Anda di halaman 1dari 7

KISI-KISI PENULISAN SOAL PENILAIAN AKHIR SEMESTER GANJIL

JENIS SEKOLAH : SMA KELAS/PROGRAM : XI/IPA/IPS


MATA PELAJARAN : SEJARAH INDONESIA SEMESTER : GANJIL
JUMLAH DAN BENTUK SOAL : 20 Pilihan Ganda

Nomor Tingkat Kunci


No Kompetensi Dasar Materi Pokok Indikator Soal
Soal Kesulitan Jawaban
1 3.1 Menganalisis proses masuk dan Perburuan Mutiara Disajikan pernyataan tentang perebutan wilayah kembali yang
perkembangan penjajahan bangsa dari Timur dan dilakukan oleh orang-orang Kristen di Eropa Barat. Peserta didik
1 C4 B
Eropa (Portugis, Spanyol, Belanda, Perebutan Hegemoni dapat menyimpulkan latar belakang masuknya bangsa Barat ke
Inggris) di Indonesia dunia Timur.
Disajikan pernyataan tentang bangsa Eropa yang ingin
2 menguasai Nusantara. Peserta didik dapat menganalisis tujuan C4 B
bangsa Eropa menguasai Nusantara.
Disajikan pernyataan tentang faktor pendorong penjelajahan
16 samudera. Peserta didik dapat menganalisis faktor pendorong C4 E
bangsa Eropa melakukan penjelajahan samudra.
Kekuasaan Kongsi Peserta didik dapat menilai pemberlakukan uang kebun atau
Dagang VOC 8 token perkebunan yang diberlakukan di perkubanan-perkebunan C5 B
Sumatera Timur.
Disajikan pernyataan tentang VOC. Peserta didik dapat
9 C4 D
menganalisis hak istimewa yang diberikan kepada VOC.
Disajikan pernyataan tentang pemerintahan Gubernur Jenderal
13 J.P. Coen. Peserta didik dapat menganalisis cara VOC dalam C4 C
melakukan usahanya untuk eksploitasi.
Penjajahan Disajikan pernyataan tentang pemerintahan Raffles. Peserta didik
11 C4 B
Pemerintah Belanda dapat menganalisis kebijakan dari pemerintahan Raffles.
Disajikan pernyataan tentang pemerintahan Daendels. Peserta
12 C5 D
didik dapat menilai cara Daendles dalam memerintah.
2 3.2 Menganalisis strategi perlawanan Perang Melawan Disajikan pernyataan tentang kolonialisme dan imperialisme di
bangsa Indonesia terhadap penjajahan Hegemoni dan Nusantara. Peserta didik dapat menganalisis latar belakang
19 C4 D
bangsa Eropa (Portugis, Spanyol, Keserakahan Kongsi perlawanan yang dilakukan bangsa Indonesia.
Belanda, Inggris) sampai dengan abad Dagang
ke-20. Perang Melawan 10 Peserta didik dapat menganalisis pengaruh kebijakan yang C4 E
1
Penjajahan Kolonial dikeluarkan oleh pemerintah kolonial.
Belanda Peserta didik dapat menganalisis tentang pembentukan pasukan
18 C4 D
Marsose.
3 3.3 Menganalisis dampak politik, budaya, Dampak dalam Disajikan pernyataan tentang sistem tanam paksa. Peserta didik
sosial, ekonomi dan pendidikan pada Bidang Politik dan 20 dapat menilai dari pemberlakuan sistem tanam paksa. C5 A
masa penjajahan bangsa Eropa Ekonomi
(Portugis, Spanyol, Belanda, Inggris) Dampak dalam Peserta didik dapat menerapkan nilai-nilai kepahlawanan.
dalam kehidupan bangsa Indonesia Bidang Sosial-Budaya 17 C6 D
masa kini. dan Pendidikan
4 3.4 Menghargai nilai-nilai sumpah Latar Belakang Peserta didik dapat menilai terkait perjuangan bangsa Indonesia
3 C5 C
pemuda dan maknanya bagi Sumpah Pemud sebelum abad ke-20.
kehidupan kebangsaan di Indonesia Sumpah Pemuda: Disajikan pernyataan tentang Sumpah Pemuda. Peserta didik
pada masa kini. Tonggak Persatuan 7 dapat menyimpulkan terkait cara yang dilakukan oleh para C5 C
dan Kesatuan pemuda dalam mewujudkan maksud dan tujuannya.
14 Peserta didik dapat menganalisis tentang kebangkitan nasional. C4 E
15 Peserta didik dapat menilai tentang Sumpah Pemuda. C5 D
Penguatan Jati Diri 5 Peserta didik dapat menilai tentang perlunya Sumpah Pemuda. C5 A
Keindonesiaan Peserta didik dapat mengevaluasi dalam tindakan yang harus
6 C5 D
diambil dalam hidup berbangsa dan bernegara.

2
PILIHAN BERGANDA
Pilihlah jawaban yang paling benar dari soal dibawah ini!
1. Perang Salib berlangsung sejak abad ke-11 dicetuskan oleh orang-orang Kristen di Eropa Barat.
Orang-orang Kristen berusaha menghadapi ekspansi tentara Muslim yang merebut wilayah-wilayah
dan kota-kota suci Kristen diMediterania Timur. Orang-orang Kristen berusaha untuk merebut
kembali wilayah-wilayah yang sebelumnya dikuasai oleh kerajaan-kerajaan Kristen yang direbut oleh
orang-orang Islam. Mereka kemudian berusaha mempertahankan dan merebut kembali wilayah-
wilayah mereka, termasuk mempertahankan kota suci Yerussalem dan Konstantinopel dari ekspansi
tentara Muslim. Pada tahun 1453 M, 80.000 tentara Kesultanan Turki Utsmani di bawah komando
Sultan Mehmed II berhasil menaklukan Konstantionpel.
Berdasarkan wacana yang disampaikan, yang merupakan kesimpulan dari latar belakang masuknya
bangsa Barat ke dunia Timur adalah ....
A. membuktikan bahwa bumi itu bulat
B. jatuhnya Konstantinopel ke tangan Turki Utsmani
C. mencari kekayaan
D. memperluas wilayah kekuasaan
E. menyebarkan agama
2. Perhatikan data berikut!
1). Agar dapat menguasai perdagangan rempah-rempah langsung dari daerah sumbernya
2). Ingin menjalin kerja sama dengan Indonesia
3). Menguasai wilayah strategis untuk perdagangan dan basis militer
4). Memperlajari budaya Nusantara
5). Mengeruk sebanyak mungkin kekayaan sumber daya alam suatu wilayah
Tujuan bangsa Eropa menguasai Nusantara ditunjukkan pada nomor ....

A. 1), 2), dan 3) D. 2), 4), dan 5)


B. 1), 3), dan 5) E. 2), 4), dan 5)
C. 2), 3), dan 4)

3. Gagalnya perjuangan bangsa Indonesia sebelum abad ke-20 disebabkan oleh ....
A. tidak adanya pemimpin bangsa yang tangguh
B. belum optimalnya potensi kekuatan bangsa
C. belum adanya semangat persatuan nasional
D. mengutamakan kepentingan kelompoknya
E. gerak perjuangan belum merakyat
4. Faktor utama munculnya perlawanan Aceh terhadap penetrasi bangsa-bangsa Eropa yang ditandai
dengan peperangan melawan Portugis adalah ....
A. ancaman terhadap penyebaran Islam oleh Aceh
B. politik perdagangan monopolistis Portugis
C. upaya penyebaran agama oleh Portugis
D. tindakan Portugis yang sewenang-wenang
E. politik white man burden Barat
5. Semangat Sumpah Pemuda perlu kita jaga, hal ini bertujuan untuk ....
A. agar persatuan dan kesatuan bangsa dapat terjaga
B. agar kita bisa menjajah bangsa lain
C. agar bangsa Indonesia bisa menakuti dunia
D. agar negara Indonesia menjadi negara adikuasa
E. agar bergabung dengan penjajah
6. Berikut ini hal yang harus dihindari dalam hidup berbangsa dan bernegara, yaitu ....
A. menghormati suku yang lain
B. menonton pementasan budaya daerah lain
C. mempelajari budaya daerah
D. tawuran karena berbeda suku atau daerah
E. tidak menghina atau mengejek budaya daerah lain
7. Dalam mewujudkan cita-cita persatuan, para pemuda menyadari perlunya kebersamaan, saling
menghargai, dan musyawarah untuk mencapai mufakat. Setelah pelaksanaan Sumpah Pemuda pada
1928, para pemuda memperjuangkan kemerdekaan Indonesia tidak hanya mengandalkan pejuangan
fisik, tetapi melalui musyawarah dan cara demokratis, misalnya dengan menyuarakan kepentingan
bangsa melalui volksraad.
Dari uraian tersebut, dapat disimpulkan bahwa ....

3
A. perjuangan yang dilakukan pemuda lebih efektif daripada perjuangan bersenjata
B. pelaksanaan musyawarah menentukan hasil keputusan dalam kongres pemuda
C. Volksraad merupakan media yang tepat untuk menyalurkan aspirasi pada pemuda
D. pelaksanaan Sumpah Pemuda telah menerapkan sistem demokrasi yang baik
E. Kongres Pemuda hanya mewakili aspirasi dari golongan pemuda dari Jawa
8. Diberlakukannya uang kebun atau token perkebunan oleh pemilik perkebunan-perkebunan yang ada
di Sumatera Timur bertujuan utnuk ....
A. menjadikan uang kebun atau token perkebunan sebagai alat tukar yang laku dalam perdagangan
internasional
B. mengikat para kuli-kuli perkebunan agar tidak keluar dari perkebunannya
C. memperkaya kuli-kuli perkebunan
D. mempermudah transaksi antar perkebunan
E. memperluas wilayah perkebunan
9. VOC dibentuk pada tanggal 20 Maret 1602. Setelah melihat kemungkinan dapat mengembangkan
usahanya, pemerintah Kerajaan Belanda kemudian memberikan hak-hak istimewa dan kekuasaan
yang luar biasa kepada VOC, antara lain seperti di bawah ini, kecuali ....
A. mengizinkan pembentukan tentara di bawah komando VOC
B. memerintah daerah-daerah yang diduduki
C. mempunyai kekuasaan monopoli
D. mempunyai hak untuk lepas dari pemerintah pusat
E. mengumumkan perang dan mengadakan perdamaian
10. Pengaruh kebijakan kolonial secara politik terlihat dari reaksi rakyat Nusantara dalam bentuk ....
A. adanya kerja sama antara rakyat Indonesia dan pemerintah Belanda
B. pembangunan benteng pertahanan
C. pembangunan jalan-jalan
D. dibelinya rempah-rempah dengan harga tinggi
E. perlawanan-perlawanan
11. Kebijakan T. S. Raffles selama memerintah di Nusantara diantaranya adalah dengan menerapkan
sistem tanam paksa dan sistem usaha swasta. Perbedaan tujuan dari kedua kebijakan yang diterapkan
tersebut adalah ....
A. tanam paksa bertujuan untuk memkasa warga tunduk pada pemerintahan T. S. Raffles, sedangkan
sistem usaha swasta agar mudah dalam berusaha
B. tanam paksa bertujuan untuk mengisi kekosongan kas negara Belanda, sedangkan sistem usaha
swasta untuk melindungi hak milik petani
C. tanam paksa bertujuan agar petani memilih tanah yang bebas dari pajak, sedangkan sistem usaha
swasta untuk mengurangi kerugian petani
D. tanam paksa bertujuan agar penggarapan sawah diawasi langsung oleh T. S. Raffles, sedangkan
sistem usaha swasta untuk mencegah gagal panen
E. tanam paksa bertujuan untuk mengisi kekosongan kas negara Belanda, sedangkan sistem usaha
swasta untuk memberikan kebebasan pada petani
12. Pada masa kekuasaannya di Nusantara, Gubernur Jenderal Herman Willem Daendels pernah diberi
mandat untuk mempertahankan Pulau Jawa dari serangan Inggris. Cara-cara kejam yang digunakan
oleh Daendels adalah ....
A. bersekutu dengan pada raja Jawa
B. mengganti landrent dengan cultuurstelsel
C. mengambil hati para tokoh pribumi dengan mengangkat mereka menjadi bupati
D. membangun grote postwage dari Anyer sampai Panarukan
E. menangkap dan menawan orang-orang Inggris yang ada di Pulau Jawa
13. Gubernur Jenderal J. P.Coen berusaha meningkatkan eksploitasi kekayaan bumi Nusantara
dengan berbagai cara. Berikut ini yang tidak termasuk cara yang digunakan VOC
untuk meningkakan eksploitasi kekayaan alam adalah ....
A.  merebut pasaran produksi pertanian
B. tidak ikut aktif secara langsung dalam kegiatan produksih asil pertanian
C.  VOC tidak melakukan campur tangan terhadap kerajaan-kerajaan di Nusantara
D. VOC sementara cukup menduduki tempat-tempat yang strategis
E. lembaga-lembaga pemerintahan tradisional masih dipertaha
14. Hal yang terpenting dari kebangkitan nasional adalah ....
A. perjuangan mengusir para penjajah
B. gerakan anti-Belanda dengan sistem kolonialisme
C. usaha memajukan sistem kolonialisme
D. upaya pendukung sistem imperialisme
4
E. kesadaran untuk mengubah nasib bangsa Indonesia yang terjajah
15. Sumpah Pemuda merupakan aktualisasi integrasi kebangsaan, sebab ....
A. menolak regionalism
B. antikolonialisme dan imperialism
C. mendukung chauvinism dan ultrasionalisme
D. menggalang nasionalisme
E. menjauhkan diskriminasi
16. Perhatikan pernyataan dibawah ini!
1) Jatuhnya Konstaninopel pada tahun 1453 ke tangan penguasa Turki Utsmani
2) Penemuan kompas
3) Dikuasainya Mexico oleh Cortez pada tahun 1519
4) Penemua Copernicus yang didukung Galileo dengan pernyataan bahwa bumi bulat
5) Penaklukan Kerajaan Indian oleh Pizzaro pada tahun 1530
6) Adanya keinginan bangsa Eropa untuk berdagang dengan orang-orang Amerika
7) Adanya semangat memerlihara angkatan perang
Berdasarkan pernyataan diatas, yang bukan merupakan faktor-faktor pendorong bangsa Barat
mengadakan penjelajahan samudra adalah nomor ....
A. 1, 2, dan 3
B. 2, 3, dan 4
C. 3, 4, dan 5
D. 4, 5, dan 6
E. 5, 6, dan 7
17. Nilai-nilai kepahlawanan yang dapat kita contoh dan kita laksanakan dalam kehidupan sehari-hari
sebagai seorang peserta didik adalah ....
A. memaksa adik-adik kelas untuk mengikuti aturan yang berlaku
B. mengikuti kegiatan ekstrakulikuler yang telah difasilitasi oleh sekolah
C. membentuk organisasi tandingan selain OSIS untuk memajukan sekolah
D. rela berkorban untuk menjadikan sekolah sebagai sekolah berprestasi
E. menilai berbagai kebijakan dan program OSIS yang akan dilaksanakan
18. Pasukan Marsose yang dibentuk oleh pemerintah Hindia-Belanda untuk menghadapi rakyat Aceh
merupakan pasukan ....
A. pengintai benteng pertahanan pasukan Aceh
B. pasukan gabungan antara pasukan Belanda dan Inggris
C. pasukan Belanda yang didatangkan dari pulau Jawa
D. pasukan yang bergerak cepat menghancurkan kantong-kantong pertahanan pasukan Aceh
E. kaum Ullebalang yang dipersenjatai
19. Kolonialisme dan imperialisme bangsa Barat di Nusantara (sekarang Indonesia) telah memberikan
dampak negatif, sehingga menimbulkan perlawanan di berbagai daerah. Berikut latar belakang
perlawanan-perlawanan yang dilakukan oleh bangsa Indonesia pada masa kolonial dalam melawan
kolonialisme dan imperialisme dibidang ekonomi adalah ....
A. eksploitasi terhadap alam dan lingkungan
B. perluasan kekuasaan
C. intervensi Belanda terhadap kerajaan-kerajaan
D. monopoli perdagangan oleh kongsi dagang
E. politik devide et impera Belanda
20. Sistem Tanam paksa yang diberlakukan pada masa pemerintahan Gubernur Jenderal Johanes van den
Bosch 1830-1833 tidak serta merta menimbulkan dampak negatif bagi masyarakat Nusantara saat itu.
Adapun dampak positif yang hingga saat ini dapat dirasakan oleh masyarakat Indonesia diantaranya
adalah ....
A. diperkenalkannya jenis-jenis tanaman baru, mengetahui karkteristik tanah yang dapat dijadikan
lahan pertanian dan perkebunan, dan teknik pertanian baru
B. masyarakat Indonesia tidak mengetahui hasil alam yang dapat dimanfaatkan
C. masyarakat Indonesia esulitan dalam pengelolaan lahan
D. hilangnya lahan pertanian dan perkebunan masyarakat
E. sulitnya meningkatkan hasil produksi pertanian dan perkebunan

5
KISI-KISI PENULISAN SOAL PENILAIAN AKHIR SEMESTER GANJL

JENIS SEKOLAH : SMA


KELAS/PROGRAM : XI/IPA/IPS
MATA PELAJARAN : SEJARAH INDONESIA
SEMESTER : GANJIL
JUMLAH DAN BENTUK SOAL : 5 uraian Objektif, dan 5 urian Non-Objektif

Penilaian
No Kompetensi Dasar Indikator Soal J
Bentuk Tes Teknik Tes
3.1 Menganalisis proses masuk dan Peserta didik
perkembangan penjajahan membuat peta rute Menggambar Objektif
bangsa Eropa (Portugis, pelayaran dunia.
Spanyol, Belanda, Inggris) di Peserta didik
Indonesia. menjelaskan Tertulis Objektif
tentang VOC.
Peserta didik
menjelaskan
korupsi di VOC dan
membandingkannya Tertulis NonObjektif
dengan Indonesia
sekarang.
Peserta didik Tertulis Objektif
menjelaskan
tentang Kristeniasi
di Nusantara.

Peserta didik dapat


membandingkan
penanganan dan
pengendalian Flu Tertulis Non Objektif
Spanyol dan
COVID-19
3.2 Menganalisis strategi Peserta didik dapat
perlawanan bangsa Indonesia menganalisis
terhadap penjajahan bangsa perlawanan Si
Tertulis Objektif
Eropa (Portugis, Spanyol, Singamangaraja XII
Belanda, Inggris) sampai dengan dalam menentang
abad ke-20. Kristeniasi
3.4 Menghargai nilai-nilai sumpah Peserta didik dapat
pemuda dan maknanya bagi menjelaskan
Tertulis Objektif
kehidupan kebangsaan di tentang Kongres
Indonesia pada masa kini. Pemuda II.
Peserta didik dapat
menganalisis
Tertulis NonObjektif
makna Sumpah
Pemuda.
Peserta didik dapat
membandingkan
Volksraad, dan Tertulis NonObjektif
Dewan Perwakilan
Rakyat saat ini.
Peserta didik dapat Tertulis NonObjektif
memberikan sikap
dalam tindakan
pencegahan konflik
di tengah-tengah

6
masyarakat.

Jawablah Pertanyaan dibawah ini dengan benar!


1. Buatlah peta rute pelayaran yang dilakukan oleh Magellan!
2. Jelaskan yang menjadikan VOC dapat dikatakan sebagai negara dalam negara!
3. Jelaskan proses masuknya agama Katolik dan Kristen di Nusantara!
4. Mengapa Si Singamangaraja XII menentang Kristenisasi yang dilakukan oleh Belanda?
5. Jelaskan maksud dan tujuan Kongres Pemuda II!
6. Pada masa kolonial tepatnya tahun 1918-1920 pernah terjadi pandemi Flu Spanyol yang memangsa
jutaan orang di dunia termasuk Indonesia. Dari pandemi tersebut, menurutmu bagaimana seharusnya
pemerintah mengambil langkah dalam arah kebijakan baik itu penanggulangan dan penyembuhan
korban?
7. Bagaimana penilaianmu terkait dengan korupsi yang dilakukan para pejabat VOC, dan bagaimana
jika dibandingkan dengan keadaan di Indonesia saat ini?
8. Setelah melewati berbagai peristiwa, akhirnya pemuda-pemuda Indonesia dapat mengikrarkan
Sumpah Pemuda. Menurutmu, apa makna dari ikrar Sumpah Pemuda?
9. Bagaimana pendapatmu mengenai Volksraad yang merupakan perwakilan rakyat, apakah sama
dengan peran perwakilan rakyat saat ini?
10. Sebagai bagian dari warga negara Indonesia, langkah apa yang kamu ambil ketika terjadinya konflik-
konflik yang terjadi ditengah-tengah masyarakat?

Anda mungkin juga menyukai