Anda di halaman 1dari 5

Komponen katup mitral yang krusial untuk integritas fungsionalnya: annulus, commisures, leaflets,

chordae tendinae, papillary muscles, left ventricle

Mitral Annulus

Mitral annulus merupakan cincin fibromuscular tempat melekatnya mitral valve leaflet anterior dan
posterior. Annulus katup mitral normal memiliki bentuk pelana dengan titik terendahnya berada
pada kedua commisures sehingga memungkinkan aposisi leaflet yang pas selama sistol dan
meminimalisir stress pada leaflet.

Kirklin

Katup mitral adalah katup bicuspid yang terdiri dari leaflet anterior (aortic, atau septal) dan posterior
(mural, atau ventricular). Jaringan yang disebut commissural leaflets biasanya terdapat di antara
kedua leaflet tersebut. Area kombinasi dari kedua katup mitral dua kali daripada orifisium mitral,
sehingga menghasilkan area koaptasi yang besar. Ketika area besar ini hilang akibat malalignment
dari leaflet, beban yang berat tertumpu pada chordae tendineae sehingga chorda dapat ruptur.
Chordae tendineae menentukan batas dari leaflet anterior dan posterior.
Leaflet anterior yang besar secara kasar berbentuk segitiga, dengan basis segitiga berinsersi pada
sekitar sepertiga anulus, memiliki margin bebas yang relatif halus dengan sedikit atau tanpa
indentasi. Tonjolan yang jelas memisahkan regio penutupan katup (rough zone) dari area katup
lainnya (clear zone). Clear zone sama sekali tidak memiliki insersi korda langsung. Leaflet anterior
memiliki kontinuitas fibrosa dengan katup aorta melalui anulus aortic-mitral dan membentuk batas
dari LVOT. Regio kontinuitas ini menduduki sekitar seperempat anulus mitral dan berkorespondensi
dengan daerah di bawah separuh left coronary cusp dan separuh noncoronary cusp dari katup aorta.
Batas perlekatan ini dibatasi oleh right and left fibrous trigones.
Commisure antara left and noncoronary sinuses dari katup aorta terletak langsung pada
pertengahan anterior leaflet katup mitral. Daerah ini tidak berhubungan dengan commisures katup
mitral. Nodus AV dan bundle of His yang terletak di right trigone berisiko mengalami cedera saat
pembedahan.
Posterior (mural, ventricular, posterolateral) leaflet yang berukuran lebih kecil berinsersi pada
sekitar dua pertiga anulus dan memiliki penampilan khas bergerigi/berlekuk-lekuk. Posterior leaflet
memiliki zona kasar dan halus (rough and clear zone) sebagaimana leaflet anterior, serta basal zone
di dekat anulus, yang menerima chordae langsung dari trabeculae ventrikel kiri.

Leaflets katup mitral dapat dideskripsikan menggunakan klasifikasi segmental. Leaflet katup dibagi
menjadi enam bagian, A1 sampai A3 untuk anterior dan P1 sampai P3 untuk leaflet posterior. Bagian
A1 dan P1 merepresentasikan daerah anterolateral, A2 dan P2 daerah medial, dan A3 dan P3 daerah
postero medial. Klasifikasi segmental ini berguna untuk menjelaskan morfologi saat operasi,
pemeriksaan TEE 2D, dan ekokardiografi 3D.

Mayoritas chordae tendineae pada katup mitral berasal dari dua papillary muscles besar di ventrikel
kiri: anterolateral dan posteromedial. Tiap leaflet menerima chordae dari kedua papillary muscles,
dan mayoritasnya berinsersi pada tepi bebas dari leaflet. Papillary muscles seringkali dianggap
sebagai struktur menyerupai jari yang berasal dari dinding ventrikel dan menonjol ke dalam rongga
ventrikel kiri sebagaimana visualisasi dua dimensi pada angiografi atau ekokardiografi. Sebenarnya,
papillary muscle memiliki bentuk menyerupai bulan sabit yang menyesuaikan dengan lekukan
dinding bebas ventrikel kiri.

Papillary muscle anterolateral dihubungkan oleh chordae tendineae menuju separuh kiri mitral
leaflets anterior dan posterior (sebagaimana dilihat oleh ahli bedah melalui pendekatan sisi kanan ke
katup mitral), sedangkan papillary muscle posteromedial dihubungkan oleh chordae tendineae ke
separuh kanan dari leaflet anterior dan posterior. Papillary muscles digolongkan menjadi
“kelompok” anterolateral dan “kelompok” posteromedial karena sering kali terdapat lebih dari satu
“belly” papillary muscle tunggal. Sebagian besar pola terdiri dari belly otot tunggal atau dua otot,
namun terkadang terdapat 3, 4, atau bahkan 5 belly yang ditemukan. Apabila terdapat 3 belly otot,
otot papilaris yang menyokong chordae ke komisura berasal terpisah dari dinding ventrikel. Chordae
commissural lebih pendek daripada yang lainnya dan biasanya berasal dari ujung papillary muscle
yang paling tinggi. Biasanya terdapat 4-12 chordae yang berasal dari tiap kelompok papillary muscle
(rentangnya 2-22). Percabangan chordae menghasilkan sejumlah chordae yang berinsersi ke mitral
valve leaflet, dengan rentang 12-80.

Papillary muscle tunggal yang tidak bercabang dikelompokkan menjadi tipe I. Tipe II adalah papillary
muscles yang membelah pada bidang sagittal menjadi dua kepala yang secara terpisah menyokong
leaflet anterior dan posterior dari katup mitral. Papillary muscles tipe III membelah pada bidang
coronal, membentuk kepala individual yang menyokong chordae commisura. Tipe IV merujuk pada
papillary muscles yang terbagi menjadi kepala multiple, dengan sebuah papillary muscle terpisah
sebagai ita muscular terpisah dekat anulus mitral, yang menyokong chordae pendek menuju
commissura.

Susunan chordae terdiri dari first order yang berinsersi pada tepi bebas leaflet, second insert yang
berinsersi beberapa milimeter di belakang tepi bebas, dan third order yang berinsersi pada basis
leaflet (hanya pada leaflet posterior).

Lam dkk melakukan reklasifikasi chordae menjadi rough zone (termasuk strut chordae), cleft, basal,
dan commissural chordae. Klasifikasi ini memberikan definisi yang jelas dari leaflets katup mitral dan
bermanfaat dalam mempelajari fungsi katup mitral.

Desain katup mitral memungkinkan pembukaan orifisium terbesar selama fase diastolik pengisian
ventrikel dan membatasi obstruksi terkecil yang mengalir pada tekanan rendah atrium kiri dan
ventrikel kiri. Katup membuka Ketika leaflet anterior berayun ke arah anterior menjauh dari leaflet
posterior. Dimensi orifisium ditingkatkan dengan fleksi dari leaflet anterior. Leaflet posterior
berfungsi seperti rak untuk menghentikan pergerakan leaflet anterior Ketika leaflets beraposisi.

Anda mungkin juga menyukai