Anda di halaman 1dari 205

STRATEGI PENINGKATAN KESEJAHTERAAN

PETANI TEMBAKAU, PETANI CENGKEH DAN


PEKERJA ROKOK DI INDONESIA

Komplek ILRC Gedung B Lt. 1 & 2


Perpustakaan Lama Universitas Indonesia,
Kampus UI, Depok, Jawa Barat - 16424
Tel. +62 21 7888 8199, 7888 8278

JI. Salemba Raya No. 4, Jakarta Pusat - 10430 ABDILLAH AHSAN KRISNA PUJI RAHMAYANTI MEITA VERUSWATI
Tel. 319-35373, 319-30172, 319-30252
E-mail: uipublishing@ui.ac.id NADIRA AMALIA ARDHINI RISFA JACINDA KARINA MARIZ ADELA MIRANTI YUNIAR
STRATEGI PENINGKATAN KESEJAHTERAAN
PETANI TEMBAKAU, PETANI CENGKEH, DAN
PEKERJA ROKOK DI INDONESIA

ABDILLAH AHSAN
KRISNA PUJI RAHMAYANTI
MEITA VERUSWATI
NADIRA AMALIA
ARDHINI RISFA JACINDA
KARINA MARIZ
ADELA MIRANTI YUNIAR

i
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja
Rokok di Indonesia

Penulis:
Abdillah Ahsan
Krisna Puji Rahmayanti
Meita Veruswati
Nadira Amalia
Ardhini Risfa Jacinda
Karina Mariz
Adela Miranti Yuniar

xviii, 186 hlm

ISBN : 978-623-333-025-1
e-ISBN : 978-623-333-026-8

© Hak Cipta Dilindungi Undang-Undang


Cetakan 2021

Diterbitkan pertama kali oleh UI Publishing


Anggota IKAPI & APPTI, Jakarta
Jalan Salemba 4, Jakarta 10430
Tel. + 62 21 319-35373; Fax. +62 21 319-30172
Kompleks ILRC Gedung B Lt. 1 & 2
Perpustakaan Lama Universitas Indonesia
Kampus UI, Depok, Jawa Barat 16424
Telp. +62 21 788-88199, 788-88278
E-mail: uipublishing@ui.ac.id

ii
DAFTAR ISI

DAFTAR GAMBAR......................................................................................... vii


DAFTAR TABEL.............................................................................................. xi
KATA PENGANTAR....................................................................................... xv
BAB I PENDAHULUAN........................................................................... 1
1.1 Latar Belakang................................................................. 1
1.2 Tujuan.................................................................................. 7
1.3 Metode Penelitian........................................................... 7
BAB II KONDISI PERKEBUNAN TEMBAKAU DAN PILIHAN .
RENCANA MITIGASINYA.......................................................... 10
2.1. Kondisi Perkebunan Tembakau................................ 10
2.1.1 Kondisi Perkebunan Tembakau Global.... 10
2.1.2 Kondisi Perkebunan Tembakau Nasional 15
2.1.3 Kondisi Perkebunan Tembakau Wilayah
Penelitian.............................................................. 18
2.1.3.1 Jember................................................... 18
2.1.3.2 Lombok Timur................................... 26
2.1.3.3 Magelang.............................................. 36
2.1.3.4 Pamekasan........................................... 41
2.1.3.5 Rembang............................................... 48
2.1.3.6 Temanggung........................................ 52
2.2. Pilihan Rencana Mitigasi............................................. 61
2.2.1 Meningkatkan Kapasitas Petani untuk .
Transisi dari Produk Tembakau ke Produk
Lainnya................................................................... 58
2.2.2 Meningkatkan Mekanisme Tata Niaga
untuk Pertanian Tembakau........................... 61
2.2.3 Mendukung Infrastruktur untuk Daerah
yang Membutuhkan.......................................... 63

iii
2.2.4 Menyediakan Beasiswa untuk Pelatihan
Vokasi dan Mendukung Pembentukan
Start-up untuk Pemuda di Area Pertanian
Tembakau.............................................................. 64
2.2.5 Pembatasan Impor untuk Daun Tembakau 65
2.2.6 Program Insentif/Peningkatan Pengeta-
huan dan Keterampilan untuk Pengguna-
an Alternatif dari Daun Tembakau............. 65
BAB III KONDISI PERKEBUNAN CENGKEH DAN PILIHAN .
RENCANA MITIGASINYA.......................................................... 67
3.1 Kondisi Perkebunan Cengkeh.................................... 67
3.1.1 Kondisi Perkebunan Cengkeh Global........ 67
3.1.2 Kondisi Perkebunan Cengkeh Nasional... 68
3.2 Wilayah Penelitian.......................................................... 74
3.2.1 Perkebunan Cengkeh di Provinsi Sulawesi
Utara........................................................................ 74
3.2.2 Perkebunan Cengkeh di Provinsi Jawa Timur. 78
3.3 Analisa SWOT................................................................... 81
3.4 Pilihan Rencana Mitigasi............................................. 93
BAB IV KONDISI INDUSTRI KECIL HASIL TEMBAKAU DAN
PILIHAN RENCANA MITIGASINYA...................................... 100
4.1 Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau................. 100
4.1.1 Global................................................................................... 100
4.1.2 Nasional................................................................. 103
4.2 Wilayah Penelitian.......................................................... 106
4.2.1 Kabupaten Kudus.............................................. 106
4.2.2 Kabupaten Malang............................................ 116
4.2.3 Kabupaten Pamekasan.................................... 122
4.3. Pilihan Rencana Mitigasi............................................. 124
4.3.1 Pada Industri Rokok Kecil yang Tetap
Bertahan................................................................ 124
4.3.2 Industri Rokok Kecil yang Ingin Berpindah

iv
ke Sektor Lain...................................................... 127
BAB V KONDISI PEKERJA INDUSTRI KECIL HASIL TEMBAKAU
DAN PILIHAN RENCANA MITIGASINYA............................ 128
5.1 Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau Nasional 128
5.2 Wilayah Penelitian.......................................................... 135
5.2.1 Pekerja Industri Kecil Hasil Tembakau
Kabupaten Malang............................................ 135
5.2.2 Pekerja Industri Kecil Hasil Tembakau
Kabupaten Kudus.............................................. 137
5.2.3 Pekerja Industri Kecil Hasil Tembakau
Kabupaten Bantul.............................................. 138
5.3 Analisa SWOT................................................................... 141
5.4 Pilihan Rencana Mitigasi............................................. 144
BAB VI PILIHAN MEKANISME PEMBIAYAAN PROGRAM
MITIGASI ................................................................................... 146
6.1 Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBH CHT). 146
6.2 Pendanaan dari Pajak Rokok Daerah..................... 154
BAB VII RENCANA AKSI KEBIJAKAN................................................... 163
DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................... 173
DOKUMENTASI ............................................................................................. 177

v
vi
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Grafik Perubahan Prevalensi pada Sepuluh


Negara Utama Penghasil Tembakau Tahun
2000–2005 dan 2005–2016........................................ 3
Gambar 2.1 Grafik Kuantitas Ekspor Tembakau pada
Sepuluh Negara Eksportir Tembakau Terbesar +
Indonesia Tahun 1999–2018...................................... 14
Gambar 2.2 Grafik Kuantitas Impor Tembakau oleh Sepuluh
Negara Importir Tembakau Terbesar Tahun
1999–2018.......................................................................... 15
Gambar 2.3 Grafik Produktivitas Tanaman Tembakau Kabu-
paten Lombok Timur Tahun 2015–2017.............. 27
Gambar 2.4 Grafik Produktivitas Tanaman Tembakau
Rajangan Kering Kabupaten Magelang Tahun
2016–2019.......................................................................... 36
Gambar 2.5 Grafik Produktivitas Tanaman Tembakau Kabu-
paten Pamekasan Tahun 2015–2017...................... 41
Gambar 2.6 Grafik Produktivitas Tanaman Tembakau Kabu-
paten Rembang Tahun 2015 –2017......................... 48
Gambar 2.7 Grafik Produktivitas Tanaman Tembakau Kabu-
paten Temanggung Tahun 2010–2019................... 52
Gambar 3.1 Grafik Rata Produksi Cengkeh: Sepuluh
Penghasil Tertinggi Tahun 1994-2018 (ton)........ 68
Gambar 3.2 Grafik Luas Areal Perkebunan Cengkeh Ber-
dasarkan Status Pengusahaan Tahun 2018 (dalam
persen)............................................................................................. 69
Gambar 3.3 Pohon Cengkeh yang masih tersisa di Dusun
Kebonagung, SDN 3 Wonosidi Desa Wonosidi
Kec. Tulakan Kabupaten Pacitan............................... 91

vii
Gambar 3.4 Pohon cengkeh yang kering dan meranggas di
Desa Wonokarto, Kecamatan Tulakan Kabupaten
Pacitan, 23 Juli 2020 ...................................................... 92
Gambar 3.5 Pohon cengkeh yang mengering dan meranggas
dan papan kayu untuk dinding rumah dari
pohon cengkeh yang sudah mati. Lokasi di Desa
Wonosidi Kecamatan Tulakan, Kabupaten Pacitan,
Juli 2020............................................................................... 92
Gambar 3.6 Komoditas porang, komoditas pertanian
pengganti cengkeh yang saat ini dikembangkan
oleh masyarakat di Desa Wonosidi Kecamatan
Tulakan Kabupaten Pacitan......................................... 96
Gambar 3.7 Cincau di Desa Jetis Lor................................................. 97
Gambar 3.8 Kondisi Jalan Lingkungan dalam Gerakan Kerja
Bakti di RT 013 RW 03 Desa Wonosidi Kec.
Tulakan Kab Pacitan 22 Juli 2020............................. 98
Gambar 4.1 Grafik Pasar Rokok Global, Berdasarkan Wilayah
(2005 dan 2018).............................................................. 101
Gambar 4.2 Grafik Pangsa Perusahaan Rokok di Pasar Rokok
Global, Berdasarkan Volume Ritel Tahun 2018.. 102
Gambar 4.3 Grafik Jumlah Industri Pengolahan Tembakau di
Indonesia (2007–2018)................................................ 103
Gambar 4.4 Grafik Volume Produksi Industri Hasil Tembakau
(IHT) Tahun 2007–2018 (dalam Miliar Batang) 104
Gambar 4.5 Grafik Pendapatan Cukai Hasil Tembakau Tahun
2007–2018 (dalam Triliun Rupiah)......................... 105
Gambar 4.6 Grafik Persentase Jumlah Industri di Kabupaten
Kudus Tahun 2018........................................................... 106
Gambar 4.7 Grafik Data Jumlah Industri Hasil Tembakau
Kabupaten Kudus Tahun 2008–2020...................... 108
Gambar 4.8 Grafik Tren Produksi Rokok Menurut Jenis
Produksi di Kabupaten Kudus Tahun 2014–2018

viii
(dalam miliar batang).................................................... 112
Gambar 4.9 Grafik Produksi Rokok Menurut Jenis Produksi di
Kabupaten Kudus Tahun 2014–2018 (miliar batang). 114
Gambar 4.10 Grafik Presentasi Jumlah Industri Pengolahan di
Kabupaten Malang........................................................... 117
Gambar 4.11 Grafik Data Jumlah Industri Hasil Tembakau
Kabupaten Malang Tahun 2014–2020.................... 118
Gambar 5.1 Grafik Jumlah Tenaga Kerja Sektor Pengolahan
Tembakau Industri Mikro dan Industri Kecil
Tahun 2010–2015............................................................ 134
Gambar 5.2 Grafik Perkembangan Jumlah Tenaga Kerja
Industri Rokok di Kabupaten Kudus (2015–2020) 137
Gambar 5.3 Grafik Persentase Penduduk Berumur 15 Tahun
ke Atas yang Bekerja Menurut Lapangan Usaha
dan Jenis Kelamin di Kabupaten Bantul Tahun
2018....................................................................................... 139
Gambar 5.4 Grafik Jumlah Tenaga Kerja Industri Pengolahan
Tembakau Kabupaten Bantul (2007–2016)......... 140
Gambar 5.5 Grafik Peranan Lapangan Usaha terhadap PDRB
Kabupaten Bantul Kategori Industri Pengolahan
Tahun 2012–2016 (dalam persen)........................... 141
Gambar 6.1 Alur Regulasi Mekanisme Pembiayaan Mitigasi
Menggunakan DBH CHT................................................ 157
Gambar 6.2 Persentase Jumlah DBH CHT Lima Besar
Provinsi Tahun Anggaran 2020................................. 159

ix
x
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Produksi Tembakau pada 10 Negara Penghasil


Tembakau Terbesar Tahun 1999–2018 (ton)...... 11
Tabel 2.2 Produksi Tembakau pada 10 Negara Penghasil
Tembakau Terbesar......................................................... 13
Tabel 2.3 Luas Areal, Produksi, dan Produktivitas Tanaman
Tembakau Nasional Tahun 1998–2017.................. 16
Tabel 2.4 Data Ekspor dan Impor Tembakau Indonesia
Tahun 1998–2017............................................................ 17
Tabel 2.5 Produktivitas Tanaman Tembakau Nasional
2008–2019.......................................................................... 19
Tabel 3.1 Perkembangan Luas Areal Cengkeh Berdasar-
kan Jenis Pengusahaan dan Keadaan Tanaman
Tahun 2014–2020............................................................ 71
Tabel 3.2 Sebaran Perkebunan Cengkeh di Tingkat Pro-
vinsi Tahun 2016.............................................................. 72
Tabel 3.3 Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Serapan
Tenaga Kerja (2016)....................................................... 73
Tabel 3.4 Luas Tanaman Cengkeh Perkebunan Rakyat .
Sulawesi Utara (2015–2016)...................................... 75
Tabel 3.5 Produksi Cengkeh Sulawesi Utara (2014–2016) 76
Tabel 3.6 Luas Area Cengkeh Provinsi Jawa Timur (2015–
2017)..................................................................................... 79
Tabel 3.7 Luas Lahan dan Produktivitas Cengkeh Bunga .
Kering di Kabupaten Pacitan Tahun 2017 dan
2019....................................................................................... 80
Tabel 3.8 Produksi Cengkeh Menurut Kabupaten/Kota di
Jawa Timur Tahun 2014–2018 (ton)....................... 81
Tabel 3.9 Rata-rata Pendapatan per Hektar dari Usaha
Perkebunan Tahunan Tahun 2013........................... 83

xi
Tabel 3.10 Karakteristik Informan Diskusi Perkebunan
Cengkeh di Kabupaten Pacitan................................... 84
Tabel 3.11 Analisis SWOT Perkebunan Cengkeh Kabupaten
Pacitan.................................................................................. 85
Tabel 3.12 Analisis SWOT Perkebunan Cengkeh Provinsi .
Sulawesi Utara................................................................... 86
Tabel 3.13 Alokasi Pupuk Bersubsidi Tahun Anggaran 2018
Menurut Jenis Pupuk dan Sebaran Provinsi,
Permentan No.47/Permentan/SR.310/12/2017
(ton)....................................................................................... 87
Tabel 3.14 Luas Serangan Hama PBC di Indonesia pada
Tahun 2014 (ha)............................................................... 90
Tabel 3.15 Pilihan Strategi dan Mitigasi Risiko......................... 94
Tabel 3.16 Permintaan dan Penawaran Cengkeh di
Indonesia (2000-2013)................................................. 99
Tabel 4.1 Perkembangan Industri Kecil Rokok Kretek di
Kabupaten Kudus 2008-2011..................................... 107
Tabel 4.2 Daftar Industri Besar Besar di Kabupaten Kudus
(2020)................................................................................... 108
Tabel 4.3 Daftar Industri Menengah Rokok di Kabupaten
Kudus (2020)..................................................................... 109
Tabel 4.4 Daftar Industri Kecil Rokok di Kabupaten Kudus
(2020)................................................................................... 110
Tabel 4.5 Produksi Rokok Menurut Tahun dan Jenis Rokok
di Kudus (miliar batang)............................................... 111
Tabel 4.6 Jumlah Tenaga Kerja Industri Besar dan Sedang
pada Perusahaan Rokok dan Bukan Rokok di
Kabupaten Kudus Tahun 2006-2016...................... 113
Tabel 4.7 Daftar Industri Besar Rokok di Kabupaten Malang
Tahun 2020......................................................................... 119
Tabel 4.8 Daftar Industri Menengah Rokok di Kabupaten
Malang Tahun 2020......................................................... 120

xii
Tabel 4.9 Daftar Industri Kecil Rokok di Kabupaten Malang .
Tahun 2020......................................................................... 121
Tabel 4.10 Data Jumlah Industri Rokok dan Realisasi Pro-
duksi di Kabupaten Pamekasan................................. 123
Tabel 5.1 Jumlah Industri Kecil Berdasarkan KBLI 2009-2
Digit (2010–2015)........................................................... 129
Tabel 5.2 Jumlah Industri Mikro Berdasarkan KBLI 2009-2
Digit Tahun 2010–2015................................................ 130
Tabel 5.3 Perkembangan Jumlah dan Persentase Tenaga .
Kerja Industri Kecil Pengolahan Tembakau
Tahun 2010–2015 di Indonesia................................. 132
Tabel 5.4 Perkembangan Jumlah dan Persentase Tenaga
Kerja Industri Mikro Pengolahan Tembakau
Tahun 2010–2015 di Indonesia................................. 133
Tabel 5.5 Jumlah Perusahaan dan Tenaga Kerja Berdasar-
kan Klasifikasi Jenis Industri di Kabupaten
Malang Tahun 2015 dan Tahun 2018...................... 136
Tabel 5.6 Karakteristik Informan Diskusi Pekerja Industri
Rokok di Kabupaten Malang....................................... 143
Tabel 6.1 Rincian Alokasi Dana Bagi Hasil Cukai Hasil .
Tembakau Level Provinsi Tahun 2020.................... 158
Tabel 6.2 Rincian DBH CHT di Sepuluh Wilayah Peneli-
tian Tahun Anggaran 2020........................................... 161
Tabel 6.3 Contoh Anggaran penggunaan DBH CHT Kabu-
paten Kudus Tahun 2015-2020................................. 162

xiii
xiv
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Puji syukur saya panjatkan kepada Allah SWT, karena berkat


rahmat dan karunia-Nya tim kami bisa menyelesaikan penulisan
buku Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau,
Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia. Penulisan buku
ini merupakan bagian dari kerjasama antara Lembaga Demografi,
Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas)
dan The International Union Against Tuberculosis and Lung
Disease (The Union).
Perilaku merokok yang merupakan salah satu faktor risiko
utama kematian akibat penyakit tidak menular (PTM) dan
kematian dini masih menjadi masalah serius di Indonesia. Rokok
diestimasi menjadi penyebab kematian sebanyak 225.720 jiwa
setiap tahunnya atau sama dengan 14,7% dari angka kematian
di Indonesia. Saat ini, jumlah perokok di Indonesia mencapai
lebih dari 60 juta jiwa dan menempati posisi kedua sebagai
negara dengan prevalensi merokok laki-laki tertinggi di dunia.
Mengimplementasikan FCTC merupakan salah satu cara yang
dapat dilakukan untuk dapat menurunkan prevalensi dan
konsumsi tembakau di Indonesia.
Secara umum, berbagai negara di dunia yang mengimple-
mentasikan rekomendasi kebijakan dalam kerangka FCTC dapat
secara konsisten menurunkan prevalensi merokok di negara
mereka masing-masing. Namun demikian, implementasi FCTC
masih menimbulkan perdebatan karena penurunan prevalensi

xv
merokok yang menurunkan permintaan rokok akan menurunkan
produktivitas industri tembakau dan rokok terutama di negara-
negara penghasil tembakau. Penurunan produktivitas industri
dinilai dapat berdampak terhadap penurunan kesejahteraan
petani dan buruh tani tembakau dan cengkeh serta pekerja industri
rokok. Perdebatan terkait FCTC ini juga yang menjadikan Indonesia
hingga saat ini belum meratifikasi maupun menandatangani
FCTC. Besarnya jumlah produksi tembakau di Indonesia menjadi
pertimbangan utama dalam upaya pengendalian tembakau di
Indonesia.
Berkaca pada negara-negara penghasil utama tembakau
lainnya yang telah berhasil dalam implementasi pengendalian
tembakau dengan penurunan prevalensi merokok yang tetap
memperhatikan kesejahteraan petani dan buruh tani tembakau
dan cengkeh serta pekerja industri rokok, Indonesia membutuhkan
langkah-langkah strategis yang tepat untuk memperoleh win-win
solution bagi aspek kesehatan masyarakat dan sosio-ekonomi
sebagaimana yang telah berhasil dilakukan oleh negara-negara
lainnya.
Oleh karena itu, diperlukan pelaksanaan studi yang kompre-
hensif dengan melibatkan petani tembakau, petani cengkeh,
pekerja industri rokok, ahli tembakau dan cengkeh serta lembaga-
lembaga terkait. Studi tersebut diharapkan dapat mengakomodir
aspirasi dan perspektif dari pihak-pihak terkait sehingga dapat
tercipta strategi mitigasi yang win-win solution dan solutif bagi
semua pihak di lintas sektor—kesehatan, pertanian, industri
dan ketenagakerjaan—dalam proses pengendalian tembakau di
Indonesia.
Kajian ini disusun dengan harapan dapat memberikan
pemetaan yang komprehensif pada kondisi umum pertanian
tembakau dan cengkeh serta pekerja industri rokok di
Indonesia. Dengan adanya pemetaan tersebut, diharapkan dapat

xvi
memberikan argumentasi yang akurat terkait dengan strategi
mitigasi perlindungan dan peningkatan kesejahteraan bagi
petani tembakau dan cengkeh serta pekerja industri rokok dalam
pelaksanaan pengendalian tembakau di Indonesia.

Penulis

xvii
xviii
Pendahuluan

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Perilaku merokok yang merupakan salah satu faktor risiko
utama kematian akibat penyakit tidak menular (PTM) dan
kematian dini masih menjadi masalah serius di Indonesia. Rokok
diestimasi menjadi penyebab kematian sebanyak 225.720 jiwa
setiap tahunnya atau sama dengan 14,7% dari angka kematian di
Indonesia. Saat ini, jumlah perokok di Indonesia mencapai lebih
dari 60 juta jiwa dan menempati posisi kedua sebagai negara
dengan prevalensi merokok laki-laki tertinggi di dunia. Data
Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2019 menunjukkan bahwa
meskipun terjadi sedikit penurunan pada prevalensi perokok
secara total, namun terjadi peningkatan pada prevalensi merokok
perempuan hingga lebih dari dua kali lipat. Data yang sama
juga menunjukkan peningkatan secara konsisten terjadi pada
prevalensi merokok anak usia 10–18 tahun yang terus meningkat
dari 7,2% pada tahun 2013, menjadi 8,8% pada tahun 2016,
dan kembali meningkat hingga 9,1% pada tahun 2018. Kondisi

1
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

perilaku merokok yang semakin mengkhawatirkan ini mendesak


implementasi langkah-langkah strategis untuk menurunkan
prevalensi merokok di Indonesia. Penurunan prevalensi merokok
utamanya dapat dicapai dengan langkah-langkah pengendalian
tembakau yang dilakukan secara komprehensif. Salah satu
rujukan utama dalam pelaksanaan pengendalian tembakau yang
komprehensif adalah Framework Convention on Tobacco Control
(FCTC) yang diinisiasi oleh World Health Organization pada tahun
2003.
FCTC dilatarbelakangi oleh eskalasi epidemi tembakau yang
pada 1990-an menjadi salah satu ancaman utama bagi aspek
kesehatan masyarakat. Pada tahun 1998, epidemi tembakau
telah membunuh setidaknya 3,5 juta jiwa dan diprediksi akan
terus meningkat hingga 10 juta jiwa pada tahun 2030. Oleh
karena itu, WHO sebagai badan yang memiliki wewenang
konstitusional secara internasional kemudian mengambil
langkah penting untuk menginisiasi FCTC yang menjadi basis
legal untuk mendorong, mengintervensi, sekaligus menjadi
kerangka rujukan bagi pelaksanaan pengendalian tembakau di
dunia. Sejak diberlakukannya FCTC pada tahun 2005, secara
keseluruhan prevalensi merokok global berhasil menurun
secara signifikan dari 27,72% pada tahun 2000 menjadi 20,48%
pada tahun 2016. Secara umum, berbagai negara di dunia yang
mengimplementasikan rekomendasi kebijakan dalam kerangka
FCTC dapat secara konsisten menurunkan prevalensi merokok di
negara mereka masing-masing. Namun demikian, implementasi
FCTC masih menimbulkan perdebatan karena penurunan
prevalensi merokok yang menurunkan permintaan rokok akan
menurunkan produktivitas industri tembakau dan rokok terutama
di negara-negara penghasil tembakau.
Penurunan produktivitas industri dinilai dapat berdampak
terhadap penurunan kesejahteraan petani dan buruh tani

2
Pendahuluan

tembakau dan cengkeh serta pekerja industri rokok. Perdebatan


terkait FCTC ini juga yang menjadikan Indonesia hingga saat ini
belum meratifikasi maupun menandatangani FCTC. Besarnya
jumlah produksi tembakau di Indonesia menjadi pertimbangan
utama dalam upaya pengendalian tembakau di Indonesia.
Meskipun demikian, negara-negara lain yang juga menjadi
penghasil utama tembakau menunjukkan bahwa langkah-
langkah pengendalian tembakau yang komprehensif dalam upaya
penurunan prevalensi merokok pada dasarnya dapat dilakukan
dengan tetap memperhatikan kesejahteraan petani dan buruh
tani tembakau serta pekerja industri rokok dan tembakau.
Penurunan prevalensi merokok yang signifikan pada
dasarnya juga terjadi di negara-negara yang merupakan penghasil
tembakau utama di dunia seperti Cina, Brazil, India, Amerika
Serikat, Zimbabwe, Zambia, Tanzania, Pakistan, dan Argentina.
Grafik berikut menunjukkan selisih prevalensi merokok di sepuluh
negara penghasil utama tembakau sebelum pemberlakuan FCTC
(2000–2005) dan sesudah pemberlakuan FCTC (2005–2016).

Perubahan 2000–2005 Perubahan 2005–2016

Sumber: World Bank Open Data, The World Bank


Gambar 1.1 Grafik Perubahan Prevalensi pada Sepuluh Negara Utama
Penghasil Tembakau Tahun 2000–2005 dan 2005–2016

3
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Data pada Gambar 1.1 menunjukkan tren penurunan


prevalensi merokok pada seluruh negara penghasil utama
tembakau selain Indonesia yang telah berlangsung sejak sebelum
implementasi FCTC dan berlanjut dengan tingkat akselerasi
penurunan yang lebih tinggi sejak pemberlakuan FCTC. Secara
keseluruhan, negara-negara penghasil utama tembakau tersebut
telah menandatangani dan atau meratifikasi FCTC dengan
implementasi kebijakan pengendalian tembakau yang relatif
komprehensif mengikuti paket kebijakan yang direkomendasikan
dalam FCTC.
FCTC mengatur pengendalian tembakau tidak hanya dari segi
permintaan (artikel 6–14) tetapi juga dari sisi penawaran (artikel
15–17). Oleh karena itu, upaya pengendalian tembakau dan
penurunan prevalensi merokok tidak serta merta menurunkan
produktivitas industri. Lebih dari itu, artikel 17 dari FCTC yang
secara khusus menyebutkan bahwa negara-negara anggota FCTC
perlu mempromosikan kegiatan ekonomi alternatif bagi kelompok
seperti petani dan buruh tani tembakau, pekerja industri rokok
dan tembakau, bahkan penjual rokok ritel. Dari sepuluh negara
tersebut, Argentina dan Brazil merupakan dua negara dengan
tingkat penurunan prevalensi merokok tertinggi sejak tahun
2000 dengan tingkat penurunan mencapai lebih dari 10%. Kedua
negara tersebut menunjukkan langkah-langkah strategis yang
berbeda-beda dalam upaya pengendalian tembakau dengan tetap
memperhatikan kesejahteraan kelompok-kelompok kecil yang
terdampak.
Argentina dengan sektor tembakau berkontribusi terhadap
0,2% dari Produk Nasional Bruto (PNB) dan 0,9% dari sektor
pertanian, peternakan, perburuan, dan kehutanan secara total,
telah berhasil menurunkan prevalensi merokok hingga 19,6%
sejak tahun 2000. Meskipun termasuk dalam sepuluh negara
utama penghasil tembakau, produksi tembakau di Argentina

4
Pendahuluan

mengalami tren penurunan sejak tahun 2010. Untuk melindungi


kesejahteraan petani tembakau dan kelompok terdampak,
Argentina memiliki beberapa kebijakan penting seperti Special
Tobacco Fund (FET) yang membiayai program Conversion Project
of Tobacco Areas (CPTA). Tujuan utama dari program CPTA adalah
untuk mengarahkan, mengoordinasikan, dan mengawasi kegiatan-
kegiatan yang berkaitan dengan modernisasi dan diversifikasi
area penanaman tembakau.
Perlambatan pertumbuhan produksi tembakau juga terjadi
di Brazil yang merupakan negara pengekspor tembakau terbesar
di dunia dengan sektor tembakau berkontribusi sebanyak 0,6%
terhadap Produk Domestik Bruto (PNB). Untuk menanggulangi
penurunan permintaan sebagai akibat dari upaya pengendalian
tembakau, Brazil telah mengimplementasikan program National
Program for Diversification in Areas with Tobacco Cultivation sejak
tahun 2005. Program ini memiliki tujuan yang serupa dengan
CPTA yakni untuk mengurangi ketergantungan petani terhadap
pertanian tembakau. Program ini didanai oleh pemerintah
dengan organisasi dan koperasi lokal sebagai mitra yang turut
dalam pemberdayaan petani tembakau. Sejak implementasinya di
tahun 2005, hingga 10% rumah tangga tidak lagi memproduksi
tembakau. Rumah tangga yang tidak lagi memproduksi
tembakau dapat memperoleh pendapatan hingga USD 434 lebih
tinggi dibandingkan dengan pendapatan yang diperoleh dari
hasil bertani tembakau. Lebih dari itu, program diversifikasi
pertanian tembakau di Brazil juga didampingi dengan program
dan kebijakan pendamping lainnya yang dibutuhkan untuk
mendukung kesejahteraan petani kecil seperti National Policy of
Technical Assistance and Rural Extension (PNATER), Strengthening
the National Program for the Agricultural Family (PRONAF),
Program for the Purchase of Food (PAA), dan National School
Feeding Program (PNAE).

5
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Negara-negara lainnya dengan tingkat produksi tembakau


yang juga tinggi namun menyediakan strategi mitigasi yang
relatif memadai bagi petani tembakau dan kelompok terdampak
di antaranya adalah Filipina dan Turki. Filipina mengalami
penurunan signifikan dalam produksi tembakau sejak tahun
1991, bertepatan dengan dikeluarkannya Republic Act (RA)
No. 7171 yang mengatur tentang pemberdayaan petani yang
berada di provinsi penghasil tembakau virginia. Dalam RA 7171,
pemerintah Filipina mengatur bahwa pemerintah pada tingkat
pusat mengalokasikan dana sebanyak 15% dari pendapatan pajak
rokok untuk meningkatkan pendapatan petani melalui koperasi,
pengembangan sistem pertanian alternatif, serta pengembangan
projek-projek agroindustri dan pembangunan infrastruktur yang
dapat mempermudah proses bisnis pertanian. Adapun Turki
mengalami penurunan signifikan dalam produksi tembakau sejak
tahun 1996, bertepatan dengan dikeluarkannya Undang-Undang
No. 4207 yang merupakan regulasi pertama dalam pengendalian
tembakau di Turki. Hal ini menjadikan penurunan yang cukup
signifikan pada tingkat konsumsi rokok di Turki yang diikuti
dengan penurunan produksi tembakau. Lebih dari itu, pada tahun
1994, pemerintah Turki juga memperkenalkan sistem kuota
dalam penanaman tembakau yang pada akhirnya membatasi
jumlah tembakau yang dapat diproduksi oleh petani.
Berkaca pada negara-negara penghasil utama tembakau
lainnya yang telah berhasil dalam implementasi pengendalian
tembakau dengan penurunan prevalensi merokok yang tetap
memperhatikan kesejahteraan petani dan buruh tani tembakau
dan cengkeh serta pekerja industri rokok, Indonesia membutuhkan
langkah-langkah strategis yang tepat untuk memperoleh win-win
solution bagi aspek kesehatan masyarakat dan sosio-ekonomi
sebagaimana yang telah berhasil dilakukan oleh negara-negara
lainnya. Oleh karena itu, diperlukan pelaksanaan studi yang

6
Pendahuluan

komprehensif dengan melibatkan petani tembakau, petani


cengkeh, pekerja industri rokok, ahli tembakau, dan cengkeh
serta lembaga-lembaga terkait. Studi tersebut diharapkan dapat
mengakomodir aspirasi dan perspektif dari pihak-pihak terkait
sehingga dapat tercipta strategi mitigasi yang win-win solution dan
solutif bagi semua pihak di lintas sektor—kesehatan, pertanian,
industri dan ketenagakerjaan—dalam proses pengendalian
tembakau di Indonesia.

1.2 Tujuan

Studi mitigasi dampak dari pengendalian tembakau terhadap


petani tembakau dan petani cengkeh serta pekerja di industri
rokok dan mekanisme pembiayaan mitigasi bertujuan untuk:
a. Memetakan kondisi umum pertanian tembakau dan cengkeh
serta pekerja industri rokok di Indonesia.
b. Merumuskan strategi untuk pengembangan ekosistem
pertanian tembakau dan cengkeh di Indonesia.
c. Merumuskan strategi perlindungan bagi petani tembakau
dan cengkeh serta pekerja industri rokok dalam pelaksanaan
pengendalian tembakau di Indonesia.
d. Merumuskan strategi mitigasi untuk peralihan kegiatan
ekonomi bagi petani dan buruh tani tembakau dan cengkeh
serta pekerja industri rokok di Indonesia.

1.3 Metode Penelitian

Secara umum, pendekatan yang sering digunakan dalam


penelitian sosial adalah pendekatan kualitatif dan pendekatan
kuantitatif. Studi ini bertujuan untuk memetakan kondisi umum
pertanian tembakau dan cengkeh serta pekerja industri rokok,
merumuskan strategi untuk pengembangan ekosistem pertanian

7
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

tembakau dan cengkeh, merumuskan strategi perlindungan bagi


petani tembakau dan cengkeh serta pekerja industri rokok dalam
pelaksanaan pengendalian tembakau, serta merumuskan strategi
mitigasi untuk peralihan kegiatan ekonomi bagi petani dan
buruh tani tembakau dan cengkeh serta pekerja industri rokok
di Indonesia. Untuk itu, studi ini menggunakan metode penelitian
kualitatif. Penelitian kualitatif memiliki pendekatan induktif yang
ditujukan untuk mendapatkan pemahaman yang lebih dalam
terkait perilaku pengalaman seseorang atau sebuah kelompok
(Wahyuni, 2019). Dalam penelitian kualitatif, setidaknya terdapat
empat metode pengumpulan data, yakni observasi, wawancara
mendalam (in-depth interview), focus group discussion (FGD),
serta kajian dokumen.
Metode pengumpulan data yang digunakan dalam studi
ini adalah wawancara mendalam serta FGD. Wahyuni (2019)
mengklasifikasikan wawancara ke dalam empat jenis, yaitu:
(1) wawancara terstruktur, (2) wawancara tidak terstruktur,
dan (3) wawancara semi-terstruktur. Denzin & Lincoln (1994)
mendefinisikan wawancara terstruktur sebagai jenis wawancara
dimana pertanyaan yang diajukan telah ditetapkan sebelumnya
dan terstandardisasi dengan serangkaian kategori respons yang
terbatas (Wahyuni, 2019). Sebagai akibatnya, hanya terdapat
sedikit ruang untuk variasi dalam tanggapan. Dalam penelitian
ini, jenis wawancara mendalam yang akan digunakan adalah
wawancara semi-terstruktur, dimana panduan pertanyaan telah
disusun sebelumnya, namun tetap memungkinkan pertanyaan
baru untuk diajukan selama wawancara berlangsung.
Wawancara mendalam pada studi ini dilakukan kepada ahli
pertanian tembakau dari Badan Penelitian Tanaman Pemanis dan
Serat (Balittas) Institut Pertanian Bogor, ahli pertanian cengkeh
dari Badan Penelitian Tanaman Rempah dan Obat, Kementerian
Pertanian, serta ahli pekerja rokok dari Universitas Gadjah Mada.

8
Pendahuluan

Wawancara mendalam juga dilakukan kepada stakeholders di


daerah yang menjadi lokasi penelitian. Untuk mendapatkan
informasi seputar kondisi umum, strategi pengembangan
ekosistem, strategi perlindungan, dan strategi mitigasi tembakau,
cengkeh, serta pekerja dan industri rokok dilakukan wawancara
kepada 12 stakeholders yang berasal dari pemerintahan, asosiasi,
akademisi, dan kepala desa di 11 lokasi, yakni Temanggung,
Magelang, Pamekasan, Rembang, Lombok Timur, dan Jember
(tembakau), Minahasa Selatan dan Pacitan (Cengkeh), serta
Kudus, Malang, Bantul (pekerja dan industri rokok). Selain itu,
dalam studi ini dilaksanakan FGD kepada petani tembakau dan
cengkeh, pekerja rokok dan industri kecil rokok di setiap wilayah
sesuai dengan karakteristiknya. Dalam studi ini, dikumpulkan
pula data sekunder terkait ke empat bidang tersebut.

9
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

BAB II
KONDISI PERKEBUNAN
TEMBAKAU DAN
PILIHAN RENCANA
MITIGASINYA

2.1 Kondisi Perkebunan Tembakau

2.1.1 Kondisi Perkebunan Tembakau Global


Tembakau merupakan salah satu komoditas perkebunan yang
ditanam pada lebih dari 125 negara. Sejak tahun 1960-an, sebagian
besar produksi tembakau berpindah dari Amerika ke Afrika dan
Asia dan produksinya pada tahun 2000 mencapai lebih dari dua
kali lipat dibandingkan pada tahun 1960-an (WHO, 2002). Saat ini
tembakau merupakan tanaman komersial yang dominan di banyak
negara berpenghasilan rendah dan menengah, meskipun terdapat
bukti yang menunjukkan bahwa tembakau tidak menguntungkan
dan berbahaya bagi kesehatan serta lingkungan (Appau, Drope,
Witoelar, Chavez, & Lencucha, 2019). Dalam rentang waktu 20
tahun terakhir, yakni sejak tahun 1999 hingga 2018, terdapat
sepuluh negara yang merupakan penghasil tembakau terbesar di
dunia. Sepuluh negara tersebut ialah Tiongkok (mainland, tidak
termasuk Hongkong dan Macau), Brazil, India, Amerika, Indonesia,

10
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Zimbabwe, Argentina, Turki, Malawi, dan Pakistan, dimana 8 dari


10 negara tersebut merupakan negara berpenghasilan rendah
dan menengah.
Sepuluh negara penghasil tembakau terbesar tersebut
menghasilkan tembakau sebanyak 105,2 juta ton selama 20
tahun. Sebagaimana terlihat pada Tabel 2.1 yang menunjukkan
total produksi tembakau pada 10 negara tersebut sejak 1999
hingga 2018, Tiongkok (mainland) merupakan negara penghasil
tembakau terbesar dengan total produksi mencapai 54 juta ton,
disusul oleh Brazil dan India dengan total produksi tembakau
mencapai 15,8 dan 12,6 juta ton, masing-masing. Sedangkan, di
Indonesia, total produksi tembakau dalam kurun waktu yang
sama hanya mencapai 3,6 juta ton. Kendati demikian, Indonesia
menempati posisi ke-5 dalam hal negara dengan produksi
tembakau terbesar di dunia.

Tabel 2.1 Produksi Tembakau pada 10 Negara Penghasil


Tembakau Terbesar Tahun 1999–2018 (ton)

Negara Total Produksi (ton)


Tiongkok, mainland 54.027.215
Brazil 15.874.252
India 12.676.735
Amerika 7.233.348
Indonesia 3.630.163
Zimbabwe 2.715.776
Argentina 2.477.550
Turkey 2.132.581
Malawi 2.344.813
Pakistan 2.103.255
Total 105.215.688
Sumber: FAOSTAT, diolah

11
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Menelisik lebih lanjut pada tren produksi tembakau oleh


sepuluh negara penghasil tembakau terbesar di dunia dalam
kurun waktu 20 tahun terakhir sebagaimana terdapat pada Tabel
2.2 terlihat bahwa produksi tembakau di negara selain Tiongkok,
Brazil, India, dan Amerika memiliki tren produksi yang cenderung
stabil. Produksi tembakau di Tiongkok cenderung stagnan pada
tingkat 2 juta ton sejak tahun 1998 hingga 2008, kemudian mulai
meningkat pada tahun 2009 dan mencapai puncaknya pada
tahun 2012. Produksi tembakau di Brazil meningkat hampir 2
kali lipat pada tahun 2004 hingga 2014, yakni mencapai angka
800–900 ton dari semula 400–500 ton setiap tahunnya. Begitu
pula halnya dengan India, kendati sempat mengalami penurunan
produksi pada tahun 1999 hingga 2001 dan mengalami produksi
yang cenderung stagnan pada tahun 2004 hingga 2008, produksi
tembakau di India mulai meningkat sejak tahun 2009 dan
mencapai puncaknya pada tahun 2011 dan 2012.
Jika meninjau rata-rata produksi tembakau pada 5 negara
penghasil tembakau terbesar, maka dapat diketahui bahwa rata-
rata produksi tembakau di Tiongkok mencapai angka 2,7 juta ton
dalam rentang waktu 20 tahun sejak 1999 hingga 2008. Rata-rata
produksi Brazil ialah 793 ribu ton, India 633 ribu ton, Amerika
361 ribu ton, dan Indonesia 181 ribu ton. Produksi tembakau
di Indonesia mencapai angka tertingginya pada tahun 2012 dan
2013, yakni 260,8 dan 260,2 ribu ton.

12
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Tabel 2.2 Produksi Tembakau pada 10 Negara Penghasil Tembakau


Terbesar
Tahun/
Tiongkok Brazil India Amerika Indonesia Zimbabwe Argentina Turki Malawi Pakistan
Negara
1999 2.469 629 736 586 138 175 113 243 84 108
2000 2.552 579 520 477 204 190 114 200 98 107
2001 2.349 568 340 449 199 159 98 144 82 85
2002 2.446 670 550 395 192 113 132 152 89 94
2003 2.257 656 490 364 200 93 115 112 94 88
2004 2.406 921 549 400 165 78 157 133 106 86
2005 2.683 889 549 292 153 83 161 135 93 100
2006 2.744 900 552 330 146 44 144 98 121 112
2007 2.395 908 520 357 164 104 127 74 118 103
2008 2.838 851 490 363 168 109 130 93 160 107
2009 3.066 863 622 373 176 126 135 81 208 108
2010 3.004 787 690 325 135 109 132 53 172 119
2011 3.157 951 830 271 214 125 135 45 174 102
2012 3.406 810 820 345 260 139 115 73 72 97
2013 3.373 850 765 328 260 147 112 93 132 108
2014 2.995 862 714 397 196 184 127 74 126 129
2015 2.677 867 718 326 193 171 109 75 120 120
2016 2.574 677 730 285 126 168 93 74 109 115
2017 2.391 865 738 322 152 260 117 93 82 100
2018 2.241 762 749 241 181 132 104 80 95 106
Sumber: FAOSTAT, diolah

Perdagangan tembakau merupakan bisnis yang besar, baik


dalam hal raw material/bahan baku, yakni daun tembakau maupun
produk jadi yakni rokok itu sendiri (WHO, 2002). Berbicara
mengenai perdagangan, dalam kurun waktu 20 tahun (1999–
2018), sepuluh negara dengan jumlah ekspor terbanyak di dunia
di antaranya ialah Brazil, Tiongkok (mainland, tidak termasuk
Hongkong dan Macau), Amerika Serikat, India, Zimbabwe, Malawi,
Turki, dan Argentina. Brazil merupakan negara eksportir tembakau
terbesar dalam kurun waktu 20 tahun tersebut dengan total
ekspor mencapai 10,4 juta ton, disusul oleh Tiongkok (mainland),
Amerika Serikat, dan India dengan volume ekspor sekitar 3 juta ton
dalam kurun waktu 20 tahun. Indonesia sebagai negara penghasil

13
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

tembakau terbesar ke-5 di dunia, menduduki peringkat ke-14 dalam


hal negara eksportir tembakau terbesar dengan jumlah ekspor
sebesar 823 ribu ton dalam kurun waktu 20 tahun sebagaimana
terlihat pada Gambar 2.1. Dalam kurun waktu 20 tahun, volume
ekspor tembakau cenderung fluktuatif di ke-10 negara. Brazil
sebagai negara dengan jumlah ekspor terbesar dalam kurun waktu
20 tahun semula mengekspor kurang lebih 300 ribu ton pada tahun
1990, kemudian kian meningkat setiap tahunnya. Kendati sempat
mengalami penurunan pada tahun 2006, pada tahun 2007 angka
ekspor tembakau Brazil mencapai 690 ribu ton.

Sumber: FAOSTAT, diolah


Gambar 2.1 Grafik Kuantitas Ekspor Tembakau pada Sepuluh Negara
Eksportir Tembakau Terbesar + Indonesia Tahun 1999–2018

Dalam hal impor, 10 negara dengan jumlah impor terbanyak


di dunia dalam kurun waktu 20 tahun terakhir (1999–2018)
adalah Rusia, Amerika, Jerman, Belanda, Belgia, Prancis, Tiongkok
(mainland), Inggris, Polandia, dan Indonesia sebagaimana terlihat
pada Gambar 2.2. Impor tembakau pada sepuluh negara importir
terbesar dalam kurun waktu 20 tahun menunjukkan tren yang
cukup fluktuatif. Di Indonesia, kuantitas impor tembakau sejak

14
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Sumber: FAOSTAT, diolah


Gambar 2.2 Grafik Kuantitas Impor Tembakau oleh Sepuluh Negara
Importir Tembakau Terbesar Tahun 1999–2018

tahun 2003 hingga 2012 kian meningkat kendati sempat berkurang


pada tahun 2009. Dalam rentang waktu 20 tahun, Indonesia
mengimpor sekitar 1,5 juta ton tembakau. Jika meninjau jumlah
ekspor tembakau Indonesia pada kurun waktu yang sama, yakni
823 ribu ton dalam kurun waktu 20 tahun, terlihat bahwa neraca
perdagangan Indonesia pada hasil tembakau defisit sebesar 649
ribu ton.

2.1.2 Kondisi Perkebunan Tembakau Nasional


Terdapat tiga jenis perkebunan tembakau di Indonesia, yakni
Perkebunan Rakyat (PR), Perkebunan Besar Negara (PBN), dan
Perkebunan Besar Swasta (PBS). PR menjadi jenis perkebunan
dengan luas areal dan produksi paling tinggi sejak tahun 1996
hingga tahun 2017. Luas areal PR dalam perkebunan tembakau
mencapai 98,41% dari seluruh area luas pertanian yang ada.
Produksi tembakau pada PR mencapai 97,7% dalam kurun waktu
20 tahun terakhir tersebut.

15
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Meninjau data Statistik Tembakau Kementerian Pertanian


(2017), ditemukan bahwa selama 20 tahun terakhir (1998–2017),
produktivitas tembakau pernah mencapai angka 1 ton/hektar pada
tahun 1999, 2006, 2010, 2011, 2013, dan 2016. Dalam rentang
waktu 20 tahun tersebut, produktivitas tertinggi diraih pada
tahun 1999 dan 2016, yakni sebesar 1,2 ton/hektar, sedangkan
produktivitas terendah terjadi pada tahun 2003, 2012, dan 2015
dengan angka produktivitas masing-masing 0,6 ton/hektar.
Tabel 2.3 Luas Areal, Produksi, dan Produktivitas Tanaman Tembakau
Nasional Tahun 1998–2017

Tahun Luas Areal (ha) Produksi (ton) Produktivitas (ton/ha)


1998 165.487 135.384 0,8
1999 167.271 204.329 1,2
2000 239.737 199.103 0,8
2001 260.738 192.082 0,7
2002 256.081 200.875 0,8
2003 256.801 165.108 0,6
2004 200.973 153.470 0,8
2005 198.212 146.265 0,7
2006 172.234 164.851 1,0
2007 198.054 168.037 0,8
2008 196.627 176.510 0,9
2009 204.450 135.678 0,7
2010 216.271 214.524 1,0
2011 228.770 260.818 1,1
2012 270.290 164.448 0,6
2013 192.809 198.301 1,0
2014 215.865 193.790 0,9
2015 209.095 126.728 0,6
2016 155.950 180.929 1,2
2017 201.909 181.095 0,9
Sumber: Statistik Tembakau, Kementerian Pertanian (2017–2019), diolah

16
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Tabel 2.4 Data Ekspor dan Impor Tembakau Indonesia Tahun 1998–
2017

Ekspor Impor
Tahun
Volume (Ton) Nilai (000 US$) Volume (Ton) Nilai (000 US$)
1998 49.960 147.552 23.219 108.464
1999 37.096 91.833 40.914 128.021
2000 35.957 71.287 34.248 114.834
2001 43.030 91.404 44.346 139.608
2002 42.686 76.684 33.289 105.953
2003 40.638 62.874 29.579 95.190
2004 46.463 90.618 35.171 120.854
2005 53.729 117.433 48.142 179.201
2006 53.729 107.787 54.514 189.915
2007 46.834 124.423 69.742 267.083
2008 50.269 133.196 77.302 330.510
2009 52.515 172.629 53.199 290.170
2010 57.408 195.633 65.685 378.710
2011 38.905 146.698 106.570 507.188
2012 37.110 159.564 137.426 658.922
2013 41.765 199.589 121.218 627.301
2014 35.009 181.323 95.732 569.776
2015 30.675 156.784 75.353 412.328
2016 28.005 128.550 81.502 477.262
2017 29.134 123.288 119.545 618.664

Sumber: Statistik Tembakau, Ditjen Perkebunan Kementerian Pertanian (2017–


2019), diolah

Jumlah ekspor tembakau dalam kurun waktu 20 tahun (1998–


2017) mencapai 893 ribu ton dengan nilai 2,6 juta USD, sedangkan
jumlah impor tembakau mencapai 1,39 juta ton dengan nilai 6,4
juta USD. Rata-rata volume ekspor tembakau dalam kurun waktu
20 tahun tersebut adalah 42,5 ribu ton per tahun, dimana volume

17
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

ekspor tembakau terbesar terjadi pada tahun 2010 dengan jumlah


57 ribu ton. Sedangkan, rata-rata volume impor tembakau dalam
kurun waktu 20 tahun adalah 66,3 ribu ton per tahun. Dalam
kurun waktu 20 tahun tersebut, volume impor tembakau terbesar
terjadi pada tahun 2012 dengan jumlah mencapai 137 ribu ton.
Philip Morris International (PMI) yang menguasai 14%
pangsa rokok global menyatakan bahwa daun tembakau yang
paling banyak digunakan ialah daun virginia, burley, dan oriental.
Jenis lain yang juga umum digunakan adalah kretek. Berdasarkan
data eskpor impor BPS, pada tahun 2017, jenis tembakau yang
paling banyak diekspor Indonesia adalah tembakau bertangkai/
bertulang daun selain jenis virginia, burley, dan oriental.
Sedangkan, jenis tembakau yang paling banyak diimpor adalah
tembakau virginia bertangkai/bertulang daun yang diolah dengan
udara panas.

2.1.3 Kondisi Perkebunan Tembakau Wilayah Penelitian

2.1.3.1 Jember

Jenis tembakau yang dibudidayakan di Jember di antaranya adalah


tembakau Kasturi, Oost, Na Oost, dan White Barley. Tembakau
Virginia hanya ditanam pada tahun 2008 dan 2009. Jenis tembakau
dengan produktivitas paling tinggi di Jember adalah VO Kasturi,
disusul dengan Na-Oogst. Secara umum, produktivitas tanaman
tembakau di Jember cukup berfluktuatif. Produktivitas tertinggi
terjadi pada tahun 2012 dan 2015 yang mencapai angka produksi
sebesar 60 ton/hektar. Namun, terjadi penurunan produktivitas
sebesar 55% menjadi 28 ton/hektar pada tahun 2016. Di tahun
tersebut, nilai produktivitas tanaman tembakau mencapai jumlah
terendah di Jember dalam rentang waktu 10 tahun atau dari tahun
2008 hingga tahun 2017.

18
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Tabel 2.5 Produktivitas Tanaman Tembakau Nasional 2008–2019

PRODUKTIVITAS (Kg/Ha)
Jenis
Tembakau
2008 2009 2010 2011 2012 2013 2014 2015 2016 2017
Na-Oogst 12,8 11,4 8,5 14,1 16,5 13,4 16,3 17,4 4,7 11,9
VO Kasturi 25,7 17,6 18,4 22,1 26,6 26,1 26,7 31,7 16,5 17,8
VO Rajang 7,1 5,2 6,7 4,4 8,2 5,5 4,2 5,6 2,6 4,5
VO White 10 15 3 5 10 5 12 7 4 6
Burley
Virginia 1,4 1,4 0 0 0 0 0 0 0 0
Total 57 51 36 46 61 50 59 62 28 40
(Tahun)

Sumber: Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Jember (2020),


diolah

a. Karakteristik Petani Tembakau Jember


Secara umum, sebagian besar (60%) petani tembakau berusia
antara 36–57 tahun, Sedangkan petani tembakau yang masuk
dalam kategori muda (usia 20 hingga 37 tahun) sebanyak
25%. Dari 100 responden yang ada, 45% petani tembakau di
Jember memiliki pendidikan yang terbilang rendah, yakni hanya
menamatkan pendidikan di bangku sekolah dasar Sementara,
32,5% lainnya merupakan lulusan SMP dan hanya 22,5% yang
lulus SMA atau perguruan tinggi. Ditinjau dari pengalaman
melakukan usaha tani, hanya 17,5% petani tembakau yang telah
memiliki pengalaman melakukan usaha tani selama 28–43 tahun
(Herminingsih & Rokhani, 2012)

b. Kondisi Budidaya dan Tata Niaga


Tembakau umumnya ditanam pada bulan April–Juni dengan masa
panen 75–90 hari setelah tanam. Proses budidaya tembakau yang
dimulai dari penanaman bibit hingga proses pascapanen di daerah

19
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Jember umumnya tidak dilakukan oleh petani sendiri, tetapi juga


dibantu oleh buruh tani. Keseluruhan proses budidaya tembakau
dapat melibatkan hingga 25 buruh tani yang umumnya berasal
dari tetangga sekitar. Kegiatan yang paling sedikit membutuhkan
tenaga kerja adalah pengaturan air yang dapat dilakukan oleh
hanya 1–2 orang untuk penggarapan lahan tembakau seluas 1 Ha.
Sedangkan kegiatan yang paling banyak membutuhkan tenaga
kerja adalah proses penanaman yang dapat melibatkan hingga 25
buruh tani untuk penanaman pada lahan tembakau seluas 1 Ha.
Dengan kebutuhan buruh tani yang relatif tinggi, proses
budidaya tembakau di Jember dapat menyerap hingga 500 orang
pekerja per kecamatan. Namun demikian, banyaknya jumlah
tenaga kerja yang dibutuhkan dalam proses budidaya tembakau
ini menyebabkan biaya yang dikeluarkan untuk membayar
upah buruh tani menjadi relatif tinggi, mencapai lebih dari
60% dari biaya yang dikeluarkan untuk keseluruhan proses
budidaya tembakau. Proses budidaya tembakau mulai dari proses
penanaman hingga proses pasca-panen pada 1 Ha lahan tembakau
dapat mengeluarkan biaya tenaga kerja hingga Rp 17.000.000.
Untuk memotong tingginya biaya yang dikeluarkan dalam
proses budidaya tembakau, petani umumnya melakukan
pemupukan dasar secara siraman atau kocor yang dinilai lebih
efisien secara biaya karena dapat dilakukan oleh tenaga kerja yang
lebih sedikit. Proses pemupukan ini juga sangat menentukan biaya
yang dikeluarkan oleh petani karena tembakau membutuhkan
hingga tiga kali lipat lebih banyak pupuk dibandingkan padi. Oleh
karena itu, alokasi subsidi pupuk dari pemerintah yang saat ini
dinilai langka menjadi sangat dibutuhkan. Lebih dari itu, untuk
menekan kebutuhan pupuk dalam penanaman tembakau, irigasi
yang berkecukupan juga sangat diperlukan.
Petani tembakau di Jember dapat melakukan penjualan hasil
panen tembakau langsung ke gudang dengan skema kemitraan

20
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

atau melalui tengkulak bagi mereka yang tidak melakukan


kemitraan. Penjualan melalui skema kemitraan umumnya
dilakukan oleh petani besar yang memiliki kemampuan untuk
menimbun dan memiliki koneksi langsung ke gudang. Adapun
petani kecil umumnya melakukan penjualan hasil tani melalui
tengkulak.
Saat ini, terdapat tiga perusahaan yang menjadi gudang
sebagai mitra petani tembakau di Jember yaitu Panduhata,
Sampoerna, dan Bentoel. Perbedaan harga jual yang diperoleh
dari skema kemitraan dan penjualan melalui tengkulak memiliki
perbedaan yang signifikan. Melalui skema kemitraan, harga
jual tembakau berkisar antara Rp 2.600.000–Rp 4.500.000 per
kuintal. Harga ini umumnya ditentukan oleh kualitas tembakau
seperti warna, ukuran, dan kualitas tembakau yang ditentukan
oleh curah hujan, dimana curah hujan yang tinggi menyebabkan
kualitas dan harga tembakau menurun. Lebih dari itu, penilaian
kualitas tembakau yang dinilai sangat subjektif juga menjadikan
harga tembakau dengan skema kemitraan menjadi sangat
bervariasi.
Adapun dengan melakukan penjualan melalui tengkulak,
petani umumnya hanya memperoleh 80% dari harga jual ke
gudang dengan rata-rata Rp 2.000.000 per kuintal. Kendati
perbedaan harga jual yang signifikan, petani tetap memilih untuk
melakukan penjualan melalui tengkulak karena pendapatan
diperoleh secara langsung saat transaksi terjadi. Hal ini berbeda
dengan skema kemitraan dimana petani tidak dapat memperoleh
pembayaran secara langsung. Penundaan pembayaran ini menjadi
masalah penting mengingat bahwa petani memerlukan modal
untuk membayar upah buruh tani.
Selain harga yang lebih tinggi, kemitraan petani dengan
gudang pabrik tembakau memberikan beberapa keuntungan bagi
petani di antaranya adalah harga jual umumnya sudah ditetapkan,

21
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

sehingga petani cenderung memperoleh kepastian harga. Lebih


dari itu, gudang umumnya memberikan bantuan modal bagi
petani dalam proses penanaman tembakau. Namun demikian,
petani juga mengakui bahwa terdapat beberapa kerugian yang
dialami dalam skema kemitraan seperti adanya jaminan yang
harus diberikan oleh petani kepada gudang. Lebih dari itu, jika
gudang mengurangi jumlah tembakau yang ingin dibeli dari petani,
gudang justru menyewa lahan sendiri dan menjadi kompetitor
yang dinilai sangat merugikan petani. Hal ini juga yang menjadi
salah satu faktor petani cenderung enggan untuk melakukan alih
tanam.
Di samping adanya kompetisi dengan gudang, petani
tembakau cenderung enggan untuk melakukan alih tanam
karena petani di Jember sudah sangat terikat dengan tembakau.
Tembakau yang juga merupakan lambang Kabupaten Jember
memiliki nilai budaya tersendiri bagi petani di Jember. Oleh
karena itu, petani cenderung bertahan menanam tembakau
terlepas dari perolehan keuntungan yang semakin menurun dan
ancaman kerugian yang ada. Penanaman tembakau di Jember
cenderung dilakukan secara monokultur, meskipun beberapa
petani melakukan tumpangsari dengan cabai dalam kondisi air
yang terbatas. Terbatasnya jumlah air ini juga menjadi salah satu
kendala untuk melakukan alih tanam di Jember. Keterbatasan air
menjadi faktor gagal tanam bagi beberapa komoditas alternatif
yang dipromosikan seperti cabai, terong, jagung, dan seledri. Lebih
dari itu, harga jual dari komoditas alternatif yang ditawarkan
dinilai relatif lebih tidak menguntungkan dibandingkan dengan
tembakau menjadikan petani tembakau semakin enggan untuk
melakukan alih tanam.
Terlepas dari kegiatan pengendalian tembakau yang
menurunkan jumlah konsumsi rokok, permintaan atas tembakau
di Jember tetap tinggi meskipun kelebihan produksi pada masa-

22
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

masa tertentu seperti masa panen raya. Masa panen raya dapat
menyebabkan penurunan harga yang sangat signifikan mengingat
bahwa jumlah permintaan tidak selalu meningkat mengikuti
jumlah penawaran. Keterbatasan permintaan yang dapat
mendorong anjloknya harga tembakau ini juga tidak terlepas dari
penggunaan produk tembakau impor dalam produksi rokok.

Key Findings

• Pertanian tembakau di Jember merupakan usaha yang padat karya


dengan kebutuhan tenaga kerja mencapai 25 orang per 1 Ha lahan
dan biaya tenaga kerja mencapai > 60% dari biaya produksi
• Penjualan tembakau di Jember dilakukan melalui dua skema yaitu
skema kemitraan dengan gudang dan langsung melalui tengkulak.
Skema kemitraan dinilai menguntungkan secara harga dengan
adanya bantuan permodalan, namun penundaan pembayaran
menjadi keterbatasan utama dalam skema kemitraan, sehingga
masih banyak petani kecil yang belum mampu mengikuti skema
kemitraan
• Meskipun permintaan atas tembakau tetap tinggi, namun harga
sangat ditentukan oleh mekanisme pasar dimana pada masa panen
raya banyak petani yang mengalami kerugian karena anjloknya
harga akibat produksi yang berlebih
• Sebagian besar petani tembakau masih melakukan monokultur
meskipun beberapa telah melakukan tumpang sari dengan
cabai. Sistem irigasi yang minim dan determinasi petani yang
kuat terhadap tembakau menjadi kendala utama untuk alih
tanam tembakau. Sistem irigasi yang buruk menjadikan tanaman
alternatif yang dipromosikan, seperti jagung, cabai, terong, dan
seledri seringkali mengalami gagal tanam.

23
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

For • Keuntungan dan permintaan jauh lebih tinggi


dibandingkan komoditas lain.
• Tembakau masih menjadi tanaman yang paling
baik untuk ditanam pada musim kemarau.
• Tembakau menjadi salah satu tanaman yang
pasarnya relatif lebih pasti karena adanya sistem
kemitraan.
Against • Biaya yang dikeluarkan relatif lebih tinggi
dibandingkan komoditas lain.
• Iklim yang tidak menentu dapat menyebabkan
kualitas dan harga tembakau juga menjadi tidak
menentu.
• Gudang menjadi kompetitor yang merugikan
petani tembakau sehingga tembakau menjadi
relatif tidak menguntungkan.
Obstacle • Determinasi petani yang sangat kuat terhadap
tembakau terlepas dari nilai ekonominya.
• Sistem irigasi yang buruk menyebabkan sulitnya
tanaman lain untuk ditumbuhkan.

c. Evaluasi Program dalam Dukungan terhadap Budidaya,


Tata Niaga, Pengalihan Utilisasi Tembakau, dan Penanaman
Komoditas Alternatif untuk Alih Tanam Tembakau
Aspek Program/Dukungan yang Evaluasi
Sudah Ada
Tata Niaga Pengarahan untuk melaku- Implementasi program sangat
Tembakau kan pembatasan produksi bergantung dengan kooperasi
untuk mencegah anjloknya dari petani karena masih
harga jual tembakau. banyak terdapat petani yang
tidak mematuhi pembatasan
produksi sehingga terjadi ke-
lebihan produksi dan harga
jual tembakau menjadi anjlok.

24
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Budidaya Penggunaan DHC untuk pe- Peruntukan DHC dinilai ma-


dan Tata ningkatan kapasitas petani sih belum optimal karena
Niaga tembakau alokasi dana yang minim dan
Tembakau sebagian besar digunakan
untuk BPJS Kesehatan.
Budidaya Penyuluhan untuk mening- Telah dilakukan secara rutin
Tembakau katkan kapasitas petani oleh Penyuluh Pertanian
tembakau Lapangan (PPL), namun
penyuluhan rutin yang dila-
kukan oleh dinas terkait masih
minim. Pemerintah daerah
Jember sudah membentuk
lembaga untuk memfasilitasi
peningkatan kapasitas petani,
namun programnya belum
berjalan secara maksimal.
Pengalihan Pelatihan alternatif utilisasi Sudah pernah dilakukan di
Utilisasi tembakau bawah Disperindag Provinsi Jawa
Tembakau Timur. Namun implementasinya
pada tingkat kabupaten masih
minim karena lembaga yang
dibentuk masih belum difungsikan
secara optimal, utamanya un-
tuk melanjutkan riset terkait
pengalihan utilisasi tembakau.
Pengalihan Pengalihan utilisasi tem- Salah satu alternatif produk
Utilisasi bakau yang dikembangkan adalah
Tembakau penggunaan tembakau untuk
parfum. Namun demikian
program ini masih dinilai
belum optimal karena keter-
batasan permintaan.
Penanaman Pemasaran untuk tanaman Untuk mempermudah pemasar-
Komoditas alternatif tembakau an tanaman alternatif tembakau
Alternatif sudah ada sistem kemitraan bagi
untuk Alih penjualan tanaman jagung yang
T a n a m merupakan salah satu alternatif
Tembakau utama yang dipromosikan.

25
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

d. Program/Dukungan yang Dibutuhkan untuk Budidaya, Tata


Niaga, Pengalihan Utilisasi Tembakau, dan Penanaman
Komoditas Alternatif untuk Alih Tanam Tembakau
Aspek Program/Dukungan yang Dibutuhkan
Budidaya Tembakau • Penambahan jumlah subsidi pupuk.
• Peningkatan infrastruktur transportasi
untuk menekan biaya produksi.
Tata Niaga Tembakau • Pembatasan impor tembakau.
• Jaminan harga tembakau.
Pengalihan Utilisasi • Penyediaan pasar bagi produk alternatif
Tembakau sehingga permintaan relatif lebih pasti
sebagaimana permintaan tembakau.
• Penyediaan sarana dan prasarana yang
dibutuhkan dalam proses produksi pro-
duk alternatif.

Penanaman Komoditas • Penyediaan saluran irigasi melalui pem-


Alternatif untuk Alih buatan sumur bor.
Tanam Tembakau • Penyediaan kemitraan untuk penjualan
komoditas alternatif tembakau.

2.1.3.2 Lombok Timur

Berdasarkan data tiga tahun terakhir, produktivitas tanaman


tembakau di Kabupaten Lombok Timur sempat menurun pada
tahun 2016 dan kembali meningkat pada tahun 2017. Pada tahun
2017, produktivitas tanaman tembakau di Kabupaten Lombok
Timur mencapai 0,9 ton/hektar.

26
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Sumber: Statistik Tembakau Kementerian Pertanian (2017), diolah


Gambar 2.3 Grafik Produktivitas Tanaman Tembakau Kabupaten
Lombok Timur Tahun 2015–2017

a. Kondisi Budidaya dan Tata Niaga


Jenis tembakau yang ditanam secara luas di Lombok Timur di
antaranya adalah virginia, rakyat dan kasturi. Proses tanam
hingga panen tembakau di Lombok Timur umumnya memakan
waktu hingga enam bulan dan dilakukan selama musim kemarau.
Pada enam bulan lainnya di musim penghujan, umumnya petani
tembakau menanam padi. Budidaya tembakau di Lombok Timur
relatif tidak memerlukan tenaga kerja yang banyak dimana untuk
lahan yang tidak luas, pemilik dapat menggarap sendiri dengan
waktu kerja yang membutuhkan 1–7 jam/hari bergantung dengan
proses budidaya yang dilakukan.
Buruh tani umumnya sangat diperlukan pada proses pasca-
panen, dimana proses ini membutuhkan waktu kerja 24 jam/
hari sehingga perlu dilakukan secara bergiliran. Kendati tidak
memerlukan tenaga kerja yang banyak, biaya yang diperlukan
untuk membayar upah tenaga kerja dinilai tinggi, mencapai lebih

27
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

dari 50% dari total biaya yang dikeluarkan oleh petani. Lebih dari
itu, biaya budidaya tembakau di Lombok Timur juga dinilai cukup
tinggi. Petani di Lombok Timur menggunakan strategi membeli
daun tembakau basah yang kemudian dapat diolah menjadi
tembakau omprong (oven) dari luar desa untuk dapat memangkas
biaya usaha tani.
Dengan tingginya biaya yang dikeluarkan dalam proses
produksi di Lombok Timur, budidaya tembakau dinilai tidak lagi
menguntungkan. Hal ini karena harga jual tembakau yang terus
menurun dari tahun ke tahun. Kondisi ini juga diperburuk dengan
putusnya kemitraan petani tembakau virginia dengan mitra,
dimana saat ini mitra hanya membeli tembakau rakyat. Meskipun
saat ini terdapat hingga 13 perusahaan mitra yang membeli
tembakau di Lombok Timur, namun permintaan atas tembakau
virginia terus menurun. Oleh karena itu, meskipun Lombok Timur
merupakan penghasil utama tembakau virginia di Indonesia—
yang merupakan jenis tembakau yang paling banyak diimpor—
pengalihan pada alternatif komoditas tembakau menjadi sangat
diperlukan.
Di antara komoditas alternatif yang dapat ditanam di
Lombok Timur adalah tanaman palawija seperti kedelai, ubi,
singkong, kacang tanah, dan jagung, serta tanaman hortikultura
seperti tomat, cabai, mentimun, buncis, kacang panjang, melon,
semangka, komak, dan terong. Salah satu kelebihan menanam
komoditas alternatif di antaranya adalah biaya yang relatif
rendah dengan waktu kerja yang relatif lebih singkat. Hal ini
karena budidaya komoditas alternatif pada lahan kurang dari
0,5 Ha tidak memerlukan tambahan tenaga kerja. Lebih dari itu,
tembakau merupakan tanaman yang sangat sensitif terhadap
perubahan iklim dimana kondisi iklim sangat memengaruhi
kualitas dan harga tembakau. Melihat kondisi iklim yang semakin
tidak menentu, mendorong ekstensifikasi penanaman komoditas

28
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

alternatif tembakau merupakan salah satu strategi yang sangat


penting untuk meningkatkan kesejahteraan petani di Lombok
Timur.
Untuk mendorong akselerasi ekstensifikasi alih tanam
tembakau, daerah Lombok Timur masih memerlukan banyak
dukungan yang cukup masif baik dari sisi pembangunan sarana
dan prasarana fisik maupun bantuan permodalan bagi petani.
Di antara infrastruktur, kunci yang sangat diperlukan dalam alih
tanam maupun diversifikasi tembakau adalah saluran irigasi.
Pembatasan produksi tembakau virginia oleh mitra dan terus
menurunnya harga tembakau telah mendorong petani tembakau
di Lombok Timur untuk melakukan alih tanam pada komoditas
alternatif seperti jagung dan melon. Namun demikian, sulitnya
irigasi pada musim kemarau—yang merupakan musim tanam
tembakau—masih menjadi kendala utama bagi petani tembakau
untuk melakukan alih tanam.
Infrastruktur lainnya yang juga sangat diperlukan dalam alih
tanam adalah pembangunan jalan. Pembangunan dan perbaikan
jalan utamanya akan mempermudah aksesibilitas petani dalam
proses pemasaran produk. Di samping keterbatasan infrastruktur,
permasalahan lainnya yang menjadi kendala utama bagi petani
Lombok Timur untuk melakukan alih tanam adalah keterbatasan
modal. Kecenderungan penurunan lahan tembakau di Lombok
Timur dinilai tidak hanya terjadi karena penurunan permintaan
atas tembakau, namun juga keterbatasan modal petani. Hal ini
juga menjadikan pertanian tembakau di Lombok Timur menjadi
kurang berkelanjutan, dimana petani hanya bercocok tanam
pada musim tanam tembakau saja dan cenderung menganggur
pada waktu lainnya. Selain itu, untuk mendorong alih tanam
tembakau di Lombok Timur, kemitraan dalam penjualan hasil
tanam komoditas alternatif juga sangat diperlukan. Hal ini untuk
mencegah jatuhnya harga komoditas dan memberikan kepastian

29
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

pasar bagi petani yang akan melakukan alih tanam.


Meskipun alih tanam tembakau sangat diperlukan di daerah
Lombok Timur, namun keterikatan petani terhadap tanaman
tembakau yang dinilai memiliki nilai jual yang tinggi menjadi salah
satu hambatan dalam mendorong alih tanam di Lombok Timur.
Lombok Timur secara geografis pada dasarnya sangat cocok untuk
ditanami tembakau, terutama tembakau virginia. Tembakau juga
menjadi penyumbang terbesar terhadap Pendapatan Asli Daerah
(PAD) Kabupaten Lombok Timur. Oleh karena itu, tembakau
masih menjadi komoditi unggulan daerah Lombok Timur dan
alih tanam belum menjadi preferensi petani. Namun demikian,
potensi tembakau di Lombok Timur ini juga belum didukung
dengan pengembangan pengalihan utilisasi tembakau untuk
produk selain rokok.
Selain alih tanam, diversifikasi tembakau di Lombok Timur
pun masih cenderung sulit dilakukan. Walaupun telah ada beberapa
petani yang melakukan tumpang sari tembakau dengan bawang
merah, namun sebagian besar petani masih menanam tembakau
secara monokultur. Hal ini dikarenakan diversifikasi dinilai dapat
mengganggu kualitas tembakau. Misalnya tumpang sari dengan
tanaman cabai yang merupakan inang dari virus tembakau dapat
merusak tembakau dan meningkatkan biaya usaha tani tembakau.
Oleh karena itu, sebagian petani masih memiliki preferensi yang
cukup tinggi untuk melanjutkan budidaya tembakau.
Untuk memfasilitasi petani yang ingin melanjutkan budidaya
tembakau, beberapa hal yang perlu diperhatikan di antaranya
adalah peningkatan bantuan sarana dan prasarana meliputi
benih, pupuk, dan saprotan. Selain fasilitas berupa sarana-
prasarana, permodalan juga masih menjadi masalah utama
bagi petani tembakau. Penyaluran Dana Bagi Hasil Cukai Hasil
Tembakau (DBHCHT) bagi peningkatan kapasitas petani dinilai
masih lambat, kurang tepat sasaran, dan seringkali disalurkan

30
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

pada waktu yang kurang tepat. Salah satu usulan utama yang
direkomendasikan untuk bantuan permodalan petani sebagai
alternatif DBH CHT di antaranya adalah pembentukan Koperasi
Khusus Petani Tembakau.
Di samping DBH CHT, dukungan untuk peningkatan kapasitas
petani tembakau di Lombok Timur juga diatur dalam Peraturan
Daerah (Perda) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) No. 4 tahun
2006. Perda ini memfasilitasi terkait dengan kepastian harga bagi
petani tembakau virginia dengan menyebutkan Tim Pembina
dan Tim Pengendali sebagai institusi yang berwenang mengatur
tingkat harga dasar dalam hal musyawarah antara petani dan
mitra tidak mencapai mufakat. Perda ini juga mengatur bahwa
Pemerintah Daerah (Pemda) bersama dengan Badan Usaha
menjadi pihak yang bertanggung jawab untuk menyelenggarakan
pembinaan bagi para petani tembakau dengan pengendalian
dilakukan bawah Pemda. Namun demikian, implementasi Perda
ini dinilai kurang optimal karena hanya mengatur tentang
tembakau virginia dan pada kenyataannya harga tembakau juga
terus menurun dengan kurang memperhatikan kesejahteraan
petani. Sanksi yang diberikan bagi mitra yang melanggar aturan
pun dinilai belum tegas sehingga memberikan celah bagi mitra
untuk melanggar perjanjian dengan petani.
Key Findings
• Potensi tembakau di Lombok Timur belum diimbangi dengan
pengembangan produk alternatif untuk pengalihan utilisasi
tembakau.
• Implementasi dua kebijakan utama yang mendukung pertanian
tembakau di Lombok Timur yaitu DBHCHT dan Perda Provinsi NTB
No. 4 tahun 2006 dinilai masih kurang optimal. Penyaluran DBHCHT
dinilai seringkali tidak tepat waktu dan kurang tepat sasaran.
Adapun implementasi Perda dinilai masih memberikan celah bagi
perusahaan mitra untuk melanggar regulasi yang ada dan pada
akhirnya mengabaikan kesejahteraan petani.

31
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

• Permintaan atas tembakau di Lombok Timur, terutama tembakau


virginia, terus menurun mengikuti pembatasan produksi dari mitra.
• Di Lombok Timur, tembakau menjadi tanaman yang budidayanya
membutuhkan waktu dan upaya ekstra, mendorong kepada
tingginya biaya usaha tani tembakau dengan biaya tenaga kerja
mencapai > 50% biaya tersebut.
• Untuk menekan biaya usaha tani yang tinggi sebagian besar petani
tembakau di Lombok Timur saat ini membeli tembakau basah dari
luar desa untuk kemudian diolah menjadi daun kering (krosok).
• Biaya usaha tani tembakau yang tinggi diikuti dengan harga tembakau
yang terus menurun mendesak petani tembakau yang terus merugi
untuk melakukan alih tanam kepada komoditas alternatif tembakau.
Diantara beberapa komoditas yang diusulkan adalah melon, jagung,
dan semangka. Selain alih tanam, upaya diversifikasi juga perlu
dilakukan. Beberapa komoditas untuk diversifikasi tembakau di
antaranya adalah mentimun dan bawang merah.
• Dukungan yang paling diperlukan untuk melakukan alih tanam di
Lombok Timur di antaranya adalah pembangunan saluran irigasi,
perbaikan infrastruktur transportasi, dan penyediaan modal untuk
pembukaan lahan yang berkelanjutan.
• Dukungan yang diperlukan untuk meningkatkan kapasitas petani
tembakau di Lombok Timur di antaranya adalah dukungan sarana
dan prasarana seperti saprotan, pupuk, dan benih serta bantuan
permodalan.
• Hambatan dalam melakukan alih tanam tembakau di Lombok
Timur di antaranya adalah masih kuatnya keterikatan petani di
Lombok Timur dengan tembakau yang dinilai sebagai komoditas
yang memiliki nilai jual tinggi dan sulitnya melakukan diversifikasi
karena pembatasan dari mitra dan alternatif komoditas diversifikasi
menurunkan kualitas tembakau.

32
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

For • Lombok Timur merupakan penghasil


tembakau Virginia yang menjadi tembakau
yang paling banyak diimpor dan memiliki
nilai daya saing secara internasional.
• Telah terdapat Perda yang mengatur
tentang harga dasar yang menjadi dasar
hukum untuk memberikan kepastian
harga bagi petani.
Against • Harga tembakau di Lombok Timur terus
mengalami penurunan.
• Biaya produksi yang sangat tinggi.
• Terdapat penurunan kuota pembelian
tembakau Virginia oleh mitra.
• Kualitas yang menentukan harga tem-
bakau sangat dipengaruhi oleh kondisi
iklim yang saat ini dinilai semakin tidak
menentu.
• Petani saat ini sudah tidak lagi membudi-
dayakan tembakau dari awal (proses
pembibitan) karena sebagian besar me-
milih membeli daun basah untuk diolah
menjadi daun kering (krosok).
Obstacle • Petani masih menilai bahwa tembakau
merupakan tanaman yang sangat meng-
untungkan dengan nilai jual yang tinggi
• Pembatasan diversifikasi oleh mitra
karena komoditas yang ada dinilai dapat
menurunkan kualitas tembakau.

33
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

b. Evaluasi Program dalam Dukungan terhadap Budidaya,


Tata Niaga, Pengalihan Utilisasi Tembakau, dan Penanaman
Komoditas Alternatif untuk Alih Tanam Tembakau
Aspek Program/Dukungan Evaluasi
yang Sudah Ada
Budidaya dan Penyaluran DBHCHT se- Penyaluran DBHCHT dinilai
Tata Niaga besar Rp 600.000/Ha/ seringkali terlambat dan kurang
Tembakau tahun dengan maksimal tepat sasaran. DBHCHT sangat
pengajuan 2 Ha per KK diperlukan oleh petani sebagai
bentuk permodalan karena salah
satu masalah utama bagi petani
tembakau di Lombok Timur
adalah keterbatasan modal.
Budidaya dan Pembinaan, Pengawas- Pembinaan dan pendamping-
Tata Niaga an, dan Pemasaran ber- an dari pemerintah bagi petani
Tembakau dasarkan Amanat Perda tembakau dinilai masih kurang
No. 4 tahun 2006 maksimal dan tidak dirasakan
secara merata oleh seluruh petani.
Tata Niaga Program kemitraan Penetapan harga telah diatur
Tembakau dengan perusahaan dalam Perda No. 4 tahun 2006
dinilai masih memiliki banyak
celah yang menyebabkan per-
usahaan mitra dapat melanggar
ketentuan dan memainkan
harga tembakau. Mitra saat ini
membatasi kuota pembelian
tembakau virginia. Mitra hanya
berperan sebagai pembeli
akhir dan cenderung kurang
membantu dalam proses budi-
daya tembakau.
P e n a n a m a n Pengarahan untuk me- Pengarahan untuk alih tanam
Komoditas Al- lakukan alih tanam dari telah digaungkan sejak lama,
ternatif untuk tembakau namun demikian dari Pemda be-
Alih Tanam lum ada langkah konkret untuk
Tembakau mendukung alih tanam dari
tembakau.

34
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

c. Program/Dukungan yang Dibutuhkan untuk Budidaya, Tata


Niaga, Pengalihan Utilisasi Tembakau, dan Penanaman
Komoditas Alternatif untuk Alih Tanam Tembakau
Aspek Program/Dukungan yang Dibutuhkan
Budidaya Tembakau • Sarana dan prasarana seperti saprotan,
pupuk, dan benih.
• Bantuan permodalan misalnya melalui
DBHCHT, program kemitraan, dan
Koperasi Khusus Petani Tembakau.

Tata Niaga Tembakau • Optimalisasi program kemitraan yang


telah berlangsung sehingga tidak terjadi
penurunan kuota pembelian.
• Penegasan sanksi bagi perusahaan mitra
yang melanggar ketentuan jaminan harga
dasar dalam Perda No. 4 tahun 2006.

Pengalihan Utilisasi • Hingga saat ini belum ada dorongan


Tembakau khusus baik dari pemerintah, petani,
maupun APTI untuk melakukan
pengalihan utilisasi tembakau. Melihat
tembakau di Lombok Timur yang sangat
potensial, diperlukan program/dukungan
untuk mengembangkan produk yang
dapat menjadi alternatif pengalihan
utilisasi tembakau.
Penanaman Komoditas • Jaminan harga pasar dan kemitraan untuk
Alternatif untuk Alih mencegah produksi yang berlebihan dan
Tanam Tembakau jatuhnya harga.
• Saluran irigasi.
• Pembangunan jalan dan kemudahan
infrastruktur transportasi lainnya.
• Bantuan permodalan terutama dalam
proses awal budidaya komoditas
alternatif.

35
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

2.1.3.3 Magelang

Produktivitas tanaman Tembakau Rajangan Kering di Kabupaten


Magelang mengalami penurunan pada tahun 2017 dan 2018,
namun kembali meningkat pada tahun 2019. Pada tahun 2018,
produktivitas Tembakau Rajangan Kering sebesar 0,54 ton/
hektar, kemudian meningkat menjadi 0,74 ton/hektar di tahun
2019.

Sumber: Dinas Pertanian Kabupaten Magelang 2020, diolah


Gambar 2.4 Grafik Produktivitas Tanaman Tembakau Rajangan Kering
Kabupaten Magelang Tahun 2016–2019

a. Kondisi Budidaya dan Tata Niaga


Tembakau di Kota Magelang hanya dibudidayakan pada daerah
dataran tinggi dengan tinggi 800–1000 mdpl. Masa tanam
tembakau dimulai dari bulan April dan berakhir pada bulan
September. Meskipun tembakau menjadi tanaman yang sangat

36
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

cocok untuk ditanam pada musim kemarau dan perawatannya


relatif lebih mudah, namun saat ini tembakau tidak lagi menjadi
tanaman primadona di Magelang. Hal ini terutama didorong
oleh penurunan produktivitas tembakau sejak tahun 2013.
Penurunan produktivitas ini utamanya disebabkan oleh semakin
tidak menentunya kondisi iklim di Magelang. Oleh karena
itu, diversifikasi maupun alih tanam menjadi hal yang telah
dipraktikkan secara luas oleh petani tembakau di Magelang. Pada
ketinggian 800–1000 mdpl, petani umumnya melakukan tumpang
sari tembakau dengan kopi Arabica atau sayur-sayuran yang
cocok untuk ditanam di dataran tinggi seperti bawang merah atau
bawang putih. Lebih dari itu, tidak ada lagi ditemukan petani yang
membudidayakan tembakau pada ketinggian di bawah 800 mdpl.
Selain faktor cuaca, faktor yang juga mendorong petani
tembakau di Magelang untuk melakukan alih tanam di antaranya
adalah semakin tidak menentunya harga tembakau. Harga
tembakau yang sangat bergantung dengan kualitas dan penilaian
dari grader di Magelang dapat berkisar antara Rp 15.000 hingga
Rp 1.500.000 per kg dengan rata-rata Rp 300.000 per kg.
Perbedaan harga yang sangat signifikan dengan penilaian kualitas
yang relatif subjektif ini menjadikan banyak petani tembakau
hanya memperoleh break-even point (BEP), tanpa keuntungan.
Biaya yang dikeluarkan untuk budidaya tembakau rata-rata adalah
Rp 1.500.000 per Are. Meskipun biaya relatif rendah karena
sedikitnya tenaga yang dibutuhkan untuk menanam tembakau,
BEP dapat dinilai seringkali terjadi karena rantai pasokan
tembakau yang sangat panjang.
Dalam proses penjualannya, petani umumnya menanggung
seluruh biaya proses pasca panen hingga siap dipasarkan. Petani
bahkan menanggung biaya keranjang dan biaya transportasi.
Tembakau yang sudah siap dijual diberikan kepada pengepul
(tengkulak), diteruskan kepada grader untuk kemudian diberikan

37
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

kepada pabrik. Apabila dalam proses uji kelayakan grader menilai


kualitas tidak sesuai dengan permintaan gudang/pabrik, maka ada
potensi bahwa pabrik tidak jadi membeli tembakau yang sudah
disiapkan oleh petani. Lebih dari itu, dalam proses penjualan
tembakau kepada pabrik, pabrik akan mengurangi penghitungan
berat tembakau hingga 15% dari berat aslinya. Proses ini dinilai
sangat merugikan bagi petani.
Faktor cuaca dan harga yang tidak menentu menjadi alasan
utama banyaknya petani yang meminimalisir penanaman
tembakau. Tembakau saat ini hanya ditanam secara tumpang sari
dan tidak menjadi komoditas utama bagi petani Magelang. Hal
ini menunjukkan bahwa petani Magelang pada dasarnya sudah
memiliki kesiapan yang cukup untuk melakukan alih tanam dari
tembakau. Pemda juga dinilai telah mendorong petani untuk
melakukan alih tanam. Saat ini, pemerintah khususnya Dinas
Pertanian daerah setempat telah rutin memfasilitasi penyuluhan
bagi petani secara keseluruhan. Meskipun demikian, penyuluhan
dinilai belum cukup untuk mendorong alih tanam tembakau
secara massal di Magelang.
Infrastruktur seperti penyediaan saluran irigasi menjadi
salah satu kebutuhan utama. Hal ini karena komoditas alternatif
tembakau umumnya membutuhkan pengairan yang relatif
lebih banyak dibandingkan tembakau. Bantuan pengairan pada
dasarnya telah difasilitasi oleh pemerintah dengan pembentukan
embung. Namun demikian, distribusinya dinilai masih kurang
merata. Selain pengairan, pendampingan biaya terutama untuk
perolehan bibit yang unggul juga menjadi salah satu kebutuhan
utama dalam proses alih tanam dari tembakau.

38
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Key Findings
• Tembakau di Magelang saat ini sudah tidak menjadi komoditas
unggulan, terutama karena penurunan produktivitas akibat
ketidakpastian cuaca. Saat ini tembakau hanya ditanam di daerah
dataran tinggi secara tumpang sari dengan kopi Arabica atau sayuran
seperti bawang merah dan bawang putih.
• Harga tembakau di Magelang sangat tidak menentu menyebabkan
petani seringkali hanya memperoleh BEP.
• Rantai pasokan tembakau yang panjang, penilaian kualitas dan
kuantitas oleh pabrik yang relatif subjektif, dan biaya pasca panen
yang harus ditanggung oleh petani, dinilai sangat merugikan petani
• Meskipun hanya memperoleh BEP, petani umumnya tetap bertahan
menanam tembakau karena biaya dan tenaga yang dikeluarkan
untuk budidaya tembakau relatif lebih sedikit.
• Untuk mendorong alih tanam secara massal, dukungan yang
sangat diperlukan diantaranya adalah saluran irigasi dan bantuan
permodalan dalam penyediaan bibit.

For • Perawatan tembakau relatif lebih mudah


terutama karena membutuhkan air yang
lebih sedikit.
• Menjadi tanaman yang baik untuk di-
tanam pada musim kemarau.

Against • Sulitnya memprediksi kondisi cuaca


dalam satu dekade terakhir menyebabkan
produktivitas tembakau terus menurun.
• Rantai pasokan yang sangat panjang
dalam tata niaga tembakau sangat meru-
gikan petani.
• Secara umum, tembakau tidak memberi-
kan keuntungan bagi petani-petani hanya
memperoleh BEP.

39
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Obstacle • Petani memiliki kecenderungan untuk


ingin tetap menanam tembakau karena
menganggap tembakau merupakan ko-
moditas yang perawatannya mudah–
meskipun dalam kondisi BEP dan dengan
harga jual yang tidak menentu.

b. Evaluasi Program dalam Dukungan terhadap Budidaya,


Tata Niaga, Pengalihan Utilisasi Tembakau, dan Penanaman
Komoditas Alternatif untuk Alih Tanam Tembakau
Aspek Program/Dukungan Evaluasi
yang Sudah Ada
Budidaya Penyuluhan pertanian Secara umum, program penyu-
Tembakau secara rutin luhan pertanian dinilai telah
berlangsung cukup baik dan
cukup membantu petani da-
lam meningkatkan kapasitas
bercocoktanamnya.

Penanaman Penyediaan saluran Meskipun telah terdapat penye-


Komoditas irigasi diaan saluran irigasi berupa
Alternatif embung untuk mempermudah
untuk Alih pengairan komoditas alternatif
Tanam tembakau, namun distribusinya
Tembakau dinilai masih kurang merata dan
hanya dirasakan oleh sebagian
kecil petani.

40
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

c. Program/Dukungan yang Dibutuhkan untuk Budidaya, Tata


Niaga, Pengalihan Utilisasi Tembakau, dan Penanaman
Komoditas Alternatif untuk Alih Tanam Tembakau
Aspek Program/Dukungan yang Dibutuhkan
Penanaman Komoditas • Peningkatan penyediaan saluran irigasi
Alternatif untuk Alih secara adil dan merata.
Tanam Tembakau • Bantuan permodalan dalam proses pem-
bibitan untuk komoditas alternative tem-
bakau.

2.1.3.4 Pamekasan
Jika angka produktivitas tembakau pada tahun 2015 mencapai
0,6 ton/hektar, dapat dikatakan bahwa produktivitas tanaman
tembakau di Kabupaten Pamekasan mengalami penurunan
setelahnya pada tahun 2016 dan 2017.

Sumber: Statistik Tembakau, Ditjen Perkebunan Kementerian Pertanian (2015–


2017), diolah
Gambar 2.5 Grafik Produktivitas Tanaman Tembakau Kabupaten
Pamekasan Tahun 2015–2017

41
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

a. Kondisi Budidaya dan Tata Niaga


Tembakau di Pamekasan umumnya mulai ditanam pada akhir
bulan Mei hingga awal bulan Juni dan dipanen dalam masa tiga
bulan. Pada masa tanam tembakau, tembakau umumnya ditanam
secara monokultur. Adapun di luar masa tanam, tembakau
biasanya dapat ditanam secara tumpang sari dengan jagung dan
cabai. Jenis tembakau yang paling banyak ditanam di daerah
Pamekasan adalah tembakau prancak 95, meskipun sebagian
petani masih menanam jenis lainnya seperti cangkring dan jepon.
Tembakau prancak 95 menjadi jenis yang paling banyak ditanam
karena merupakan varietas yang didorong budidayanya oleh
Dinas Pertanian dengan bibit yang juga disediakan oleh Dinas
melalui kelompok tani. Dinas Pertanian mendorong budidaya
prancak 95 karena jenis ini merupakan jenis tembakau yang
paling diminati oleh pabrik. Namun demikian, jenis prancak 95
dinilai cukup merugikan petani karena daun yang lebih kecil dan
hasil yang lebih sedikit. Hal ini diduga disebabkan karena teknik
pemupukan dan penyiraman oleh petani yang sebagian masih
tidak sesuai dengan anjuran Dinas Pertanian.
Disamping penyediaan pupuk, Dinas Pertanian juga
menyediakan bantuan lainnya seperti modal dan bantuan pupuk,
meskipun bantuan ini belum dirasakan secara merata oleh semua
petani. Meskipun telah terdapat bantuan biaya produksi dari
Dinas Pertanian, namun petani menilai biaya usaha tani tembakau
masih sangat tinggi dan tidak sesuai dengan nilai jualnya. Biaya
tenaga kerja menjadi salah satu biaya yang pengeluarannya cukup
tinggi dalam produksi tembakau di Pamekasan, dimana dalam
satu hari kerja, upah satu orang buruh tani dapat mencapai hingga
Rp 150.000.
Namun demikian, sebagian petani masih tidak menyadari
tingginya biaya produksi tembakau karena banyak petani yang
tidak benar-benar melakukan penghitungan total biaya produksi

42
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

yang perlu dikeluarkan. Tingginya biaya ini dinilai sangat tidak


sesuai dengan harga jual tembakau yang sangat rendah dan saat
ini terus menurun. Terlepas dari harga rokok yang terus naik,
harga tembakau di Pamekasan tidak kunjung meningkat dengan
tembakau paling tinggi dihargai hanya Rp 54.000/kg. Angka ini
pun masih jauh dari untung dan bahkan hampir merugi.
Harga tembakau di Pamekasan sangat ditentukan oleh
kualitas—dinilai dari aroma, pegangan, dan warna—yang diuji
secara subjektif oleh grader. Hal ini yang menyebabkan harga
tembakau sangat tidak menentu. Meskipun Pemda memegang
peran untuk memediasi penentuan BEP sebagai harga minimum
tembakau antara pabrik dengan organisasi kelompok petani,
namun harga tembakau pada akhirnya tetap ditentukan oleh
kualitasnya. Selain dari segi kualitas, harga tembakau juga sangat
ditentukan oleh tingkat permintaan. Petani akan memperoleh
harga yang relatif tinggi apabila memiliki kemampuan untuk
panen pada saat permintaan sedang meningkat. Sebaliknya,
bagi petani yang panen pada saat permintaan sedang lemah,
maka akan memperoleh harga yang sangat rendah. Kondisi
ketidakpastian harga tembakau di Pamekasan juga diperburuk
dengan tidak adanya perbedaan antara harga tembakau hasil
daerah pegunungan dengan dataran rendah/sawah, meskipun
keduanya secara kualitas sangat jauh berbeda.
Harga rendah yang diterima petani juga disebabkan oleh
rantai pasokan yang tidak langsung dipasok ke gudang. Tembakau
di Pamekasan dipasarkan melalui tengkulak sebelum kemudian
dimasukkan ke gudang, dimana dalam proses ini tengkulak
memiliki kuasa untuk mempermainkan harga tembakau sehingga
pada akhirnya harga yang diterima petani tidak sesuai dengan
yang semestinya. Skema ini dikenal dengan skema koalisi gudang.
Sebelum skema koalisi gudang diberlakukan, pemasaran tembakau
menggunakan skema kemitraan. Dalam skema kemitraan, proses

43
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

budidaya tembakau sejak pembibitan hingga pengemasan


umumnya ditinjau dan diawasi. Namun demikian, program
kemitraan memiliki persyaratan yang lebih rumit seperti dalam
pengemasan. Lebih dari itu, jumlah petani yang boleh bermitra
umumnya dibatasi. Oleh karena itu, program ini kemudian diganti
dengan program koalisi gudang yang implementasinya dilakukan
di bawah pengawasan Pemda.
Kondisi harga tembakau yang cenderung melemahkan
posisi petani mendesak kebutuhan untuk mendorong alih
tanam di daerah Pamekasan. Di antara alternatif komoditas
yang dibudidayakan oleh petani tembakau adalah bawang
dan cabai. Namun demikian, kedua komoditas tersebut dinilai
lebih merugikan petani karena harga jual yang tidak mencapai
BEP. Alternatif komoditas lainnya yang dipromosikan oleh
PPL di antaranya adalah tomat, sawi, dan kangkung. Untuk
dapat mendorong keberhasilan alih tanam tersebut, beberapa
infrastruktur vital yang perlu dikembangkan di antaranya
adalah saluran irigasi seperti sumur pompa dan jalan yang
mempermudah akses ke desa serta memudahkan pemasaran
produk hasil usaha tani. Lebih dari itu, dukungan dalam hal
pemasaran dan promosi hasil pertanian selain tembakau juga
dinilai perlu untuk mendorong petani melakukan alih tanam.
Meskipun mendorong alih tanam menjadi sangat penting
di Pamekasan, namun budidaya tembakau di Pamekasan tetap
memerlukan dukungan. Terlepas dari harga tembakau yang sangat
tidak menentu dan cenderung terus menurun, namun tembakau
di Pamekasan masih menjadi komoditas unggulan. Di samping
karena determinansi petani dan masyarakat yang sangat kuat
terhadap tembakau, secara aroma, tembakau Pamekasan tidak
bisa disubstitusi dengan tembakau lainnya sehingga permintaan
terhadap tembakau ini relatif tinggi dengan setidaknya sepuluh
perwakilan pabrik rokok besar melakukan permintaan secara

44
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

tetap setiap tahunnya. Untuk mendukung posisi petani dalam


pemasaran tembakau kepada pabrik rokok, hal yang perlu
dikembangkan diantaranya adalah alat uji tembakau untuk
mengurangi subjektivitas grader dalam menilai kualitas tembakau.
Adapun untuk memaksimalkan potensi pertanian tembakau
di Pamekasan, pengembangan produk hasil tembakau lainnya
sebagai alternatif dari rokok juga sangat diperlukan. Jala minyak
atsiri menjadi salah satu komoditas yang pernah diujicoba di
Pamekasan. Namun, penjualan ini dinilai kurang berhasil karena
serapan yang sangat kecil. Untuk mengembangkan produk
alternatif lainnya, fasilitas berupa laboratorium guna meneliti
utilisasi tembakau menjadi salah satu hal utama yang dibutuhkan
di Pamekasan.
Key Findings
• Tembakau prancak 95 sebagai tembakau yang paling banyak
ditanam di daerah Pamekasan masih memiliki kualitas yang
kurang baik. Hal ini terutama berkaitan dengan teknik pemupukan
dan penyiraman yang dinilai masih kurang sesuai dengan arahan
Dinas Pertanian.
• Meskipun harga cenderung tidak menentu dan terus menurun,
namun tembakau masih menjadi komoditas unggulan di Pamekasan
karena aromanya yang khas.
• Biaya usaha tani yang diperlukan untuk tembakau masih sangat
tinggi dengan biaya upah tenaga kerja mencapai hingga Rp 150.000
per orang per hari. Biaya yang tinggi tidak diimbangi dengan
harga jual yang sesuai. Meskipun terjadi kenaikan harga rokok,
namun harga jual tembakau tidak kunjung meningkat dan justru
mengalami kecenderungan menurun.
• Harga tembakau di Pamekasan sangat tidak menentu. Di antara
faktor yang menentukan harga tembakau di Pamekasan adalah
kualitas yang diuji oleh grader—dinilai sangat subjektif, permainan
harga oleh tengkulak, dan jumlah permintaan.
• Hambatan dalam melakukan alih tanam di antaranya adalah karena
faktor tanaman yang menjadi tumpang sari tembakau seperti cabai
dan bawang saat ini dinilai kurang menguntungkan secara ekonomi.

45
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

• Untuk mendorong alih tanam ke alternatif komoditas yang disarankan


seperti tomat, sawi, dan kangkung, maka infrastruktur vital yang
diperlukan di antaranya adalah saluran irigasi berupa sumur pompa
dan pembangunan jalan. Dukungan lainnya yang diperlukan adalah
dukungan dalam pemasaran hasil tani dari komoditas alternatif.
• Untuk mendukung pertanian tembakau di Pamekasan dalam
hal pemasarannya kepada industri rokok dukungan yang paling
diperlukan alat uji kualitas guna menghindari penilaian subjektif
dari grader.
• Alih utilisasi tembakau pernah diujicobakan kepada jala minyak
atsiri, namun penyerapannya masih kurang maksimal. Untuk
mengembangkan alih utilisasi tembakau, pengembangan fasilitas
laboratorium akan diperlukan.

For • Tembakau prancak 95 yang dibudidayakan


secara luas menjadi tembakau yang banyak
diminati oleh pabrik.
• Tembakau di Pamekasan memiliki aroma khas
yang sulit digantikan.

Against • Harga tembakau semakin tidak menentu


akibat penentuan kualitas yang cenderung
subjektif, permainan harga oleh tengkulak,
dan naik turunnya permintaan.

Obstacle • Kurangnya saluran irigasi.


• Kurangnya infrastruktur transportasi untuk
pemasaran hasil usaha tani dan aksesibilitas
ke desa.

46
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

b. Evaluasi Program dalam Dukungan terhadap Budidaya,


Tata Niaga, Pengalihan Utilisasi Tembakau, dan Penanaman
Komoditas Alternatif untuk Alih Tanam Tembakau

Aspek Program/Dukungan Evaluasi


yang Sudah Ada
Budidaya Program Sekolah Program penyuluhan untuk
Tembakau Lapang meningkatkan kapasitas petani
telah dilaksanakan secara rutin
mulai dari proses penangkaran
benih hingga proses pascapanen.

Budidaya Arahan dari Dinas Petani cenderung enggan untuk


Tembakau Pertanian untuk mem- menanam Prancak 95 karena
budidayakan prancak dinilai menghasilkan daun yang
95 sedikit. Namun demikian, Dinas
Pertanian menilai hal ini karena
petani tidak mengikuti standar
dalam proses penyiraman dan
pemupukan.

Budidaya Bantuan sarana dan Sudah ada penyediaan bantuan


Tembakau prasarana mesin rajang tembakau dan
traktor oleh Pemerintah Daerah.

Tata Niaga Mediasi penentuan BEP Penentuan BEP tidak dapat


Tembakau antara industri dan berlangsung secara efektif karena
organisasi kelompok tani harga akan selalu bergantung
di bawah Pemerintah dengan kualitas.
Daerah
P e n a n a m a n Penyediaan saluran Pelebaran tadah hujan untuk
K o m o d i t a s irigasi saluran irigasi sedang dalam
Alternatif proses survei dan akan segera
untuk Alih dijalankan.
Tanam
Tembakau

47
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

c. Program/Dukungan yang Dibutuhkan untuk Budidaya, Tata


Niaga, Pengalihan Utilisasi Tembakau, dan Penanaman
Komoditas Alternatif untuk Alih Tanam Tembakau
Aspek Program/Dukungan yang Dibutuhkan
Pengalihan Utilisasi • Fasilitas laboratorium untuk meneliti
Tembakau terkait alih utilisasi tembakau

2.1.3.5 Rembang
Produktivitas tanaman tembakau di Kabupaten Rembang kian
meningkat sejak tahun 2015 hingga 2017. Produksi yang semula
mencapai 1,1 ton/hektar pada tahun 2015 meningkat hingga
1,8 ton/hektar di tahun 2017.

Sumber: Statistik Tembakau, Ditjen Perkebunan Kementerian Pertanian (2015–


2017), diolah
Gambar 2.6 Grafik Produktivitas Tanaman Tembakau Kabupaten
Rembang Tahun 2015–2017

48
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

a. Kondisi Budidaya dan Tata Niaga


Jenis tembakau yang ditanam secara luas di Rembang adalah
varietas tembakau Serumpung dan Kasturi Jebon Mala. Tembakau
ditanam sekali dalam setahun pada musim tanam kedua (MT2)
setelah menanam padi yang dilakukan pada musim tanam
pertama (MT1). Waktu yang dibutuhkan dari awal tanam
hingga panen relatif lebih lama dibandingkan daerah lain, yaitu
6–7 bulan. Meskipun waktu tanam hingga panen relatif lambat,
namun perawatan tembakau dinilai lebih mudah. Hal ini terutama
berkaitan dengan intensitas perawatan yang relatif lebih rendah
dibandingkan komoditas lainnya seperti palawija, lombok, atau
brambang. Lebih dari itu, terlepas dari kerugian yang dialami
pada tahun 2013 dikarenakan faktor cuaca yang sangat tidak
menentu, tembakau dinilai masih menjadi komoditas paling
menguntungkan di Rembang sejak tahun 2010. Hasil panen
tembakau di Rembang dinilai dapat memberikan pendapatan
hingga tiga kali lipat dari hasil panen padi.
Salah satu hal yang mendorong keuntungan bagi petani dalam
penjualan komoditas tembakau adalah adanya kemitraan dengan
PT Sadhana dan Gudang Garam. Dengan adanya kemitraan ini,
harga dinilai menjadi lebih pasti sehingga tidak merugikan petani.
Kendati demikian, masalah permodalan masih dinilai menjadi
kendala utama bagi petani. Oleh karena itu, salah satu hal penting
yang menjadi perhatian petani adalah bantuan permodalan dari
pemerintah. Saat ini, petani umumnya secara swadaya akan
meminjam dari lembaga keuangan formal seperti BRI dan BPD
maupun lembaga keuangan non-formal seperti rentenir. Dengan
demikian, di samping bantuan permodalan dari pemerintah,
salah satu usulan penting untuk mendorong tata niaga petani di
Rembang adalah pembentukan koperasi petani tembakau.
Meskipun tembakau masih menjadi komoditas yang paling
menguntungkan, namun adanya kecenderungan penurunan

49
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

konsumsi rokok dinilai oleh petani akan menurunkan permintaan


tembakau di Rembang secara signifikan. Oleh karena itu, selain
bantuan permodalan, hal lainnya yang menjadi permintaan petani
tembakau di daerah Rembang adalah pelatihan secara intensif
untuk meningkatkan kapasitas petani. Meskipun pendampingan
terhadap petani tembakau yang dilakukan oleh PPL saat ini dinilai
telah maksimal, namun petani memerlukan pelatihan yang dapat
mengantisipasi terjadinya penurunan permintaan tembakau.
Pelatihan ini misalnya pelatihan untuk meningkatkan kesiapan
petani dalam melakukan alih komoditas.
Petani menilai dana cukai perlu dimaksimalkan utilisasinya
untuk mengintensifkan pelatihan-pelatihan ini. Lebih dari itu,
dana cukai juga dinilai perlu dimaksimalkan alokasinya untuk
mekanisasi petani tembakau. Hal ini terutama untuk memper-
cepat dan mempermudah proses pengolahan tembakau dalam
masa pascapanen. Selain mekanisasi, hal lain yang juga menjadi
perhatian petani dalam meningkatkan kapasitas budidaya
tembakau adalah penyediaan pupuk oleh pemerintah.

Key Findings
• Tembakau masih menjadi komoditas yang memiliki nilai jual yang
tinggi–mencapai tiga kali lipat dari padi.
• Telah ada kemitraan dengan PT Sadhana dan Gudang Garam yang
menjadikan permintaan dan harga tembakau menjadi lebih pasti.
• Permodalan masih menjadi masalah utama bagi petani tembakau
di daerah Rembang.
• Pelatihan untuk mengantisipasi penurunan permintaan tembakau
seperti pelatihan dalam budidaya komoditas alternatif masih
sangat diperlukan.
• Untuk meningkatkan kapasitas petani tembakau hal-hal yang
diperlukan diantaranya adalah bantuan untuk proses mekanisasi
dan penyediaan pupuk.

50
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

For • Nilai jual tembakau masih sangat tinggi.


• Intensitas perawatan lebih rendah–perawatan
relatif lebih mudah.
• Sudah ada kemitraan.
Against • Dalam hal terjadi ketidakpastian cuaca, petani
dapat mengalami kerugian besar sebagaimana
terjadi pada tahun 2013.
Obstacle • Petani belum memiliki kapasitas yang mum-
puni untuk melakukan alih tanam komoditas
tembakau—mayoritas hanya menanam padi
dan tembakau.

b. Evaluasi Program dalam Dukungan terhadap Budidaya,


Tata Niaga, Pengalihan Utilisasi Tembakau, dan Penanaman
Komoditas Alternatif untuk Alih Tanam Tembakau
Aspek Program/Dukungan Evaluasi
yang Sudah Ada
Budidaya Pendampingan PPL Pendampingan PPL mulai dari
Tembakau pembibitan hingga panen dinilai
telah maksimal.

c. Program/Dukungan yang Dibutuhkan untuk Budidaya, Tata


Niaga, Pengalihan Utilisasi Tembakau, dan Penanaman
Komoditas Alternatif untuk Alih Tanam Tembakau

Aspek Program/Dukungan yang Dibutuhkan


Tata Niaga Tembakau • Pembentukan koperasi petani tembakau.
Penanaman Komoditas • Saluran irigasi.
Alternatif untuk Alih • Jaminan pasar terutama terkait dengan
Tanam Tembakau harga dan permintaan.

51
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

2.1.3.6 Temanggung

a. Karakteristik Petani Tembakau Rembang


Hasil penelitian Mamat (2006), usia petani tembakau Temanggung
berkisar antara 22 dan 82 tahun, tetapi secara rata-rata usia
petani tembakau adalah 50 tahun (Bappeda Kab. Temanggung).
Tingkat pendidikan petani tembakau di Rembang Sebagian besar
hanya menamatkan pendidikan sekolah dasar (58%) (Hardanis &
Poerwono, 2013).

b. Kondisi Budidaya dan Tata Niaga


Jenis tembakau yang dibudidayakan secara luas di daerah
Temanggung di antaranya adalah Mloko I–V. Selama 10 tahun terakhir,
produktivitas tembakau di Temanggung belum pernah mencapai
angka 1 ton per hektar. Produktivitas tertinggi diraih selama 3 tahun
terakhir, yakni pada 2019, 2017, dan 2018 dengan angka masing-
masing 0,7 ton/ha, 0,69 ton/ha, dan 0,67 ton/ha. Produktivitas
paling rendah terjadi pada tahun 2016, yakni 0,35 ton/ha.

Sumber: Dinas Pertanian Kabupaten Temanggung 2020, diolah


Gambar 2.7 Grafik Produktivitas Tanaman Tembakau Kabupaten
Temanggung Tahun 2010–2019

52
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Varietas tembakau di Temanggung dinilai memiliki


taksonomi yang tinggi dimana sinar matahari dapat masuk
hingga ke batang. Dengan mutu yang tinggi ini, tembakau di
Temanggung umumnya digunakan untuk tembakau lauk. Di
daerah Temanggung, kepemilikan lahan tani tembakau sebagian
besar menggunakan sistem kontrak maupun sewa dengan
hanya sebagian kecil yang memiliki lahan sendiri. Dengan
menggunakan sistem sewa, modal yang perlu dikeluarkan untuk
melakukan sewa lahan mencapai Rp 40.000.000/Ha per tahun.
Budidaya tembakau di Temanggung dilakukan pada ketinggian
1.600 mdpl secara diversifikasi dengan kopi dan sayuran. Pada
saat musim tanam tembakau berakhir, petani umumnya akan
menanam tanaman hortikultura seperti jagung, kubis, bawang
putih, bawang merah, dan kacang merah.
Tembakau di Temanggung ditanam pada bulan Maret dan
dipanen pada bulan Agustus hingga September. Tembakau
umumnya dapat dipanen dalam masa 90 hari. Sistem pengairan
yang digunakan adalah tadah hujan. Petani tembakau di
Temanggung menghindari penggunaan sumur bor. Hal ini karena
sumur bor dapat menghambat pengairan petani yang menanam
pada ketinggian di bawahnya. Oleh karena itu, tembakau masih
menjadi komoditas yang diminati karena kebutuhan airnya yang
relatif rendah. Pengalihan komoditas tembakau di Temanggung
perlu memperhatikan sistem irigasi ini secara seksama. Hal
tersebut dikarenakan petani menilai pengalihan komoditas
yang memerlukan tingkat pengairan yang lebih intensif akan
mendorong adanya pemindahan lahan. Hal ini dinilai dapat
dihindari jika pemerintah dapat menyediakan pompa hidrolik
bagi pengairan petani tembakau.
Di samping menjadi daerah yang relatif kering, hal lainnya
yang juga mendorong minat petani dalam budidaya tembakau
adalah karena komoditas hortikultura pada musim kemarau

53
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

dinilai lebih mudah terserang hama. Pada musim kemarau,


tembakau dinilai masih menjadi komoditas yang paling tahan dari
serangan hama dibandingkan semua komoditas lainnya. Lebih
dari itu, mendorong alih komoditas terhadap komoditas tertentu
akan sangat sulit. Hal ini dinilai karena komoditas lain seperti
bawang putih penyerapannya sangat rendah disebabkan adanya
kompetisi dengan produk impor.
Pada tahun 2020, petani mengestimasi sejumlah 6.000 ton
bawang putih hasil panen raya sama sekali tidak terserap di
pasar disebabkan harga dan kualitasnya yang kalah saing dengan
bawang dari Cina. Lebih dari itu, hal yang sama juga terjadi pada
komoditas tembakau dimana tembakau di Temanggung masih
kurang terserap karena kadar nikotinnya yang dinilai lebih tinggi
dibandingkan produk impor. Hal ini dinilai menjadi kelemahan
utama dalam tata niaga tembakau di Temanggung, dimana
lemahnya perjanjian antara petani tembakau dengan mitra yang
menyerap hasil panen menimbulkan potensi mismatch antara
permintaan dan penawaran yang pada akhirnya merugikan petani.
Tembakau yang dijual kepada mitra umumnya tidak berbentuk
daun melainkan dalam bentuk rajangan kering. Sebelum mulai
ditanam, petani umumnya sudah memperoleh setidaknya 50%
dari nilai jual yang disepakati dengan menggunakan sistem
kuota. Secara total, dua pabrik besar di Temanggung—Djarum
dan Gudang Garam—melakukan permintaan sejumlah 12.000–
13.000 ton per tahun. Namun demikian, pada kenyataannya tidak
semua terserap oleh pabrik karena banyaknya produk luar yang
masuk ke Temanggung. Uang 50% yang diterima oleh petani di
awal pada dasarnya berbentuk pinjaman, sehingga pada akhirnya
setengah dari uang tersebut diberikan kepada grader sebagai
perwakilan mitra dan hanya setengahnya yang digunakan untuk
menjadi modal awal petani. Mata rantai pasokan petani yang
masih melalui grader ini juga dinilai merugikan petani karena

54
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

harga sangat bergantung oleh grader dan petani tidak memiliki


daya tawar untuk meningkatkan harga.
Hingga saat ini, petani belum bisa memasok secara langsung
ke gudang dan untuk mempertahankan agar harga tidak anjlok
maka petani perlu mempertahankan kualitas tembakau. Hal ini
dinilai karena pabrik atau gudang hanya menerima penjualan
dalam bentuk besar. Oleh karena itu, diperlukan pasokan yang
lebih masif melalui kelompok tani. Namun hal ini pun dinilai
masih sulit karena pabrik atau gudang lebih memilih tembakau
yang telah dinilai oleh grader. Lebih dari itu, oligopoli oleh dua
perusahaan besar tersebut menjadikan harga sangat bergantung
terhadap permintaan dari keduanya.
Permainan harga ini menyebabkan petani tembakau terus
merugi. Pemerintah menilai bahwa kondisi pertanian tembakau
di Temanggung saat ini sangat jauh dengan masa keemasannya
pada tahun 1980-an dimana 1 kg tembakau memiliki nilai yang
minimal sama dengan 1 gram emas. Hal ini berbanding terbalik
dengan kondisi saat ini. Oleh karena itu, pemerintah menilai cepat
atau lambat petani akan melakukan alih komoditas karena kondisi
yang mendesak.
Di antara pilihan komoditas utama yang akan menjadi
komoditas unggulan ke depannya adalah vanili dan kopi. Kopi
saat ini dinilai dapat memiliki harga jual yang lebih tinggi
dibandingkan tembakau di Temanggung, dimana penjualan kopi
dapat mencapai Rp 60.000/kg. Sedangkan tembakau grade A
di Temanggung hanya dibanderol dengan harga Rp 30.000/kg.
Dengan demikian, pemerintah perlu memfasilitasi petani-petani
yang ingin melakukan alih tanam dari komoditas tembakau.
Beberapa hal yang telah difasilitasi oleh pemerintah
lokal Temanggung bagi petani tembakau di antaranya adalah
pendampingan intensif dari PPL dalam hal fasilitasi benih lokal
unggulan, penyemaian, dan perawatan. Lebih dari itu, pemerintah

55
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

lokal Temanggung juga menyediakan standardisasi budidaya


tembakau. Hal ini ditujukan untuk mempertahankan kualitas
tembakau di Temanggung. Meskipun demikian, petani menilai
masih sulit untuk mengembangkan daun Mloko yang bermutu
dengan daun besar dan produksi yang masif. Hal ini terutama
karena terhalang oleh harga pupuk berimbang non-subsidi yang
relatif mahal dan pengolahan air. Oleh karenanya, di samping
standarisasi harga jual tembakau, standardisasi terkait dengan
harga bahan baku yang digunakan dalam budidaya tembakau juga
menjadi diperlukan di Temanggung. Di samping fasilitas untuk
peningkatan kapasitas petani tembakau, fasilitas untuk membantu
petani yang ingin melakukan alih tanam juga masih sangat
diperlukan. Hingga saat ini, selain pembangunan saluran irigasi,
belum ada program yang dinilai memadai untuk memfasilitasi
alih tanam tersebut.
Key Findings
• Budidaya tembakau di Temanggung sudah dilakukan secara diversifikasi.
• Sistem pengairan di Temanggung menggunakan tadah hujan.
Untuk mendorong penanaman komoditas lain yang membutuhkan
pengairan intensif, pengairan yang paling cocok adalah sumur
pompa hidrolik.
• Tembakau masih menjadi unggulan karena pengairannya yang
minim dan relatif lebih tahan terhadap hama.
• Alih komoditas pada produk seperti bawang terbukti merugi
karena kalah dengan produk impor.
• Harga tembakau cenderung terus menurun sejak tahun 1980.
• Harga kopi di Temanggung dua kali lipat lebih tinggi dibandingkan
tembakau–kopi dapat menjadi komoditas alternatif yang
menguntungkan.
• Subsidi pupuk yang terbatas masih menjadi keluhan mengingat
harga pupuk nonsubsidi yang berkualitas relatif mahal.
• Adanya peran grader dan tengkulak dalam mata rantai pasokan
tembakau sangat merugikan petani di Temanggung.

56
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

For • Temanggung merupakan daerah yang kering.


Ditanamnya tembakau pada ketinggian 1.600
mdpl menyebabkan pengairan relatif sulit.
Budidaya tembakau yang kebutuhan airnya
minim relatif lebih mudah dibandingkan
tanaman lain.
Against • Harga tembakau yang terus menurun.
• Terdapat komoditas alternatif yang harganya
lebih tinggi dibandingkan tembakau.

Obstacle • Determinasi petani yang masih sangat kuat


terhadap tembakau.

c. Evaluasi Program dalam Dukungan terhadap Budidaya,


Tata Niaga, Pengalihan Utilisasi Tembakau, dan Penanaman
Komoditas Alternatif untuk Alih Tanam Tembakau
Aspek Program/Dukungan Evaluasi
yang Sudah Ada
Budidaya Pendampingan PPL Pelatihan PPL mulai dari
Tembakau pengolahan bibit unggulan,
penyemaian, hingga perawatan
telah dilakukan secara rutin.
Budidaya Penyediaan Bahan Baku Penyediaan subsidi pupuk dan
Tembakau bibit unggul saat ini dinilai
terbatas.

57
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

d. Program/Dukungan yang Dibutuhkan untuk Budidaya, Tata


Niaga, Pengalihan Utilisasi Tembakau, dan Penanaman
Komoditas Alternatif untuk Alih Tanam Tembakau
Aspek Program/Dukungan yang Dibutuhkan
Budidaya Tembakau • Peningkatan mutu bibit Mloko sebagai
varietas yang ditanam secara luas sangat
diperlukan.
Tata Niaga Tembakau • Program untuk membantu kelompok tani
agar dapat memasok secara langsung ke
pabrik atau gudang guna memotong mata
rantai pasokan daun tembakau.
• Regulasi yang menetapkan sanksi
yang tegas bagi mitra yang melanggar
perjanjian dengan petani.
Penanaman Komoditas • Pelatihan dan pendampingan dari PPL
Alternatif untuk Alih untuk meningkatkan kapasitas petani
Tanam Tembakau untuk dapat menanam komoditas alternatif.

2.2 Pilihan Rencana Mitigasi

2.2.1 Meningkatkan Kapasitas Petani untuk Transisi dari


Produk Tembakau ke Produk Lainnya
Transisi dari komoditas tembakau pada komoditas lainnya menjadi
diperlukan di hampir seluruh daerah utama penghasil tembakau.
Hal ini mengingat bahwa dengan semakin tidak menentunya
cuaca, budidaya tembakau yang kualitas dan produktivitasnya
sangat sensitif terhadap cuaca juga menjadi tidak menentu. Lebih
dari itu, adanya kecenderungan ketidakpastian harga sebagai
dampak dari penurunan konsumsi rokok juga menjadi faktor
diperlukannya alih tanam dari komoditas tembakau. Namun

58
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

demikian, untuk mendorong alih tanam tersebut, beberapa hal


yang perlu dipersiapkan guna mencegah penurunan kesejahteraan
petani adalah:
a. Kesiapan Infrastruktur
Salah satu faktor utama tembakau masih menjadi komoditas
unggulan di daerah-daerah utama penghasil tembakau adalah
karena tembakau merupakan tanaman yang paling baik untuk
ditanam pada musim kemarau. Di daerah minim air seperti
Temanggung, budidaya komoditas lain selain tembakau akan
sangat memerlukan pengairan yang sesuai. Untuk masing-
masing daerah, sistem pengairan yang diperlukan akan berbeda-
beda. Di daerah Jember misalnya, bentuk sistem pengairan yang
dinilai sesuai adalah sumur bor. Namun demikian, hal ini tidak
sesuai untuk daerah Temanggung maupun Pamekasan yang lebih
memilih sumur pompa.
Oleh karena itu, dalam hal penyediaan pengairan ini,
komunikasi intensif antara pemerintah lokal dengan kelompok tani
akan sangat diperlukan. Di samping penyediaan sistem pengairan
yang memadai, sarana transportasi seperti pembangunan jalan
untuk memudahkan akses dari dan ke pasar juga menjadi salah
satu infrastruktur kunci yang diperlukan. Hal ini terutama untuk
mempermudah petani memasarkan hasil panen non-tembakau
mereka secara ritel dan langsung ke pasar.

b. Kesiapan Pasar
Hal utama yang menjadikan petani enggan melakukan alih
tanam dari tembakau adalah tidak adanya kesiapan pasar bagi
komoditas alternatif tembakau. Hal yang terjadi di Temanggung
dimana sebagian besar bawang putih tidak terserap pada masa
panen raya merupakan contoh penting mengapa penyerapan
pasar perlu dibentuk sebelum mendorong transisi tanam

59
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

terhadap komoditas alternatif tembakau. Lebih dari itu, harga


jual komoditas alternatif yang dinilai masih kalah saing dengan
produk impor dan masih jauh di bawah harga tembakau juga
memerlukan perhatian khusus.
Untuk mencegah terjadinya kelebihan produksi yang
menyebabkan penyerapan minim dan harga komoditas anjlok,
kemitraan akan menjadi salah satu solusi. Dengan adanya skema
kemitraan, hal-hal terkait dengan kuota produksi dan harga
minimal dapat diatur sehingga akan menguntungkan kedua belah
pihak (petani dan mitra) sebagaimana yang dipraktikkan dalam
proses budidaya jagung di daerah Jember.

c. Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) Petani


Rendahnya kualitas komoditas alternatif tembakau dibandingkan
produk impor juga masih menjadi keluhan utama yang
menjadikan penyerapan komoditas alternatif tembakau menjadi
rendah. Di sebagian besar daerah yang menjadi daerah observasi,
pendampingan dari PPL untuk meningkatkan kapasitas SDM
petani dalam mengujicoba alternatif komoditas tembakau
memang masih dinilai minim. Oleh karena itu, di samping
menyediakan infrastruktur dan memberikan kepastian pasar bagi
petani, peningkatan kapasitas petani melalui pelatihan maupun
pendampingan dari PPL secara intensif akan diperlukan. Hal
ini terutama untuk mendorong peningkatan kualitas komoditas
alternatif sehingga tidak kalah saing dengan produk impor dan
produk dari luar daerah.

d. Riset Intensif terkait Alternatif Komoditas Tembakau

Di beberapa daerah seperti Lombok, alternatif komoditas yang


ditawarkan—yang merupakan inisiatif dari petani sendiri—dinilai
kurang sesuai untuk dibudidayakan. Lebih dari itu, alternatif

60
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

komoditas yang diujicoba oleh petani kerap kali memiliki harga


jual yang lebih rendah dibandingkan tembakau. Oleh karena itu,
inisiatif pemerintah dan pemangku kepentingan lainnya akan
sangat diperlukan untuk mendorong riset-riset daerah terkait
dengan alternatif-alternatif komoditas yang menguntungkan bagi
petani. Hal ini karena budidaya alternatif komoditas tembakau
saat ini cenderung masih menjadi inisiatif petani sendiri, sehingga
kerap kali komoditas yang dibudidayakan menjadi kurang sesuai
baik dari segi kualitas karena faktor topografi dan cuaca maupun
dari segi harga. Mendorong kerja sama dengan perguruan tinggi
lokal untuk riset alternatif komoditas tembakau yang tidak hanya
sesuai untuk ditanam, tetapi juga lebih menguntungkan secara
ekonomi.

2.2.2 Meningkatkan Mekanisme Tata Niaga untuk Pertanian


Tembakau
Mekanisme tata niaga yang saat ini berlaku dalam pertanian
tembakau dinilai cenderung merugikan petani. Hal ini utama
terjadi karena harga dan permintaan yang sangat tidak pasti. Masih
tingginya minat petani dalam menanam tembakau memerlukan
strategi mitigasi yang dapat melindungi kesejahteraan petani
yang tetap ingin tetap menanam tembakau. Hal-hal yang perlu
diperhatikan dalam peningkatan mekanisme tata niaga pertanian
tembakau di antaranya:
a. Harga Minimal – Nilai Tukar Petani
Harga tembakau saat ini sangat bergantung dengan kualitas
tembakau, dimana kualitas ini sendiri sangat sensitif terhadap
cuaca dan subjektivitas grader. Oleh karena itu, untuk melindungi
harga petani akan diperlukan harga minimal. Nilai Tukar Petani
(NTP) untuk tembakau yang direkomendasikan oleh ahli adalah
10% di atas total harga produksi. Untuk mencegah ketidakpatuhan

61
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

pada implementasinya, harga minimal ini perlu diatur dalam


regulasi pada tingkat yang lebih tinggi seperti Peraturan Daerah
(Perda) dengan menetapkan sanksi yang sesuai bagi pelanggarnya.

b. Mendorong Kemitraan

Kemitraan umumnya memberikan kepastian penyerapan


produksi dan harga tembakau bagi petani. Namun demikian,
kemitraan ini sendiri belum tersedia di seluruh daerah.
Kemitraan dinilai sangat penting karena dengan adanya
kemitraan terdapat perjanjian di awal terkait dengan jumlah
yang akan diproduksi oleh petani dan diserap oleh gudang.
Selain itu, harga jual tembakau dalam skema kemitraan juga
umumnya sudah ditentukan dalam perjanjian. Kemitraan juga
dapat memotong mata rantai pasokan yang panjang yang dapat
menyebabkan harga jual tembakau menjadi anjlok. Lebih dari
itu, kemitraan juga dapat menghindari mismatch dalam kualitas
dan varietas tembakau yang diminta oleh industri rokok yang
selama ini masih menjadi alasan tingginya impor di Indonesia.
Oleh karena itu, mendorong dan bahkan mewajibkan kemitraan
antara industri rokok dengan petani tembakau menjadi sangat
penting. Untuk memastikan implementasi kemitraan yang sesuai
dengan perjanjian dan melindungi petani, regulasi pada tingkat
daerah akan diperlukan.

c. Standardisasi Mekanisme Uji Kualitas Daun Tembakau

Subjektivitas grader dalam menilai kualitas daun tembakau


menjadi salah satu penyebab anjloknya harga tembakau di
beberapa daerah. Kerap kali harga tembakau yang ditawarkan
lebih rendah dari kualitasnya karena subjektivitas grader ini. Oleh
karena itu, standardisasi mekanisme uji kualitas daun tembakau
baik melalui penyediaan mesin uji kualitas maupun standar

62
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

operasional dalam uji kualitas daun tembakau menjadi salah satu


kebijakan penting untuk meningkatkan mekanisme tata niaga
tembakau.

2.2.3 Mendukung Infrastruktur untuk Daerah yang


Membutuhkan
Penyediaan infrastruktur baik fisik maupun sosial akan diperlu-
kan untuk mendorong peningkatan kualitas tembakau dan
kapasitas petani dalam memproduksi tembakau di Indonesia. Di
antara infrastruktur yang dinilai diperlukan di seluruh daerah
dalam mendorong peningkatan kapasitas pertanian tembakau
adalah:

a. Koperasi Petani Tembakau


Permodalan masih menjadi salah satu keluhan utama petani
tembakau di Indonesia. Modal sangat dibutuhkan bagi petani
untuk membuka lahan dan melakukan proses budidaya tembakau.
Lebih dari itu, budidaya tembakau yang di beberapa daerah juga
relatif memerlukan banyak tenaga kerja menjadikan modal salah
satu kebutuhan yang mendesak bagi petani tembakau. Namun
demikian, sebagian besar petani saat ini masih bergantung pada
pinjaman baik dari lembaga keuangan formal seperti bank, KSP,
dan Kredit Usaha Rakyat (KUR), maupun dari rentenir. Oleh
karena itu, petani tembakau menilai mendorong solidaritas
kelompok tani untuk membentuk koperasi khusus petani
tembakau dapat menjadi salah satu alternatif permodalan yang
relatif meringankan beban petani.

b. Penyediaan Bahan Baku


Penyediaan bahan baku sangat dibutuhkan untuk menekan harga
produksi tembakau. Di antara yang dinilai sangat diperlukan

63
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

oleh petani adalah subsidi pupuk. Saat ini, subsidi pupuk yang
jumlahnya terus menurun dan terus dibatasi menjadi salah satu
perhatian petani. Hal ini karena harga pupuk yang berkualitas
yang beredar di pasaran relatif mahal. Selain itu, bantuan bibit
yang merupakan bibit unggul juga diperlukan. Hal ini karena bibit
yang dikembangkan sendiri oleh petani secara kualitas dinilai
kurang baik. Oleh karena itu, untuk mendorong peningkatan
kualitas tembakau lokal agar dapat mendorong daya saingnya,
penyediaan bibit dan subsidi pupuk menjadi dua perhatian utama
yang harus disediakan secara luas dan merata.

2.2.4 Menyediakan Beasiswa untuk Pelatihan Vokasi dan


Mendukung Pembentukan Start-up untuk Pemuda di
Area Pertanian Tembakau
Penurunan minat anak muda dalam melanjutkan pertanian
tembakau ditunjukkan oleh mayoritas petani tembakau di
Indonesia berkisaran pada usia 30–50 tahun. Lebih dari itu,
pertanian konvensional yang belum memaksimalkan teknologi
era digital juga mendorong perlunya generasi muda untuk
lebih aktif terlibat dalam pertanian tembakau. Inisiatif untuk
menyediakan beasiswa bagi pelatihan yang bersifat vokasional
guna mendukung pembentukan usaha rintisan pada bidang
pertanian tembakau akan diperlukan. Pelatihan vokasional bagi
anak muda utamanya diperlukan untuk membantu anak muda
tidak hanya memahami mekanisme budidaya tembakau tetapi
juga strategi pemasaran, pembiayaan, dan mekanisme tata niaga
secara keseluruhan. Pelatihan vokasional ini nantinya diharapkan
dapat: (i) meningkatkan penyerapan tenaga kerja dengan adanya
pembentukan usaha rintisan, dan (ii) mendorong daya saing
tembakau di Indonesia pada level lokal maupun internasional
melalui peningkatan kualitas dan mekanisme tata niaga tembakau,
utamanya dengan mengandalkan teknologi.

64
Kondisi Perkebunan Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

2.2.5 Pembatasan Impor untuk Daun Tembakau


Impor tembakau yang dalam dua dekade terakhir terus meningkat
tajam masih menjadi salah satu keluhan utama petani tembakau
di Indonesia. Impor tembakau masih menjadi pilihan utama
industri karena dinilai lebih cepat dan dari segi kualitas lebih
sesuai. Oleh karena itu, diperlukan regulasi yang dapat membatasi
industri rokok lokal dalam melakukan impor tembakau. Salah
satu regulasi yang telah diterbitkan terkait dengan hal ini adalah
Peraturan Menteri Pertanian (Permentan) No. 23 tahun 2019
tentang Rekomendasi Teknis Impor Tembakau. Peraturan ini
pada dasarnya telah memberikan perlindungan terhadap petani
tembakau dengan mewajibkan industri rokok untuk menyerap
tembakau lokal sejumlah dua kali dari jumlah tembakau impor.
Namun demikian, dikarenakan regulasi ini baru berjalan dalam
waktu satu tahun terakhir, masih sulit untuk melakukan evaluasi
atas implementasinya.

2.2.6 Program Insentif/Peningkatan Pengetahuan dan


Keterampilan untuk Penggunaan Alternatif dari Daun
Tembakau
Melihat antusiasme petani dalam menanam tembakau dan
melihat fakta bahwa tembakau menjadi salah satu komoditas
unggulan untuk ditanam pada musim kemarau, maka membatasi
produksi tembakau secara masif menjadi alternatif yang tidak
mungkin dilakukan. Namun demikian, penurunan konsumsi rokok
akan pasti berakibat terhadap penurunan permintaan tembakau
mengingat bahwa permintaan tembakau utamanya hanya berasal
dari industri rokok. Oleh karena itu, produksi tembakau perlu
dialihkan penggunaannya terhadap produk-produk alternatif
tembakau. Dalam pengembangan produk alternatif, tiga hal
penting yang perlu diperhatikan adalah:

65
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

a. Riset untuk Pengembangan Produk Alternatif


Riset dalam pengembangan produk alternatif dinilai masih
minim. Belum ada daerah yang melakukan pengembangan
produk alternatif untuk utilisasi tembakau selain Pamekasan.
Untuk mendorong pengembangan produk alternatif untuk
utilisasi tembakau ini, diperlukan penyediaan laboratorium pada
lembaga penelitian maupun perguruan tinggi lokal. Lebih dari
itu, mendorong riset produk alternatif untuk utilisasi tembakau
bersama dengan komoditas alternatif tembakau juga sangat
diperlukan.

b. Ketersediaan Pasar
Penyerapan produk jala minyak atsiri yang diujicoba di daerah
Pamekasan sebagai salah satu alternatif utilisasi tembakau dinilai
masih sangat minim. Hal ini menjadikan pentingnya ketersediaan
permintaan sebelum mendorong alih utilisasi tembakau. Ke
depannya, riset untuk pengembangan produk alternatif untuk
utilisasi tembakau juga perlu mempertimbangkan ketersediaan
pasar dari produk tersebut. Permintaan yang dimaksud dalam hal
ini tidak hanya permintaan dari produsen produk alternatif tetapi
juga dari konsumen akhir dari produk tersebut.

c. Pelatihan bagi Petani


Petani tembakau selama ini cenderung hanya memiliki kapabilitas
pengolahan tembakau untuk industri rokok. Bila ke depannya akan
dikembangkan produk-produk alternatif, maka pelatihan bagi
petani terkait dengan pengolahannya hingga menjadi tembakau
siap jual akan menjadi hal penting yang juga perlu diperhatikan.

66
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

BAB III
KONDISI PERKEBUNAN
CENGKEH DAN
PILIHAN RENCANA
MITIGASINYA

3.1 Kondisi Perkebunan Cengkeh

3.1.1 Kondisi Perkebunan Cengkeh Global


Dilihat dari kuantitas produksinya maka perkebunan cengkeh di
Indonesia merupakan yang tertinggi di dunia. Rata-rata produksi
cengkeh tahun 1994–2018 dari sepuluh negara penghasil cengkeh
tertinggi menempatkan Indonesia sebagai negara dengan rata-rata
produksi tertinggi. Pada tahun 2018, jumlah produksi Indonesia
tahun 2018 mencapai 123.339 ton dibandingkan negara lain
misalnya Madagaskar yang hanya mencapai 23.325 ton (FAO, 2018).
Indonesia sebagai produsen cengkeh terbesar di dunia dengan
produksi sebesar 70% dari total produksi cengkeh dunia per
tahun 2013 yakni sekitar 100.000 ton. Meskipun jumlah produksi
cengkeh Indonesia termasuk yang tertinggi, tetapi cengkeh bukan
merupakan 10 komoditas dengan produksi tertinggi. Sepuluh
komoditas dengan jumlah produksi paling tinggi di Indonesia
antara lain oil crops, oil palm fruit, cereals, rice paddy, maize, oil
crops/oil equivalent, sugar crops, sugar cane, fruit primary.

67
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Sumber: FAOSTAT, Food and Agriculture Organization of the United Nations, diolah
Gambar 3.1 Grafik Rata Produksi Cengkeh: Sepuluh Penghasil Tertinggi
Tahun 1994–2018 (ton)

3.1.2 Kondisi Perkebunan Cengkeh Nasional


Dengan signifikannya jumlah produksi cengkeh di Indonesia,
Indonesia ikut melakukan impor dan ekspor cengkeh. Terdapat
dua jenis wujud ekspor cengkeh menurut Buku Tarif Kepabeanan
Indonesia Tahun 2017 yaitu cengkeh (utuh, bunga, dan tangkai) dan
cengkeh (utuh, bunga, dan tangkai) dihancurkan atau ditumbuk.
Terdapat kenaikan ekspor yang signifikan (25%) pada tahun 2018
dengan mayoritas ekspor tipe cengkeh utuh sejumlah 19.183 ton
dibandingkan cengkeh yang dihancurkan yang hanya 1.063 ton.
Demikian juga pada impor yang hanya untuk komoditas cengkeh
utuh. Misalnya pada tahun 2018 impor cengkeh utuh sejumlah
13.373 ton. Pada tahun 2018, negara tujuan ekspor cengkeh bunga
utuh dengan jumlah ton tertinggi yaitu Vietnam 5.043.698 kg dan
India 4.075.709 kg, sementara dari nilainya yang tertinggi adalah
India 21.752.764 USD dan Vietnam 14.550.186 USD. Adapun untuk
impor cengkeh bunga utuh, pada tahun 2018 Indonesia melakukan
impor tertinggi dari Madagascar yaitu sejumlah 8.519.289 kg
dengan nilai 67.206.657 USD.

68
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Hasil analisis dari World Bank Group (2018) menemukan


bahwa tingginya permintaan cengkeh dalam negeri mendorong
penyerapan lebih banyak di dalam negeri dibandingkan ekspor.
Karakteristik produksi cengkeh yang fluktuatif seringkali
menyebabkan di satu tahun terdapat kenaikan dan di tahun
berikutnya menurun juga berpengaruh pada impor dan ekspor yang
terlihat bahwa seiring peningkatan produksi cengkeh maka ekspor
cengkeh meningkat dan sebaliknya impor yang akan meningkat
apabila jumlah produksi menurun.
Cengkeh menjadi salah satu komoditas perkebunan di
Indonesia. Perkebunan cengkeh di Indonesia terdiri atas tiga jenis
yaitu perkebunan swasta, perkebunan rakyat, dan perkebunan
besar negara. Perkebunan rakyat mendominasi luas area (66,84%)
dengan luas sebesar 560.342 hektar. Luas areal cengkeh pada
Perkebunan Besar Swasta (PBS) dengan luas 32,39% dari
total areal dengan luas 271.564 hektar. Pemerintah memiliki
perkebunan cengkeh dengan luas komoditas cengkeh tahun 2018
6.425 hektar atau 0,77% dari luas areal cengkeh di Indonesia yang
berstatus Perkebunan Besar Negara (PBN). Provinsi Sulawesi Utara
merupakan dengan luas tanaman cengkeh terluas di Indonesia.

Sumber: Statistik Perkebunan Indonesia 2018-2020, Direktorat Jenderal Perkebunan


Kementerian Pertanian, diolah
Gambar 3.2 Grafik Luas Areal Perkebunan Cengkeh Berdasarkan Status
Pengusahaan Tahun 2018 (dalam persen)

69
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Berdasarkan data luas areal dan produksi cengkeh dari


Statistik Perkebunan Indonesia 2018-2020 yang diterbitkan
oleh Direktorat Jenderal Perkebunan dapat diperoleh beberapa
gambaran kondisi perkebunan cengkeh di Indonesia antara lain
perkebunan rakyat menjadi jenis dengan luas areal dan produksi
paling tinggi dibandingkan jenis pengusahaan lainnya sejak tahun
1974 hingga tahun 2020.
Semenjak 1987 luas areal cengkeh dengan status perkebunan
rakyat mulai fluktuatif dan menurun, jika pada tahun 1987 seluas
722.689 hektar, jumlahnya menurun hingga pada tahun 2020
diperkirakan luas areanya 561.724 hektar. Jumlah penurunan luas
lahan antara tahun 1987 hingga 2020 pada tipe perkebunan rakyat
sebesar 22,3%. Luas lahan perkebunan besar negara dalam 10
tahun terakhir menunjukkan peningkatan meskipun jumlah yang
ada saat ini jauh lebih rendah dibandingkan pada periode 1974–
1993 yang mencapai luas area tertinggi pada tahun 1980 dengan
luas areal perkebunan besar negara untuk komoditas cengkeh
mencapai 5.481 hektar. Luas lahan pada jenis usaha perkebunan
besar negara pada tahun 2020 hanya mencapai 2.285 hektar.
Meskipun terdapat jumlah produksi yang fluktuatif tetapi jumlah
produksi dari tahun 1974 hingga 2020 mengalami tren kenaikan
dengan total produksi pada tahun 1974 senilai 14.980 ton menjadi
135.745 ton pada tahun 2020.
Pada rentang 2014–2020 untuk perkebunan besar negara
didominasi oleh kategori rusak, perkebunan swasta didominasi
kategori mature, dan perkebunan rakyat didominasi kategori
mature. Meskipun jumlah perkebunan kategori mature paling luas
pada kategori perkebunan rakyat, tetapi jumlah luas lahan rusak
terus meningkat setiap tahunnya hingga mencapai 561.724 hektar
pada tahun 2020.

70
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Tabel 3.1 Perkembangan Luas Areal Cengkeh Berdasarkan Jenis


Pengusahaan dan Keadaan Tanaman Tahun 2014–2020
Tahun dan Jenis Luas Areal/Area (Ha) Produksi Produktivitas Jumlah Petani
Pengusahaan TBM/Immature TM/Mature TTM/TR/Damaged Jumlah/Total (ton) (Kg/Ha) (KK)/Tenaga Kerja
Tahun 2014
Rakyat/Smallholders 120.159 306.268 74.601 501.028 120.173 392 1.012.297
Negara/Government 292 1.138 935 2.365 414 443 4.762
Swasta/Private 771 4.915 1.094 6.78 1.547 315 16.165
JUMLAH/TOTAL 121.222 312.118 76.833 510.174 122.134 391 1.033.224

Tahun 2015
Rakyat/Smallholders 134.311 310.481 81.758 526.55 137.721 1.036.052 1.033.224
Negara/Government 290 1.139 936 2.365 413 441 4.216
Swasta/Private 764 4.883 1.132 6.779 1.507 309 16.165
JUMLAH/TOTAL 135.365 316.3 84.029 535.694 139.641 441 1.056.433

Tahun 2016
Rakyat/Smallholders 137.035 321.68 77.158 535.873 137.599 428 1.044.186
Negara/Government 251 1.139 975 2.365 449 461 4.216
Swasta/Private 716 4.936 1.135 6.786 1.563 317 16.165
JUMLAH/TOTAL 138.002 327.591 79.432 545.025 139.611 426 1.064.566

Tahun 2017
Rakyat/Smallholders 153.985 322.782 75.023 551.79 111.299 345 1.058.680
Negara/Government 162 1.052 1.071 2.285 471 447 3.926
Swasta/Private 517 3.961 1.013 5.491 1.408 356 13.316
JUMLAH/TOTAL 154.664 327.795 77.107 559.566 113.178 345 1.075.922

Tahun 2018
Rakyat/Smallholders 168.499 321.889 69.954 560.342 129.077 401 1.046.302
Negara/Government 241 1.069 975 2.285 446 457 3.926
Swasta/Private 804 4.473 1.147 6.425 1.491 333 15.791
JUMLAH/TOTAL 169.544 327.337 72.17 569.052 131.014 400 1.066.019

Tahun 2019*
Rakyat/Smallholders 169.851 323.4 67.542 560.793 132.811 411 1.002.774
Negara/Government 241 1.069 975 2.285 446 457 3.926
Swasta/Private 705 4.555 1.078 6.338 1.535 337 13.242
JUMLAH/TOTAL 170.797 328.93 69.689 569.416 134.792 410 1.019.942

Tahun 2020**
Rakyat/Smallholders 169.059 324.658 68.007 561.724 135.745 411 1.050.275
Negara/Government 241 1.069 975 2.285 446 457 3.926
Swasta/Private 632 4.626 1.086 6.344 1.567 337 13.242
JUMLAH/TOTAL 169.932 330.259 70.162 570.353 137.758 417 1.067.443

* Angka Sementara
** Angka Estimasi

Sumber: Statistik Perkebunan Indonesia 2018-2020, Direktorat Jenderal Perkebunan,


diolah

71
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Tabel 3.2 Sebaran Perkebunan Cengkeh di Tingkat Provinsi


Tahun 2016

Sumber: Statistik Perkebunan Cengkeh 2016, Direktorat Jenderal Perkebunan Cengkeh

72
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Dari sebaran perkebunan cengkeh di Indonesia pada level


provinsi kita bisa melihat terdapat beberapa provinsi yang
memiliki luas areal dan luas produksi yang tinggi. Pada tahun 2016,
luas areal perkebunan cengkeh di Indonesia mencapai 513.409
hektar dengan didominasi oleh perkebunan rakyat. Sulawesi Utara
merupakan Provinsi dengan luas areal perkebunan cengkeh terluas
yaitu 15% dari total areal perkebunan cengkeh di Indonesia. Akan

Tabel 3.3 Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Serapan Tenaga


Kerja (2016)
Luas Areal Produksi Produktivitas Jumlah Petani Jumlah Tenaga Kerja
Provinsi
TBM/Immature TM/Mature TTM/TR/Damaged Jumlah/Total (Ton) (Kg/Ha) (KK) Penyerapan (TK)
Aceh 4334 7675 9715 21724 4062 529 20878 -
Sumatera Utara 646 1961 5505 3112 571 291 5983 -
Sumatera Barat 1954 5869 237 8061 1967 335 23755 -
Riau - - - - - - - -
Kepulauan Riau 1912 10304 3292 15507 3255 316 9909 -
Jambi 22 75 69 166 31 414 449 -
Sumatera Selatan 102 148 19 269 55 373 1045 -
Kep. Bangka Belitung 2 20 3 25 5 223 35 -
Bengkulu 762 354 62 1178 98 278 3000 -
Lampung 2733 3743 792 7268 859 230 12110 -
Wilayah Sumatera 12467 30149 14694 57310 10904 362 77164 -
DKI. Jakarta - - - - - - - -
Jawa Barat 8536 18373 6774 33684 6760 368 131139 3203
Banten 1535 7751 3135 12421 3762 485 13014 -
Jawa Tengah 13691 24718 3772 42180 7043 285 202061 2751
D.I. Yogyakarta 1726 1412 95 3233 459 325 13441 -
Jawa Timur 8137 24650 12157 44944 9811 398 184938 14728
Wilayah Jawa 33625 76904 25933 136462 27835 362 544593 20682
Bali 658 13836 797 15291 2818 204 53208 200
Nusa Tenggara Barat 1203 808 560 2571 129 160 3194 -
Nusa Tenggara Timur 6441 6985 993 14419 2663 381 22297 50
Wilayah Nusa
250
Tenggara & Bali 8301 21630 2350 32281 5612 259 78699
Kalimantan Barat 134 621 75 830 226 364 802 -
Kalimantan Tengah 2 1 3 6 - - 53 -
Kalimantan Selatan 23 406 75 504 175 430 1497 -
Kalimantan Timur - - 3 3 - - 39 -
Kalimantan Utara - - - - - - - -
Wilayah Kalimantan 159 1028 155 1342 401 389 2391 -
Sulawesi Utara 19784 48493 6836 75113 8530 176 72271 -
Gorontalo 6223 2638 889 9750 763 289 6770 -
Sulawesi Tengah 14479 38245 4996 57721 17281 452 48580 -
Sulawesi Selatan 11008 32830 11186 55024 18631 567 69566 -
Sulawesi Barat 600 1408 818 2826 675 479 4048 -
Sulawesi Tenggara 5271 15495 388 21154 8328 537 20059 -
Wilayah Sulawesi 57365 139110 25112 221588 54208 390 221294 -
Maluku 8204 31316 5434 44954 20492 654 73228 -
Maluku Utara 4413 12391 1439 18243 4180 337 17541 -
Papua - 30 548 578 3 105 292 -
Papua Barat - 334 317 651 55 164 1354 -
Wilayah Maluku &
-
Papua 12617 44071 7738 64425 24730 561 92415
Indonesia 124753 313071 75160 513409 123687 395 1016556 20932

Sumber: Statistik Perkebunan Cengkeh, Direktorat Jenderal Perkebunan, diolah

73
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

tetapi, Sulawesi Selatan menjadi provinsi dengan nilai produksi


terbesar di Indonesia per tahun 2016 yaitu 15% dari total produksi
cengkeh di Indonesia tahun 2016. Untuk wilayah Jawa, Provinsi
Jawa Timur merupakan wilayah dengan jumlah luas area dan
produksi tertinggi.
Dilihat dari jumlah petani, per tahun 2016 Indonesia memiliki
sekitar 1.016.556 petani cengkeh yang tersebar di hampir semua
provinsi di Indonesia. Wilayah Jawa menjadi wilayah dengan
jumlah petani cengkeh terbanyak dibandingkan dengan wilayah
lain. Di Jawa Tengah terdapat sekitar 202.061 petani cengkeh atau
hampir 20% dari total petani cengkeh di Indonesia per tahun 2016.
Sulawesi Utara sebagai Provinsi dengan luas areal perkebunan
cengkeh terluas memiliki 72.271 petani atau sekitar 7% dari total
petani cengkeh di Indonesia. Sementara Sulawesi Selatan sebagai
provinsi dengan produksi cengkeh tertinggi hanya memiliki 69.556
petani cengkeh atau hanya sekitar 6,8% dari total petani cengkeh di
Indonesia per tahun 2016.

3.2 Wilayah Penelitian

3.2.1 Perkebunan Cengkeh di Provinsi Sulawesi Utara


Untuk melihat gambaran perkebunan cengkeh di level provinsi,
maka studi ini mengulas dua Provinsi yaitu Provinsi Sulawesi Utara
dan Provinsi Jawa Timur. Sejumlah 58% luas tanaman cengkeh di
Kabupaten Sulawesi Utara pada kategori menghasilkan pada tahun
2016. Kabupaten Minahasa Selatan merupakan kabupaten dengan
luas areal perkebunan cengkeh terluas (24.939 ha) atau 26% dari
total areal perkebunan cengkeh di Sulawesi Utara. Kabupaten
Bolaang Mongondow adalah kabupaten dengan luas areal terluas
yang menghasilkan cengkeh (3712.58 ha) di tahun 2016. Luas areal
terendah ialah Kota Manado (27 ha).

74
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Tabel 3.4 Luas Tanaman Cengkeh Perkebunan Rakyat Sulawesi


Utara (2015–2016)

Sumber: Badan Pusat Statistik Sulawesi Utara, diolah

Dari aspek produktivitasnya, produksi cengkeh di Sulawesi


Utara dari tahun 2014 hingga tahun 2016 relatif naik cukup

75
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

signifikan. Produksi cengkeh terbesar di Sulawesi Utara berasal dari


Kabupaten Minahasa yakni mencapai 8.012 ton per tahun 2016.
Sementara Kabupaten Minahasa Selatan menjadi kabupaten dengan
produksi cengkeh tertinggi kedua setelah Kabupaten Minahasa
dengan nilai produksi sebesar 5.859 ton. Dari kepemilikannya,
mayoritas perkebunan cengkeh di Provinsi Sulawesi Utara adalah
perkebunan rakyat. Untuk perkebunan besar negara hanya terdapat
di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (1.700 hektar).

Tabel 3.5 Produksi Cengkeh Sulawesi Utara (2014–2016)


Kabupaten/Kota 2016 2015 2014
Bolaang Mongondow 1140.17 1140.17 1025.92
Minahasa 8012.50 8012.50 4190.10
Kepulauan Sangihe 1479.70 1479.70 0.30
Kepulauan Talaud 743.39 1017.37 -
Minahasa Selatan 5859.59 5859.59 55.35
Minahasa Utara 522 522 672.61
Bolaang Mongondow Utara 72.33 72.33 72.33
Kepulauan Sitaro 225.89 218.37 320.128
Minahasa Tenggara 538.86 538.86 583.95
Bolaang Mongondow Selatan 353.66 353.66 384.85
Bolaang Mongondow Timur 850.47 850.47 879.56
Kota Manado 0.75 0.75 0.75
Kota Bitung 24.07 24.54 52.77
Kota Tomohon 436.25 112.11 79.33
Kota Kotamobagu 0 - -
Sulawesi Utara 20.259.63 20.202.42 8.317.95
Sumber: Badan Pusat Statistik Sulawesi Utara, diolah

Untuk lebih memahami perkebunan cengkeh di Sulawesi Utara,


studi ini mengulas perkebunan cengkeh di Kabupaten Minahasa
Selatan. Perkebunan cengkeh adalah jenis komoditi dengan luas
area terluas kedua setelah kelapa dengan luas 19.733.000 ha.
Perkebunan tersebar di seluruh kecamatan (17 kecamatan)

76
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

di Kabupaten Minahasa Selatan. Jumlah produksi tahun 2016


3.761,73 ton dan tahun 2019 8.074,73 ton. Dinas Pertanian
Kabupaten Minahasa Selatan dalam focus group discussion di
bulan Agustus 2020 menyatakan bahwa telah terdapat bantuan
pendampingan dari Dinas Pertanian Kabupaten Minahasa Selatan
untuk petani perkebunan cengkeh. Pada tahun 2017 telah
terkirim bantuan bibit sejumlah 1000 hektar dan rehab tanaman
cengkeh seluas 100 hektar. Pada tahun 2018 telah diberikan
rehab tanaman cengkeh seluas 500 hektar serta peremajaan
cengkeh seluas 300 hektar. Pada tahun 2019 telah dilaksanakan
rehab tanaman cengkeh seluas 350 hektar.
Dari pola perkebunannya, terdapat dua tipe petani di
perkebunan cengkeh di Sulawesi Utara yaitu petani pemilik
dan petani pekerja. Petani pekerja yaitu petani yang melakukan
proses perkebunan cengkeh di lahan milik orang lain sehingga
akan membagi hasilnya kepada pemilik perkebunan atau dengan
membayar sewa. Petani pemilik yaitu jika petani memiliki lahan
perkebunan cengkeh sendiri.
Perkebunan cengkeh di Sulawesi Utara juga membutuhkan
berbagai biaya produksi. Dari sebuah penelitian di Desa Kaneyan
Kecamatan Tareran Kabupaten Minahasa Selatan pada tahun 2013
menemukan bahwa semakin tinggi tingkat produksinya maka
semakin tinggi rata-rata biaya panen. Biaya panen dapat berasal
dari biaya tetap yaitu pajak dan biaya variabel yang berasal dari
tenaga kerja membersihkan, tenaga kerja memetik, tenaga kerja
menjemur, tenaga kerja memasak, perlengkapan, dan konsumsi.
Dari aspek tata niaga, perkebunan cengkeh melibatkan
rantai mulai dari petani ke pengepul dan ke pabrik. Di setiap alur
perdagangan cengkeh terlihat bahwa terdapat kenaikan harga
di tiap rantai alur operasional yang mengindikasikan semakin
banyak mediator hingga konsumen utama maka semakin tinggi
harganya atau semakin murah harga ke petani jika sudah ada

77
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

standar harga pabrik. Praktik ijon juga masih terdapat di sejumlah


wilayah sebagaimana diungkap dari penelitian yang dilaksanakan
pada tahun 2017 di Desa Raanan Baru Kecamatan Motoling Barat,
Kabupaten Minahasa Selatan yang menemukan bahwa dari 30
responden petani terdapat 73,33% melakukan praktik ijon selama
1–2 tahun dan 53,33% mengaku melakukan praktik ijon untuk
semua hasil panennya. Mayoritas responden mengaku bahwa
aktivitas izin untuk memenuhi kebutuhan nonperkebunan seperti
pendidikan (46,67%) dan kebutuhan mendesak (36,67%).

3.2.2 Perkebunan Cengkeh di Provinsi Jawa Timur


Kajian ini juga mengulas perkebunan cengkeh di Provinsi Jawa
Timur. Provinsi Jawa Timur merupakan provinsi dengan luas area
dan produksi tertinggi di wilayah Jawa. Dari luas area Kabupaten
Pacitan merupakan Kabupaten dengan jumlah luas area perkebunan
cengkeh tertinggi.
Meskipun perkebunan cengkeh paling tinggi berasal dari
Kabupaten Pacitan tetapi komoditas cengkeh bukan merupakan
komoditas perkebunan unggulan di Kabupaten Pacitan. Dalam
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kabupaten
Pacitan menempatkan kakao, kelapa, dan kopi sebagai komoditas
perkebunan unggulan. Data dari tahun 2017 dari dinas pertanian
menunjukkan bahwa perkebunan cengkeh adalah komoditas
terbesar kedua dalam produksi yaitu 479,901 ton setelah kelapa
yaitu sejumlah 21.053 ton. Perkebunan cengkeh juga menjadi
komoditas perkebunan terluas kedua dengan luas 8.145 hektar
setelah kelapa dengan luas 23.510.
Studi di Kabupaten Pacitan dilakukan untuk meneliti
perkebunan cengkeh. Data tahun 2017 dari Dinas Pertanian
menunjukkan bahwa perkebunan cengkeh adalah komoditas
terbesar kedua dalam produksi yaitu 475,91 ton setelah kelapa
21.053 ton. Serta menjadi komoditas perkebunan terluas kedua

78
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Tabel 3.6 Luas Area Cengkeh Provinsi Jawa Timur (2015–2017)


Kab/Kota 2015 2016 2017
Pacitan 8.104 8.163 8.177
Ponorogo 2.964 2.802 2.809
Trenggalek 5.322 5.708 5.722
Tulungagung 1.457 1.845 1.852
Blitar 2.513 3.153 3.167
Kediri 1.693 2.013 2.020
Malang 3.385 5.456 5.470
Lumajang 1.979 2.073 2.087
Jember 205 1.117 1.124
Banyuwangi 620 2.789 2.803
Situbondo 39 10 14
Probolinggo 755 894 898
Pasuruan 1.306 1.315 1.329
Mojokerto 159 160 164
Jombang 2.335 2.186 2.200
Nganjuk 2.263 2.279 2.293
Madiun 1.401 1.761 1.775
Magetan 701 941 945
Ngawi 721 814 818
Gresik 60 46 70
Bangkalan 62 20 26
Sumenep 243 245 259
Jawa Timur 38.396 45.900 46.126
Sumber: Badan Pusat Statistik Jawa Timur, diolah

dengan luas 8.145 hektar setelah kelapa 23.510. Kecamatan


dengan produksi (ton) tertinggi yaitu Kecamatan Tulakan dan
kecamatan dengan lahan perkebunan terluas yaitu Nawangan

79
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

(1403 hektar) dan Tulakan (1230 hektar). Berdasarkan data tahun


2017 yang dirilis dalam Kecamatan Tulakan Dalam Angka (2018),
desa dengan luas lahan cengkeh paling tinggi yaitu Desa Wonosidi
dengan jumlah lahan 254 hektar. Dari data luas areal produksi
cengkeh di Kecamatan Nawangan Tahun 2018, dapat dilihat bahwa
di Kecamatan Nawangan berdasarkan luas area tertinggi di Desa
Gondang (234 hektar) dan Jetis Los (234 hektar). Kedua desa ini
juga menjadi desa dengan produksi bunga kering dan daun kering
tertinggi.

Tabel 3.7 Luas Lahan dan Produktivitas Cengkeh Bunga Kering


di Kabupaten Pacitan Tahun 2017 dan 2019

2017 2019
Kecamatan Luas Lahan Produksi Luas Lahan
Produksi (ton)
(ha) (ton) (ha)
Donorojo 32 1.14 36 1.005
Punung 137 5.45 139 4.28
Pringkuku 156 3.81 158 3.767
Pacitan 34 1.3 36 1.258
Kebonagung 1124 56.1 1124 54.358
Arjosari 453 21.23 455 19.883
Nawangan 1403 56.2 1405 28.250
Bandar 930 37.55 932 18.941
Tegalombo 711 54.57 713 42.750
Tulakan 1230 86.96 1233 61.075
Ngadirojo 1035 80.97 1037 56.885
Sudimoro 900 70.63 902 49.686
TOTAL 8145 475.91 7966 342.138

Sumber: Badan Pusat Statistik Kabupaten Pacitan dan Dinas Pertanian dan Perkebunan
Kabupaten Pacitan, diolah

80
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

3.3 Analisis SWOT


Pertama, dari aspek kekuatan, kajian ini menganalisis faktor dari
dalam organisasi yang merupakan sifat organisasi atau produk
yang membantu dalam mencapai tujuan. Dari kondisi perkebunan
cengkeh di Provinsi Sulawesi Utara dan Kabupaten Pacitan Provinsi
Jawa Timur, perkebunan cengkeh dinilai paling menguntungkan
karena memiliki harga jual yang jauh lebih tinggi dibandingkan
komoditas lainnya. Kabupaten Pacitan juga merupakan salah satu
kabupaten dengan produktivitas perkebunan cengkeh tertinggi di
Provinsi Jawa Timur dengan nilai produksi antara 1.425 ton hingga
1.785 ton. Berikut tabel perbandingan produktivitas cengkeh per
kabupaten/kota di provinsi Jawa Timur dari tahun 2014 hingga
tahun 2018.
Tabel 3.8 Produksi Cengkeh Menurut Kabupaten/Kota di Jawa
Timur Tahun 2014–2018 (ton)

Kabupaten Kota 2014 2015 2016 2017 2018


Pacitan 1524 1610 1610 1785 1425
Pnorogo 542 542 652 672 476
Trenggalek 810 984 1359 1439 1399
Tulungagung 615 497 522 529 420
Blitar 628 726 776 774 847
Kediri 321 432 474 481 454
Malang 1461 1322 1250 1287 1451
Lumajang 249 326 362 325 386
Jember 220 238 246 286 229
Banyuwangi 866 812 839 895 797
Bondowoso 4 3 5 6 3
Situbondo 4 2 3 4 8
Probolinggo 198 182 176 186 140
Pasuruan 324 365 485 352 332

81
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Tabel 3.8 (Lanjutan)


Sidoarjo - - - - -
Mojokerto 29 32 42 43 21
Jombang 771 727 774 651 650
Nganjuk 504 326 382 372 368
Madiun 377 406 463 453 472
Magetan 126 145 140 125 145
Ngawi 181 152 168 164 195
Bojonegoro - - - - -
Tuban - - - - -
Lamongan - - - - -
Gresik 3 - - 5 6
Bangkalan 5 6 - - -
Sampang - - - - -
Pamekasan - - - - -
Sumenep 42 43 41 42 88
Kota Kediri - - - - -
Kota Blitar - - - - -
Kota Malang - - - - -
Kota Probolinggo - - - - -
Kota Pasuruan - - - - -
Kota Mojokerto - - - - -
Kota Madiun - - - - -
Kota Surabaya - - - - -
Kota Batu - - - - -
Jawa Timur 9804 9878 10769 10876 10312

Sumber: Publikasi Badan Pusat Statistik Jawa Timur 2018, diolah

82
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Sementara itu, perkebunan cengkeh merupakan sektor yang


memiliki nilai produksi terbesar dan menghasilkan pendapatan
tertinggi dibandingkan dengan perkebunan lainnya di Provinsi
Sulawesi Utara dengan nilai pendapatan mencapai Rp 16.572.480
per hektar. Berikut merupakan tabel perbandingan pendapatan
dari beberapa hasil perkebunan di Provinsi Sulawesi Utara per
tahun 2013.

Tabel 3.9 Rata-Rata Pendapatan per Hektar dari Usaha


Perkebunan Tahunan Tahun 2013
Komoditas Nilai Produksi Pengeluaran Pendapatan
(000 Rp) (000 Rp) (000 Rp)

Cengkeh 29.070,26 12.497,78 16.572,48

Kakao 21.419,92 16.485,42 4.934,50

Kopi 14.043,92 8.193,13 5.850,79

Pala 21.451 6.792,36 14.658,65

Sumber: Sensus Pertanian 2013, Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara

Perkebunan cengkeh juga telah turun temurun. Hasil


wawancara dengan empat kepala Desa dari Kecamatan Nawangan
dan Kecamatan Tulakan sebagai penghasil cengkeh di Kabupaten
Pacitan menemukan bahwa perkebunan cengkeh sudah turun
temurun. Informan diskusi di Desa Wonosidi dan Desa Kluwih juga
mengatakan bahwa sebagian petani telah berkebun cengkeh lebih
dari 5 tahun.

83
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Tabel 3.10 Karakteristik Informan Diskusi Perkebunan Cengkeh


di Kabupaten Pacitan
Desa Usia JKN PKH JHT Jenis Lama Komoditas Lainnya
Petani Bertani
(tahun) Kemarau Penghujan

Wonosidi 41-50 Tidak Tidak Tidak Milik >5 Sayuran Jahe, porang,
Sendiri ketela /pohong

Wonosidi 51-60 Tidak Tidak Tidak Milik >5 Sayuran Ketela / po-
Sendiri hong, jahe,
porang

Wonosidi 51-60 Ya Tidak Tidak Milik 1-5 Kayu- Padi, polowijo


Sendiri kayuan,
polowijo

Wonosidi 31-40 Ya Tidak Ya Sewa <1 Ubi jalar Padi sawah

Wonosidi 51-60 Ya Tidak Tidak Milik 1-5 porang, Porang, jahe


Sendiri buah

Wonosidi - Ya Tidak Tidak - <1 sayuran Padi, porang,


ketela

Kluwih >61 Tidak Tidak Tidak Milik >5 Sayuran Cengkeh,


Sendiri kayu-kayuan

Kluwih 41-50 Tidak Tidak Tidak Milik 1-5 Sayuran Kelapa, kayu
Sendiri keras, kopi

Kluwih 31-40 Tidak Ya - Milik >5 Polowijo Padi


Sendiri

Kluwih 41-50 Tidak Tidak Tidak Milik >5 polowijo Tanaman


Sendiri jangka
panjang

JKN : Kepesertaan Jaminan Kesehatan Nasional


PKH : Keikutsertaan Program Keluarga Harapan
JHT : Kepemilikan Jaminan Hari Tua
Sumber: Hasil in-depth interview, diolah

Kedua, hasil kajian juga menemukan bahwa terdapat aspek


kelemahan pada perkebunan cengkeh. Definisi kelemahan disini
adalah hal yang menghambat dalam mencapai tujuan dari dalam
atau sifat organisasi. Di Sulawesi Utara beberapa isu muncul seperti
produktivitas yang tidak optimal, panen raya hanya di beberapa

84
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

lokasi, biaya panen tinggi, literasi perencanaan keuangan petani


yang masih terbatas, kebutuhan tenaga kerja, dan pemupukan yang
belum optimal. Dari studi lapangan di Kabupaten Pacitan Provinsi
Jawa Timur terdapat sejumlah kelemahan diantaranya kematian
banyak pohon cengkeh karena bakteri, kebutuhan tenaga kerja di
semua tahapan proses, dan pemupukan yang masih belum optimal.
Tabel 3.11 Analisis SWOT Perkebunan Cengkeh Kabupaten
Pacitan
Strength Weakness Opportunity Threat
Luas area terluas Sebagian besar pohon Kebutuhan atas daun Hama dan bakteri
di Provinsi cengkeh mati karena dan bunga cengkeh Bakteri Pembuluh
Jawa Timur bakteri masih ada Kayu Cengkeh (BPKC)

Pohon cengkeh yang Bunga cengkeh di- Fluktuasi harga men-


Beberapa wilayah tersisa jumlah produk- jual ke pedagang jelang panen
memiliki kondisi sinya menurun pengepul di pasar
geografis dan Belum terdapat me-
topografi yang Kebutuhan pekerja Daun dijual ke pe- kanisme efektif untuk
sesuai untuk per- membutuhkan biaya nyulingan minyak mengatasi serangan
kebunan cengkeh cengkeh bakteri
Pemupukan tidak op-
Sudah turun te- timal membuat panen Bukan produk per-
murun menanam dua tahun sekali kebunan prioritas
cengkeh
Pengolahan daun un-
Petani tidak tuk minyak mu-lai
hanya menanam banyak yang terhenti
pohon cengkeh karena pasokan daun
saja tetapi juga berkurang
menanam produk
perkebunan dan Iklim
pertanian lainnya

Ketiga, terdapat aspek peluang dari perkebunan cengkeh.


Peluang merupakan hal yang membantu dalam mencapai tujuan
dan berasal dari luar sifat lingkungan sekitar. Hasil kajian tentang
perkebunan cengkeh di Kabupaten Pacitan menemukan bahwa
kebutuhan atas daun dan bunga cengkeh masih ada dengan
dibuktikan masih mudahnya masyarakat langsung melakukan
penjualan di pasar tradisional atas hasil perkebunan cengkeh

85
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

mereka. Meskipun demikian, terdapat penurunan penyulingan


minyak cengkeh seperti diakui oleh salah satu informan yang
menyatakan bahwa pengolahan daun sangat potensial tetapi usaha
penyulingan minyak yang ia lakukan telah berhenti karena pasokan
daun menurun.

“Daun diproses menjadi minyak atsiri. Tapi berhenti karena


penurunan jumlah daun dan kesulitan pengembangan bisnis.
Dulu lumayan bagus karena produksi untuk ekspor. Hasil
penyulingan dijual ke pengepul di Ponorogo atau eksportir di
Malang. Harga daun per kilogram 130.000.”
(Petani Cengkeh, Kabupaten Pacitan)

Tabel 3.12 Analisis SWOT Perkebunan Cengkeh Provinsi Sulawesi


Utara
Strength Weakness Opportunity Threat

Luas area terluas Dengan luas area Subsidi pupuk Fluktuasi harga
Pertanian ceng- terluas tetapi dari sisi membantu petani (harga cengkeh
keh sudah ber- produktivitas lebih memenuhi kebutuh- anjlok saat panen
langsung turun rendah dari Prov an pupuk dan pasca panen).
temurun Sulsel Saat ini harga
Kebutuhan bunga cengkeh merosot
Penghasilan Panen raya hanya cengkeh dan daun
dari penjualan di beberapa lokasi cengkeh. Impor cengkeh
cengkeh men- (beberapa kecamatan
jadi sumber pen- di Minahasa). Berbagai bentuk Iklim (terlalu banyak
dapatan petani bantuan pemerintah hujan menurunkan
Biaya panen cengkeh Kabupaten/ Kota, produksi tahun be-
tinggi untuk tenaga Provinsi, dan Peme- rikutnya)
kerja (membersihkan, rintah Pusat. Misal-
memetik, menjemur). nya pengembangan Ketersediaan subsidi
Impor tenaga kerja kawasan tanaman, pupuk terbatas
untuk panen dari Jawa alat pasca panen dan
atau Gorontalo. pengendalian hama, Hama dan bakteri
bibit dan rehab
Perencanaan biaya tanaman cengkeh
petani masih perlu
pendampingan Potensi ekspor

Pemupukan tidak op- Penurunan PPN


timal membuat pa-
nen dua tahun sekali Minyak cengkeh
Sumber: Hasil olah data Diskusi, Wawancara Mendalam, dan Data Sekunder (Media
1 Agustus–23 September 2020)

86
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Hasil kajian di Provinsi Sulawesi Utara menemukan beberapa


isu terkait peluang ini antara lain adanya subsidi pupuk, kebutuhan
yang tinggi, bantuan pendampingan pemerintah, potensi ekspor,
dan penurunan PPN. Subsidi pupuk cukup membantu petani
untuk memperoleh harga pupuk yang dibutuhkan pada bidang
perkebunan. Berdasarkan data alokasi pupuk bersubsidi dapat
terlihat bahwa pemerintah melalui Kementerian Pertanian telah
mengalokasikan pupuk bersubsidi ke sejumlah wilayah dengan
alokasi paling tinggi ke Provinsi Jawa Timur. Provinsi Sulawesi
Utara juga memperoleh alokasi pupuk bersubsidi pada tahun 2018
dengan jenis pupuk urea yang paling tinggi dibandingkan dengan
jenis pupuk lainnya. Pada Rapat Paripurna Penyampaian Laporan
Hasil Reses I pada 19 Mei 2020, perwakilan petani dari Kabupaten
Minahasa Selatan dan Minahasa Tenggara menyatakan bahwa
pupuk bersubsidi membantu petani cengkeh dan kopra karena
harga pupuk komersil tidak bisa dijangkau oleh petani.

Tabel 3.13 Alokasi Pupuk Bersubsidi Tahun Anggaran 2018


Menurut Jenis Pupuk dan Sebaran Provinsi,
Permentan No.47/Permentan/SR.310/12/2017 (ton)
JENIS PUPUK (Ton)
Provinsi
UREA SP-36 ZA NPK ORGANIK
Aceh 75,420 22,040 11,480 49,110 13,840
Sumatera Utara 169,110 48,740 51,610 128,080 31,790
Sumatera Barat 72,990 27,680 15,660 59,110 15,920
Jambi 28,950 18,780 7,940 48,700 6,640
Riau 35,260 13,370 10,560 50,080 8,020
Bengkulu 21,820 8,010 4,720 28,880 5,090
Sumatera Selatan 155,070 43,550 5,330 100,590 15,600
Bangka Belitung 19,070 3,920 2,330 19,390 5,720
Lampung 257,790 45,150 17,980 153,140 28,420
Kep. Riau 90 20 20 200 100
DKI Jakarta 150 40 - 70 100
Banten 65,540 20,830 1,530 27,100 7,410

87
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Tabel 3.13 (Lanjutan)


Jawa Barat 556,010 153,780 70,410 330,160 50,290
D.I. Yogyakarta 43,110 3,700 10,000 25,070 12,370
Jawa Tengah 763,140 162,970 220,630 421,920 263,330
Jawa Timur 1,111,590 162,420 501,850 608,090 424,720
Bali 43,010 1,830 6,000 23,790 21,800
Kalimantan Barat 34,350 12,690 3,470 86,770 19,100
Kalimantan Tengah 16,720 4,250 1,400 34,710 2,770
Kalimantan Selatan 37,930 7,350 1,440 39,060 5,830
Kalimantan Timur 17,330 4,570 2,340 28,590 1,650
Kalimantan Utara 1,210 150 100 3,000 500
Sulawesi Utara 19,030 3,950 460 13,090 1,830
Gorontalo 21,940 1,300 630 18,280 1,000
Sulawesi Tengah 31,600 3,350 8,760 30,130 4,630
Sulawesi Tenggara 20,800 7,190 4,090 16,230 5,780
Sulawesi Selatan 277,880 41,100 64,380 112,800 25,140
Sulawesi Barat 25,180 2,170 7,120 19,490 1,250
Nusa Tenggara Barat 143,720 17,350 15,050 45,320 12,880
Nusa Tenggara Timur 23,440 4,820 1,640 15,490 3,110
Maluku 2,650 200 150 2,730 600
Papua 6,270 2,390 530 6,930 1,950
Maluku Utara 610 120 250 1,740 660
Papua Barat 1,220 220 140 2,160 160
Jumlah 4,100,000 850,000 1,050,000 2,550,000 1,000,000

Sumber: Petunjuk Pelaksanaan dan Penyaluran Pupuk Bersubsidi TA 2018, Direktorat


Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian, Kementerian Pertanian

Terkait dengan PPN atas hasil perkebunan, Gubernur dan


DPRD mendorong penurunan PPN atas cengkeh. PPN dinilai
memberatkan pedagang dan pembeli besar/spekulan yang
dikhawatirkan menekan harga komoditas sampai ke petani
sehingga dengan adanya penurunan nilai PPN terhadap produk
pertanian dan perkebunan dianggap sebagai peluang harga yang
tidak menurun. Melalui PMK No.89/PMK.010/2020 telah diatur
bahwa penyerahan barang hasil pertanian yang bisa menggunakan
DPP nilai lain yang sebelumnya DPP adalah harga jual tetapi pada
peraturan ini DPP adalah 10% dari harga jual sehingga nilai PPN

88
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

hanya 1%. Barang hasil pertanian yang diatur dalam peraturan


tersebut termasuk cengkeh.
Keempat, terdapat aspek ancaman bagi perkebunan cengkeh.
Hama menjadi ancaman baik di Kabupaten Pacitan maupun di
Kabupaten Minahasa Selatan. Selain hama, fluktuasi harga juga
menjadi ancaman bagi petani di kedua wilayah studi yang sangat
memengaruhi petani dan tidak dapat mereka pengaruhi. Iklim juga
menjadi tantangan di kedua wilayah tersebut. Untuk Kabupaten
Pacitan terdapat dua isu wilayah yaitu perkebunan cengkeh bukan
merupakan produk perkebunan prioritas dan terjadi penurunan
tempat penyulingan daun cengkeh.
Harga cengkeh yang fluktuatif dirasakan baik di Sulawesi
Utara maupun di Kabupaten Pacitan. Hal ini terlihat dengan masih
jatuhnya harga cengkeh terutama di petani cengkeh pada masa
panen di pekan kedua bulan Agustus 2020 meskipun Pemerintah
provinsi Sulawesi Utara berhasil menurunkan pajak pertambahan
nilai menjadi 1%.
Iklim disebut memengaruhi perkebunan cengkeh baik di
Provinsi Sulawesi Utara maupun di Kabupaten Pacitan. Dalam
sebuah diskusi dengan petani di Desa Wonosidi, informan
mengungkapkan bahwa turunnya hujan yang terus-menerus dapat
memengaruhi perkebunan cengkeh seperti diungkapkan oleh salah
satu informan bahwa, “Pada saat musim kemarau ranting ranting
itu kering kemudian waktu hujan itu bersemi lagi tapi semasa hujan
yang terus-menerus daun yang muda itu rontok dan gugur” (Petani
Cengkeh, Informan 4, Desa Wonosidi Kecamatan Tulakan, Kabupaten
Pacitan). Hal serupa juga diakui pada diskusi lintas sektor secara
online dari Provinsi Sulawesi Utara yang mengungkapkan jika satu
tahun hujan lebih lama durasinya maka tahun depannya biasanya
produksi cengkeh menurun.

89
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Tabel 3.14 Tabel Luas Serangan Hama PBC di Indonesia pada


Tahun 2014 (ha)

Luas Serangan Luas


Luas
No Provinsi Pengenda-
Pertanaman
Ringan Berat Jumlah lian

1 Aceh 21.336 28 0 28 0

2 Sumatera Barat 0 0 0 0 0

3 Lampung 7.714 103,25 27 130,25 24

4 Kepulauan Riau 15.073 651 107 758 95

5 Jawa Barat 32.704 600,47 23,35 623,82 0

6 Jawa Tengah 41.403 848,58 513,67 1.362,25 976,06

7 DI Yogyakarta 3.058 10,72 1 11,72 7,25

8 Jawa Timur 41.068 481,78 124,45 606,23 148

9 Banten 13.029 41 7 48 0

10 Bali 15.223 657,48 283,59 941,07 940,97

11 Nusa Tenggara Barat 0 0 0 0 0

12 Nusa Tenggara Timur 0 0 0 0 0

13 Kalimantan Selatan 446 17,10 40,30 57,40 0

14 Sulawesi Utara 75.297 0 5.885,50 5.885,50 1.189,50

15 Sulawesi Tengah 52.637 2.228 197 2.425 0

16 Sulawesi Selatan 49.242 3.448,83 1.542,40 5.702,33 2.572,31

17 Sulawesi Tenggara 18.180 49,87 8 57,87 33,25

18 Gorontalo 9.235 128,75 56,25 185 27,25

19 Maluku 44.422 491,7 302,8 794,5 0

20 Maluku Utara 18.704 56 20,30 76,40 0

Indonesia 458.771 9.842,63 9.139,61 19.693,34 6.013,59

Sumber: Database OPT Direktorat Perlindungan Perkebunan, Direktorat Jenderal


Perkebunan, Kementerian Pertanian RI (2016)

90
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Terkait dengan hama, hama masih menjadi tantangan pada


perkebunan cengkeh. Hasil turun lapangan ke Kabupaten Pacitan
menunjukkan bahwa banyak pohon cengkeh mati karena penyakit
BPKC (Bakteri Pembuluh Kayu Cengkeh). Penelitian sebelumnya di
Provinsi Sulawesi Utara juga menemukan bahwa serangan hama
penggerek batang H.semivelutina di Desa Kumelembuai Kabupaten
Minahasa Selatan. Terdapat juga hama lainnya yang dikenal sangat
berpengaruh pada tanaman cengkeh seperti penggerek batang
cengkeh (PBC), bakteri pembuluh kayu cengkeh (BPKC), cacar
daun cengkeh (CDC), dan jamur akar putih (JAP). Berdasarkan
data OPT Direktorat perlindungan Perkebunan Direktorat Jenderal
Perkebunan Kementerian Pertanian (2016) dalam Rizal (2017),
Provinsi Sulawesi Utara adalah dengan luas serangan bakteri
penggerek batang seluas 5.885,50 hektar.
Di Kabupaten Pacitan, seluruh informan mengonfirmasi bahwa
kondisi pohon sebagian besar mengering dan meranggas lalu mati.
Dengan demikian para petani cengkeh saat ini tidak banyak yang
fokus bertanam cengkeh tetapi sudah beralih ke tanaman lainnya
misalnya porang, sengon laut, dan padi.

Gambar 3.3 Pohon Cengkeh yang masih tersisa di Dusun Kebonagung,


SDN 3 Wonosidi Desa Wonosidi Kecamatan Tulakan
Kabupaten Pacitan

91
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Gambar 3.4 Pohon cengkeh yang kering dan meranggas di Desa


Wonokarto, Kecamatan Tulakan Kabupaten Pacitan,
23 Juli 2020

Gambar 3.5 Pohon cengkeh yang mengering dan meranggas dan papan
kayu untuk dinding rumah dari pohon cengkeh yang
sudah mati. Lokasi di Desa Wonosidi Kecamatan Tulakan,
Kabupaten Pacitan, Juli 2020

Hasil wawancara dengan empat kepala desa di dua kecamatan


penghasil cengkeh menemukan bahwa tren pohon cengkeh yang
mati karena serangan BPKC tersebut merata. Penurunan jumlah
pohon cengkeh sangat signifikan. Beberapa informasi dari informan
berikut memberikan gambaran penurunan jumlah pohon cengkeh
karena adanya BPKC.

92
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

“Untuk tanaman cengkeh di desa kami sudah habis/ mati semua.


Ya ada tetapi ya jarang-jarang.”
(Kepala Desa 1 di Kecamatan Nawangan, Kabupaten Pacitan)
“Cengkeh hampir tidak ada. Sisa cengkeh hanya sekitar 2–3%.
Kalau ada data tentang produksi tinggi, mungkin itu data tahun
1990-an. Dulu banyak cengkeh tapi sekarang tidak . Dulu orang
tua saya petani cengkeh, masih inget dulu waktu kecil ikut
panen raya. Kemudian perlahan punah. Lama-kelamaan kering
daunnya rontok dan tidak bersemi lagi dan akhirnya mati.”
(Kepala Desa 2 di Kecamatan Nawangan, Kabupaten Pacitan)
“Pada tahun 1997, saya membeli kebun cengkeh yang sudah
berbuah dan sudah produksi terus sampai 2015 ke 2020 cengkeh
mulai meradang-meradang hilang untuk di Wonosidi sudah 80%
habis bahkan lebih dan sisa tinggal di daerah Kebonagung dan
Salam. Itupun sekarang sudah mulai meradang.”
(Petani Cengkeh Informan 1, Desa Wonosidi, Kecamatan
Tulakan, Kabupaten Pacitan)

3.4 Pilihan Rencana Mitigasi


Terdapat dua opsi dalam rencana mitigasi yaitu rencana mitigasi
bagi petani yang ingin tetap berkebun cengkeh dan rencana
mitigasi bagi petani yang ingin beralih dari perkebunan cengkeh.
Pertama, bagi petani yang ingin tetap melakukan perkebunan
cengkeh, terdapat 4 rekomendasi mitigasi risiko yang bisa
dilakukan. Rencana mitigasi tersebut, antara lain pembatasan
impor, peningkatan kualitas perkebunan, penggunaan daun
cengkeh untuk produk alternatif, dan perbaikan tata niaga
perkebunan cengkeh. Diharapkan dengan adanya pembatasan
impor dan juga bunga cengkeh maka kebutuhan atas daun
dan bunga cengkeh dari petani lokal akan semakin meningkat.
Mitigasi selanjutnya yaitu upaya peningkatan kualitas
perkebunan cengkeh yang dapat dilakukan melalui berbagai cara
misalnya subsidi pupuk, mekanisasi pemetikan, pemupukan, dan

93
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

pemeliharaan pembibitan benih dan varietas unggul bekerjasama


dengan Balitro serta mengatasi bakteri BPKC. Rencana mitigasi
untuk menggunakan daun cengkeh sebagai produk alternatif
hendaknya juga diikuti dengan pendampingan dari hulu ke hilir,
eksplorasi pengembangan minyak atsiri, dan pengembangan
riset produk alternatif. Adapun mitigasi perbaikan Tata Niaga
perkebunan cengkeh diusulkan terdapat dua skema, misalnya
melalui stabilisasi harga dan sistem resi gudang.

Tabel 3.15 Pilihan Strategi dan Mitigasi Risiko

Pilihan Strategi Mitigasi Risiko


Tetap berkebun - Pembatasan impor
cengkeh - Peningkatan kualitas perkebunan
- Subsidi pupuk
- Mekanisasi pemetikan
- Pemupukan dan pemeliharaan
- Pembibitan benih varietas unggul
- Mengatasi masalah hama dan bakteri
- Penggunaan daun cengkeh untuk produk alternatif
- Dengan pendampingan dari hulu ke hilir
- Opsi untuk minyak Atsiri
- Pengembangan riset untuk produk alternatif
- Perbaikan tata niaga perkebunan cengkeh dengan
stabilisasi harga dan sistem resi gudang
Beralih ke - Meningkatkan kapasitas petani untuk transisi dari
komoditas produk cengkeh ke produk lainnya
perkebunan - Pendampingan dari pemerintah untuk
alternatif pengembangan produk alternatif dari hulu hingga
hilir
- Mendukung infrastruktur terutama irigasi,
pengairan, jalan usaha tani, dan pipanisasi
- Beasiswa untuk pelatihan vokasi untuk
membentuk bisnis baru bagi pemuda di area
perkebunan

94
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Usaha mitigasi untuk petani yang kita tabur kebun cengkeh


ini sesuai dengan hasil diskusi di lapangan. Hasil FGD dengan
stakeholder di Provinsi Sulawesi Utara menggarisbawahi bahwa
para petani dan stakeholder mendorong pemetikan dengan
mekanisasi, subsidi pupuk, stabilisasi harga, kelembagaan/
korporasi petani, sistem resi gudang, dan pengembangan produk
turunan cengkeh. Dorongan pemeliharaan dari pohon cengkeh
yang ada juga sejalan dengan masukan peneliti dari Balitro yang
menjadi informan penelitian.
“Petani tidak memupuk setelah dipanen bunganya dan ambil
daunnya untuk disuling, tanamannya produksinya menurun dan
cepat mati. Kalau mau diambil daunnya itu dipelihara pohonnya.”
(Informan, Peneliti, Balittro)

Hasil diskusi di Desa Wonosidi dan Desa Pelem Kecamatan


Tulakan Kabupaten Pacitan juga memperoleh beberapa masukan
yang sejalan dengan rencana mitigasi bagi mereka yang ingin
tetap berkebun cengkeh. Petani setuju atas opsi kebijakan untuk
peningkatan pengetahuan atas produk alternatif. Opsi kebijakan
produk alternatif diharapkan dengan pendampingan dari hulu
hingga hilir. Pengembangan produk alternatif yang sudah banyak
dikembangkan yaitu minyak cengkeh.
Opsi mitigasi berikutnya yaitu bagi petani yang ingin beralih
ke perkebunan alternatif selain cengkeh terdapat sejumlah opsi
yang bisa dilakukan misalnya meningkatkan kapasitas petani untuk
transisi dari produk cengkeh ke produk lainnya. Pendampingan
dari pemerintah untuk pengembangan produk alternatif dari hulu
hingga hilir. Mendukung penyediaan infrastruktur terutama irigasi,
jalan usaha tani, dan pipa. Serta yang terakhir yaitu penyediaan
beasiswa pelatihan vokasi untuk membentuk bisnis baru bagi
pemuda di area perkebunan cengkeh.
Perencanaan mitigasi tersebut sesuai dengan hasil turun
lapangan yang tergambar dalam focus group discussion tentang

95
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

perkebunan cengkeh dengan petani di desa wonosidi dan desa


Pelem Kabupaten Pacitan yang menemukan bahwa masyarakat
secara alami telah mencari produk alternatif untuk menggantikan
pohon cengkeh yang mati. kebijakan untuk produk alternatif
pun diharapkan berasal dari pemerintah yang bisa mendampingi
mereka untuk mengembangkan produk perkebunan dari hulu
hingga Hilir.
Masyarakat di Desa Wonosidi Kecamatan Tulakan memiliki dua
opsi untuk pohon cengkeh yang mengering. Pertama, membiarkan
agar pohon tumbuh bersemi lagi. Hal ini terjadi pada sebagian
kecil pohon cengkeh. Meski juga diakui bahwa pohon cengkeh yang
masih tumbuh pun produktivitasnya rendah. Kedua, menggantinya
dengan produk lainnya. Komoditas yang sering disebut sedang
diminati oleh para petani di Desa Wonosidi adalah porang.

Gambar 3.6 Komoditas porang, komoditas pertanian pengganti


cengkeh yang saat ini dikembangkan oleh masyarakat di
Desa Wonosidi Kecamatan Tulakan Kabupaten Pacitan

96
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Hasil wawancara dengan 4 kepala desa di Kabupaten Pacitan


yang berasal dari Kecamatan tulakan dan Kecamatan Nawangan
jika menemukan bahwa daerah terdapat sudah melakukan adaptasi
dengan melakukan penggantian ke produk alternatif lainnya.
Berbeda dengan Desa Wonosidi yang mencoba menanam porang
dan juga cabai, di Desa Jetis Lor para petani mulai menanam Cincau
dan menjualnya.

Gambar 3.7 Cincau di Desa Jetis Lor

Kondisi jalan ke sebagian daerah di Desa Wonosidi ada yang


sudah bisa dilalui mobil dan ada yang belum. Salah satu hasil
observasi masih menemukan jalan pertanian dan jalan lingkungan

97
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

yang masih dari tanam. Diakui oleh informan bahwa kondisi jalan
kadangkala menurunkan nilai jual komoditas pertanian yang
mereka jual terutama pada musim hujan karena sulitnya akses ke
lokasi pertanian.

Gambar 3.8 Kondisi Jalan Lingkungan dalam Gerakan Kerja Bakti di RT


013 RW 03 Desa Wonosidi Kec. Tulakan Kab Pacitan 22 Juli
2020

Pembatasan impor cengkeh dapat menjadi salah satu solusi


alternatif bagi petani cengkeh yang tetap ingin menanam cengkeh.
Hal tersebut didukung dengan nilai penawaran hasil perkebunan
cengkeh yang masih jauh lebih tinggi dibandingkan dengan
permintaannya. Berikut merupakan data perbandingan dan selisih
antara penawaran cengkeh dan permintaan cengkeh di Indonesia
tahun 2000–2013.

98
Kondisi Perkebunan Cengkeh dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Tabel 3.16 Permintaan dan Penawaran Cengkeh di Indonesia


(2000–2013)

Permintaan dan Penawaran Cengkeh di Indonesia beserta Selisihnya Tahun


2000 - 2013 (ton)
Tahun Permintaan Penawaran Selisih Penawaran dan
Permintaan
2000 72059 76097 4038
2001 78781 83260 4479
2002 66651 66651 0
2003 95288 101118 5830
2004 61093 64786 3693
2005 66751 70668 3917
2006 47068 50139 3071
2007 62292 66312 4020
2008 62757 66284 3527
2009 72819 76922 4103
2010 87735 92669 4934
2011 77518 81882 4364
2012 95761 94071 -1690
2013 88880 99824 10944
Sumber: FAOSTAT, Food and Agriculture Organisation of The United Nations, diolah

Berdasarkan tabel di atas, dari tahun 2000 hingga tahun


2013 jumlah penawaran cengkeh selalu lebih besar dibandingkan
dengan jumlah permintaan cengkeh di Indonesia kecuali di tahun
2012. Hal tersebut menunjukkan bahwa produksi cengkeh Indonesia
telah memenuhi bahkan melebihi kebutuhan cengkeh. Kerjasama
antara petani cengkeh dengan industri yang membutuhkan hasil
perkebunan cengkeh dapat dilakukan agar produksi cengkeh dapat
memenuhi seluruh kebutuhan cengkeh yang ada.

99
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

BAB IV
KONDISI INDUSTRI
KECIL HASIL TEMBAKAU
DAN PILIHAN RENCANA
MITIGASINYA

4.1 Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau

4.1.1 Global
Secara global, nilai ritel dari rokok pada tahun 2018 mencapai US$
713,7 miliar, di mana pada tahun tersebut, lebih dari 5,3 triliun
batang rokok telah terjual kepada lebih dari satu miliar perokok
di seluruh dunia (Euromonitor, 2019). Selain itu, wilayah Asia
Pasifik juga menjadi wilayah dengan pasar rokok terbesar sejak
tahun 2005 hingga tahun 2018. Sebagaimana dapat dilihat pada
Gambar 4.1, penjualan rokok di wilayah Asia Pasifik serta Timur
Tengah dan Afrika mengalami peningkatan yang ditandai dengan
meningkatnya pasar rokok dari tahun 2005 ke 2018 sedangkan
seluruh wilayah lainnya seperti Eropa Barat, Amerika Utara,
Amerika Latin, dan Eropa Timur mengalami penurunan penjualan.
Dalam hal ini, terjadi perpindahan penjualan dari pasar di negara
maju seperti Eropa Barat ke negara berkembang seperti Asia
dan Afrika karena di negara maju terdapat restriksi yang kuat

100
Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

dari pemerintah setempat bagi perusahaan tembakau sehingga


prevalensi merokok pun turut mengalami penurunan. Sementara
itu, di negara berkembang seperti Asia dan Afrika, perusahaan
tembakau memanfaatkan sepenuhnya lingkungan peraturan yang
cenderung lebih longgar, populasi yang terus bertambah dan
pendapatan yang meningkat.

Sumber: Euromonitor International, 2019, diolah.


Gambar 4.1 Grafik Pasar Rokok Global, Berdasarkan Wilayah (2005
dan 2018)

Selama beberapa dekade terakhir termasuk di tahun 2018,


pasar rokok internasional juga hanya didominasi oleh lima
perusahaan besar, yaitu China National Tobacco Corporation, Philip
Morris International, British American Tobacco, Japan Tobacco Inc.
dan Imperial Tobacco sebagaimana dapat dilihat pada Gambar 4.2.

101
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Sumber: Euromonitor International, 2019, diolah


Gambar 4.2 Grafik Pangsa Perusahaan Rokok di Pasar Rokok Global,
Berdasarkan Volume Ritel Tahun 2018

Dalam hal ini, China National Tobacco Corporation (CNTC)


merupakan perusahaan yang dimiliki dan dioperasikan oleh
pemerintah China dan merupakan produsen rokok terbesar di
dunia dengan 43,6% pasar global. CNTC menjual sebagian besar
produknya di China, sementara hanya sekitar 1% dari rokok
yang diproduksi diekspor ke negara lain. Sementara itu, Philip
Morris International (PMI) adalah perusahaan publik Amerika
yang menguasai sekitar 13,9% pasar rokok internasional. PMI
beroperasi di lebih dari 180 pasar dan menjual 6 dari 15 merek
teratas, termasuk Marlboro yang merupakan salah satu merek
terlaris di dunia.
Selain itu, berdasarkan data dari Euromonitor International
(2019), posisi Indonesia secara global dalam hal volume ritel pasar
rokok adalah peringkat kedua setelah China. Dalam hal ini, China
memiliki volume ritel pasar rokok sebanyak 2.368,7 miliar batang
rokok terjual, sementara di Indonesia sebanyak 307,1 miliar
batang rokok terjual. Meskipun demikian, volume ritel di Indonesia

102
Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

yang tercatat tidak termasuk rokok kretek linting tangan, padahal


penjualan di Indonesia didominasi oleh rokok kretek baik yang
menggunakan mesin maupun tangan. Dengan demikian, dapat
dikatakan bahwa volume ritel pasar rokok di Indonesia lebih dari
307,1 miliar batang rokok.

4.1.2 Nasional
Sebagaimana dapat terlihat pada Gambar 4.3 di bawah ini, secara
nasional jumlah industri hasil tembakau golongan mikro dan kecil
di Indonesia mengalami penurunan setiap tahunnya. Pada grafik
tersebut, terlihat bahwa terjadi penurunan yang signifikan, di
mana pada tahun 2007 terdapat 4.669 industri, kemudian turun
hingga menjadi hanya sejumlah 770 industri di tahun 2018.
Meskipun pada tahun 2016 dan 2017 sempat terjadi kenaikan,
namun kenaikan tersebut tidak terlalu signifikan dan juga terjadi
penurunan kembali di tahun 2018. Adapun jika dihitung rata-rata
keseluruhan, maka persentase penurunan yang terjadi adalah
sebesar 14% dari tahun 2007 hingga tahun 2018.

Sumber: Badan Kebijakan Fiskal, Kemenkeu 2019, diolah


Gambar 4.3 Grafik Jumlah Industri Pengolahan Tembakau di Indonesia
(2007–2018)

103
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Meskipun demikian, penurunan yang signifikan dari jumlah


industri kecil dan mikro dari industri hasil tembakau tidak terlalu
berpengaruh terhadap volume produksi (dalam miliar batang)
dan pendapatan cukai hasil tembakau. Dalam hal ini, sebagaimana
dapat dilihat pada Gambar 4.4 dan Gambar 4.5 meskipun terdapat
penurunan pada volume produksi industri hasil tembakau dan
kenaikan pada pendapatan cukai hasil tembakau, namun secara
umum volume produksi dan pendapatan cukai hasil tembakau
cenderung stagnan terutama di periode 5 tahun terakhir. Dalam hal
ini, pada tahun 2017 ke 2018, terjadi penurunan jumlah industri
hasil tembakau golongan kecil dan mikro dari 779 industri ke 770
industri, kemudian volume produksi juga ikut turun dari 336 miliar
batang menjadi 332 batang, dan terjadi kenaikan pendapatan cukai
hasil tembakau dari 147,7 triliun rupiah menjadi 152,9 triliun
rupiah.

Sumber: Badan Kebijakan Fiskal, Kemenkeu 2019, diolah


Gambar 4.4 Grafik Volume Produksi Industri Hasil Tembakau (IHT
Tahun 2007–2018 (dalam Miliar Batang)

104
Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Sumber: Kementerian Keuangan 2019, diolah


Gambar 4.5 Grafik Pendapatan Cukai Hasil Tembakau Tahun 2007–
2018 (dalam Triliun Rupiah)

Selain itu, jika dilihat secara agregat, rata-rata penurunan


jumlah industri hasil tembakau golongan kecil dan mikro dari
tahun 2007 sampai tahun 2018 adalah sebesar -14%, sementara
rata-rata volume produksi (dalam miliar batang) industri hasil
tembakau secara keseluruhan justru meningkat sebesar 3% pada
periode yang sama. Sementara, rata-rata pendapatan cukai hasil
tembakau tahun 2007–2018 meningkat sebesar 12%. Kondisi yang
demikian mengindikasikan bahwa penurunan yang signifikan
pada jumlah industri kecil dan mikro dari industri hasil tembakau
tidak berdampak pada penurunan volume produksi industri hasil
tembakau secara keseluruhan. Selain itu, persentase peningkatan
jumlah pendapatan cukai juga tidak sebesar penurunan yang terjadi
pada jumlah industri kecil dan mikro dari industri hasil tembakau.

105
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

4.2 Wilayah Penelitian


4.2.1 Kabupaten Kudus
Industri rokok di Kabupaten Kudus menjadi salah satu sektor
industri yang menjadi tiang penyangga perekonomian dan menjadi
ikon utama sebagai “Kota Kretek”. Industri rokok di Kabupaten
Kudus sudah dimulai sejak abad ke-19, sebagai salah satu pusat
industri rokok terbesar kedua setelah Jawa Timur. Di samping
industri berskala besar dan sedang, banyak industri rokok yang
berusaha pada skala kecil, mikro bahkan rumah tangga. Menurut
data BPS Kudus tahun 2018, jumlah industri rokok menempati
urutan pertama yaitu 74% dari seluruh jumlah industri di Kudus
(Gambar 4.6).

Sumber: Badan Pusat Statistik Kudus 2018, diolah


Gambar 4.6 Grafik Persentase Jumlah Industri di Kabupaten Kudus
Tahun 2018

Data dari Dinas Perindustrian, Koperasi, dan UMKM menun-


jukkan jumlah industri kecil rokok kretek di Kabupaten Kudus
mencapai 1.800 unit usaha pada tahun 2007. Tabel berikut
menunjukkan jumlah industri kecil rokok kretek semakin
menurun dari tahun 2008 hingga tahun 2011 menjadi 173 unit

106
Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

usaha. Hal ini dikarenakan adanya penurunan daya saing industri


dan menghadapi berbagai permasalahan baik faktor eksternal
maupun internal, harga bahan baku yang semakin mahal membuat
para pengusaha rokok kretek kecil kesulitan untuk menekan biaya
produksi yang nantinya akan menyebabkan pengurangan tenaga
kerja dan penurunan nilai produksi. Selain itu adanya peralihan
konsumsi dari jenis rokok kretek tangan menjadi rokok putih
mesin atau kretek mesin, dimana mayoritas perokok menjadi jauh
lebih muda. Adanya regulasi pemerintah terkait kebijakan tarif
pengenaan cukai pada batang rokok yang dianggap oleh sebagian
besar pengusaha membuat banyak pabrik rokok kretek kecil tidak
mampu mengeluarkan biaya lebih dalam memproduksi.

Tabel 4.1
Perkembangan Industri Kecil Rokok Kretek di
Kabupaten Kudus 2008–2011

No Tahun Unit Usaha Tenaga Kerja Nilai Produksi


1 2008 562 196.000 843.000
2 2009 239 98.000 358.500
3 2010 209 89.889 259.500
4 2011 173 85.665 227.000

Sumber: Dinas Perinkop dan UMKM, 2012

Jumlah industri kecil yang berkurang berdampak pada jumlah


tenaga, Tabel 4.1 menunjukkan jumlah tenaga kerja berkurang
dari 196 ribu pekerja menjadi 85.665 pekerja di tahun 2011.
Selain industri rokok kecil, di Kabupaten Kudus juga terdapat
beberapa industri besar seperti Djarum, Intertobacco Utama, dan
Sukun sebagai industri menengah. Data terbaru tahun 2020 yang
didapatkan dari Dinas Industri, Koperasi, dan UMKM, jumlah
seluruh industri saat ini adalah 62 dimana apabila dibandingkan
terjadi penurunan dari tahun 2008 yang berjumlah 209 industri
(Tabel 4.7).

107
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Sumber: Dinas Perinkop dan UMKM, 2020


Gambar 4.7 Grafik Data Jumlah Industri Hasil Tembakau Kabupaten
Kudus Tahun 2008–2020

Ketiga tabel (Tabel 4.2–4.4) berikut menunjukkan daftar


industri rokok besar, menengah dan kecil di Kabupaten Kudus yang
secara keseluruhan jumlahnya sebesar 62 industri. Sebagian besar
industri rokok di Kudus merupakan industri kecil dengan jumlah
lebih dari 50% jumlah industri di Kudus atau sekitar 39 industri.
Sementara, industri menengah rokok berjumlah 20 industri dan
industri besar rokok hanya berjumlah 3 industri. Meskipun hanya
terdapat 4.2–7 industri besar rokok di Kudus, akan tetapi jumlah
produksi rokok jenis SKM yang biasanya diproduksi oleh industri
besar rokok dari tahun ke tahun selalu lebih besar dari jenis rokok
yang lainnya.

Tabel 4.2 Daftar Industri Besar di Kabupaten Kudus (2020)


No Nama Perusahaan
1 Djarum, PT
2 Intertobacco Utama Industry, PT
3 Nojorono Tobacco International, PT

108
Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Tabel 4.3 Tabel Daftar Industri Menengah Rokok di Kabupaten


Kudus (2020)
No Nama Perusahaan
1 Aroma Tobacco International, PT
2 Buah Cengkeh, PR
3 Cemara Tunggal, PR
4 Cendana Citra Mandiri, PR
5 Chandra Asri Mulia Abadi, PT
6 Empat Lima, PR
7 Filasta Indonesia, PT
8 Jaleca, PT
9 Janur Kuning, PR
10 Leni Jaya Tobacco, PT
11 Mulyoraharjo, CV
12 Nikki Super Tobacco Indonesia, PT
13 Nikorama Citra Tobacco, PT
14 Prima Tobacco Harum Industry, PT
15 Sidodadi, PR
16 Stevania Ultra Tobacco, PT
17 Sukun, PR
18 Transentra Tobacco, PT
19 Victory Supra Sigaret, PT
20 Wikatama Indah Sigaret Indonesia, PT

Tabel 4.4 Daftar Industri Kecil Rokok di Kabupaten Kudus (2020)


No Nama Perusahaan
1 Sumber Urip Mulia, PR
2 Wadzik Jaya, PR
3 Wido, PR
4 Surya Jaya, PR
5 Maju Abadi Sigaret, PT

109
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Tabel 4.4 (Lanjutan)


6 Djuwed, PR
7 Jamrud Khatulistiwa Tobacco, PT
8 Pendopo Istana, PR
9 Mitra Gathuk Abadi, PT
10 Putra Surya Pratama Tobacco, PT
11 Sekar Pendawi Makmur, PR
12 Sembilan Matahari Sakti, PT
13 Perisai Menara, PR
14 Martindo Inti Tobacco Industry, PT
15 Bethoro Guru, PR
16 Mercu Pantura Industry, PT
17 Mh Barokah Jaya, PR
18 Buah Dan Langsep, PR
19 Galih Jati Sakti, PT
20 Kembang Arum, PR
21 Kembang Sutra, PR
22 Laut Berlin, PT
23 Gama Jaya, PR
24 Gambang Sutra, PR
25 Ghofur Putra Jaya, PR
26 Hendra Jaya, PR
27 Akbar Febri, PR
28 Al Fayid, PR
29 Armando Intertobacco Industry, PT
30 Berkah Jaya Sentosa, PR
31 Rajan Nabadi, PR
32 Rama, PR
33 Javaron, PR
34 Djambu Bol, PR
35 Kondang Jaya, PR
36 Ilham Mas, PR

110
Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Tabel 4.4 (Lanjutan)


37 Arta Jaya, Pr
38 Gading Gadjah Mada, PT
39 Vataya Jaya Perkasa, PR

Sumber: Dinas Perinkop dan UMKM, 2020

Tabel 4.5 Produksi Rokok Menurut Tahun dan Jenis Rokok di


Kudus (miliar batang)
Tahun Jenis Produksi Jumlah
SKT SKM Klobot
2018 15,16 50,16 0,0046 65,33
2017 15,54 54,81 0,0054 70,36
2016 16,83 60,71 0,0063 77,55
2015 18,47 59,49 0,0063 77,97
2014 19,71 55,81 0,0064 75,53

Sumber: Kudus dalam Angka, 2019

Gambar 4.8 menunjukkan bahwa jumlah nilai produksi industri


rokok di Kabupaten Kudus berdasarkan jenis rokok SKT, SKM, atau
Klobot dari tahun 2014 hingga tahun 2018 relatif turun, meskipun
dari tahun 2014 hingga tahun 2016 sempat mengalami kenaikan
jumlah produksi yang cukup signifikan. Rokok jenis sigaret kretek
mesin (SKM) menguasai pangsa pasar yaitu dengan nilai produksi
mencapai 50,16 miliar batang per tahun 2018 kemudian diikuti
oleh sigaret kretek tangan (SKT) dengan nilai produksi 15,16
miliar batang dan klobot dengan nilai produksi yang hanya 0,0046
miliar batang pada tahun yang sama. Data tersebut menunjukan
bahwa pasar rokok di Kabupaten Kudus dikuasai oleh industri
besar dengan jenis rokok SKM dan SKT. Oleh karena itu, adanya
penurunan signifikan pada jumlah industri rokok kecil dari tahun
ke tahun tidak signifikan memengaruhi jumlah produksi rokok di
Kabupaten Kudus.

111
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Sumber: Kudus dalam Angka, 2019


Gambar 4.8 Grafik Tren Produksi Rokok Menurut Jenis Produksi
di Kabupaten Kudus Tahun 2014–2018 (dalam miliar
batang)

Industri rokok menjadi salah satu alternatif dalam penyerapan


angkatan kerja di Kabupaten Kudus khususnya untuk tenaga
kerja wanita, hal tersebut dikarenakan perusahaan rokok lebih
membutuhkan tenaga kerja wanita dibandingkan dengan tenaga
kerja laki-laki untuk bagian produksi rokok kretek. Pada Tabel4.6
menunjukkan jumlah tenaga kerja industri rokok lebih besar
dibandingkan dengan industri bukan rokok dari tahun 2006–2016,
dengan jumlah 77.553 per tahun 2016 untuk industri rokok dan
23.880 untuk industri bukan rokok. Jenis industri rokok yang
menyerap tenga kerja adalah industri kretek tangan dimana
sebagian besar merupakan industri berskala kecil yang merupakan
tenaga kerja langsung.

112
Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Tabel 4.6 Jumlah Tenaga Kerja Industri Besar dan Sedang pada
Perusahaan Rokok dan Bukan Rokok di Kabupaten
Kudus Tahun 2006–2016
Tahun Industri Rokok Industri Bukan Rokok Jumlah
2006 70791 20255 91046
2007 79226 19648 98874
2008 78256 18735 96991
2009 79899 16657 96556
2010 79652 16816 96468
2011 77916 18197 96113
2012 78245 20387 98632
2013 75137 23753 98890
2014 73533 24670 98203
2015 77553 23880 101433
2016 77553 23880 101433

Sumber: Kudus dalam Angka 2019

Biaya tenaga kerja di Kabupaten Kudus yang dikeluarkan


oleh beberapa industri kecil rokok kretek tangan, berdasarkan
wawancara lansung rata-rata hampir sama yaitu berkisar antara
Rp 800.000 per bulan, untuk 1 orang tenaga kerja rata-rata per
hari standar untuk upah tenaga kerja industri kecil rokok di
Kabupaten Kudus sebesar Rp 27.000 untuk 1000 batang rokok.
Semakin banyak tenaga kerja yang digunakan diharapkan mampu
menambah hasil produksi rokok. Biaya tenaga kerja merupakan
biaya langsung yang dikeluarkan oleh industri, semakin banyak
produksi rokok semakin banyak juga tenaga kerja yang dibutuhkan.
Apabila permintaan rokok kretek dari industri rokok kecil menurun
otomatis akan berdampak pada tenaga kerja yang dibutuhkan.

113
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Sumber: Kudus dalam Angka 2019


Gambar 4.9 Grafik Produksi Rokok Menurut Jenis Produksi di Kabu-
paten Kudus Tahun 2014–2018 (miliar batang)

Tantangan Industri Rokok Kecil di Kabupaten Kudus


1. Permasalahan industri rokok kecil sangat beragam, modal
merupakan salah satu masalah terbesar untuk industri rokok
kecil. Modal merupakan langkah awal pengusaha untuk
memulai produksi apabila pengusaha kekurangan modal
maka akan kesulitan sehingga produksi yang dihasilkan akan
turun otomatis tenaga kerja juga dikurangi. Penelitian yang
dilakukan oleh Rizky Rahman (2013) menyatakan bahwa
modal secara statistik berpengaruh signifikan terhadap
variabel dependen hasil produksi pada industri kecil rokok
kretek di Kabupaten Kudus. Para pemilik usaha industri rokok
biasanya tidak memiliki modal yang cukup besar sehingga
upaya untuk mengatasi kekurangan modal adalah dengan
cara peminjaman lembaga perbankan (kredit usaha rakyat),
maupun nonperbankan. Banyak pemasalahan yang terjadi

114
Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

apabila pengusaha rokok kecil ini mendapatkan pinjaman di


luar perbankan resmi salah satunya adalah suku bunga yang
tinggi.
2. Permasalahan lain adalah terkendalanya bahan baku. Harga
bahan baku untuk memproduksi rokok semakin mahal, yaitu
cengkeh dan tembakau yang berfluktuasi sehingga banyak
pengusaha rokok kecil tidak mampu menekan biaya produksi
yang semakin mahal dan akhirnya gulung tikar. Biaya bahan
baku berpengaruh signifikan terhadap hasil produksi pada
industri kecil rokok kretek di Kabupaten Kudus.
3. Industri rokok di Kabupaten Kudus bersaing satu sama lain,
tidak heran jika industri rokok kecil banyak yang bangkrut
karena tekanan dari sesamanya maupun industri besar dan
menengah. Selain itu pola konsumsi yang berpindah dari
SKT ke SKM juga sangat memengaruhi eksistensi produksi
industri kecil rokok kretek tangan. Saat ini hanya 20%
industri rokok yang masih dapat berproduksi dari 39 industri,
hal ini terjadi karena seluruh industri rokok kecil di Kudus
menjalankan produksi berdasarkan pesanan yang mayoritas
pangsa pasarnya di luar Kudus dan di luar Jawa. Contoh
kasus di Kudus: Industri kecil dengan Merk Putra Seroja dan
Jambu Bold selama 2 bulan tidak produksi karena tidak ada
permintaan. Akibat dari berhentinya produksi, pekerja yg
berjumlah 60 buruh wanita dirumahkan.
4. Tarif cukai yang semakin naik menyebabkan para pengusaha
rokok kecil mengeluh. Pita cukai dianggap menjadi salah satu
beban berat bagi industri kecil, selain harus dibayar di awal,
industri juga harus menghitung kalkulasi jumlah pita yang
harus dibeli. Apabila kalkulasi meleset maka bisa dipastikan
berdampak kerugian besar, bahkan beberapa industri dapat
gulung tikar.

115
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

5. Pemasaran menjadi permasalahan tersendiri bagi industri


kecil. Pemasaran industri rokok kecil terbatas pada daerah
tertentu bagian besar di luar Jawa dan di daerah pelosok.
Jarang sekali, hasil produksi industri kecil beredar di kota-
kota besar, bahkan jarang sekali displai di toko-toko rokok
pada umumnya, dan tidak akan ditemukan di minimarket.
Pemasaran memerlukan modal yang sangat besar, karena
memang keberadaan produk industri kecil untuk kelas
tertentu dengan harga murah dibanding dengan harga produk
industri rokok besar.
6. Beberapa pengusaha industri kecil rokok kretek memiliki
usaha sampingan, akan tetapi sebagian besar hanya
mengandalkan berjalannya produksi rokok.

4.2.2 Kabupaten Malang


Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS), pada tahun
2018 industri rokok di Kabupaten Malang menjadi salah satu
industri yang menempati posisi dua besar dalam hal jumlah
industri pengolahan. Sebagaimana dapat dilihat pada Gambar
4.10 di bawah ini, industri pengolahan tembakau berada di posisi
kedua dengan persentase jumlah industri sebesar 15% dari total
keseluruhan dan hanya berada di bawah industri pengolahan
makanan yang menempati posisi terbesar yaitu dengan
persentase 24% dari total keseluruhan jumlah industri yang ada
di Kabupaten Malang.

116
Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Sumber: Badan Pusat Statistik, 2019


Gambar 4.10 Grafik Presentasi Jumlah Industri Pengolahan di
Kabupaten Malang

Selain itu, berdasarkan data dari Dinas Perindustrian


Kabupaten Malang, disebutkan bahwa pada tahun 2009, jumlah
industri rokok yang ada di Kabupaten Malang mencapai angka 350
industri, baik yang merupakan industri kecil, menengah hingga
besar. Meskipun demikian, jumlahnya telah mengalami penurunan,
di mana pada tahun 2020 jumlah industri rokok di Kabupaten
Malang hanya tersisa 70 industri. Kemudian, dari jumlah tersebut
terdapat 30 industri yang masih berstatus SKT. Dalam hal ini,
kondisi penurunan yang terjadi dinilai karena adanya peningkatan
pajak dan cukai serta adanya aturan terkait minimum luas produksi
industri rokok. Keberadaan beberapa kebijakan dan indikator
tersebut membuat sebagian besar industri kecil rokok gulung tikar
karena tidak mampu bersaing dan bertahan di tengah kondisi yang
ada.
Meskipun terjadi penurunan dari tahun 2009 ke tahun
2020, namun jika melihat tren perubahan jumlah industri rokok
di Kabupaten Malang pada periode 2014–2020, tren jumlahnya

117
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

cenderung meningkat (lihat Gambar 4.11). Sebagaimana terlihat


pada grafik di bawah ini, pada 2014 jumlahnya sudah cukup kecil
yaitu hanya sekitar 33 industri, namun mengalami kenaikan lagi
pada tahun-tahun berikutnya dan di tahun 2020 bahkan menjadi
sebanyak 70 industri.

Sumber: BPS dan Dinas Perindustrian Kabupaten Malang, 2020


Gambar 4.11 Grafik Data Jumlah Industri Hasil Tembakau Kabu-paten
Malang Tahun 2014–2020

Kondisi yang demikian diduga kuat disebabkan karena bahan


baku produksi sebagian berasal dari Kabupaten Malang sehingga
tidak perlu terlalu jauh mencari bahan baku untuk dapat melakukan
produksi. Selain itu, hal ini juga diduga disebabkan karena
kemampuan pengembangan yang baik dari industri rokok dalam
memproduksi berbagai macam merek dan jenis produk. Kemudian,
industri rokok juga memiliki kemampuan menyalurkan produknya
ke berbagai daerah sehingga hasilnya dan jaringannya pun meluas,
di mana target pasarnya bukan hanya di wilayah lokal, melainkan
juga sampai ke luar kota dan luar negeri, seperti Filipina dan
lainnya. Dengan demikian, produk yang diproduksi oleh industri
rokok dalam berbagai kondisi tetap diterima masyarakat dan

118
Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

segmen pasarnya sehingga industri rokok dapat tetap bertahan.


Selain itu, jika melihat golongan industri rokok yang ada
di Kabupaten Malang sebagaimana pada tabel-tabel berikut ini,
terlihat bahwa dominasi industri rokok yang berada di kabupaten
Malang adalah golongan industri besar yaitu sebanyak 33 industri.
Kemudian, pada posisi kedua adalah golongan industri menengah
adalah sebanyak 26 industri, sementara golongan industri kecil
menempati posisi terkecil yaitu hanya berjumlah 14 industri.

Tabel 4.7 Daftar Industri Besar Rokok di Kabupaten Malang


Tahun 2020
No Nama Perusahaan
1 Anak Sakti
2 Atlas
3 Atracco Multiguna
4 Batu Karang, PT.
5 Bentoel Inter. Investama, PT
6 Bentoel Prima, PT
7 Berkah Sautiu Tobacco
8 Bintang Sayap Insan
9 Cakra Guna Cipta, PT
10 Cipta Kretek, PT
11 Dauntama Inti Mas, PT
12 Gudang Baru Berkah, PT
13 Gudang Surgum
14 HF Prima
15 Indo Kretek
16 Jaya Makmur Abadi
17 Jaya Pratama
18 Karya Bina Sentosa, PT
19 Karya Timur Prima, PT
20 Merapi Agung Lestari, PT

119
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Tabel 4.7 (Lanjutan)


21 Penamas Nusa Prima, PT
22 Puncak Makmur Sejahtera
23 Pundi Mas Nasional, CV
24 Putra Mandiri
25 Ragam Rasa Raya
26 Rocky, CV
27 Sanggoro Sukses Makmur
28 Sejahtera Abadi
29 Sejahtera, CV
30 Sejuk, PT
31 Sentosa Abadi Purwosari, PT
32 Suburaman, PT
33 Sumber Makmur Kud

Tabel 4.8 Daftar Industri Menengah Rokok di Kabupaten


Malang Tahun 2020
No Nama Perusahaan
1 A. Surya Sejahtera Alami, CV
2 Bayi Kembar
3 Cakra Guna Cipta, PT
4 Cita Rasa Khas Indonesia, CV
5 Ganesa Putra Perkasa
6 Garuda Mas
7 Gunung Batu Penjuru, CV
8 Jati Mesem
9 Karya Putra Prima
10 Karya Surya Sejati, CV
11 Karya Tajinan Prima, PT
12 Ladang Sejahtera,
13 Megah Sejahtera, CV
14 Padi Tobacco

120
Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Tabel 4.8 (Lanjutan)


15 Pdi Tresno, PT
16 Perkasa Makmur Abadi
17 Pisang Agung
18 Putra Bintang Timur
19 Putra Mandiri
20 Rahmatulla Jaya Sejatera, CV
21 Redi Berka Abadi
22 Sinar Magnet
23 Sumber Agung
24 Tri Sakti Purwosari Makmur
25 Trubus Alami
26 Tunas Jaya

Tabel 4.9 Daftar Industri Kecil Rokok di Kabupaten Malang


Tahun 2020
No Nama Perusahaan
1 Banua Mas Jaya
2 Cempaka Tapaksunan
3 Galuh Perkasa, CV
4 Jaya Pratama
5 Mega Arta Jaya
6 Pakis Mas, CV
7 Pinang Jaya
8 Purwo Sekar Kuncup Abadi
9 Putra Mas Sejahterah, CV
10 Restu Yes Maju, CV
11 Sayap Mas Nusantara
12 Sumber Tongkat
13 DD
14 Walang Mas

Sumber: Dinas Perindustrian Kabupaten Malang, 2020

121
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Selain itu, berdasarkan data Dinas Perindustrian Kabupaten


Malang (2020), kapasitas produksi juga didominasi oleh golongan
industri besar, di mana kapasitas produksinya adalah sebesar
Rp44,94 miliar, sementara kapasitas produksi industri menengah
adalah Rp3,92 miliar dan kapasitas produksi industri kecil adalah
sebesar Rp655 juta atau hanya sebesar 1,46% kapasitas produksi
golongan industri besar. Kapasitas produksi yang cukup besar
memberikan dampak terhadap peningkatan hasil cukai yang
disetorkan kepada negara dan dikembalikan ke daerah. Adapun
beberapa kontribusi industri rokok bagi daerah, yaitu peningkatan
kualitas bahan baku bagi petani dan industri tembakau, pembinaan
industri rokok dan tembakau, pemberian iuran/jaminan sosial,
pemberdayaan masyarakat, seperti pelatihan untuk masyarakat di
kawasan industri atau pertanian sekitar serta pemberantasan para
pekerja dan industri ilegal.

Tantangan Industri Rokok Kecil di Kabupaten Malang


1. Keberadaan pandemi COVID -19 memberikan dampak kepada
hampir seluruh aspek di kehidupan, tidak terkecuali industri
rokok. Dalam masa pandemi ini, produksi rokok memang
mengalami penurunan produksi, namun penurunan yang
terjadi tidak terlalu signifikan. Oleh karena itu, penurunan yang
tidak signifikan membuat industri rokok masih tetap bertahan
tanpa adanya pemutusan hubungan kerja.
2. Tantangan lainnya adalah terkait dengan penjagaan dan
mempertahankan pangsa pasarnya. Dalam hal ini, industri
yang dapat bertahan adalah yang dapat menjaga dan
mempertahankan pasar mereka, sehingga produknya tetap
dapat diterima di pasaran.

4.2.3 Kabupaten Pamekasan


Berdasarkan data dari Dinas Perindustrian Kabupaten Pamekasan,

122
Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

pada tahun 2019 terdapat sejumlah 43 industri rokok dengan


total realisasi produksi sebesar 692 juta batang di Kabupaten
Pamekasan, baik dalam bentuk SKT atau SKM. Jumlah industri
yang terdata hanyalah industri yang menggunakan Nomor Pokok
Pengusaha Barang Kena Cukai (NPPBKC) dan hanya sebesar kurang
lebih 15% dari total keseluruhan jumlah industri rokok yang
menggunakan NPPBKC, selebihnya masih belum menggunakan
NPPBKC alias tak berizin. Maka dari itu, pada keadaan sebenarnya,
jumlah industri rokok yang ada lebih besar lagi dari yang tercatat
pada data tersebut.

Tabel 4.10 Data Jumlah Industri Rokok dan Realisasi Produksi


di Kabupaten Pamekasan
Jumlah Total Realisasi Produksi
(dalam satuan batang
Industri Rokok yang Aktif 43 691.989.600
Sumber: Data Perindustrian Kabupaten Pamekasan, 2019

Kondisi di mana hanya 15% yang menggunakan NPPBKC


adalah dikarenakan adanya faktor pemicu yaitu diduga akibat
kenaikan cukai dan regulasi terkait dengan industri rokok kecil
yang tidak memihak industri rokok, sehingga banyak industri
rokok yang memilih untuk tidak menggunakan NPPBKC.

Tantangan Industri Rokok Kecil di Kabupaten Pamekasan


1. Proses perizinan dan pemesanan untuk penebusan pita cukai
harus dilakukan melalui beberapa proses dan menyiapkan
dokumen penyerta. Kondisi demikian dirasa memberatkan
industri rokok karena selain waktu proses yang lama, jumlah
dokumen yang harus disiapkan juga cukup banyak.
2. Tantangan lainnya yang dihadapi oleh industri rokok di
Kabupaten Pamekasan adalah dari sisi pemasaran. Industri

123
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

rokok merasa pemasaran sulit dilakukan, sehingga berakibat


produknya kurang laku di daerah sekitar mereka. Oleh karena
itu, industri rokok perlu melakukan distribusi yang lebih jauh
misalnya ke Kalimantan untuk dapat menjual produknya.

4.3 Pilihan Rencana Mitigasi


4.3.1 Pada Industri Rokok Kecil yang Tetap Bertahan
Pengembangan/Optimalisasi Lingkungan Industri Kecil Hasil
Tembakau (LIK-HT)
Kabupaten Kudus merupakan salah satu kabupaten yang telah
berhasil mempertahankan eksistensi industri kecil rokok kretek.
Menurunnya jumlah industri rokok ini ditanggapi oleh Pemerintah
Daerah Kabupaten Kudus. Pemerintah daerah berusaha untuk
mempertahankan industri rokok kecil sebagai sektor andalan di
kabupaten Kudus. Salah satu pendapatan daerah yang diterima
Kabupaten Kudus adalah Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau
(DBH CHT) yang salah satunya dapat digunakan untuk mendanai
kelompok kegiatan. Penerimaan DBH CHT Kabupaten Kudus
meningkat setiap tahunnya dan merupakan penerima DBH CHT
tertinggi di Provinsi Jawa Tengah. Salah satu fungsi dari penerimaan
DBHCHT yang diterima adalah untuk bisa meningkatkan
kesejahteraan masyarakat. Terutama adalah untuk kepentingan
kesejahteraan buruh pabrik rokok yang ada di lingkungan industri
hasil tembakau (IHT).
Pemanfaatan Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBH CHT)
di Kabupaten Kudus dilaksanakan melalui program Lingkungan
Industri Kecil Industri Hasil Tembakau (LIK–IHT). Program LIK–
IHT merupakan salah satu program Pemerintah Kabupaten Kudus
yang bertujuan untuk memberikan fasilitas kepada industri rokok
golongan kecil dalam mempertahankan eksistensinya. Bangunan
LIK–IHT ini berada di Desa Megawon Kecamatan Jati Kabupaten

124
Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Kudus yang diperuntukkan bagi pengusaha kecil yang mengalami


kendala produksi.
Program ini dilaksanakan mulai tahun 2009 dari alokasi DBH
CHT Kabupaten Kudus. Fasilitas yang diberikan dalam LIK-IHT
terdiri dari 11 gedung tempat produksi, gedung laboratorium,
gedung pertemuan asosiasi rokok, instalasi pengelolaan air limbah
(IPAL), mushola, kantin, dan fasilitas lainnya. Salah satu tujuan
khusus diadakannya program LIK-IHT di Kabupaten Kudus adalah
untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas hasil produksi bagi
industri rokok golongan kecil yang tergabung dalam program
LIK-IHT. Sejak mulai diaktifkannya 11 gedung tempat produksi di
LIK-IHT tahun 2011, ada 11 perusahaan yang menempati gedung
tersebut. Adapun 11 perusahaan tersebut antara lain: PR. Hendra
Jaya, PR. Paku Bumi, PR. M.H. Barokah Jaya, PR. Sekar Pendawi
Makmur, PR. Budi Rahardjo, PR. Akbar Febri, PR. Ghofur Putra Jaya,
PR. Rajan Nabadi, PR. Al Fayid, PR. Ika Djaya, dan PR. Putra Surya
Pratama. Semakin ketatnya regulasi tentang cukai dan kenaikan
harga tembakau tentunya menyulitkan industri kecil yang ada di
LIK-IHT, sehingga ada beberapa industri yang gulung tikar dan
tidak berproduksi lagi di LIK-IHT. Adapun industri rokok yang
mengalami gulung tikar yaitu PR. Sekar Pendawi Makmur, PR. M.H
Barokah Jaya (ganti pemilik), PR. Budi Rahardjo, PR. Ika Djaya, dan
PR. Putra Surya Pratama.
Peningkatan kualitas dan kuantitas hasil produksi bagi
industri rokok golongan kecil yang tergabung dalam program
LIK-IHT merupakan tujuan khusus diadakannya program LIK-IHT
di Kabupaten Kudus. Dalam rangka mencapai tujuan ini, Dinas
Perindustrian, Koperasi dan UMKM Kabupaten Kudus mengadakan
kegiatan yang disusun dalam Dokumen Pelaksanaan Anggaran
(DPA), kegiatan ini bisa menjadi acuan bagi Kabupaten atau kota
yang mempunyai potensi di industri rokok kecil untuk mengikuti.
Adapun kegiatan tersebut antara lain:

125
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

1. Kegiatan pembangunan LIK-IHT tahap I


2. Kegiatan pembangunan LIK-IHT tahap II
3. Kegiatan pengadaan alat uji tar dan nikotin
4. Kegiatan pembangunan IPAL (Instalasi Pengelolaan Air
Limbah) Terpadu pada LIK-IHT
5. Pengembangan industri hasil tembakau dengan kadar TAR
dan nikotin rendah
6. Kegiatan pengembangan sarana uji laboratorium dan
pengembangan metode pengujian
7. Peningkatan daya saing industri
8. Pelatihan GMP (Good Manufacturing Practice)
9. Studi banding.
Adapun strategi optimalisasi yang perlu dilakukan peman-
faatan lingkungan industri kecil hasil tembakau, yaitu:
1. Tujuan Program disusun lebih Strategis dan Tepat Sasaran
Penetapan tujuan yang strategis merupakan hal yang sangat
penting dilakukan sebelum suatu program dijalankan. Tujuan
kegiatan yang kurang strategis mengakibatkan pada banyaknya
jumlah anggaran yang belum terserap optimal dan tidak tepat
sasaran. Berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan dengan
para pemilik industri rokok di LIK-IHT, para pengusaha lebih
membutuhkan dan mengharapkan adanya bantuan terkait
modal dan pemasaran. Dua hal ini harus ditindaklanjuti oleh
pemerintah daerah agar LIK-HT bisa berfungsi maksimal.
2. Optimalisasi Pemanfaatan Anggaran
Program Lingkungan Industri Kecil-Industri Hasil Tembakau
(LIK-IHT) merupakan program yang mendapatkan alokasi
DBHCHT yang cukup besar setiap tahunnya. Akan tetapi,
dalam pelaksanaannya di lapangan dalam hal ini di kabupaten
Kudus, anggaran tersebut masih banyak yang belum digunakan
dengan optimal. Ketimpangan anggaran terjadi antara jumlah

126
Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

dana yang dianggarkan dengan realisasi anggaran setiap


tahunnya. Hal tersebut menjadikan banyaknya sisa lebih
anggaran setiap tahunnya. Oleh karena itu, diperlukan strategi
yang lebh efektif dalam penyerapan anggaran setiap program
kegiatan yang telah ditetapkan.
3. Pengembangan Infrastruktur di LIK-IHT yang lebih Representatif
Infrastruktur yang memadai dibutuhkan dalam pelaksanaan
Program LIK-IHT sebagai indikator penilaian evaluasi,
infrastruktur yang digunakan dalam pelaksanaan program
merupakan hal penting yang mendukung ketercapaian suatu
program.
4. Optimalisasi Laboratorium Pengujian Tar dan Nikotin di LIK-
IHT

4.3.2 Industri Rokok Kecil yang Ingin Berpindah ke Sektor Lain

• Program pendampingan untuk persiapan beralih usaha


(kuliner dan pengembangan daerah wisata: Kudus dan
Bantul).
• Jaminan modal dengan bunga rendah untuk memulai
usaha produk dan jasa baru.
• Dukungan pemasaran yang optimal.

127
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

BAB V
KONDISI PEKERJA
INDUSTRI KECIL HASIL
TEMBAKAU DAN PILIHAN
RENCANA MITIGASINYA

5.1 Kondisi Industri Kecil Hasil Tembakau Nasional


Berdasarkan Badan Pusat Statistik, jumlah industri kecil pengolahan
tembakau di Indonesia per tahun 2015 mencapai 19.750
perusahaan atau 7% dari total jumlah industri kecil di Indonesia
di tahun 2015 dari berbagai sektor. Jumlah tersebut turun hampir
setengah dari jumlah industri kecil pengolahan tembakau di tahun
2010 yang sempat mencapai 30.365 perusahaan menjadi hanya
19.750 perusahaan di tahun 2015. Meskipun begitu, industri kecil
pengolahan tembakau masih menempati urutan keenam dengan
jumlah perusahaan/industri kecil terbanyak setelah sektor/
lapangan usaha makanan, pakaian jadi, barang galian bukan logam,
furnitur, dan lapangan usaha kayu, gambus dsb per tahun 2015.
Berikut data perkembangan jumlah industri kecil di Indonesia dari
tahun 2010 hingga tahun 2015.

128
Kondisi Pekerja Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Tabel 5.1 Jumlah Industri Kecil Berdasarkan KBLI 2009-2 Digit


(2010–2015)
KBLI 2009-2 digit (Deskripsi) Jumlah Perusahaan Menurut 2-digit KBLI (Unit)
2010 2011 2012 2013 2014 2015
10 Makanan 48320 118403 70712 158651 73066 93814
11 Minuman 547 1408 2605 1962 1401 1208
12 Pengolahan Tembakau 30365 452 856 14823 21590 19750
13 Tekstil 13603 17117 15008 27541 12246 4188
14 Pakaian Jadi 31738 101629 107141 99169 50165 46601
15 Kulit, Barang dari Kulit dan Alas Kaki 6263 18959 16417 22824 12477 12686
16 Kayu, Gabus (Tidak Termasuk 15345 39442 29850 53130 20729 19954
Furnitur) dan Anyaman dari Bambu,
Rotan dan sejenisnya
17 Kertas dan Barang dari Kertas 488 886 1400 1430 1160 1096
18 Pencetakan dan Reproduksi Media 4630 8629 17596 8666 8295 5330
Rekaman
20 Bahan Kimia dan Barang dari 945 1810 164 3987 1813 1558
Bahan Kimia
21 Farmasi, Produk Obat Kimia dan 69 39 1 909 238 526
Obat Tradisional
22 Karet, Barang dari Karet dan 1440 1472 2813 1999 2790 492
Plastik
23 Barang Galian Bukan Logam 22429 59830 48808 69017 33324 29758
24 Logam Dasar 265 766 88 310 146 461
25 Barang Logam, Bukan Mesin dan 7160 17986 18050 17934 12749 13990
Peralatannya
26 Komputer, Barang Elektronik dan Optik 37 39 29 218 134 260

27 Peralatan Listrik 86 36 725 291 220 54


28 Mesin dan Perlengkapan ytdl 411 514 686 1178 394 258
29 Kendaraan Bermotor, Trailer dan 174 1195 524 1449 2042 666
Semi Trailer
30 Alat Angkutan Lainnya 325 786 610 839 903 972
31 Furnitur 10228 22307 46226 30874 19475 20699
32 Pengolahan Lainnya 7306 9459 23884 13723 9031 8123
33 Jasa Reparasi dan Pemasangan 703 1120 1103 427 113 578
Mesin dan Peralatan
JUMLAH 202877 424284 405296 531351 284501 283022

Sumber: Badan Pusat Statistik, diolah

129
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Berbeda dengan industri kecil, jumlah perusahaan di industri


mikro pengolahan tembakau justru mengalami kenaikan hampir
dua kali lipat dari tahun 2010 yang berjumlah 22.804 perusahaan
menjadi 43.371 perusahaan di tahun 2015. Meskipun begitu,
jumlah industri mikro pengolahan tembakau bukanlah sektor yang
mendominasi karena jumlahnya hanya 1,3% dari total keseluruhan
industri mikro dari berbagai sektor. Berikut data perkembangan
jumlah industri mikro di Indonesia dari tahun 2010 hingga tahun
2015.
Tabel 5.2 Jumlah Industri Mikro Berdasarkan KBLI 2009-2 Digit
Tahun 2010–2015
KBLI 2009-2 digit
Jumlah Perusahaan Menurut 2-digit KBLI (Unit)
(Deskripsi)
2010 2011 2012 2013 2014 2015
10 Makanan 881590 872869 871898 1008890 1125425 1473205
11 Minuman 29848 32516 51069 45508 43293 45922
12 Pengolahan 22804 54258 32535 48887 43152 43371
Tembakau
13 Tekstil 221054 226017 192149 265498 291151 127245
14 Pakaian Jadi 244810 202809 347887 240833 304418 360622
15 Kulit, Barang dari 26647 17690 37514 17326 30789 32136
Kulit dan Alas Kaki
16 Kayu, Gabus (Tidak 623761 697970 554992 728786 784753 674970
Termasuk Furnitur)
dan Anyaman dari
Bambu, Rotan dsj
17 Kertas dan Barang 6780 6628 9487 8672 7904 4633
dari Kertas
18 Pencetakan dan 19675 19058 34320 22918 22719 20025
Reproduksi Media
Rekaman
19 Produk dari Batu 0 0 0 0 0 0
Bara dan Pengilangan
Minyak Bumi
20 Bahan Kimia dan 18223 23678 16002 20181 22065 20081
Barang dari Bahan
Kimia

130
Kondisi Pekerja Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

21 Farmasi, Produk 4974 3862 10909 5607 6206 4464


Obat Kimia dan Obat
Tradisional
22 Karet, Barang dari 12346 14457 23300 19999 14300 10155
Karet dan Plastik
23 Barang Galian 193129 179578 233396 196845 242242 234762
Bukan Logam
24 Logam Dasar 1288 815 369 1080 1801 31122
25 Barang Logam, 54571 68827 118106 61801 67825 99046
Bukan Mesin dan
Peralatannya
26 Komputer, Barang 397 238 79 121 224 46
Elektronik dan Optik
27 Peralatan Listrik 113 829 551 324 32 162
28 Mesin dan 1129 308 10542 633 1265 952
Perlengkapan ytdl
29 Kendaraan 3314 1610 1433 1800 1530 1700
Bermotor, Trailer dan
Semi Trailer
30 Alat Angkutan 4383 6425 8138 5537 5546 4076
Lainnya
31 Furnitur 96938 66687 136983 102957 122182 117901
32 Pengolahan Lainnya 55592 51986 113818 75071 73274 73002
33 Jasa Reparasi dan 6481 5616 7270 7741 8467 6253
Pemasangan Mesin
dan Peralatan
xx Bukan Kelompok – – – – – –
Industri Manufaktur
lagi di KBLI 2009
JUMLAH 2529847 2554787 2812747 2887015 3220563 3385851

Sumber: Badan Pusat Statistik

Adanya penurunan jumlah industri kecil pengolahan


tembakau dari tahun 2010 hingga tahun 2015 menjadi salah satu
faktor penurunan jumlah tenaga kerja industri kecil pengolahan
tembakau dari tahun 2010 ke tahun 2015. Penurunan tersebut
cukup signifikan yakni mencapai 31% dari 291.204 pekerja di
tahun 2010 menjadi 200.490 tenaga kerja di tahun 2015 atau 8,83%

131
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

dari total keseluruhan tenaga kerja industri kecil di Indonesia dari


semua sektor.
Sementara penurunan jumlah tenaga kerja industri kecil
pengolahan tembakau yang paling signifikan terjadi di tahun 2011
yang mencapai 99% dari 291.204 tenaga kerja di tahun 2010
menjadi hanya 2860 tenaga kerja di tahun 2011. Penurunan jumlah
tenaga kerja tersebut salah satunya dipicu oleh penurunan jumlah
industri kecil pengolahan tembakau dari 30.365 perusahaan di
tahun 2010 menjadi hanya 452 perusahaan di tahun 2011. Berikut
tabel perkembangan jumlah tenaga kerja industri kecil pengolahan
tembakau dari tahun 2010 hingga tahun 2015 di Indonesia.

Tabel 5.3 Perkembangan Jumlah dan Persentase Tenaga Kerja


Industri Kecil Pengolahan Tembakau Tahun 2010–
2015 di Indonesia
Tahun Jumlah Pertumbuhan Jumlah Persentase Tenaga
Tenaga Kerja Tenaga Kerja Tenaga Kerja Kerja Industri
Industri Kecil Industri Kecil Industri Kecil Kecil Pengolahan
Pengolahan Pengolahan Tembakau
Tembakau Tembakau
2010 291204 - 1629999 17,87%
2011 2860 -99,0% 3483491 0,08%
2012 11099 288,1% 3523506 0,31%
2013 110610 896,6% 4325254 2,56%
2014 206912 87,1% 2322891 8,91%
2015 200490 -3,1% 2271387 8,83%

Sumber: Badan Pusat Statistik (diolah)

Berbeda dengan industri kecil, tenaga kerja di industri mikro


pengolahan tembakau justru mengalami kenaikan secara signifikan
dari 70.544 tenaga kerja di tahun 2010 menjadi 125.688 tenaga kerja
di tahun 2015 atau naik sekitar 78%. Kenaikan tersebut juga linear
dengan kenaikan jumlah industri mikro pengolahan tembakau

132
Kondisi Pekerja Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

dari tahun 2010 ke tahun 2015, meskipun tidak sebesar kenaikan


jumlah industri mikro pengolahan tembakau yang mencapai 90%
dari jumlah sebelumnya di tahun 2010. Meskipun jumlah tenaga
kerja industri mikro pengolahan tembakau relatif naik dari tahun
2010 hingga tahun 2015, namun sempat mengalami penurunan di
tahun 2012 dan di tahun 2015 walaupun tidak sebesar kenaikannya
di tahun-tahun sebelumnya.
Selain itu, apabila dibandingkan dengan industri kecil
pengolahan tembakau, persentase jumlah tenaga kerja di industri
mikro pengolahan tembakau terhadap total tenaga kerja di
industri mikro sangat kecil atau hanya berkisar 1%–2.5% dari
tahun 2010 hingga tahun 2015 dan 1,94% per tahun 2015. Berikut
tabel perkembangan jumlah dan persentase tenaga kerja industri
mikro pengolahan tembakau dari tahun 2010 hingga tahun 2015
di Indonesia.

Tabel 5.4 Perkembangan Jumlah dan Persentase Tenaga Kerja


Industri Mikro Pengolahan Tembakau Tahun 2010–
2015 di Indonesia
Tahun Jumlah Tenaga Pertumbuhan Jumlah Persentase
Kerja Industri Tenaga Kerja Tenaga Kerja Tenaga Kerja
Mikro Pengolahan Industri Mikro Industri Mikro Industri Mikro
Tembakau Pengolahan Pengolahan
Tembakau Tembakau
2010 70544 4817261 1,46%
2011 73898 4,8% 4791144 1,54%
2012 46698 -36,8% 5607782 0,83%
2013 83335 78,5% 5408857 1,54%
2014 129766 55,7% 6039855 2,15%
2015 125688 -3,1% 6464394 1,94%

Sumber: Badan Pusat Statistik (diolah)

133
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Apabila dibandingkan, jumlah tenaga kerja industri kecil


pengolahan tembakau relatif lebih mendominasi dibandingkan
dengan tenaga kerja industri mikro pengolahan tembakau. Namun
seperti yang telah disebutkan sebelumnya, jumlah tenaga kerja
industri kecil pengolahan tembakau dari tahun 2010 ke tahun
2015 relatif turun sementara jumlah tenaga kerja industri mikro
pengolahan tembakau mikro dari tahun 2010 ke tahun 2015 relatif
naik.
Penurunan jumlah tenaga kerja industri kecil pengolahan
tembakau jauh lebih besar dibandingkan dengan kenaikan jumlah
tenaga kerja industri mikro pengolahan tembakau, sehingga
secara keseluruhan jumlah tenaga kerja pengolahan tembakau di
industri kecil dan industri mikro relatif turun dari tahun 2010 ke
tahun 2015 yakni turun sebesar 35.570 tenaga kerja atau setara
dengan 1,01% dari total tenaga kerja industri kecil dan industri
mikro di semua sektor di Indonesia di tahun 2015. Berikut grafik
perbandingan jumlah tenaga industri kecil pengolahan tembakau
dan industri mikro pengolahan tembakau:

Sumber: Badan Pusat Statistik (diolah)


Gambar 5.1 Grafik Jumlah Tenaga Kerja Sektor Pengolahan Tembakau
Industri Mikro dan Industri Kecil Tahun 2010–2015

134
Kondisi Pekerja Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

5.2 Wilayah Penelitian


Kajian ini melakukan observasi dan wawancara langsung ke tiga
daerah untuk memperoleh wawasan kondisi pekerja industri
rokok yaitu Kabupaten Malang, Kabupaten Bantul, dan Kabupaten
Kudus. Hasil kunjungan lapangan dapat diperoleh gambaran umum
sebagai berikut:

5.2.1 Pekerja Industri Kecil Hasil Tembakau Kabupaten Malang
Jika dilihat dari jumlah tenaga kerja maka terdapat penurunan
jumlah tenaga kerja dari 259 industri dan usaha yang ada di
Kabupaten Malang dari rentang tahun 2015 ke 2018. Pada tahun
2015, Menurut Data Badan Pusat Statistik terdapat sebanyak
44.967 orang tercatat sebagai tenaga kerja di Kabupaten Malang.
Pada tahun 2018 terdapat perubahan jumlah tenaga kerja menjadi
44.480 orang yang masih tercatat sebagai tenaga kerja dari seluruh
jenis industri di Kabupaten Malang.
Meskipun terdapat penurunan jumlah tenaga kerja pada semua
industri tetapi terdapat peningkatan jumlah tenaga kerja industri
rokok di Kabupaten Malang. Pada tahun 2015 data menunjukkan
terdapat sebanyak 16.651 tenaga kerja yang bekerja di industri
rokok dan pengolahan tembakau di kabupaten tersebut. Pada
tahun 2018 terdapat kenaikan jumlah tenaga kerja yang terjadi
di industri rokok dan pengolahan tembakau pada tahun 2018
hingga mencapai 19.632 orang. Kenaikan juga terjadi pada tahun
2020 yang diperkirakan jumlah tenaga kerja di industri rokok dan
industri pengolahan tembakau mencapai 26.961 orang.
Pengolahan tembakau sebagai subsektor dengan penyerapan
tenaga kerja tertinggi dibandingkan jenis industri lainnya tahun
2015 dan 2018 di Kabupaten Malang. Terdapat penyerapan
tenaga kerja 19.632 pada 40 perusahaan pengolahan tembakau.
Jumlah perusahaan pada subsektor makanan paling tinggi yaitu

135
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

sejumlah 61, tetapi menyerap tenaga kerja terbesar kedua setelah


pengolahan tembakau.
Tabel 5.5 Jumlah Perusahaan dan Tenaga Kerja Berdasarkan
Klasifikasi Jenis Industri di Kabupaten Malang Tahun
2015 dan Tahun 2018
Klasifikasi Perusa- Tenaga Kerja
haan
2015 2018
Makanan 61 6234 7638
Minuman 3 174 201
Pengolahan Tembakau 40 16651 19632
Tekstil 7 1697 1454
Pakaian Jadi 10 110 990
Kulit, Barang dari Kulit dan Alas Kaki 7 1225 919
Kayu, Barng dari Kayu dan Gabus (Tidak 10 2931 1053
Termasuk Furnitur) dan Barang Anyaman dari
Bambu, Rotan dan Sejenisnya
Kertas dan Barang dari Kertas 14 2000 2475
Pencetakan dan Reproduksi Media Rekaman 4 227 177
Produk dari Batu Bara dan Pengilangan Minyak Bumi 1 66 29
Bahan Kimia dan Barang dari Bahan Kimia 7 1059 723
Farmasi, Produk Obat Kimia dan Obat Tradisional 2 878 915
Karet, Barang dari Karet dan Plastik 20 918 1689
Barang Galian Bukan Logam 31 1613 3337
Logam Dasar 1 – 78
Barang Logam, Bukan Mesin dan Peralatannya 9 1016 1625
Peralatan Listrik 1 – 66
Kendaraan Bermotor, Trailer dan Semi Trailer 13 1614 1375
Alat Angkutan Lainnya – 56 –
Furnitur 14 2933 398
Pengolahan Lainnya 4 2575 66
Jumlah 259 44967 44840

Sumber: Badan Pusat Statistik

136
Kondisi Pekerja Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

5.2.2 Pekerja Industri Kecil Hasil Tembakau Kabupaten Kudus


Berbeda dengan Kabupaten Malang yang jumlah tenaga kerja
industri rokok mengalami peningkatan, jumlah tenaga kerja
industri rokok di Kabupaten Kudus justru menurun. Jumlah tenaga
kerja di Kabupaten Kudus di tahun 2020 sejumlah 67.530 tenaga
kerja, turun cukup signifikan dibandingkan dengan tahun 2015
yang mencapai 75.137 tenaga kerja.

Sumber: Badan Pusat Statistik Kabupaten Kudus, diolah


Gambar 5.2 Grafik Perkembangan Jumlah Tenaga Kerja Industri Rokok di
Kabupaten Kudus (2015–2020)

Industri pengolahan tembakau mendominasi 73,85% dari


seluruh industri di Kabupaten Kudus. Pertumbuhan ekonomi
tanpa industri pengolahan tembakau selalu pada kisaran 5,32%

137
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

(2018) dan 5,40% (2019) (BPS Kudus, 2018, Presentasi Sekda


Kabupaten Kudus). Tingkat pengangguran terus menurun pada
3 tahun terakhir dari 3,56% (2017), 3,33% (2018), dan 3,30%
(2019). Komoditas SKM mendominasi jumlah produksi batang
rokok dari tahun 2010–2013 di Kabupaten Kudus. Industri rokok
pada Golongan II cenderung menurun dari 2008 (181), 2009
(142), 2010 (117), 2011 (58). Industri rokok khususnya Djarum
Foundation ikut berkontribusi dalam pengembangan 14 SMK yang
ada di Kabupaten Kudus. Jumlah tenaga kerja di tiga industri sampel
sejumlah 67.007 mayoritas perempuan, mayoritas dari Kabupaten
Kudus dibandingkan dari luar kota, mayoritas berpendidikan SD
(Pusposari, 2005).
Terdapat sejumlah kebijakan Kabupaten Kudus untuk industri
rokok. Program pemerintah Kabupaten Kudus untuk mengatasi
pengangguran antara lain pendidikan vokasi di Balai Latihan Kerja
(BLK), pelatihan dan pendampingan 500 wirausahawan baru,
program home industri kreatif, dan program ekonomi kreatif.
Dengan menggunakan dana DBHCHT, Pemkab. Kudus melalui Dinas
Perindustrian Koperasi dan UMKM melakukan pembinaan industri
IHT di antaranya pemberian bantuan mesin/peralatan (Mixing
Tembakau, mesin thresher, tobacco moisture meter), pembangunan
lingkungan industri kecil industri hasil tembakau dengan fasilitas
pendukung (Gedung tempat produksi, Gedung pertemuan asosiasi
rokok, koperasi Kudus Sejahtera Tobacco, laboratorium uji tar
dan nikotin), dan pembinaan dalam rangka alih usaha antara lain
pemberian pelatihan dan bantuan peralatan kepada pengusaha/
karyawan eks IHT.

5.2.3 Pekerja Industri Kecil Hasil Tembakau Kabupaten Bantul


Bantul merupakan salah satu Kabupaten di Indonesia atau secara
spesifik di Pulau Jawa yang memiliki jumlah tenaga kerja industri
pengolahan yang cukup besar. Berdasarkan Badan Pusat Statistik,

138
Kondisi Pekerja Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

dalam pembagian jenis industri, Industri Pengolahan Tembakau


termasuk ke dalam subsektor Industri Pengolahan. Persentase
jumlah tenaga kerja industri pengolahan di Kabupaten Bantul per
tahun 2018 secara total (laki-laki dan perempuan) adalah sebesar
20,57% atau menempati urutan kedua tertinggi setelah industri
perdagangan. Di dalam industri pengolahan di Kabupaten Bantul
sendiri, jumlah persentase jumlah tenaga kerja perempuan lebih
tinggi dibandingkan dengan persentase tenaga kerja laki-laki.
Berikut Tabel Persentase Penduduk Berumur 15 Tahun Ke Atas
yang Bekerja menurut Lapangan Usaha dan Jenis Kelamin Tahun
2018:

Sumber: Badan Pusat Statistik Kabupaten Bantul, diolah


Gambar 5.3 Grafik Persentase Penduduk Berumur 15 Tahun ke Atas
yang Bekerja Menurut Lapangan Usaha dan Jenis Kelamin
di Kabupaten Bantul Tahun 2018

Sementara itu, jumlah tenaga kerja industri pengolahan


tembakau di Kabupaten Bantul dari tahun 2007 hingga tahun 2013
relatif stagnan yakni hanya sekitar 12.000 tenaga kerja. Namun, di
tahun 2013 hingga tahun 2016 tenaga kerja industri pengolahan
tembakau di Kabupaten Bantul mengalami kenaikan yang cukup
signifikan yakni dari 12.331 tenaga kerja di tahun 2013 menjadi
13.370 tenaga kerja di tahun 2016. Berikut Grafik Pertumbuhan

139
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Jumlah Tenaga Kerja Industri Pengolahan Tembakau Kabupaten


Bantul tahun 2007–2016.

Sumber: Badan Pusat Statistik Kabupaten Bantul


Gambar 5.4 Grafik Jumlah Tenaga Kerja Industri Pengolahan Tembakau
Kabupaten Bantul (2007–2016)

Apabila dilihat dari peranannya terhadap PDRB Kabupaten


Bantul, industri pengolahan tembakau menempati urutan ketiga
setelah industri tekstil dan industri makanan dan minuman sebagai
industri pengolahan yang memiliki peranan paling besar terhadap
PDRB Kabupaten Bantul. Meskipun begitu, peranan industri
tembakau terhadap PDRB Kabupaten Bantul hanyalah sebesar 8%
hingga 10% di rentang tahun 2012 hingga tahun 2016.
Persentase tersebut sangatlah jauh apabila dibandingkan
dengan peranan industri makanan dan minuman yang mencapai
46% hingga 51% dari rentang tahun 2012 hingga tahun 2016.
Begitupun bila dibandingkan dengan peranan industri tekstil dan
pakaian jadi terhadap PDRB Kabupaten Bantul yang sebesar 11%
hingga 12% di rentang tahun 2012 hingga tahun 2016. Selain itu,
berbeda dengan industri makanan dan minuman serta industri
tekstil yang terus mengalami kenaikan dalam peranannya terhadap
PDRB Bantul. Peranan Industri pengolahan tembakau terhadap

140
Kondisi Pekerja Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

PDRB Kabupaten Bantul justru turun sebanyak 2% dari 10,24%


di tahun 2012 menjadi hanya 8,25% di tahun 2016. Berikut Grafik
Persentase Peranan Lapangan Usaha Kategori Industri Pengolahan
terhadap PDRB Kabupaten Bantul Tahun 2012 hingga tahun 2016:

Sumber: Badan Pusat Statistik Kabupaten Bantul


Gambar 5.5 Grafik Peranan Lapangan Usaha terhadap PDRB Kabu-paten
Bantul Kategori Industri Pengolahan Tahun 2012-2016
(dalam persen)

5.3 Analisis SWOT


Hasil kajian atas tiga daerah untuk melihat perkembangan pekerja
industri rokok menunjukkan terdapat kekuatan, kelemahan, potensi,
dan ancaman. Dari aspek kekuatan, serapan industri rokok yang
tinggi di ketiga daerah menunjukkan bahwa adanya industri rokok
berkontribusi menyerap tenaga kerja. Sebagian besar pekerja
industri rokok memilih pekerjaan ini karena pekerja industri
rokok tidak membutuhkan latar belakang pendidikan tinggi dan

141
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

keterampilan khusus. Jam kerja yang biasanya borongan dan bisa


tidak hadir pada saat berhalangan juga menjadi faktor yang sering
dikutip oleh pekerja sebagai alasan bekerja di industri rokok.
Kab. Bantul Kab Malang Kab Kudus
Terdapat tiga industri lokal Terdapat banyak Tersedianya jaminan
besar serta ada industri kecil industri rokok yang sosial.
yang kemungkinan tidak bisa menyerap Fleksibilitas waktu
terdaftar yang menyerap pekerja. kerja yang disukai
tenaga kerja. Jam kerja fleksibel pekerja.
Status pekerja tetap untuk dan rata-rata pekerja Memenuhi kebutuhan
sebagian pekerja dengan ta- memiliki lokasi ekonomi keluarga.
waran kenaikan jenjang karier tinggal di sekitar
Tidak ada batasan
dan penghasilan. industri rokok.
pendidikan terakhir.
Untuk perusahaan besar dise-
diakannya jaminan sosial.

Meskipun terdapat kekuatan dari industri rokok, hasil


observasi menunjukkan bahwa masih terdapat kelemahan pada
pekerja sektor industri rokok. Isu utama yang sering menjadi
keluhan yaitu pemenuhan hak karyawan. Hak karyawan ini
termasuk di antaranya pemenuhan gaji sesuai standar upah
minimum. Selain itu, pelatihan karyawan juga belum merupakan
fokus terutama dalam pengembangan pelatihan kerja di sektor
lainnya. Kondisi ini memengaruhi kemampuan pekerja untuk
memiliki opsi pilihan jenis pekerjaan.
Kab. Bantul Kab Malang Kab Kudus
Minimnya pelatihan kerja Di beberapa kasus masih Minimnya pelatihan
yang diperoleh. terdapat masalah dalam kerja.
Keterampilan lain pekerja manajemen hak karyawan. Minimnya alat
terbatas. Perlindungan karyawan usaha baru yang
diperlukan terutama pada dimiliki pekerja
masa pandemi. atau diberikan
Tidak semua industri rokok pemerintah.
memiliki serikat pekerja.
Tidak semua pekerja
memiliki jaminan sosial.

142
Kondisi Pekerja Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

Dengan perkembangan yang ada saat ini, industri rokok masih


memiliki potensi untuk berkembang sehingga masih memiliki
potensi untuk menyerap tenaga kerja. Hal ini dapat terlihat dari
masih signifikannya jumlah industri rokok di beberapa daerah
misalnya di Kabupaten Kudus yang menjadikan industri ini menjadi
sektor unggulan dalam penyerapan tenaga kerja. Hasil Focus Group
Discussion (FGD) dengan lima pekerja yang telah bekerja di industri
rokok menunjukkan bahwa hanya satu pekerja yang memiliki
jaminan kesehatan saja.

Tabel 5.6 Karakteristik Informan Diskusi Pekerja Industri Rokok di


Kabupaten Malang
Usia Kepe- Peserta Kepe- Status Lama Penga-
milikan PKH milikan Pegawai Bekerja laman
JKN JHT Latihan
di BLK
51-60 Ya Tidak Tidak Tetap >5 tahun Tidak
21-30 Tidak Tidak Tidak Tetap < 1 tahun Tidak
41-50 Tidak Tidak Tidak Tetap >5 tahun Tidak
21-30 Tidak Tidak Tidak Tetap >5 tahun Tidak
41-50 Tidak Tidak Tidak Tetap >5 tahun Tidak
JKN : Jaminan Kesehatan Nasional
PKH : Program Keluarga Harapan
JHT : Jaminan Hari Tua
BLK : Balai Latihan Kerja

Kab. Bantul Kab Malang Kab Kudus


Prasyarat menjadi peker- Kebutuhan serapan tenaga Kebutuhan tenaga
ja tidak harus dari latar kerja masih tinggi. kerja masih tinggi
belakang pendidikan Prasyarat untuk menjadi untuk industri rokok
tinggi. pekerja tidak harus dari latar dan pengolahannya.
belakang pendidikan tinggi.

Meskipun terdapat potensi penyerapan tenaga kerja, terdapat


pula ancaman bagi pekerja industri rokok. Ancaman tersebut di

143
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

antaranya perpindahan dari SKT ke SKM yang berimplikasi pada


penurunan jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan. Tidak hanya
karena ada perpindahan jenis bisnis, persaingan usaha antar
industri rokok juga menjadi tantangan bagi industri rokok kecil
untuk terus berkembang.

Kab. Bantul Kab Malang Kab Kudus


Pemutusan Hubungan Penurunan jumlah industri Penurunan jumlah
Kerja. kecil. dan persaingan
pada industri rokok
Perubahan dari SKT Perubahan dari SKT ke
kecil.
ke SKM. SKM.

5.4 Pilihan Rencana Mitigasi


Terdapat dua rencana mitigasi yaitu untuk pekerja yang ingin
tetap bekerja di sektor tersebut dan bagi pekerja yang beralih ke
industri lainnya. Pertama, bagi pekerja yang ingin tetap bekerja
di sektor industri rokok maka harus dipastikan bahwa tersedia
jaminan sosial bagi para pekerja dan hak-hak yang sesuai dengan
regulasi. Hal ini termasuk di dalamnya yaitu pemenuhan jaminan
sosial yang lengkap dari jaminan kesehatan dan jaminan tenaga
kerja. Selain itu, pekerja perlu juga mendapat jaminan hari tua dan
jaminan kecelakaan kerja. Penggajian yang sesuai dengan standar
upah minimum kabupaten/kota juga menjadi isu yang diharapkan
terpenuhi apabila para pekerja masih terus bekerja di sektor
industri rokok.
Selain itu, perlu juga ada mitigasi risiko bagi pekerja terdampak
yang harus beralih ke sektor lainnya. Upaya yang dapat dilaksanakan
yaitu dengan membuka kesempatan bekerja di industri lain dan
memperkuat kapasitas untuk memulai usaha di sektor lainnya.
Hasil diskusi dengan pekerja di Kabupaten Malang memperoleh
masukan bahwa keterampilan yang bisa diberikan ke pekerja dapat
dikembangkan untuk pembukaan bisnis baru dan peternakan. Opsi

144
Kondisi Pekerja Industri Kecil Hasil Tembakau dan Pilihan Rencana Mitigasinya

untuk mitigasi risiko pekerja industri rokok dengan mengubah


mental entrepreneurship pengusaha, pemetaan bakal pekerja, dan
pelatihan (Wawancara dengan Dinas Perindustrian Kabupaten
Bantul). Diperlukan adanya pendampingan atau fasilitasi
pemerintah jika diarahkan untuk pengembangan industri/bisnis
baru dari pelatihan, penyediaan sarana prasarana sampai modal
(FGD Pekerja Kabupaten Kudus). Dari aspek pembiayaan diskusi di
Kabupaten Bantul dan Kudus menggarisbawahi sumber dana dari
DBHCHT untuk juga dialokasikan ke pekerja industri rokok baik
dalam meningkatkan keterampilan pada sektor industri rokok dan
sektor lainnya.

145
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

BAB VI
PILIHAN MEKANISME
PEMBIAYAAN
PROGRAM MITIGASI

Berbagai program usulan sebagai bentuk strategi mitigasi


terhadap pihak-pihak terdampak dari program pengendalian
tembakau akan memerlukan upaya dukungan pemerintah berupa
pembiayaan program. Di antara pilihan alternatif pembiayaan
yang telah disediakan oleh pemerintah untuk membiayai program-
program yang berkaitan dengan peningkatan kesejahteraan petani
dan pihak-pihak terdampak adalah Dana Bagi Hasil Cukai Hasil
Tembakau (DBH CHT) dan pajak rokok daerah. Bagian ini akan
membahas tentang bagaimana DBH CHT dan pajak rokok daerah
dapat dioptimalkan utilisasinya sebagai alternatif pembiayaan
program dalam strategi mitigasi.

6.1. Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBH CHT)


Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBH CHT) merupakan
terminologi yang awal muncul pada UU No. 39 tahun 2007. UU
No. 39 tahun 2007 Pasal 66A ayat (1) mengamanatkan bahwa
2% dari cukai hasil tembakau yang dibuat di Indonesia akan

146
Pilihan Mekanisme Pembiayaan Program Mitigasi

dibagikan kepada provinsi penghasil tembakau untuk kemudian


digunakan dalam pendanaan berbagai kegiatan dalam upaya
peningkatan kualitas bahan baku, pembinaan industri, pembinaan
lingkungan sosial, sosialisasi ketentuan di bidang cukai, dan/atau
pemberantasan barang kena cukai ilegal. Lebih dari itu, Pasal
66A ayat (4) juga mengamanatkan bahwa dari 2% dana bagi hasil
tersebut, komposisi alokasi adalah 30% bagi provinsi penghasil,
40% bagi kabupaten/kota penghasil, dan 30% untuk kabupaten/
kota lainnya. Selanjutnya, teknis penggunaan, pemantauan dan
evaluasi DBH CHT diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan
(PMK). Adapun tata kelola utilisasi DBH CHT melibatkan institusi
lintas sektor, terutama kementerian pertanian, kementerian
kesehatan, dan pemerintah provinsi serta kabupaten/kota.
Setiap tahunnya, Kementerian Keuangan mengeluarkan
PMK tentang Pengunaan, Pemantauan, dan Evaluasi DBH CHT.
Pada tahun 2020, regulasi terkait hal tersebut diatur dalam
PMK No. 206/PMK.07/2020. Sebagaimana amanat UU No. 39
tahun 2007, terdapat lima kegiatan yang dapat didanai dari DBH
CHT, di antaranya adalah peningkatan kualitas bahan baku dan
pembinaan lingkungan sosial yang merupakan bagian dari bidang
kesejahteraan masyarakat. Pasal 5 PMK No. 206/PMK.07/2020
secara rinci menjabarkan program-program yang dapat termasuk
dalam kategori kegiatan yang dimaksud.
Pasal 5 ayat (1) dari PMK No. 206/PMK/07/2020 menjelaskan
bahwa dalam kategori kegiatan peningkatan bahan baku, terdapat
tiga kegiatan yang dibenarkan pembiayaannya dari DBH CHT dengan
total alokasi sebesar 15% dari total DBH CHT pada tahun berjalan.
Secara lebih rinci, bentuk-bentuk kegiatan yang termasuk dalam
Program Peningkatan Kualitas Bahan Baku mengikuti Surat Edaran
Direktur Jenderal Perkebunan No. 13/LB.030/E/01/2021.
Adapun secara umum, tiga kegiatan yang termasuk dalam
kategori kegiatan peningkatan bahan baku yaitu:

147
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

a. Pelatihan peningkatan kualitas tembakau


Mengakomodir kebutuhan petani tembakau yang memilih
untuk tetap bertahan dan atau melakukan diversifikasi
pertanian tembakau atau cengkeh merupakan bagian dari
strategi mitigasi bagi petani. Kualitas bahan baku, terutama
kualitas tembakau, merupakan salah satu aspek yang menjadi
perhatian dalam program mitigasi bagi petani tembakau
yang memilih untuk bertahan dalam pertanian tembakau.
Hal ini karena kualitas tembakau yang kerap kali dinilai
kurang sesuai dengan permintaan oleh industri rokok. Oleh
karena itu, peningkatan kualitas bahan baku merupakan salah
satu bagian dari strategi mitigasi yang perlu diperhatikan
dan dapat dibenarkan pendanaannya melalui DBH CHT.
Berdasarkan Surat Edaran Direktur Jenderal Perkebunan
No. 13/LB.030/E/01/2021, terdapat tujuh kegiatan yang
termasuk dalam Kegiatan Peningkatan Kualitas Bahan Baku
yang dapat dibiayai oleh DBH CHT, yaitu:
i. Pelatihan budidaya tembakau;
ii. Pengembangan pola kemitraan;
iii. Pengolahan pascapanen;
iv. Penerapan Pengelolaan Hama Terpadu (PHT) dan
pengendalian Organisme Pengganggu Tanaman (OPT);
v. Manajemen agribisnis;
vii. Pelatihan penentuan grade/tingkatan tembakau; dan
viii. Pembuatan pupuk organik.

b. Penanganan panen dan pascapanen


Perkebunan tembakau memiliki rantai kegiatan panjang yang
melibatkan masa sebelum panen hingga pascapanen. Beberapa
aktivitas selama masa panen dan pascapanen seperti proses

148
Pilihan Mekanisme Pembiayaan Program Mitigasi

pengeringan, perajangan, penyimpanan, hingga tembakau


siap dijual merupakan kegiatan yang dinilai berbiaya tinggi.
Dengan demikian, proses panen dan pascapanen merupakan
aktivitas yang akan memerlukan dukungan pemerintah guna
mencegah kerugian bagi petani dalam hal biaya penanganan
yang tinggi. Dalam hal ini, DBH CHT dapat digunakan untuk
mendanai pengadaan infrastruktur guna mempermudah proses
penanganan panen dan pascapanen. Merujuk pada Surat Edaran
Direktur Jenderal Perkebunan No. 13/LB.030/E/01/2021,
terdapat delapan kegiatan yang dapat dibiayai oleh DBH CHT
dalam kategori kegiatan penanganan panen dan Pascapanen,
yaitu:
i. Pengadaan perlengkapan dan peralatan jemur;
ii. Pengadaan rumah fermentasi;
iii. Pembangunan/rehabilitasi rumah pengeringan tembakau
(omprongan);
iv. Sanitasi;
v. Pembangunan/rehabilitasi gudang penyimpanan;
vi. Pengadaan alat perajang dan alat pendukungnya;
vii. Penggunaan bahan alternatif non subsidi yang ramah
lingkungan dan terbarukan; dan
viii. Pengembangan diversifikasi produk tembakau.

c. Dukungan sarana dan prasarana usaha tani tembakau


Di antara keluhan yang seringkali muncul dari petani adalah
kurangnya fasilitas atau sarana produksi pertanian (saprodi).
Tingginya biaya saprodi maupun kurang tersedianya prasarana
memadai untuk usaha tani telah diidentifikasi sebagai salah
satu perhatian utama dalam strategi mitigasi bagi mereka

149
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

yang memilih bertahan dalam pertanian tembakau. Hal ini


karena biaya produksi yang tinggi berkaitan langsung dengan
keuntungan yang diperoleh petani. Mengingat harga jual yang
rendah, memfasilitasi saprotan dan prasarana usaha tani
yang murah menjadi bagian dari program mitigasi yang dapat
dibiayai melalui DBH CHT. Adapun merujuk pada Surat Edaran
Direktur Jenderal Perkebunan No. 13/LB.030/E/01/2021,
terdapat 25 kegiatan yang termasuk dalam Kegiatan Dukungan
Sarana dan Prasarana Usaha Tani Tembakau, yaitu:
i. Bantuan Benih Unggul;
ii. Bantuan Pupuk;
iii. Bantuan Pestisida;
iv. Bantuan Tenaga kerja;
v. Pembentukan Unit Pengolah Pupuk Organik (UPPO);
vi. Pengadaan alat pengolah tanah;
vii. Pengadaan plastik penutup bedengan;
viii. Pengadaan handtractor;
ix. Pengadaan cultivator;
x. Pengadaan alat angkut saprodi dan produksi hasil
tembakau;
xi. Pembuatan sumur dangkal dan sumur dalam;
xii. Pengadaan pompa air;
xiii. Pengadaan mist blower, power sprayer, dan hand sprayer;
xiv. Pengadaan shading net;
xv. Pembuatan green house;
xvi. Pengadaan mini tiller;

150
Pilihan Mekanisme Pembiayaan Program Mitigasi

xvii. Pembangunan/rehabilitasi/pemeliharaan jalan produksi


yang dapat dilalui kendaraan roda empat;
xviii. Pembangunan embung dan sarana sumber air;
xix. Pembangunan/rehabilitasi infrastruktur sarana irigasi;
xx. Pengembangan tembakau varietas unggul baru;
xxi. Pengembangan varietas tembakau;
xxii. Pengembangan metode pengujian kadar nikotin tembakau;
xxiii. Fasilitas pelepasan varietas tembakau;
xxiv. Fasilitas indikasi geografis; dan
xxv. Bantuan bibit/benih/pupuk, serta sarana dan prasarana
produksi kepada petani tembakau dalam rangka
diversifikasi tanaman.

Pasal 5 ayat (2) PMK No. 206/PMK.07/2020 menyebutkan


bahwa dalam kategori pembinaan lingkungan sosial, terdapat
dua kegiatan utama yang dibenarkan pembiayaannya dari DBH
CHT yaitu kegiatan pemberian bantuan dengan alokasi sebesar
35% dari total DBH CHT tahun berjalan dan kegiatan peningkatan
keterampilan kerja. Dalam pasal (5) ayat (3) PMK yang sama,
disebutkan bahwa kegiatan pemberian bantuan meliputi:
a. Bantuan langsung tunai kepada buruh tani tembakau dan/
atau buruh pabrik rokok
Sebagai kelompok yang akan sangat terdampak dari
kebijakan pada bidang pengendalian tembakau, buruh tani
tembakau dan buruh pabrik rokok menjadi kelompok yang
berhak untuk menerima bantuan dari pemerintah dalam
hal kelompok tersebut mengalami penurunan pendapatan
atau kehilangan pekerjaan sebagai dampak dari penurunan
permintaan terhadap tembakau dan hasil tembakau.

151
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Pemberian bantuan kepada kelompok ini dapat dibiayai


melalui DBH CHT sebagaimana diatur dalam PMK No. 206/
PMK.07/2020.

b. Bantuan pembayaran iuran jaminan perlindungan produksi


tembakau bagi petani tembakau
Ketidakpastian yang dialami oleh petani dalam proses
pemasaran hasil produksi tembakau mereka merupakan
salah satu kendala yang dapat terjadi terutama sebagai
akibat dari ketidakpastian cuaca yang merupakan faktor
di luar kendali petani. Hal ini dapat merugikan petani
terutama ketika terjadi gagal panen maupun penurunan
kualitas produksi tembakau yang dapat berdampak terhadap
penjualan tembakau. Oleh karena itu, mengikutsertakan
petani tembakau dalam asuransi pertanian menjadi hal yang
penting dalam upaya meningkatkan kesejahteraan kelompok
petani yang memilih untuk tetap bertahan dalam penjualan
tembakau. Pembayaran iuran dari asuransi maupun jaminan
perlindungan bagi petani tembakau ini dapat dilakukan
dengan menggunakan DBH CHT.

c. Subsidi harga tembakau


Rendahnya harga jual tembakau dan harga tembakau yang
terus menurun diidentifikasi menjadi permasalahan utama
yang dikeluhkan oleh petani tembakau di berbagai daerah.
Oleh karena itu, melindungi harga jual bagi kelompok petani
yang memilih untuk bertahan dalam pertanian tembakau
merupakan salah satu strategi yang sangat penting dalam
memitigasi dampak kebijakan pengendalian tembakau bagi
petani. Adapun di samping menentukan harga minimum,
subsidi harga merupakan salah satu bentuk program yang
dapat menjadi alternatif guna mendukung kesejahteraan

152
Pilihan Mekanisme Pembiayaan Program Mitigasi

petani tembakau. Sebagaimana disebutkan dalam PMK No.


206/PMK.07/2020, hal ini dapat didanai oleh DBH CHT.

Adapun kegiatan peningkatan keterampilan kerja seba-


gaimana diatur dalam Pasal 5 ayat (4) PMK No. 206/PMK.07/2020
meliputi:
a. Pelatihan keterampilan kerja kepada buruh tani dan/atau
buruh pabrik rokok
Penurunan permintaan atas tembakau maupun produk hasil
tembakau sebagai akibat kebijakan pengendalian tembakau
dapat berdampak terhadap penurunan keuntungan industri
maupun petani yang kemudian akan dirasakan oleh para
buruh tani dan buruh pabrik rokok dalam bentuk pengurangan
pendapatan ataupun pemutusan kerja. Hal ini kemudian
menjadikan urgensi kegiatan berupa pelatihan keterampilan
kerja bagi buruh tani dan atau buruh pabrik rokok. Program
ini terutama akan sangat relevan bagi kelompok buruh yang
mengalami pemutusan kerja atau memilih untuk beralih
pada bidang kerja lainnya yang lebih menguntungkan secara
ekonomi. Dengan penyediaan keterampilan kerja, maka
diharapkan bahwa para buruh dapat menjajaki bidang-
bidang pekerjaan lain sesuai keterampilan yang diperoleh.
Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan yang dibenarkan
pembiayaannya melalui DBH CHT.

b. Bantuan modal usaha kepada buruh tani dan/atau buruh


pabrik rokok yang akan beralih untuk menjalankan usaha
Salah satu strategi mitigasi yang diidentifikasi dalam studi ini,
terutama bagi kelompok petani maupun buruh tani dan buruh
pabrik rokok adalah menjalankan usaha secara mandiri.
Namun demikian, modal masih menjadi kendala utama yang
kerap kali dikeluhkan. Oleh karena itu, kegiatan yang bersifat

153
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

pemberian bantuan modal usaha bagi kelompok terdampak


ini akan diperlukan. Merujuk pada PMK, modal usaha ini
merupakan salah satu program yang dapat dibiayai oleh DBH
CHT.

c. Bantuan bibit/benih/pupuk dan/atau sarana dan prasarana


produksi kepada petani tembakau dalam rangka diversifikasi
tanaman
Bagi petani yang memilih untuk melakukan alih tanam
dari tembakau, diversifikasi tanaman merupakan salah
satu langkah penting dalam proses transisinya. Lebih dari
itu, diversifikasi tanaman juga relevan bagi kelompok
petani yang memilih tetap bertahan menanam tembakau
namun tidak menjadikan tembakau sebagai tanaman utama
mereka. Oleh karena itu, memfasilitasi petani dalam rangka
diversifikasi tanaman merupakan strategi mitigasi yang
diidentifikasi oleh studi ini. Penyediaan bantuan sarana
maupun sarana dalam diversifikasi tanaman tersebut dapat
dibiayai oleh DBH CHT.

6.2 Pendanaan dari Pajak Rokok Daerah

Pajak rokok daerah diatur dalam UU No. 28 tahun 2009 tentang


Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. Dalam UU ini, pajak rokok
disebutkan sebagai salah satu jenis pajak yang dikumpulkan oleh
pemerintah provinsi dengan tarif sebesar 10% dari cukai rokok
dan meliputi konsumsi rokok sebagai objek pajak dan konsumen
rokok sebagai subjek pajak dengan pengecualian bagi rokok yang
tidak terkena cukai menurut peraturan perundang-undangan di
bidang cukai.
UU No. 28 tahun 2009 mengamanatkan bagi hasil pajak rokok
daerah dengan 30% menjadi bagian dari pendapatan pemerintah

154
Pilihan Mekanisme Pembiayaan Program Mitigasi

provinsi dan 70% menjadi bagian pendapatan pemerintah


kabupaten kota. Selanjutnya, dalam Pasal 31 mengamanatkan
bahwa minimal 50% dari pajak rokok daerah harus dialokasikan
untuk pelayanan kesehatan masyarakat dan penegakan hukum.
Adapun penggunaan 50% lainnya tidak diatur dalam UU
maupun regulasi turunannya. Penggunaan 50% dari pajak rokok
sepenuhnya menjadi diskresi kepala daerah dan oleh karena
itu memberikan ruang bagi pemerintah untuk menggunakan
pendapatan dari pajak rokok daerah dalam membiayai program-
program mitigasi bagi kelompok terdampak.
Pendanaan melalui pajak rokok daerah terutama dapat
diperuntukan bagi program-program mitigasi yang tidak
disebutkan dalam PMK No. 206/PMK.07/2020 seperti
pengembangan produk alternatif hasil tembakau, pembatasan
impor tembakau, maupun pemberian beasiswa maupun
pengembangan keterampilan bagi generasi penerus pertanian
tembakau dan cengkeh guna meningkatkan nilai jual tembakau
maupun cengkeh.
Dana bagi hasil cukai tembakau merupakan pilihan utama
untuk mekanisme pembiayaan mitigasi bagi empat sektor
(pertanian tembakau, cengkeh, pekerja dan industri kecil)
yang berkaitan dengan industri hasil tembakau. Dana bagi
hasil merupakan dana yang bersumber dari pendapatan APBN
yang dialokasikan kepada daerah melalui dana perimbangan
berdasarkan angka persentase tertentu dengan memperhatikan
potensi daerah penghasil. Salah satunya adalah dana bagi hasil
cukai hasil tembakau.
Berdasarkan UU No. 39 Tahun 2007 tentang cukai, aturan
mengenai dana bagi hasil untuk daerah penghasil tembakau
tersebut tertuang dalam Pasal 66A, 66B, 66C, dan 66D.
Penerimaan negara dari cukai hasil tembakau akan dibagikan
kepada provinsi penghasilnya sebesar 2%. Selanjutnya, realisasi

155
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

dana tersebut dibagikan anatara lain kepada provinsi itu sendiri


sebesar 30%, kota/kabupaten penghasil sebesar 40%, dan kota/
kabupaten lainnya yang masih seprovinsi sebesar 30%.
Dana bagi hasil cukai hasil tembakau diataur di UU No.
39 tahun 2007 tentang cukai. Pada Pasal 66A di UU tersebut
menyebutkan bahwa penerimaan negara dari cukai hasil
tembakau yang dibuat di Indonesia dibagikan kepada provinsi
penghasil cukai hasil tembakau sebesar 2% (dua persen) yang
digunakan untuk:
1. Mendanai peningkatan kualitas bahan baku,
2. Pembinaan industri,
3. Pembinaan lingkungan sosial,
4. Sosialisasi ketentuan di bidang cukai, dan/atau
5. Pemberantasan barang kena cukai ilegal.

Setiap tahun kementerian keuangan mengeluarkan


peraturan menteri keuangan terkait aturan teknis penggunaan
dana bagi hasil cukai tembakau. Peraturan terbaru adalah PMK
No.7/PMK.07/2020 tentang penggunaan, pemantauan, dan
evaluasi dana bagi hasil cukai tembakau. Berdasarkan PMK No.7/
PMK.07/2020 tersebut menyebutkan pada pasal tiga bahwa
bahwa penggunaan DBH CHT untuk menanggulangi dampak
negatif rokok, dampak kebijakan cukai hasil tembakau dan atau
dampak kebijakan pertembakauan nasional dengan sasaran
prioritas petani tembakau dan atau tenaga kerja pabrik rokok.

156
Pilihan Mekanisme Pembiayaan Program Mitigasi

keterampilan

keterampilan

Gambar 6.1 Alur Regulasi Mekanisme Pembiayaan Mitigasi Menggunakan


DBH CHT

Dari alur regulasi di atas, dapat dipahami bahwa UU No.


39 tahun 2007 tentang cukai melalui PMK No.7/PMK.07/2020
telah memberikan peluang yang besar untuk daerah dapat
memanfaatkan DBH CHT sebagai sarana untuk meningkatkan
kesejahteraan petani tembakau/cengkeh, pekerja industri rokok
dan industri kecil hasil tembakau. Perolehan atas dana bagi
hasil cukai hasil tembakau di setiap daerah di seluruh Indonesia
berbeda-beda, tergantung pada persentase kontribusi serta
ketepatan penggunaan dana bagi hasil cukai hasil tembakau daerah
itu sendiri. Oleh karena itu, dana bagi hasil cukai hasil tembakau
memiliki sifat dipengaruhi dan memengaruhi. Perolehan dana bagi
hasil cukai hasil tembakau tahun ini dipengaruhi oleh penggunaan

157
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

dana bagi hasil cukai hasil tembakau tahun anggaran sebelumnya.


Sementara, penggunaan dana bagi hasil cukai hasil tembakau
tahun ini akan memengaruhi perolehan dana bagi hasil cukai hasil
tembakau tahun anggaran berikutnya. Sehingga, meningkat atau
tidaknya perolehan dana bagi hasil cukai hasil tembakau setiap
tahunnya ditentukan oleh implementasi penggunaan dana bagi
hasil cukai hasil tembakau daerah itu sendiri.

Tabel 6.1 Tabel Rincian Alokasi Dana Bagi Hasil Cukai Hasil
Tembakau Level Provinsi Tahun 2020
No Provinsi DBH CHT
1 Provinsi Jawa Timur 1.842.770.283
2 Provinsi Jawa Tengah 748.364.526
3 Provinsi Jawa Barat 413.071.215
4 Provinsi Nusa Tenggara Barat 359.966.285
5 Provinsi Aceh 19.455.826
6 Provinsi Sumatera Utara 16.604.411
7 Provinsi Sulawesi Selatan 15.017.532
8 Provinsi DI Yogyakarta 13.067.750
9 Provinsi Bali 9.215.790
10 Provinsi Nusa Tenggara Timur 7.824.012
11 Provinsi Lampung 6.457.450
12 Provinsi Sumatera Barat 4.967.482
13 Provinsi Jambi 2.325.031
14 Provinsi Sumatera Selatan 1.935.708
15 Provinsi Sulawesi Tengah 910.695
16 Provinsi Kepulauan Riau 455.898
17 Provinsi Banten 203.134
18 Provinsi DKI Jakarta 154.059
19 Provinsi Kalimantan Barat 123.755
20 Provinsi Riau 9.342
21 Provinsi Kalimantan Timur 4.883

158
Pilihan Mekanisme Pembiayaan Program Mitigasi

Tabel 6.1 (Lanjutan)


22 Provinsi Sulawesi Tenggara 4.412
23 Provinsi Gorontalo 1.254
24 Provinsi Kalimantan Selatan 1.019
25 Provinsi Bangka Belitung 248
Jumlah Alokasi Provinsi 3.462.912.000
Sumber: PMK No 13/PMK.07/2020

Berdasarkan PMK No 13/PMK.07/2020 tentang rincian DBH-


CHT tembakau menurut daerah provinsi/kabupaten/kota tahun
anggaran 2020, terlihat bahwa Provinsi Jawa Timur mendapatkan
DBH CHT terbesar, kemudian diikuti oleh Jawa Barat, Jawa Tengah,
NTB dan Aceh (Tabel 6.2). Apabila kita melihat lima provinsi/kota
besar yang mendapatkan persentase DBH CHT terbesar tahun
2020, Jawa Timur memperoleh lebih dari 50% total DBH CHT
tahun anggaran 2020.

Sumber: PMK No 13/PMK.07/2020


Gambar 6.2 Gambar Persentase Jumlah DBH CHT Lima Besar Provinsi
Tahun Anggaran 2020

159
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Sebagai lima daerah penghasil tembakau terbesar, lima


provinsi pada Gambar 6.2 mendapat persentase yang cukup tinggi
dari DBH CHT. Jika penggunaan DBH CHT diimplementasikan
dengan tepat, maka tujuan dan fungsi DBH CHT bisa maksimal
dirasakan oleh masyarakat sebagai alat untuk mengendalikan
konsumsi hasil tembakau dan sektor yang terdampak. Menurut
Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang
pengelolaan keuangan daerah bagian ketiga pasal 4 ayat (4),
menyebutkan bahwa efektif sebagaimana ayat (1) merupakan
pencapaian hasil program dengan target yang telah ditetapkan
yaitu dengan membandingkan antara realisasi (outcome) dengan
target yang ingin dicapai (output).

Tabel 6.2 Rincian DBH CHT di Sepuluh Wilayah Penelitian


Tahun Anggaran 2020
  Nama Daerah Rincian Dana Bagi Hasil Cukai
Hasil Tembakau
1 Kab.Kudus 158.113.977
2 Kab. Temanggung 31.630.157
3 Kab. Rembang 30.797.646
4 Kab. Magelang 12.618.289
5 Kab. Malang 78.825.462
6 Kab. Pamekasan 56.260.998
7 Kab. Lombok Timur 66.780.480
8 Kab. Bantul 3.984.714
9 Kab. Jember 52.918.935
10 Kab. Pacitan 18.140.954

Sumber: PMK No 13/PMK.07/2020

Berdasarkan Tabel 6.2, Kabupaten Kudus merupakan daerah


penelitian yang mendapatkan DBH CHT terbesar dari sepuluh
wilayah penelitian per tahun 2020 yakni sebesar 158,113

160
Pilihan Mekanisme Pembiayaan Program Mitigasi

miliar. Sementara itu, Kabupaten Bantul menjadi daerah yang


mendapatkan DBH CHT terkecil yakni hanya sebesar 3,9 miliar.
Peluang daerah sangat besar untuk bisa menggunakan DBH CHT
secara efektif untuk mekanisme pembiayaan mitigasi. Telaah dan
analisis yang telah dibahas tentang masalah dan tantangan empat
sektor yang terdampak apabila konsumsi rokok menurun bisa
diatasi dengan mekanisme DBH CHT. Diperlukan strategi yang
tepat dan efektif untuk dapat merealisasikan seluruh program
berjalan secara optimal.
Penurunan jumlah total anggaran DBH CHT terlihat pada
Tabel 6.3 yakni sebesar 6,7 miliar pada tahun 2016 menjadi
hanya 3,9 miliar pada tahun 2020. Penurunan terbesar pada
program dan kegiatan peningkatan kualitas bahan baku yaitu
dari 1,5 miliar di tahun 2015 menjadi 84 juta di tahun 2020.
Sedangkan untuk program ketenagakerjaan hanya ada pada tahun
2015 dan 2016, sementara untuk tahun 2017–2020 tidak ada
anggaran untuk program tersebut. Pemanfaatan anggaran yang
tidak optimal menjadi isu penting yaitu ketimpangan anggaran
terjadi antara dana yang dianggarkan dengan realisasi anggaran
setiap tahunnya. Oleh karena itu diperlukan evaluasi keefektifan
setiap program dengan kebutuhan dan aspirasi dari pekerja dan
pengusaha rokok kecil. Keluhan berdasarkan analisis hasil FGD
dan wawancara mendalam adalah terkait bantuan modal dan
pemasaran serta kesejahteraan dalam bentuk upah sesuai UMR
dan jaminan sosial serta pelatihan yang intensif merupakan
beberapa hal yang sangat dibutuhkan saat ini. Oleh karena itu
peran pemerintah yang mendalam dalam mendengarkan aspirasi
dan keluhan sektor yang terdampak sangat dibutuhkan untuk
dapat dituangkan dalam rencana program yang tepat sasaran.

161
Tabel 6.3 Contoh Anggaran penggunaan DBH CHT Kabupaten Kudus Tahun 2015–2020

162
Program dan
Tahun
Kegiatan
2015 2016 2017 2018 2019 2020
Peningkatan 1,589,250,000 1,294,960,000 77,000,000 84,476,400 84,476,400
Kualitas Bahan
Baku
Pembinaan Industri 20,000,000 18,800,000 44,800,000
Pembinaan
Lingkungan Sosial
a. Kesehatan 2,743,076,780 2,070,000,000 3,369,000,000 3,622,516,000 3,716,034,621 3,024,926,600
b. Ketenagakerjaan 484,502,000 318,100,000
c. pemberdayaan 1,047,350,000 850,000,000 986,000,000 850,000,000 459,450,000 475,200,000
ekonomi masya-
rakat
Sosialisasi 836,729,192 482,048,350 755,406,350 514,590,738 207,000,000 205,340,390
Ketentuan di
Bidang Cukai
Pemberantasan 103,000,000 149,970,000 149,970,000
Barang Kena Cukai

Total 6,700,907,972 5,015,108,350 5,110,406,350 5,187,106,738 4,635,731,021 3,984,713,390


Ilegal

Sumber: Bappeda Kabupaten Kudus 2020, diolah


Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia
Rencana Aksi Kebijakan

BAB VII
RENCANA AKSI
KEBIJAKAN

Terdapat beberapa rencana aksi kebijakan yang dapat membantu


melancarkan proses mitigasi dampak pengendalian tembakau
terhadap petani tembakau, petani cengkeh dan pekerja di industri
rokok;
1. Meningkatkan kapasitas petani dan memberikan pendam-
pingan kepada petani untuk beralih tanam
Dalam strategi mitigasi bagi kelompok petani tembakau
dan cengkeh yang terdampak oleh kebijakan pada bidang
pengendalian tembakau, alih tanam menjadi salah satu
pilihan bagi mereka yang ingin meninggalkan pertanian
tembakau maupun cengkeh. Namun demikian, sebagian
kelompok petani, terutama yang cocok tanam utamanya
adalah tembakau atau cengkeh tanpa adanya diversifikasi
maupun tumpang sari, akan mengalami kesulitan dalam
melakukan alih tanam disebabkan kurangnya keahlian dan
kapasitas dalam membudidayakan tanaman lainnya. Oleh
karena itu, meningkatkan kapasitas petani dan memberikan
pendampingan bagi mereka untuk beralih tanam akan

163
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

menjadi salah satu rencana aksi kebijakan utama bagi mereka


yang memilih untuk beralih tanam. Beberapa program yang
dapat menjadi bagian dari peningkatan kapasitas petani
dalam melakukan alih tanam di antaranya adalah:
a. Mengidentifikasi pilihan tanaman yang lebih menguntung-
kan secara ekonomi
Salah satu faktor yang mendorong kelompok petani
untuk bertahan dalam pertanian tembakau adalah harga
tembakau yang pada beberapa daerah relatif lebih tinggi
dibandingkan tanaman lainnya. Oleh karena itu, dalam
menyediakan pilihan bagi petani untuk melakukan alih
tanam, mengidentifikasi pilihan tanaman yang setidaknya
memiliki nilai ekonomi yang sama dengan tembakau akan
menjadi insentif bagi petani tembakau dalam menarik
mereka untuk melakukan alih tanam.

b. Memberikan pelatihan dan pendampingan intensif kepada


petani dalam budidaya tanaman alternatif
Di samping mengalami kesulitan untuk mengidentifikasi
tanaman alternatif yang dapat menjadi substitusi tembakau
dengan nilai ekonomi yang setara, kurangnya kecakapan
petani dalam melakukan budidaya jenis tanaman lainnya
menjadi salah satu penghambat petani untuk melakukan
alih tanam. Hal ini dapat terjadi karena petani sudah
terbiasa hanya melakukan budidaya secara monokultur
sehingga petani kurang memiliki pemahaman dan keahlian
untuk melakukan budidaya tanaman alternatif. Oleh
karena itu, program yang dapat meningkatkan kapabilitas
petani untuk melakukan budidaya tanaman alternatif
akan diperlukan terutama untuk kelompok yang memilih
untuk melakukan diversifikasi maupun beralih tanam dari
tembakau dan cengkeh.

164
Rencana Aksi Kebijakan

c. Mengidentifikasi dan memfasilitasi strategi pemasaran


tanaman alternatif
Salah satu keluhan lainnya yang kerap kali muncul
dari petani yang mencoba untuk melakukan budidaya
tanaman alternatif adalah sulitnya mencari pasar yang
sesuai untuk menyerap hasil panen mereka. Oleh karena
itu, mengidentifikasi pasar bagi tanaman alternatif
dengan juga memfasilitasi pemasarannya akan menjadi
penting sebagai bagian dari peningkatan kapasitas dan
pendampingan petani dalam melakukan alih tanam.

2. Memperbaiki mekanisme tata niaga pertanian tembakau


Mekanisme tata niaga pertanian tembakau saat ini menjadi
salah satu kendala yang sering kali merugikan petani.
Panjangnya rantai pasokan tembakau dengan penetapan
harga yang terkadang tidak berpihak terhadap petani
merupakan bagian dari mekanisme tata niaga yang perlu
ditingkatkan. Diantara program yang dapat mendorong
perbaikan mekanisme tata niaga pertanian tembakau adalah:
a. Mengembangkan pola kemitraan yang berpihak terhadap
petani
Kemitraan disinyalir sebagai salah satu solusi yang dapat
membantu petani untuk memperoleh hak yang sesuai
dalam proses pemasaran tembakau. Dengan adanya
kemitraan, petani akan memperoleh jaminan bahwa
hasil panen mereka akan terserap oleh mitra. Kemitraan
juga dapat mengurangi permintaan atas impor daun
tembakau dengan adanya penyesuaian permintaan oleh
industri dengan petani. Lebih dari itu, kemitraan juga akan
membantu petani untuk mengurangi biaya pemasaran
yang seringkali muncul dari adanya pihak ketiga
seperti tengkulak. Namun demikian, untuk memastikan

165
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

keberpihakan terhadap petani, kemitraan menjadi hal


yang perlu diregulasi oleh pemerintah, terutama pada
tingkat daerah. Hal ini penting untuk menyediakan payung
hukum bagi kerangka kemitraan dan melindungi hak-hak
petani terutama dalam hal harga jual tembakau.

b. Memberikan pelatihan untuk peningkatan manajemen


agribisnis
Salah satu permasalahan yang muncul di beberapa daerah
dalam pertanian tembakau maupun cengkeh adalah
kurangnya pemahaman petani terhadap manajemen
agribisnis. Dalam beberapa kasus, ditemukan bahwa
petani tidak melakukan penghitungan biaya produksi
pertanian sehingga tidak mampu mengidentifikasi jumlah
keuntungan bersih yang diterima. Hal ini pada akhirnya
berpotensi merugikan petani. Oleh karena itu, program
yang dapat mendorong peningkatan manajemen agribisnis
petani mulai dari proses pra panen hingga pasca panen
menjadi penting. Hal ini berlaku bagi kedua kelompok
petani baik yang memilih untuk tetap membudidayakan
tembakau atau cengkeh maupun kelompok yang memilih
untuk melakukan alih tanam.

c. Memfasilitasi sarana dan prasarana yang membantu


manajemen panen dan pasca panen petani
Salah satu hal yang dapat menghambat proses tata niaga
petani tembakau adalah kurangnya sarana dan prasarana
yang dapat mengoptimalkan proses penjualan tembakau.
Petani yang tidak memiliki fasilitas pengeringan
dan perajangan yang memadai akan menghadapi
permasalahan dalam proses pascapanen tembakau.
Lebih dari itu, tidak adanya gudang untuk menyimpan
hasil panen menyebabkan petani sulit memasarkan

166
Rencana Aksi Kebijakan

produk mereka secara massal—yang juga menyediakan


ruang bagi tengkulak maupun pihak ketiga untuk
mengintervensi proses pemasaran tembakau. Dengan
demikian, memberikan fasilitas yang memadai bagi petani
seperti gudang, alat perajangan, atau alat pengeringan,
akan membantu petani untuk mengoptimalkan penjualan
tembakau mereka. Strategi ini terutama relevan bagi
kelompok yang memilih untuk tetap membudidayakan
tembakau.

3. Membatasi impor daun tembakau


Masih tingginya angka impor daun tembakau merugikan
petani tembakau lokal baik dari segi harga yang kurang
bersaing maupun volume penjualan. Mengatasi isu tingginya
angka impor daun tembakau menjadi salah satu program yang
perlu diimplementasikan guna melindungi hak-hak petani.
Saat ini, pemerintah telah mengeluarkan Peraturan Menteri
Pertanian No. 23 tahun 2019 tentang Rekomendasi Teknis
Impor Tembakau. Secara umum, peraturan ini mengatur agar
perusahaan yang ingin melakukan impor daun tembakau tetap
menyerap daun tembakau lokal sebagaimana diatur dalam
pasal (5) pada peraturan terkait. Dengan adanya payung
hukum yang memastikan bahwa tembakau lokal harus terserap
dua kali lipat dari tembakau impor, diharapkan bahwa isu
kurangnya penyerapan tembakau lokal disebabkan persaingan
dengan daun tembakau impor akan berkurang. Ke depannya,
implementasi dari regulasi ini perlu diawasi bersama untuk
memastikan bahwa regulasi ini menjadi media yang efektif
dalam mengurangi isu tingginya impor daun tembakau yang
merugikan petani. Dalam waktu dekat, evaluasi implementasi
regulasi ini di berbagai daerah penghasil utama tembakau
perlu dilakukan. Lebih dari itu, mengingat bahwa regulasi

167
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

ini hanya mengatur sanksi administratif bagi perusahaan


yang melanggar teknis impor tembakau, jika ke depannya
ditemukan masih banyak perusahaan yang melanggar teknis
impor ini, maka pemerintah perlu menyediakan sanksi yang
lebih tegas yang pada akhirnya dapat menjadi disinsentif
bagi perusahaan untuk melakukan impor tembakau.

4. Memberikan insentif bagi industri yang dapat mengolah


tembakau menjadi produk lain selain rokok
Menurunnya permintaan akan rokok sebagai akibat dari
kebijakan pada bidang pengendalian tembakau mendorong
perlunya pengembangan produk selain rokok yang dapat
menyerap hasil panen tembakau dan cengkeh, mengingat
bahwa Indonesia merupakan produsen cengkeh yang sangat
besar dan masih terdapat kelompok petani yang ingin
bertahan untuk menanam tembakau. Belum banyaknya
produk alternatif selain rokok yang dikembangkan di
Indonesia menunjukkan perlunya peranan pemerintah dalam
memberikan insentif untuk pengembangannya. Diantara
insentif yang dapat diberikan oleh pemerintah adalah:
a. Insentif riset untuk pengembangan produk alternatif selain
rokok
Riset untuk produk alternatif selain rokok akan melibatkan
berbagai pihak salah satunya adalah akademisi. Di
berbagai daerah, salah satu kendala yang dihadapi untuk
mengembangkan produk ini adalah kurangnya fasilitas
seperti laboratorium maupun kurangnya minat peneliti
untuk melakukan riset atas hal ini. Oleh karena itu, insentif
untuk riset berupa pembangunan fasilitas maupun hibah
riset akan menjadi salah satu alternatif program yang dapat
diimplementasikan untuk mendorong pengembangan
produk alternatif selain rokok.

168
Rencana Aksi Kebijakan

b. Insentif bagi industri yang ingin mengembangkan produk


alternatif selain rokok
Di samping mendorong akademisi, mendorong industri
untuk menciptakan produk alternatif selain rokok
juga menjadi sangat penting. Hal ini terutama karena
industri lebih memahami potensi permintaan dan
daya tarik suatu produk di pasar. Guna menghindari
minimnya penyerapan produk alternatif selain rokok di
pasaran, memberikan insentif bagi industri yang mau
mengembangkan produk alternatif selain rokok menjadi
alternatif program yang penting dalam strategi mitigasi.
Hal ini akan membantu para petani yang memilih untuk
bertahan dalam pertanian tembakau maupun cengkeh
dengan mencegah penurunan permintaan atas hasil
panen mereka. Beberapa insentif yang dapat diterapkan
kepada industri misalnya berupa insentif fiskal bagi
industri yang berupaya mengembangkan produk
alternatif selain rokok.

5. Memberikan beasiswa ataupun dukungan bagi anak


petani atau petani tembakau, petani cengkeh dan pekerja
di industri rokok untuk dapat memiliki keterampilan
baru atau usaha baru
Salah satu dampak jangka panjang yang perlu dipikirkan dari
adanya kebijakan pengendalian tembakau adalah generasi
penerus dari petani tembakau. Daerah-daerah penghasil
utama tembakau yang sebagian besar masyarakatnya
menggantungkan hidup dari bertani tembakau umumnya
cenderung mewariskan pertanian tembakau secara turun
temurun. Menurunnya permintaan atas tembakau ke depannya
akan berdampak terhadap generasi penerus mereka. Oleh
karena itu, usulan rencana aksi berupa pemberian beasiswa

169
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

ataupun dukungan lainnya bagi anak petani tembakau atau


cengkeh maupun pekerja di industri rokok menjadi sangat
penting. Ke depannya, beasiswa yang diberikan diharapkan
dapat meningkatkan pemahaman para generasi penerus di
daerah penghasil utama tembakau, cengkeh, maupun rokok
dalam pemasaran maupun agribisnis dari kedua produk
tersebut sehingga dapat mendorong terciptanya pengusaha-
pengusaha pada bidang ini yang mampu beradaptasi dengan
perubahan permintaan dan lingkungan pada tingkat lokal
maupun global. Lebih dari itu, dalam jangka yang lebih
panjang, dengan pemberian beasiswa dan dukungan yang
sifatnya meningkatkan keahlian, diharapkan akan timbul
sumber-sumber mata pencaharian atau ekonomi baru bagi
masyarakat sekitar.

6. Membuat regulasi perlindungan pekerja bagi pekerja


industri rokok yang tetap ingin bekerja di industri rokok
Perlindungan pekerja bagi pekerja industri rokok harus
memuat sekurang-kurangnya jaminan kesehatan dan
jaminan tenaga kerja serta pemenuhan upah minimum bagi
pekerja industri rokok. Hal ini karena masih ditemukannya
ketidaksesuaian pemenuhan hak-hak para buruh pabrik
rokok oleh industri, terlepas dari profitabilitas industri. Untuk
memastikan bahwa ketiga hak tersebut dipenuhi oleh industri
yang mempekerjakan buruh pabrik rokok, diperlukan regulasi
yang mengikat dan menjamin pemenuhan hak pekerja baik
pada tingkat pusat maupun daerah.

7. Memberikan pesangon oleh pemberi kerja apabila terjadi


PHK
Salah satu dampak dari kebijakan pengendalian tembakau yang
berpotensi dirasakan oleh para buruh pabrik rokok adalah
terjadinya Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) disebabkan

170
Rencana Aksi Kebijakan

menurunnya profitabilitas perusahaan sebagai akibat


penurunan permintaan terhadap rokok. Namun demikian,
hal ini semestinya tidak mengurangi hak para pekerja untuk
menerima pesangon oleh pemberi kerja dalam hal terjadinya
PHK. Dengan demikian, dalam regulasi perlindungan hak
pekerja industri rokok, pemerintah juga perlu memastikan
bahwa pemberian pesangon menjadi hak pekerja yang dijamin
dalam peraturan perundang-undangan.

8. Bantuan pemerintah untuk pekerjaan alternatif


Di antara opsi yang dapat dipilih oleh para pekerja industri
rokok adalah beralih sektor pekerjaan pada sektor pekerjaan
lainnya maupun membuka usaha sendiri yang dapat
menciptakan efek pengganda dengan membuka lebih banyak
lapangan pekerjaan. Lebih dari itu, membuka usaha sendiri
juga menjadi opsi yang dapat dipilih bagi petani tembakau atau
cengkeh yang memilih untuk tidak lagi melakukan budidaya
tembakau atau cengkeh. Namun demikian, peralihan sektor
pekerjaan dan jenis aktivitas ekonomi ini akan memerlukan
dukungan pemerintah, utamanya dalam tiga kegiatan seperti:
a. Mengidentifikasi sektor kerja alternatif bagi buruh tani
maupun buruh pabrik rokok
Salah satu hal yang menjadi penghambat para buruh
tani maupun buruh pabirk rokok untuk melakukan alih
kegiatan maupun sektor pekerjaan adalah kurangnya
pengetahuan terkait dengan sektor pekerjaan lain yang
dapat menjadi alternatif. Untuk mencegah meningkatnya
angka nominal pengangguran ketika terjadi peralihan
sektor kerja dari industri tembakau dan hasil tembakau
pada industri lainnya, pemerintah perlu mengidentifikasi
sektor-sektor potensial yang memerlukan lebih banyak
tenaga kerja di daerah yang bersangkutan.

171
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

b. Memberikan pelatihan keterampilan guna mempersiapkan


buruh tani tembakau atau buruh pabrik rokok yang ingin
beralih dari industri tembakau
Disamping kurangnya pengetahuan terkait sektor
alternatif yang membutuhkan tenaga kerja, minimnya
keterampilan pada bidang lain menjadi faktor penghambat
para buruh tani tembakau atau buruh pabrik rokok yang
ingin melakukan peralihan aktivitas ekonomi. Oleh karena
itu, kegiatan yang sifatnya meningkatkan keahlian dan
keterampilan bagi buruh tani tembakau maupun buruh
pabrik rokok akan menjadi salah satu kegiatan yang
perlu diperhatikan dalam upaya transisi sektor kegiatan
ekonomi.

c. Memberikan bantuan modal usaha bagi petani, buruh tani,


atau buruh pabrik rokok yang memilih untuk membuka
usaha sendiri sebagai bentuk pengalihan aktivitas ekonomi
Selain peralihan sektor pekerjaan pada bidang lain,
pilihan yang juga dapat dipilih oleh buruh tani atau buruh
pabrik rokok adalah membuka usaha sendiri. Pilihan ini
juga dapat dipilih oleh petani tembakau maupun cengkeh
yang memilih untuk melakukan peralihan kegiatan
ekonomi dari bidang tersebut. Di samping menjadi
alternatif bagi aktivitas ekonomi masyarakat, membuka
usaha sendiri juga akan menciptakan lebih banyak
lapangan kerja baru bagi daerah terkait. Oleh karena itu,
program ini akan memerlukan dukungan pemerintah.
Pemberian bantuan modal usaha merupakan salah satu
strategi utama yang dapat diimplementasikan mengingat
kurangnya modal untuk membuka usaha sendiri menjadi
hal yang kerap kali disebutkan baik oleh petani, buruh
tani, dan pabrik rokok.

172
Daftar Pustaka

DAFTAR PUSTAKA

Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Pacitan, 2020.


Astuti, Y. dan Y. Maryani. Hama dan Penyakit Utama pada Tanaman
Cengkeh. Direktorat Perlindungan Perkebunan, Direktorat
Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian, 2016.
Badan Pusat Statistik Jawa Timur. 18 April 2019. https://jatim.
bps.go.id/statictable/2019/04/18/1427/luas-area-perke-
bunan-cengkeh-di-jawa-timur-ha-2015-2017.html.
Berita Manado. 6 August 2020. https://beritamanado.com/ppn-
hasil-pertanian-turun-hingga-satu-persen-paulus-sembel-
apresiasi-sosok-ini/ (diakses October 2020).
Cigarette Global Market. Euromonitor International, 2019.
Cukai Hasil Tembakau. Kementerian Keuangan, 2019.
“Data Perkebunan.” Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten
Pacitan. August 2018. http://pertanian.pacitankab.go.id/wp-
content/uploads/2018/08/data-perkebunan.pdf.
Food and Agriculture Organization of the United Nations. t.thn.
http://www.fao.org/faostat/en/#data/QC/visualize
(diakses October 07, 2020).
“Isi Silkuler BPC.” Balittro. May 2018. http://balittro.litbang.pertanian.
go.id/wp-content/uploads/2018/05/Isi-Silkuler-BPC.pdf .
Jumlah Industri Pengolahan Tembakau di Indonesia. Badan
Kebijakan Fiskal, Kementerian Keuangan, 2019.
Jumlah Industri Rokok di Kabupaten Malang. 2020: Dinas Perin-
dustrian Kabupaten Malang, t.thn.
Kabupaten Malang dalam Angka. Publication, Badan Pusat Statistik
Kabupaten Malang, 2020.
Kecamatan Tulakan Dalam Angka. Publication, Badan Pusat
Statistik Kabupaten Pacitan, 2018.

173
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

Kudus dalam Angka. Badan Pusat Statistik, 2019.


Kumparan. 6 April 2020. https://kumparan.com/tugumalang/
kerja-berdempetan-apd-tak-ada-buruh-pabrik-rokok-di-
malang-mogok-kerja-1tAiGy7gDzp/full.
Luas Tanaman Cengkeh Perkebunan Besar Negara. Badan Pusat
Statistik Sulawesi Utara, t.thn.
Media Sulut. 2020. (diakses October 2020).
Molide, Rizal. Pengendalian Terpadu Hama Penggerek Batang
Cengkeh. Balai Penelitian Tanaman Rempah dan Obat
Kementerian Pertanian, 2017.
Most produced Commodities Indonesia. Food and Agriculture
Organization of the United Nations, 2018.
Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang
Pengelolaan Keuangan Daerah
“Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor 89/
PMK.010/2020 tentang Nilai Lain sebagai Dasar Pengenaan
Pajak atas Penyerahan Barang Hasil Pertanian Tertentu.”
Kementerian Keuangan. 2020. https://fiskal.kemenkeu.go.id/
data/document/peraturan/PMK-89.010_%202020.pdf.
Persentase Jumlah Industri Pengolahan di Kabupaten Malang. Badan
Pusat Statistik, 2019.
“Pertanian Kabupaten Pacitan.” Kabupaten Pacitan. August 2018.
http://pertanian.pacitankab.go.id/wp-content/uploads/
2018/08/data-perkebunan.pdf .
“Petunjuk Pelaksanaan dan Penyaluran Pupuk Bersubsidi TA
2018.” Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian
Kementerian Pertanian. 2017. http://psp1.pertanian.
go.id/assets/file/2018/JUKLAK_PENYEDIAAN_PUPUK_
BERSUBSIDI_2018final_full.pdf .
PMK No.7/PMK.07/2020 tentang Penggunaan, Pemantauan dan
Evaluasi DBH-CHT
PMK No 13/PMK.07/2020 tentang Rincian DBH CHT Tembakau

174
Daftar Pustaka

Menurut Daerah Provinsi/Kabupaten/Kota Tahun Anggaran


2020.
Prasetyadi, Kristian Oka. Kompas. 2020. https://kompas.id/baca/
ekonomi/2020/08/11/harga-cengkeh-sulut-kian-anjlok-
meski-pajak-telah-dipangkas/.
Puspisari, Suwiani. Pemetaan Industri Rokok di Kecamatan Mejobo
Kabupaten Kudus. Unnes lib, 2005.
Ramadhan, Lucky Aditya. Berita Jatim. 26 April 2016. http://m.
beritajatim.com/peristiwa/265223/2_tahun_buruh_pabrik_
rokok_di_malang_tuntut_keadilan.html .
Simbar, R, E. O. Laoh, W. M. Wangke, dan Tangkere. “Struktur
Biaya Panen Cengkeh di Desa Kaneyan Kecamatan Tareran
Kabupaten Minahasa Selatan. In Cocos (Vol. 5, No. 3).” In
Cocos, 2014.
Statistik Perkebunan Indonesia 2018-2020. Jakarta: Direktorat
Jenderal Perkebunan, 2019.
Statistik Perkebunan Indonesia 2018-2020. Jakarta: Direktorat
Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian, 2019.
Tabel Banyaknya Produksi Rokok di Kabupaten Kudus. 2013. Badan
Pusat Statistik. 2013. Tabel banyaknya Produkshttps://
kuduskab.bps.go.id/statictable/2015/02/03/38/banyak
nya-produksi-rokok-di-kabupaten-kudus-tahun-2010-2013-
000-batang-.html.
Tempo Bisnis. 13 July 2013. https://bisnis.tempo.co/read/501006/
tuntut-thr-ribuan-buruh-pabrik-rokok-demo/full&view=ok.
The Economics of Clove Farming in Indonesia: Health Population and
Nutrition Global Practice. World Bank Group, 2018.
Timban, J. F. “Sistem Ijon pada Usaha Tani Cengkeh di Desa Raanan
Baru Kecamatan Motoling Barat Kabupaten Minahasa
Selatan.” AGRI-SOSIOEKONOMI, 14(1), 2018: 175-186.
Tribun Manado. 6 August 2020. 2020. https://manado.tribunnews.
com/2020/08/06/olly-bawa-pulang-rp-137-m-uang-

175
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

petani-ppn-kopra-cengkih-sisa-1-persen .
Tumanduk, G. M., Pinaria, B. A., & Salaki, C. L. “Serangan Hama
Penggerek Cengkeh Hexamithodera Semivelutina Hell di
Desa Kumelembuai Kabupaten Minahasa Selatan .” In COCOS
(Vol. 1, No. 4), 2017.
Undang-Undang No 39 Tahun 2007 tentang Cukai
Wuwung, S. C. “Manajemen Rantai Pasokan Produk Cengkeh Pada
Desa Wawona Minahasa Selatan.” Jurnal EMBA: Jurnal Riset
Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi, 1(3)., 2013.

176
Dokumentasi

DOKUMENTASI

177
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

178
Dokumentasi

a. Kabupaten Temanggung

179
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

b. Dokumentasi Kabupaten Bantul

180
Dokumentasi

c. Dokumentasi Kabupaten Magelang

181
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

d. Dokumentasi Kabupaten Kudus

182
Dokumentasi

e. Dokumentasi Kabupaten Pacitan

f. Dokumentasi Kabupaten Rembang

183
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

g. Dokumentasi Kabupaten Pamekasan

184
Dokumentasi

h. Dokumentasi Lombok Timur


Petani tembakau yang sudah beralih tanam

185
Strategi Peningkatan Kesejahteraan Petani Tembakau, Petani Cengkeh, dan Pekerja Rokok di Indonesia

186

Anda mungkin juga menyukai