Anda di halaman 1dari 1

Teman-teman, silakan pahami petunjuk di bawah ini tentang bagaimana menulis satu tema

tulisan dalam 1 (satu) paragraf ideal. Setelah itu, silakan teman-teman menulis satu paragraf
sesuai petunjuk tersebut dengan teman bebas.

Petunjuk menulis tema tulisan dalam satu paragfar singkat!


Kalimat Pertama: Pembuka yang menjadi isu tentang tema tulisan.
Kalimat Kedua: Data yang menggunakan kalimat pembuka.
Kalimat Ketiga: Pernyataan (statement) original yang menjadi fokus utama penulis berkenaan
dengan data, tema, dan isu.
Kalimat Keempat: Kutipan yang merupakan kalimat inti untuk mendukung statement serta
fokus berkenaan dengan data dan kalimat pembuka.

Contoh I:
(1) Pangan merupakan kebutuhan primer yang perlu mendapatkan perhatian penting. (2)
Melalui pangan, orang dapat hidup sehat. (3) Namun, melalui pangan pula, orang dapat sakit. (4)
Penyiapan, pengelolaan, dan penyimpanan pangan yang tidak tepat dapat membahayakan
kesehatan akibat keracunan.

Contoh II:
Abad 21 memaksa pemimpin PT mengubah praktik mereka yang berorientasi digital, hal
ini terutama di era pandemik. Sebagian besar PT di Indonesia telah berhasil mengintegrasikan
model bisnis mereka dengan infrastruktur digital, namun PT tingkat menengah sedang berjuang
untuk mendapatkan manfaat (Herri, Johan, & Handika, 2019), seiring dengan situasi pandemic
yang semakin mendesak terbukanya revolusi digital (Strielkowski & Wang, 2020). Kondisi
pandemic makin menegaskan pemimpin PT untuk menerapkan digitalisasi abad 21. PT di era
digital abad 21 membutuhkan pemimpin strategis (Jedaman, Buaraphan, Pimvichai, Yuenyong, &
Jeerasombat, 2019), pemimpin transformasional (Farahnak, Ehrhart, Torres, & Aarons, 2019), dan
pemimpin digital (Mihardjo & Rukman, 2018), yang ditandai dengan tingkat digitalisasi yang
tinggi (Ohain, 2019), terlebih di tengah-tengah dampak pandemic (Strielkowski & Wang, 2020).

Anda mungkin juga menyukai