Anda di halaman 1dari 20

PABRIK BIODIESEL

(ARSITEKTUR HIGHTECH)

O
l
e
h

WAN ACHMAD ADRIANSYAH


04 0406 040

Medan,15 Juni 2009


Disetujui oleh,

Pembimbing I Pembimbing II

Prof.Ir.M. Nawawiy Loebis,M.Phil,Ph.D. Hilma Tamiami F,ST,M.sc

(NIP: 130 288 509)

(Ketua Departemen Arsitektur FT- USU)

Ir. Dwi Lindarto Hadinugroho,MT


(NIP: 132 206 820)

Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.


PABRIK BIODIESEL
ARSITEKTUR HIGHTECH

LAPORAN PERANCANGAN
TKA - 490 - STUDIO TUGAS AKHIR
SEMESTER A TAHUN AJARAN 2008/2009

Sebagai Persyaratan Untuk Memperoleh Gelar


Sarjana Teknik Arsitektur

Oleh :

WAN ACHMAD ADRIANSYAH


04 0406 040

DEPARTEMEN ARSITEKTUR
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
2009
Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.
SURAT HASIL PENILAIAN PROYEK AKHIR
( SHP2A )

Nama : Wan Achmad Adriansyah


NIM : 040406040
Judul Proyek Akhir : Pabrik Biodiesel

Tema Proyek Akhir : Arsitektur Hightech

Rekapitulasi Nilai :
Nilai akhir A B+ B C+ C D E

Dengan ini mahasiswa bersangkutan dinyatakan :


No Status Waktu Paraf Paraf Koordinator
Pengumpulan Pembimbing Pembimbing TKA-490
Laporan I II
1 LULUS
LANGSUNG
2 LULUS
MELENGKAPI
3 PERBAIKAN
TANPA SIDANG
4 PERBAIKAN
DENGAN SIDANG
5 TIDAK LULUS

Medan,15 Juni 2009


Ketua Departemen Arsitektur FT – USU Koordinator TKA-490 Studio Tugas Akhir

Ir. Dwi Lindarto Hadinugroho, MT Ir. Dwi Lindarto Hadinugroho, MT


(NIP: 132 206 820) (NIP: 132 206 820)

Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.


KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, segala puja dan puji kita panjatkan kehadirat Allah SWT, atas segala
rahmat dan kebesaran beliau yang telah memberikan kenikmatan yang tiada henti-hentinya dari
dalam kandungan ibu hingga saat ini. Ya Allah ya Rabbi, kepada engkaulah kami menyembah
dan kepada engkaulah kami memohon pertolongan, terima kasih atas berkat dan rahmat yang
telah engkau berikan kepada hambamu ini . Dan tak lupa pula kita tuturkan salawat beriring
salam kepada baginda besar Muhammad SAW sehingga kita dapat menikmati keindahan islam.

Tak terasa masa indah di kampus arsitektur ini akan saya lalui. Beragam watak, karakter
teman dan dosen telah saya hadapi selama di kampus arsitektur yang secara tidak langsung telah
menempa mental saya. Yang mana kehidupan di Arsitektur yang keras, disiplin waktu yang
tinggi, serta pengorbanan fisik maupun materi yang besar. Selama proses pengerjaan tugas akhir
ini saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada kedua orang tua saya, Wan
Syahrir, SE dan ibu Salbiah, S.Pd,berkat doa, dukungan serta pengorbanan dari beliau selama
proses tugas akhir ini. Tanpa beliau berdua saya hanyalah manusia yang tidak berdaya,yang
tidak mempunyai arti dan guna. Adik saya satu-satunya Wan Achmad Devriansyah yang turut
serta memberikan dukungan,serta memberikan kekuatan batin tersendiri bagi saya yang selalu
kurindukan akan kepolosannya. Acik dan Nenek, Hj. Pocut Nisma dan Aisyah yang merupakan
ibunda dari kedua orang tua saya yang telah memberikan perhatian dan kasih sayangnya kepada
saya selama ini. Tari Adrian yang tercinta terima kasih atas perhatian, doa dan dukukungan
yang telah engkau berikan . Asrul Azmi Sinaga, Bambang Herawan, Purnanda, Ilham Syahputra
Lubis, Ahmad Husein, teman-teman seangkatan, serta teman-teman seperjuangan di tugas akhir
terima kasih atas dukunngannya.
Saya juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada :
• Bapak Prof. Ir. M. Nawawiy Loebis, M.Phil, Ph.D. sebagai Dosen Pembimbing I yang
telah memberikan bimbingan yang sangat berarti pada rancangan saya, mengembangkan
wawasan dan pandangan saya,
• Ibu Hilma Tamiami F, ST, MS.c sebagai Dosen Pembimbing II yang telah memberikan
saran, masukan dan ide yang sangat berguna terhadap rancangan saya,
• Bapak Ir. Dwi Lindarto Hadinugroho, MT selaku Ketua Departemen Arsitektur Fakultas
Teknik Universitas Sumatera Utara,
• Bapak Devin Defriza, dan bapak Firman Eddy, selaku dosen penguji yang turut serta
dalam memberikan masukan yang berarti bagi proyek tugas akhir saya.
• Para staf Tata Usaha yang telah ikut membantu proses pengerjaan tugas akhir.

Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.


Saya menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari kesempurnaan, oleh karena itu saya
menerima saran dan kritik yang bersifat membangun demi kesempurnaan laporan ini. Semoga
dapat bermanfaat bagi kita semuanya.

Medan,15 Juni 2009

Wan Achmad Adriansyah

Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.


DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ........................................................................................ i


DAFTAR ISI ............................................................................................... iii
DAFTAR TABEL ........................................................................................ vi
DAFTAR GRAFIK ................................................................................................ vi
DAFTAR GAMBAR .................................................................................. vii
BAB I PENDAHULUAN ........................................................................ 1
1.1 Latar Belakang ..................................................................................... 1
1.2 Tujuan dan Manfaat ......................................................................... 5
1.3 Perumusan Masalah ......................................................................... 6
1.4 Metode Pendekatan .................................................................... 6
I.5 Lingkup dan Batasan Proyek ............................................................. 7
I.6. Kerangka Berpikir .............................................................................. 8
1.7 Sistematika Penulisan Laporan ............................................................... 9
BAB II DESKRIBSI PROYEK ....................................................................... 10
2.1. Pengertian Judul ....................................................................... 10
2.1.1 Studi Kelayakan ..................................................................... 11
2.1.2 Sistem Pabrik Biodiesel .......................................................... 14
2.2. Lokasi Proyek .............................................................................. 15
2.2.1. Wilayah Sekitas Site .......................................................... 16
2.2.2. Batas Site ................................................................. 19
2.3. Analisis Pemilihan Lokasi .......................................................... 20
2.3.1. Alternatif Pemilihan Lokasi .............................................. 20
2.3.2 . Penilaian Alternatif Lokasi ................................................... 21
2.3.3. Kondisi Eksisting Lokasi Proyek........................................... 22
2.4. Tinjauan Fungsi ................................................................................. 22
2.4.1. Deskripsi Pengguna dan Kegiatan ..................................... 22
2.4.2. Deskripsi Pelaku ................................................................ 24
2.4.3. Deskripsi Kebutuhan Ruang ............................................. 25
2.4.4. Studi Banding Arsitektur dengan Fungsi Sejenis ............... 27
BAB III ELABORASI TEMA .................................................................... 32
3.1. Tema ............................................................................................ 32
3.1.1. Pengertian Tema ........................................................ 32
3.1.2. Sejarah dan Representasi ............................................ 32
Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.
3.1.3 Arsitektur High Tech dan Kota ................................ 34

3.1.4. Kesimpulan .................................................................... 34

3.2. Keterkaitan Tema dengan Judul Proyek ................................ 35


3.3. Penerapan Tema pada Bangunan ................................ 35
3.3.1. Penerapan penggunaan kaca pada bangunan .......... 35
3.3.2. Pengaruh penggunaan kaca pada bangunan .................... 36
3.3.3. Penerapan penggunaan Baja pada bangunan ......... 37
3.3.4. Studi Banding Arsitektur dengan Tema Sejenis ……......... 38
BAB IV ANALISA .............................................................................. 42
4.1. Analisa Fisik .................................................................................
42
4.1.1. Analisa Lokasi Tapak dalam Skala Kota dan Region ........ 42
4.1.2. Analisa Tapak dalam Lingkungan Kawasan ...................... 43
4.1.3. Analisa Ukuran Tapak dan Batas-Batas Tapak ................ 44
4.1.4. Analisa Jarak dan Waktu Tempuh .................................... 45
4.1.5. Analisa Zoning dan Tata Guna Lahan .............................. 45
4.1.6. Analisa View Menuju Tapak .......................................... 46
4.1.7. Analisa View dari Tapak .......................................... 46
4.1.8. Analisa Garis Langit (sky Line)................................ …….. 47
4.1.9. Analisa Sirkulasi Kendaraan .......................................... 47
4.1.10. Analisa Sirkulasi Pejalan Kaki ........................................ 48
4.1.11. Analisa Entrance ......................................................... 48
4.1.12. Analisa Vegetasi ......................................................... 49
4.1.13. Analisa Matahari ......................................................... 49
4.1.14 Analisa Angin .......................................................... 50
4.1.15. Analisa Kebisingan ...................................................... 50
4.1.16. Analisa Utilitas .............................................................. 51
4.1.17. Analisa Drainase .......................................................... 52
4.2. Analisis Fungsional ...................................................... 52
4.2.1. Program Ruang Dalam .................................................... 52
4.2.2. Program Ruang Luar ..................................................... 56
4.2.3. Hubungan Antar Ruang ................................................... 57

BAB V KONSEP PERANCANGAN ................................................................. 76


5.1. Konsep Ruang Luar .................................................................. 56

Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.


5.2. Konsep Perancangan Ruang Dalam .......................................... 60
5.3 Konsep Struktur .................................................................. 61
BAB VI HASIL PERANCANGAN ....................................................... 63
6.1. Gambar Perancangan, Poster dan Maket ........................................... 63
DAFTAR PUSTAKA .......................................................... 85

Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.


DAFTAR TABEL

BAB 2

Tabel 2.1.1.b Diagram Proses Pengolahan Pabrik Biodiesel .................... 12


Tabel 2.1.1 Harga Pokok Produksi Biodiesel .......................................... 13
Tabel 2.1.2. Sistem Pabrik Biodiesel ....................................................... 14
Tabel 2.1 Suasana di Sekitar Tapak ................................................... 17
Tabel 2.2.2 Batas site ........................................................................... 20
Tabel 2.3.2 Penilaian Alternatif Lokasi .................................................... 21
Tabel 2.4.1 Kelompok Kegiatan Fasilitas Pabrik .................................... 23
Tabel 2.4.2 Deskripsi Pelaku .................................................................. 24
Tabel 2.4.3 Kebutuhan ruang ............................................................... 25
Tabel 2.4.4 Kesimpulan dan Studi Banding ........................................... 30

BAB 4
Tabel 4.1.3. Batas-Batas Tapak ............................................................... 44
Tabel 4.2.1 Program Ruang Dalam ....................................................... 52
Tabel 4.2.2 Program Ruang Luar ........................................................... 56

BAB 5

Tabel 5.1 Konsep ruang luar .............................................................. 58


Tabel 5.2 Konsep ruang Dalam............................................................ 60
Tabel 5.3 Konsep Strukutr ................................................................. 61

Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.


DAFTAR GRAFIK

BAB 1

Grafik 1.1.a Pohon Industri Kelapa Sawit ............................................................ 1


Grafik 1.1.b Distribusi Luas Lahan Kelapa Sawit 2005 ......................................... 3

Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.


DAFTAR GAMBAR

BAB 1

Gambar 1.1.a Pohon Industri Kelapa Sawit .................................................. 1


Gambar 1.1.b Produksi Kelapa Sawit di Indonesia ....................................... 4
Gambar 2.1. Dr.RUDOLPH DIESEL (1858-1913)..................................... 10

BAB 2

Gambar 2.1.1.a Peta Jalan (roadmap) Pengembangan Industri Sawit ke Depan


.............................................................. 12
Gambar 2.1. Lokasi Usulan Pabrik Bio Diesel …………....………………… 15
Gambar 2.2.1. wilayah disekitar site…………………………………………… 16
Gambar 2.2.2 Batas site ………………………………………………………. 19
Gambar 2.2.2 Alternatif Pemilihan Lokasi …………………………………… 21
Gambar 2.4.4.a Faust ………………………………………………………….. 27
Gambar 2.4.4.b BMW Welt …….……………………………………………… 28
Gambar 2.4.4.c BMW Plant ……………………………………………………. 29

BAB 3
Gambar 3.3 .3 Penggunaan Baja (BMW Welt
Building)………………………………37
Gambar 2.4.4.a Renault Distribution Centre……………………………………. 39
Gambar 2.4.4.b Mclaren Technologi Centre……………………………………. 40
Gambar 2.4.4.b INMOS Factory ………..……………………………………. 41

BAB 4
Gambar 4.1.1. Lokasi Tapak dalam Skala Kota dan Region ........................ 42
Gambar 4.1.2. Analisa Tapak dalam Lingkungan Kawasan ......................... 43
Gambar 4.1.3. Analisa Ukuran Tapak dan Batas-Batas Tapak .................... 44
Gambar 4.1.4. Analisa Jarak dan Waktu Tempuh ........................................ 45
Gambar 4.1.5 AnalisaZonning dan Tata Guna Lahan ................................. 45
Gambar 4.1.6. Analisa View Menuju Tapak ................................................ 46
Gambar 4.1.7. Analisa View Dari Tapak ..................................................... 46
Gambar 4.1.8. Analisa Garis Langit ( Garis Langit ) ……………......………. 47
Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.
Gambar 4.1.9. Analisa Sirkulasi Kendaraan ................................................ 47
Gambar 4.1.10. Sirkulasi Pejalan Kaki ............................................................ 48
Gambar 4.1.11. Analisa Entrance .................................................................. 48
Gambar 4.1.12. Vegetasi pada tapak eksisting ............................................ 49
Gambar 4.1.13. Analisa Matahari pada tapak .............................................. 49
Gambar 4.1.14. Analisa angin pada tapak ..................................................... 50
Gambar 4.1.15. Analisa kebisingan pada tapak ........................................... . 50
Gambar 4.1.16. Analisa Utilitas pada tapak ................................................ . 51
Gambar 4.1.17. Analisa Drainase ................................................................ 52

BAB 6 PERANCANGAN ARSITEKTUR

Gambar 6.1 Site Plan ............................................................................... 63


Gambar 6.2. Ground Plan ......................................................................... 64
Gambar 6.3. Denah Lantai II dan III .......................................................... 65
Gambar 6.4. Tampak Depan dan Kanan ................................................... 66
Gambar 6.5. Tampak Kiri dan Belakang .................................................... 67
Gambar 6.6. Potongan A-A dan Potongan B-B ......................................... 68
Gambar 6.7. Denah, Front side, Left Side, Section A-A Employee House 69
Gambar 6.8. Rencana Pondasi & Sloof ..................................................... 70
Gambar 6.9. Rencana Pembalokan lantai II dan III ................................... 71
Gambar 6.10. Rencana Atap ....................................................................... 72
Gambar 6.11. Aksonometri Bangunan Area Pabrik ..................................... 73
Gambar 6.12. Rencana Elektrikal Lantai I ................................................... 74
Gambar 6.13. Rencana Elektrikal Lantai I & II ............................................. 75
Gambar 6.14. Rencana Sanitasi Lantai I ..................................................... 76
Gambar 6.15. Rencana Sanitasi Lantai II & III ............................................. 77
Gambar 6.16. Rencana AC Lantai I............................................................. 77
Gambar 6.17. Rencana AC Lantai II & III ................................................. 78
Gambar 6.18. Rencana Sisitem Pemadam Kebakaran Lantai I ................... 79
Gambar 6.19. Rencana Sisitem Pemadam Kebakaran Lantai II & III ........... 80
Gambar 6.20. Perspektif Eksterior.............................................................. 82
Gambar 6.21. Detail Fasade ....................................................................... 82
Gambar 6.22. Poster ................................................................................... 83
Gambar 6.23. Maket 1................................................................................. 84
Gambar 6.24. Maket 2................................................................................. 84
Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Kelapa sawit merupakan salah satu produk perkebunan yang memiliki nilai tinggi dan
m am pu m enyediakan kesem pat an kerj a bagi lebih dari 2 j ut a t enaga kerj a di
berbagai subsist em . Industrinya termasuk padat karya. Manfaat dari buah kelapa
sawit sendiri sangat bervariasi. Cukup banyak industri lain yang dapat menggunakan
sebagai bahan baku produknya, seperti minyak goreng, makanan, kosmetik dan lain-
lain.

Gambar 1.1.a Pohon Industri Kelapa Sawit


Sumber : Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian
Departemen Pertanian 2005

Akhir-akhir ini industri kelapa sawit cukup marak dibicarakan, karena dunia saat ini
sedang ramai-ramainya mencari sumber energi baru pengganti minyak bumi yang
cadangannya semakin menipis. Salah satu alternatif pengganti tersebut adalah energi
biodiesel dimana bahan baku utamanya adalah minyak mentah kelapa sawit atau yang
lebih dikenal dengan nama Crude Palm Oil (CPO). Biodiesel ini merupakan energi
alternatif yang ramah lingkungan, selain itu sumber energinya dapat terus
dikembangkan, sangat berbeda dengan minyak bumi yang jika cadangannya sudah
habis tidak dapat dikembangkan kembali.
Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.
Pertumbuhan permintaan CPO tidak hanya disebabkan dengan adanya
pengembangan energi alternatif tersebut, tetapi juga disebabkan kenaikan permintaan
yang disebabkan oleh pertumbuhan industri hilirnya. Indonesia sebagai produsen
utama bersama Malaysia seharusnya dapat memperoleh keuntungan dari keadaan
tersebut, dengan berkonsentrasi membangun industri kelapa sawit dan infrastruktur
pendukungnya.
Konsumsi minyak sawit (CPO) dunia dari tahun ke tahun terus menunjukkan tren
meningkat. Pertumbuhan akan permintaan CPO dunia dalam 5 (lima) tahun terakhir,
rata-rata tumbuh sebesar 9,92%. China dengan Indonesia merupakan negara yang
paling banyak menyerap CPO dunia. Selain itu negara Uni Eropa juga termasuk
konsumen besar pengkomsumsi CPO di dunia.
Seiring dengan meningkatnya konsumsi dunia, ekspor CPO dalam 5 (lima) tahun
terakhir juga menunjukkan tren meningkat, rata-rata peningkatannya adalah sebesar
11%. Eksportir terbesar didunia didominasi oleh Malaysia dan Indonesia, kedua negara
tersebut menguasai 91% pangsa pasar ekspor dunia. Papua Nugini berada di urutan
ke 3 dengan perbedaan share yang cukup jauh yaitu berkisar 1,3% (Grafik 1).

Diprediksikan peningkatan konsumsi dan ekspor ini akan terus berlanjut bahkan dalam
persentase yang lebih besar mengingat faktor yang mendukung hal tersebut cukup
banyak, seperti: pertumbuhan penduduk, pertumbuhan industri hilir, perkembangan
energi alternatif, dll. Malaysia dan Indonesia diprediksikan akan terus menjadi pemain
utama dalam ekspor CPO ini, mengingat belum ada perkembangan yang signifikan
dari negara pesaing lainnya. Bahkan Indonesia diprediksikan akan menyalip Malaysia
baik dalam produksi maupun ekspor CPO, karena didukung oleh luas lahan yang
tersedia dimana Malaysia sudah mulai terbatas.

Grafik 1.1.a Perkembangan Ekspor dan konsumsi CPO Dunia


Sumber : Economic Review No.206. Desember 2006

Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.


Industri perkebunan kelapa sawit merupakan salah satu sektor unggulan Indonesia
dan kontribusinya terhadap ekspor non migas nasional cukup besar. Dalam enam
tahun terakhir rata-rata share per tahun adalah 6,17% dan setiap tahun cenderung
terus mengalami peningkatan. Ekspor CPO Indonesia setiap tahunnya juga
menunjukkan tren meningkat dengan rata-rata peningkatan adalah 12,97%.
Sampai dengan tahun 2005 luas perkebunan kelapa sawit yang ternanam di Indonesia
adalah 5,6 juta ha, yang terdiri dari: perkebunan rakyat 1,9 juta ha, perkebunan
pemerintah 0,7 juta ha, dan perkebunan swasta 3, 0 juta ha. Rata-rata pertumbuhan
lahan per tahun sebesar 15% atau 200.000 ha per tahun. Sementara itu, produksi
kelapa sawit Indonesia di tahun 2005 telah mencapai 17 juta ton meningkat 63,7%
dibandingkan tahun 2003 yang mencapai 10,4 juta ton.
Sebagian besar lahan perkebunan kelapa sawit di Indonesia terletak di Pulau
Sumatera (69%) disusul Pulau Kalimantan (26%). Dengan adanya rencana pemerintah
membangun 850 km perkebunan kelapa sawit di sepanjang perbatasan Indonesia dan
Malaysia di Pulau Kalimantan maka pada tahun 2020 diprediksikan luas perkebunan
kelapa sawit di Indonesia akan menjadi 9 juta ha sehingga share lahanelapa sawit di
Kalimantan naik menjadi 35% sebaliknya Sumatera turun menjadi 56%.

Grafik 1.1.b Distribusi Luas Lahan Kelapa Sawit 2005


Sumber : Economic Review No.206. Desember 2006

Produktifitas kebun kelapa sawit di Indonesia masih kalah dibandingkan Malaysia.


Produktifitas Indonesia berkisar 3,04 ton/ha sedangkan Malaysia berkisar 3,83 ton/ha.
Hal ini lebih disebabkan oleh pemilihan bibit yang kurang baik, sistem pemupukan
yang kurang optimal dan kondisi perkebunan kelapa sawit di Indonesia yang sudah
banyak melewati usia produktif akibat keterterlambatan dalam melakukan regenerasi
pohon kelapa sawit.

Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.


Ke depan, pengembangan industri kelapa sawit nasional sangat prospektif karena saat
ini pemerintah Indonesia sedang menjalankan program pengembangan bio diesel yang
menggunakan CPO sebagai bahan bakunya. Dengan demikian kapasitas penyerapan
CPO akan jauh lebih besar lagi disamping nilai tambahnya juga akan semakin tinggi.

Gambar 1.1.b Produksi Kelapa Sawit di Indonesia


Sumber : Data Produksi CPO dari Departemen Pertanian tahun 2003

Prospek pertumbuhan industri kelapa sawit ini sangat cerah mengingat permintaannya
yang terus meningkat, baik akibat dari pertambahan yang alami seperti kenaikan
pertambahan penduduk yang otomatis akan meningkatan permintaan minyak goreng,
berkembangnya industri hilir, dan yang terakhir yang cukup mempengaruhi kenaikan
permintaan CPO dunia secara signifikan yaitu pengembangan energi alternatif
pengganti minyak bumi.
Diprediksikan biodiesel ini akan mengubah bentuk ketergantungan dunia akan energi
yang tidak dapat diperbaharui (non renewable). Memang saat ini harganya relatif
mahal, tetapi seiring dengan semakin meningkatnya kapasitas produksi dan konsumsi
maka diprediksikan harga akan semakin murah.
Persaingan biodiesel berbahan baku minyak kelapa sawit dengan yang berbahan baku
minyak kacang kedelai atau jagung yang umumnya didominasi negara maju, akan
dimenangkan oleh bio diesel yang berbahan minyak kelapa sawit, karena biaya
produksinya jauh lebih murah. Disamping itu dalam kapasitas produksi, minyak kelapa
sawit jauh lebih besar daripada minyak kacang kedelai/jagung.
Indonesia merupakan salah satu negara yang sangat diuntungkan dengan adanya
perubahan penggunaan energi dunia ini karena hanya dua negara yang mendominasi
industri/perkebunan kelapa sawit, yaitu Malaysia dan Indonesia. Malaysia

Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.


pertumbuhannya cenderung melambat karena adanya keterbatasan lahan, sedangkan
di Indonesia potensi pengembangan lahannya masih terbuka luas.
Untuk itu Indonesia harus dapat mengantisipasi pergerakan perubahan energi dunia
tersebut dengan cara antara lain:

1. Mempersiapkan segala kebijakan dan infrastruktur yang nyata untuk


perkembangan industri kelapa sawit, seperti penerapan kebijakan satu atap,
mensubsidi suku bunga kredit, membangun sarana jalan, membangun
pelabuhan ekspor, dll.
2. Mempermudah proses investasi yang menguntungkan baik bagi investor asing
dan lokal.
3. Meningkatkan kualitas SDM dan teknologi yang terkait dengan industri kelapa
sawit.
4. Segera membangun pabrik biodiesel yang terpadu, baik dengan cara
mendorong sektor swasta berinvestasi atau mendirikan BUMN yang bergerak
di bidang tersebut.
5. Integrasi antara pabrik kelapa sawit dan biodiesel akan dapat memproduksi
biodiesel dengan harga yang paling kompetitif di dunia.

1.2 Tujuan dan Manfaat

Adapun tujuan dan manfaat perencanaan dan perancangan Pabrik Biodiesel ini adalah
:
• Sebagai upaya untuk menciptakan pabrik yang menghasilkan bahan bakar yang
bahan mentahnya dapat diperbaharui, sehingga bahan bakar yang berbahan
mentah dari fosil tidak habis.
• Sebagai usaha meningkatkan penggunaan energi yang lebih bertanggung jawab
• Sebagai usaha untuk memajukan pertumbuhan perekonomian di Sumatera Utara
pada khususnya, dimana hasil sawitnya sangat melimpah. Sehingga menimbulkan
industri baru yang sehat dan kompetitif.
• Menjadikan sebuah pabrik yang tidak mengeluarkan emisi gas yang
membahayakan bagi lingkungan sekitar.
• Menciptakan suatu persepsi baru dari persepsi umum akan arsitektural bangunan
pabrik.

Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.


1.3 Perumusan Masalah

Masalah perancangan yang timbul dalam kasus proyek ini adalah:


• Bagaimana menentukan jenis-jenis kegiatan yang akan berlangsung di dalam
bangunan tersebut dan mewujudkannya ke dalam sebuah proses perancangan
• Bagaimana menampung aktivitas pengguna (pekerja, para operator mesin, staff,
konsumen ) di dalam site untuk menampung semua aktivitas yang ada dan
mengelompokkannya dalam zoning ruang.
• Bagaimana menyediakan fasilitas pabrik biodiesel yang memenuhi standar
Perencanaan Bangunan.
• Bagaimana merancang bangunan pabrik biodiesel yang menarik yang sesuai
dengan tema .
• Bagaimana memahami dan menerapkan tema yang diangkat dan mewujudkannya
pada bangunan melalui proses perancangan.
• Bagaimana meningkatkan citra dan potensi lingkungan setempat sebagai
kontribusi dari sebuah pabrik biodiesel.
• Bagaimana penyelesaian terhadap konteks lingkungan di sekitar site yang
direncanakan sehingga terjadi harmonisasi yang selaras tanpa merusak lingkungan
yang telah ada sebelumnya.
• Bagaimana penyelesaian terhadap pola lalu lintas, kondisi bangunan sekitar, ruang
terbuka, dan tapak.

1.4 Metoda Pendekatan

Untuk menyelesaikan berbagai permasalahan yang akan dihadapi dalam proses


perencanaan dan perancangan pabrik biodiesel dilakukan berbagai pendekatan desain
yaitu:

− Mengadakan survei dalam memperoleh data-data dan gambaran tentang


pengolahan proses bahan baku hingga menjadi sebuah produk biodiesel, dan
manajemen dalam pabrik biodiesel.

Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.


− Memperoleh data-data dari berbagai departemen yang berwenang tentang
perkembangan ekspor dan konsumsi CPO dunia, distribusi luas kelapa sawit,
produk kelapa sawit di Indonesia dan sebagainya.
− Mengadakan wawancara dengan berbagai kalangan yang memiliki kaitan dengan
perencanaan dan perancangan proyek ini.
− Studi berbagai sumber pustaka yang berkaitan dengan standar-standar arsitektur
bagi perencanaan sebuah pabrik biodiesel dan tema yang digunakan dalam
perancangan.

1.5 Lingkup dan Batasan Proyek

Batasan-batasan dan lingkup kajian yang akan dibahas dalam kasus proyek ini adalah
bagaimana mengembangkan berbagai konsep dalam merencanakan dan merancang
sebuah pabrik biodiesel. Lingkup pembahasan yang akan digunakan adalah:

− Mempelajari proses pengolahan bahan baku pembuatan biodiesel hingga menjadi


sebuah produk .
− Menelusuri kebutuhan-kebutuhan akan fasilitas pendukung bagi pabrik biodiesel.
− Mempelajari dan menerapkan hubungan antara proses pengolahan bahan baku bio
diesel dengan bentukan ruang dan massa.
− Menerapkan tema arsitektur Hi-tech ke dalam bentukan pabrik.

Batasan-batasan dalam merencanakan pabrik biodiesel adalah:

− Hanya membahas tentang masalah-masalah yang dihadapi dalam merancang


sebuah fasilitas yang mendukung proses pembuatan biodieel.
− Kajian arsitektur akan dibatasi oleh tema dalam penyelesaian kasus ini yaitu
arsitektur Hi-tech.

Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.


1.6 Kerangka Berpikir

Latar Belakang
• Biodiesel merupakan energi alternatif yang ramah lingkungan, selain itu sumber

Judul Proyek :
energinya dapat terus dikembangkan, sangat berbeda dengan minyak bumi yang jika Pabrik Biodiesel.
cadangannya sudah habis tidak dapat dikembangkan kembali.


Industri perkebunan kelapa sawit merupakan salah satu sektor unggulan Indonesia
Tema :
High Tech.
dan kontribusinya terhadap ekspor non migas nasional cukup besar.
• Diprediksikan biodiesel ini akan mengubah bentuk ketergantungan dunia akan energi
yang tidak dapat diperbaharui (non renewable).

Tujuan dan Manfaat


• Sebagai upaya untuk menciptakan pabrik yang menghasilkan bahan bakar yang bahan mentahnya
dapat diperbaharui, sehingga bahan bakar yang berbahan mentah dari fosil tidak habis.
• Sebagai usaha meningkatkan penggunaan energi yang lebih bertanggung jawab
• Sebagai usaha untuk memajukan pertumbuhan perekonomian di Sumatera Utara pada khususnya,
dimana hasil sawitnya sangat melimpah. Sehingga menimbulkan industri baru yang sehat dan

Perumusan Masalah
• Bagaimana menentukan jenis-jenis kegiatan yang akan berlangsung di dalam bangunan tersebut dan mewujudkannya ke dalam sebuah proses
perancangan
• Bagaimana menampung aktivitas pengguna (pekerja, para operator mesin, staff, konsumen ) di dalam site untuk menampung semua aktivitas yang
ada dan mengelompokkannya dalam zoning ruang.
• Bagaimana menyediakan fasilitas pabrik biodiesel yang memenuhi standar Perencanaan Bangunan.
• Bagaimana merancang bangunan pabrik biodiesel yang menarik yang sesuai dengan tema .

• Kajian tema
Studi Banding :

• Bentuk bangunan • Studi literatur


Pengumpulan Data :

• Fasilitas • Studi lapangan


• Studi banding
• Wawancara


Analisa :
• Data eksisting site
Studi Site :
Analisa Site.
• Kondisi disekitar site
• Analisa Lingkungan Sekitar.

• Analisa Fungsi.

Wan Achmad Adriansyah : Pabrik Biodiesel (Arsitektur Hightech), 2009.

Design

Anda mungkin juga menyukai