Anda di halaman 1dari 3

TEORI PERKEMBANGAN EKOLOGI

1. Pokok Teori Ekologi

Urie Bronfenbrener merupakan ahli yang mengemukakan teori system mengenai ekologi yang
menjelaskan perkembangan individu dalam interaksinya dengan lingkungan diuar dirinya yang
terus menerus mempengeruhi segala aspek perkembangannya.

Teori Ekologi adalah pandangan perkembangan social-kultural dari Bronfenbrenner, yang terdiri
dari lima system lingkungan yang berkisar dari masukan kecil dari interaksi langsung dengan
agen social sampai pada masukan dari budaya.

Kelima system dalam teori ekologi Bronfenbrenner adalah mikrosistem, mesosistem, eksosistem,
akrosistem dan kronosistem.

 Mikrosistem adalah lingkungan dimana individu tinggal, konteks ini mencakup keluarga
individu,teman sebaya,sekolah dan lingkungan tempat tinggal.
Dalam system mikrolah kebanyakan interaksi langsung dengan agen social terjadi dengan
orang tua,teman dan guru,misalnya. Individu bukalah penerima pasif dari pengalaman
dalam lingkungan tersebut,tetapi sebagai seseorang yang membantu membentuk
lingkungan tersebut.
 Mesosistem mencakup hubungan antara system mikro atau hubungan antar konteks.
Contohnya adalah hubungan antara pengalaman keluarga dan pengalaman
sekolah,pengalaman sekolah dengan pengalaman kerja dan pengalaman keluarga dengan
pengalaman teman sebaya.
Misalnya remaja yang ditolak oleh orang tuanya mingkin mengalami kesulitan untuk
mengembangkan hubungan positif dengan guru. Ahli perkembangan semakin percaya
bahwa penting utuk mengamati tingkah laku dalam berbagai lingkungan seperti konteks
keluarga,teman sebaya dan teman sekolah untuk memperoleh gambaran yang lebih
lengkap tentang perkembangan remaja.
Contoh lain, orang tua dan guru berinteraksi dalam system sekolah,pelayanan kesehatan
berinteraksi dengan keluarga anak dan sekolahnya.
 Ekosistem tercakup bilamana penglaman dalam lingkungan social lain dimana individu
tidak mempunya peran aktif mempengaruhi apa yang dialami individu dalam konteks
langsung.
Misalnya,pengalaman kerja dapat mempengaruhi hubungan wanita dengan suaminya dan
remaja mereka. Si ibu mungkin mendapat promosi yang menyebabkan ia lebih banyak
bepergian,yang mungkin meningkatkan konflik dalam perkawinan dan mengubah pola
interaksi orang tua remaja. Contoh lain dalam system ekso adalah pemerintah kota,yang
bertanggungjawab untuk kualitas taman,pusat rekreasi dan fasilitas perpustakaan untuk
anak dan remaja .
Karena adanaya kondisi kemiskinan dsalam keluarga , anak terpaksa harus bekerja untuk
mencari uang dan tidak melanjutkan sekolah.
 Makrosistem melibatkan budaya dimana individu hidup. Makrosistem yaitu system yang
mengelilingi mikro-meso dan ekosistem dan merespresentasikan nilai-nilai, ideology,
hukum, masyarakat dan budaya.
Sebagai contoh anak Indonesia tidak sama dengan anak amerika.
 Kronosistem mencakup pola-pola kejadian lingkungan dan transisi sepanjang perjalanan
hidup dan kondisi social sejarah.
Misalnya,dalam meneliti pengaruh perceraian pada anak,peneliti telah menemukan
bahwa akibat negative seringkali memuncak pada tahun pertama setelah perceraian dan
akibatnya lebih negatif bagi anak laki-laki ketimbang anak perempuan. Dua tahun setelah
perceraian,interaksi keluarga menjadi lebih stabil dan tidak begitu kacau. Dalam
hubungan dengan factor social-sejarah,anak perempuan pada masa ini mungkin lebih
dianjurkan untuk berkarir daripada dimasa 20 atau 30 tahun yang lalu. Dengan cara
seperti ini,kronosistem mempunyai pengaruh besar terhadap kehidupan remaja.

2. Peran Terhadap Perkembangan

Dari perspektif teori ekologi,individu berkembang dalam jaringan yang kompleks dari system
yang saling berhubugan. Oleh krena itu,banyak sumber berperan dalam perkembangan tingkah
laku. Selain factor individual,factor lingkungan seperti aktifitas pengasuhan dianggap sebagai
salah satu determinan dari perilaku individu. Teori ini menekankan bahwa manusia tidak
berkembang dalam isolasi,namun merupakan rangkaian interaksi di dalam keluarga,sekolah,
masyarakat atau komunitasnya. Setiap lapisan lingkungan selalu bersifat dinamis
mempengaruhi perkembangan individu.

Anda mungkin juga menyukai