Anda di halaman 1dari 3

Apa itu PHBS?

PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat)

adalah merupakan perilaku yang dipraktekkan oleh

setiap individu dengan kesadaran diri sendiri untuk

meningkatkan kesehatannya serta berperan aktif

dalam mewujudkan lingkungan yang sehat.

Apa Manfaat PHBS ?


 Setiap anggota keluarga menjadi sehat dan tidak

mudah sakit.

 Anak tumbuh sehat dan cerdas.

 Anggota keluarga giat bekerja.

 Pengeluaran biaya rumah tangga dapat ditujukan

untuk memenuhi gizi keluarga, pendidikan dan modal

usaha untuk menambah pendapatan keluarga.


Indikator PHBS
1. Mencuci tangan dengan air yang mengalir dan

menggunakan sabun.

 Air yg tidak bersih mengandung kuman dan

bakteri penyebab penyakit. Sabun dapat

membersihkan kotoran dan membunuh

kuman.

2. Buang air kecil dan buang air besar di

jamban

 Menjaga lingkungan bersih sehat dan tidak

berbau, tidak mencemari sumber air, tidak

mengundang datangnya lalat.

3. Memberantas jentik nyamuk

 Memberantas telur, jentik, dan kepompong

nyamuk. Dengan 3 M (menguras, menutup,

mengubur).

4. Tidak merokok
Rokok mengandung 4000 bahan kimia

berbahaya (Nikotin, Tar, CO)

 Nikotin menyebabkan ketagihan

 Tar menyebabkan kerusakan paru-paru dan

kanker

 CO (Carbon Oksida) menyebabkan

kekurangan O2 (Oksigen) sehingga sel-sel

tubuh akan mati

5. Membuang sampah pada tempatnya

 Sampah adalah bahan yang

terbuang/dibuang dari sumber hasil

aktivitas manusia atau alam. Sampah yang

dibuang sembarangan adalah tempat

perkembangbiakan penyakit.

Anda mungkin juga menyukai