Anda di halaman 1dari 7

A.

SOAL PILIHAN GANDA


Pilihlah satu jawaban yang Anda anggap paling tepat dengan menghitamkan bulatan A, B, C, D, atau E
pada Lembar Jawab Komputer!

1. Hal-hal penting yang harus diperhatikan dalam pertunjukan musik disebut dengan ....
A. teknik pertunjukan musik
B. konsep pertunjukan musik
C. ciri-ciri pertunjukan musik
D. prosedur pertunjukan musik
E. pengertian pertunjukan musik

2. Ada 2 jenis tata panggung dasar dalam pertunjukan musik, yaitu ....
A. indoor dan outdoor
B. arena dan proscenium
C. square dan vellodrome
D. colloseum dan stadium
E. panggung T dan panggung U

3. Aspek fisik dalam teknik pertunjukan musik berhubungan dengan ....


A. kondisi jiwa pemain/player
B. kondisi psikis pemain/player
C. kepekaan antar pemain/player
D. kondisi kesehatan pemain/player
E. kepercayaan diri / confidence pemain/player

4. Trio adalah jenis pertunjukan musik dengan jumlah penyaji utama ....
A. 1 penyaji
B. 2 penyaji
C. 4 penyaji
D. 5 penyaji
E. 8 penyaji
5. Jenis pertunjukan musik dengan jumlah penyaji utama 5 penyaji dinamakan dengan ....
A. trio
B. duet
C. kuintet
D. kwartet
E. double kwartet

6. Sebuah pertunjukan musik dengan menampilkan musik vokal, secara berkelompok, dengan jumlah
penyaji lebih dari 8 orang, serta mengutamakan kesatuan (unity) dinamakan dengan ….
A. accapela
B. boyband
C. vokal grup
D. mini choirs
E. paduan suara

7. Jenis pertunjukan musik yang menampilkan alat musik combo (drum, bass elektrik, gitar elektrik,
keyboard, dan vokal) adalah ....
A. band
B. choir
C. orkestra
D. ansambel
E. marching band

PENILAIAN AKHIR SEMESTER GASAL 2019/2020 – Seni Budaya XI BB, MIPA, IPS Halaman 1 dari 7
8. Perhatikan gambar tata panggung pertunjukan musik berikut !

Tata panggung yang digunakan dalam gambar pertunjukan musik tersebut adalah ....
A. arena
B. square
C. stadium
D. colloseum
E. proscenium

9. Jenis pertunjukan musik orkestra ada beberapa bentuknya, antara lain .…


A. full orkes dan resital
B. orkes tiup dan orkes gesek
C. orkes sejenis dan orkes campuran
D. orkes keroncong dan orkes melayu
E. orkes perkusi, orkes tiup, dan marching band

10. Di era sekarang, pengertian band akustik lebih mengarah pada .….
A. lagu yang dibawakan adalah lagu akustik
B. alat musik / instrumen musiknya yang klasik
C. alat musik / instrumen musiknya yang akustik
D. bunyi yang dihasilkan alat musik / instrumen musiknya yang klasik
E. bunyi yang dihasilkan alat musik / instrumen musiknya yang akustik

11. Ciri khas dari pertunjukan musik ansambel, yaitu disajikan dengan cara ....
A. menari/dance
B. memainkan aransemen yang sederhana
C. dikolaborasikan dengan paduan suara atau vokal grup
D. menonjolkan kemampuan vokal masing-masing angota
E. dipimpin oleh conductor dan memainkan aransemen yang kompleks

12. Proses penentuan jenis alat musik apa saja yang digunakan serta pendataan jumlah pemain musik,
dalam prosedur pertunjukan musik ada dalam langkah .….
A. menentukan perlengkapan
B. menentukan bentuk kolaborasi
C. menentukan jenis pertunjukan musik
D. menentukan instrumen musik (format)
E. menentukan karya/lagu yang akan dibawakan

PENILAIAN AKHIR SEMESTER GASAL 2019/2020 – Seni Budaya XI BB, MIPA, IPS Halaman 2 dari 7
13. Istilah gladhi kotor dalam pertunjukan musik adalah ….
A. pendataan alat / instrumen musik yang akan digunakan dalam pertunjukan musik
B. pencatatan bukti pengeluaran dan pemasukan dana pertunjukan musik
C. susunan acara secara detail pelaksanaan pertunjukan musik
D. visualisasi pelaksanaan acara pertunjukan musik
E. latihan kasar pelaksanaan pertunjukan musik

14. Perhatikan gambar poster event pertunjukan musik berikut ini !

Bila dilihat dari bentuk sajian, event utama pertunjukan musik tersebut menampilkan jenis
pertunjukan musik ....
A. solo
B. band
C. massal
D. mini orkes
E. orkes melayu

15. Dalam sebuah music organizer, pangkat tertinggi ada pada posisi ….
A. owner
B. event manager
C. marketing manager
D. production manager
E. administration officer

16. Salah satu tugas / peran khusus pelindung dalam kepanitiaan pertunjukan musik adalah ….
A. mengesahkan proposal kegiatan
B. memantau kerja seluruh divisi/seksi
C. mengkoordinir divisi/seksi di bawahnya
D. bertanggungjawab atas seluruh rangkaian kegiatan
E. memberikan solusi / jalan keluar bila ada permasalahan intern atau ekstern panitia

PENILAIAN AKHIR SEMESTER GASAL 2019/2020 – Seni Budaya XI BB, MIPA, IPS Halaman 3 dari 7
17. Dalam sebuah music organizer, yang bertugas untuk menerima dan mengolah project/event dari
client adalah ….
A. owner
B. event manager
C. marketing manager
D. production manager
E. administration officer

18. Dalam music organizer, tugas atau peran dari permit coordinator adalah ….
A. mengurus semua perizinan dengan pihak-pihak yang terkait dengan event
B. menentukan serta survey tempat yang akan digunakan untuk event
C. menentukan serta mencari pengisi acara
D. mempromosikan acara pada masyarakat
E. mengurus bagian tiket

19. Dalam kegiatan mendengarkan musik, kita perlu memperhatikan jenis musiknya, yaitu ....
A. musik rock dan musik jazz
B. musik edm dan musik etnik
C. musik kuno dan musik modern
D. musik klasik dan musik kontemporer
E. musik instrumental dan musik dengan lirik

20. Karakter bunyi instrumen sangat dipengaruhi oleh hal-hal berikut ini, kecuali ....
A. warna instrumen
B. bentuk instrumen
C. ukuran instrumen
D. sumber bunyi instrumen
E. cara memainkan instrumen

21. Dalam mendengarkan musik, kita perlu memperhatikan melodi utama. Melodi utama yang dimaksud
adalah ....
A. ciri khas dari sebuah karya musik
B. melodi inti dari sebuah karya musik
C. melodi pengiring dalam karya musik
D. melodi yang menghasilkan suasana tertentu
E. melodi yang sering muncul dalam karya musik

22. Porsi volume musik iringan yang baik adalah ....


A. paling lembut diantara yang lainnya
B. paling keras diantara yang lainnya
C. lebih besar dari melodi utama
D. lebih kecil dari melodi utama
E. sama dengan melodi utama

23. Pada karya musik dengan jenis musik berlirik, isi/pesan lagu paling jelas tergambar melalui ....
A. akor lagu
B. tema melodi lagu
C. melodi utama lagu
D. modus vokal pada lagu
E. kalimat-kalimat pada lagu

PENILAIAN AKHIR SEMESTER GASAL 2019/2020 – Seni Budaya XI BB, MIPA, IPS Halaman 4 dari 7
24. Modus vokal biasanya dibuat dengan maksud ....
A. mengiringi melodi utama
B. menjelaskan isi/pesan lagu
C. menggambarkan suasana lagu
D. menceritakan / mendeskripsikan isi lagu
E. menekankan/menjelaskan kata-kata / kalimat yang diulang

25. Senang, sedih, galau, merupakan penggambaran suasana lagu dari sudut pandang ....
A. perasaan
B. kejadian
C. tempat
D. waktu
E. event

26. Tiga hal yang harus ada dalam pengertian/definisis aransemen adalah ....
A. pengubahan ritme, penyusunan harmoni, pengubahan melodi
B. aransemen vokal, aransemen instrumen, aransemen campuran
C. penyesuaian komposisi musik, komposisi sudah ada, esensi tidak hilang
D. penghiasan karya musik, penggubahan karya musik, modifikasi karya musik
E. penambahan melodi, pengubahan melodi, penambahan dan pengubahan melodi

27. Mengganti musik iringan gitar akustik menjadi band standar, termasuk dalam jenis aransemen ....
A. genre
B. vokal
C. iringan
D. instrumen
E. campuran

28. Aransemen dengan teknik ritme dapat dilakukan dengan cara ....
A. mengganti akor pada lagu
B. mengubah pola hitungan lagu
C. menyambungkan beberapa buah lagu
D. menambahkan nada pada melodi utama
E. menambahkan suara atas atau suara bawah pada melodi utama

29. Menambahkan suara atas atau suara bawah pada melodi utama adalah salah satu teknik
aransemen ....
A. ritme
B. melodi
C. medley
D. harmoni
E. mash up

30. Aransemen dengan teknik melodi dapat dilakukan dengan cara ....
A. mengganti akor pada lagu
B. mengubah pola hitungan lagu
C. menyambungkan beberapa buah lagu
D. menambahkan nada pada melodi utama
E. menambahkan suara atas atau suara bawah pada melodi utama

PENILAIAN AKHIR SEMESTER GASAL 2019/2020 – Seni Budaya XI BB, MIPA, IPS Halaman 5 dari 7
31. Menyambungkan beberapa buah lagu atau bagian lagu tertentu (terkesan nonstop)adalah penggunaan
teknik aransemen ....
A. ritme
B. melodi
C. medley
D. harmoni
E. mash up

32. Dalam membuat mash up yang baik, kita perlu memperhatikan ... lagu yang dipilih.
A. akor
B. tema
C. melodi
D. panjang
E. ketenaran

Perhatikan potongan melodi lagu berikut ini ! (untuk no.33 sampai dengan no.35)
1 1 | a1 . a1 . | 3 j45 . a1 | 7 . 6 . | 5 .

33. Hasil aransemen dengan teknik melodi yang paling tepat adalah ....
A. 1 1 | a1 . a1 . | 3 j45 . a1 | 7 . 6 . | 5 .
B. S6 s6 | 6 . 6 . | 1 j23 . 6 | 5 . 4 . | 3 .
C. 5 3 | 4 . a1 . | 5 j43 . 6 | 5 . 6 . | 7 .
D. 1 1 | a1 . a1 . | 3 j45 . a1 | a2 . ja1a2 ja17g | 7 .
E. 0 J11 | 0 a1 0 a1 | 3 j45 j.a1 0 | 0 7 6 . | 5 .

34. Hasil aransemen dengan teknik ritme yang paling tepat adalah ....
A. 1 1 | a1 . a1 . | 3 j45 . a1 | 7 . 6 . | 5 .
B. S6 s6 | 6 . 6 . | 1 j23 . 6 | 5 . 4 . | 3 .
C. 5 3 | 4 . a1 . | 5 j43 . 6 | 5 . 6 . | 7 .
D. 1 1 | a1 . a1 . | 3 j45 . a1 | a2 . ja1a2 ja17g | 7 .
E. 0 J11 | 0 a1 0 a1 | 3 j45 j.a1 0 | 0 7 6 . | 5 .

35. Hasil aransemen dengan teknik harmoni yang paling tepat adalah ....
A. 1 1 | a1 . a1 . | 3 j45 . a1 | 7 . 6 . | 5 .
B. S6 s6 | 6 . 6 . | 1 j23 . 6 | 5 . 4 . | 3 .
C. 5 3 | 4 . a1 . | 5 j43 . 6 | 5 . 6 . | 7 .
D. 1 1 | a1 . a1 . | 3 j45 . a1 | a2 . ja1a2 ja17g | 7 .
E. 0 J11 | 0 a1 0 a1 | 3 j45 j.a1 0 | 0 7 6 . | 5 .

36. Menentukan format dalam prosedur/langkah-langkah aransemen berarti ....


A. memperhatikan bagian-bagian lagu, akor lagu, lirik lagu, serta isi/pesan lagu
B. mengubah aransemen apabila ada yang masih kurang sesuai
C. merancang garis besar aransemen yang akan dibawakan
D. menentukan vokal dan instrumen yang akan digunakan
E. menentukan suasana yang akan dimunculkan

37. Berikut ini merupakan isi dari sketsa aransemen, kecuali ....
A. lirik lagu
B. akor lagu
C. notasi lagu
D. bagian-bagian lagu
E. nama pencipta lagu

PENILAIAN AKHIR SEMESTER GASAL 2019/2020 – Seni Budaya XI BB, MIPA, IPS Halaman 6 dari 7
38. Seseorang yang pekerjaannya menulis lirik karya musik / lagu disebut dengan ....
A. song writer
B. composer
C. arranger
D. maker
E. editor

39. Potongan melodi/nada/ritmis yang dimasukkan dalam melodi utama pada suasana melodi yang sepi
disebut dengan ....
A. harmonisasi
B. improvisasi
C. filler
D. reff
E. riff

40. Beberapa sudut pandang yang bisa dilihat dari evaluasi aransemen antara lain ....
A. kesesuaian aransemen dengan alat musik yang digunakan, kesesuaian aransemen dengan
audience, kesesuaian teknik aransemen yang digunakan
B. kesesuaian aransemen dengan isi lagu, kesesuaian aransemen dengan alat musik yang
digunakan, kesesuaian teknik aransemen yang digunakan
C. kesesuaian aransemen dengan isi lagu, kesesuaian aransemen dengan sketsa aransemen,
kesesuaian aransemen dengan alat musik yang digunakan
D. kesesuaian aransemen dengan sketsa aransemen, kesesuaian aransemen dengan audience,
kesesuaian teknik aransemen yang digunakan
E. kesesuaian aransemen dengan isi lagu, kesesuaian aransemen dengan audience, kesesuaian
teknik aransemen yang digunakan

B. SOAL URAIAN
Kerjakan soal-soal berikut ini pada Lembar Jawab Uraian!
1. Sebutkan 4 perbedaan antara mendengar dan mendengarkan !
2. Buatlah aransemen dengan : teknik melodi, atau teknik ritme, atau teknik harmoni (pilih salah satu)
dari potongan lagu berikut ini !

(| js6s7 j12 3 js6s5 | js6s7 j12 j32 0 | js5s6 js71 2 js5s5 | j54 j.3 j23 0 |_

3. Jelaskan 2 poin mengenai jenis pertunjukan musik marching band !


4. Jelaskan isi dari bagian proposal pertunjukan musik :
a. Nama kegiatan
b. Lembar pengesahan

---Selamat mengerjakan, Tuhan Memberkati---

PENILAIAN AKHIR SEMESTER GASAL 2019/2020 – Seni Budaya XI BB, MIPA, IPS Halaman 7 dari 7

Anda mungkin juga menyukai