Anda di halaman 1dari 4

IDENTIFIKASI LEMBAGA KEDIKMASAN

Diajukan untuk Memenuhi Tugas Kelompok Mata Kuliah Perencanaan Program PLS

Dosen Pengampu Dr. H. Suherman., M.Pd

Disusun Oleh Kelompok 3 :

Rifa Septiyanti (2221190003)

Hadzakia Robbyanti (2221190008)

Piniah (2221190014)

Kelas IV- B

JURUSAN PENDIDIKAN NONFORMAL

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA

2021
Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat Bina Bangsa

1. Lokasi PKBM
Jl. Komplek Sawah Indah, RT.003/01 No.27 Larangan Selatan, Kec. Larangan, Kota
Tangerang Provinsi Banten.
2. Sejarah PKBM
Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Bina Bangsa merupakan salah satu lembaga
Pendidikan non formal yang beralamatkan di Jl. Komplek Sawah Indah, RT.003/01
No.27 Larangan Selatan, Kec. Larangan, Kota Tangerang, Provinsi Banten. PKBM. Bina
Bangsa berdiri pada tahun 2002 dengan Program belajar yang ditawarkan yaitu: Paket A
Setara SD, Paket B Setara SMP, Paket C Setara SMA. PKBM Bina Bangsa memiliki
tujuan yaitu mewujudkan pengetahuan dan keterampilan segenap warga belajar sehingga
mereka mampu mandiri.

Visi dan misi dari PKBM Bina Bangsa Yaitu:

a. Terselenggaranya Program Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Program Kesetaraan


(Paket A,B,C) Program Keaksaraan Fungsional (KF) dan Program TBM yang
bermutu
b. Meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) Warga Belajar yang aktif, kreatif dan
inovatif sesuai dengan perkembangan zaman
c. Menerapkan menejemen pembelajaran yang partisipasif dengan mengembangkan
jaringan kemitraan yang melibatkan seluruh komponen masyarakat.

3. Pengurus PKBM
kepala sekolah : Bapak Sutoro operator : Bapak Warsono
4. Program kegiatan Program belajar yang ditawarkan yaitu:
a. Paket A Setara SD
b. Paket B Setara SMP
c. Paket C Setara SMA.
5. Permasalahan yang dihadapi
Dalam menjalani bisnisnya pihak PKBM Bina Bangsa mengalami kendala dalam
melakukan kegiatan belajar dan promosi, sebab proses bisnis yang dikerjakan dilakukan
dengan cara tatap muka. Pihak PKBM Bina Bangsa kesulitan untuk mencapaitarget-
target yang harus dicapai saat perekonomian nasional terganggu akibat COVID-19, Salah
satunya target yang ingin di capai adalah menambah jumlah calon siswa PKBM Bina
Bangsa.
6. Hasil dari PKBM dari program yang sudah terlaksana
Dalam sambutannya Kepala Bidang PAUD Dan Dikmas, Cecep Lilis, S.Si menyatakan
bahwa peningkatan kompetensi keahlian bagi lulusan PKBM mutlak diperlukan.
Kompetensi keahlian tertentu akan menjadi keunggulan strategis bagi lulusan PKBM
bahkan unsur kompetitif pembeda dengan PKBM lain. Maka pengembangan kapasitas
PKBM juga menjadi sebuah keniscayaan. Sementara itu berdasarkan penuturan Zainul
Arifin, S.Pd, Ketua Panitia Pelepasan PKBM Bina Bangsa Tahun Pelajaran 2019-2020
ini tercatat total wisudawan / wati tahun ini adalah 116 lulusan dengan sebaran di
Program Kesetaraan Paket C berjumlah 76 lulusan, di Paket B berjumlah 21 orang dan
Paket A berjumlah 19 lulusan. Terlepas dari kuantitas peserta seremonial pelepasan
warga belajar PKBM Bina Bangsa tahun ini, pesan penting dan mendasar yang harus
terus diupayakan adalah mengembangkan kapasitas institusional sebagai bagian dari
upaya meningkatkan kompetensi lulusan. Dan, di PKBM Bina Bangsa ikhtiar tersebut
senantiasa terus digulirkan.
7. Karakteristik PKBM
a. Tempat tukar belajar, yang berfungsi sebagai tempat terjadi pertukaran berbagai
informasi. pertukaran berbagai informasi (pengalaman), ilmu pengetahuan dan
keterampilan antar warga belajar, sehingga antara warga belajar yang satu dengan
yang lainnya bisa saling mengisib Sehingga setiap warga belajar sangat
memungkinkan dapat berperan sebagai sumber belajar bagi warga belajar lainnya.
b. Tempat belajar masyarakat, tempat untuk memperoleh berbagai ilmu pengetahuan
dan berbagai ragam keterampilan. Sebagai tempat masyarakat belajar, PKBM
merupakan tempat masyarakat memperoleh berbagai ilmu pengetahuan dan
bermacam ragam keterampilan fungsional sesuai dengan kebutuhannya, sehingga
masyarakat berdaya dalam meningkatkan kualitas dan kehidupannya. Sebagai pusat
informasi, PKBM harus mampu berfungsi sebagai bank informasi, artinya PKBM
dapat dijadikan tempat menyimpan berbagai informasi pengetahuan kemudian
disalurkan kepada seluruh masyarakat atau warga yang membutuhkan
c. Sebagai sentra pertemuan berbagai lapisan masyarakat. fungsi PKBM dalam hal ini,
tidak hanya berfungsi sebagai tempat pertemuan antara pengelola dengan sumber
belajar dan warga belajar serta dengan tokoh masyarakat atau dengan berbagai
lembaga (pemerintah dan swasta / LSM, ormas), akan tetapi PKBM berfungsi sebagai
tempat berkumpulnya seluruh komponen masyarakat dalam berbagai bidang sesuai
dengan kepentingan, masalah dan kebutuhan masyarakat serta selaras dengan azas
dan prinsip learning society atau pengembangan pendidikan dan pembelajaran (life
long learning dan life long education).
d. Pusat penelitian masyarakat terutama dalam pengembangan pendidikan. PKBM
berfungsi sabagai tempat menggali, mangkaji, menganalisa berbagai persoalan atau
permasalahan dalam bidang pendidikan non formal dan keterampilan baik yang
berkaitan dengan program yang dikembangkan di PKBM.
e. Pusat pengetahuan dan informasi atau perpustakaan masyarakat. sebagai
perpustakaan masyarakat PKBM harus mampu berfungsi sebagai bank informasi,
artinya PKBM dapat dijadikan tempat menyimpan berbagai informasi pengetahuan
dan keterampilan secara amandan kemudian disalurkan kepada seluruh masyarakat
atau warga belajar yang membutuhkan. Disamping itupula PKBM dapat berfungsi
sebagai pengembang pengetahuan dan keterampilan secara inovatif, melalui
penelitian, pengkajian dan pengembangan model.

Anda mungkin juga menyukai