Anda di halaman 1dari 15

Kelas VII

BAB 1

KERUANGAN DAN INTERAKSI ANTARRUANG


DALAM LINGKUP INDONESIA
A. Ruang

RUANG adalah wadah yang meliputi


ruang darat, ruang laut, dan ruang udara,
termasuk ruang di dalam bumi sebagai
satu kesatuan wilayah, tempat manusia
dan makhluk lain hidup, melakukan
kegiatan, dan memelihara kelangsungan
hidupnya.
B. Unsur-unsur Ruang

Unsur Alam: Makhluk hidup, daratan, perairan, udara, bentuk muka bumi.

Unsur Sosial: Pertumbuhan penduduk, mobilitas (perpindahan) penduduk

Unsur politik: Pemerintahan, kerjasama pemerintah

Unsur Ekonomi: Perdagangan, Industri

Unsur Budaya: Adat istiadat, suku, bahasa, agama, ras.


C. KONDISI GEOGRAFIS INDONESIA

PETA adalah gambaran konvensional permukaan bumi yang


diperkecil seperti penampakan yang terlihat dari atas.
Kumpulan peta-peta yang mempunyai tema sama dan disusun dalam
bentuk buku disebut ATLAS.
GLOBE adalah tiruan bola
bumi dalam bentuk kecil.
Globe berbentuk bola yang
menggambarkan bentuk bumi
yang bulat.
Letak Astronomis

LETAK ASTRONOMIS adalah letak suatu tempat berdasarkan garis lintang dan
garis bujur.
Letak Astronomis Indonesia

Secara astronomis, Indonesia terletak di 6o LU (Lintang Utara) - 11o LS (Lintang Selatan)


dan 95o BT (Bujur Timur) - 141o BT (Bujur Timur)
Apakah ananda sudah mengetahui apa
itu garis lintang dan garis bujur?

Garis Lintang adalah garis khayal pada peta atau


globe yang sejajar dengan garis khatulistiwa.
Berdasarkan garis lintang 6o LU (Lintang Utara) - 11o
LS (Lintang Selatan), Indonesia berada di wilayah
dengan iklim tropis yang memiliki ciri-ciri sebagai
berikut:
• curah hujan tinggi
• terdapat hutan hujan tropis yang luas
• sinar matahari sepanjang tahun
• kelembaban udara yang tinggi
Garis bujur adalah garis khayal pada peta atau globe yang menghubungkan kutub utara
dan kutub selatan bumi. Garis bujur berdampak pada waktu setempat suatu negara.
Garis bujur 0o berada di Greenwich. Indonesia berada di garis bujur 95o BT (Bujur
Timur) - 141o BT (Bujur Timur). Letak ini menyebabkan Indonesia memiliki tiga daerah
waktu, yaitu:

a. Waktu Indonesia bagian Barat (WIB)


Daerah yang berada di Indonesia bagian barat memiliki selisih waktu +7 terhadap GMT
(Greenwich Mean Time). Wilayah-wilayahnya antara lain Sumatera, Jawa, Madura,
Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, dan pulau-pulau kecil di sekitarnya.

b. Waktu Indonesia bagian Tengah (WITA)


Wilayah Indonesia tengah memiliki selisih waktu +8 terhadap GMT (Greenwich Mean
Time). Wilayah-wilayahnya antara lain Bali, Nusa Tengara, Kalimantan Selatan,
Kalimantan Timur, Pulau Sulawesi, dan pulau-pulau kecil sekitarnya.

c. Waktu Indonesia bagian Timur (WIT)


Indonesia bagian timur memiliki selisih waktu +9 terhadap GMT (Greenwich Mean
Time). Wilayah-wilayahnya antara lain Kepulauan Maluku, Papua, Papua Barat, dan
pulau-pulau kecil sekitarnya.
KONDISI GEOGRAFIS
INDONESIA

Secara geografis, Indonesia


terletak di antara 2 benua,
yaitu Benua Asia dan
Benua Australia. Dan di
antara 2 Samudera yaitu
Samudera Pasifik dan
Samudra Hindia.

Secara GEOGRAFIS, Indonesia berbatasan dengan negara-negara tetangga, baik di darat


maupun di laut.
Al-Qur’an Surat Al-A’raf Ayat 10

‫ض َو َجعَ ْلنَا لَ ُك ْم‬ ِ ْ ‫ر‬ َ ْ


‫ٱْل‬ ‫ى‬ ‫ف‬ ‫م‬ ‫ك‬ َّٰ
ِ ْ ‫َولَقَ ْد َم َّك‬
ُ َّ ‫ن‬
‫ون‬َ ‫يًل َّما ت َ ْش ُك ُر‬ ‫ش ۗ قَ ِل ا‬َ ‫فِي َها َم َّٰعَ ِي‬
Dan sungguh, Kami telah menempatkan kamu di bumi dan di sana Kami
sediakan (sumber) penghidupan untukmu. (tetapi sedikit sekali kamu bersyukur.

Anda mungkin juga menyukai