Anda di halaman 1dari 6

ANISTIA R. P.

SIREGAR & Associates


Law Office
JL. Karya Wisata No. 23, Telp (061) 4538184 Medan

Medan, 9 April 2012


 
Nomor : 63/A/IV/2012
Lamp :   1 berkas                                                                                                  
Hal : Gugatan Kepada Yth,
Bapak Ketua Pengadilan Semu
Fakultas Hukum USU
di-
MEDAN

Yang bertanda tangan dibawah ini : Anistia Ratenia Putri Siregar, SH, MH, Pengacara/
Penasehat Hukum yang berkantor di,berdasarkan Surat Kuasa Khusus tanggal 7 April 2012
(terlampir) dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama serta kepentingan hukum dari :

  Nama                    :
Khairani
  Umur                    :
64 Tahun
Pekerjaan :
Wiraswasta
Alamat :
Jl. Sutrisno Gg. Bahagia No. 260C, Kelurahan Kotamatsum I,
Kecamatan Medan Area, Medan
                Selanjutnya sebagai Penggugat.

Dengan ini mengajukan gugatan terhadap :


I.   Ahli waris dari Alm.H.Chalid Aziz yaitu :
1. Hj. Hafsyah
2. Salim bin Chalid bin Salim bin Huel bin Abdul Azis
3. Saleh bin Chalid bin Salim bin Huel bin Abdul Azis
4. Faizah binti Chalid binti Salim binti Huel binti Abdul Azis bin Salim bin Huel bin Huel
bin Abdul Azis
5. Mar’ie bin Chalid bin Salim bin Huel bin Abdul Azis
6. Fahhad bin Chalid bin Salim bin Huel bin Abdul Azis.
Kesemuanya beralamat di jalan Sabarudin No.2-A,Kelurahan Sei-Rengas-II,Kecamatan Medan
Area,Medan.
Selanjutnya disebut sebagai Tergugat I.
 

II.   Pemerintahan R.I,cq. Menteri Dalam Negeri.cq. Kepala Badan Pertahanan Nasional
Jakarta,cq. Kepala Kantor Wilayah Badan Pertahanan Nasional  Suamtera Utara,cq. Kepala
Kantor Pertanahan Kotamadya TK.II Medan,berkedudukan di Medan Jalan Karya
Jasa,Kelurahan Pangkalan Mansyur,Kecamatan Medan Johor,Medan.
Selanjutnya disebut sebagai Tergugat II.

Adapun alasan-alasan dimajukan gugatan adalah sebagai berikut :

 Bahwa Bagindo Dahlan (suami penggugat) mengadakan jual beli tanah berdasarkan surat
perjanjian jual beli tanah tgl 18 juni 1983 antara Tengku Chaidir dengan Bagindo Dahlan
diketahui oleh Kepala Kampung Kotamatsum I Mohammad Yahya, dan Tengku Chaidir
membeli tanah dari Wan Moestia, dan Wan Moestia membeli tanah tersebut dari ahli waris
Abdul Rahman (Teteng) tgl 30 juni 1969,sesuai Surat Keterangan Hak Memperusahai
Tanah, atas nama Tengku Chaidir, tgl 08 November 1969, yang mana atas hak tanah berasal

1
ANISTIA R. P. SIREGAR & Associates
Law Office
JL. Karya Wisata No. 23, Telp (061) 4538184 Medan

dari Grant Sultan No.12, tgl 01 januari 1907. Tanah perkara terletak di jl.Sutrisno
Gg.Bahagia No.260 C Kelurahan Kotamatsum I, Kecamatan Medan Area Medan seluas
107,2 M2 dengan ukuran dan batas batas sebagai berikut:

- Sebelah timur berbatasan dengan tanah Gg.Bahagia 24,60 M2 ------------------------


- Sebelah barat berbatasan dengan tanah Alm.Maimunah 23,60 M2 --------------------
- Sebelah Selatan berbatasan dengan tanah Gg.Bahagia 4,10 M2 -----------------------
- Sebelah Utara berbatasan dengan tanah jl.Sutrisno 4,80 M2 ---------------------------

 Bahwa pada tgl 04 September 2001 Bagindo Dahlan meninggal dunia dan tanah tersebut
diatas beralih kepada ahli warisnya yaitu Khairani (penggugat) sesuai dengan surat
keterangan No.06/SK-Aw/0017/019/KM/2003 tgl. 16 Juli 2003 dan Surat Pernyataan, tgl 16
Juli 2003 yang diketahui Aswir Mansur Lurah Kotamatsum diusahai secara turun menerus
oleh Penggugat sejak tanah dibeli oleh Alm.Bagindo Dahlan yaitu tgl.18 juni 1983 sampai
saat ini.

 Bahwa letak tanah penggugat sebelah Barat berbatasan dengan tanah Maimunah 1678 M 2
yang terletak di jl.Sutrisno, Lingkungan 20, Kelurahan kotamatsum I Kecamatan Medan
Area, Medan, dengan ukuran dan berbatasan :
- Sebelah Utara berbatasan dengan jl.Sutrisno 38,13M ----------------------------------
- Sebelah Selatan berbatasan dengan tanah Mahmud dari Zahara 19 M dan 23 M ---
- Sebelah Timur berbatasan dengan Abdul Rahman/ Khairani dan Gg. Bahagia 14,4 M
dan 24,5 M ---------------------------------------------------------------------------------
- Sebelah Barat berbatasan dengan Gg.Aman 10,9 M dan 4,35 M dan 34 M ----------

 Bahwa Alm.H.Chalid Aziz menyewa tanah kepada Maimunah dan diatas tanah dibangun 20
(dua puluh) pintu rumah oleh Chalid Aziz dan selanjutnya disewakan kepada Sofyan
Tanjung Cs (20 orang), sesuai dengan surat pernyataan tgl 18 Juli 2008

 Bahwa pada tgl 18 Februari 2005 Chalid Aziz meninggal dunia dan 20 (dua puluh) pintu
rumah yang disewakan beralih kepada ahli warisnya yaitu tergugat I

 Bahwa pada tahun 2011 Tergugat I mengajukan permohonan hak atas tanah kepada Tergugat
II agar diterbitkan 3 (tiga) sertifikat atas sebidang tanah seluas 1.701 M 2, yang terletak di jl.
Sutrisno, Kelurahan Kotamatsum-I, Kecamatan Medan Area, Medan, dengan ukuran dan
berbatasan:
- Sebelah Utara berbatasan dengan tanah Jl. Sutrisno 4,80 M2---------------------------------
- Sebelah Selatan berbatasan dgn tanah M.Arsyad Noh No.4D/Gang Kecil 19 M dan 23
M-------------------------------------------------------------------------------------------------------
- Sebelah Timur berbatasan dengan Gg.Bahagia 15 M dan 24,5 M----------------------------
- Sebelah Barat berbatasan dengan Gg.Aman 11,5 M dan 34 M-------------------------------

 Bahwa pada tgl. 18 Desember 2011, Penggugat bersama Sofyan Tanjung telah
2
memperingati Tergugat I agar tidak memohon hak atas tanah seluas 1.701 M kepada
Tergugat II dan kepada Tergugat II agar tidak diterbitkan Sertifikat suatu hak atas tanah
tersebut, karena tanah bukan milik Alm.Chalid Aziz tetapi Tergugat I dan Tergugat II tetap
menghiraukannya.

 Bahwa pada tahun 2011 Tergugat II telah menerbitkan 3 (tiga) Sertifikat tanah atas sebidang
2
tanah seluas 1.701 M masing-masing sertifikat Hak Guna Bangunan No.76 dengan luas
2 2 2
598 M , 77 dengan luas 643 M dan 78 dengan luas 460 M atas nama Tergugat I.

2
ANISTIA R. P. SIREGAR & Associates
Law Office
JL. Karya Wisata No. 23, Telp (061) 4538184 Medan

 Bahwa dengan terbitnya 3 (tiga) Sertifikat tanah tersebut di atas, maka tanah milik
2
Penggugat dan Maimunah telah diambil oleh Tergugat I masing-masing seluas 23 M dan
2
1678 M .

 Bahwa luas tanah pada Sertifikat Hak Guna Bangunan No.76 atas nama Tergugat I seluas
2 2
598 M telah mengambil luas tanah Penggugat seluas 23 M , (sehingga sisa luas tanah
2 2 2
milik Penggugat adalah 107,2 M - 23 M = 84,2 M ) dengan ukuran dan batas-
batas sebagai berikut :

- Sebelah Utara berbatasan dengan Jl.Sutrisno 2,77 M------------------------------------------


- Sebelah Selatan berbatasan dengan tanah Gg.Bahagia 0,5 M---------------------------------
- Sebelah Timur berbatasan dengan tanah Khairani/Gg.Bahagia 15 M------------------------
- Sebelah Barat berbatasan dengan tanah Alm.Maimunah 14,5 M-----------------------------

 Bahwa alas hak tanah untuk alas hak terbitnya Sertifikat Hak Guna Bangunan No.76, 77,
dan 78 atas nama Tergugat I adalah sebagai berikut :
a. Surat Pernyataan dari Sofyan Tanjung dan Bagindo Dahlan Cs, tgl. 18 Juli 2008 dan
Surat Keterangan No.592/07/0017/019/KM/2008, tgl. 21 Juli 2008.
b. Surat Pernyataan pemilik rumah dan tanah dari Salim (Tergugat I) tgl. 18 Juli 2008.
c. Surat Keterangan No.P.O.SKHT :0/1272/VII/K3/2008, tgl. 26 Juli 2008 yang isinya
menyatakan Surat alas hak tanah yaitu Asli Grant Sultan No.196 atas nama Oeloeng
2
tgl. 31 Agustus 1942, tanah seluas 1701 M , yang terletak di Jl.Sutrisno,
Kelurahan Kotamatsum, Lingkungan 20, Kecamatan Medan Area, Medan, hilang.

 Bahwa alas hak tanah tersebut diatas untuk alas hak terbit sertifikat Hak Guna Bangunan
No.76, 77, dan 78 atas nama Tergugat I adalah Palsu, dengan alasan sebagai berikut :
a. Surat Pernyataan dari Sofyan Tanjung dan Bagindo Cs, tgl. 18 Juli 1993,
Surat pernyataan tersebut yang isinya menyatakan “bahwa Sofyan Tanjung dan
Bagindo Dahlan Cs (20 orang penyewa rumah) menyatakan tanah seluas 1.701 M 2
berikut 20 (dua puluh) pintu rumah yang terletak di Jl.Sutrisni, Lingkungan 20,
kelurahan Kotamatsum-I, Kecamatan Medan Area, Medan adalah milik Salim (Tergugat
I)”.
Bahwa pernyataan Sofyan Cs tersebut tidak benar, karena tanda tangan Sofyan
Tanjung dan Bagindo Dahlan Cs (20 orang penyewa rumah) pada Surat Pernyataan tgl
18 Juli 2008 semuanya tanda tangan palsu.
Salah satu bukti tanda tangan palsu pada Surat pernyataan tesebut adalah tanda
tangan Alm. Bagindo Dahlan sudah meninggal dunia pada tgl 04 september 2001.

b. Surat Keterangan No.P.O.SKHT:0/1272/VII/K3/2008 tgl.27 Juli 2008.


Surat keterangan tersebut diatas yang isinya menyatakan Asli Grant Sultan No.196 atas
nama Oeloeng tgl.31 Agustus 1942 yang mana tanah seluas 1.701 M2 yang terletak
Jl.Sutrisno, Lingkungan 20, Kelurahan Medan Area, Medan hilang.
Yang sebenarnya Asli Grant Sultan No.196 atas nama Oeloeng tgl.31 Agustus 1942
tidak hilang tetapi Asli Grant Sultan tersebut tidak ada.

c. Surat Keterangan No.592/07/0017/019/K.M/2008 tgl.21 juli 2008 dan Surat


Pernyataan pemilik rumah dan tanah dari Salim (Tergugat I) tgl.18 juli 2003. Tanah
seluas 1.701 M2 bukan milidck Chalid Aziz (Salim/Tergugat I) tetapi tanah milik
Penggugat dan tanah milik Maimunah masing-masing seluas 23 M 2 dan 1678 M2.
Dengan demikian Tergugat I memberikan Keterangan Palsu.

3
ANISTIA R. P. SIREGAR & Associates
Law Office
JL. Karya Wisata No. 23, Telp (061) 4538184 Medan

 Bahwa oleh karena Surat Pernyataan dari Sofyan Tanjung dan Bagindo Dahlan Cs tgl.18
juli 2003, Surat Pernyataan pemilik rumah dan tanah dari Salim (Tergugat I), tgl.18 juli
2003 Surat Keterangan No.592/07/0017/019/K.M/2008 tgl.21 juli 2008 dan Surat
Keterangan No.P.O.SKHT:0/1272/VII/K3/12008 dan surat-surat lain untuk alas hak
terbitnya Sertifikat Hak Guna Bangunan No.76,77, dan 78 atas nama Tergugat I adalah
Palsu, oleh karena itu Sertifikat Hak Guna Bangunan No.76,77,dan 78 atas nama Tergugat I
dinyatakan tidak berdaya laku.

 Bahwa perbuatan Tergugat I dan II tersebut diatas merupakan perbuatan melawan hukum
yaitu mengambil tanah milik Penggugat serta merugikan Penggugat, dan perbuatan Salim
(Tergugat I) diduga telah memalsukan Surat telah ditiadakan kepada pihak yang berwajib
dan akibat perbuatan Tergugat I dan II Penggugat telah mengalami kerugian materiil dan
immateriil sebagai berikut :

a. Kerugian immateriil
Bahwa karena tanda tangan Alm.Bagindo Dahlan dipalsukan maka Penggugat selaku
ahli waris (isteri Bagindo Dahlan) tercemar nama baik pada masyarakat luas ditaksir
kerugian sebesar Rp.1.000.000.000,- (Satu milyar)
b. Kerugian materiil
-Uang biaya Pengacara sebesar------------------------------------------- Rp. 50.000.000,-
-Tanah seluas 23 M2 apabila disewakan kepada orang lain
1 (tahun) sebesar------------------------------------------------------------ Rp. 2.000.000, -
Apabila tanah disewakan sejak thn 2003 s/d 2012 = 9 thn
Adalah 9 X Rp. 2.000.000,- ---------------------------------------------- Rp. 18.000.000,-

Jumlah seluruh kerugian penggugat sebesar---------------------------- Rp. 1.068.000.000,-


(Satu Milyar Enam Puluh Delapan Juta Rupiah)

 Bahwa pengugat telah berulang kali memperingati tergugat I dan II agar membatalkan
Sertifikat Hak Guna Bangunan No. 76, 77, dan 78 atas nama tergugat I tetapi tidak
dihiraukan .

 Bahwa agar gugatan penggugat tidak akan menjadi sia – sia belaka, dengan ini dimohonkan
kepada Bapak Ketua agar berkenan meletakkan sita jaminan (Conservatoir Beslag) terhadap
tanah seluas 1.701 M2 yang terletak di Jl. Sutrisno, Lingkungan 20 Kelurahan Kotamatsum
I, Kecamatan Medan Area, Medan dan tanah berikut rumah Jl. Sabarudin No. 2A,
Kelurahan Sei Rengas II, Kecamatan Medan Area, Medan dan semua harta benda bergerak
maupun tidak bergerak dimana saja berada.

Berdasarkan hal – hal yang telah dikemukakan diatas dengan ini dimohonkan kepada Bapak
Hakim Ketua untuk dapat menentukan suatu hari Persidangan dan memanggil pihak – pihak
yang berperkara dan mengambil putusan yang amarnya sebagai berikut :

PRIMAIR :
1. Mengabulkan gugatan penggugat untuk seluruhnya;

2. Menyatakan sah dan berharga sita jaminan (Conservatoir Beslag), yang diletakkan
dalam perkara ini;

3. Menyatakan tanah berikut rumah yang terletak di Jl. Sutrisno, Gg Bahagia No. 26C,
Lingkungan 20 Kelurahan Kotamatsum I, Kecamatan Medan Area, Medan seluas
1.701 M2 dengan ukuran dan batas – batas sebagai berikut :

4
ANISTIA R. P. SIREGAR & Associates
Law Office
JL. Karya Wisata No. 23, Telp (061) 4538184 Medan

- Sebelah Timur berbatasan dengan tanah Gg. Bahagia 24,60 M2---------------


- Sebelah Barat berbatasan dengan tanah Almahrum Maimunah 23,60 M2----
- Sebelah Selatan berbatasan dengan tanah Gg. Bahagia 4,10 M2--------------
- Sebelah Utara berbatasan dengan tanah Jl. Sutrisno 4,80 M2
-----------------Adalah milik penggugat berdasarkan Surat Keterangan Hak
Memperusahai Tanah No.16/K.M/1969 atas nama Tengku Chaidir tgl 08 September
1969 jo Surat Perjanjian Jual Beli tgl 18 Juni 1983 Jo Surat Pernyataan tgl. 16 Juli
2003 ;

4. Menyatakan Sertifikat tanah Hak Guna Bangunan No. 76, 77, dan 78 atas nama
tergugat I yang terletak di Jl. Sutrisno, Lingkungan 20 Kelurahan Kotamatsum – 1,
Kecamatan Medan Area, Medan atas tanah perkara (tanah milik penggugat seluas 23
M2 dan tanah Maimunah seluas 1678 M2) dinyatakan tidak berdaya laku, karena
surat–surat atau akta–akta yang dibuat/disebutkan yaitu surat pernyataan dari Sofyan
Tanjung dan Bagindo Dahlan Cs tgl 18 Juli 2008 Jo Surat Pernyataan Pemilik Rumah
dan tanah dari Salim ( Tergugat 1) tgl 18 Juli 2008 Jo Surat Keterangan
No.P.O.SKHT:0/1272/VII/K3/2008 tgl 26 Juli 2008 tentang asli surat Grant Sultan
No.196 atas nama Oeloeng tgl 31 Agustus 1942 hilang jo Surat Keterangan
No.592/07/0017/019/k.m/2008 tgl 21 Juli 2008 adalah palsu (Cacat Hukum).

5. Menyatakan batal surat-surat lain yang berkenaan atas tanah yang terletak di
Jl.Sutrisno,Lingkungan 20, Kelurahan Kotamatsum-I.Kecamatan Medan Area,
Medan baik yang berada pada tergugat-tergugat maupun yang berada di pihak lain
yang bergantung hak dari padanya.

6. Menghukum Tergugat I untuk membayar kerugian meteril dan immateril yang


diderita Penggugat yang jumlah keseluruhannya sebesar Rp.1.068.000.000 ( Satu
Milyar Enam Puluh Delapan Juta Rupiah) sejak putusan ini mempunyai kekuatan
hukum tetap.

7. Menyatakan Tergugat I dan II telah melakukan perbuatan melawan hukum yaitu


mengambil tanah milik Penggugat dan telah merugikan Penggugat.

8. Menghukum Tergugat I dan II secara tanggung menanggung untuk membayar semua


ongkos yang timbul dalam perkara ini.

9. Menghukum Tergugat II untuk mentaati putusan ini.

10. Menyatakan Putusan ini dapat dijalankan dengan serta merta (uit voorbaar bij
voorraad) meskipun ada perlawanan/Verzet, Banding maupun Kasasi.
 

SUBSIDAIR :
1. Apabila Majelis Hakim berpendapat lain,mohon Putusan yang seadil-adilnya (Ex
Aquo Et Bono).

Hormat Penggugat,
Kuasa Hukumnya,

5
ANISTIA R. P. SIREGAR & Associates
Law Office
JL. Karya Wisata No. 23, Telp (061) 4538184 Medan

Anistia Ratenia Putri Siregar

Anda mungkin juga menyukai