Anda di halaman 1dari 2

Assalamu’alaikum Wr.

Wb

Selamat pagi dan salam sejahtera bagi kita semua.


Tabik Pun

- Yang terhormat, Bapak Bapak Beny Hidayat, selaku Pembantu Direktur III
- Yang terhormat, Bapak Imam Asrowardi selaku Ketua Jurusan Ekonomi dan Bisnis
- Yang terhormat, Ibu Sri Handayani selaku Pembina Himpunan Mahasiswa Jurusan Ekonomi
dan Bisnis
- Yang saya hormati, Gubernur dan Wakil Gubernur Himpunan Mahasiswa Jurusan Ekonomi
dan Bisnis
- Yang saya hormati Bapak Deddy Sulaimawan selaku Pemateri 1
- Yang saya hormati Bapak M. Ichwan Benawang selaku Pemateri 2
- Para tamu undangan, rekan-rekan panitia dan seluruh anggota Himpunan Mahasiswa Jurusan
Ekonomi dan Bisnis yang kami banggakan.

Puji syukur marilah kita limpahkan kehadirat Allah SWT, karena berkat karunia-Nya kita semua
dapat berkumpul disini dalam acara Webinar Teknologi dan Informasi dengan tema
“Pengaplikasian Teknologi Informasi dalam Bisnis Agriculture”. Shalawat serta salam tak lupa
kita sanjung agungkan kepada suri tauladan kita, Nabi agung Muhammad SAW, yang syafaatnya
kita nantikan kelak di yaumil akhir.

Saya selaku MC akan membacakan susunan acara pada pagi hari ini :
1. Pembukaan
2. Tilawah quran
3. Menyanyikan lagu Indonesia Raya
4. Laporan Ketua Pelaksana
5. Sambutan-sambutan
6. Doa
7. Penutup

Untuk membuka acara pada pagi hari ini, marilah bersama-sama kita ucapkan lafaz basmalah.
Acara selanjutnya yaitu tilawah Al-quran yang akan dibawakan oleh : Adil Jeddi Radja
Sodaqallahul’azim. Semoga baik yang membaca maupun yang mendengarkan mendapat pahala dari
Allah SWT.
Acara selanjutnya yaitu menyanyikan lagu Indonesia Raya hadirin dimohon mendengarkan.
(selesai)
Acara selanjutnya Laporan Ketua Pelaksana kepada saudari Hanifah Safitri disilahkan

Acara yang kelima yaitu sambutan-sambutan.


1. Gubernur Himpunan Mahasiswa Jurusan Ekonomi dan Bisnis (Bagus Apriyanto)
2. Ketua Jurusan Ekonomi dan Bisnis / Pembina Himpunan Mahasiswa Jurusan Ekonomi dan
Bisnis sekaligus membuka acara pada pagi hari ini (Bapak Imam Asrowardi, S.Kom.,
M.Kom. / Ibu Sri Handayani, S.P., M.E.P. )
3. Pembantu Direktur III yang akan sekaligus membuka acara pada pagi hari ini (Bapak Ir.
Beny Hidayat, M.Si.)

Demikian sambutan-sambutan yang telah disampaikan.

Acara selanjutnya yaitu Doa, yang akan dipimpin oleh saudara: Dafid Firgiawan, disilahkan

Baiklah sampailah kita di penghujung acara saya selaku MC mohon maaf apabila ada kesalahan
dalam pengucapan akhir kata

Wassalamualaikum Wr wb

……………………………………………Coffe Break……………………………………………

Selanjutnya memasuki acara inti, yaitu pemaparan materi pertama sekaligus diskusi dan tanya
jawab… yang dipandu langsung oleh saudari Kamelia Septiani selaku moderator 1. Kepada
Kamelia Septiani waktu, dan tempat disilahkan

…………………………………………… Coffe Break …………………………………………….

Acara selanjutnya pemaparan materi ke-2 sekaligus diskusi dan tanya jawab… yang akan dipandu
oleh saudari Ketlin Asta Caroline selaku moderator 2. Kepada Ketlin Asta Caroline waktu, dan
tempat disilahkan

Alhamdulillah, kita telah sampai di penghujung acara. Terima kasih banyak kepada narasumber,
moderator serta para peserta yang telah menyimak acara dari awal sampai akhir. Semoga banyak
ilmu yang kita dapatkan saat ini bermanfaat di masa yang akan datang.

Terima kasih. Wassalamu’alaikum Wr.Wb

Anda mungkin juga menyukai