Anda di halaman 1dari 2

DUPLIK TERGUGAT

Perihal : Duplik
Kepada Yth :

Majelis Hakim Persidangan Perkara Perdata


No. 38/Pdt.G/2021/PN.Plg
Pengadilan Negeri Palembang
Di
Palembang

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.


Yang bertanda tangan dibawah ini :

Sulthan Arfan Alfarisi S.H., M.H Advokat dan Konsultan Hukum Kantor hukum
advokat dan konsultan Hukum Sulthan Arfan alfarisi S.H, M.H dan rekan yang
bertempat di Jl. Letnan Murod Kecamatan Sukarami Kota Palembang Sumatera
Selatan. Bertindak untuk dan atas nama Tergugat :
Nama : Bahaudin

Pekerjaan : Peternak Sapi

Alamat : Jln manggis No. 04 RT 02 RW 01 kecamatan Sukarami kota

Palembang.

Dengan ini Perkenankanlah Tergugat menyampaikan Duplik atas Replik Penggugat


sebagai berikut :

DALAM POKOK PERKARA ( KONPENSI )

1. Bahwa Tergugat menyangkal dalil-dalil yang dikemukakan Penggugat


kecuali apa yang diakuinya secara tegas.

2. Bahwa tergugat telah menyatakan alasan mengenai penundaan dalam


pembayaran dengan jangka waktu yang telah disepakati bersama karena tidak ada
pemasukan dalam usahanya.

3. Bahwa tergugat sebelumnya sudah ada iktikad baik untuk melunasi hutang
namun karena tergugat merasa terdesak karena belum adanya pemasukan dalam
usahanya maka tergugat terpaksa pergi dari rumah untuk mencari pekerjaan.
4. Bahwa tergugat bukan sengaja melakukan wanprestasi dengan tidak
melunasi pembayaran namun hal itu terjadi karena kondisi keuangan tergugat yang
sangat krisis.

Berdasarkan hal – hal sebagaimana yang telah diuraikan diatas, maka Tergugat
mohon kepada Majelis Hakim pemeriksa perkara ini untuk menerima Duplik Tergugat
selanjutnya berkenan memberikan putusan sebagai berikut :

PRIMER
DALAM POKOK PERKARA (KONPENSI)
1. Menolak gugatan Penggugat, atau setidak-tidaknya menyatakan tidak dapat
diterima.
2. Menghukum Penggugat untuk membayar biaya perkara

SUBSIDAIR
Apabila Majelis Hakim berpendapat lain mohon putusan yang seadil – adilnya
(Ex Aequo Et Bono).
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Hormat Kami,
Kuasa Hukum Tergugat

Sulthan Arfan Alfarisi, S.H., M.H

Anda mungkin juga menyukai