Anda di halaman 1dari 9

“ ONE TEACHER ONE INNOVATION “

M BALOK
3

Oleh:

ACHMAD TAUFIQ, S.Pd


NIP.19811201 201001 1 022

SDN. 38 JANNA-JANNAYA
KECAMATAN SINOA KAB.BANTAENG
TAHUN 2020
PEMERINTAH KABUPATEN BANTAENG
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
Alamat: Jl. A. Manappiang No. 72 Telp. (0413) 21184-21185 Bantaeng

BUKTI PENERIMAAN BERKAS

Nama : Achmad Taufiq, S.Pd.


NIP : 19811201 201001 1 022
Pangkat/ Golongan : Penata Muda Tk. I / III.b
Instansi : SDN. 38 Janna-Jannaya
Judul Inovasi : M3 Balok (Menemukan, Mengukur, Menghitung Volume Balok)
Tantangan yang dihadapi : Ketepatan saat pengukuran dan menghitung volume balok
Mata Pelajaran : Matematika

Bantaeng, April 2020


Mengetahui,
Pejabat Fungsional Kepala Sekolah Guru Kelas V

H. MUSTARI, S,Pd SYAFARUDDIN, S.Pd ACHMAD TAUFIQ, S. Pd


NIP. 19640724 198911 1 001 NIP. 19780206 200801 1 004 NIP. 19811201 201001 1 022

PROGRAM SATU GURU SATU INOVASI

Nama : Achmad Taufiq, S.Pd.


NIP : 19811201 201001 1 022
Instansi : SDN. 38 Janna-Jannaya
Mata Pelajaran : Matematika

M3 BALOK
(Menemukan, Mengukur, Menghitung Volume Balok)

A. Latar Belakang
Dalam pembelajaran Matematika tentang menghitung volume balok, terkadang seorang guru
hanya terpaku menggunaan metode ceramah, tanya jawab, dan penugasan, serta terfokus dan hanya
mengacu pada soal-soal di buku paket saja. Hal ini menyebabkan timbulnya kebosanan atau
kejenuhan dalam diri peserta didik, sehingga minat dan antusiasme peserta didik dalam mengikuti
proses pembelajaran tidak terpacu. Akibatnya, peserta didik kurang tertarik dalam memahami
materi yang disampaikan, dalam hal ini yaitu tentang balok dan cara menghitung volume balok.
Pada pembelajaran Matematika, pelaksanaannya sangat perlu menekankan pada pemberian
pengalaman belajar secara langsung dan nyata sesuai dengan materi untuk mengembangkan
kompetensi peserta didik secara maksimal. Oleh sebab itu, saya merancang sebuah kegiatan yang
merupakan Inovasi Pembelajaran yang dapat membuat peserta didik merasa tertantang,
bersemangat, berkesan, dan mendapatkan suasana belajar yang menyenangkan. Inovasi ini berjudul
M3 Balok (Menemukan, Mengukur, Menghitung volume balok).

B. Tujuan
Tujuan dari kegiatan pembelajaran ini adalah untuk mengembangkan kompetensi dan
keterampilan peserta didik dalam menemukan, mengukur, dan menghitung volume benda
kongkrit berbentuk balok secara langsung.

C. Manfaat
Melalui kegiatan pembelajaran ini, minat dan antusiasme peserta didik dalam mengikuti
proses pembelajaran semakin meningkat sehingga tujuan pembelajaran akan akan lebih muda
tercapai secara maksimal.

D. LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN
Sebagai kegiatan pendahuluan, guru membuka kegiatan pembelajaran dengan memberi
salam dan mengajak peserta didik berdoa untuk memulai pembelajaran. Guru mengajak
peserta didik untuk bernyanyi bersama dengan menyanyikan lagu nasional, memeriksa
kehadiran peserta didik, serta menyiapkan fisik dan psikis peserta didik. Sebagai kegiatan
apersepsi, guru mengaitkan materi/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan
pengalaman peserta didik dan materi/kegiatan sebelumnya, serta mengajukan pertanyaan yang
memiliki keterkaitan dengan materi/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan. Kemudian,
guru menginformasikan kegiatan -kegiatan yang akan dilakukan, dan menyampaikan tujuan
pembelajaran, serta KKM yang harus dicapai peserta didik.
Pada kegiatan inti, guru terlebih dahulu mengingatkan kembali peserta didik melalui
penjelasan singkat tentang definisi balok, sifat-sifat balok, dan cara mengukur yang baik, serta
rumus menghitung volume balok. Adapun langkah- langkah pembelajaran yang akan
dilaksanakan selanjutnya, yaitu :
1. Guru meminta peserta didik membentuk kelompok yang terdiri dari 3-4 peserta didik.
2. Guru membagikan LKPD ( Lembar Kerja Peserta Didik ) kepada tiap –tiap kelompok.
3. Guru meminta peserta didik untuk menemukan dan mencatat benda – benda yang berbentuk
balok yang ditemukan di sekitar lingkungan sekolah. (pada kegiatan ini, guru harus tetap
mengawasi dan memperhatikan jalannya kegiatan, serta melakukan tindakan-tindakan
tertentu bila diperlukan)
4. Peserta didik diminta untuk mengukur secara langsung panjang, lebar dan tinggi benda-
benda tersebut dan mencatatnya.
5. Setelah kegiatan menemukan dan mencatat benda-benda berbentuk balok, selanjutnya
peserta didik berkumpul kembali dengan teman kelompoknya masing-masing
6. Setiap kelompok menghitung volume benda-benda berbentuk balok yang mereka temukan
di sekitar lingkungan sekolah.
7. Selanjutnya, guru meminta salah seorang anggota masing-masing kelompok
mempresentasikan hasil kegiatan kelompoknya.
Kegiatan Penutup dilaksanakan dengan meminta peseta didik secara bersama-sama untuk
membuat kesimpulan/ rangkuman tentang materi/Kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan.
Selanjutnya melakukan refleksi terhadap kegiatan yang telah dilaksanakan.

#OneTeacherOneInnovation
LAMPIRAN

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD)


SatuanPendidikan : SDN. 38 Janna-Jannaya
Kelas / Semester : V ( Lima ) / 2 ( Dua )
Mata Pelajaran : Matematika
Waktu : 30 menit

I. Kompetensi Dasar : 3.5. Menjelaskan, dan menentukan volume bangun ruang dengan
menggunakan satuan volume (seperti kubus satuan) serta
hubungan pangkat tiga dengan akar pangkat tiga.
II. Indikator : 3.5.4 Memahami cara menentukan volume kubus dan balok
III. Tujuan Pembelajaran : Siswa dapat menghitung volume balok

Carilah benda-benda yang termasuk balok di sekitar lingkungan sekolahmu. Ukurlah benda
tersebut, kemudian lengkapilah tabel berikut ini!

No Nama benda Panjang Lebar Tinggi Volume

LAMPIRAN

CONTOH BENDA BERBENTUK BALOK HASIL TEMUAN PESERTA DIDIK DI


LINGKUNGAN SEKITAR SEKOLAH
Lemari Buku

Buku Pelajaran
Kardus

Box KIT Matematika


Box KIT IPA

Potongan Balok Kayu


Batu Bata

Anda mungkin juga menyukai