Anda di halaman 1dari 1

MUHAMMAD SHIDDIQ

1703101010067
TUGAS FINAL HUKUM KETENAGAKERJAAN

Pertama saya akan memaparkan sedikit mengenai tugas kelompok saya, adapun tugas
kelompk saya adalah mengenai surat perjanjian kontrak kerja antara PT. ASTRA
DAIHATSU MOTOR selaku pemberi kerja dengan para staff administrasi PT. ASTRA
DAIHATSU MOTOR selaku pekerja/buruh pada perusahaan yang bersangkutan. Kemudian
di dalam surat tersebut juga memuat pasal-pasal ataupun ketentuan yang disepakati oleh
kedua belah pihak yang mengatur mengenai kontrak kerja.

Dari hal-hal yang sudah terpaparkan di atas kita dapat melihat bagaimana mekanisme
suatu kontrak kerja, yang pertama kita dapat melihat bahwa terdapat para pihak terlibat yaitu
pihak pemberi kerja dan pihak yang bekerja atau yang menerima pekerjaan di mana para
pihak tersebut merupakan salah satu syarat dari perjanjian kerja atau kontrak kerja.
Selanjutnya diantara para pihak yang terlibat terdapat kesepakatan/perjanjian/ketentuan yang
dituangkan ke dalam 10 pasal yang mengatur mengenai hubungan-hubungan antar para
pihak, dari pasal-pasal tersebut dapat disimpulkan bahwa adanya unsur-unsur suatu hubungan
kerja seperti yang diatur dalam UU No 13 Tahun 2003 pasal 1 butir 15 tentang
Ketenagakerjaan yaitu : a) adanya pekerjann, b) adanya perintah, c) adanya upah. Ketiga poin
tersebut dapat kita lihat di dalam pasal-pasal yang ada di dalam kontrak kerja tersebut,
dengan begitu dari segi unsur hubungan kerja yang diatur oleh uu, kontrak kerja di atas telah
memenuhi kriteria dari unsur-unsur tesebut dan dapat dikatakan sebagai kontrak kerja yang
sah sesuai perundang-undangan yang ada. Selanjutnya hal terakhir yang ingin saya paparkan
adalah kontrak kerja di atas merupakan jenis hubungan kerja waktu tertentu dikareakan
perjajian kerja diatas adalah sebuah kontrak yang sewaktu-waktu dapat berakhir sesuai
kesepakatan yang ada.

Anda mungkin juga menyukai