Anda di halaman 1dari 3

Nama : Irna Dwi Lestari Matkul : Sistem Informasi Manajemen

NIM : 191011350172 Dosen : Unik Desthiani S.Si.,S.Psi.,M.M.


Prodi : D III Sekretari Jawaban UAS

Pertanyaan:
Teknologi Informasi apa yang digunakan oleh perusahaan dalam kasus ini untuk membangun
produk pintar dan menyediakan layanan pintar? Komponen IT apa lagi yang dapat digunakan?
Jelaskan secara detail dan lengkap!

Teknologi informasi dan komponen yang digunakan oleh perusahaan PT Lancar Jaya untuk
menyediakan produk pintar dan menyediakan layanan pintar adalah sebagai berikut :
 Menggunakan teknologi GPS ( Global Positioning System ) yang digunakan untuk melacak
posisi para armada dan juga digunakan sebagai sarana berkomunikasi antara armada taksi
dengan call center. Teknologi GPS ini juga mempermudah operator dalam menentukan
posisi konsumen dan armada mana yang dapat menjangkaunya, sehingga pelayanan bisa
dilakukan lebih cepat dan mengurangi antrian pemesanan. Pada saat ini 50% lebih mobil-
mobil PT Lancar Jaya sudah dilengkapi dengan teknologi global positioning system (GPS)
yang dapat memantau keberadaan mobil dijalan raya. Dengan alat ini mobil dapat dilacak
dimanapun keberadaanya. Selain memudahkan para pengemudi, penumpang juga merasa
terlindungi. Keunggulan lainnya adalah konsumen tidak perlu mendengarkan suara dari
radio komunikasi ketika ada pemesanan yang masuk ke pengemudi taksi.
 Business Intelligent (BI), yaikni SAP NetWeaver Business Intelligent (SAP Netweaver BI)
yang berhasil di implementasikan oleh PT Lancar jaya sebagai solusi untuk mengolah data
mentah menjadi informasi pendukung pengambilan keputusahan perusahaan dan proses
bisnis untuk memenuhi kebutuhan yang berbeda dari para pengguna. Solusi ini disediakan
melalui teknologi portal enterprise dan menyediakan kepada para pengguna untuk
infrastruktur andal, peralatan komprehensif, kemampuan dalam melakukan perencanaan
dan simulasi serta fungsional data-warehousing.
SAP Netweaver BI juga diimplementasikan oleh PT lancar Jaya untuk modul-modul
Financial Accounting (FI), Controlling (CO), CO Profitability Analysis (CO PA), Plant
Maintenance (PM) dan modul yang dirancang khusus bernama “Taximeter System” dari
legacy VB sistem perusahaan.
PT Lancar Jaya menginstal SAP NetWeaver BI sebagai suatu solusi yang membantu
perusahaan untuk mendapatkan manfaat yang maksimal dari sistem SAP-nya.
Aplikasi Business Intelligent diperlukan perusahaan untuk mengumpulkan, menyimpan,
menganalisis dan menyediakan akses ke data guna membantu penggunaan mengambil
keputusan bisnis secara akurat. Metode top down merupakan metode yang tepat untuk
mengimplementasikan Business Intelligent.
 SAP (System Application and Product) adalah software ERP (Enterprise Resource
Planning) yaitu merupakan tools IT dan manajemen dalam membantu perencanaan dan
kebijakan perusahaan di dalam mengambil keputusan, serta merupakan software yang
diimplementasikan untuk mendukung organisasi dalam menjalankan kegiatan operasional
secara lebih efektif dan efisien.
SAP terdiri dari serangkaian modul aplikasi yang mempu mendukung semua transaksi
perusahaan. Semua modul dalam SAP dapat diintegrasikan secara terpadu serta
memungkinkan ketersediaan data yang akurat dan aktual.
Diamping itu, SAP secara khusus mengembangkan dua fungsi lain untuk PT Lancar Jaya,
yakni Driver Management dan Operation & Reservation Management agar bisa disatukan
dengan sistem mereka yang berbasiskan Visual Basic.
 ERP merupakan suatu perangkat lunak yang di desain untuk memadukan proses bisnis yang
ada untuk menghasilkan informasi yang valid. ERP dan Business Intelligence mempunyai
keterkaitan, ERP merupakan sistem yang mengintegrasikan seluruh sistem yang ada dalam
suatu perusahaan untuk mendapatkan informasi yang benar dan digunakan untuk
pengambilan keputusan.
 MySAP Business Suite yang dimananfaatkan PT Lancar Jaya untuk memantau dan
mendata dengan baik hal-hal dalam operasional sehari-harinya. Seperti order pelanggan,
kendaraan yang beroperasi dan yang dalam perawatan, sampai konsumsi bahan bakar.
MySAP Business Suite merupakan solusi peranti lunak dengan fungsi luas yang dapat
memonitor banyak informasi penting secara mudah dan tepat waktu. Implementasi MySAP
Business Suite tersebut meliputi fungsi keuangan, controlling, sales & distribution, material
management dan fleet management.
 PT Lancar Jaya merintis penggunaan MDT (Mobile Data Transfer). MDT mirip seperti
pager, dimana informasi yang terkait dengan pengemudi akan tampil dilayarnya. MDT juga
merupakan alat pelengkap order dalam radius 3-4Km untuk setiap order yang dilelang via
data komputer, sehingga tidak ada berebut order atau spekulasi posisi taksi terlalu jauh dari
tempat jemput konsumen.

Anda mungkin juga menyukai