Anda di halaman 1dari 3

Nama : Nurmala

Nim : 18.31 1213


Ttd :

Soal :
1. Coba saudara sebutkan unsur –unsur apa saja yang perlu diperhatikan dalam pemilihan
judul penelitian ilmiah !
2. Jelaskan, apa saja maksud dan tujuan dicantumkannya foot note atau catatan kaki dalam
penulisan ilmiah !
3. Prosesi ujian skripsi ( munaqasyah) dilaksanakan oleh satu tim. Sebutkan dengan lengkap
siapa –siapa saja unsur yang termasuk dalam tim tersebut !
4. Sebutkan dengan lengkap tahapan – tahapan dalam penulisan karya ilmiah !
5. Buatlah kerangka / daftar isi profosal judul penelitian yang memenuhi unsur – unsur
ilmiah yang baik dan benar sesuai ketentuan yang telah di pelajari !

Jawab
1.) Yang perlu diperhatikan dalam pemilihan judul adalah :
a. Mahasiswa mengajukan minimal 2 (dua) judul yang dianggap perlu dan urgen untuk
meneliti,setelah terlebih dahulu mahasiswa melakukan studi pendahuluan ke lokasi
penelitian untuk memperoleh temuan awal ( grand tour ) penelitian.
b. Temuan awal (grand tour) yang diperoleh disusun dalam bentuk kerangka judul,sehingga
memiliki tema/variabel penting untuk diteliti.
c. Setelah kerangka judul tersebut di atas diperoleh dan sudah jadi,barulah kemudian
mahasiswa bersangkutan mengajukan judul kepada Ketua/sekertaris jurusan/Prodi pada
STAI An-Nadwah untuk dilakukan seleksi,mana diantara kerangka judul tersebut yang
akan disahkan dan diterima untuk digarap.
d. Setelah judul tersebut diterima oleh STAI An-Nadwah (Ketua/Skertaris
Jurusan/Prodi),baru kemudian mahasiswa membuat proposal penelitian yang waktunya
sangat tergantung kepada kecepatan dan penyelesaian administrasif dan akademis
mahasiswa bagi mahasiswa yang bersangkutan.
2.) Fote Note atau catatan kaki dimaksudkan untuk menunjukan sumber tempat terdapatnya
suatu kutipan yang menjelaskan otoritas dari pertanyaan orang lain yang dimuat dalam teks,fakta
atau pendapat -pendapat tertentu atau komentar tambahan yang serupa (incendental) dan tidak
berkaitan langsung dengan masalah yang dibahas,namun untuk memperkuat (amlify)
pembahasan.
Maksud-maksud Fote note ( catatan kaki) antara lain :
1. Untuk mendukung kebenaran pernyataan penulis yang dibeberkan dalam teks,dengan
menunjukan kembali kebenaran-kebenaran yang pernah diungkapkan oleh pengarang
lain, baik berupa dalil,rumus atau pertanyaan penting lainnya.
2. Untuk menyatakan pengakuan, terima kasih/ penghargaan (acnow ledgement) kepada
seseorang yang dikutip pendapatnya.
3. Catatan kaki juga dimaksudkan untuk menyampaikan keterangan tambahan untuk
memperkuat uraian diluar permasalahan yang dibahas.
3.) Yang termasuk dalam tim yaitu :
1. Ketua sidang munaqasyah
2. Sekertaris Sidang
3. Dua orang penguji ( Penguji I : menguji isi skripsi dan Penguji II : menguji metodologi
penelitiannya)
4. Pembimbing ( salah seorang pembimbing skripsi diharapkan hadir dalamujian
munaqasyah)
4.) Tahap-tahap dalam penulisan Karya Ilmiah
1. Perumusan masalah yang tajam dan spesifik,masalah yang tepat untuk dipilih adalah
yang relevan dengan pengetahuan yang dikuasai oleh penulis.
2. Studi leteratur ( preleminary study ), pada tahap ini penulis berusaha untuk memahami
aspek-aspek yang terkait dengan masalah yang akan ditulis melalui telaan
kepustakaan.Untuk mempertajam tulisan,hindari hal-hal yang berada di luar
permasalahan.
3. Pengumpulan informasi melalui observasi,fakta atau data sangat menentukan kualitas
tulisan.Kesalahan dalam pengumpulan data,akan merusak makna tulisan ilmiah,bahkan
tulisan tersebut menjadi tidak ilmiah.Data yang benar apa adanya sesuai dengan
kenyataan,merupakan syarat yang tak bisa ditawar apabila ingin menyusun naskah
ilmiah.
4. Analisis,merupakan sejumlah data yang diperoleh kemufian diolah dengan menggunakan
dasar-dasar pikiran teoritis melalui studi literatur,kemudian ditarik kesimpulan.
5. Bahasa penulisan. Apabila yang akan ditulis itu adalah laporan ilmiah berupa skripsi atau
tesis,maka bahasa yang dipergunakan adalah bahasa yang lugas,padat dan
formal,sedangkan bila tulisan ilmiah populer,maka sebaiknya ditulis dengan gaya bahasa
yang sederhana dan mudah diterima.
5.) Kerangka/Daftar isi proposal
I. PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah
B. Rumusan Masalah
C. Fokus Masalah
D. Tujuan dan Kegunaan Penelitian
E. Landasan Teoritis
F. Studi Relevan
II. PROSEDUR PENELITIAN
A. Pendekatan Penelitian
B. Jenis dan Sumber Data
C. Setting dam Subjek Penelitian
D. Metode Pengumpulan Data
E. Analisis Data
F. Jadwal penelitian
Daftar Pustaka Sementara
Daftar Isi Skripsi Sementara.

Anda mungkin juga menyukai