Anda di halaman 1dari 7

RESUME KEPERAWATAN KOMUNITAS DAN KEPERAWATAN KELUARGA

Dosen Pengampu:

Yafi Sabila Rosyad S. Kep.,Ns.M. Kep

Di Susun oleh :
Disusun oleh:
Karolina Koryesin
(20310183)

PENDIDIKAN PROFESI NERS

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN YOGYAKARTA

2021
Hari/tanggal : Jumat, 30 April 2021
Jam : 10:00-12:00 WIB

PEMATERI 1
Implementasi Pencegahan Penyakit Menular Di Komunitas Dengan Pemberdayaan
Masyarakat Melalui Rt Siaga Covid-19
Narasumber : Ibu Indrayanti
a. Pemakaman jenazah covid-19 (Protokol tatalaksana covid-19, Kemenkes 2020)
 Menyiapkan lahan dan liang lahat untuk pemakaman
 Penyiapan alat bantu pemakaman (bambu, tali, tenda peneduh, lampu penerangan)
 Koordinasi dengan desa, puskesmas untuk kebutuhan pemakaman
 Koordinasi dengan pengurus makam
b. Tantangan penatalaksanaan pasien covid-19
 Pembagian kewenangan Prov-Kab/Kota-Kelurahan-Padukuhan-RW-RT.
a. Sign-Trace-Treat dirasa belum efektif jika hanya mengandalkan puskesmas
b. Pembiayaan rapid dan swab dari hasil tracing kontak erat tertama bagi yang tidak
bergejala
c. Pemenuhan logistic bagi warga isoman
d. Pengawasan ketertiban/kedisiplinan warga isoman
e. Sumber daya untuk melakukan penyemprotan desinfektan
f. Pemulasaran jenazah sesuai standar
 Dana desa tidak cukup memadai
 Koordinasi pskesmas-desa sampai ke tingkat RT dirasa belum cukup efektif
 Covid-19 dianggap aib sehingga banyak yang menyembunyikan, tidak jujur, dan
bahkan penolakan.
c. Logistic dan dukungan psikososial (isoman) (Kemenkes RI, 2020)
 Komunikasi dengan keluarga
 Kontrak motivasi dengan keluarga
 Mengkondisikan lingkungan terdekat
 Memfasilitasi logistik keluarga
 Memantau kondisi pasien dan keluarga
d. Disinfeksi (Protokol tatalaksana covid-19, Kemenkes 2020)
 Koordinasi dan organisir disinfeksi
 Pengkondisian lingkungan post isoman
 Pengkondisian lingkungan post rumah sakit
 Pengkondisian lingkungan post shelter
e. Tugas Satgas Covid-19 (Protokol tatalaksana covid-19, Kemenkes 2020)
 Tim satgas RT terdiri dari unsur:
a. Pengurus RT
b. Kader Posyandu
c. Karang taruna
d. PKK RT
e. Organisasi lainnya di lingkup RT
 Ketua Satgas RT
a. Koordinasi dengan RW, Dukuh, Desa, Puskesmas
b. Menjalin komunikasi lintas RT
c. Mengkoordinasikan tamu dan event
d. Mengkonsolidasikan penganggaran
e. Mengkoordinasikan dugaan kasus dengan satgas
f. Informasi dan edukasi (Protokol tatalaksana covid-19, Kemenkes 2020)
 Memberikan perkembangan informasi ke satgas
 Memberikan informasi medsos ke warga (contohnya: jadwal tes rapid/swab, apa yang
dilakukan saat isoman, dll)
 Konsolidasi minimalisasi stigma dan menjalin komunikasi kelompok
g. Pelacakan kontak erat (treatment) (Protokol tatalaksana covid-19, Kemenkes 2020)
 Melacak kontak erat dan mendokumentasikan pelacakan
 Identifikasi kontak resiko tinggi dan kontak bergejala
 Merekayasa pembatasan sosial
 Mengorganisir fasilitas isoman
 Melaporkan dan membantu pelacakan lanjut puskesmas
 Melakukan pemantauan pada warga isolasi mandiri

PEMATERI 2
PELAYANAN PRIMER DI MASA PANDEMI COVID-19
Narasumber : Ratna Lestari M.kep., SP., Kep.,Kom

A. Pelayanan Kesehatan Primer


Pelayanan kesehatan primer yang di selenggarakan berdasarkan
1. Tatacara dan teknologi praktis
2. Sesuai dengan kaedah ilmu pengetahuan serta di terima oleh masyarakat
3. Dapat di capai oleh perorangan dan keluarga dalam masyarakat melalu peran aktif
secara penuh dengan biaya yang dapat di pikul oleh masyarakat dan Negara untuk
memelihara setiap tahap perkembangan serta yang di dukung oleh semangat
kemandirian dan menentukan diri sendiri
Primary health care
1. Memeberikan layanan kesehatan essential
2. Layanan lebih dekat dengan masyarakat
3. Layanan di berikan oleh fasilitas kesehatan perimer seperti :
- Puskesmas
- Klinik pratama
- Dan praktik mandiri tenaga kesehatan
Pelayanan primer merupakan penghubung jaringan kerja antara pelayanan di
komunitas dan mitra lainnya

Pusat pelayanan kesehatan masyarat (Permenkes 75 Tahun 2014 Tentang


Puskesmas )
Untuk melaksanakan UKM dan UKP tingkat pertama, puskesmas harus
menyelengarakan
1. Manajemen
2. Pelayanan kefarmasian
3. Pelayanan keperawatan masyarakat dan
4. Pelayanan laboratorium
 UKM ESENSIAL
a. Pelayanan promosi kesehatan
b. Pelayanan kesehatan lingkungan
c. Pelayanan KIA dan KB
d. Pelayanan gizi
e. Pelayanan pencegahan dan pengendalian penyakit
 UKM PENGEMBANGAN
a. Inovatif
b. Ektensifikasi
c. Intensifikasi pelayanan
d. Prioritas dan kekhususan
e. Berdasarkan kajian
 UKP
a. Rawat jalan
b. Pelayanan gawat darurat
c. Pelayanan satu hari
d. Home care
e. Rawat inap berdasarkan pertimbangan kebutuhan pelayanan kesehatan
Permenkes No43 tahun 2019 TENTANG PUSAT KESEHATAN
MASYARAKAT
 Upaya kesehatan perseorangan (UKP)
Suatu kegiatana pelayanan kesehatan yang ditujukan untuk peningkatan,
pencegahan dan penyembuhan penyakit
 Upaya kesehatan masyarakat (UKM)
Setiap kehiatan untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan serta
mencegah dan mengulangi timbulnya masalah kesehatan
Stratetegi kesehatan masyarakat yang di gunakan adalah strategi terintegrasi
B. MANAJEMEN PUSKESMAS
1. Perencanaan (P)
- Penyesuaian target
- Menentukan target atau sasaran kasus
- Menentukan populasi rentan
- Mencari akar penyebab masalah
2. Penggerakan dan pelaksanaan (P2)
- Lokmin bulanan dan triwulan tetap terlaksana
- Lokmin bulanan membahas pedoman pelayanan di masa pandemic
- Lokim triwulan membahas hasil pemetaan wilayah covid
- Pelaksanaan kegiatan
- Pengembangan system laporan kasus covid 19
3. Pengawasan dan pengendalian dan penilaian kinerja (P3)
- Menetapkan target indikasi covid
- % px terkonfirmasi covid
- Isolasi mandiri
C. Kegiatan UKM
1. Tetap terlaksana dengan skala prioritas
2. UKM yang terjadwalkan dengan pertimbangan
3. Dilaksanakan seperti biasa
4. Metode kegiatan di ubah
5. Di tunda
D. Upaya kesehatan perorangan
1. Puskesmas mengimplementasikan surat edaran tentang penyelenggaraan
pelayanan kesehatan
2. Pelayanan di dalam gedung
3. Dilaksanakan sesuai SOP
4. Menerapkan skrining pada tiap pengunjung
E. Adaptasi kebiasaan baru pada pelayanan kesehatan puskesmas dimasa
pandemic covid 19
1. Pengaturan alur
2. Skrining dan triase
3. Protocol kesehatan
PEMATERI KE 3
ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA
Narasumber : Pak Bachtiar Safrudin
A. Pengkajian
Yang dapat di lihat di pengkajian adalah :
- Melihat karateristik keluarga
- Kendala dalam keluarga
- Pelaksanaan kader mandiri ke keluarga
Dalam pengkajian tanyakan keluhan saat ini yang berkaitan dengan proses
keluarga dan perkembangan keluarga
B. Diagnose
Menentukan diagnose dari masalah keluarga yang didapatkan dari keluarga kelolaan
C. Intervensi
Merencanakan dan memperhatikan 5 tugas kelauarga yaitu :
1. Keluarga mampu mengenal masalah
2. Keluarga mampu memutuskan masalah kesehatan
3. Keluarga mampu merawat
4. Keluarga mampu memodifikasi lingkungan
5. Keluarga mampu memfasilitasi kesehatan
D. Implementasi
Melaksanakan perencanaan yang telah di tetapkan atau yang telah di tentukan
E. Evaluasi
Mengevaluasi kegiatan dari 5 tugas keluarga yang sudah di implementasikan

Anda mungkin juga menyukai