Anda di halaman 1dari 3

NAMA : RIVANDI KELAS : B(AKUNTANSI)

NIM : BCA 118 079 MK : AKUNTANSI SEKTOR PUBLIK

1. Sebutkan apa yang dimaksud dengan keuangan negara.


Jawab :
Keuangan Negara adalah semua hak dan kewajiban negara yang dapat dinilai dengan
uang,serta segala sesuatu baik berupa uang maupun berupa barang yang dapat
dijadikan negara berhubung dengan pelaksanaan hak dan kewajiban tersebut.

2. Sebutkan ruang lingkup negara.


Jawab :
Ruang lingkup negara meliputi suatu daerah atau wilayah yang ada di permukaan
bumi di mana terdapat pemerintahan yang mengatur
ekonomi,politik,sosial,budaya,pertahanan keamanan,dan lain sebagainya.

3. Sebutkan asas-asas umum pengelolaan keuangan negara.


Jawab :
Asas yang telah lama dikenal dalam pengelolaan keuangan negara, seperti asas
tahunan, asas universalitas, asas kesatuan, dan asas spesialitas maupun asas-asas baru
sebagai pencerminan best practices (penerapan kaidah-kaidah yang baik) dalam
pengelolaan keuangan negara, antara lain :
• akuntabilitas berorientasi pada hasil;
• profesionalitas;
• proporsionalitas;
• keterbukaan dalam pengelolaan keuangan negara;
• pemeriksaan keuangan oleh badan pemeriksa yang bebas dan mandiri.

4. Sebutkan prinsip pengelolaan keuangan negara.


Jawab :
Prinsip dalam pengelolaan keuangan negara adalah :
Keuangan negara dikelola secara tertib,taat,pada peraturan perundang-
undangan,efisien,ekonomis,efektif,tranparan,dan bertanggung jawab dengan
memperhatikan rasa keadilan dan kepatutan.

5. Sebutkan apa yang dimaksud dengan pendapatan negara, belanja negara, dan
pembiayaan disertai dengan contoh masing-masing 2 (dua) contoh.
Jawab :
- Pendapatan negara adalah adalah hak pemerintah daerah yang diakui sebagai
penambah nilai kekayaan bersih.Contoh pendapatan negara adalah Pajak dan
Badan Usaha Milik Negara(BUMN).
- Belanja negara adalah kewajiban pemerintah pusat yang diakui sebagai pengurang
nilai kekayaan bersih.Contohnya dari Pembelanjaan Negara adalah Pembelanjaan
pembangunan dan Pembelanjaan rutin.
- Pembiayaan adalah setiap penerimaan yang perlu dibayar kembali dan/atau
pengeluaran yang akan diterima kembali, baik pada tahun anggaran yang
bersangkutan maupun tahun-tahun anggaran berikutnya.Contohnya dari
pembiayaan adalah Pembiayaan dalam negeri dan pembiayaan luar negeri.

6. Sebutkan bentuk pertanggungjawaban pengelolaan keuangan negara.


Jawab :
Dalam rangka akuntabilitas pengelolaan keuangan negara menteri/pimpinan
lembaga/gubernur/bupati/walikota selaku pengguna anggaran/pengguna barang
bertanggung jawab atas pelaksanaan kebijakan yang ditetapkan dalam Undang-
undang tentang APBN/Peraturan Daerah tentang APBD, dari segi manfaat/hasil
(outcome). Sedangkan Pimpinan unit organisasi kementerian negara/lembaga
bertanggung jawab atas pelaksanaan kegiatan yang ditetapkan dalam Undang-undang
tentang APBN, demikian pula Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah bertanggung
jawab atas pelaksanaan kegiatan yang ditetapkan dalam Peraturan Daerah tentang
APBD, dari segi barang dan/atau jasa yang disediakan (output).

7. Sebutkan apa yang dimaksud dengan APBN dan APBD dan jelaskan perbedaan
keduanya.
Jawab :
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) adalah rencana keuangan tahunan
pemerintah negara yang disetujui oleh Dewan Perwakilan Rakyat.Sedangkan
Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) adalah rencana keuangan tahunan
pemerintah daerah yang disetujui oleh Dewan Perwakilan Rakyat.

8. Siapa pemegang kekuasaan pengelolaan keuangan negara sebagai bagian dari


kekuasaan pemerintahan?
Jawab :
Presiden selaku Kepala Pemerintahan memegang kekuasaan pengelolaan
keuangan negara sebagai bagian dari kekuasaan pemerintahan. Kekuasaan tersebut
meliputi kewenangan yang bersifat umum dan kewenangan yang bersifat khusus.

9. Sebutkan tugas seorang Menteri Keuangan.


Jawab :
Menteri keuangan bertugas menyelenggarakan urusan di bidang keuangan dan
kekayaan Negara dalam pemerintah yaitu menyusun APBN,menyusun kebijakan
fiskal serta menjaga stabilitas keuangan negara.

10. Presiden menyampaikan rancangan undang-undang tentang pertanggungjawaban


pelaksanaan APBN kepada DPR berupa laporan keuangan yang telah diperiksa oleh
Badan Pemeriksa Keuangan, selambat-lambatnya 6 (enam) bulan setelah tahun
anggaran berakhir. Sebutkan komponen laporan keuangan yang dimaksud?
Jawab :
Komponen Laporan Keuangan :
- Laporan Realisasi Anggaran
- Laporan Perubahan Saldo Anggaran lebih.
- Neraca.
- Laporan Operasional.
- Laporan Arus Kas
- Laporan Perubahan Ekuitas
- Catatan Atas Laporan keuanga.

11. Sebutkan standar akuntansi yang digunakan oleh pemerintah dalam hal penyajian
laporan keuangan pemerintah, baik pusat maupun daerah.
Jawab :
Laporan keuangan menurut standar akuntansi pemerintah adalah laporan realisasi
anggaran, neraca, laporan arus kas dan catatan atas laporan keuangan yang disusun
sesuai dengan standar akuntansi pemerintah.

Anda mungkin juga menyukai