Anda di halaman 1dari 2

SOAL :

a. Jenis tata letak manakah yang paling sesuai dengan workshop/ bengkel anda?
b. Jelaskan mengapa anda mengaggap tata letak tersebut yang paling sesuai?

JAWABAN :

A. Tata letak bengkel atau tempat kerja terbagi kepada 3 (tiga) jenis. Yakni sebagai berikut :
1. Tata letak yang berorientasi pada produk. Ciri-cirinya adalah dapat dilihat dari
peralatan dan sumber daya yang disusun sedemikian rupa berdasarkan alur produksi.
Misalnya seperti dapur pembuatan donat, kerupuk dan makanan lainnya yang berjalan
mengikuti alur proses sahingga sampailah akhirnya pada pengepakan siap dipasarkan.
2. Tata letak yang berorientasi pada proses. Salah satu cirinya adalah peralatan dan
sumber daya dikelompokkan berdasarkan proses yang sama. Misalnya proses
pembuatan kursi kayu di bengkel kerja kayu, yang mana dalam menghasilkan sebuah
kursi, dibutuhkan berbagai proses dan sub proses bahkan mini proses dalam
pengerjaannya. Dimulai dari rungan bahan, kemudian masuk ke ruang
pemotongan/mesin ketam, lalu ke bagian perakitan dan pembentukan sampai akhirnya
pada ruang finishing dan pengecatan.
3. Tata letak stasioner (posisi produk tersebut tetap). Untuk mengetahui jenis proses
ini adalah sangat mudah, yakni produk tersebut tidak dipindah-pindahkan atau tetap
ditempat, sedangkan alat, bahan/material, dan sumberdayalah yang didatangkan ke
tempat tersebut. Sebagai contoh pada bengkel Mobil, sepeda motor, galangan kapal, dan
lainnya.

Melihat dari penjelasan diatas, maka saya dapat menyimpulkan bahwa bengkel teknik
pengelasan yang saya kelola (berkaitan dengan tugas 2 sebelumnya) adalah termasuk pada
kategori yang kedua yakni “Tata letak yang berorientasi pada produk”.

B. Alasan mengapa saya beranggapan tata letak tersebut adalah karena berbagai alasan yakni
sebagai berikut:
- Teknik pengelasan adalah sebuah bengkel yang berorientasi pada penjualan produk.
Meskipun tidak menutup kemungkinan untuk beberapa hal dapat juga menjadi menjual
jasa. Namun secara umum produklah yang menjadi keutamaan. Contohnya : pagar besi,
pintu lapis, kanopy, teralis jendela, tower air/menara serbaguna, dan lainnya.

TOT Lanjutan 2021_Tugas 3 MD. Erwin, ST SMK Negeri 1 Bener Meriah


- Produk pengelasan akan melalui beberapa tahap proses sebelum sampai pada proses
akhir dan pemasaran. Kebanyakan produk-produk tersebut pengerjaannya pada
tempat/ruangan-ruangan khusus seperti. Pemotongan material di lokasi mesin cut-off,
mesin potong press. Kemudian setelah itu masuk pada perakitan di tempat yang relative
luas dan dilakukan pengelasan sampai selesai. Setelah itu saat akan dicat dan finishing
biasanya dipindahkan ke ruangan yang lebih tertutup dengan alasan efisiensi
pengecatan dan keselamatan. Kemudian finishing dan pemeriksaan akhir di bawa ke
tempat penumpukan sementara sebelum di pasarkan/didistribusikan.

TOT Lanjutan 2021_Tugas 3 MD. Erwin, ST SMK Negeri 1 Bener Meriah

Anda mungkin juga menyukai