Anda di halaman 1dari 3

Berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi

Nomor 23 Tahun 2019 (Pegawai Negeri Sipil) dan Nomor 48 Tahun 2020 (Sekolah
Kedinasan), terdapat lima aspek penilaian yang dijadikan tema soal dalam tes karakteristik
pribadi (TKP), yaitu:

▪ Pelayanan publik, dengan tujuan mampu menampilkan perilaku keramahtamahan


dalam bekerja yang efektif agar bisa memenuhi kebutuhan dan kepuasan orang lain
sesuai dengan tugas dan wewenang yang dimiliki;
▪ Jejaring kerja, dengan tujuan mampu membangun dan membina hubungan, bekerja
sama, berbagi informasi dan berkolaborasi dengan orang lain secara efektif;
▪ Sosial budaya, dengan tujuan mampu beradaptasi dan bekerja secara efektif dalam
masyarakat majemuk (terdiri atas beragam agama, suku, budaya, dan sebagainya);
▪ Teknologi informasi dan komunikasi, dengan tujuan mampu memanfaatkan
teknologi informasi secara efektif untuk meningkatkan kinerja;
▪ Profesionalisme, dengan tujuan mampu melaksanakan tugas dan fungsi sesuai
dengan tuntutan jabatan.

▪ Ciri soal : Memunculkan unsur adanya pergaulan dan koneksi ada satu orang ke
orang lainnya
▪ Petunjuk : Pilih jawaban yang memiliki sikap supel dan terbuka terhadap semua
orang
Latihan Soal TKP HOTS - Jejaring Kerja

1. Anda sedang melakukan diskusi bersama rekan kerja sesama divisi. Ketika diskusi
berlangsung, ada seorang rekan kerja Anda memberikan usulan yang menurutnya
sangat baik dalam meningkatkan hasil kerja, namun menurut Anda usulan tersebut
memiliki resiko yang besar dan merugikan perusahaan jika tetap dilakukan. Ketika
Anda memberikan tanggapan, rekan kerja tersebut terlihat tidak terima dengan
sanggahan Anda. Bagaimana sikap yang akan Anda lakukan?
a. Memintanya untuk memberikan gagasan yang memiliki resiko kecil dan realistis.
b. Memintanya untuk memikirkan kembali gagasan yang diusulkan.
c. Diam saja dan mengikuti semua gagasan rekan kerja.
d. Mengajaknya berbicara dengan bahasa yang santai dan ringan serta fokus pada
tujuan awal.
e. Keluar dari ruang diskusi dan memberitahukannya kepada atasan.

Pembahasan Jawaban:

Berdasarkan uraian soal tersebut, Anda berada pada posisi sebagai seorang pegawai yang
sedang melakukan diskusi bersama rekan kerja satu divisi. Adapun permasalahannya, ada
seorang rekan kerja yang memiliki suatu usulan yang menurut Anda memiliki resiko besar
serta dapat merugikan perusahaan jika tetap dilakukan. Rekan kerja Anda terlihat tidak
terima sanggahan dari Anda. Bagaimana sikap yang akan Anda lakukan?

Pilihan jawaban a (poin 3) dan b (poin 4) merupakan pilihan jawaban yang kurang
tepat. Alasannya, karena dalam soal telah dijelaskan bahwa rekan kerja tersebut terlihat
tidak terima sanggahan yang Anda berikan, sehingga perlu cara lain agar sanggahan Anda
dapat diterima dengan tetap membina hubungan baik dengan rekan kerja tersebut.

Pilihan jawaban c merupakan pilihan jawaban yang kurang tepat (poin 2). Alasannya,
karena Anda terlalu pasif dalam menyampaikan pendapat yang sangat penting bagi
perusahaan. Meskipun, niat Anda diam saja dan mengikuti gagasan rekan kerja tersebut
demi menjaga hubungan baik, namun menjaga hubungan baik itu harus dibangun
berlandaskan dasar saling memahami, adil, tidak merugikan satu sama lain, dan tidak
bertentangan dengan tujuan perusahaan.

Pilihan jawaban d merupakan pilihan jawaban yang tepat (poin 5). Alasannya, karena
mengemas komunikasi dengan cara yang baik adalah solusi untuk menyampaikan
pendapat dan mencairkan suasana.
Apabila rekan kerja Anda terlihat tidak menerima sanggahan yang Anda berikan, Anda
dapat mengajaknya berbicara dengan bahasa yang santai dan ringan serta fokus pada
tujuan awal agar suasana diskusi tidak terlalu tegang dan menjadi lebih cair, sehingga
sanggahan yang Anda berikan lebih mudah diterima oleh rekan kerja tersebut dan tidak
terkesan menggurui atau frontal.

Pilihan jawaban e merupakan pilihan jawaban yang tidak tepat (poin 1). Alasannya,
karena Anda terlalu berlebihan dalam bertindak dan dapat memicu konflik dengan rekan
kerja Anda tersebut.

Urutan Jawaban D-B-A-C-E

SOLUSI TKP

1. Anda harus bisa menganalisis ciri ciri topik diatas di dalam soal, karena soalnya sangat
panjang gunakan teknik membaca cepat dan paham
2. Pilih jawaban yang paling rasional, logis dan masuk akal dan tidak lebay
3. Ketika berhadapn dengan tugas yang sudah jelas pembagiannya pentingkan diri anda
sendiri baru membantu orang lain, jalankan tanggung jawab anda terlebih dahulu baru
orang lain
4. Posisikan diri anda sebagai orang yang terlibat di dalam soal, lalu ambil langkah paling
bijak walau terkesan tegas
5. Selalu ikut dengan aturan yang berlaku di ruang lingkup lingkungan anda
6. Jangan pernah mengabaikan tanggung jawab anda apapun alasannya selama hal
tersebut tanggung jawab anda
7. Ketika berada dilingkungan masyarakat orientasi anda pada masyarakat ketika
dilingkungan kerja focus pada tanggung jawab anda,
8. Utamakan jawaban yang ada actionnya
9. Semua option sangat mirip dan hampir bagus bagus semua, jadi anda dituntun untuk
menganalisis option terbaik dan mengambil kesimpulan yang paling bijak sesuai
dengan permasalahan yang ada di dalam soal

Anda mungkin juga menyukai