Anda di halaman 1dari 12

JALUR MASUK & PERSYARATAN

 Prestasi Akademik (PA) yaitu jalur bebas tes dengan melampirkan copy raport
semester 1-5 (selalu masuk 10 besar) disertai Ijazah/Surat Keterangan Lulus,
Akta Kelahiran, Kartu Keluarga serta Surat Keterangan Berkelakuan Baik dari
sekolah atau kepolisian.
 Prestasi Non Akademik (PNA) yaitu jalur bebas tes untuk siswa/siswi juara 1,2
atau 3 dalam pertandingan olahraga, seni dll dengan melampirkan copy
piagam/sertifikat (minimal tingkat kebupaten) disertai Ijazah/Surat
Keterangan Lulus, Akta Kelahiran, Kartu Keluarga serta Surat Keterangan
Berkelakuan Baik dari sekolah atau kepolisian.
 Penelusuran bibit unggul Muhammadiyah (PBUM) yaitu jalur bebas tes untuk
siswa/siswi yang aktif di organisasi Muhammadiyah seperti HW, Tapak Suci dll
dengan melampirkan surat keterangan aktif organisasi disertai Ijazah/Surat
Keterangan Lulus, Akta Kelahiran, Kartu Keluarga serta Surat Keterangan
Berkelakuan Baik dari sekolah atau kepolisian.
 One Day Service (ODS) yaitu jalur dengan tes, berlaku untuk seluruh calon
mahasiswa yang ingin langsung ujian setelah mendaftar, cukup melampirkan
Ijazah/Surat Keterangan Lulus, Akta Kelahiran, Kartu Keluarga serta Surat
Keterangan Berkelakuan Baik dari sekolah atau kepolisian.
 Reguler yaitu jalur dengan tes, berlaku untuk seluruh calon mahasiswa yang
ingin mengikuti ujian terjadwal (sesuai tanggal ujian gelombang 1 dan 2),
dengan melampirkan Ijazah/Surat Keterangan Lulus, Akta Kelahiran, Kartu
Keluarga serta Surat Keterangan Berkelakuan Baik dari sekolah atau
kepolisian.
 Rekomendasi Muhammadiyah yaitu jalur bebas tes untuk beberapa program
studi tertentu dengan menggunakan surat rekomendasi Muhammadiyah
disertai Ijazah/Surat Keterangan Lulus, Akta Kelahiran, Kartu Keluarga serta
Surat Keterangan Berkelakuan Baik dari sekolah atau kepolisian.
BEASISWA
Beasiswa bidikmisi LLDIKTI
Beasiswa Hafiz Quran (bebas biaya kuliah sampai lulus)
Beasiswa BNI Syariah
Beasiswa Berprestasi
Beasiswa Kader Muhammadiyah
Beasiswa Fakir Miskin
Beasiswa Yatim
Beasiswa Prestasi Peningkatan Akademik

Anda mungkin juga menyukai