Anda di halaman 1dari 3

BAB 6 : KESIMPULAN DAN SARAN

1.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan tentang imunisasi dasar

lengkap pada baduta di wilayah kerja Puskesmas Seberang Padang tahun 2016,

maka diperoleh kesimpulan sebagai berikut :

1. Lebih dari separuh baduta tidak lengkap imunisasi dasar.

2. Lebih dari separuh responden memiliki tingkat pendidikan yang tinggi.

3. Lebih dari separuh responden memilki pengetahuan tinggi tentang

imunisasi.

4. Lebih dari separuh responden memiliki sikap yang positif terhadap

pemberian imunisasi.

5. Lebih dari separuh responden yang menyatakan peran petugas kesehatan

kurang baik.

6. Lebih dari separuh responden tidak mendapatkan dukungan suami untuk

memberikan imunisasi kepada anaknya.

7. Tidak terdapat hubungan pendidikan ibu dengan pemberian imunisasi

dasar lengkap di wilayah kerja Puskesmas Seberang Padang tahun 2016.

8. Terdapat hubungan pengetahuan ibu dengan pemberian imunisasi dasar

lengkap di wilayah kerja Puskesmas Seberang Padang tahun 2016.

Responden dengan pengetahuan yang rendah beresiko tiga kali untuk tidak

memberikan IDL kepada bayinya dibandingkan dengan yang memiliki

pengetahuan tinggi.
9. Tidak terdapat hubungan sikap ibu dengan pemberian imunisasi dasar

lengkap di wilayah kerja Puskesmas Seberang Padang tahun 2016.

10. Terdapat hubungan peran petugas kesehatan dengan pemberian imunisasi

dasar lengkap di wilayah kerja Puskesmas Seberang Padang tahun 2016.

Responden yang menyatakan peran petugas kesehatan kurang baik

beresiko 3,45 kali untuk tidak memberikan IDL kepada bayinya

dibandingkan dengan yang menyatakan peran petugas kesehatan baik.

11. Terdapat hubungan dukungan suami dengan pemberian imunisasi dasar

lengkap di wilayah kerja Puskesmas Seberang Padang tahun 2016. Suami

yang tidak mendukung istrinya untuk imunisasi anaknya beresiko 3,8 kali

untuk ibu tidak memberikan IDL kepada anaknya dibandingkan dengan

suami yang mendukung istri untuk memberikan imunisasi kepada

anaknya.

12. Pengetahuan merupakan faktor paling dominan dalam pemberian

imunisasi dasar lengkap di Puskesmas Seberang Padang tahun 2016. Ibu

yang memiliki pengetahuan yang rendah meningkatkan kemungkinan

tidak memberikan imunisasi dasar lengkap terhadap anaknya.

1.2 Saran
1. Diharapkan bagi petugas puskesmas :

a. Bagian promosi kesehatan agar lebih mengembangkan program yang

bersifat promotif dan preventif yaitu menambah media informasi

seperti spanduk, baliho dan brosur tentang imunisasi.

b. Lebih aktif lagi dalam memberikan penyuluhan dan kunjungan ke

rumah-rumahn tentang imunisasi dan mengingatkan ibu yang belum

mengimunisasikan anaknya.
c. Menghimbau anggota masyarakat seperti tokoh masyarakat, LPM, dan

kader-kader kesehatan untuk ikut mendukung dan meningkatkan

program pemberian imunisasi dasar lengkap dengan cara ikut serta

dalam pelaksanaan penyuluhan, dan sweeping imunisasi yang

dilakukan petugas kesehatan.

2. Diharapkan kader bisa menghimbau ibu-ibu baduta untuk selalu membawa

anak untuk mendapatkan imunisasi dasar, dan keluarga khususnya suami

ikut mengingatkan dan jika perlu menemani ibunya untuk membawa

anaknya mendapatkan imunisasi dasar.

3. Bagi peneliti selanjutnya diharapkan meneliti lebih jauh lagi tentang

imunisasi dasar lengkap pada balita dengan pengembangan variabel yang

berbeda dan menggunakan desain yang berbeda.

Anda mungkin juga menyukai