang melibatkan orang banyak
masyarakat tidak mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan. Sehingga
setelah semuanya dapat kembali normal maka dapat membantu Jakarta untuk
memperbaiki ekonomi yang sempat menurun, dan masyarakatpun dapat
menjalankan kegiatan ekonominya kembali.

42
DAFTAR PUSTAKA

Azwar. (2020, Mei 4). Solusi Ekonomi dan Keuangan Islam Saat Pandemi COVID-19. From
Kementrian Keuangan Republik Indonesia:
https://www.kemenkeu.go.id/publikasi/artikel-dan-opini/solusi-ekonomi-dan-
keuangan-islam-saat-pandemi-covid-19/

Bank Indonesia. (2020, September 8). Laporan Perekonomian Provinsi DKI Jakarta
Agustus
2020 : https://www.bi.go.id/id/publikasi/kajian-ekonomi-
regional/jakarta/Pages/Laporan-Perekonomian-Provinsi-DKI-Jakarta-Agustus-
2020.aspx

Dewi, R. K. (2020, April 14). Mengenal Apa Itu PSBB, Aturan, Daerah yang Menerapkan
hingga Sanksinya :
https://www.kompas.com/tren/read/2020/04/14/093800065/mengenal-apa-itu-
psbb-aturan-daerah-yang-menerapkan-hingga-sanksinya?page=all

Fadjarudin, M. (2020, April 1). Pandangan Yusril Terhadap Penerapan PSBB :


https://www.suarasurabaya.net/kelanakota/2020/pandangan-yusril-terhadap-
penerapan-psbb/

Firdaus, R. F. (2020, April 1). Kata Pakar Hukum Soal PSBB dan Karantina Wilayah :
https://m.merdeka.com/peristiwa/kata-pakar-hukum-soal-psbb-dan-karantina-
wilayah.html

Indonesia, K. K. (2020, Juni 8). Geliat Ekonomi Hadapi Pandemi. From


https://www.djkn.kemenkeu.go.id/artikel/baca/13164/Geliat-Ekonomi-Hadapi-
Pandemi.html

kompas.com. (2020, Agustus 11). Pandemi Covid-19, Apa Saja Dampak pada Sektor
Ketenagakerjaan Indonesia? From
https://www.kompas.com/tren/read/2020/08/11/102500165/pandemi-covid-19-apa-
saja-dampak-pada-sektor-ketenagakerjaan-indonesia-?page=all

Muryono, S. (2020, September 27). Menyadari Dampak Ekonomi imbas PSBB. Diakses dari
Antaranews.com: https://www.antaranews.com/berita/1750793/menyadari-dampak-
ekonomi-imbas-psbb

Makkl, S. (2020, September 11). Perjalanan PSBB Jakarta Hingga Kembali ke Titik Nol :
https://www.cnnindonesia.com/nasional/20200911061829-20-545178/perjalanan-
psbb-jakarta-hingga-kembali-ke-titik-nol

43
Nasruddin, Rindam dan Islamul Haq. 2020. Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan
Masyarakat Berpenghasilan Rendah" dalam Jurnal Sosial dan Budaya Syar-I, 2020-
journal.uinjkt.ac.id. Vol 7, No 7.
https://scholar.google.co.id/scholar?q=jurnal+penelitian+psbb&hl=id&as_sdt=0&as
_vis=1&oi=scholart#d=gs_qabs&u=%23p%3DB91_ABs7UxUJ

pendidikan, g. (2020, desember 4). Metode Penelitian Kualitatif. Diakses dari


gurupendidikan.com: https://www.gurupendidikan.co.id/metode-penelitian-
kualitatif/

Prasetyo, A. (2020, April 7). Dosen Hukum Tata Negara Bicara tentang Pembatasan Sosial
Berskala Besar : https://pro.hukumonline.com/berita/baca/lt5e8b36769279d/simak-
yuk-dosen-dosen-hukum-tata-negara-bicara-tentang-pembatasan-sosial-berskala-
besar?page=2

Ristyawati, Aprista. 2020. Efektifitas Kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar Dalam
Masa Pandemi Corona Virus 2019 oleh Pemerintah Sesuai Amanat UUD NRI Tahun
1945 dalam Administrative Law & Governance Journal

Rosendar, Y. (2020, September 14). Jakarta kembali terapkan PSBB: dampaknya terhadap
ekonomi dan pentingnya perluas penyaluran BLT. From The Conversation:
https://theconversation.com/jakarta-kembali-terapkan-psbb-dampaknya-terhadap-
ekonomi-dan-pentingnya-perluas-penyaluran-blt-146102

Saubani, A. (2020, April 1). Empat Sektor Ekonomi yang Paling Tertekan Pandemi Covid-
19. From Republika.co.id: https://republika.co.id/berita/q83llp409/empat-sektor-
ekonomi-yang-paling-tertekan-pandemi-covid19

Santoso, Y. I. (2020, September 12). Melihat dampak PSBB Jakarta terhadap ekonomi di
Ibu
Kota. Diakses dari Regional kontan: https://regional.kontan.co.id/news/melihat-
dampak-psbb-jakarta-terhadap-ekonomi-di-ibu-kota?page=all

sumberpengertian.id. (2020, september 24). Pengertian Kuesioner Lengkap (Tujuan,


Fungsi,
Jenis-Jenis, dan Syarat). Diakses dari sumberpengertian.id:
https://www.sumberpengertian.id/pengertian-kuesioner
Syamsudin, M. (2020, September 17). Dampak Pandemi Covid-19 terhadap UMKM di
Indonesia. From nuonline: https://www.nu.or.id/post/read/123247/dampak-
pandemi-covid-19-terhadap-umkm-di-indonesia

44
Thaha, A. F. (2020, Juni 30). DAMPAK COVID-19 TERHADAP UMKM DI INDONESIA.
From Jurnal Nrand: http://ejournals.umma.ac.id/index.php/brand/article/view/607

Umasugi, R. A. (2020, Agustus 6). Ekonomi Jakarta Turun 8,22 Persen :


https://amp.kompas.com/megapolitan/read/2020/08/06/13123681/ekonomi-jakarta-
turun-822-persen-ini-komentar-anies

Wicaksono, A. (2020, April 07). Pemerintah Upayakan Kebutuhan Masyarakat Selama


PSBB :
https://www.cnnindonesia.com/nasional/20200407101838-32-491080/pemerintah
upayakan-kebutuhan-masyarakat-selama-psbb

45
LAMPIRAN
Lampiran 1. Format Pertanyaan Kuesioner

46
47
48
Lampiran 2. Format Jawaban Responden

49
50
51
52
53
54

Anda mungkin juga menyukai