Anda di halaman 1dari 8

DEVINISI DESIGN INTERIOR

Devinisi Interior
Desain interior merupakan suatu sistem penata ruang dalam yang berfungsi
menciptakan suasana dan citra ruang yang memenuhi persyaratan kenyamanan,
keamanan, kepuasan kebutuhan fisik dan spiritual penggunanya tanpa mengabaikan
faktor estetika.
Desain interior pada dasarnya terkait dengan hal merencanakan, menata, dan
merancang ruang ruang interior didalam sebuah bangunan agar menjadi sebuah
tatanan fisik untuk memenuhi kebutuhan dasar manusia dalam hal penyediaan sarana
bernaung dan berlindung.
Elemen-elemen Desain Interior 
Dalam merancang dan menata ruang-ruang interior dalam bangunan. Desain interior
terdapat beberapa elemen dasar dalam desain interior, yaitu sebagai berikut:

- Garis (line)
Sebuah garis adalah unsur dasar seni, mengacu pada tanda menerus yang dibuat di
sebuah permukaan. Dua titik bidang yang berbeda bila digunakan akan menjadi
sebuah garis. Titik adalah dasar terjadinya bentuk yang menunjukkan suatu letak di
dalam ruang. Titik tidak mempunyai ukuran panjang, lebar, atau tinggi. Oleh karena
itu, tidak mempunyai arah gerak, dan terpusat.
- Bentuk (from)
Bentuk merupakan geometris tiga dimensi, seperti bola, kubus, silinder, kerucut, dan
lain-lain. Bentuk memungkinkan pengguna ruang untuk menangkap keberadaan
sebuah benda dan memahaminya dengan persepsi.

-Ruang (Space)
Ruang merupakan tiga dimensi tanpa batas karena objek dan peristiwa memiliki posisi
dan arah relatif. Ruang juga dapat menjadi faktor penting dalam arsitektur, dan akan
berdampak pada desain bangunan dan struktur. Ruang memiliki panjang, lebar, dan
tinggi; bentuk; permukaan; orientasi; serta posisi. Sebuah bidang yang dikembangkan
(menurut arah, selain dari yang telah ada) berubah menjadi ruang. Berdasarkan
konsepnya, suatu ruang dapat berbentuk padat. Dalam hal ini ruang yang berada di
dalam atau dibatasi oleh bidang-bidang akan dipindahkan oleh massa atau ruang
kosong.
-Cahaya (light)
Cahaya adalah unsur interior yang berperan dalam mempengaruhi atmosfer ruang dan
mendukung fungsi ruang. Pada ilmu interior, pencahayaan dibagi menjadi dua jenis,
yaitu: 
I Pencahayaan alami, adalah pencahayaan yang didapatkan dari sinar matahari
langsung dengan menempatkan posisi bukaan jendela pada posisi yang tepat
hingga cahaya dapat masuk ke dalam ruang. 
II Pencahayaan buatan, adalah pencahayaan yang memanfaatkan teknologi buatan
manusia atau energi olahan seperti lampu dengan intensitas cahaya yang stabil
dan beberapa varian warna.

-Warna (color)
Semua warna dapat menimbulkan efek psikologis tertentu terhadap orang yang
melihatnya. Dalam ilmu arsitektur dan interior, setiap warna dapat menimbulkan kesan
berbeda-beda terhadap keberadaan sebuah ruang, seperti kesan gelap dan terang yang
dapat mempengaruhi keberadaan sebuah ruangan.
Semua warna dapat menimbulkan efek psikologis tertentu terhadap orang yang
melihatnya. Dalam ilmu arsitektur dan interior, setiap warna dapat menimbulkan kesan
berbeda-beda terhadap keberadaan sebuah ruang, seperti kesan gelap dan terang yang
dapat mempengaruhi keberadaan sebuah ruangan.

-Pola (pattern)
Pola merupakan desain dekoratif yang digunakan secara berulang. Pola juga dapat
disebut sebagai susunan dari sebuah desain yang sering ditemukan pada sebuah objek.
Motif garis horizontal akan memperluas kesan ruangan, sedangkan motif garis vertikal
akan meninggalkan kesan ruangan.
-Tekstur (texture)
Tekstur merupakan nuansa, penampilan, ataupun konsistensi permukaan atau zat.
Tekstur juga berkaitan dengan material dan bahan yang digunakan. Material kayu akan
menghangatkan ruangan, sedangkan material batu akan mendinginkan ruangan.

Aspek dan Prinsip Dasar Desain Interior 


Dalam perancangan desain interior, terdapat beberapa aspek yang perlu menjadi
perhatian, antara lain yaitu sebagai berikut: 

-Geometri atau ukuran


Geometri atau ukuran merupakan hal penting dan erat kaitannya dengan interior
karena akan mempengaruhi rancangan yang akan dibuat. Terdapat dua aspek yang
perlu dipertimbangkan yaitu: Bentuk, meliputi bagaimana orientasi ruang dan
karakteristiknya dan Dimensi, lebih ke ukuran, sirkulasi, ruang gerak, dan sebagainya.

-Material
Material mempunyai peranan besar terhadap rancangan interior, yakni mempengaruhi
tampilan atau visual pada ruang. Hal-hal yang meliputi setting material yaitu: (a)
Bahan: bahan yang diaplikasikan pada elemen-elemen pembentuk, contoh: keramik,
parket kayu; (b) Tekstur: pola atau alur yang dapat dirasakan oleh kulit, contoh:
dinding yang halus, plesteran kasar; (c) Warna: memberikan tampilan visual yang
secara tidak langsung dapat menggambarkan karakter atau emosi dari ruang. 

-Cahaya
Pencahayaan dapat mempengaruhi karakter ruang. Intensitas cahaya juga ditentukan
oleh jenis kegiatan yang ada pada ruang tersebut untuk kenyamanan user. Contoh:
ruang kerja dengan penerangan yang cukup, ruang tidur dengan lampu temaram agar
user bisa beristirahat tanpa merasa silau.

-Suhu udara
Pengaturan kontrol suhu udara juga dapat membantu dalam penentuan zona level
kenyamanan. Keadaan suhu normal bagi manusia adalah berkisar kurang lebih 24
derajat Celcius. Dengan kesesuaian temperatur ruangan dengan kebutuhan suhu tubuh
manusia akan memberikan dampak positif bagi seseorang dalam aktivitasnya di dalam
ruangan.
Prinsip design interior II

-Unity and Harmony


Unity atau kesatuan berarti tersusunnya beberapa unsur menjadi satu kesatuan yang
utuh dan serasi. Dalam hal ini seluruh unsur saling menunjang dan membentuk satu
kesatuan yang lengkap, tidak berlebihan, dan tidak kurang. Cara membentuk kesatuan
adalah dengan penerapan tema desain. Unsur-unsur rupa yang dipilih disusun dengan
atau untuk mendukung tema. 
-Keseimbangan (Balance)
Keseimbangan/balance merupakan keseimbangan dengan lingkungan sekitarnya.
Keseimbangan terbagi tiga yaitu: simetris, asimetris,dan radial. 

-Focal Point
Focal Point disini maksudnya adalah aksen yang menjadi daya tarik ruangan. Dalam
suatu ruang bisa terdapat satu atau lebih focal point. Misalnya focal point pada
ruangan adalah jendela besar yang ada di ruangan, perapian atau bisa juga lukisan. 

-Ritme
Dalam desain interior, ritme adalah semua pola pengulangan tentang visual. Ritme
didefinisikan sebagai kontinuitas atau pergerakan terorganisir.

-Detail
Detail adalah hal hal yang terperinci yang akan diterapkan pada suatu desain interior
misalnya pemilihan sakelar, tata cahaya ruang , letak pot bunga dan lainnya yang akan
menambah nilai suatu ruang.

-Skala dan Proporsi


Skala merupakan suatu sistem pengukuran. Dalam arsitektur yang dimaksud dengan
skala adalah hubungan harmonis antara bangunan beserta komponen-komponennya
dengan manusia. Skala-skala itu ada beberapa jenis yaitu: skala intim, skala
manusiawi, skala monumental/megah, skala kejutan. Proporsi berkaitan dengan
keberadaan hubungan tertentu antara ukuran bagian terkecil dengan ukuran
keselurahan. Proporsi merupakan hasil perhitungan bersifat rasional dan terjadi bila
dua buah perbandingan adalah sama. Proporsi dalam arsitektur adalah hubungan antar
bagian dari suatu desain dan hubungan antara bagian dengan keseluruhan.
DEVINISI DESIGN INTERIOR
Komponen dalam Desain Interior 
desain interior dapat diterapkan pada seluruh komponen interior di dalam bangunan,
yaitu sebagai berikut:
- Lantai 
- Dinding 
- Langit-langit (plafon) 
- Jendela 
- Pintu
- Perabot 
- Aksesoris

Gaya dan Model Desain Interior 

- Desain interior rumah modern


desain interior rumah modern juga kerap dipilih oleh masyarakat modern. Elemen-elemen yang digunakan pada desain r

- Desain interior rumah kontemporer


Desain interior rumah kontemporer merupakan gaya desain yang mewakili masa kini.
Desain ini terus mengalami perkembangan seiring bertambahnya waktu. Namun, pada
dasarnya desain interior kontemporer didominasi dengan garis ramping dan kontras. Selain
itu, teknik pencahayaan juga digunakan untuk fokus kepada aksen dinding.

Elemen-elemen yang sering digunakan adalah bahan sutra, beludru, linen, dan wol untuk sejumlah dekorasi seperti banta

- Desain interior rumah industrial


Desain interior rumah industrial mendapatkan inspirasi dari interior gudang industri. Desain interior industrial identik de

Warna yang mendominasi interior industrial ini adalah hitam dan abu-abu. Furnitur yang
digunakan biasanya bermaterial metal dan besi. Jika ingin menerapkan desain interior ini,
pastikan kamu memiliki langit-langit rumah yang tinggi.

- Desain interior rumah minimalis


Desain interior rumah minimalis adalah desain interior paling populer di kalangan
masyarakat modern yang memiliki hunian mungil dan menginginkan gaya sederhana.
Desain interior rumah minimalis identik dengan warna-warna netral seperti putih, abu-abu,
dan hitam.
Furnitur yang digunakan memiliki garis bersih dan bentuk yang sederhana seperti kotak dan bulat seperti pada sofa mini
- Desain interior rumah transisi
Desain interior rumah transisi merupakan perpaduan dari gaya tradisional dan modern.
Elemen-elemen yang digunakan warna-warna netral seperti putih dan cokelat. Desain
interior ini akan menciptakan suasana yang hangat sekaligus nyaman bagi penghuninya.

- Desain interior rumah rustic


Desain interior rumah rustic identik dengan elemen kayu tanpa sentuhan akhir serta batu alam. Elemen ini bisa dilihat da

- Desain interior rumah victorian


Desain interior rumah victorian ini sering ditemui pada bangunan-bangunan Eropa. Desain
ini identik dengan kemegahan serta warna-warna mewah, seperti emas dan putih gading.

- Desain interior rumah Skandinavia


Desain interior rumah Skandinavia identik dengan kesan bersih dan alami. Lantainya biasa
menggunakan keramik berwarna putih atau bermaterial kayu. Tidak ada banyak dekorasi
dalam desain interior ini.
Penataan furnitur juga dilakukan dengan rapi sehingga tidak ada kesan berantakan, terutama saat melakukan dekorasi ru

- Desain interior rumah vintage


Desain interior rumah vintage seringkali dikaitkan dengan perempuan karena tampilannya
yang cantik dan manis. Desain interior rumah vintage ini didominasi dengan warna lembut
seperti putih, hijau muda, abu-abu muda, pink pastel, dan kuning muda. Untuk motifnya,
desain interior ini didominasi oleh bunga-bunga berukuran kecil yang diterapkan pada
sarung bantal atau bahan pelapis sofa.
- Desain interior rumah shabby chic
Desain interior rumah shabby chic dipengaruhi oleh gaya vintage yang sangat feminim dan lembut. Interior shabby chic

Furnitur lusuh ini biasanya berupa meja atau lemari kayu yang catnya sudah mulai
mengelupas atau penggunaan kembali barang bekas yang sudah berusia tua sebagai
furnitur. Barang bekas yang bisa digunakan kembali misalnya peti kemas kayu
sebagai meja TV kecil atau kaleng sebagai pot tanaman dalam ruangan.

- Desain interior rumah bohemian


Desain interior rumah bohemian ini sangat cocok untuk kamu yang memiliki jiwa bebas dan ekspresif. Gaya bohemian m

Untuk menerapkan desain interior ini, dengan memadukan berbagai motif dan warna
sekaligus dalam satu ruangan. Misalnya, menggunakan Mandala tapestry sebagai dekorasi.
Sarung bantal berwarna merah dengan karpet berwarna hijau? Tidak masalah.
Menggunakan dua jenis sofa sekaligus, seperti sofa bed dan sofa L, juga tidak masalah.
FILOSOFI WARNA
- MERAH

- HIJAU

- ORANGE

- COKLAT

- PUTIH

- BIRU

- PINK

- UNGU

- KUNING

- HITAM
FILOSOFI WARNA
warna merah adalah warna yang menantang. Secara psikologis, warna merah ternyata dapat
mempercepat aliran darah sehingga memacu detak jantung. warna merah dapat memberi emosi
yang berlebih kepada penghuninya.
pasangan muda yang sedang di mabuk asmara, memberi nuansa merah pada kamar tidur adalah
pilihan yang tepat karena dapat membangkitkan gairah, warna merah juga dapat diterapkan di
ruang anak. Hal ini karena dapat meningkatkan rasa keberanian pada sang anak.

Warna hijau dapat merefleksikan warna tumbuhan dan pepohonan yang segar. kehadiran warna
hijau dapat memberi kesan rileks dan menenangkan kepada penghuni. Karena itu, pemilihan
warha hijau cocok digunakan di ruang santai seperti di kamar tidur utama. Warna hijau juga
dapat diaplikasikan di ruang makan dan kamar mandi, sehingga setiap pagi, penghuni dapat
merasakan kesegaran.
Oranye melambangakan keceriaan dan kegembiraan. Pengaplikasian di dalam rumah atau
apartemen, maka oranye akan membawa nuasa kecerian kepada penghuni. warna orange sangat
cocok diterapkan di dinding ruang tamu . Untuk mengurangi kesan mencolok dapat memadukan
dengan furnitur-furnitur berwarna netral sehingga kesan mencolok itu akan menjadi seimbang.

warna cokelat adalah salah satu warna yang identik dengan alam yakni kayu. kayu selalu
memberi kesan hangat pada ruangan, warna cokelat pun otomatis juga memberi kesan hangat.
Warna cokelat dapat diaplikan di ruang keluarga dan kamar tidur karena dapat menghadirkan
suasan teduh dan nyaman bagi penghuni.
warna putih dapat memberi kesan luas pada hunian. Karena itu, warna putih sangat cocok
diterapkan di ruang keluarga karena kesan ruang yang lebih lega. Warna putih juga dapat
diterapkan di daerah dapur karena warna putih juga dapat memberi suasana yang clean. Tak
hanya dinding, kamu juga dapat memberi lapisan putih pada meja dapur sehingga kesan bersih
semakin santer terasa di area dapur.
Warna biru adalah warna yang dingin sehingga kehadirannya memberi kesan menenangkan.
warna biru dapat meningkatkan konsentrasi pada penghuninya. Warna biru cocok untuk
diterapkan di ruang tidur dan juga ruang belajar. penggunaan warna biru akan membuat
seseorang merasa lebih fokus.
warna pink atau merah jambu adalah warna yang feminin, Warna ini melambangkan penuh
keceriaan dan kesan wanita. Warna ini tentu sangat cocok bila diterapkan di ruang anak kamar
perempuan.
warna ungu melambang kemewahan dan kesan elegan. Warna ungu dapat menghilangkan kesan
kotor. Warna ungu kerap diangap lambang dari keagungan, kemewahan, serta kekuasaan.
Namun, penggunaan warna unggu yang terlalu gelap mampu menimbulkan makna warna yang
lebih misterius, mistis, dan juga kesan angkuh. Warna ungu cocok untuk ruangan-ruangan yang
membutuhkan konsentrasi yang tinggi seperti ruang kerja atau ruang belajar.

warna kuning mampu meningkatkan imajinasi seseorang. Pengaplikasian warna kuning pada
interior juga memberikan nuansa kehangatan dan mampu memberikan motivasi dan
memperbaiki mood. Warna kuning memberikan energi positif yang mampu meredakan rasa
gelisah, dan memberikan kesan menggembirakan.
Warna kuning erat juga dengan lambang kecerdasan, rasa percaya diri yang tinggi serta ide-ide
yang cemerlang. Dampak negatif dari penggunaan warna kuning adalah sifatnya yang
melelahkan mata saat dipandang.

warna hitam bersifat netral, warna hitam membuat ruang terasa lebih gelap sehingga ruangan
terkesan sempit, sumpek, dan tidak lega, warna hitam juga memiliki kesan yang sangat kuart dan
dalam. Warna hitam juga bisa dikategorikan sebagai warna yang memberikan kesan formal pada
ruangan. Makna dari warna hitam sering diterjemarkan sebagai lambang perlindungan.
Kombinasi warna hitam dengan warna putih akan membuat keseimbangan dalam sebuah
ruangan. Paduan hitam putih itulah yang sering dinamakan sebagai warna monokrom, yang
merupakan kombinasi warna yang masih banyak diminati.
MN

Anda mungkin juga menyukai