Anda di halaman 1dari 6

BAB 2

DASAR TEORI

2.1 Mesin Grinding

Mesin grinding adalah sebuah alat untuk pengikisan, penajaman, atau


pengasahan sebuah benda kerja sehingga menghasilkan permukaan yang halus dengan
tingkat ketelitian yang tinggi. Fungsi dari mesin grinding adalah sebagai berikut:

1. Menipiskan benda agar ketebalannya berkurang.


2. Meratakan atau menghaluskan permukaan benda kerja.
3. Melakukan finishing pada benda kerja.
4. Mengikis untuk menghilangkan sisi tajam pada benda kerja.
5. Membentuk profil pada benda kerja (baik itu elips, bulat, siku dan lain-lain)
6. Mengasah alat potong agar tetap tajam.

2.2 Prinsip Kerja Mesin

Prinsip kerja mesin gerinda adalah batu gerinda berputar bersentuhan dengan
benda kerja sehingga terjadi pengikisan, penajaman, pengasahan, atau pemotongan.
Cara kerja dari masing-masing jenis mesin gerinda memang berbeda namun secara
umum prinsip kerja dari mesin gerinda ini ialah batu gerinda akan berputar
kemudian akan bersentuhan dengan benda kerja sehingga terjadinya penajaman
pengasahan pengikisan maupun pemotongan. Dari sinilah akan didapatkan hasil
berupa benda yang terpotong atau benda yang seakan semakin tajam atau benda
dengan permukaan akan semakin halus dan lain sebagainya. Hal ini tentu sangat
membantu karena bisa mempermudah dalam menangani benda kerja yang ingin
disempurnakan bentuk dan fungsinya.

Secara spesifik untuk prinsip kerja dari mesin gerinda datar bisa lagi dibagi menjadi
dua macam yaitu Service Grinding semi otomatis di mana saat memotong bisa
dilakukan secara manual menggunakan tangan maupun dengan mesin secara
otomatis. Kemudian ada Surface Grinding otomatis Dimana saat proses
pemotongan diatur menggunakan program numerical control dan Computer
numerical control.
2.3 Macam-macam Mesin Grinding

Berikut adalah macam-macam jenis mesin Grinding:

1. Mesin Grinda Permukaan (Surface Grinding):


Bila dibedakan berdasarkan sumbunya maka dibagi jadi 4 jenis yaitu:
a) Mesin Gerinda Permukaan Horizontal dengan meja bolak-balik.
b) Mesin Gerinda Permukaan Horizontal dengan meja berputar.
c) Mesin Gerinda Permukaan Vertikal dengan meja bolak-balik.
d) Mesin Gerinda Permukaan Vertikal dengan meja berptar.
2. Mesin Gerinda Silinder (Cylindrical Grinding):
Jenis mesin gerinda ini dibagi menjadi 4 macam yakni:
a) Mesin Gerinda Silindris Dalam.
b) Mesin Gerinda Silindris Luar.
c) Mesin Gerinda Silindris Luar tanpa Senter.
d) Mesin Gerinda Silindris Universal.
3. Mesin Gerinda Alat Potong (Tool Grinding Machine):
Mesin gerinda alat potong pun ada dua jenis yakni:
a) Mesin Gerinda untuk pengasahan perkakas potong seperti pisau
frais, reamer dan sejenisnya.
b) Mesin Gerinda untuk pengasahan perkakas potong seperti pahat
potong pada mesin bubut dan pengasahan mata bor.
4. Mesin Gerinda Tangan (Hand Grinding)
5. Mesin Gerinda Duduk

Sekian dari daftar macam-macam mesin gerinda yang dibedakan berdasarkan


bentuknya, cara operasinya dan ukurannya serta kegunaanya.
2.4 Bagian-bagian pada Mesin Grinding

Berikut adalah daftar bagian-bagian daripada mesin Grinding.

Gambar 1 Bagian-bagian dari Mesin Grinding

Keterangan dari gambar:

1. Body mesin
2. Kolom mesin
3. Spindel mesin
4. Roda gerinda
5. Dudukan meja magnetic
6. Meja magnetic
7. Pelindung air pendingin
8. Handel penggerak meja memanjang
9. Handel penggerak meja melintang
10. Tuas penggerak otomatis
11. Handel/tuas pengatur pemakanan roda gerinda
12. Sistem hidrolik
13. Sistem pendigninan dan penyedot debu
14. Panel listrik
15. Panel On-Off meja Magnetic
16. Panel Indikator Posisi Penggerindraan
2.5 Fungsi dari bagian-bagian Mesin Grinding

Berikut adalah daftar fungsi dari bagian-bagian mesin grinding:

1. Body mesin: sebagai dudukan untuk bagian-bagian lainnya


2. Kolom mesin: sebagai dudukan spindel dan motor penggerak
3. Spindel mesin: sebagai dudukan roda gerinda
4. Roda gerinda: sebagai alat potong saat melakukan penggerindaan
5. Dudukan meja magnetic: sebagai dudukan meja magnetik dan bak
pelindung air
6. Meja magnetic: untuk mengikat benda kerja yang akan dilakukan
penggerindaan
7. Pelindung air pendidngin: agar air pendingin tidak tersebar kemana-
mana
8. Handel penggerak meja memanjang: menggerakan meja arah memanjang
secara manual
9. Handel penggerak meja melintang: menggerakan meja arah melintang
secara manual
10. Tuas penggerak otomatis: penggerak meja secara otomatis
11. Handel pengatur pemakanan roda gerinda: untuk mengatur pengerjaan
roda gerinda jika diperlukan pemakanan besar yang teliti
12. Sistem hidrolik terdiri dari bak oli, oli dan pompa oli, berfungsi sebagai
sumber penggerak meja secara otomatis
13. Sistem pendingin dan pennghisap debu yang terdiri dari bak air
pendingin, air pendingin, pompa air pendingin, berfingsi sebagai sumber
tekanan dan sirkulasi air pendingin. magnet penyaring air pendingin
(coolant magnetic separator), berfungsi sebagai penyaring air pedingin.
penyedot debu (exhaust fan)
Laporan Hari Pertama:
Percobaan hari pertama, diameter awal specimen silindris adalah 32.1 mm untuk
semua bagian dari benda yang akan dikerjakan. Lalu setelah melakukan proses grinding
diameter spesimen yang didapatkan adalah 32 mm setelah diukur dengan jangka sorong.
Berikut adalah dokumentasi dari kerja hari pertama:

Setelah melakukan percobaan, maka margin error dari percobaan hari pertama adalah
sebagai berikut:
Pengurangan diameter yang diharapkan: 0.1 mm
Pengurangan diameter yang sebenarnya: 0.1 mm
Dengan menggunakan persaman perhitungan margin error, dimana pengurangan
yang sebenarnya dikurangi yang diharapkan dibagi dengan diameter yang diharapkan
dikali 100%.
0.1 mm−0.1 mm
× 100 %=0 %
0.1 mm
Persamaan 4.1.1 perhitungan margin error untuk percobaan hari pertama
Setelah melakukan margin error, ternyata hasil untuk percobaan hari pertama ini adalah
0% yang berarti proses grinding nya mengahasil kan diameter yang diinginkan dengan
keakuratan yang tinggi atau sempurna.
Daftar Pustaka
1. Macam Jenis Mesin Gerinda (Grinding Machine). Diakses pada tanggal 22 November
2019/21:38 WIB dari http://www.trendmesin.com/2015/07/macam-jenis-mesin-
gerinda.html .
2. Fungsi dan Jenis Mesin gerinda. Diakses pada tanggal 22 November 2019/ 21:40 WIB
dari https://www.klopmart.com/article/detail/fungsi-jenis-mesin-gerinda.
3. Mesin Gerinda. Achmadi. Di unggah pada tanggal 15 Oktober 2019. Diakses pada
tanggal 22 November 2019/22:01 WIB dari https://www.pengelasan.net/mesin-
gerinda/.
4. BAGIAN-BAGIAN UTAMA MESIN GERINDA SELINDRIS. Di unggah pada tanggal 15
September 2014. Diakses pada tanggal 24 November 2019/ 20.43 dari:
http://teknikmesin.id/bagian-bagian-utama-mesin-gerinda-silindris/

Anda mungkin juga menyukai