Anda di halaman 1dari 3

Nama : Arief Rahman Baihaqi

NIM : A4401211045

Nama Kel.Sedang : Akara

Nomor Kel.Mentoring : 128

a. Apa yang kamu ketahui mengenai Food Estate dari video tersebut?

Food estate merupakan megaproyek yang menciptakan lumbung makanan guna


keberlangsungan ketahanan pangan suatu bangsa dimasa depan dengan membuka
lahan yang terintegrasi meliputi sektor pertanian, perternakan, dan perkebunan yang
dipusatkan dalam suatu wilayah.

b. Apa latar belakang dan tujuan adanya program Food Estate?

Kekhawatiran akan krisis pangan dimasa depan, di Indonesia sendiri juga


memanfaatkan momentum pandemi ini untuk menggencarkan program ini karena
banyak berkurangnya produksi pangan di masa pandemi, selain itu pertumbuhan dan
jumlah penduduk yang besar juga menjadi alasan food estate ini dibuat . Tujuannya
adalah untuk mencukupi kebutuhan pangan bangsa dan agar memiliki cadangan
pangan saat nanti dilanda krisis pangan

c. Bagaimana dampak terhadap lingkungan akibat pelaksanaan food estate?

Pembukaan hutan secara besar-besaran tentunya akan mengganggu ekosistem alami


yang sudah ada, dan juga pengalihfungsian lahan gambut menjadi lahan industri
dengan mengeringkan kadar air membuat lahan gambut mudah terbakar, tentunya hal
ini berdampak negatif untuk lingkungan dan masyarakat sekitar.

d. Bagaimana dampak terhadap sosial-budaya yang dirasakan oleh masyarakat adat


apabila pelaksanaan program food estate tidak sesuai dengan adat istiadat di
daerah tersebut?
Sangat merugikan masyarakat lokal, karena banyak petani yang dirugikan jika ladang
pertanian mereka akan digantikan dengan food estate jika tidak ada timbal balik atau
pembagian yang adil, dan bagi masyarakat non-petani, hutan adat sangatlah berperan
dalam mencukupi kebutuhan mereka sehari-hari, tidak hanya itu budaya masyarakat
tentang hutan adat juga akan memudar. Hutan adat bukan hanya sekedar
dimanfaatkan sumber daya alamnya saja, tetapi dengan terlestarikannya hutan adat
akan membantu menyeimbangkan industri dan alam, serta pemukiman yang sehat
bagi masyarakat setempat.

e. Bagaimana keuntungan pangan yang diperoleh dari berjalannya program Food


Estate?

Cadangan makanan dalam skala besar yang dapat mencukupi kebutuhan pangan
bangsa untuk beberapa bulan atau tahun kedepan, selain itu dengan berlimpahnya
cadangan pangan dapat mempengaruhi harga pasar menjadi lebih murah, serta
meminimalisir kelangkaan dan dapat dijadikan sumber pendapatan bagi negara
dengan mengekspor dan menjual ke negara lain.

f. Mengapa Food Estate menimbulkan pro dan kontra?

Karena skema pengembangan yang belum jelas dikhawatirkan akan mematikan


petani lokal, Pembukaan hutan secara besar-besaran yang dapat menimbulkan
kerusakan ekosistem, kebakaran hutan, serta kurangnya edukasi dan kesiapan
masyarakat terhadap program food estate ini.

g. Apa yang bisa kamu lakukan menanggapi isu Food Estate?

Saya pribadi sangat setuju dengan program food estate ini karena Indonesia sangat
membutuhkan cadangan pangan agar ketika krisis pangan melanda masih dapat
bertahan, dan juga dengan adanya program ini juga menjadikan sektor pertanian
menjadi lebih maju karena kesadaran akan pentingnya kebutuhan pangan suatu
bangsa. Namun sangat disayangkan semua hal baik itu membuat dampak yang buruk
juga bagi lingkungan dan sosial budaya sekitar, kesejahteraan rakyat sekitar akan
terancam jika pekerja dari program tersebut lebih banyak mengambil tenaga kerja dari
luar daerah, mematikan peran petani lokal dengan mengambil lahan mereka, dan juga
dampak lingkungan yang sangat berbahaya kedepannya. Semoga seiring berjalannya
proyek ini pemerintah menghadirkan teknologi dan konsep yang ramah lingkungan
dan tidak merugikan pihak manapun, karena keudanya sangatlah penting kita
membutuhkan ketahanan pangan yang kuat dan juga perlu melestarikan alam yang
ada.

Anda mungkin juga menyukai