Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN OGAN ILIR

UNIT PELAKSANA TEKNIS DINAS


PUSKESMAS INDRALAYA
Jl. Raya LintasTimur Km 35 Indralaya, KodePos 30662
Pkm.indralayaoi@gmail.com

KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS INDRALAYA
Nomor :440 / 30 / SK / II / 2017

TENTANG
KOMUNIKASI INTERNAL
KEPALA UPTD PUSKESMAS INDRALAYA

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA PUSKESMAS INDRALAYA

Menimbang : a. Bahwa dalam penyelenggaraan upaya kesehatan secara efektif dan


efisien, diperlukan mekanisme komunikasi internal antara pimpinan,
penanggung jawab program, dan pelaksana kegiatan di UPTD
Puskesmas Indralaya.
b. Bahwa untuk melaksanakan maksud tersebut point a,perlu
ditetapkan Keputusan Kepala UPTD

Mengingat : a. Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang


Pemerintahan Daerah sebagaimana telah beberapa kali diubah
terakhir dengan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014
b. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;
c. Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2005 tentang
Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum sebagaimana telah
diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 74 Tahun 2012;
d. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 61 Tahun 2007
tentang Pedoman Teknis Pengelolaan Keuangan Badan Layanan
Umum Daerah;
e. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun 2014 tentang
Pusat Kesehatan masyarakat.

MEMUTUSKAN
Menetapkan :

Kesatu : Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Indaralaya Tentang komunikasi


internal di UPTD Puskesmas Indralaya.

Kedua : Komunikasi Internal di UPTD Puskesmas Indralaya dapat dilakukan


melalui :

1. Apel pagi dan siang pada hari senin


2. Pertemuan bulanan puskesmas
3. Pertemuan koordinasi program dan kegiatan
4. Audit internal
5. Survey kepuasan internal
6. Tinjauan manajemen
7. Pertemuan konsultasi program dan kegiatan

Ketiga : Segala biaya yang di keluarkan sehubungan dengan pelaksanaan


kegiatan tim dibebankan pada Anggaran UPTD Puskesmas Indralaya

Keempat : Surat keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan dan apabila terdapat
kekeliruan dalam keputusan ini, akan dilakukan perubahan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Indralaya
Pada tanggal :
Plt. KEPALA UPTD PUSKESMAS
INDRALAYA

SiswitaTriana, SKM
NIP. 19680606 198903 2006

Anda mungkin juga menyukai