Anda di halaman 1dari 2

KATA PENGANTAR

Assalamualikum Warrahmatullahi Wabarakatuh


Puji syukur atas kehadirat Allah SWT. atas limpahan rahmat, karunia serta
nikmat yang diberikan kepada kita baik itu berupa nikmat keislaman, nikmat
kesehatan serta nikmat kesempatan sehingga penulis dapat menyelesaikan Proposal
Penelitian Tugas Akhir yang berjudul “ANALISIS PENCEMARAN LIMBAH
HASIL PENGOLAHAN NIKEL (SLAG) TERHADAP LINGKUNGAN AIR
dan TANAH di KECAMATAN POMALAA” yang kemudian menjadi salah satu
bukti telah melaksanakan Proposal Penelitian Tugas Akhir dan syarat kelulusan
untuk mata kuliah Tugas Akhir serta syarat untuk menyelesaikan program studi
Strata Satu (S1) pada Jurusan Teknik Pertambangan Fakultas Teknologi Industri
Universitas Muslim Indonesia.
Ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya penulis sampaikan kepada :
1. Bapak Ir. Firman Nullah Yusuf, ST., MT., IPP. selaku Ketua Jurusan Teknik
Pertambangan Fakultas Teknologi Industri Universitas Muslim Indonesia.
2. Bapak Ir. Alfian Nawir, S.Si, M.T., IPP. selaku Pembimbing dalam penyusunan
Proposal Penelitian Tugas Akhir.
3. Bapak Ir. Firman Nullah Yusuf, ST., MT., IPP. selaku Pembimbing dalam
penyusunan Proposal Penelitian Tugas Akhir.
4. Para Dosen Jurusan Teknik Pertambangan yang telah mendampingi,
membimbing dan membantu dalam penyusunan Proposal Penelitian Tugas
Akhir.
5. Orang Tua tercinta yang telah memberikan dukungan do’a, materi, dan moral.
6. Teman-teman mahasiswa Teknik Pertambangan Universitas Muslim Indonesia
yang selalu setia membantu baik dalam suka maupun duka.
Penulis menyadari sepenuhnya bahwa penulisan laporan ini masih jauh dari titik
kesempurnaan. Oleh karena itu, penulis mengharapkan dukungan dan partisipasinya
berupa kritik dan saran demi kesempurnaan laporan ini. Penulis juga berharap
dengan sungguh-sungguh agar makalah ini mampu berguna serta bermanfaat dalam
meningkatkan pengetahuan sekaligus wawasan terkait pencemaran limbah hasil
pengolahan nikel (slag) terhadap linngkungan air dan tanah di kecamatan Pomalaa.

Kata Pengantar - iii


Akhir kata penulis menghaturkan permohonan maaf yang sebesar-besarnya
apabila dalam penulisan Proposal Penelitian Tugas Akhir ini masih banyak kesalahan
serta kekurangan. Semoga Allah SWT memberikan berkah pada setiap hambanya
yang senantiasa berbagi ilmu.

Billahi Taufik Walhidayah, Wassalamu alaikum warahmatullahi wabarakatu.

Makassar, 21 Maret 2019

Penulis

Kata Pengantar - iv

Anda mungkin juga menyukai