Anda di halaman 1dari 6

DESKRIPSI ACARA

Nama acara : Student at Home Challenge


Waktu pelaksanaan : 26 Maret – 19 April 2020
Tema acara : “Living inside, thinking outside”
Deskripsi tema : Ditengah masa krisis covid-19, berbagai lapisan masyarakat
dihimbau untuk melakukan social distancing dan isolasi
mandiri, termasuk mahasiswa. Pengisolasian diri dalam
rumah atau indekos, tidak sepatutnya menghambat
produktivitas mahasiswa. Dengan berbagai fasilitas
teknologi yang ada, kita tetap bisa menghasilkan karya-karya
inovatif. Even now you are living inside, keep thinking
outside the box! Breaking the limit, explore your creativity.
KETENTUAN UMUM

Kriteria Peserta
1. Peserta merupakan mahasiswa D3/D4/S1 semua jurusan dari perguruan tinggi di
Indonesia yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) atau Surat
Keterangan Mahasiswa Aktif dengan kop dan cap resmi institusi.
2. Peserta mendaftar sebagai perseorangan/individu pada cabang lomba pilihan.
Kecuali cabang lomba Esai Inovatif, peserta dapat mendaftar sebagai perseorangan
atau kelompok (ketentuan khusus terlampir).
3. Peserta melakukan registrasi online pada laman yang disediakan panitia.
4. Peserta dapat mengikuti lebih dari satu cabang lomba.

Mekanisme Pendaftaran
1. Peserta mengisi formulir pendaftaran pada laman : bit.ly/RegisSHC20
2. Peserta mengunggah bukti identitas berupa KTM aktif atau Surat Keterangan
Mahasiswa Aktif yang memuat nama lengkap peserta secara jelas dan terbaca
dalam format JPEG/ PNG/ PDF.
3. Jika peserta kehilangan KTM dan tidak memiliki surat keterangan, peserta
dipersilahkan mengunggah bukti identitas lain seperti KTP/ SIM/ paspor/ kartu
organisasi, atau dokumen lainnya yang memuat nama lengkap peserta secara jelas
dan terbaca.
4. Peserta wajib membagikan publikasi acara “Student at Home Challenge” ke minimal
3 (tiga) grup Whatsapp. Persyaratan dibuktikan dengan mengunggah tangkapan layar
(screenshoot) pada form registrasi dalam format pdf..
Bahan publikasi dapat diakses pada laman : bit.ly/StudentHomeChallenge2020

Kriteria Penilaian
1. Semua karya yang di daftarkan peserta merupakan karya orisinil yang tidak pernah
diikutsertakan dalam lomba apapun atau dipublikasikan pada media manapun.
Pengecualian untuk seleksi tahap 1 peserta lomba visual storryteliing (ketentuan
khusus terlampir).
2. Segala bentuk kecurangan atau tindak pidana seperti plagiarisme, pelanggaran hak
cipta dan sejenisnya akan membatalkan keikutsertaan dan kemenangan peserta
(diskualifikasi).
3. Keputusan juri dan panitia bersifat mutlak, mengikat, dan tidak dapat diganggu
gugat.
LOMBA EDUCATIVE POSTER

KETENTUAN KHUSUS :
1. Pemenang lomba terdiri atas juara 1, 2, dan 3.
2. Selain ketiga kategori diatas, peserta berkesempatan untuk memenangkan
kategori favorit sebagai karya dengan tingkat interaksi tertinggi di sosial media.
3. Sebanyak dua puluh (20) karya terpilih akan dipublikasikan oleh panitia ke sosial
media instagram @prpmditmawa.
4. Setiap peserta wajib mempublikasikan karyanya bersama poster info lomba (2
slide feed) di akun instagram pribadi dengan menyertakan hastag
#StudentatHomeChallenge #StayatHomeChallenge #SocialDistancing #COVID-
19 #IPBagainstcovid-19 #IPBdigdaya #IndonesiaTangguh #IndonesiaBisa
#Dirumahaja serta tag dan mention akun instagram @prpmditmawa dan
@ipbofficial.
5. Mekanisme lebih lanjut akan dijelaskan pada poin ketentuan pembuatan karya dan
kriteria penilaian.

A. Tema : “All about Covid-19 in Indonesia”

DeskrDeskripsi tema
: Kuru Waktu satu bulan terakhir perhatian publik seolah terfokus
pada segala hal yang berkaitan tentang Covid-19. Aliran
informasi mulai dari karakteristik Covid-19, cara
pencegahan, dan pengobatan beredar deras melalui berbagai
macam platform media sosial. Tak dapat dipungkiri, tidak
mudah bagi masyarakat untuk memilih informasi yang tepat
dan dapat dipercaya. Hoax berpadu dengan informasi lain
hingga sampai ke gengaman masyarakat. Tidak sedikit
akhirnya masyarakat yang salah kaprah dan akhirnya panik.
Mahasiswa sebagai insan yang ditempa intelektualnya sudah
semestinya memiliki peran dan kemampuan untuk
membantu masyarakat mendapatkan informasi yang
edukatif, menarik, serta memiliki dasar dan data atas
informasi yang disajikan. Oleh karena itu, keterlibatan
mahasiswa dalam menyediakan informasi tentang Covid-19
merupakan hal penting dalam rangka pastisipasi aktif
membantu menenangkan masyarakat, meningkatkan
kesadaran dan kewaspadaan masyarakat.
Sub-tema :
1. Kesadaran dan Penerapan Social Distancing di Indonesia.
2. Pola Hidup Bersih dan Sehat (Cuci Tangan, Olahraga, Konsumsi Sehat, Perilaku
Sehat).
3. Covid-19.

B. Jadwal pelaksanaan

No
Kegiatan Tanggal
.
1 Pendaftaran dan pengumpulan karya 26 Maret – 7 April 2020
2 Periode penjurian 8 – 10 April 2020
3 Pengumuman Top 20 : Publikasi dan voting
11 – 18 April 2020
online karya favorit
4 Pengumuman juara 19 April 2020

C. Ketentuan pembuatan karya

1. Setiap peserta hanya dapat mengirimkan maksimal 1 (satu) karya.


2. Karya merupakan poster yang bersifat informatif, edukatif, dan menarik.
3. Peserta wajib mencantumkan sumber informasi yang dimuat di dalam poster.
4. Karya dapat dibuat dengan berbagai jenis aplikasi pendukung (Corel Draw,
Adobe Photoshop, Adobe Illustrator, Free Hand, Adobe InDesign, dll).
5. Karya yang dikirimkan dalam bentuk softcopy dengan format .PNG, resolusi
minimal 300ppi. Ukuran : 21 cm x 29,7 cm (A4).
6. Karya yang dikumpulkan tidak mengandung unsur provokatif yang bersifat
negatif, pornografi, maupun SARA (Suku, agama, ras, dan antargolongan) serta
segala hal yang melanggar etika dan moral.
7. Peserta mengunggah hasil karya dan surat pernyataan orisinalitas pada laman:
bit.ly/PosterSHC20.
Format surat pernyataan orisinalitas dapat diunduh pada laman: bit.ly/OrisinalSHC20
(Unggah dalam format PDF.)
8. Dokumen yang diunggah diberi nama dengan format sebagai berikut :
Poster_nama lengkap_perguruan tinggi asal

D. Kriteria penilaian

1. Penilaian dilakukan oleh tim juri yang telah ditetapkan oleh panitia.
2. Dua puluh (20) karya terpilih yang dipublikasi oleh panitia pada akun sosial
media instagram @prpmditmawa dinyatakan lolos sebagai finalis.
3. Penentuan juara 1, 2, dan 3 ditentukan berdasarkan penilaian dengan nilai
tertinggi.
4. Untuk kategori favorit ditentukan berdasarkan jumlah likes dan comments
terbanyak pada postingan sosial media instagram @prpmditmawa.
5. Adapun indikator penilaian karya, adalah sebagai berikut :

No Indikator Kriteria Bobot

1 Orisinalitas - Tidak pernah diikutkan


dalam lomba manapun
- Tidak pernah
dipublikasikan pada 15%
media apapun
- Tidak ada unsur
plagiarisme

2 Kesesuaian tema - Kesesuaian topik yang


dipilih dengan tema
- Ruang lingkup eksplorasi 30%
topik
- Aktual dan faktual

3 Keunikan - Daya tarik


- Estetika visual 25%
- Komunikatif

4 Manfaat - Kejelasan dan cara


penyampaian informasi 30%
- Edukatif

E. Hadiah
Semua pemenang akan diberikan insentif berupa sertifikat elektronik dan uang
tunai dengan rincian sebagai berikut :
Juara 1 Rp 3,000,000
Juara 2 Rp 2,000,000
Juara 3 Rp 1,000,000
Favorit Rp 750,000

Contact person : 0812 5454 0200 (Yoga)

Anda mungkin juga menyukai