Anda di halaman 1dari 8

MAKANAN INTERNASIONAL

1. Omurice.

Bahan-bahan:
- 300 gram nasi
- 1 daging paha ayam, direbus lalu disuwir
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm minyak zaitun
- 1 sdt kecap asin
- 1/2 butir bawang bombay, dicincang
- Garam
- Lada bubuk
Bahan omelet:
- 1 butir telur
- 1 sdm minyak zaitun
- 1 sdm susu
- 3 sdm keju cheddar
Cara membuat:
1. Tumis bawang bombay dengan minyak zaitun.
2. Masukkan nasi dan daging ayam suwir, aduk rata.
3. Masukkan garam, kecap asin, lada bubuk, dan kecap manis.
4. Setelah semua bumbu tercampur rata di nasi goreng, sisihkan.
5. Untuk membuat omelet, kocok telur dengan keju dan susu.
6. Buat telur dadar di wajan anti lengket.
7. Letakkan telur dadar di piring, kemudian letakkan nasi goreng.
8. Bungkus nasi goreng dengan omelet.
9. Hias dengan menggunakan saus sambal atau saus toma

2. French toast.
Bahan-bahan:
- 2 butir telur ayam
- 2 sdm gula pasir
- 2 sdm susu cair
- 4 lembar roti tawar
- minyak atau mentega secukupnya
Cara membuat:
1. Kocok lepas telur, gula, dan susu di mangkuk.
2. Celupkan roti ke adonan telur hingga kedua sisinya terendam.
3. Olesi wajan teflon dengan minyak atau mentega.
4. Panggang roti hingga matang di kedua sisinya.

3. Aglio olio pasta.


Bahan-bahan:
- 1 genggam spaghetti
- 1 batang parsley, cincang
- 1 sdt pepper flakes/cabai bubuk
- 1/2 sdt lada bubuk
- 3 sdm minyak zaitun
- 4 sdm keju cheddar parut
- 4 siung bawang putih
- Garam secukupnya
Cara membuat:
1. Rebus air hingga mendidih, masukkan 1/2 sdt garam dan 1 sdm minyak.
2. Masukkan spaghetti dan masak hingga matang. Tiriskan.
3. Tuang minyak zaitun dan tumis bawang putih hingga harum. Masukkan
daun parsley, lada bubuk, pepper flakes dan garam secukupnya. Aduk
rata.
4. Masukkan pasta dan aduk rata dengan bumbu. Terakhir masukkan keju
dan aduk rata

4. Ramen.

Bahan-bahan:
- 100 gram mie ramen
- 1 buah telur, iris jadi dua bagian
- 150 gram udang kupas
- 5 iris daging yang sudah direbus dengan kaldu ayam dan bumbu garam
- Air secukupnya
- Daun sawi hijau secukupnya, potong sesuai selera
- Kacang polong secukupnya
- Minyak goreng untuk menumis
Bumbu-bumbu:
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 1 sdm kecap ikan
- Kaldu ayam bubuk, secukupnya
- 1 batang daun bawang, iris serong
- 1 sdm tepung sagu yang dilarutkan dalam 1 sdm air
- 1/2 buah bawang bombay, iris halus
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt gula
- 1/4 sdt merica bubuk
Cara membuat:
1. Rebus mie ramen hingga matang menggunakan air kaldu ayam lalu
tiriskan dan sisihkan sebentar.
2. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga
harum.
3. Tambahkan daun sawi, kacang polong dan bumbu halus ke dalamnya.
Masukkan air dan didihkan.
4. Masukkan mie dan masak hingga kembali mendidih.
5. Tambahkan tepung sagu yang sudah dilarutkan ke dalam mie ramen
dan masak hingga meletup-letup.
6. Sajikan dengan irisan daging dan telur di atasnya.

5.Chicken cordon bleu.


Bahan-bahan:
- 1 buah dada ayam
- Buah daging asap
- 1 butir telur
- Garam secukupnya
- Lada secukupnya
- Potato flake, bisa diganti tepung panir
- Tepung bumbu serbaguna
- Slice mozarella atau kraft quick melt
Cara membuat:
1. Belah dua dada ayam, kemudian iris tipis dada ayam membelah dua tapi
jangan sampai putus
2. Pipihkan dengan pemukul daging, kalau tidak ada bisa pakai ulekan,
pelan-pelan memukulnya supaya daging tidak hancur
3. Taburi garam dan lada secukupnya secara merata
4. Taruh daging asap di atas dada ayam, lalu keju kemudian gulung.
Sematkan tusuk gigi supaya gulungannya tidak terbuka
5. Balur dengan tepung bumbu serba guna secara merata
6. Celupkan ke dalam telur yang sudah dikocok secara merata, kemudian
balur dengan potato flake atau tepung panir secara merata
7. Simpan ayam ke dalam kulkas minimal 1 jam
8. Goreng ayam menggunakan teknik deep fried atau dengan minyak
banyak, pastikan minyak sudah panas dan menggunakan api kecil, goreng
sampai berwarna cokelat keemasan
9. Chicken cordon bleu siap disajikan.

Anda mungkin juga menyukai