Anda di halaman 1dari 3

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan adalah studi literatur. Studi literature

adalah mencari referensi teori yang relefan dengan kasus atau permasalahan

yang di temukan.

Studi literatur adalah penelitian yang dilakukan oleh penelitih dengan

mengumpulkan sejumlah buku buku, majalah yang berkaitan dengan masalah

dan tujuan peneliti (Denial dan Warsiah,). Teknik ini dilakukan dengan tujuan

untuk mengungkapkan berbagai teori teori yang relevan dengan permasalahan

yang sedang dihadapi atau diteliti sebagai bahan rujukan dalam pembahasan

hasil peneliti.

Berdasarkan dari uraian di atas mengenai studi literatur ini adalah

untuk menyelesaikan masalah asuhan keperawatan pada pasien demam tifoid

dengan masalah hipertermi.

B. Fokus studi

Focus studi yang di gunakan dalam menyusun karya tulis ilmiah ini

adalah studi literature asuhan keperawatan pada pasien demam tifoid dengan

masalah hipertermi.

28
C. Sumber data

Sumber data karya tulis ini adalah menggunakan data sekunder, dimana

data sekuder adalah data yang diperoleh peneliti dari sumber yang telah ada.

Dalam penelitian ini yang menjadi sumber data sekunder adalah literature,

artikel, jurnal buku serta situs di internet untuk melakukan penelitian.

D. Kriteria literature

Kriteria literature review adalah ukuran yang menjadi dasar peneliti atau

penerapan sesuatu literatur yang memenuhi syarat untuk di jadikan sebagai bahan

literature peneliti (Jimung 2008).

Adapun kriteria literatur dalam karya tulias ilmiah ini sebagai berikut:

1. Tahun sumber literature tahun 2013 sampai dengan 2020.

2. Dipublikasikan pada jurnal terakreditasi

3. Tema jurnal yaitu demam tifoid dengan masalah hipertermi.

E. Metode Pengumpulan Data

Pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini dilakukan dengan

berbagai cara dan teknik yang berasal dari hasil peneliti yang sudah dilakukan dan

diterbitkan dalam jurnal online nasional. Dalam melakukan penelitian literature

ini peneliti melakukan pencarian jurnal penelitian yang di publikasikan di

internet, melalui pencari jurnal di google schoolar, portal garuda dan jurnal

lainnya, dengan kata kunci demam tifoid, hipertermi, asuhan keperawatan anak.

Proses pengumpulan data dilakukan dengan penyaringan berdasarkan

kriteria yang ditentukan oleh penulis dari sekian jurnal yang diambil.

29
F. Analisis Data

Analisa data adalah proses penyederhanaan data dalam bentuk yang lebih

mudah di baca dan diimplementasikan yang bertujuan informasi data akan

menjadi lebih jelas. Pada tahap ini, hasil dari pengolahan data akan dianalisis

lebih rinci sehingga memperoleh kesimpulan dari penelitian yang dilakukan.

Penyajian data disajikan secara tekstular atau narasi dan di buat sintesis grid.

Sintesis gird adalah suatu gagasan atau ide baru yang disajikan oleh penulis.

30

Anda mungkin juga menyukai