Anda di halaman 1dari 10

LAPORAN PENGAWASAN

KEGIATAN SWAKELOLA PENDAMPINGAN JALIN MATRA BANTUAN RUMAH TANGGA


SANGAT MISKIN

PENDAHULUAN

Kegiatan Swakelola Pendampingan Jalan Lain Menuju Mandiri dan Sejahtera


Bantuan Rumah Tangga Sangat Miskin (Jalin Matra RTSM) Provinsi Jawa Timur
Tahun 2014 merupakan salah satu kegiatan swakelola yang dilaksanakan oleh
Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) Universitas Negeri
Malang bekerja sama dengan Badan Pemberdayaan Provinsi Jawa Timur. Kegiatan
ini merupakan salah satu wujud pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi yaitu
pengabdian kepada masyarakat.

Kegiatan Swakelola Pendampingan Jalin Matra RTSM Provinsi Jawa Timur


Tahun 2014 dimaksudkan sebagai upaya untuk membantu dan memfasilitasi
pelaksanaan Pilot Project Lokasi Jalin Matra RTSM yang dikelola oleh Badan
Pemberdayaan Masyarakat Provinsi Jawa Timur agar program dapat berjalan tepat
sasaran, tepat perlakukan dan tepat manfaat. Sedangkan Tujuan dari Pendampingan
ini adalah; 1) Menyediakan, memberikan pembekalan, dan mengkoordinasikan
pelaksanaan Pendampingan Jalin Matra RTSM Tahun 2014, 2) Melakukan fasilitasi,
mengawasi dan penyaluran bantuan kepada RTS, 3) Membantu Sekretariat Jalin
Matra Kabupaten/Kota dalam mengelola data Rumah Tangga Sasaran (RTS), 4)
Melakukan pendampingan, pemantauan dan pengendalian pelaksanaan Jalin Matra
RTSM, serta 5) Membantu melakukan Pendampingan dan Evaluasi Pasca Program.

Waktu kegiatan pendampingan dilaksankan sesuai kontrak kerja mulai 17


September sampai dengan 31 Desember 2014, yang diawali kegiatan penyelesaian
kontrak kerjasama, rekrutmen tenaga pendamping kabupaten, sampai dengan
penyusunan laporan akhir kegiatan yang telah diselesaikan.

Pelaksanaan kegiatan swakelola pendampingan telah 100% dilaksanakan


dengan serangkaian tahapan sesuai dengan ruang lingkup pendampingan yang
meliputi: 1) Menyediakan Sumber Daya Manusia (SDM) Pendampingan, 2)
Pelatihan / Pembekalan Tenaga Pendamping dengan Menyusun modul
pelatihan/pembekalan dan Menyelenggarakan pelatihan/pembekalan guna mencetak
tenaga Pendamping yang memenuhi kriteria, 3) Fasilitasi pelaksanaan Jalin
Matra RTSM yang meliputi Fasilitasi pelaksanaan Jalin Matra RTSM mulai dari
proses perencanaan, sosialisasi, verifikasi, pelaksanaan/penyaluran ke RTSM,
monitoring dan evaluasi serta pengendalian program, Fasilitasi pelaksanaan
sosialisasi baik formal maupun informal di Tingkat Kabupaten/Kota, Kecamatan dan
Desa, Membantu Sekretariat Kabupaten/Kota dalam mengklarifikasi data RTSM di
lapangan, Fasilitasi penanganan masalah yang muncul dilapangan, Membantu
Sekretariat Jalin Matra dalam melakukan bimbingan dan fasilitasi teknis kepada
RTSM penerima bantuan, Melakukan koordinasi dengan Sekretariat Jalin Matra
Provinsi dan Kabupaten/Kota dalam rangka fasilitasi pelaksanaan kegiatan,
Membantu Sekretariat Jalin Matra dalam mengelola data Rumah Tangga Sasaran
(RTS), Membantu Sekretariat Jalin Matra dalam perumusan kebijakan dalam
pengelolaan program, Membantu Sekretariat Jalin Matra dalam melakukan evaluasi
dan monitoring pelaksanaan kegiatan sebagai bahan masukan penyusunan laporan
kepada Gubernur Jawa Timur, 4) Fasilitasi dan Pemantauan Bantuan RTSM
Pasca Program dengan melakukan pendampingan terhadap RTSM penerima
bantuan pasca program di beberapa wilayah sebagai pusat percontohan pengelolaan
kegiatan dan Melakukan pemantauan terhadap pengembangan dan pengelolaan
bantuan oleh RTSM sebagai bahan evaluasi.

Manajemen Pengendalian Pendampingan dilaksanakan dengan


mobilisasi Tenaga Pendamping dan pengendalian pendampingan dilapangan,
penyusunan Pakta Integritas/Kode Etik/Surat Kesepakatan dengan pendamping,
menyusun rencana kerja pelaksanaan pendampingan, menyusun rencana kerja
pemantauan pendampingan, melakukan evaluasi kinerja Tenaga Pendamping secara
periodik, melakukan monitoring dan evaluasi pelaksanaan pendampingan, dan
mendokumentasikan kegiatan pendampingan dan hasil pelaksanaan program.

Pelaporan Kegiatan Pendampingan dilakukan dengan pembuatan


Laporan Pendampingan yang terdiri dari laporan awal, laporan perkembangan dan
laporan akhir kegiatan pelaksanaan pendampingan.
II. Matriks Pelaksanaan Kegiatan Swakelola Pendampingan Jalin Matra RTSM Provinsi Jawa Timur Tahun 2014

No Kegiatan Realisasi Kegiatan Dokumentasi Anggaran biaya


swakelola yang
terserap
1 Rekrutmen Pelaksanaan kegiatan rekrutmen Tenaga Rp. 2.275.000,00
Tenaga Pendamping Kabupaten diawali dengan

Pendamping pengumuman perekrutan calon Tenaga


Pendamping Kabupaten secara terbuka melalui
Kabupaten
website Lembaga Penelitian dan Pengabdaian
Kepada Masyarakat (LP2M) Universitas Negeri
Malang pada Tanggal 1 Oktober 2014. Setelah
diadakan pengumuman secara terbuka,
selanjutnya Tim LP2M Universitas Negeri Malang
melakukan proses seleksi administratif terhadap
lamaran yang diterima selama 5 (lima) hari untuk
selanjutnya menentukan pelamar yang memenuhi
persyaratan, yang berhak mengikuti proses seleksi
lanjutan. Proses selanjutnya adalah seleksi melalui
tes tulis dan wawancara. Kegiatan ini dilakukan
pada tanggal 6 Oktober 2014.

Setelah pengumuman hasil tes wawancara calon


No Kegiatan Realisasi Kegiatan Dokumentasi Anggaran biaya
swakelola yang
terserap
Tenaga Pendamping Kabupaten, selanjutnya
dilakukan penanda tanganan surat kontrak antara
calon Tenaga Pendamping Kabupaten dengan
Ketua LP2M Universitas Negeri Malang. Surat
kontrak ini dibuat agar masing-masing pihak dapat
memenuhi hak dan kewajiban masing-masing
sampai dengan capaian-capaian kegiatan
pendampingan yang dilakukan dapat secara
tercapai secara optimal.

2 Pembekalan/Pelat Kegiatan pembekalan/pelatihan dilaksanakan Rp. 13.525.000,00


ihan Tenaga selama 2 hari pada tanggal 23 sampai dengan
Pendamping 24 Oktober 2014 di Kota Malang. Pelaksanaan
Kabupaten kegiatan ini dilakukan di PSBB Malng
Pembekalan tersebut bertujuan untuk
memperkuat pemahaman dan kemampuan
Tenaga Pendamping Kabupaten dalam
mendampingi pelaksanaan seluruh kegiatan
program, mulai kegiatan-kegiatan di tahap
persiapan, pelaksanaan, dan
No Kegiatan Realisasi Kegiatan Dokumentasi Anggaran biaya
swakelola yang
terserap
pertanggungjawaban. Pembekalan juga
memberikan gambaran situasi di lapang,
analisa masalah dan resolusi konflik.
No Kegiatan Realisasi Kegiatan Dokumentasi Anggaran biaya
swakelola yang
terserap
3 Sosialisasi Pelaksanaan sosialisasi kegiatan telah Rp, 0,00
kegiatan dilaksanakan di tiap-tiap lokasi kegiatan mulai
dari tanggal 30 oktober sampai dengan 10
November 2014

Dari hasil kegiatan ini terbentuk sebanyak 105


orang Tim Pelaksana Kegiatan dan 141 orang
Pendamping Desa.
No Kegiatan Realisasi Kegiatan Dokumentasi Anggaran biaya
swakelola yang
terserap

3 Bimbingan Teknis Pelaksanaan Bimtek TPK dan pendamping Rp. 135.330.000,00


Tim Pelaksana desa dibagi menjadi 2 angkatan. Angkatan I
Kegiatan dan dilaksanakan pada tanggal 16 sampai dengan
Pendamping 17 November 2014 bertempat di Kabupaten
Desa Jember. Angkatan II dilaksanakan pada
tanggal 18 sampai dengan 19 November
2014. 100% undangan hadir pada kegiatan
tersebut, 70 peserta angkatan I, dan 72 orang
di angkatan ke II.
No Kegiatan Realisasi Kegiatan Dokumentasi Anggaran biaya
swakelola yang
terserap

5 Verifikasi dan Pelaksanaan pendampingan kegiatan ini Rp, 0,00


Klarifikasi RTSM dilakukan mulai 30 Oktober sampai dengan 25
data PPLS 11 dan November 2014.
Identifikasi
kebutuhan RTSM
No Kegiatan Realisasi Kegiatan Dokumentasi Anggaran biaya
swakelola yang
terserap
6 Penyusunan Pendampingan penyusunan proposal Rp, 0,00
Proposal dilakukan pendamping kabupaten dan provinsi
mulai tanggal 20 November sampai dengan 5
Desember 2014.

7 Pendampingan Pendampingan pencairan dana BKK desa Rp, 0,00


Pencairan dana dilakukan mulai tanggal 16 Desember 2014
BKK dan sampai dengan 29 Desember 2014. Untuk
pemanfaatan pelaksanaan pendampingan kegiatan
dana bantuan pemanfaatan dilakukan mulai tanggal 22
langsung RTSM Desember 2014 sampai dengan 10 Januari
2015.
No Kegiatan Realisasi Kegiatan Dokumentasi Anggaran biaya
swakelola yang
terserap

8 Monitoring dan Kegiatan monev yang telah dilakukan dalam Rp. 114.000.000,00
Evaluasi bentuk monitoring progress dan monitoring
hasil. Pelaksanaan monev dari tim pelaksana
Kegiatan LP2M UM dilakukan sebanyak 3 x
pada masing-masing lokasi kegiatan, yaitu
bulan Oktober, November dan Desember.

Anda mungkin juga menyukai