Anda di halaman 1dari 123

KATA PENGANTAR

Ikan lele merupakan sumber protein hewani dan bernilai ekonomis yang
dibutuhkan dan terus meningkat setiap tahunnya sehingga perlu adanya inovasi
agar produksi meningkat. Intensifikasi merupakan salah satu alternatif untuk
meningkatkan produksi yang didasarkan pada peningkatan padat penebaran
dengan penggunaan lahan yang terbatas, manajemen lingkungan yang baik dan
penggunaan pakan buatan (Hermawan et al., 2014). Namun intensifikasi dapat
memberikan dampak negatif bagi kesehatan lingkungan sehingga diperlukan
pemecah masalah lingkungan yang juga dapat meningkatkan produksi budidaya
yakni dengan teknologi bioflok (Imron et al., 2014). Sistem bioflok menjadi solusi
masalah limbah, yakni pemanfaatan amonia oleh bakteri heterotrof menjadi
bahan makanannya dan diubah menjadi flok (Putri et al., 2015).
Judul Karya Ilmiah Praktik Akhir ini adalah “Peningkatan Produktivitas
Ikan Lele (Clarias sp.) Sistem Bioflok di Pesantren Modern Darul Ma’arif
Legok, Indramayu”. Karya Ilmiah Praktik Akhir ini terdiri dari 6 BAB yaitu : BAB
I Pendahuluan, BAB II Tinjauan Pustaka, BAB III Metode Praktik, BAB IV
Keadaan Lokasi, BAB V Hasil dan Pembahasan serta BAB VI Kesimpulan dan
Saran.
Penulis menerima saran yang membangun bagi kesempurnaan Karya
Ilmiah Praktik Akhir ini agar dapat menambah wawasan dan ilmu yang
bermanfaat bagi dunia perikanan pada umumnya dan produksi ikan lele sistem
bioflok pada khususnya.

Jakarta, Agustus 2019

Penulis

i
UCAPAN TERIMAKASIH

Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala, Tuhan


Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat-Nya bagi penulis untuk
menyelesaikan penyusunan KIPA ini. Selesainya KIPA ini, penulis mengucapkan
terima kasih kepada Bapak Dr. Drs. Djumbuh Rukmono, M.P. dan Ibu Amyda
Suryati Panjaitan, A.Pi., M.Si. selaku dosen pembimbing yang telah
memberikan bimbingan dan arahan dalam penyusunan KIPA ini. Penulis juga
mengucapkan terima kasih kepada :
1. Bapak Ir. Mochammad Heri Edy, MS., selaku Ketua Sekolah Tinggi
Perikanan Jakarta.
2. Ibu Maria Goreti Eny K., S.St.Pi., M.M.Pi., selaku Ketua Jurusan Teknologi
Pengelolaan Sumberdaya Perairan.
3. Bapak Suharyadi, S.St.Pi., M.Si., selaku Ketua Program Studi Teknologi
Akuakultur.
4. Laboratorium Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Indramayu, Jawa
Barat.
5. Pesantren Modern Darul Ma’arif Legok, Indramayu.
6. Kedua orang tua dan keluarga yang telah memberikan bantuan materi
maupun spiritual.
7. Rekan Taruna/i Sekolah Tinggi Perikanan angkatan 51 dan semua pihak
yang telah memberikan motivasi kepada penulis untuk menyelesaikan Karya
Ilmiah Praktik Akhir.

Penulis

ii
DAFTAR ISI
Halaman

KATA PENGANTAR ............................................................................................. i

UCAPAN TERIMAKASIH..................................................................................... ii

DAFTAR ISI ......................................................................................................... iii

DAFTAR GAMBAR .............................................................................................. v

DAFTAR TABEL ..................................................................................................vi

DAFTAR LAMPIRAN .......................................................................................... vii

1. PENDAHULUAN ............................................................................................. 1
1.1 Latar Belakang..................................................................................... 1

1.2 Tujuan ................................................................................................. 2

1.3 Batasan Masalah ................................................................................. 3

2. TINJAUAN PUSTAKA..................................................................................... 4
2.1 Biologi Ikan Lele (Clarias sp.) .............................................................. 4

2.2 Bioflok .................................................................................................. 6

2.3 Teknik Produksi ................................................................................. 10

2.4 Performa Kinerja Budidaya ................................................................ 21

2.5 Metode Kaizen ................................................................................... 22

2.6 Analisis Finansial ............................................................................... 22

3. METODE PRAKTIK ...................................................................................... 24


3.1 Waktu dan Tempat ............................................................................ 24

3.2 Alat dan Bahan .................................................................................. 24

3.3 Metode Pengumpulan Data ............................................................... 24

3.4 Metode Pengolahan Data .................................................................. 37

3.5 Metode Analisis Data ......................................................................... 39

4. KEADAAN LOKASI ....................................................................................... 41


4.1 Sejarah Singkat Bioflok di Pesantren Modern Darul Ma’arif Legok..... 41

4.2 Lokasi dan Keadaan Geografis .......................................................... 43

iii
4.3 Struktur Organisasi ............................................................................ 43

4.4 Fasilitas Pesantren ............................................................................ 44

5. HASIL DAN PEMBAHASAN ......................................................................... 45


5.1 Deskripsi Teknologi dan Proses Produksi .......................................... 45

5.2 Identifikasi Masalah ........................................................................... 65

5.3 Intervensi ........................................................................................... 67

6. KESIMPULAN DAN SARAN .......................................................................... 80


6.1 Kesimpulan ........................................................................................ 80

6.2 Saran ................................................................................................. 80

DAFTAR PUSTAKA........................................................................................... 82

LAMPIRAN

iv
DAFTAR GAMBAR
Gambar Halaman
1. Ikan Lele (Clarias sp.) .............................................................................. 5
2. Bentuk Flok (Hargreaves, 2013) ............................................................... 7
3. Fitoplankton Bioflok ................................................................................ 19
4. Santri Ikut Serta Memindahkan Batu Bata .............................................. 41
5. Santri Memberi Pakan ............................................................................ 42
6. Bioflok Darul Ma’arif ............................................................................... 43
7. Persiapan Kolam .................................................................................... 46
8. Pemasangan Aerasi ............................................................................... 47
9. Pengisian Media..................................................................................... 48
10. Persiapan Media .................................................................................... 49
11. Pengukuran Panjang dan Berat Benih ................................................... 50
12. Proses Aklimatisasi dan Penebaran Benih ............................................. 50
13. Penebaran Siklus Kelima ...................................................................... 51
14. Pengelolaan pakan ................................................................................ 53
15. Pengukuran Volume Flok ....................................................................... 57
16. Pengamatan Mikroskopis Pembesaran 100 pada Lensa Objektif ........... 58
17. Rata-rata Pertumbuhan Berat Harian ..................................................... 60
18. Rata-rata Pertumbuhan Panjang Harian................................................. 60
19. Sampling .............................................................................................. 61
20. Ikan yang Terserang Penyakit ................................................................ 62
21. Penyuluhan dan Training Santri ............................................................. 67
22. Produktivitas Setiap Siklus ..................................................................... 73
23. Tingkat Kelangsungan Hidup ................................................................. 74
24. Rasio Konversi Pakan ............................................................................ 75
25. Rata-rata Pertumbuhan Harian .............................................................. 77

v
DAFTAR TABEL
Tabel Halaman
1. Contoh Program Pakan Ikan Lele .......................................................... 15
2. Prioritas Pemecahan Masalah................................................................ 35
3. Standar Acuan ....................................................................................... 40
4. Ketenagaan Pesantren........................................................................... 44
5. Kualitas Air Sungai Cimanuk .................................................................. 47
6. Aplikasi Pembentuk Flok ........................................................................ 48
7. Kandungan Nutrisi Pakan ....................................................................... 52
8. Penggunaan Pakan ................................................................................ 52
9. Program Pakan ...................................................................................... 53
10. Kualitas Air Harian ................................................................................. 54
11. Kualitas Air Mingguan ............................................................................ 56
12. Hasil Panen ............................................................................................ 64
13. Target Produksi dan Pencapaian Produksi............................................. 72
14. Analisis Finansial ................................................................................... 78

vi
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran Halaman
1. Alat-alat yang Digunakan ....................................................................... 92
2. Bahan-bahan yang Digunakan ............................................................... 93
3. Standar Prosedur Operasional (SPO) .................................................... 94
4. Layout Lokasi Budidaya ......................................................................... 96
5. Analisis Fishbone ................................................................................... 97
6. Peta Lokasi Budidaya............................................................................. 98
7. Kelayakan Lokasi ................................................................................... 99
8. Daftar Paket Bantuan Bioflok ............................................................... 102
9. Sampling Berat dan Panjang ................................................................ 103
10. Grading ................................................................................................ 105
11. Deskripsi Panen ................................................................................... 106
12. Penghitungan Analisis Finansial ........................................................... 110

vii
1

1. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Sumberdaya perikanan di Indonesia sangat kaya dan potensial, baik di
wilayah darat, pantai, maupun laut (Rukmana, 1997). Potensi tersebut didukung
kondisi alam yang beragam dan menguntungkan untuk akuakultur (Irianto dan
Soesilo, 2007), sehingga memberi peluang untuk pengembangan komoditas
budidaya yang beragam pula (Sari et al., 2017). Berdasarkan tingkatan teknologi
yang diterapkan, budidaya dapat dilakukan secara intensif, semi intensif dan
tradisional (Irianto dan Soesilo, 2007).
Ikan lele merupakan sumber protein hewani yang bernilai ekonomis dan
kebutuhannya terus meningkat setiap tahun (Hermawan et al., 2014). Produksi
ikan lele dari hasil budidaya secara nasional pada tahun 2011 sebesar 337.557
ton dan pada tahun 2015 mengalami kenaikan menjadi 722.623 ton. Selain itu,
meskipun 70% masyarakat Indonesia mengonsumsi ikan lebih dari angka
harapan sebesar 30,14 kg/kapita/tahun, upaya pemenuhan target konsumsi ikan
sebesar 50,65 kg/kapita/tahun pada tahun 2018 dan tahun selanjutnya harus
tetap diperjuangkan (Idris et al., 2018) sehingga perlu adanya inovasi agar
produksi meningkat.
Intensifikasi adalah salah satu alternatif untuk meningkatkan produksi
dengan meningkatkan padat penebaran, penggunaan lahan yang terbatas,
manajemen lingkungan yang baik serta penggunaan pakan buatan (Hermawan
et al., 2014). Namun, intensifikasi budidaya ikan lele dapat memberikan dampak
negatif bagi kesehatan lingkungan (Imron et al., 2014) yang disebabkan limbah
organik dari sisa pakan dan kotoran, yang umumnya didominasi oleh senyawa
nitrogen anorganik beracun (Hermawan et al., 2014).
Teknologi bioflok merupakan salah satu pemecah masalah lingkungan
dan dapat meningkatkan produksi budidaya (Imron et al., 2014). Sistem bioflok
menjadi solusi masalah limbah, yakni pemanfaatan amonia oleh bakteri
heterotrof menjadi bahan makanannya dan diubah menjadi flok (Putri et al.,
2015; Nuari et al., 2016). Penerapan sistem ini dapat meningkatkan kemampuan
sistem akuakultur dalam mengurangi limbah budidaya, serta dapat meningkatkan
biomassa ikan yang memakan flok (Septiani et al., 2014). Apabila diaplikasikan
dengan tepat maka teknologi bioflok dapat meminimalisir penggantian air atau
2

bahkan tidak ada penggantian air dalam sistem budidaya sehingga teknologi ini
ramah lingkungan (Sudaryati et al., 2017).
Teknologi bioflok adalah teknologi berdasarkan pertumbuhan bakteri
heterotrof secara intensif, yang mengonsumsi karbon organik dan
mendekomposisi nitrogen anorganik tergantung pada perbandingan karbon dan
nitrogen diatur oleh seimbangnya penambahan karbon yang dicapai dengan
menambahkan karbon organik dan menghasilkan protein mikroba sebagai
makanan ikan (Phulia et al., 2012). Keunggulan teknologi bioflok yang mampu
menggenjot produktivitas ikan menjadi lebih tinggi dengan penggunaan lahan
yang tidak terlalu luas dan hemat sumberdaya air ini kemudian mendorong
Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) untuk merealisasikan program
dukungan usaha budidaya ikan lele sistem bioflok untuk 73 pesantren di 15
provinsi di Indonesia (DJPB, 2018).
Pesantren Modern Darul Ma’arif Legok, Indramayu adalah salah satu
pesantren yang menerima bantuan paket lele bioflok pada tahun 2017 yang
mengalami penurunan dalam produktivitas budidaya ikan lele sistem bioflok.
Hasil dari identifikasi masalah di pesantren tersebut yang merupakan faktor-
faktor penyebab penurunan produktivitas dan berdampak pada profitabilitas
menggunakan diagram fishbone dengan pendekatan 4M (Man, Method, Material
dan Machine), menunjukkan banyaknya permasalahan yang dapat diurutkan
berdasarkan prioritasnya dan pengaruhnya dalam peningkatan produktivitas.
Usulan pemecahan masalah yang didasarkan pada identifikasi masalah yang
telah dilakukan perlu diterapkan untuk meningkatkan produktivitas, sehingga
disusunlah Karya Ilmiah Praktik Akhir yang berjudul “Peningkatan Produktivitas
Ikan Lele (Clarias sp.) Sistem Bioflok di Pesantren Modern Darul Maarif
Legok, Indramayu”.

1.2 Tujuan
Tujuan dari pelaksanaan praktik akhir ini adalah :
1. Mengevaluasi teknis pembesaran ikan lele sistem bioflok.
2. Melakukan intervensi untuk meningkatkan produktivitas pembesaran ikan
lele sistem bioflok.
3. Mengevaluasi performa kinerja pembesaran ikan lele sistem bioflok setelah
intervensi.
4. Menganalisis finansial pembesaran ikan lele sistem bioflok.
3

1.3 Batasan Masalah


Adapun batasan masalah dalam praktik akhir ini adalah :
1. Aspek teknis meliputi persiapan kolam, persiapan media, manajemen benih,
manajemen pakan, manajemen kualitas air, pengamatan pertumbuhan,
manajemen kesehatan ikan dan panen.
2. Penerapan intervensi dari masalah yang telah teridentifikasi pada penerapan
sumber daya manusia, metode yang dilakukan, bahan dan material, serta
sarana dan prasarana yang ada berdasarkan prioritas pemecahan masalah.
3. Performa kinerja budidaya meliputi produktivitas, Survival Rate (SR), Feed
Convertion Ratio (FCR) dan Average Daily Growth (ADG).
4. Aspek finansial meliputi penghitungan laba/rugi dan Revenue Cost Ratio
(R/C Ratio).
4

2. TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Biologi Ikan Lele (Clarias sp.)


Ikan lele merupakan ikan air tawar yang banyak dibudidayakan di seluruh
Indonesia (Yunus et al., 2014). Spesies yang umumnya ditemukan adalah
Clarias gariepinus, Clarias anguillaris dan Clarias buthupogon. Ikan lele pada
umumnya merupakan ikan dengan organ pernapasan tambahan yang tahan
pada kondisi lingkungan yang buruk dimana ikan lain tidak dapat hidup (Siakpere
et al., 2008).
2.1.1 Klasifikasi dan Morfologi
Berdasarkan bentuk tubuh dan sifat-sifatnya, ikan lele diklasifikasikan
dalam suatu tata nama yang memudahkan untuk diidentifikasi. Dalam
klasifikasinya, ikan lele termasuk jenis ikan yang mempunyai bentuk kepala
gepeng dengan alat pernapasan tambahan (Mahyuddin, 2008). Berikut tata
nama klasifikasi dari ikan lele menurut Hendriana (2010).
Filum : Chordata
Kelas : Actinopterygii
Ordo : Ostariophysi
Subordo : Siluroidae
Famili : Clariidae
Genus : Clarias
Spesies : Clarias sp.
Nama asing : African catfish
Nama lokal : Ikan lele
Ikan lele secara umum, memiliki tubuh yang licin, berlendir, tidak bersisik
dan bersungut (Mahyuddin, 2008; Hendriana, 2010). Hendriana (2010)
menyatakan bahwa ikan lele memiliki bentuk tubuh bulat dan memanjang
sehingga membuat jenis ikan berkumis ini cenderung menyukai hidup di dasar
perairan. Warna tubuhnya berbeda-beda tergantung jenisnya. Sedangkan
menurut Agriflo (2013), ukuran mulutnya relatif lebih lebar, hampir setengah
bagian kepalanya. Ikan lele memiliki lambung yang relatif besar dan panjang,
tetapi ususnya relatif lebih pendek daripada badannya. Hati dan gelembung
renang ikan lele berjumlah dua dan masing-masing sepasang. Alat
pernapasannya berupa insang dan selaput labirin yang memungkinkan untuk
5

mengambil oksigen segar di permukaan air (Puspowardoyo dan Djarijah, 2002).


Ikan lele dapat dilihat pada Gambar 1.

Gambar 1. Ikan Lele (Clarias sp.)


(Puspowardoyo dan Djarijah, 2002)

Ikan lele mutiara berasal dari Balai Penelitian Pemuliaan Ikan


(BPPI) Sukamandi yang merupakan hasil perakitan seleksi individu dari populasi
sintetis yang dibentuk dari populasi ikan lele Paiton, ikan lele Sangkuriang,
ikan lele Dumbo Lokal dan ikan lele Mesir. Sedangkan lele sangkuriang
merupakan perbaikan genetik melalui persilangan antara dumbo betina generasi
kedua (F2) dengan dumbo jantan generasi keenam (F6) dan lahirlah dumbo
jantan F2-6. Kemudian lele tersebut dikawinkan kembali dengan lele dumbo
betina F2. Hasil dari perkawinan tersebut menghasilkan lele sangkuriang
(Nugroho dan Haryadi, 2017).
2.1.2 Pakan dan Kebiasaan Makan
Pakan merupakan komponen biaya produksi terbesar dalam budidaya
ikan lele secara intensif (Mahyuddin, 2008). Pakan ikan lele sangat bermacam,
seperti zooplankton, fitoplankton, tanaman air (ganggang), binatang kecil seperti
udang, jentik, nyamuk, larva, cacing dan sisa-sisa bahan organik yang masih
segar (Najiyati, 1997). Ikan lele termasuk ke dalam jenis ikan karnivora, yakni
pemakan daging, yang makanan pokoknya terdiri dari bahan pangan yang
banyak mengandung sumber nutrisi hewani (Djarijah, 1995). Benih ikan lele
dapat diberi pakan buatan berupa pelet dengan ukuran yang kecil hingga
akhirnya diberi pelet dengan ukuran yang disesuaikan dengan ukuran mulut ikan
lele (Saparinto, 2009).
Ikan lele mempunyai kebiasaan makan di dasar perairan atau kolam
(bottom feeder). Pada habitat aslinya, ikan lele memakan cacing, siput air,
6

belatung, laron, jentik serangga, kutu air dan larva serangga air. Ikan lele juga
bersifat kanibalisme, yaitu suka memangsa jenisnya sendiri yang ditimbulkan
akibat keterlambatan pemberian pakan dan adanya perbedaan ukuran
(Mahyuddin, 2008).
2.1.3 Habitat dan Tingkah Laku
Mahyuddin (2008) menjelaskan bahwa habitat atau lingkungan hidup ikan
lele banyak ditemukan di daerah perairan air tawar, di dataran rendah sampai
sedikit payau. Di alam, ikan lele hidup di sungai-sungai yang arusnya mengalir
lambat danau, waduk, telaga dan genangan lainnya. Ikan lele jarang beraktivitas
di siang hari dan menyukai tempat yang gelap karena sifatnya yang nokturnal.
Ikan lele relatif tahan terhadap kondisi lingkungan yang kualitas airnya jelek
bahkan dengan kandungan oksigen yang rendah ikan lele masih dapat hidup.
Menurut Yunus et al. (2014), habitat atau lingkungan hidup ikan lele
adalah air tawar. Meskipun air yang terbaik untuk memelihara ikan lele adalah air
sungai, air saluran irigasi, air tanah dari mata air, maupun air sumur, ikan lele
relatif tahan terhadap kondisi air yang menurut ukuran kehidupan ikan dinilai
kurang baik. Ikan lele juga dapat hidup dengan padat penebaran tinggi maupun
dalam kolam yang kadar oksigennya rendah, karena ikan lele mempunyai alat
pernapasan tambahan yang disebut arborescent yang memungkinkan
mengambil oksigen langsung dari udara untuk pernapasan.

2.2 Bioflok
Teknologi bioflok atau Biofloc Technology (BFT) adalah sistem akuakultur
yang berfokus pada penggunaan input nutrisi yang lebih efisien dengan
pertukaran air terbatas atau nol. Prinsip utamanya adalah mendaur ulang nutrisi
dengan mempertahankan perbandingan karbon dan nitrogen (C/N) ratio dalam
air untuk merangsang pertumbuhan bakteri heterotrofik yang mengubah amonia
menjadi biomassa mikroba (Widanarni et al., 2012).
Bioflok merupakan suspensi yang terdapat di dalam air yang terdiri dari
mikroalga dan bakteri (Hargreaves, 2006). Sedangkan, menurut Suryaningrum
(2012), bioflok adalah kumpulan yang terdiri dari berbagai macam bakteri, jamur,
mikroalga dan organisme lain yang tersuspensi dengan detritus di dalam media
budidaya. Bioflok adalah pemanfaatan bakteri pembentuk flok (flocs forming
bacteria) untuk pengolahan limbah. Tidak semua bakteri dapat membentuk
bioflok dalam air, bakteri pembentuk flok dipilih dari genera bakteri yang
nonpatogen, seperti dari genera Bacillus hanya dua spesies yang mampu
7

membentuk bioflok (Septiani et al., 2014). Bentuk flok dapat dilihat pada
Gambar 2 berikut.

Gambar 2. Bentuk Flok (Hargreaves, 2013)


2.2.1 Komponen dan Pembentukan Flok
Prinsip dasar bioflok adalah mengubah senyawa organik dan anorganik
yang mengandung senyawa karbon (C), hidrogen (H), oksigen (O), nitrogen (N),
dengan sedikit fosfor (P) yang tersedia berupa bioflok dengan menggunakan
bakteri pembentuk flok. Bakteri pembentuk flok dipilih dari bakteri yang
nonpatogen, memiliki kemampuan mensintesis Poly Hydroxy Alcanoate (PHA),
memproduksi enzim ekstraselular, memproduksi bakteriosin yang dapat
mencegah bakteri patogen, mengeluarkan metabolit sekunder yang menekan
pertumbuhan dan menetralkan toksin dari plankton merugikan dan mudah
dibiakkan di lapangan (Suryaningrum, 2012).
Flokulasi atau pembentukan flok yaitu pengadukan secara lambat untuk
menggabungkan partikel-partikel koloid yang telah mengalami destabilisasi,
sehingga terbentuk flok yang dapat dengan mudah terendapkan. Kecepatan
penggumpalan koloid ditentukan oleh banyaknya tumbukan-tumbukan yang
terjadi antarpartikel koloid dan efektivitas tumbukan yang terjadi melalui tiga cara,
yaitu kontak yang diakibatkan oleh adanya gerak thermal, kontak yang
diakibatkan oleh pengadukan dan kontak yang terjadi akibat kecepatan
mengendap masing-masing partikel tidak sama (Suprihatin, 2014). Menurut
Ekasari (2009), karakteristik sistem bioflok adalah kebutuhan oksigen yang tinggi
dan laju produksi biomassa bakteri yang tinggi. Oleh karena itu, dalam sistem ini
diperlukan aerasi dan pengadukan yang kuat untuk menjamin kebutuhan oksigen
baik dari organisme budidaya maupun biomassa bakteri serta untuk memastikan
bahwa bioflok tetap tersuspensi dalam air dan tidak mengendap.
8

Pada proses flokulasi atau pembentukan flok, gugus yang terbentuk akan
diserap ke seluruh permukaan partikel koloid dengan cepat. Untuk
mempermudah terjadinya penggabungan partikel-partikel yang telah mengalami
destabilisasi maka kontak antara partikel dibantu dengan pengadukan. Secara
garis besar mekanisme dari flokulasi atau pembentukan flok terdiri dari empat
tahap, yaitu tahap destabilisasi partikel koloid, tahap pembentukan partikel
koloid, tahap penggabungan mikroflok dan tahap pembentukan makroflok.
Sedangkan, faktor-faktor yang mempengaruhi proses koagulasi dan flokulasi
adalah kualitas air, temperatur air, jenis koagulan, pH air, jumlah garam-garam
terlarut dalam air, tingkat kekeruhan air baku, kecepatan dan waktu pengadukan,
dosis koagulan, inti flok yang terbentuk dan alkalinitas (Suprihatin, 2014).
Oksigen diperlukan untuk aktivitas oksidasi bahan organik dan mencukupi
aktivitas bakteri heterotrof sehingga dapat lebih meningkat serta akan
membentuk flok atau gumpalan bakteri bersama dengan senyawa organik dan
dalam bentuk flok ini proses degradasi akan berlangsung secara sempurna
tanpa menimbulkan bau. Kemudian di dekat aerasi populasi bakteri mengalami
peningkatan (Jenie dan Rahayu, 1993). Suplai oksigen harus cukup karena
bakteri heterotrof membutuhkan oksigen. Jika oksigen kurang maka tidak hanya
menghambat pertumbuhan bakteri tetapi juga berbahaya bagi kehidupan ikan
(Suryaningrum, 2012).
2.2.2 Garam
Garam merupakan mineral yang sebagian besar tersusun oleh NaCl.
Pemberian garam noniodium (garam krosok) dilakukan untuk menambah ion
(kation dan anion) dalam media budidaya dan untuk menekan perkembangan
parasit seperti Ichthyophthyrius multifiliis, Trichodina dan lain-lain. Selain itu juga
untuk mencegah munculnya kasus penyakit metahaemoglobine yang disebabkan
oleh senyawa nitrit dalam air. Garam diberikan sejak persiapan kolam sebelum
tebar benih. Garam diberikan secara rutin dua minggu sekali atau menyesuaikan
dengan kebutuhannya, dengan dosis 300-500 g/m3. Garam juga diberikan
setelah melakukan penggantian air (Rachmawati et al., 2015). Sedangkan,
menurut Windriani (2017), garam yang diaplikasikan untuk perlakuan (treatment)
air pada media bioflok adalah sebanyak 3 kg/m3.
2.2.3 Kapur
Pada sistem budidaya yang menerapkan teknologi bioflok, pemberian
kapur dolomit dapat membantu dalam pembentukan flok. Dolomit mengandung
9

kation divalen yang dapat mengikat dua Extracellular Polymeric Substance (EPS)
sekaligus. Pembentukan flok dengan bantuan ion divalen jauh lebih aman dan
ramah lingkungan dibanding dengan bantuan ion trivalen yang terdiri dari logam
seperti Al dan Fe. Kapur/dolomit juga sangat berperan dalam mengikat CO₂,
mempertahankan pH dan alkalinitas (Jalasari, 2016). Menurut Windriani (2017),
untuk treatment air menggunakan kapur tohor 100 g/m3 atau dolomit 200 g/m3
atau kaptan 200 g/m3.
2.2.4 Molase
Molase merupakan buangan akhir proses pengolahan gula setelah
mengalami kristalisasi berulang dan berwarna coklat kehitaman serta berbentuk
cairan kental (Wijaya et al., 2016). Berdasarkan Afifi (2014), molase adalah hasil
samping yang berasal dari pembuatan gula tebu (Saccharum officinarum).
Kandungan karbon organik yang terdapat di dalam molase mencapai 42,3%.
Molase berupa cairan kental yang diperoleh dari tahap pemisahan kristal gula.
Molase merupakan salah satu sumber karbon organik yang dapat digunakan
sebagai sumber karbon tambahan untuk pembentukan bioflok. Menurut
Windriani (2017), molase yang digunakan untuk aplikasi treatment air sebanyak
75 g/m3.
2.2.5 Probiotik
Pada saat ini banyak metode lain yang aman dan efektif digunakan dalam
budidaya yaitu salah satunya penambahan probiotik. Probiotik sebagai
penambahan mikroba hidup yang memiliki pengaruh menguntungkan terhadap
komunitas mikroba lingkungan hidupnya yakni dapat meningkatkan imunitas ikan
dan memperbaiki kualitas air (Sya’bani et al., 2015).
Konsep dasar dari budidaya bioflok terdiri dari dua perlakuan. Pertama
adalah penerapan budidaya ikan konsep bakteri heterotrof dengan penggunaan
probiotik heterotrof yang terdiri dari bakteri organotrof, kemoautotrof dan autotrof.
Kedua, penerapan penggantian air minimal yang hanya dilakukan untuk
mengganti penyusutan air karena penguapan sehingga penggunaan probiotik
dapat menjaga dominansi bakteri untuk pembentukan flok bakteri, berupa
partikel yang melayang dalam badan air, yang menghalangi penetrasi cahaya
matahari ke dalam air dan membatasi ruang pertumbuhan plankton dan bakteri
fotosintesis. Penggunaan probiotik merangsang tumbuhnya bakteri probiotik
dalam bentuk flok sehingga mampu memperbaiki kualitas air serta mampu
mengurangi ketergantungan ikan terhadap pakan buatan (Suryaningrum, 2012).
10

Menurut Windriani (2017), probiotik yang digunakan untuk aplikasi media adalah
sebanyak 1 ml/m3.

2.3 Teknik Produksi


2.3.1 Praproduksi
Proses praproduksi diawali dengan melakukan penilaian kelayakan lokasi
budidaya yang terdiri dari aspek teknis dan aspek sosial ekonomi. Kemudian,
menentukan target produksi seperti produktivitas, tingkat kelangsungan hidup
dan rasio konversi pakan. Setelahnya, dilakukan penyediaan sarana dan
prasarana untuk menunjang kegiatan budidaya. Sarana yang perlu disiapkan
antara lain pengadaan benih, pakan, pupuk, obat-obatan, peralatan budidaya,
tenaga kerja dan lain-lain. Prasarana budidaya antara lain pemilihan lokasi, yakni
jarak lokasi budidaya dari pengadaan bahan budidaya, tenaga kerja, pemasaran
dan fasilitas pendukung budidaya (Apriyani, 2017).
1. Penilaian Kelayakan Lokasi
Berdasarkan DJPB (2017), persyaratan lokasi untuk pelaksanaan
kegiatan budidaya ikan lele sistem bioflok adalah sebagai berikut.
a. Berada pada kawasan minapolitan, lokasi Percepatan Industrialisasi
Perikanan Nasional (PIPN), sentra perikanan budidaya;
b. Berada pada daerah datar dengan kemiringan lebih kecil dari sepuluh
derajat;
c. Memiliki tanah pembudidayaan ikan minimal seluas 400 m2 yang jelas
kepemilikannya (dimiliki atau dikuasai secara legal dan disepakati oleh calon
penerima bantuan pemerintah);
d. Memiliki sumber air tawar;
e. Memiliki sumber daya listrik minimal 900 kWh; dan
f. Memiliki aksesibilitas ke lokasi (transportasi dan komunikasi).
Sedangkan, berdasarkan Idris et al. (2018), faktor-faktor yang perlu
dipertimbangkan dalam pembangunan kolam terpal adalah sebagai berikut.
a. Tersedianya sumber air untuk mengisi kolam. Sumber air dapat berasal dari
air sumur, PAM dan sumber lain yang layak digunakan sebagai media
budidaya. Lebih ideal apabila sumber air berasal dari sungai, saluran irigasi,
waduk atau danau.
b. Ketinggian lokasi perlu diperhatikan karena berpengaruh terhadap suhu air.
Ketinggian yang cocok untuk budidaya ikan lele adalah 0-7000 mdpl.
11

c. Ukuran ikan lele dipertimbangkan terkait kedalaman air kolam pemeliharaan.


Apabila dipelihara pada kedalaman 30-40 cm, maka ketinggian kolam yang
digunakan adalah 60 cm.
d. Dasar tanah untuk peletakan kolam harus rata, begitu pula dengan kerangka
yang digunakan tidak berbahan tajam karena dapat merusak terpal. Bila
tanah tidak rata maka sebaiknya diberi pelepah batang pisang atau sekam
padi. Selain untuk meratakan tanah, bahan tersebut bisa digunakan untuk
menstabilkan suhu.
e. Perlu dipertimbangkan mengenai penanganan limbah budidaya jika lokasi
budidaya terletak di sekitar pemukiman penduduk. Selain itu, dapat pula
membangun bak atau resapan untuk menampung limbah yang dibuang atau
dengan membangun saluran pemanen yang terhubung dengan sungai atau
kanal besar.
Selain aspek teknis, perlu dipertimbangkan juga faktor sosial ekonomi
menurut Idris et al. (2018) sebagai berikut.
a. Dekat dengan daerah perkembangan budidaya ikan lele sehingga
memudahkan untuk memperoleh induk atau benih.
b. Lokasi pemeliharaan bukanlah lokasi sengketa. Walaupun kolam terpal
mudah dibongkar atau dipindahkan, sebaiknya lokasi yang dipersengketakan
tidak dipilih karena dapat merugikan.
c. Tersedia sarana dan prasarana transportasi yang memadai untuk
memudahkan pengadaan alat, bahan, transportasi benih, hasil panen dan
lainnya.
d. Tersedianya tenaga kerja yang kompeten untuk menjamin keberlanjutan
usaha budidaya.
e. Adanya alat dan bahan di sekitar lokasi dan pengadaannya mudah.
f. Pasar cukup terbuka untuk menampung produksi, baik pasar lokal maupun
pasar ekspor serta harga yang menjanjikan.
2. Penentuan Target Produksi
Penentuan target produksi sebelum melaksanakan kegiatan budidaya
ikan lele sistem bioflok meliputi produktivitas, Survival Rate (SR), Average Daily
Growth (ADG) dan Feed Convertion Ratio (FCR). Target produksi dijadikan
acuan oleh pembudidaya agar keuntungan yang didapat maksimal.
12

3. Penyediaan Sarana dan Prasarana Budidaya


Berdasarkan Ratnasari (2011), yang termasuk ke dalam sarana adalah
sumber air, kolam, laboratorium dan sarana produksi lainnya. Air merupakan
bagian terpenting dalam pembesaran ikan karena air sebagai tempat hidup ikan.
Tanpa ada air yang cukup kuantitas dan kualitasnya, maka akan mempengaruhi
mekanisme metabolisme dan kelangsungan hidup ikan. Oleh karena itu, sumber
air perlu diperhatikan kuantitas dan kualitasnya. Selain sumber air, kolam dan
laboratorium, sarana produksi lainnya yang juga dibutuhkan adalah jaring, seser,
timbangan, alat ukur kualitas air, mikroskop, pakan, pupuk, kapur dan lain
sebagainya yang secara langsung menunjang kegiatan budidaya. Sedangkan,
prasarana yang dimaksud adalah bangunan atau gedung, keadaan jalan atau
akses dari dan ke lokasi budidaya, transportasi, sumber tenaga listrik dan alat
komunikasi yang secara tidak langsung menunjang kegiatan budidaya.
2.3.2 Produksi
Proses produksi dalam budidaya ikan lele sistem bioflok meliputi
persiapan kolam, persiapan media, manajemen benih, manajemen pakan,
manajemen kualitas air, pengamatan pertumbuhan, manajemen kesehatan ikan,
panen dan pascapanen.
a. Persiapan kolam
Persiapan kolam yang dilakukan berupa pemasangan peralatan meliputi
pompa dan perlengkapannya (selang aerator, filter dan pipa pengeluaran
pompa), pemasangan aerasi dan persiapan kolam. Persiapan kolam yang harus
dilakukan adalah pencucian dan pengeringan kolam. Sebelum kolam diisi air,
kolam terlebih dahulu dibersihkan atau disterilisasi menggunakan sikat dan air
bersih. Bila perlu dilakukan pengeringan dan disinfeksi dengan menggunakan
klorin dengan konsentrasi 10% (Idris et al., 2018).
b. Persiapan Media
Berdasarkan Idris et al. (2018) dan Windriani (2017), agar media siap
digunakan, yang dilakukan adalah treatment air untuk pembentukan flok.
Persiapan media diawali dengan pemberian kapur tohor dengan dosis sebanyak
100 g/m3, atau dolomit sebanyak 200 g/m3, atau bisa juga dengan kaptan (kapur
pertanian) sebanyak 200 g/m3. Menurut Yulianingrum et al. (2016), Pemberian
kapur dilakukan seminggu sekali pada malam hari setelah pemberian probiotik
dan molase. Dosis pemberian kapur atau dolomit berkisar 5-15 g /mᶟ. Caranya,
kapur dilarutkan dengan air secukupnya kemudian ditebar di kolam secara
13

merata. Bagian endapan sebaiknya tidak diikutkan karena akan mengotori dasar
kolam. Setelah pemberian kapur, dilakukan pemberian garam krosok (tidak
beriodium) dengan dosis 3 kg/m3. Kemudian pemberian probiotik dengan dosis 5
ml/m3. Jenis probiotik yang digunakan adalah bakteri heterotrof antara lain
Bacillus subtilis, Bacillus licheniformis, Bacillus megaterium dan Bacillus
polymyxa. Idris et al. (2018) menyatakan bahwa setelah pemberian probiotik,
dilakukan pemberian molase atau gula dari tetes tebu murni sebanyak 100
ml/m3. Kemudian air didiamkan selama tujuh hari sampai air terlihat berubah
warna dan terasa licin terutama di pinggiran kolam. Selain itu, menurut Suwoyo
et al. (2012), sistem aerasi harus diatur sedemikian rupa agar bahan organik
dapat tersuspensi terus dalam media pemeliharaan dan kadar oksigen terlarut
melebihi 3 mg/L. Menurut Khobir et al. (2016), aerasi penuh bertujuan untuk
meningkatkan kadar oksigen pada air media pemeliharaan dan dapat
menguapkan zat-zat yang tidak diinginkan dalam pemeliharaan ikan budidaya.
c. Manajemen Benih
Berdasarkan Idris et al. (2018), manajemen benih yang dilakukan meliputi
kontrol kualitas benih dan sampling benih. Benih yang ditebar harus sehat secara
fisik, merupakan bibit unggul, berasal dari keturunan induk yang jelas, dengan
ciri-ciri berdasarkan Standar Nasional Indonesia (SNI):01-6484.2 tahun 2000
tentang kelas benih sebar sebagai berikut.
1. Semua benih berenang dengan lincah (tidak ada yang menggantung).
2. Berlendir normal (tubuh licin).
3. Kumis tidak putus dan sirip lengkap.
4. Tidak luka dan borok.
5. Kematian ikan dalam wadah transportasi tidak lebih dari 5%
6. Benih berkualitas secara genetik. Jika diperlukan, pencegahan dan
pengobatan dilakukan sebelum benih ditebar (quality control).
7. Ukuran benih seragam.
Benih yang ditebar seharusnya berukuran 7-8 cm menurut Sudaryati et al.
(2017) dan Khobir et al. (2016). Menurut Khobir et al. (2016) dan Wijaya et al.
(2016), sebelum ditebar benih ikan terlebih dahulu dilakukan aklimatisasi atau
diadaptasi terhadap suhu air kolam pemeliharaan. Sedangkan berdasarkan
Windriani (2017), sebelum benih ditebar, sebaiknya benih ikan lele direndam
dengan menggunakan vaksin. Sedangkan, menurut Rusherlistyani et al. (2017),
sebelum ditebar, dilakukan sampling benih dengan mengukur panjang dan berat.
14

Benih ditebar dengan cara diaklimatisasikan. Wadah yang berisi benih ikan dan
airnya dimasukkan ke dalam kolam budidaya selama 10-15 menit. Wadah yang
berisi benih ikan dimasukkan air media budidaya sedikit demi sedikit dan ikan
dibiarkan keluar dengan sendirinya. Benih dipuasakan selama dua hari setelah
penebaran.
d. Manajemen Pakan
Menurut Suryaningrum (2012), pakan merupakan faktor penting dalam
budidaya karena menyerap 60-70 % dari total biaya operasional. Pemberian
pakan yang sesuai kebutuhan akan memacu pertumbuhan dan perkembangan
ikan secara optimal sehingga produktivitasnya dapat ditingkatkan. Pakan yang
diberikan mengutamakan makanan tambahan dalam bentuk pellet. Jenis pakan
ini dibuat dari campuran bahan hewani, seperti ikan, daging, usus, telur, serta
bahan nabati, seperti dedak, kedelai dan tahu. Selain itu diberi bahan tambahan
seperti vitamin, mineral dan minyak ikan dalam jumlah tertentu (Najiyati, 1997).
Berdasarkan Nuari et al. (2016), ikan lele membutuhkan pakan dengan
kandungan protein sebesar 35-40% untuk menunjang pertumbuhan.
Pemberian pakan harus dikelola dengan baik agar dapat mencapai
produksi yang maksimal. Pakan yang digunakan harus berkualitas baik dengan
ukuran pakan disesuaikan lebar bukaan mulut ikan. Sebelum diberikan,
sebaiknya pakan difermentasi dengan probiotik terlebih dahulu menggunakan
probiotik mikroorganisme jenis Lactobacillus selama 2 hari atau maksimal 7 hari.
Komposisinya 2 ml probiotik/kg pakan, ditambah air bersih sebanyak 25% dari
berat pakan. Pakan diaduk merata dan dibiarkan 2 hari. Pakan dapat diberikan
dua kali sehari yaitu pagi dan sore hari, dengan dosis pakan 80%. Setiap
seminggu sekali ikan dipuasakan dan setelah terbentuk flok pemberian pakan
dapat dikurangi 30% (Rusherlistyani et al., 2017).
Berdasarkan Kurniawan dan Asriani (2016), selama dua hari pertama
setelah penebaran, benih tidak diberikan pakan tambahan, tapi memanfaatkan
pakan alami berupa flok. Selain itu, menurut Windriani (2017), benih terlebih
dahulu dipuasakan selama dua hari untuk proses adaptasi dengan lingkungan
baru sambil menunggu isi lambung benar-benar kosong atau bersih. Menurut
Khobir et al. (2016) dan Aji et al. (2014) waktu pemberian pakan yaitu pada pagi
hari pukul 08.00 WIB, siang hari pukul 13.00 WIB dan sore pukul 17.00 WIB.
Berdasarkan Idris et al. (2018), pemberian pakan pertama kali setelah puasa
sebanyak 2,5% dari berat biomassa untuk adaptasi lambung setelah puasa.
15

Selanjutnya pakan diberikan sebanyak 2 kali sehari yakni pagi dan sore hari
dengan porsi sebanyak 80% dari kenyang ikan dengan perhitungan seperti pada
Tabel 1.

Tabel 1. Contoh Program Pakan Ikan Lele


Ikan Pakan
Umur Berat Panjang Ukuran Dosis
(hari) (g/ekor) (cm) (mm) (% x berat badan)
1-10 2,5-5 7-8 2 6-5
11-20 5-20 11-12 2 5-4,5
21-30 20-50 15-16 2 4,5-4
31-40 50-80 18-19 3 4-3
41-50 80-100 20-22 3 3-2
51-60 >100 >30 3 2

Berdasarkan Habibi (2016) serta Darmanto dan Kuntono (2016), ukuran


pakan yang diberikan disesuaikan berdasarkan bukaan mulut ikan. Menurut Idris
et al. (2018), pemberian pakan yang sesuai dosis ditandai dengan tidak adanya
ikan lele yang menggantung atau terlentang di permukaan air dalam waktu 1-2
jam setelah pemberian pakan. Ikan tidak diberi pelet sehari dalam seminggu
untuk pemanfaatan flok yang tersedia dimulai pada minggu kedua setelah
penebaran.
e. Manajemen Kualitas Air
Air berperan sangat penting sebagai media hidup bagi ikan, maka dalam
budidaya perairan, kualitas air atau media hidup bagi ikan mutlak diperhatikan
demi menjaga kehidupan yang sesuai bagi ikan budidaya (Madinawati et al.,
2011). Air merupakan salah satu komponen utama dalam usaha perikanan.
Kualitas air yang memadai akan menentukan keberhasilan usaha budidaya ikan.
Bagi usaha perikanan yang berlokasi di dekat sumber air, pengadaan air, baik
kualitas maupun kuantitas, bukanlah merupakan suatu masalah serius sejauh
sumber air tersebut tidak mengalami pencemaran (Afrianto dan Liviawaty, 2011)
1. Amonia
Aplikasi bioflok mampu menekan kadar amoniak dalam air (Zulfahmi,
2017). Penerapan teknologi bioflok mampu mengurangi limbah amonia menjadi
biomassa bakteri yang dapat dijadikan sebagai sumber pakan bagi ikan
(Salamah et al., 2015). Pada budidaya sistem intensif, penumpukan amonia-
nitrogen dari metabolisme ikan dan pakan menjadi faktor pembatas dalam
meningkatkan produksi (Ebeling et al., 2006). Bakteri heterotrof diketahui dapat
mengubah buangan amonia-nitrogen budidaya menjadi biomassa sel bakteri
16

yang potensial sebagai sumber pakan untuk ikan (Toi et al., 2013). Rendahnya
nilai amonia disebabkan peran bakteri heterotof yang mengubah amonia-nitrogen
menjadi sumber nutrisi pembentukan biomassa sel (Azim dan Little, 2008).
Menurut Suryaningrum (2012), amonia merupakan senyawa yang sangat
berbahaya yang dapat mengganggu fungsi biologis dalam tubuh bagi organisme
akuatik. Konsentrasi amonia yang tinggi dapat menyebabkan penurunan
beberapa parameter kualitas air lainnya. Meningkatnya amonia akan diikuti
peningkatan pH air yang berdampak pada penurunan kadar DO. Hal ini dapat
menimbulkan gangguan fungsi fisiologis serta metabolisme seperti respirasi dan
penurunan sistem kekebalan tubuh. Maka ikan akan sangat rentan terhadap
serangan patogen dan berpotensi mengalami kematian.
Menurut Akbar (2016), amonia merupakan racun bagi organisme akuatik.
Tingkat daya racun amonia dalam kolam dengan kontak yang berlangsung
singkat adalah antara 0,6-2,0 mg/L. Sementara itu berdasarkan Radhiyufa
(2011), ikan tidak dapat bertoleransi terhadap kadar amonia bebas yang terlalu
tinggi karena dapat mengganggu proses pengikatan dalam darah.
2. Amonium
Ion amonium adalah bentuk transisi dari amonia (Effendi, 2003). Amonia
bukanlah ion dan merupakan racun bagi organisme akuatik, sedangkan ion NH4+
atau amonium tidak berbahaya kecuali bila konsentrasinya sangat tinggi (Akbar,
2016). Di perairan alami, pada suhu dan tekanan normal amonia berada dalam
bentuk gas dan membentuk kesetimbangan dengan gas amonium (Radhiyufa,
2011). Sedangkan, menurut Darmanto dan Kuntono (2016), kolam yang baik
harus banyak mengandung zat-zat yang dibutuhkan ikan dan bahan makanan
alami sehingga tingkat amonium terikat yang dibutuhkan adalah 147,29-157,56
mg/liter.
3. DO
Oksigen terlarut atau Dissolved Oxygen (DO) merupakan salah satu
komponen utama dari daya dukung lingkungan. Banyaknya oksigen terlarut
dalam koIam merupakan salah satu parameter yang paling penting untuk
kehidupan ikan (Suryaningrum, 2012). Menurut Effendi (2003), kadar oksigen
yang terlarut dalam perairan alami bervariasi, tergantung pada suhu, salinitas,
turbulensi air dan tekanan atmosfer. Semakin besar suhu dan ketinggian serta
semakin kecil tekanan atmosfer, kadar oksigen terlarut akan semakin kecil.
17

Oksigen diperlukan untuk pengoksidasian bahan organik. Kondisi


optimum sekitar 4-5 ppm. Pergerakan air harus sedemikian rupa, sehingga
daerah mati arus (death zone) tidak terlalu luas, hingga daerah yang
memungkinkan bioflok jatuh dan mengendap relatif kecil (Aiyushirota, 2009;
Suryaningrum, 2012). Tingginya kandungan oksigen terlarut diduga oleh
beberapa faktor, yaitu tingginya jumlah fitoplankton dalam badan air, cahaya
matahari yang dapat secara langsung diterima badan air dan kuatnya aerasi
dalam peningkatan konsentrasi oksigen (Imron et al., 2014). Perubahan pada
intensitas pencampuran yang dipengaruhi oleh adanya aerasi akan berpengaruh
pula pada konsentrasi oksigen terlarut pada air. Oksigen terlarut tidak hanya
penting untuk aktivitas metabolisme sel flok aerob tetapi juga mempengaruhi
struktur flok. Flok dengan kepadatan yang tinggi diperoleh pada tingkat oksigen
terlarut yang tinggi (Schryver et al., 2008).
4. Nitrat
Keberadaan nitrogen di perairan dapat berupa nitrogen anorganik dan
organik. Nitrogen anorganik salah satunya adalah nitrat atau ion nitrat (NO 3-)
Sedangkan, nitrogen organik berupa protein, asam amino dan urea akan
mengendap di dalam air (Radhiyufa, 2011). Berdasarkan Peraturan Pemerintah
Republik Indonesia Nomor 82 Tahun 2001, kadar nitrat yang diperbolehkan yaitu
<20 mg/L. Sedangkan menurut Effendi (2013), kadar nitrat yang diperbolehkan
adalah <5 mg/L.
5. Nitrit
Menurut Ernawati (2016), kadar nitrit yang melebihi nilai 0,05 mg/L dapat
bersifat toksik bagi organisme perairan yang sangat sensitif. Perombakan nitrit
atau proses nitrifikasi oleh bakteri nitrifikasi dengan mengoksidasi amonia
menjadi nitrit dan nitrat sedangkan perombakan nitrat atau proses denitrifikasi
oleh bakteri denitrifikasi dengan mereduksi nitrat menjadi nitrit dengan kadar
oksigen yang rendah (Effendi, 2003). Sedangkan, menurut Peraturan Pemerintah
Republik Indonesia Nomor 82 Tahun 2001, kadar nitrit yang diperbolehkan
adalah <0.06 mg/L. Berdasarkan Effendi (2003), kadar nitrit yang diperbolehkan
adalah <0,05 mg/L.
6. pH
Menurut Agriflo (2013), derajat keasaman atau pH yang normal bagi ikan
lele adalah 6,5-7,5. Sedangkan, menurut Mahyuddin (2008), pH yang normal
untuk ikan lele adalah 6,5-8,5. Berdasarkan Peraturan Pemerintah Republik
18

Indonesia Nomor 82 Tahun 2001, standar pH untuk budidaya adalah 5-9.


Menurut Suwandi et al. (2011), toleransi pH pada ikan lele adalah berkisar antara
6,5 hingga 9. pH akan berpengaruh pada laju respirasi ikan. Beberapa faktor
yang mempengaruhi pH perairan di antaranya aktivitas fotosintesis, suhu dan
terdapatnya anion kation. Selain itu, menurut Hastuti et al. (2012),
karbondioksida juga akan mempengaruhi keasaman air sehingga tingginya
karbondioksida akan bersamaan dengan turunnya nilai pH yang dapat
membahayakan kelangsungan hidup ikan.
Menurut Setijaningsih dan Suryaningrum (2015), kondisi perairan yang
terlalu basa akan menyebabkan keseimbangan antara amonium dan amonia
dalam air terganggu, sehingga mengakibatkan gangguan metabolisme dan
respirasi serta membahayakan kelangsungan hidup organisme. Nilai pH tertinggi
selama pengamatan terjadi saat pagi hari. Sedangkan, pH pada sore hari
cenderung lebih rendah daripada pagi hari. Menurut Effendi (2003), hal ini
disebabkan peningkatan suhu sebesar 1ºC akan mengakibatkan konsumsi
oksigen meningkat sebesar 10%, kadar oksigen berkurang dan kadar
karbondioksida meningkat sehingga menyebabkan pH air cenderung rendah
karena karbondioksida yang bersifat asam. Menurut Ahmadi et al. (2012), suhu
yang terlalu tinggi tidak baik untuk pertumbuhan ikan. Menurut Nugroho (2011),
pemeliharaan ikan lele di atas suhu optimum akan menyebabkan ikan lele
mudah stres dan terserang penyakit bahkan bisa menimbulkan kematian.
7. Suhu
Menurut Mahyuddin (2008) dan Nuari et al. (2016), kisaran suhu optimal
untuk budidaya ikan lele adalah 25-30C. Berdasarkan Fitri (2016), suhu sangat
berpengaruh terhadap berbagai reaksi kimia dalam badan air, diantaranya
adalah berpengaruh terhadap kelarutan oksigen di dalam air dan metabolisme
tubuh ikan, sehingga akan mempengaruhi pertumbuhan ikan. Menurut Sutisna
dan Sutarmanto (2010), ikan lele digolongkan sebagai ikan yang hidup di daerah
dataran rendah. Pemeliharaan ikan lele di bawah suhu optimum akan
menyebabkan pertumbuhannya melambat dan waktu pemeliharaan bertambah
lama. Sehingga, biaya pakan dan produksi tidak efisien. Sementara itu apabila di
atas suhu optimum, akan menyebabkan ikan lele mudah stres dan terserang
penyakit bahkan bisa menimbulkan kematian. Fluktuasi yang diperbolehkan tidak
melebihi 4C.
19

8. Pengamatan Flok
Bioflok terbentuk jika secara visual terlihat wama air kolam coklat muda
(krem) dan terlihat gumpaIan yang bergerak bersama arus air (Suryaningrum,
2012). Bioflok terdiri atas partikel serat organik yang kaya akan selulosa, partikel
anorganik berupa kristal garam kalsium karbonat hi-biopolimer (pHA), bakteri,
protozoa, detritus (dead body cell), ragi, jamur dan zooplankton. Bakteri yang
mampu membentuk biotlok diantaranya adalah Zooglea ramigera, Escherichia
intermema, Paracolobacterium aerogenoids, Bacillus subtilis, Bacillus cereus,
Flavobacterium, Pseudomonas alcaligenes, Sphaerotillus natans, Tetrad dan
Tricoda (Aiyushirota, 2009).
Berdasarkan Tarkus et al. (2014), jenis fitoplankton yang ditemukan pada
media bioflok adalah terdiri dari tiga kelas yaitu kelas Chlorophyceae yang terdiri
dari delapan jenis yaitu Ankistrodesmus sp., Botryococcus sp.Chlamidomonas
sp., Closterium sp., Microspora sp., Pediastrum sp., Scenedesmus sp. dan
Ulothrix sp., kelas Cyanophyceae terdiri dari dua jenis yaitu Dactylococopsis sp.
dan Thalasionem sp. dan dari kelas Bacillariophyceae terdiri dari satu jenis yaitu
Synedra sp. Fitoplankton bioflok dapat dilihat pada Gambar 3.

Gambar 3. Fitoplankton Bioflok a) Closterium sp. b) Pediastrum sp.c)


Scenedesmus sp. d) Coelastrum sp.
f. Pengamatan Pertumbuhan
Berdasarkan Rochman et al. (2014), monitoring pertumbuhan meliputi
monitoring nafsu makan ikan dan pemberian pakan yang harus diberikan sesuai
dengan kebutuhan yang dimaksudkan untuk mengetahui laju pertumbuhan ikan
yang dipelihara yang dilakukan secara periodik. Monitoring pertumbuhan
dilakukan dengan cara sampling. Sampling ikan adalah mengambil sejumlah
contoh (sampel) ikan kemudian ditimbang berat badannya dan dilakukan
penghitungan. Sampling digunakan untuk menentukan jumlah pakan yang harus
diberikan, mengamati kesehatan ikan dan untuk menentukan waktu pemanenan
20

ikan. Pengambilan sampel ikan dilakukan secara acak agar diperoleh hasil yang
lebih akurat.
g. Manajemen Kesehatan Ikan
Manajemen kesehatan ikan merupakan salah satu faktor keberhasilan
usaha budidaya perikanan. Manajemen kesehatan ikan adalah suatu cara untuk
mengelola organisme perairan (ikan) agar dapat tumbuh dan berkembang biak
dengan baik. Manajemen kesehatan ikan dapat dilakukan dengan tindakan
pencegahan dan pengobatan (Akbar dan Fran, 2013).
Menurut Muhammad dan Danriyanto (2006), manajemen kesehatan ikan
dilakukan dengan pemantauan dan pengambilan sampel ikan untuk dicek
kesehatannya. Pengamatan dapat dilakukan dengan pengamatan secara visual
dengan melihat aktivitas ikan setiap harinya, nafsu makan hingga kondisi fisik
pada tubuh ikan, maupun pengamatan secara laboratorium atau mikroskopis.
Tindakan pencegahan yang dilakukan dapat berupa sanitasi lahan dan
lingkungan, pengelolaan air serta pengaturan pakan Selain itu berdasarkan
Jasmanindar (2011), juga perlu adanya penerapan sistem budidaya yang sehat
serta monitoring status kesehatan ikan secara berkala, serta beberapa
komponen lainnya yang perlu diperhatikan sehingga bisa mengendalikan
penyakit ikan.
h. Panen
Panen ikan lele sebaiknya dilakukan secara keseluruhan atau panen
total. Air dikeluarkan atau dikuras melalui saluran pembuangan atau disedot
dengan pompa air, jika kualitas air masih baik, maka air tersebut dapat
ditampung dalam kolam penampungan air (tandon). Air dibiarkan beberapa saat
kemudian digunakan kembali untuk pemeliharaan berikutnya setelah kolam
disiapkan. Proses pemanenan perlu dilakukan secara hati-hati agar tidak melukai
ikan dan ikan tidak stres, terutama untuk ikan-ikan yang akan dijadikan sebagai
calon indukan baru (Puspowardoyo dan Djarijah, 2002).
2.3.3 Pascaproduksi
Selain kegiatan pemanenan, perlu juga dilakukan kegiatan penanganan
ikan pascapanen yang mencakup proses packing dan transportasi ikan yang baik
sehingga kondisi ikan masih dalam keadaan sehat, segar dan hidup sampai ke
konsumen. Penanganan pascapanen perlu dilakukan secara intensif karena
akan sangat menentukan mutu ikan itu sendiri. Pada penanganan pascapanen
21

yang baik, ikan akan mendapatkan perlakuan yang optimal dari proses packing
maupun sistem transportasi (Arsyad et al., 2014).

2.4 Performa Kinerja Budidaya


2.4.1 Produktivitas
Menurut Labudo (2013), produktivitas adalah kemampuan memperoleh
manfaat sebesar-besarnya dari sarana dan prasarana yang tersedia dengan
menghasilkan (output) yang optimal bahkan kalau mungkin yang maksimal.
Menurut Jubaedah et al. (2014), produktivitas dihitung dengan membagi jumlah
panen dengan luas areal budidaya.
Menurut Hermawan et al. (2014), padat tebar yang lebih tinggi
menghasilkan produksi yang lebih tinggi karena semakin tinggi padat penebaran
maka semakin tinggi pula produksinya. Perbedaan padat tebar pada budidaya
benih ikan lele intensif sistem bioflok (1500 ekor/m3, 1000 ekor/m3 dan 500
ekor/m3) memberikan pengaruh yang berbeda nyata. Pada padat tebar 1500
ekor/m3 dapat menghasilkan 6.405,967 g/m2, padat tebar 1000 ekor/m3
menghasilkan 4.380,389 g/m2, sedangkan padat tebar 500 ekor/m3 menghasilkan
2.588,656 g/m2 pada masa pemeliharaan yang sama.
2.4.2 Survival Rate (SR)
Menurut Hermawan et al. (2014), Survival Rate (SR) atau kelulushidupan
adalah jumlah yang hidup pada akhir periode relatif dengan jumlah yang hidup
pada awal periode. Pemeliharaan ikan lele dengan padat penebaran 1500
ekor/m3, dapat menghasilkan tingkat kelangsungan hidup ikan sebanyak
91,389%. Sedangkan, untuk padat tebar 1000 ekor/m3 mampu menghasilkan
kelangsungan hidup sebanyak 91,458% dan tingkat kelangsungan hidup dengan
padat tebar 500 ekor/m3 adalah sebanyak 91,833%.
2.4.3 Feed Convertion Ratio (FCR)
Feed Convertion Ratio (FCR) menyatakan hubungan pertumbuhan. Bila
nilainya tinggi maka dikatakan kualitas pakan rendah karena diperlukan jumlah
pakan yang banyak untuk pemenuhan kebutuhan ikan sehingga biaya
operasional yang dikeluarkan menjadi besar (Ratnasari, 2011). Salah satu faktor
yang mempengaruhi pertumbuhan ikan lele adalah efektivitas dan efisiensi
pakan yang digunakan selama pemeliharaan. Untuk mengetahui baik atau
tidaknya kualitas pakan yang dihasilkan bagi pertumbuhan dibutuhkan nilai
konversi pakan. Semakin baik nilai konversi pakan tersebut maka pakan yang
22

diberikan dapat dimanfaatkan untuk pertumbuhan ikan makin efisien (Mas’ud,


2012).
2.4.4 Average Daily Growth (ADG)
Berdasarkan Arief et al. (2014), rata-rata pertumbuhan harian atau
Average Daily Growth (ADG) adalah pertambahan berat pada suatu waktu
tertentu. Sedangkan menurut Hudi dan Shahab (2005), Average Daily Growth
(ADG) adalah besaran yang digunakan untuk mengetahui pertumbuhan rata-rata
harian selama proses budidaya. Dalam proses budidaya, rata-rata pertumbuhan
harian diharapkan tinggi karena akan mempercepat waktu panen sehingga
proses budidaya lebih singkat dan dapat menghemat biaya operasional
budidaya.

2.5 Metode Kaizen


Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) yang dimaksud dengan
intervensi adalah campur tangan dalam perselisihan antara dua pihak (orang,
golongan, negara dan sebagainya. Sedangkan, menurut Meliala et al. 2014,
Kaizen berasal dari kata kai yang berarti perubahan dan zen yang berarti
menjadi lebih baik. Istilah ini mencakup pengertian perbaikan atau intervensi
yang melibatkan semua aspek, baik manusianya, manajerialnya dan juga
mencakup permasalahan biaya. Filsafat kaizen berpandangan bahwa cara hidup
kita apakah itu kehidupan kerja atau kehidupan sosial maupun kehidupan rumah
tangga hendaknya berfokus pada upaya perbaikan secara terus menerus.
Konsep Kaizen menjelaskan mengapa perusahaan tak dapat tetap statis untuk
jangka waktu lama di Jepang. Di sisi lain, konsep ini memuja inovasi atau
perubahan besar-besaran melalui terobosan teknologi, konsep manajemen atau
teknik produksi mutakhir. Kaizen adalah pendekatan dengan resiko dan biaya
yang relatif rendah.

2.6 Analisis Finansial


2.6.1 Biaya Investasi
Segala sesuatu yang dilakukan untuk meningkatkan kemampuan
menciptakan atau menambah nilai kegunaan hidup adalah investasi (Sudana et
al., 2013). Investasi (investment) merupakan komitmen atas sejumlah dana atau
sumberdaya lainnya yang dilakukan saat ini dengan tujuan memperoleh
sejumlah keuntungan di masa yang akan datang. Tujuan investasi pada
dasarnya untuk menghasilkan sejumlah uang atau untuk meningkatkan
23

kesejahteraan investor. Sumber dana untuk investasi bisa berasal dari aset-aset
yang dimiliki saat ini, pinjaman dari pihak lain, ataupun dari tabungan. Investor
yang mengurangi konsumsinya saat ini akan mempunyai kemungkinan kelebihan
dana untuk ditabung. Dana yang berasal dari tabungan tersebut jika
diinvetasikan akan memberi harapan meningkatnya kemampuan konsumsi
investor di masa datang yang diperoleh dari meningkatnya kesejahteraan
investor tersebut (Rahim dan Hastuti, 2005). Sedangkan menurut Direktorat
Kredit BPR dan UMKM (2010), biaya investasi adalah komponen biaya yang
diperlukan untuk memenuhi kebutuhan dana awal pendirian usaha yang meliputi
lahan/areal usaha, peralatan dan sarana produksi.
2.6.2 Biaya Operasional
Biaya operasional adalah biaya yang dikeluarkan untuk mengelola usaha
yang meliputi biaya tetap (sewa lahan, retribusi air, biaya komunikasi atau
pembelian pulsa, biaya listrik, penyusutan kolam, penyusutan peralatan) dan
biaya variabel (pembelian benih, pakan, pupuk kandang, premium, obat-obatan
dan tenaga kerja) yang diukur dalam rupiah (Sudana et al., 2013). Sedangkan
menurut Direktorat Kredit BPR dan UMKM (2010), biaya operasional adalah
seluruh biaya yang harus dikeluarkan dalam proses produksi.
2.6.3 Analisis Laba/Rugi
Perhitungan laba rugi dilakukan dengan cara mengurangi pendapatan
dengan total biaya (Mas’ud, 2012). Analisis laba rugi dapat dijadikan alat ukur
kinerja entitas apakah kinerja entitas sudah berjalan efektif atau belum,
digunakan sebagai alat kontrol perusahaan, dapat meminimalisir terjadinya suatu
penyalahgunaan keuangan, menjadi indikator sehat atau tidaknya kondisi entitas
selama periode tertentu, digunakan untuk menilai strategi yang digunakan entitas
dalam menjalankan usahanya apakah sudah tepat atau belum sehingga dapat
dijadikan sebagai dasar dalam pengambilan setiap keputusan (Yuliana, 2014).
2.6.4 Analisis Revenue Cost Ratio (R/C Ratio)
Berdasarkan Ngamel (2012), Analisis Revenue Cost Ratio (R/C Ratio)
merupakan alat analisis untuk melihat keuntungan relatif suatu usaha dalam satu
tahun terhadap biaya yang dipakai dalam kegiatan tersebut. Kriteria yang
digunakan dalam analisis R/C ratio sebagai berikut:
- Jika nilai R/C ratio > 1 usaha dikatakan layak dan menguntungkan,
- Jika nilai R/C ratio < 1 usaha dikatakan tidak layak dan tidak menguntungkan,
- Jika nilai R/C ratio = 1 usaha dikatakan impas (tidak untung dan tidak rugi).
24

3. METODE PRAKTIK

3.1 Waktu dan Tempat


Praktik akhir ini dilaksanakan pada tanggal 4 Maret 2019 sampai 1 Juni
2019 yang berlokasi di Pesantren Modern Darul Ma’arif Legok, Jalan
Suryanegara Nomor 1, Desa Legok, Kecamatan Lohbener, Kabupaten
Indramayu, Provinsi Jawa Barat.

3.2 Alat dan Bahan


Selama proses praktik berlangsung, dibutuhkan alat dan bahan yang
digunakan dalam menunjang kegiatan budidaya. Alat-alat yang digunakan
selama praktik akhir berlangsung dapat dilihat pada Lampiran 1. Sedangkan
bahan-bahan yang digunakan selama praktik akhir berlangsung dapat dilihat
pada Lampiran 2.

3.3 Metode Pengumpulan Data


Metode pengumpulan data yang digunakan dalam pelaksanaan praktik
akhir ini adalah metode observasi dengan pola magang yaitu dengan mengikuti
seluruh kegiatan yang berkaitan dengan budidaya ikan lele sistem bioflok di
lokasi pratik. Jenis data yang dikumpulkan selama praktik adalah data primer dan
data sekunder sebagai berikut.

3.3.1 Jenis Data


Data yang dikumpulkan terbagi menjadi dua jenis, yakni data primer dan
data sekunder.
a. Data Primer
Data primer yang dikumpulkan berupa opini atau pendapat dari subjek
individu dan kelompok, ataupun hasil observasi suatu benda, kejadian atau
kegiatan yang dilakukan dan hasil dari pengujian. Data primer yang diambil
meliputi persiapan kolam, persiapan media, manajemen benih, manajemen
kualitas air, pengamatan pertumbuhan, manajemen kesehatan ikan, panen dan
pascapanen.
b. Data Sekunder
Data sekunder yang dikumpulkan berupa bukti, catatan, laporan historis
yang telah diarsipkan, serta data dokumen yang dipublikasikan ataupun tidak.
Data sekunder diambil dari catatan atau rekaman dari siklus sebelumnya, yakni
25

siklus pertama agar dapat dijadikan dasar perbandingan setelah dilakukan


intervensi pada siklus selama praktik dilaksanakan.
3.3.2 Prosedur Kerja
Prosedur kerja yang dilaksanakan mengikuti Standar Prosedur
Operasional (SPO) Pembesaran Ikan Lele dengan Sistem Bioflok dari SUPM
Tegal yang dijadikan acuan oleh pesantren. SPO Pembesaran Ikan Lele dengan
Sistem Bioflok SUPM Tegal dapat dilihat pada Lampiran 3.
Praktik telah dilaksanakan pada 11 unit kolam dari total 24 unit kolam
yang ada. Sebanyak 4 kolam sebagai kolam pemeliharaan dan 7 kolam sisanya
sebagai kolam treatment air dan seleksi benih. Layout lokasi budidaya dapat
dilihat pada Lampiran 4.
A. Praproduksi
Prosedur kerja dalam mengambil data praproduksi yakni data mengenai
target produksi seperti produktivitas, rasio konversi pakan, tingkat kelangsungan
hidup, data mengenai pengelolaan sumber daya manusia seperti struktur
organisasi perusahaan, peran dan fungsi pihak-pihak yang berkaitan dengan
proses budidaya, pembuatan konstruksi kolam serta pengadaan sarana dan
prasarana diambil melalui pengumpulan bukti, catatan dan informasi dari teknisi
dan pemilik usaha.
B. Produksi
Tahapan produksi yang dilaksanakan dimulai dari persiapan kolam,
persiapan media sampai panen dan pascapanen. Prosedur pelaksanaan
produksi adalah sebagai berikut.
1. Persiapan Kolam
Dalam persiapan kolam, hal yang dilakukan adalah sebagai berikut.
a. Mengukur dan mengidentifikasi kolam yang digunakan.
b. Mengidentifikasi alat dan bahan yang digunakan dalam persiapan kolam.
c. Membuka saluran outlet untuk membuang sisa genangan air kolam yang
dipakai siklus sebelumnya.
d. Membersihkan dinding dan dasar kolam menggunakan sikat dan sabun.
e. Membilas kolam dengan air bersih sampai tidak ada sisa sabun.
f. Mengeringkan kolam dengan membiarkannya selama 2 jam. Setelah
dilakukan persiapan kolam, dilakukan kegiatan sebagai berikut.
a. Mencuci selang dan batu aerasi yang kotor. Batu aerasi yang menguning
direndam dengan klorin dengan dosis 15 ppm.
26

b. Memasang aerasi sebanyak empat titik dengan jarak dari titik tengah
sepanjang 75 cm.
2. Persiapan Media
Setelah kolam siap digunakan, dilakukan persiapan media berupa
kegiatan sebagai berikut.
a. Mengidentifikasi alat dan bahan yang digunakan dalam persiapan media.
b. Menyiapkan peralatan yang digunakan dalam pengisian media berupa
selang plastik 4 inch dan pompa diesel sentrifugal 4 inch.
c. Mengisi media pemeliharaan. Media yang digunakan adalah air Sungai
Cimanuk yang berjarak 100 meter dari lokasi budidaya.
d. Mencatat waktu yang dibutuhkan dalam pengisian media sampai ketinggian
70 cm dengan kondisi aerasi menyala seluruhnya.
Setelah media terisi penuh, dilakukan pembentukan flok sebagai berikut.
a. Menimbang kapur pertanian (kaptan) sebanyak 200 g/m3.
b. Melarutkan kapur dengan air di dalam ember dan didiamkan selama 10
menit sampai kapur mengendap.
c. Memasukkan air kapur ke dalam kolam budidaya tanpa mengikutsertakan
endapan. Hal ini dilakukan tiga kali sampai tersisa hanya endapan kasar
yang dibuang.
d. Menimbang garam krosok sebanyak 3 kg/m3.
e. Melarutkan garam yang ditimbang dengan air di dalam ember.
f. Memasukkan garam ke media pemeliharaan setelah garam krosok larut
seluruhnya dengan air.
g. Memasukkan molase yang telah difermentasi sebelumnya sebanyak 250
ml/m3. Media siap digunakan setelah didiamkan dengan aerasi penuh
selama tujuh hari.
3. Manajemen Benih
Pada manajemen benih, kegiatan yang dilakukan adalah sebagai berikut.
a. Mengidentifikasi dan menyiapkan alat dan bahan yang dibutuhkan dalam
manajemen benih.
b. Mencatat waktu transportasi dan waktu penebaran.
c. Mencatat asal-usul, ukuran dan jumlah benih.
d. Memindahkan benih dari wadah transportasi ke dalam wadah plastik
bervolume 100 liter beserta air media transportasi.
27

e. Menyeleksi benih yang mati sekaligus melihat keseragaman dan kelincahan


benih.
f. Mengambil sampel benih untuk diukur dan dicatat berat serta panjangnya.
Setelah dilakukan sampling, dilakukan kegiatan sebagai berikut.
a. Mengisi wadah bervolume 100 liter dengan air kolam pemeliharaan.
b. Mengukur dan mencatat suhu dan pH media pemeliharaan.
c. Memindahkan benih dari wadah berisi air transportasi ke kolam
pemeliharaan secara perlahan dengan memperhatikan gerak benih
menggunakan seser atau saringan. Benih yang sudah berenang lincah
dimasukkan ke kolam pemeliharaan dengan perlahan, benih dibiarkan keluar
dengan sendirinya dari seser.
5. Manajemen Pakan
Pada manajemen pakan, terdapat beberapa rangkaian kegiatan meliputi
fermentasi pakan, pemberian pakan serta penyimpanan pakan. Fermentasi
pakan dilakukan sebagai berikut.
a. Mengidentifikasi dan mencatat alat dan bahan yang diperlukan serta dosis
yang digunakan saat fermentasi pakan.
b. Membuat fermentasi molase untuk pakan tiga hari sebelum penggunaan
dengan mencampurkan 20 gram probiotik pakan (biolacto), 1 liter molase
dan 20 liter air bersih di dalam wadah tertutup.
c. Mencampurkan molase dan probiotik dengan aerasi penuh selama tiga hari.
Setelah tiga hari, molase untuk pakan siap digunakan untuk fermentasi
pakan.
d. Menimbang pakan yang akan difermentasi.
e. Mencampurkan pakan dan molase untuk pakan dengan dosis molase 150
ml/kg pakan ditambah dengan satu liter air.
f. Menutup wadah fermentasi dan membiarkannya selama tiga hari hingga
pakan siap diberikan.
Pemberian pakan dilakukan dengan kegiatan sebagai berikut.
a. Menimbang pakan yang sudah difermentasi sesuai dosis dan biomassa
harian dengan perhitungan 80% dari kenyang ditandai ikan tetap bergerak
lincah setelah diberi pakan.
b. Memberikan pakan sedikit demi sedikit dengan melihat respon makan ikan
selama 10 menit. Pakan yang diberikan tidak melebihi jumlah pakan pada
jadwal pakan.
28

c. Menghitung dosis, frekuensi, jumlah pakan dan membuat jadwal pakan


d. Mengikuti dan mencatat langkah-langkah pemberian pakan.
e. Mengamati respon ikan lele terhadap pakan yang diberikan.
Sedangkan, penyimpanan pakan yang dilakukan adalah sebagai berikut.
a. Mendata jumlah pakan yang tersedia di dalam ruang penyimpanan pakan.
b. Mengamati kondisi dan prosedur penyimpanan pakan.
c. Menerapkan metode penyimpanan First In First Out (FIFO).
d. Mengidentifikasi jenis pakan, mutu, kandungan nutrisi dan ukuran pakan
yang digunakan.
e. Menyimpan pakan yang belum difermentasi di dalam karung pakan di ruang
tertutup beralaskan lapisan kain spanduk.
f. Menyimpan pakan yang sudah difermentasi di wadah plastik tertutup dengan
rapi di dalam lemari.
6. Manajemen Kualitas Air
Manajemen kualitas air yang dilakukan adalah pengukuran kualitas air
meliputi amonia, amonium, DO, nitrat, nitrit, pH dan suhu. Selain pengukuran
kualitas air, juga dilakukan pengamatan flok, pengukuran volume flok dan
pengelolaan kuantitas air
a. Pengukuran Kualitas Air
Pengukuran kualitas air dibagi menjadi dua jenis berdasarkan
pelaksanaannya yakni pengukuran harian dan pengukuran mingguan.
Pengukuran amonia, amonium, nitrat, nitrit dan pengamatan flok dilaksanakan
seminggu sekali dengan mengambil sampel air yang pengukurannya
menggunakan alat ukur test kit dan mikroskop yang tersedia di Laboratorium
Dinas Kelautan dan Perikanan Indramayu. Sedangkan, pengukuran DO, pH dan
suhu dilakukan empat kali sehari, yakni pada pukul 05.30 WIB, 14.00 WIB, 17.30
WIB dan 21.00 WIB yang dilaksanakan langsung di lokasi praktik. Metode
penggunaan alat ukur setiap parameter kualitas air adalah sebagai berikut :
1. Amonia
Pengukuran amonia dilakukan dengan menggunakan ammonia test kit.
Adapun cara penggunaan ammonia test kit adalah sebagai berikut.
a. Menyiapkan sampel air dan alat ukur berupa ammonia test kit.
b. Mengidentifikasi alat dan bahan yang digunakan.
c. Penutup tabung dibuka, setelah tabung dipastikan bersih, air sampel
dimasukkan sebanyak 10 ml.
29

d. Setelah sampel dimasukkan, penutup tabung ditutup kembali.


e. Ammonia reagent 1 dikocok terlebih dahulu kemudian diteteskan sebanyak
dua tetes.
f. Tabung sampel dikocok secara horizontal agar tercampur merata.
g. Nesser reagent dikocok terlebih dahulu kemudian diteteskan ke tabung
sampel sebanyak 8 tetes.
h. Tabung sampel kembali dikocok agar tercampur merata, kemudian penutup
tabung dibuka.
i. Sampel dimasukkan ke dalam tabung komparator warna.
j. Setelah 5 menit, lihat skala pada komparator warna, samakan warna larutan
dengan warna skala dengan menggunakan latar belakang putih untuk
memperjelas perbedaan warna.
k. Mencatat hasil pengukuran kemudian membersihkan tabung dan komparator
dengan air bersih dan menyimpannya kembali ke tempat semula.
2. Amonium
Pengukuran amonium dilakukan dengan menggunakan test kit yang
tersedia di Laboratorium Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Indramayu.
Adapun cara penggunaan amonium test kit adalah sebagai berikut.
a. Menyiapkan sampel air dan alat ukur berupa amonium test kit.
b. Mengidentifikasi alat dan bahan yang digunakan.
c. Air sampel diletakkan di dalam tabung reaksi sebanyak 1 mL.
d. Reagen 1 berupa cairan diteteskan sebanyak sepuluh tetes, kemudian
tabung reaksi dikocok perlahan.
e. Reagen 2 berupa bubuk dimasukkan ke dalam tabung reaksi sebanyak satu
sendok takar (1 g), kemudian tabung reaksi dikocok perlahan.
f. Reagen 3 berupa cairan diteteskan sebanyak empat tetes, kemudian tabung
reaksi dikocok perlahan.
g. Setelah didiamkan beberapa menit, tabung reaksi diletakkan pada alat ukur
multimeter Macherey Nagel PF-12 Plus untuk mengetahui hasil pengukuran.
3. Dissolved Oxygen (DO)
Pengukuran kandungan oksigen terlarut atau Dissolved Oxygen (DO)
dilakukan dengan menggunakan DO meter. DO meter yang digunakan
merupakan DO meter yang dipinjam dari Laboratorium Dinas Kelautan dan
Perikanan Kabupaten Indramayu. Adapun cara penggunaan DO meter adalah
sebagai berikut.
30

a. DO meter dikalibrasi terlebih dahulu.


b. Bagian sensor DO meter dicelupkan ke dasar perairan.
c. Alat didiamkan selama 5 menit, sampai angka yang terpampang pada layar
DO meter tidak berubah-ubah.
d. Angka yang terpampang pada layar digital dicatat sebagai hasil.
e. DO meter dibersihkan dan dikeringkan kembali dengan tisu kemudian
disimpan di tempat semula.
4. Nitrat
Pengukuran nitrat dilakukan dengan menggunakan test kit yang tersedia
di Laboratorium Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Indramayu. Adapun
cara penggunaan nitrate test kit adalah sebagai berikut.
a. Air sampel diletakkan di dalam tabung reaksi sebanyak 5 ml.
b. Reagen 1 berupa cairan diteteskan sebanyak lima tetes, kemudian tabung
reaksi dikocok perlahan.
c. Reagen 2 berupa bubuk dimasukkan ke dalam tabung reaksi sebanyak satu
sendok takar (1 g), kemudian tabung reaksi dikocok perlahan.
d. Setelah didiamkan beberapa menit, tabung reaksi diletakkan pada alat ukur
multimeter Macherey Nagel PF-12 Plus untuk mengetahui hasil pengukuran.
5. Nitrit
Pengukuran nitrit dilakukan dengan menggunakan test kit yang tersedia di
Laboratorium Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Indramayu. Adapun cara
penggunaan nitrite test kit adalah sebagai berikut.
a. Mengidentifikasi alat dan bahan yang digunakan
b. Menyiapkan air sampel dan alat ukur kualitas air.
c. Meletakkan air sampel ke dalam tabung reaksi sebanyak 5 ml.
d. Meneteskan reagen 1 berupa cairan sebanyak empat tetes, kemudian
tabung reaksi dikocok perlahan.
e. Memasukkan reagen 2 berupa bubuk ke dalam tabung reaksi sebanyak satu
sendok takar (1 g), kemudian tabung reaksi dikocok perlahan.
f. Meletakkan tabung reaksi setelah didiamkan 15 menit, pada alat ukur
multimeter Macherey Nagel PF-12 Plus untuk mengetahui hasil pengukuran.
g. Mencatat hasil pengukuran.
6. pH
Pengukuran pH dilakukan dengan temp/pH pen. Adapun cara
penggunaan alatnya adalah sebagai berikut.
31

a. Tutup alat dibuka kemudian tombol “on” untuk power ditekan sampai angka
terpampang pada layar digital.
b. Tombol “temp” ditekan sampai muncul angka pada layar digital.
c. Bagian bawah alat dicelupkan sampai garis batas tutup.
d. Alat didiamkan sampai angka yang terpampang berhenti, tidak berubah-
ubah lagi.
e. Angka akhir yang terpampang pada layar digital dicatat sebagai hasil.
f. Alat dibersihkan dan dikeringkan dengan tisu setelah digunakan kemudian
ditutup dan disimpan kembali seperti semula.
7. Suhu
Pengukuran suhu dilakukan dengan menggunakan temp/pH pen. Adapun
cara penggunaannya adalah sebagai berikut :
a. Tutup alat dibuka kemudian tombol “on” untuk power ditekan sampai angka
terpampang pada layar digital.
b. Tombol “temp” ditekan sampai muncul angka dengan satuan “ºC” pada layar
digital.
c. Bagian bawah alat dicelupkan sampai garis batas tutup.
d. Alat didiamkan sampai angka yang terpampang berhenti, tidak berubah-
ubah lagi.
e. Angka akhir yang terpampang pada layar digital dicatat sebagai hasil. Alat
dibersihkan dan dikeringkan dengan tisu setelah digunakan kemudian
ditutup dan disimpan kembali seperti semula.
b. Pengamatan Flok
Pengamatan flok secara mikroskopis dilakukan seminggu sekali di
Laboratorium Dinas Kelautan dan Perikanan Indramayu dengan kegiatan
sebagai berikut.
1. Mengidentifikasi alat dan bahan yang dibutuhkan dalam pengamatan flok
(mikroskop binokuler, kaca preparat dan pipet tetes).
2. Memastikan kebersihan alat yang digunakan.
3. Menyiapkan air sampel sebanyak 1 ml dalam wadah tertutup serta alat yang
digunakan.
4. Mengambil sampel air kemudian meneteskannya di kaca objek.
5. Menutupnya dengan cover glass dan mengamatinya menggunakan
mikroskop yang ada.
32

6. Mengamati sampel dengan pembesaran lensa okuler 10 dan lensa objektif


100.
7. Mengidentifikasi jenis plankton yang diamati.
c. Pengukuran Volume Flok
Pengukuran volume flok dilakukan sebagai berikut.
1. Menyiapkan botol plastik bersih dan membuat skala pada botol.
2. Mengambil sampel air sebanyak 1 liter lalu memasukkannya ke dalam botol
plastik.
3. Menunggu sampai flok mengendap kemudian mencatat volume endapan
flok.
d. Pengelolaan Kuantitas Air
Pengelolaan kuantitas air yang dilakukan meliputi pengambilan air dari
tandon untuk penambahan air dan pengurangan air. Penambahan air
dilaksanakan sebagai berikut.
1. Melakukan penambahan air saat air pada kolam pemeliharaan berkurang
sebayak 30% dikarenakan penguapan dan perembesan
2. Menyalakan mesin pompa 2 inch pada tandon.
3. Mengalirkan air dengan selang dari tandon menuju kolam pemeliharaan.
4. Mengukur volume penambahan air dengan water level.
Sedangkan pengurangan air dilakukan setiap tiga hari sekali, yakni
dengan langkah sebagai berikut.
1. Membuka keran outlet agar endapan di dasar terbuang.
2. Memastikan volume air yang dibuang hanya 1% sampai kotoran hitam pada
dasar terbuang seluruhnya.
8. Pengamatan Pertumbuhan
Pengamatan pertumbuhan dilakukan dengan sampling dan grading.
Sampling dilakukan seminggu sekali dengan mengambil sampel ikan untuk
ditimbang beratnya dan diukur panjangnya.
Pengukuran berat ikan dilakukan dengan dua cara, sampling 1 kg dan
sampling satuan. Sampling 1 kg dilakukan sebagai berikut.
1. Merencanakan dan membuat jadwal sampling.
2. Menyediakan dan mengidentifikasi alat-alat sampling.
3. Mengambil ikan dengan ember sebanyak 1 kg.
4. Menghitung jumlah ikan yang ada dalam 1 kg tersebut.
5. Menghitung berat rata-rata ikan.
33

Sedangkan sampling satuan dilakukan dengan cara sebagai berikut.


1. Mengambil 10 ekor ikan untuk dijadikan sampel menggunakan seser.
2. Setiap ikan diukur berat dan panjangnya menggunakan timbangan digital
dan penggaris
3. Mengamati kondisi ikan saat sampling.
4. Menghitung berat rata-rata ikan.
5. Menghitung berat rata-rata ikan keseluruhan dari sampling 1 kg dan
sampling satuan.
6. Melakukan sampling pada minggu selanjutnya untuk memperoleh data
Average Daily Growth (ADG) dan Survival Rate (SR).
7. Mengolah data sampling untuk memperoleh data pertumbuhan dan
menentukan jumlah pakan yang akan diberikan.
Sedangkan grading dilakukan dengan cara sebagai berikut.
1. Merencanakan jadwal grading.
2. Menyediakan dan mengidentifikasi alat-alat yang digunakan untuk
melakukan grading.
3. Menggunakan wadah grading untuk menyeleksi ikan berdasarkan ukuran
tubuh.
4. Menimbang ikan dan memisahkan ikan ke kolam pemeliharaan yang baru
berdasarkan ukuran.
5. Menghitung biomassa dan populasi masing-masing kelompok ikan hasil
grading agar dapat terdata setelah proses grading.
9. Manajemen Kesehatan Ikan
Langkah-langkah yang dilakukan dalam manajemen kesehatan ikan
adalah sebagai berikut.
1. Melakukan tindakan pencegahan sebelum ikan lele terserang penyakit.
2. Melakukan pengamatan terhadap tingkah laku dan kondisi fisik ikan lele
setiap melakukan pemberian pakan dan sampling.
3. Mendiagnosa dan mengidentifikasi jenis penyakit yang menyerang ikan lele.
4. Melakukan tindakan pengobatan berupa penggantian air dan penyortiran
ikan yang sakit. Melakukan karantina pada ikan yang sakit dan pemberian
antibakteri.
10. Panen dan Pascapanen
Panen yang dilakukan adalah perencanaan panen, target panen,
persiapan panen, pelaksanaan panen dan pascapanen. Perencanaan panen
34

dilakukan tiga minggu sebelum pelaksanaan panen. Perencanaan yang


dilakukan berupa komunikasi dengan pembeli, perencanaan transportasi dan
perencanaan distribusi. Sedangkan target panen didapat dari hasil komunikasi
dengan pembeli berupa size, jumlah panen, target pasar dan tujuan pemasaran.
Langkah-langkah pemanenan adalah sebagai berikut.
1. Mengidentifikasi dan menyiapkan alat-alat panen seperti serok, wadah sortir,
wadah plastik, timbangan dan keranjang plastik.
2. Mengurangi air kolam melalui outlet central drain sebanyak 70% menjelang
pembeli tiba, lalu menguras habis saat pemanenan.
3. Menyerok ikan dengan seser dan meletakkannya pada wadah plastik
bervolume 100 liter.
4. Melakukan sortir ukuran ikan lele, menimbangnya untuk mengetahui
biomassa dan mencatat hasil panen.
5. Mengangkut ikan yang sudah ditimbang dan dicatat ke dalam wadah angkut
di mobil bak terbuka yang sudah disiapkan oleh pembeli.
6. Setelah proses panen selesai dilakukan penghitungan pendapatan sesuai
kesepakatan harga.
C. Pascaproduksi
Pada pascaproduksi, hal-hal yang dilakukan adalah sebagai berikut.
1. Mengamati kondisi pengangkutan hasil panen.
2. Melakukan penghitungan pendapatan keseluruhan.
3. Melakukan perencanaan panen dan penebaran untuk siklus selanjutnya.
4. Membersihkan kolam setelah panen.
3.3.3 Rancangan Intervensi
Analisis identifikasi masalah penyebab penurunan produktivitas pada
siklus ketiga telah dilakukan menggunakan diagram fishbone yang dapat dilihat
pada Lampiran 5. Setelah identifikasi masalah, dilakukan usulan pemecahan
masalah yakni intervensi yang akan dilakukan. Masalah yang dipecahkan
diprioritaskan berdasarkan dampak yang dihasilkan dan biaya atau modal yang
dibutuhkan untuk pemecahan tersebut sehingga terbagi menjadi empat bagian,
yakni pemecahan masalah yang dilakukan segera mungkin dengan biaya rendah
dan dampak yang tinggi, dilakukan jika ada waktu dengan biaya rendah dan
dampak yang dihasilkan rendah serta direncanakan untuk dilakukan dengan
dampak yang tinggi namun juga membutuhkan biaya yang tinggi. Tabel prioritas
pemecahan masalah dapat dilihat pada Tabel 2 sebagai berikut.
35

Tabel 2. Prioritas Pemecahan Masalah


Dilakukan segera mungkin Direncanakan untuk dilakukan
1. Pelaksanaan training kepada 1. Menambah tenaga kerja
pekerja sesuai SPO 2. Melengkapi alat ukur kualitas
2. Penerapan SPO
TINGGI air
3. Pembuatan struktur organisasi 3. Membeli benih yang
4. Pembagian tugas dan bersertifikat
tanggung jawab 4. Menambah kuantitas blower
BIAYA

5. Pembuatan water level dan titik aerasi


6. Melakukan sampling 5. Membeli timbangan digital
mingguan
Dilakukan jika ada waktu Dilewati
RENDAH

1. Melengkapi administrasi dan -


dokumentasi berupa
pembukuan
1. Melakukan perawatan mesin
dan pompa
RENDAH TINGGI
DAMPAK

Prosedur kerja yang dilakukan dalam intervensi adalah sebagai berikut.


1. Pembuatan Water Level
Langkah kerja pembuatan water level adalah sebagai berikut.
a. Memotong pipa sepanjang 150 cm.
b. Membuat skala dengan memberi garis-garis dengan spidol permanen dan
penggaris.
c. Ketelitian skala yang dibuat adalah 1 cm.
2. Menambah Kuantitas Blower dan Titik Aerasi
Langkah-langkah penambahan kuantitas blower dan titik aerasi adalah
sebagai berikut.
a. Mengidentifikasi dan menyiapkan alat dan bahan.
b. Melepaskan blower yang akan dipindah dari instalasi aerasi pada paket
bioflok yang tidak terpakai. Karena dipasang menggunakan baut, maka
dilepaskan menggunakan bor.
c. Mengukur papan alas penyangga disesuaikan dengan luas alas blower yang
akan dipasang.
d. Mengukur dan memotong baja ringan sebagai penyangga, disesuaikan
dengan luas papan alas blower yang akan dipasang.
e. Mengukur pipa tambahan dan memasang pipa elbow.
36

f. Memasang penyangga baja ringan di samping blower yang telah terpasang


pada instalasi aerasi paket bioflok yang terpakai. Penyangga dipasang
menggunakan baut yang dibor.
g. Memasang alas papan blower di atas baja ringan penyangga. Papan
dipasang dengan baut yang dibor.
h. Memasang stop kontak dan instalasi untuk sumber listrik bagi blower yang
akan dipasang.
i. Memasang blower pada alas yang sudah disediakan dan menghubungkan
pipa output pada blower dengan pipa yang telah ditambahkan pada instalasi.
j. Menyambungkan blower dengan sumber listrik untuk menguji apakah
blower bisa beroperasi dengan normal.
Setelah blower dipastikan dapat berfungsi dengan normal, blower
dilepaskan dari sumber listrik agar berhenti beroperasi. Blower siap digunakan,
namun perlu dilakukan penambahan titik aerasi agar pengadukan dapat lebih
merata sehingga optimal dalam pembentukan flok. Langkah-langkah dalam
menambah titik aerasi adalah sebagai berikut.
a. Mengidentifikasi dan menyiapkan alat dan bahan.
b. Mengukur selang aerasi disesuaikan dengan jarak dari pipa lubang aerasi
sampai ke dasar kolam. Lubang aerasi yang dipakai adalah sebanyak tujuh
lubang.
c. Mengukur tali penyangga selang aerasi yang dipasang pada diameter kolam.
d. Memastikan keran aerasi dapat berfungsi dengan normal dan mengganti
keran yang rusak.
e. Menambahkan lem atau perekat pipa pada keran aerasi dan memastikan
tidak ada udara yang keluar melalui celah pipa.
f. Memasang selang aerasi pada keran aerasi dan memastikan tidak ada
udara yang keluar.
g. Mengikat selang aerasi dengan kabel tis pada pusat diameter kolam agar
instalasi selang aerasi terlihat rapi.
h. Memasang batu aerasi pada setiap ujung selang aerasi. Batu aerasi yang
rusak atau berlumut diganti dan dipastikan dapat berfungsi dengan normal.
i. Mengikat selang aerasi pada setiap pertengahan tali penyangga selang
aerasi dan dipastikan batu aerasi tidak menggantung, berada tepat di dasar
kolam.
37

j. Setelah semua selang dan batu aerasi dipasang, kedua unit blower
dihubungkan dengan sumber listrik agar instalasi aerasi dapat beroperasi.
3.3.4 Metode Pengambilan Sampel
Pengambilan sampel yang dilakukan pada praktik akhir ini adalah
pengambilan sampel benih setiap tujuh hari sekali untuk diukur beratnya.
Menurut Kothari (2004), untuk mengambil sampel pengamatan ditentukan
terlebih dahulu banyaknya stasiun pengamatan kemudian jumlah sampel dari
total populasi. Sampel yang diambil sebanyak 100% apabila jumlah populasi
kurang dari 30 ekor dan 3-5% jika jumlah populasi lebih dari 30 ekor. Guritno el
al. (2011) menyatakan bahwa ukuran sampel dalam pengambilan sampel harus
benar–benar diperhatikan disesuaikan dengan jumlah populasinya.
Berdasarkan kondisi di lapangan, sampel diambil melaui dua cara, yakni
sampel satuan dan sampel dari 1 kg. Hal ini dilakukan karena terbatasnya waktu
dan jauhnya jarak antara lokasi praktik dengan lokasi laboratorium tempat
pengukuran sampel. Dua cara pengambilan sampel ini merupakan kesepakatan
oleh teknisi dan pemilik pondok agar sampling tetap dapat dilakukan tanpa
resiko kematian ikan yang tinggi.

3.4 Metode Pengolahan Data


Data yang diperoleh diolah terlebih dahulu dengan cara sortasi dan
tabulasi. Setelah data ditabulasikan, dipilih dan diolah sesuai dengan tujuan
praktik, kemudian data disajikan dalam bentuk tabel, grafik dan diagram.
Selanjutnya dilakukan analisis data baik secara deskriptif maupun kualitatif.
3.4.1 Aspek Teknis
Metode pengolahan data dalam aspek teknis kegiatan produksi ikan lele
sistem bioflok menggunakan tabulasi kesesuaian Standar Prosedur Operasional
(SPO) yang dijadikan acuan oleh perusahaan dimulai dari persiapan kolam
sampai dengan panen dan pascapanen.
3.4.2 Aspek Performa Kinerja Budidaya
Metode pengolahan data performa kinerja budidaya menggunakan rumus
sebagai berikut.
1. Tingkat Kelangsungan Hidup
Tingkat kelangsungan hidup ikan atau Survival Rate (SR) diperoleh
dengan mengikuti rumus menurut Khobir et al. (2016), sebagai berikut :
Nt
SR = x 100%
No
38

Keterangan :
SR = Kelangsungan hidup ikan (%).
Nt = Jumlah ikan pada akhir pengamatan (ekor).
No = Jumlah ikan pada awal pengamatan (ekor).
2. Rasio Konversi Pakan
Rasio Konversi pakan atau Feed Convertion Ratio (FCR) dihitung
menggunakan rumus menurut Aksungur et al. (2007), sebagai berikut :
∑ fk
FCR =
(Wt − Wo) + m

Keterangan :
W0 = Berat ikan hidup mula-mula (g)
Wt = Berat ikan hidup saat ini (g)
Σƒk = Berat pakan yang digunakan dalam periode tersebut (g)
m = Berat ikan yang mati (g).
3. Rata-rata Pertumbuhan Harian
Rata-rata pertumbuhan harian atau Average Daily Growth (ADG) ikan lele
dihitung menggunakan penghitungan pertumbuhan berat dan penghitungan
pertumbuhan panjang. Rata-rata pertumbuhan berat dihitung menggunakan
rumus menurut Darmawan (2007) sebagai berikut :
g ABW2 − ABW1
ADG( /hari) =
ekor t

Keterangan :
ABW1 = Berat rata-rata sampling pertama atau sebelumnya
(g/ekor)
ABW2 = Berat rata-rata sampling kedua atau berikutnya (g/ekor).
t = Rentang waktu antar sampling
Sedangkan, untuk menghitung rata-rata pertumbuhan panjang
menggunakan rumus menurut Darmawan (2007) sebagai berikut :
cm L(t+ ∆t) − L(r)
ADG( /hari) =
ekor ∆t

Keterangan :
𝐿(𝑡+ ∆𝑡) = Panjang ikan pada saat pengamatan (cm)
39

𝐿(𝑟) = Panjang awal (cm)


∆𝑡 = Selang waktu antara pengamatan dengan waktu tebar
awal (hari)
4. Biomassa
Untuk menghitung total berat ikan atau biomassa menggunakan rumus
Darmawan (2007) sebagai berikut :
g
Biomassa (kg) = beratrata − rata ( ) x populasi (ekor)
ekor

3.4.3 Aspek Finansial


1. Laba/rugi
Rumus yang digunakan untuk menghitung laba atau rugi suatu
perusahaan menurut Mas’ud (2012) adalah sebagai berikut :

Laba/Rugi = Pendapatan − Biaya Total

2. R/C Ratio (Revenue/Cost ratio)


Untuk menghitung R/C Ratio, rumus yang digunakan menurut Yulinda
(2012) sebagai berikut :
Penerimaan
𝑅/𝐶 𝑅𝑎𝑡𝑖𝑜 =
Biaya Produksi

3.5 Metode Analisis Data


3.5.1 Aspek Teknis
Analisis data berdasarkan aspek teknis dibahas secara deskripsi
komparatif, yakni membandingkan teknis yang dilakukan di lapangan dengan
acuan dan deskripsi eksploratif yakni dengan menggambarkan keadaan suatu
fenomena yang terjadi, serta menampilkan standar acuan yang digunakan untuk
menganalisis.
3.5.2 Performa Kinerja Budidaya
Analisis data performa kinerja budidaya dilakukan pada siklus ketiga
sebelum penerapan intervensi dan siklus keempat dan kelima setelah penerapan
intervensi. Analisis menggunakan literatur, Standar Prosedur Operasional (SPO)
yang berlaku di pesantren, Standar Nasional Indonesia tentang produksi ikan
lele, serta standar kualitas air Laboratorium Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP)
Indramayu. Standar acuan yang digunakan untuk menganalisis hasil performa
kinerja budidaya disajikan pada Tabel 3.
40

Tabel 3. Standar Acuan


No. Parameter Satuan Standar Acuan
1 Produktivitas kg/m3/siklus 68 Target pesantren
2 Survival Rate (SR) % 95 Target pesantren
Feed Convertion Target pesantren
3 - <1
Ratio (FCR)
Average Daily Growth Target pesantren
4 g/ekor/hari 1,2
(ADG)
Average Body Weight Target pesantren
5 g/ekor 125
(ABW)
6 Padat tebar ekor/m3 600 Target pesantren
7 Size panen ekor/kg 8 Target pesantren
8 Waktu panen hari 90 Target pesantren
Kualitas Air
a. DO mg/L ≥3 Khobir et al.(2016)
b. pH 6,5-8 SNI (6484.3:2014)
o
c. Suhu C 29-30 Lab. DKP Indramayu
9
d. Amonia mg/L <0,8 Ernawati (2016)
e. Amonium mg/L <0,1 Lab. DKP Indramayu
f. Nitrat mg/L >20 Lab. DKP Indramayu
g. Nitrit mg/L ≤0,05 Effendi (2003)

Analisis data yang dilakukan menggunakan analisis deskriptif. Data yang


akan diperoleh terlebih dahulu diolah dengan cara sortasi dan tabulasi data,
kemudian akan disajikan dalam bentuk tabel, grafik dan gambar serta dikaitkan
dengan dasar teori yang ada untuk diambil kesimpulan. Analisis deskriptif
dilakukan dengan cara membahas secara sistematis, menggambarkan dan
menjelaskan kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan saat praktik atau
menganalisis lebih dalam dan membandingkan dengan literatur dan ditunjang
dengan hasil wawancara dengan pihak yang berkompeten di lapangan serta
memberikan pendapat pribadi. Selain itu dilakukan penghitungan data hasil
pengamatan di lapangan menggunakan penghitungan analisis teknis meliputi
tingkat kelangsungan hidup (Survival Rate/SR), rasio konversi pakan (Feed
Convertion Ratio/FCR), laju pertumbuhan harian (Average Daily Growth/ADG)
dan aspek analisis usaha meliputi analisis laba/rugi dan Revenue Cost Ratio
(R/C Ratio).
41

4. KEADAAN LOKASI

4.1 Sejarah Singkat Bioflok di Pesantren Modern Darul Ma’arif Legok


Pesantren Modern Darul Ma’arif Legok dipimpin oleh Drs. KH. Munaji
Assaufani, M.A. dan diresmikan pada tahun 2002 tepatnya tanggal 3 Maret 2002.
Pesantren yang memiliki luas lahan dua hektar ini merupakan salah satu
pesantren yang mengembangkan entrepreneurship bagi para santri. Pesantren
yang memiliki visi terbentuknya generasi rabbani yang kreatif dan mandiri ini
menerima bantuan dua paket sistem bioflok dari Direktorat Jenderal Perikanan
Budidaya yang berada di bawah naungan Kementerian Kelautan dan Perikanan.
Bantuan ini merupakan salah satu program kerja Kementerian Kelautan dan
Perikanan yang bertujuan untuk menumbuhkan jiwa entrepreneurship santri.
Bantuan bioflok menarik perhatian para santri dan warga sekitar. Tidak
jarang warga setempat datang berkunjung untuk melihat bagaimana memelihara
ikan lele dengan sistem bioflok. Bahkan para santri pun ikut andil dalam awal
pembangunan sistem bioflok seperti yang terlihat pada Gambar 4.

Gambar 4. Santri Ikut Serta Memindahkan Batu Bata

Adanya bantuan paket bioflok mendapatkan respon positif dari


masyarakat sekitar dan dijadikan sarana edukasi perikanan oleh para santri,
warga setempat dan pengunjung yang datang untuk menumbuhkan jiwa
wirausaha dalam memajukan ekonomi masyarakat. Sehingga para santri dan
warga yang berkunjung termotivasi untuk berbudidaya dan berwirausaha sendiri.
Bioflok sangat berperan sebagai sarana edukasi dan motivasi bagi para santri.
Selain mempelajari ilmu agama santri juga bisa mempelajari bagaimana
berbudidaya ikan lele sistem bioflok. Sehingga, para santri dapat termotivasi
42

untuk menjadi entrepreneur setelah lulus.Tidak jarang para santri membantu


kegiatan di bioflok seperti yang terlihat pada Gambar 5.

Gambar 5. Santri Memberi Pakan


Bantuan bioflok didatangkan pada bulan Agustus 2017. Bantuan
bioflok didatangkan setelah pengajuan proposal yang merupakan inisiatif dari
ustadz dan pimpinan pondok. Adanya lahan yang cukup luas dan tidak terpakai
memunculkan sebuah peluang besar untuk memanfaatkan lahan tersebut
dengan baik. Pada tahun 2017 Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya memiliki
program kerja memberi paket bantuan bioflok di 73 Pondok Pesantren yang
tersebar di seluruh Indonesia. Pada akhir Agustus paket bantuan datang seperti
kerangka besi wiremesh, terpal kolam dan lain sebagainya. Dikarenakan proses
pengurugan dan pengolahan lahan belum selesai seluruhnya, pemasangan
sarana dan prasarana bantuan bioflok tidak maksimal. Atap kerangka dua paket
bioflok tersebut sangat rendah dikarenakan kerangka besi dipasang terlebih
dahulu sebelum proses perataan semen. Walaupun seperti itu, dua paket bioflok
tetap dipasang dilengkapkan dengan rumah kerja yang terdiri dari kamar mandi,
sebuah ruang untuk penyimpanan pakan dan alat-alat lainnya, serta teras dan
dapur.
Bantuan bioflok memberi peluang besar bagi pesantren untuk
mengembangkan yayasan dengan memanfaatkan sarana prasarana yang ada.
Pihak yayasan, yakni Yayasan Darma Aji, merancang program sekolah
menengah kejuruan yang berbasis teknologi dan wirausaha. Program yang
terancang berupa program pembelajaran bagi para santri di lapangan untuk
mengembangkan bioflok dengan sarana dan prasarana yang telah tersedia, baik
dari sisi manajemen ataupun teknis pengelolaannya. Sehingga, dengan adanya
bantuan dan program ini bioflok terus berjalan dan menjadi ladang usaha
43

pesantren serta ladang pembelajaran bagi para santri. Bioflok Darul Ma’arif dapat
dilihat pada Gambar 6.

Gambar 6. Bioflok Darul Ma’arif a) Rumah Kerja b) Kolam Pemeliharaan

4.2 Lokasi dan Keadaan Geografis


Pesantren Modern Darul Ma’arif Legok terletak di Jalan Suryanegara No.
1 Desa Legok Kecamatan Lohbener Kabupaten Indramayu Provinsi Jawa Barat.
Lokasi tersebut tidak jauh dari Sungai Cimanuk yang berjarak sekitar 100 meter.
Peta lokasi praktik akhir dapat dilihat pada Lampiran 6.
Kabupaten Indramayu terletak pada koordinat 107”51’-108”36’ Bujur
Timur dan 6”15’-6”40’ Lintang Selatan. Wilayahnya terletak di bagian utara
Provinsi Jawa Barat yang berbatasan langsung dengan Laut Jawa. Kabupaten
Indramayu berjarak 52 km dari kota Cirebon, 144 km dari Kota Bandung melalui
Sumedang serta 205 km dari jakarta ke arah timur. Seluruh wilayahnya
merupakan dataran rendah dan pesisir. Dilihat dari keadaan topografi dan
geografis yang dimiliki oleh Kabupaten Indramayu khususnya Kecamatan
Lohbener cocok dijadikan lokasi usaha budidaya pembesaran. Hal ini dapat
dibuktikan dengan kelayakan lokasi yang dapat dilihat pada Lampiran 7. Selain
itu, program bantuan yang disalurkan oleh DJPB memprioritaskan yayasan
ataupun lembaga pendidikan agar dapat dijadikan sarana edukasi bagi para
pelajar, khususnya bagi para santri di Pesantren Modern Darul Ma’arif Legok,
Indramayu.

4.3 Struktur Organisasi


Pesantren Modern Darul Ma’arif adalah lembaga pendidikan yang
bergerak di bidang edukasi keagamaan. Lembaga ini menjadi lapangan pekerja
bagi warga sekitar yang menjadi tenaga guru dan karyawan. Ketenagaan
pesantren dapat dilihat pada Tabel 4.
44

Tabel 4. Ketenagaan Pesantren


Jumlah
No. Jabatan Total
Laki-laki Perempuan
1. Kyai/Nyai Sepuh 1 1 2
2. Ustadz/h 5 4 9
3. Asisten Ustadz 2 2 4
4. Tu/Adm 2 1 3
5. Pustakawan - 1 1
6. Laboran 1 - 1
Jumlah 11 9 20

Sedangkan, dalam pengelolaan unit usaha pembesaran ikan lele bioflok


belum terbentuk struktur organisasi dan pembagian tanggung jawab yang jelas.
Hanya terdapat satu orang pekerja yang bertugas mengelola bioflok. Hal ini
dikarenakan tidak adanya keterbukaan yang jelas antara pihak pimpinan
pesantren dengan pekerja sebagai teknisi di lapangan. Usulan mengenai
organisasi telah disampaikan, namun belum ada respon lanjutan yang jelas,
sehingga pembagian tugas dan tanggung jawab pun belum terlaksana dengan
baik. Selain itu, pengelolaan modal dan biaya produksi belum terlaksana dengan
baik yang berakibat pada minimnya biaya produksi untuk siklus selanjutnya.

4.4 Fasilitas Pesantren


Pada pelaksanaan proses budidaya diperlukan fasilitas-fasilitas
pendukung yang berperan dalam kelancaran produksi. Adapun fasilitas yang ada
di Pesantren Modern Darul Ma’arif Legok yang mendukung proses budidaya
adalah 1 unit rumah kerja yang berisi 1 ruang penyimpanan pakan dan peralatan,
1 unit kamar mandi, teras dan bagian dapur, 1 unit mobil pick up dan 1 unit motor
untuk transportasi, serta 24 unit kolam pemeliharaan.
45

5. HASIL DAN PEMBAHASAN


5.1 Deskripsi Teknologi dan Proses Produksi
Deskripsi teknologi dan proses produksi pada unit pembesaran ikan lele
sistem bioflok meliputi deskripsi dari proses praproduksi, produksi sampai
pascaproduksi.
5.1.1 Praproduksi
Proses praproduksi yang dilakukan adalah penentuan target produksi,
penilaian kelayakan lokasi serta persiapan sarana dan prasarana budidaya.
Produksi ikan lele sistem bioflok termasuk ke dalam budidaya sistem intensif dan
pelaksanaannya berdasarkan target produksi yang telah ditentukan, agar
produksi yang dihasilkan sesuai dengan rencana sehingga penghasilan yang
didapat lebih maksimal.
Penilaian lokasi dilakukan setelah penentuan target produksi. Lokasi
pesantren terletak strategis dengan adanya Sungai Cimanuk yang berjarak 100
meter dari lokasi budidaya sehingga air sungai dijadikan sumber untuk
digunakan sebagai media budidaya. Lokasi pesantren terletak di Kabupaten
Indramayu yang merupakan sentra penghasil ikan lele ukuran konsumsi (Ferdian
et al., 2012), sehingga mudah bagi pesantren untuk mendapatkan pakan, obat-
obatan dan bahan lainnya. Secara umum lokasi pesantren sudah memenuhi
aspek teknis dan aspek sosial ekonomi untuk budidaya ikan lele sistem bioflok.
Kelayakan lokasi pesantren dapat dilihat pada Lampiran 7. Setelah penilaian
kelayakan lokasi, dilakukan persiapan sarana dan prasarana budidaya.
Persiapan sarana dan prasarana budidaya telah dilakukan pada saat
penerimaan paket bantuan bioflok. Dua paket bantuan yang diterima adalah
pengadaan benih, pakan, pupuk, obat-obatan dan peralatan budidaya lainnya.
Daftar paket bantuan dapat dilihat pada Lampiran 8. Paket bantuan hanya
didatangkan pada saat pertama kali tebar pada siklus pertama. Setelahnya,
pengadaan sarana dan prasarana dilakukan oleh teknisi dan pihak pesantren.
Proses praproduksi yang dilaksanakan sesuai dengan Apriyani (2017),
bahwa kegiatan praproduksi yang dilakukan adalah penyediaan sarana dan
prasarana. Sarana yang perlu disiapkan antara lain pengadaan benih, pakan,
pupuk, obat-obatan, peralatan budidaya, tenaga kerja dan lain-lain. Prasarana
budidaya antara lain pemilihan lokasi, yakni jarak lokasi budidaya dari
pengadaan bahan budidaya, tenaga kerja, pemasaran dan fasilitas pendukung
budidaya.
46

5.1.2 Produksi
a. Persiapan Kolam
Kolam yang digunakan berbentuk bundar agar tidak ada sudut mati yang
memungkinkan terjadinya endapan. Selain itu kolam dilapisi karpet agar suhu di
dalam kolam tidak mudah terpengaruh oleh suhu lingkungan. Kolam yang rusak
dilakukan perbaikan berupa penambalan bagian yang bocor atau rembes. Saat
persiapan kolam terdapat dua kolam yang sobek pada bagian terpal sehingga
dilakukan penambalan agar media tidak terbuang dan penggunaan pompa untuk
penambahan air dapat diminimalkan. Setelah kolam diperbaiki, dilakukan
pencucian dan pengeringan kolam. Pencucian kolam dilakukan menggunakan
sabun dan air bersih. Sedangkan, menurut Idris et al. (2018) dan Aji, et al.
(2014), dalam persiapan kolam perlu dilakukan disinfeksi menggunakan klorin.
Tidak digunakannya klorin dalam persiapan kolam disebabkan oleh terbatasnya
biaya produksi yang dimiliki pihak pesantren. Namun digunakannya sabun
sebagai desinfektan sudah menjadi upaya teknisi dalam desinfeksi kolam.
Proses persiapan kolam dapat dilihat pada Gambar 7.

Gambar 7. Persiapan Kolam a) Pencucian Kolam b) Pembilasan Kolam c)


Pengeringan Kolam
Pemasangan sistem aerasi dilakukan setelah kolam siap digunakan.
Kapasitas blower yang digunakan adalah 12.000 liter/jam untuk 48 titik aerasi,
sehingga setiap titik aerasi memiliki kapasitas 250 liter/jam atau 4,2 liter/menit.
Selain itu, dilakukan juga penggantian selang dan keran yang rusak agar unit
aerasi dapat berfungsi dengan normal. Selang dan batu aerasi yang telah
digunakan pada siklus sebelumnya dicuci dengan deterjen dan dibilas air bersih.
Hal ini sesuai dengan Ahmadi et al. (2012), yang menyatakan bahwa selang dan
batu aerasi dibersihkan dengan deterjen kemudian dibasuh dengan air tawar.
Jumlah titik aerasi yang digunakan pada siklus pertama dan ketiga
sebanyak empat titik. Namun, dilakukan penambahan titik aerasi menjadi tujuh
titik setiap kolamnya pada siklus keempat dan kelima dengan panjang selang
47

aerasi menyentuh dasar kolam. Hal ini dilakukan karena berdasarkan Aiyushirota
(2009), aerasi memberikan konstribusi gas karbon dioksida yang relatif kecil dan
tidak menjangkau lapisan sedimen anaerob di dasar kolam. Sehingga, seperti
menurut Suwoyo et al. (2012), sistem aerasi harus diatur sedemikian rupa agar
bahan organik dapat tersuspensi terus dalam media pemeliharaan dan kadar
oksigen terlarut melebihi 3 mg/L. Pemasangan aerasi dapat dilihat pada
Gambar 8.

Gambar 8. Pemasangan Aerasi

b. Persiapan media
Setelah kolam dan sistem aerasi siap digunakan, dilakukan pengisian
media yang menggunakan air Sungai Cimanuk sebagai sumber. Kualitas air
Sungai Cimanuk dapat dilihat pada Tabel 5.

Tabel 5. Kualitas Air Sungai Cimanuk


Parameter Sumber
Standar Menurut Sumber
Kualitas Air Air
Amonia (mg/L) <0,1 <0,1 (Lab. DKP Indramayu; Effendi, 2003)
Besi (mg/L) 0,24 0,04-1,0 (Lab. DKP Indramayu)
Nitrit (mg/L) 0,04 <0,06 (PPRI, 2001)
Nitrat 2,3 <20 (PPRI, 2001)
pH 8 5-9 (PPRI, 2001)
Alkalinitas (mg/L) 132 120-180 (Lab. DKP Indramayu)
Suhu(C) 30 25-30 (Ratnasari, 2011;Suryaningrum, 2012)
Sumber : Uji Laboratorium Dinas Kelautan dan Perikanan Indramayu (2017)

Berdasarkan Tabel 5, dapat diketahui bahwa air Sungai Cimanuk dapat


dijadikan sumber sebagai media budidaya. Namun, teknisi tidak melakukan
pengukuran kualitas air secara berkala dan hanya mengacu pada hasil
pengukuran tahun 2017. Sedangkan, tidak menutup kemungkinan bahwa
kualitas air Sungai Cimanuk semakin memburuk sejak pengukuran pertama
48

hingga tahun 2019, karena menurut Mediana (2003), dalam periode lima tahun
terakhir kualitas air Sungai Cimanuk semakin memburuk. Parameter yang sudah
melebihi baku mutu untuk perikanan adalah Total Suspension Solid (TSS) dan
amonia. Proses pengisian media dapat dilihat pada Gambar 9.

Gambar 9. Pengisian Media a) Pengambilan Air Sungai b) Pengisian Kolam


Pengisian media dilakukan dengan mengalirkan air sumber langsung ke
kolam pemeliharaan tanpa dilakukan treatment ataupun pengendapan. Namun,
teknisi sudah mengupayakan filtrasi dengan meletakkan saringan berupa kain
pada ujung selang pompa dikarenakan warna air sumber terlihat keruh
kecokelatan. Hal ini sesuai dengan Akbar dan Fran (2013), bahwa unit budidaya
yang memperoleh air dari sumber air keruh harus memiliki sarana filtrasi atau
pengendapan air. Sedangkan menurut Windriani (2017), perlu dilakukan
treatment sumber air dengan menggunakan klorin.
Pengisian media dilakukan hingga air mencapai ketinggian 70 cm,
kemudian dilakukan aplikasi bahan pembentuk flok seperti yang dapat dilihat
pada Tabel 6.
Tabel 6. Aplikasi Pembentuk Flok
Pelaksanaan di Lapangan
SPO SUPM Tegal
S/TS Keterangan
Menggunakan dolomit dengan dosis 200 TS Kapur yang digunakan
g/m3, didiamkan, aerasi penuh selama dua kapur pertanian (kaptan)
hari
Menggunakan garam krosok dengan dosis S Pelaksanaan
3 kg/m3, didiamkan dengan aerasi penuh berdasarkan SPO
selama tujuh hari
Menggunakan molase yang difermentasi S Pelaksanaan
selama empat hari sebelum digunakan ke berdasarkan SPO
3
media dengan dosis 250 ml/m
Tidak menggunakan probiotik selain untuk S Pelaksanaan
media (Thionat) dan pakan (Biolacto) berdasarkan SPO
Keterangan :
S = Sesuai
TS = Tidak sesuai

Berdasarkan Tabel 6, dapat diketahui bahwa dalam pelaksanaan


persiapan media sudah diupayakan agar mengikuti Standar Prosedur
49

Operasional (SPO) yang telah ditentukan seperti dosis garam, molase dan
penggunaan probiotik. Selain itu, pada setiap tahap aplikasi pembentukan flok,
selalu dengan aerasi penuh, hal ini dilakukan karena menurut Khobir et al.
(2016), aerasi penuh bertujuan untuk meningkatkan kadar oksigen pada air
media pemeliharaan dan dapat menguapkan zat-zat yang tidak diinginkan dalam
pemeliharaan ikan budidaya.
Berdasarkan Tabel 6, terdapat ketidaksesuaian pada penggunaan kapur
di lapangan dengan Standar Prosedur Operasioanal (SPO) yang telah
ditentukan. Hal ini dikarenakan keterbatasan biaya dan sulitnya mendapat bahan
baku, kapur yang digunakan bukanlah kapur dolomit seperti yang tertera pada
Standar Prosedur Operasioanal (SPO), persiapan media menggunakan kapur
pertanian dengan dosis yang sama, yakni 200 g/m3. Hal ini sesuai dengan
Windriani (2017), bahwa dalam persiapan media, dapat digunakan kapur tohor
100 g/m3 atau dolomit 200 g/m3 atau dengan kapur pertanian dengan dosis 200
g/m3. Proses persiapan media dapat dilihat pada Gambar 10.

Gambar 10. Persiapan Media a) Pemberian Kapur b) Pemberian Garam c)


Pemberian Molase
c. Manajemen Benih
Benih yang ditebar pada siklus keempat adalah benih ikan lele mutiara
yang berasal dari Balai Penelitian Pemuliaan Ikan (BPPI) Sukamandi yang ada di
Kabupaten Subang, Provinsi Jawa Barat. Karena keterbatasan biaya produksi,
benih yang ditebar memiliki ukuran yang kecil dengan panjang rata-rata 3,2
cm/ekor dan berat rata-rata 1,6 g/ekor. Ukuran tersebut didapat saat melakukan
pengukuran berat dan panjang pada sampel benih. Benih ditebar pada malam
hari sebanyak 6.000 ekor ke dalam dua kolam dengan padat tebar 600 ekor/m3
setiap kolam atau sejumlah 3.000 ekor setiap kolam. Sedangkan menurut
Sudaryati et al. ( 2017) dan Khobir et al. (2016), benih yang ditebar seharusnya
berukuran 7-8 cm.
50

Karena proses transportasi yang membutuhkan waktu cukup lama yakni


enam jam di perjalanan serta benih yang ditebar berukuran kecil, mortalitas atau
tingkat kematian ikan pada awal pemeliharaan sangat tinggi yakni mencapai 10%
pada hari pemeliharaan ketiga. Hal ini sesuai dengan Abulias dan Winarni
(2014), bahwa organ tubuh benih ikan lele yang berukuran relatif kecil belum
dapat berfungsi secara optimal, sehingga sering terjadi kematian. Proses
pengukuran berat dan panjang benih dapat dilihat pada Gambar 11.

Gambar 11. Pengukuran Panjang dan Berat Benih a) Pengukuran


Panjang Benih b) Pengukuran Berat Benih
Sebelum proses penebaran, dilakukan aklimatisasi terhadap benih dan
penyeleksian benih yang mati akibat proses transportasi. Proses aklimatisasi
dilakukan dengan menyamakan suhu media pemeliharaan (27,2ºC) dengan suhu
media transportasi (28,4ºC) melalui pencampuran media transportasi dan media
pemeliharaan pada wadah plastik bervolume 100 liter. Proses aklimatisasi dan
penebaran benih dapat dilihat pada Gambar 12.

Gambar 12. Proses Aklimatisasi dan Penebaran Benih a) Aklimatisasi Benih b)


Penebaran Benih

Proses penebaran benih tidak dilakukan dengan perendaman vaksin


dikarenakan keterbatasan biaya produksi. Hal ini sesuai dengan Khobir et al.
(2016) dan Wijaya et al. (2016), bahwa sebelum ditebar benih ikan terlebih
dahulu dilakukan aklimatisasi atau diadaptasi terhadap suhu air kolam
51

pemeliharaan. Sedangkan berdasarkan Windriani (2017), sebelum benih ditebar,


sebaiknya benih ikan lele direndam dengan menggunakan vaksin.
Benih yang ditebar pada siklus kelima berasal dari induk ikan lele
sangkuriang dari Balai Benih Perikanan Budidaya Air Tawar (BBPBAT)
Sukabumi yang dipelihara oleh pembudidaya setempat. Setelah dilakukan
pengambilan dan pengukuran sampel, didapatkan hasil bahwa benih yang
ditebar memiliki rata-rata panjang tubuh 9,5 cm/ekor dengan berat rata-rata
6,3 g/ekor. Benih sebanyak 6.000 ekor ditebar ke dalam dua kolam, masing-
masing 3.000 ekor setiap kolam atau dengan padat tebar 600 ekor/m 3.
Penebaran siklus kelima dapat dilihat pada Gambar 13.

Gambar 13. Penebaran Siklus Kelima a) Penebaran Benih b) Penimbangan


Benih c) Pengukuran Benih
d. Manajemen Pakan
Karena mortalitas benih yang tinggi pada penebaran awal, benih
dipuasakan selama 5 hari dengan melihat kondisi dan tingkah laku benih. Hal ini
dilakukan karena pada awal penebaran benih masih mengalami proses adaptasi
dengan lingkungan yang baru. Kemudian tingkat mortalitas semakin berkurang
dan benih mulai berenang dengan lincah pada hari kelima. Benih dipuasakan di
awal pemeliharaan, hal ini sesuai dengan Kurniawan dan Asriani (2016), bahwa
selama dua hari pertama setelah penebaran, benih tidak diberikan pakan
tambahan, tapi memanfaatkan pakan alami berupa flok. Selain itu, menurut
Windriani (2017), benih terlebih dahulu dipuasakan selama dua hari untuk proses
adaptasi dengan lingkungan baru sambil menunggu isi lambung benar-benar
kosong atau bersih.
Setelah dipuasakan, ikan diberi pakan menggunakan pelet yang
mengandung protein 31-33%. Kandungan nutrisi pakan yang digunakan selama
pemeliharaan dapat dilihat pada Tabel 7.
52

Tabel 7. Kandungan Nutrisi Pakan


Jumlah (%)
Kode Kode Kandungan Nutrisi
Kandungan Kode Pakan
Pakan Pakan 781-1 yang Dianjurkan
Nutrisi 781
PF-1000 dan 781-2 (Romadhon et al.,
(Finisher)
(Starter) (Grower) 2013)
Protein 39-41 31-33 31-33 20-35
Lemak 5 3-5 3-5 2-10
Kadar Abu 18 10-13 10-13 ≤12
Kadar Air 10 11-13 11-13 10-12
Sumber : Label protein pada karung pakan di lokasi praktik

Berdasarkan Tabel 7, dapat diketahui bahwa kandungan protein dan


lemak pada pakan yang digunakan telah sesuai dengan yang dianjurkan oleh
Romadhon et al. (2013), walaupun protein pakan starter melebihi 35%.
Sedangkan, kadar abu dan kadar air melebihi batas maksimum sehingga
dilakukan penyimpanan pakan pada tempat yang kering dan bersih agar pakan
tidak mudah ditumbuhi jamur. Hal ini sesuai dengan Romadhon et al. (2013),
bahwa pakan mudah ditumbuhi jamur apabila kadar air tidak sesuai sehingga
daya simpan dan umur simpan pakan tidak maksimal.
Pakan yang digunakan selama praktik terbagi menjadi tiga jenis, yakni
pakan starter, grower dan finisher. Penggunaan ketiga jenis pakan dapat dilihat
pada Tabel 8.

Tabel 8. Penggunaan Pakan


DOC
Ukuran Ikan Ukuran Pakan Jenis
(Day of Kode Pakan
(cm) (mm) Pakan
Culture)
0-14 2-3 1,3-1,7 Starter PF-1000
12-21 3-5 1 Grower 781-1
19-35 5-8 2-2,3 Grower 781-2
33-75 >7 2,3-3 Finisher 781

Berdasarkan Tabel 8, dapat diketahui bahwa ketiga jenis pakan tersebut


memiliki ukuran yang berbeda-beda yang digunakan pada hari pemeliharaan
atau Day of Culture (DOC) yang berbeda. Penggunaan jenis pakan tersebut
berdasarkan ukuran ikan. Semakin besar ukuran ikan maka semakin besar
53

bukaan mulut dan pakan yang digunakan. Hal ini sesuai dengan Habibi (2016)
serta Darmanto dan Kuntono (2016), bahwa ukuran pakan yang diberikan
disesuaikan berdasarkan bukaan mulut ikan.
Pakan diberikan secara ad satiation, sampai kenyang namun tidak
melebihi jumlah pakan pada program pakan. Jumlah pakan harian pada program
pakan ditentukan berdasarkan Feeding Rate (FR). Karena pada minggu pertama
mortalitas ikan masih tinggi dan ikan belum bisa menyesuaikan lingkungannya,
pakan diberikan dengan Feeding Rate (FR) 1%. Pembuatan program pakan
mengacu pada Tabel 9.

Tabel 9. Program Pakan


Ikan Pakan
Umur Berat Panjang Ukuran Dosis
(hari) (g/ekor) (cm) (mm) (% x berat badan)
1-10 2,5-5 7-8 2 6-5
11-20 5-20 11-12 2 5-4,5
21-30 20-50 15-16 2 4,5-4
31-40 50-80 18-19 3 4-3
41-50 80-100 20-22 3 3-2
51-60 >100 >30 3 2

Jumlah pakan harian ditentukan berdasarkan dosis pakan yang dapat


dilihat pada Tabel 9. Karena pemberian pakan dilakukan tiga kali sehari yakni
pada pagi hari pukul 08.00 WIB, siang hari pukul 13.00 WIB dan sore pukul
17.00 WIB, jumlah pakan harian tersebut dibagi dengan persentase pemberian
pakan 30% untuk pagi, 30% untuk siang dan 40% untuk sore. Hal ini
berdasarkan Pardiansyah (2014), bahwa pemberian pakan dilakukan tiga kali
sehari berdasarkan biomassa dan persentase pakan berat dari ikan. Selain itu,
waktu pemberian pakan juga sesuai dengan Khobir et al. (2016) dan Aji et al.
(2014), yaitu pada pagi hari pukul 08.00 WIB, siang hari pukul 13.00 WIB dan
sore pukul 17.00 WIB. Pengelolaan pakan dapat dilihat Gambar 14.

Gambar 14. Pengelolaan pakan a) Penakaran pakan b) Penimbangan pakan c)


Fermentasi pakan d) Pemberian pakan
54

e. Manajemen Kualitas Air


Pengukuran kualitas air dibagi menjadi dua yakni pengukuran harian dan
pengukuran mingguan. Kualitas air media pemeliharaan yang diukur setiap
harinya dapat dilihat pada Tabel 10.

Tabel 10. Kualitas Air Harian


Kisaran Nilai Harian Kelayakan
Parameter 05:30 14:00 17:45 21:00
S/TS Sumber
WIB WIB WIB WIB
≥3 (Abulias et al.,
2014; Khobir et al.,
4,09- 5,35- 4,38- 4,35-
DO (mg/L) S 2016; Simanjuntak
6,23 6,89 6,53 6,33
et al., 2016;
Darseno, 2010)
7-8,5 (Lab.Dinas
7,1- 7,2- 7,1- 7,1-
pH S Indramayu)
8,4 7,9 7,7 8,1
5-9 (PPRI, 2001)
29-30 (Lab.Dinas
Indramayu)
27,1- 29- 28,6- 28,2-
Suhu (oC) TS 25-30 SNI
29,6 32,3 30,8 30
6484.3:2014;
Darseno, 2010)
Keterangan :
S = Sesuai
TS = Tidak Sesuai

Berdasarkan Tabel 10, dapat diketahui bahwa oksigen terlarut pada


media pemeliharaan berada dalam rentang yang normal sesuai dengan Abulias
et al. (2014), bahwa konsentrasi oksigen yang baik untuk ikan lele tidak boleh
kurang dari 3 mg/l. Pada pengamatan, kadar oksigen terendah adalah 4,09 mg/L
yang terjadi pada pagi hari. Hal ini menyebabkan pertumbuhan ikan yang lambat,
kadar oksigen tersebut terjadi saat awal pemeliharaan dimana ikan belum
beradaptasi sepenuhnya. Menurut Simanjuntak et al, (2016) kadar oksigen yang
berada di bawah 5 mg/L cukup mendukung kehidupan ikan tetapi pertumbuhan
ikan lambat dan pada kandungan oksigen lebih dari 5 mg/L pertumbuhan ikan
berjalan normal. Selain itu, menurut Abulias dan Winarni (2014), oksigen rendah
umumnya diikuti dengan meningkatnya amonia dan karbondioksida di air yang
menghambat nitrifikasi sehingga mengganggu kelangsungan hidup ikan. Kadar
oksigen pada pengamatan mencapai nilai tertinggi pada pukul 14.00 WIB dan
terus menurun hingga pukul 21.00 WIB dan sampai titik terendah pada pukul
05.30 WIB. Menurut Hastuti dan Subdaniyono (2014), kadar oksigen di atas
55

pukul 21.00 sampai 06.00 akan menurun akibat menurunnya suhu, oksigen
rendah ini umumnya diikuti dengan meningkatnya amonia dan karbondioksida
pada air yang menyebabkan terhambatnya nitrifikasi sehingga mengganggu
kelangsungan hidup ikan.
Nilai pH pada pengamatan masih dalam rentang yang sesuai
berdasarkan Laboratorium Dinas Kelautan dan Perikanan Indramayu walaupun
pH media pernah mencapai 8,4 yang setelahnya dilakukan penggantian air agar
tidak terjadi kematian. Karena menurut Setijaningsih dan Suryaningrum (2015),
kondisi perairan yang terlalu basa akan menyebabkan keseimbangan antara
amonium dan amonia dalam air terganggu, sehingga mengakibatkan gangguan
metabolisme dan respirasi serta membahayakan kelangsungan hidup organisme.
Nilai pH tertinggi selama pengamatan terjadi saat pagi hari. Sedangkan, pH pada
sore hari cenderung lebih rendah daripada pagi hari. Menurut Effendi (2003), hal
ini disebabkan peningkatan suhu sebesar 1ºC akan mengakibatkan konsumsi
oksigen meningkat sebesar 10%, kadar oksigen berkurang dan kadar
karbondioksida meningkat sehingga menyebabkan pH air cenderung rendah
karena karbondioksida yang bersifat asam.
Hasil pengamatan kadar oksigen dan pH sudah sesuai dengan sumber
pada Tabel 10. Namun, hasil pengamatan suhu yang didapat tidak sesuai
berdasarkan Standar Nasional Indonesia (SNI) Nomor 6484.3:2014 tentang
produksi induk bahwa suhu media pemeliharaan adalah 25-30 ºC. Suhu tertinggi
pada pengamatan saat praktik dicapai pada siang hari yang melebihi 30ºC
dengan nilai 32,3ºC seperti yang dapat dilihat pada Tabel 10, terjadi pada hari
pemeliharaan kedua setelah penebaran siklus kelima. Suhu tinggi ini
menyebabkan terjadinya kematian ikan yang masih dalam fase adaptasi dengan
lingkungan barunya. Menurut Ahmadi et al. (2012), suhu yang terlalu tinggi tidak
baik untuk pertumbuhan ikan. Menurut Nugroho (2011), pemeliharaan ikan lele di
atas suhu optimum akan menyebabkan ikan lele mudah stres dan terserang
penyakit bahkan bisa menimbulkan kematian.
Selain tingginya suhu pada siang hari, selama pengamatan terjadi
perubahan suhu yang tinggi karena rentang suhu pagi cenderung rendah dan
sore cenderung tinggi, sehingga suhu perairan pada kolam penelitian memiliki
rentang 5C yaitu antara 27,1oC dan 32,3oC. Sedangkan menurut Ahmadi et al.
(2012), fluktuasi suhu yang diperbolehkan tidak melebihi 4C.
56

Selain pengukuran kadar oksigen, pH dan suhu, dilakukan pengukuran


kualitas air mingguan yang dilaksanakan di Laboratorium Dinas Kelautan dan
Perikanan Indramayu seperti amonia, amonium, nitrat dan nitrit seperti pada
Tabel 11.

Tabel 11. Kualitas Air Mingguan


Kisaran Nilai
Parameter S/TS Sumber
(Mingguan)
<0,8 mg/L (Khobir et al.,
Amonia (mg/L) 0,25-1,5 TS
2016;Ernawati, 2016)
Amonium (mg/L) 0,4-4,2 TS <0,1 (Lab. DKP Indramayu)
Nitrat (mg/L) 2-19,7 S <20 (Lab. DKP Indramayu)
<0,1 (Lab. DKP Indramayu)
Nitrit (mg/L) 0,02-0,5 TS
≤0,05 mg/L (Effendi, 2003)
Keterangan :
S = Sesuai
TS = Tidak Sesuai

Berdasarkan Tabel 11, diketahui bahwa rentang nilai amonia pada


pengamatan pernah melebihi 0,8 mg/L yakni mencapai 1,5 mg/L yang
menandakan nilai amonia terlalu tinggi. Kadar amonia yang terlalu tinggi diatasi
dengan penggantian air agar kelangsungan hidup ikan tidak terganggu. Menurut
Abulias dan Winarni (2014), keberadaan amonia mempengaruhi pertumbuhan
karena mereduksi masukan oksigen akibat rusaknya insang, menambah energi
untuk detoksifikasi, mengganggu osmoregulasi dan mengakibatkan kerusakan
fisik jaringan. Menurut Akbar (2016), amonia merupakan racun bagi organisme
akuatik. Tingkat daya racun amonia dalam kolam dengan kontak yang
berlangsung singkat adalah antara 0,6-2,0 mg/L. Sementara itu berdasarkan
Radhiyufa (2011), ikan tidak dapat bertoleransi terhadap kadar amonia bebas
yang terlalu tinggi karena dapat mengganggu proses pengikatan dalam darah.
Nilai amonium pada pengamatan melebihi rentang standar menurut
Laboratorium Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Indramayu. Tingginya nilai
amonium pada pengamatan ini berbahaya bagi ikan karena dengan nilai suhu
yang tinggi amonium akan bereaksi menjadi amonia yang beracun dan
menyebabkan kematian. Hal ini sesuai dengan Akbar (2016), bahwa amonium
berbahaya pada konsentrasinya yang tinggi. Menurut Darmanto dan Kuntono
(2016), semakin tinggi pH kolam, semakin tinggi suhu, maka amonium (NH4+)
akan bereaksi menjadi amonia (NH3) yang sangat beracun.
57

Nilai nitrat pada pengamatan berada dalam rentang yang sesuai pada
Tabel 11. Sedangkan, nilai nitrit pernah mencapai 0,5 mg/L, yang berarti bersifat
toksik bagi ikan, dibuktikan dengan kematian yang terjadi saat pengamatan
terutama pada awal pemeliharaan. Kadar nitrit yang tinggi menyebabkan
menurunnya kemampuan darah mengikat oksigen. Menurut Zulfahmi (2017),
kandungan nitrit yang tinggi pada beberapa perlakuan bioflok terjadi pada awal
masa pemeliharaan dimana flok belum tumbuh optimal. Menurut Hendrawati et
al. (2007), senyawa nitrit yang berlebih akan menyebabkan menurunnya
kemampuan darah mengikat O2, karena nitrit akan bereaksi lebih kuat dengan
hemoglobin yang mengakibatkan tingkat kematian tinggi.
Selain pengukuran parameter kualitas air, dilakukan juga pengukuran
volume flok dan pengamatan flok secara mikroskopis. Pengukuran volume flok
dilakukan untuk mengetahui kepadatan flok. Volume flok yang tercatat disajikan
pada Gambar 15.

120
Kepadatan Flok (ml/L)

100 Kolam 3

80 Kolam 4

60 Kolam 5

40 Kolam 6
20 Rata-
rata
0
15

Gambar 15. Pengukuran Volume Flok


Tanggal Pengukuran
Berdasarkan Gambar 15, dapat diketahui bahwa selama pemeliharaan,
volume flok pernah melebihi 100 ml/L dan kembali turun pada pertengahan April.
Tingginya volume flok pada media disebabkan tidak dilakukannya penggantian
air dan pembuangan dasar. Sedangkan, volume flok yang rendah terjadi setelah
dilakukannya proses grading sehingga flok dan media diganti dengan yang baru.
Pengamatan mikroskopis yang dilakukan di Laboratorium Dinas Kelautan
dan Perikanan Kabupaten Indramayu menggunakan mikroskop binokuler dengan
perbesaran 1000 kali (Ok:10x dan Ob:100x). Pada pengamatan telah terbukti
adanya fitoplankton yang dapat berfotosintesis dan menjadi sumber nutrisi bagi
58

zooplankton yang kemudian bermanfaat sebagai pakan alami bagi ikan. Hal ini
sesuai dengan Barus (2004), bahwa fitoplankton dapat berfotosintesis dan
menjadi sumber nutrisi bagi zooplankton yang kemudian bermanfaat sebagai
pakan alami bagi ikan. Berdasarkan Tarkus et al. (2014), bioflok merupakan
bakteri yang tidak berdiri sendiri, tapi membentuk flok yang saling bersinergi dan
dapat menghasilkan pakan alami yang bernilai gizi tinggi bagi ikan sehingga bisa
menghemat pakan. Pengamatan mikroskopis dapat dilihat pada Gambar 16.

1
2

5
6
4

Gambar 16. Pengamatan Mikroskopis Pembesaran 100 pada Lensa Objektif

Berdasarkan pengamatan mikroskopis pada Gambar 16, dapat diketahui


bahwa pada media pemeliharaan bioflok yang diamati menggunakan mikroskop
terdapat mikroorganisme yang berperan bagi pembentukan flok. Identifikasi jenis
plankton dilakukan berdasarkan Van Vuuren (2006). Pada lingkaran Nomor 1,
terdapat mikroorganisme berwarna hijau yang berkoloni kelipatan dua.
Mikroorganisme ini adalah chlorophyta. Sedangkan, pada Nomor 2 adalah
nematoda. Daphnia sp. pada Nomor 3 dan Paramecium sp. pada Nomor 4,
Scenedesmus sp. pada Nomor 5 dan Pediastrum sp. pada Nomor 6.
Chlorophyta atau alga hijau yang terdapat pada Nomor 1 menandakan
adanya kelompok fitoplankton yang menjadi produsen utama dan efektif untuk
melakukan fotosintesis pada konsorsium flok. Hal ini sesuai dengan Fauziah dan
Laily (2015), bahwa chlorophyta merupakan produsen utama dalam ekosistem
perairan karena sebagian besar fitoplankton (bersel satu dan motil) merupakan
59

anggota chlorophyta yang memiliki pigmen klorofil sehingga efektif untuk


melakukan fotosintesis.
Daphnia sp. pada Nomor 3 merupakan zooplankton yang bermanfaat
sebagai pakan alami bagi ikan. Menurut Herawati dan Agus (2015), kandungan
protein Daphnia sp. berkisar 42-54%, kandungan lemak berkisar 6,5-8% dari
berat keringnya dan asam lemak linoleat dan linolenatnya berkisar 7,5% dan
6,7%.
Selain Daphnia sp., Paramecium sp. pada Nomor 4, termasuk ke dalam
kelas zooplankton yang memiliki bentuk tubuh tidak berwarna atau bening,
berbentuk bulat memanjang. Memiliki silia di seluruh tubuh dan bergerak dengan
kontraksi tubuh menggunakan silia. Menurut Zainudin (2013), protozoa ini dapat
dijadikan pakan alami bagi ikan yang mengandung lemak sebanyak 6,91%.
Scenedesmus sp. yang teridentifikasi pada Nomor 5 berbentuk oval, bulat
dengan ujung berbentuk lancip berkoloni. Menurut Fadilla (2010), talusnya terdiri
dari satu atau dua sel, biasanya membentuk koloni dari 2,4 atau 8 bahkan bisa
mencapai 16 dan 32 sel setiap koloninya. Selnya berbentuk silindris, oval, bulat
dengan ujung sel berbentuk bulat atau lancip. Scenedesmus sp. memiliki satu inti
sel dan kloroplas yang terdapat satu pyrenoid. Sementara itu, Pediastrum sp.
pada Nomor 6 memiliki koloni berbentuk lingkaran yang berujung lancip. Menurut
Van Vuuren (2006), Pediastrum sp. banyak ditemukan di perairan tawar dan
mengandung nutrien yang tinggi.
f. Pengamatan Pertumbuhan
Pertumbuhan yang diamati selama praktik akhir di lapangan adalah
sampling dan grading. Selama praktik, sampling dilakukan seminggu sekali,
sedangkan grading dilakukan tiga kali pada siklus keempat dan dua kali pada
siklus kelima, Sampling berat dan panjang dapat dilihat pada Lampiran 9.
Selama praktik, terjadi penurunan rata-rata pertumbuhan berat harian baik itu
pada siklus keempat atau pada siklus kelima, keduanya mengalami penurunan
pada awal pemeliharaan.
Penurunan rata-rata pertumbuhan berat harian terjadi karena rata-rata
pertumbuhan berat harian ikan dipengaruhi oleh pakan dan lingkungan.
Lingkungan yang belum sesuai mengakibatkan ikan belum beradapasi sehingga
menghambat pertumbuhan ikan. Pada awal pemeliharaan ikan masih belum
dapat menyesuaikan lingkungan barunya, hal ini sesuai dengan Khobir et al.
(2016), bahwa nafsu makan saat awal pemeliharaan masih kurang tinggi karena
60

ikan masih menyesuaikan diri terhadap lingkungan bioflok dengan air yang terus
teraduk. Rata-rata pertumbuhan berat harian atau Average Daily Growth dapat
dilihat pada Gambar 17.

1,60

1,40

1,20
ADG (gr/ekor/hari)

1,00

0,80
Siklus 4
0,60
Siklus 5
0,40

0,20

0,00

Tanggal Pengamatan

Gambar 17. Rata-rata Pertumbuhan Berat Harian

Selain pengamatan rata-rata pertumbuhan berat harian, dilakukan juga


pengukuran panjang ikan pada setiap sampling untuk menentukan rata-rata
pertumbuhan panjang harian. Rata-rata pertumbuhan panjang harian dapat
dilihat pada Gambar 18

0,35
0,3
ADG (cm/ekor/hari)

0,25
0,2
0,15
Silus 4
0,1
Siklus 5
0,05
0

Tanggal Pengamatan

Gambar 18. Rata-rata Pertumbuhan Panjang Harian


61

Berdasarkan Gambar 18, dapat diketahui bahwa rata-rata pertumbuhan


panjang harian tidak selalu meningkat namun berfluktuatif. Hal ini bertolak
belakang dengan rata-rata pertumbuhan berat harian yang hanya menurun pada
awal pemeliharaan. Selain masih dalam proses adaptasi lingkungan, tingginya
suhu air media pemeliharaan juga mempengaruhi pertumbuhan. Pertumbuhan
akan meningkat dengan meningkatnya suhu air. Namun, suhu air yang terlalu
tinggi pada siang hari menyebabkan ikan stres dan terjadi kematian.
Berdasarkan Gambar 18, dapat diketahui bahwa laju pertumbuhan meningkat
pada pertengahan hingga menjelang akhir pemeliharaan. Hal ini disebabkan ikan
sudah mulai beradaptasi dengan lingkungannya, sesuai dengan Akbar (2016),
bahwa pada suhu yang terlalu tinggi ikan akan stres, sakit atau mudah terserang
patogen bahkan terjadi kematian. Sampling dapat dilihat pada Gambar 19
berikut.

Gambar 19. Sampling a) Sampling satuan b) Pengukuran panjang c) Sampling


1 kg
Selain sampling, pengamatan pertumbuhan dilakukan dengan grading.
Selama praktik, dilakukan grading sebanyak tiga kali. Hal ini dilakukan karena
ikan lele yang bersifat kanibal sehingga perlu dilakukan penyortiran ikan
berdasarkan ukuran tubuhnya sehingga tidak terjadi mortalitas yang tinggi. Hal ini
sesuai dengan Haditomo, et al. (2015), bahwa tujuan kegiatan grading adalah
untuk evaluasi pemberian pakan yang diberikan, pemerataan ukuran ikan untuk
proses budidaya selanjutnya. Keuntungan yang didapatkan dengan grading yang
dilakukan adalah efisiensi pakan yang diberikan, mengurangi tingkat kanibalisme
sehingga kelulushidupan kultivan tinggi, dan harga yang tepat sehingga
keuntungan dapat meningkat. Grading yang dilakukan selama praktik dapat
dilihat pada Lampiran 10.
62

g. Manajemen Kesehatan Ikan


Manajemen kesehatan ikan yang dilakukan adalah pencegahan dan
pengobatan. Pencegahan dilakukan dengan memberikan bahan alami berupa
pelepah pisang. Pemberian pelepah pisang dilakukan saat pH media mengalami
kenaikan, karena pH yang terlalu tinggi dapat menghambat pertumbuhan. Hal ini
sesuai dengan Ratnasari (2011), bahwa pelepah pisang memiliki kandungan
organik acid yang dapat menurunkan kadar pH dalam air sehingga pertumbuhan
ikan tidak terhambat.
Selain itu, pemberian pelepah pisang dilakukan pengamatan visual pada
ikan lele saat pemberian pakan ataupun pengambilan sampel. Saat dilakukan
pengamatan visual pada siklus keempat terdapat beberapa ikan yang diduga
terserang penyakit yang disebabkan oleh Aeromonas sp. Penyakit yang
disebabkan Aeromonas sp. ini, terjadi pada awal siklus setelah penebaran,
terbukti pada mortalitas yang amat tinggi saat penebaran dan mengakibatkan
Survival Rate (SR) yang didapat tidak sesuai dengan target produksi. Gejala
klinis yang terlihat adalah adanya luka-luka pada tubuh, perdarahan kemerahan
pada tubuh seperti yang dapat dilihat pada Gambar 20.

Gambar 20. Ikan yang Terserang Penyakit a)Perdarahan pada Tubuh b) Luka-
luka pada Tubuh c) Luka-luka pada Bagian Kepala d) Pembengkakan di Dada

Berdasarkan Gambar 20, terdapat empat ciri-ciri ikan yang terserang


penyakit yang dilihat secara visual selama praktik, yakni perdarahan pada tubuh
63

sekitar sirip dan bagian bawah tubuh seperti pada Gambar a, luka-luka tubuh
pada bagian kulit dan bagian ujung kepala sampai mulut seperti pada Gambar b
dan c, serta pembengkakan bagian dada seperti pada Gambar d. Gejala tersebut
diduga diakibatkan oleh rentang suhu yang jauh dan suhu yang terlalu tinggi
pada siang hari. Selain itu, juga disebabkan oleh kesalahan dalam penanganan
ikan saat penebaran sehingga menimbulkan luka.
Sumber penularan bakteri Aeromonas hydrophila adalah ikan, organisme
lain, air dan lumpur yang mengandung bakteri ini. Aeromonas hydrophila dapat
hidup di air dan lumpur, terutama yang kotor dan banyak bahan organiknya.
Selain itu, beberapa faktor yang mendorong timbulnya penyakit oleh bakteri ini
dan memperburuk kondisi ikan yang sakit adalah kepadatan ikan, suhu yang
terlalu tinggi atau terlalu rendah, penanganan yang kurang baik sehingga
menimbulkan luka atau hilangnya sisik, luka oleh parasit eksternal, atau
rendahnya oksigen terlarut dalam air sehingga menyebabkan penyakit secara
bersama-sama dengan bakteri Aeromonas yang lain misalnya Aeromonas
salmonicida (Wibawa, 2017).
Pengobatan yang dilakukan adalah dengan pemberian daun pepaya dan
perendaman dengan antibakteri. Pemberian daun pepaya dilakukan dengan
meremas-remas daun kemudian dimasukkan pada media pemeliharaan,
dilakukan dua hari sekali. Menurut Haryani et al. (2012), daun pepaya
mengandung senyawa polifenol, alkaloid karpain, flavonoid dan lain-lain.
Flavonoid merupakan golongan terbesar dari senyawa fenol. Flavonoid bersifat
lipofilik, merusak membran mikroba, anti inflamasi, dapat mengurangi
peradangan serta membantu mengurangi rasa sakit bila terjadi perdarahan atau
pembengkakan pada luka. Sedangkan, senyawa fenol memiliki kemampuan
membentuk senyawa kompleks dengan protein melalui ikatan hidrogen sehingga
dapat merusak membran sel bakteri. Karpain merupakan senyawa alkaloid yang
merupakan senyawa nitrogen heterosiklik bersifat toksik terhadap mikroba
sehingga efektif membunuh bakteri dan virus sebagai antiprotozoa dan bersifat
detoksifikasi yang menetralisir racun dalam tubuh. Alkaloid mampu meningkatkan
daya tahan tubuh dengan terbawanya zat ini ke sel tubuh maka sel menjadi aktif
dan terjadi perbaikan struktur maupun fungsi.
h. Panen
Selama pelaksanaan praktik akhir, belum dilaksanakan panen, karena
ukuran ikan yang belum sesuai dan keterlambatan waktu penebaran. Sehingga,
64

penulis menggunakan data sekunder. Panen dilakukan secara total, bergantung


pada ukuran ikan yakni dengan size 10-12 ekor/kg pada empat kolam.
Sehari sebelum panen ikan dipuasakan sehingga ikan tidak
memuntahkan kembali pakan yang dimakan ataupun membuang kotoran atau
feses selama proses pengiriman. Hal ini sesuai dengan Rusherlistyani et al.
(2017), bahwa sehari sebelum melakukan panen hendaknya ikan lele
dipuasakan atau tidak diberikan pakan. Hal ini agar ketika dipanen, lele tidak
memuntahkan kembali pakan atau membuang kotoran pada saat pengiriman.
Apabila selama pengiriman lele membuang kotoran atau membuang makanan,
kadar amonia dalam wadah transportasi akan tinggi dan dapat meracuni ikan.
Deskripsi panen setiap siklusnya dapat dilihat pada Lampiran 11. Sedangkan
hasil panen pada siklus setelah penerapan intervensi yakni siklus keempat dan
kelima dapat dilihat pada Tabel 12.

Tabel 12. Hasil Panen


Siklus Tangga Size Biomassa SR Pendapatan
Kolam FCR
ke- l Panen (ekor/kg) (kg) (%) (Rp)
5 25/6/19 12 178,5 73 1,31 2.856.000
4
6 17/7/19 11 198,4 70 1,38 3.372.800
Total 376.9 72 1,35 6.228.800
3 16/6/19 11 198,5 70 1,06 3.374.500
5
4 17/7/19 10 215,2 72 1,42 3.766.000
Total 413,7 71 1,24 7.140.500

Berdasarkan Tabel 12, dapat diketahui bahwa hasil panen pada siklus
kelima lebih besar dibandingkan siklus keempat dengan selisih pendapatan
sebesar Rp911.700. Hal ini dikarenakan ukuran benih yang ditebar sangat
berbeda. Pada siklus keempat benih yang ditebar berukuran lebih kecil yakni 2-3
cm dan terjadi mortalitas yang lebih banyak dibandingkan siklus kelima,
sedangkan pada siklus kelima benih yang ditebar berukuran 9-10 cm.
5.1.3 Pascaproduksi
Pascaproduksi meliputi penyortiran, penimbangan, serta pengangkutan.
Kegiatan pascaproduksi dilakukan langsung oleh tengkulak yang membeli. Para
tengkulak yang datang berasal dari daerah Indramayu, Cirebon dan
Bandung. Transportasi ikan yang dilakukan menggunakan mobil truk
atau bak terbuka yang terdapat wadah dilapisi terpal di atasnya dan diisi es batu
kemudian ditutup dengan terpal. Menurut Arsyad et al. (2014),
bahwa selain kegiatan pemanenan, perlu juga dilakukan kegiatan penanganan
ikan pascapanen yang mencakup proses packing dan transportasi ikan yang baik
65

sehingga kondisi ikan masih dalam keadaan sehat, segar dan hidup sampai ke
konsumen. Penanganan pascapanen perlu dilakukan secara intensif karena
akan sangat menentukan mutu ikan itu sendiri. Pada penanganan pascapanen
yang baik, ikan akan mendapatkan perlakuan yang optimal dari proses packing
maupun sistem transportasi.

5.2 Identifikasi Masalah


Performa kinerja budidaya lele bioflok yang dihasilkan Pesantren Modern
Darul Ma’arif Legok, Indramayu menurun pada siklus ketiga. Penurunan
performa kinerja budidaya terjadi pada produktivitas, Survival Rate (SR) dan
Average Daily Growth (ADG). Sedangkan, Feed Convertion Ratio (FCR)
mengalami kenaikan yang manandakan pakan yang diberikan tidak
termanfaatkan maksimal oleh ikan. Performa kinerja budidaya pada siklus ketiga
dapat adalah sebagai berikut.
1. Produktivitas
Produktivitas pada siklus pertama sebanyak 58,4 kg/m3/siklus dan
menurun pada siklus ketiga menjadi 26,5 kg/m3/siklus dengan padattebar yang
sama yakni 600 ekor/m3. Penurunan produktivitas tersebut disebabkan mortalitas
ikan yang sangat tinggi selama pemeliharaan. Mortalitas yang terjadi disebabkan
beberapa faktor seperti benih yang ditebar memiliki ukuran yang beragam
sehingga kanibalisme tinggi, kesalahan dosis saat pembentukan flok
(disebabkan tidak adanya water level dalam pengukuran volume media dan
penentuan dosis) dan pemberian pakan yang tidak sesuai.
2. Survival Rate (SR)
Survival Rate (SR) atau tingkat kelangsungan hidup ikan pada siklus
ketiga sangat rendah dibandingkan siklus pertama yang mampu mencapai 92%.
Tingkat kelangsungan hidup pada siklus ketiga hanya mencapai 46%. Kematian
yang tinggi disebabkan oleh tingkat kanibalisme yang disebabkan ukuran benih
yang tidak seragam. Benih yang ditebar pada siklus ketiga adalahbenih yang
berasal dari pembudidaya Indramayu yang belum memiliki sertifikat Cara
Pembenihan Ikan yang Baik (CPIB) dengan ukuran tebar 6-9 cm. Selain itu,
teknisi juga tidak memahami Standar Prosedur Operasional (SPO) dan tidak
melakukan sampling ataupun grading tepat waktu sehingga kanibalisme tidak
dapat dicegah. Selain itu jumlah tenaga kerja hanya satu orang menyebabkan
kesulitan dalam berbagai tugas dan pelaksanaan budidaya.
3. Average Daily Growth (ADG)
66

Average Daily Growth (ADG) atau rata-rata pertumbuhan harian


mengalami penurunan pada siklus ketiga yakni dari 1,3 g/ekor/hari pada siklus
pertama menjadi 0,9 g/ekor/hari. Pertumbuhan yang lambat ini disebabkan
beragamnya ukuran ikan dan pemberian pakan yang tidak sesuai. Pakanyang
diberikan tidak ditimbang berdasarkan biomassa ikan di kolam, selain itu pakan
tidak selalu tersedia, tak jarang ikan tidak diberi makan selama satu minggu.
Pakan yang digunakan juga memiliki protein rendah yakni 14% yang sangat jauh
dari standar pakan ikan lele yakni 35-40% berdasarkan Nuari et al. (2016).
4. Feed Convertion Ratio (FCR)
Feed Convertion Ratio atau rasio konversi pakan pada siklus ertama
mencapai 1,3 dan mengalami kenaikan pada siklus ketiga yakni mencapai 2,2.
Hal ini menandakan pakan yang diberikan tidak termanfaatkan maksimal oleh
ikan. Hal ini disebabkan pemberian pakan yang tidak sesuai berdasarkan
biomassa ikan di kolam. Penggunaan pakan berprotein rendah juga
menyebabkan jumlah pakan yang diberikan terlalu banyak namun nutrisi yang
didapatkan ikan sedikit sehingga menyebabkan nilai rasio konversi pakan sangat
tinggi.
Penurunan performa kinerja budidaya yang terjadi pada siklus ketiga
disebabkan beberapa masalah yang telah diidentifikasi. Masalah-masalah yang
telah diidentifikasi pada siklus ketiga disusun dalam diagarm fishbone yang dapat
dilihat pada Lampiran 5. Masalah yang telah diidentifikasi adalah sebagai berikut.
1. Material (Bahan)
Masalah terkait bahan yang digunakan adalah benih yang ditebar tidak
memiliki ukuran seragam dan bukan merupakan benih yang bersertifikat atau
benih dari balai. Selain itu stok pakan yang ada tidak selalu tersedia disebabkan
minimnya biaya produksi dan pakan yang digunakan berprotein rendah.
2. Man (Pelaksana)
Masalah terkait pelaksana adalah tidak pahamnya teknisi mengenai
Standar Prosedur Operasional (SPO) dalam pelaksanaan budidaya. Selain itu
jumlah tenaga kerja yang hanya satu orang juga menyebabkan kesulitan dalam
pelaksanaan teknis budidaya.
3. Method (Metode)
Masalah terkait metode yang digunakan ialah tidak sesuainya teknis yang
dilakukan dengan Standar Prosedur Operasional (SPO) yang ditetapkan. Tidak
sesuainya teknis seperti dalam pemberian pakan dan aplikasi pembentukan flok
67

menyebabkan nilai Feed Convertion Ratio (FCR) tinggi dan kanibalisme yang
tinggi sehingga kematian meningkat.
4. Machine (Alat)
Masalah meliputi alat yang digunakan adalah tidak adanya water level
yang menyebabkan dosis pembentukan flok tidak sesuai dengan volume media
yang ada di kolam pemeliharaan.

5.3 Intervensi
Berdasarkan masalah yang teridentifikasi pada siklus ketiga, dilakukan
usulan pemecahan masalah. Usulan pemecahan masalah dibagi menjadi tiga
kelompok besar, yakni pemecahan masalah yang dapat dilakukan segera
mungkin, pemecahan masalah yang dilakukan jika ada waktu dan pemecahan
masalah yang direncanakan untuk dilakukan. Ussulan pemecahan masalah
tersebut diterapkan melalui intervensi yang dilakukan pada siklus keempat dan
keima pada praktik akhir. Intervensi yang dilakukan adalah sebagai berikut.
A. Dilakukan Segera Mungkin
1. Pelaksanaan Training Pekerja Sesuai Standar Prosedur Operasional (SPO)
Pelaksanaan training kepada pekerja sesuai Standar Prosedur
Operasional (SPO) tidak dilaksanakan karena para pekerja sudah merasa
berpengalaman dengan teknis yang ada. Sedangkan, salah satu ustadz yang
sudah mengikuti bimbingan teknis bioflok tidak lagi memegang alih pada
pelaksanaan teknis dan belum memberi bimbingan teknis kepada pekerja lainnya
sehingga seringkali pelaksanaan berbeda dengan petunjuk teknis yang ada.
Walaupun training kepada pekerja tidak dilaksanakan, penyuluhan dan training
kepada para santri berhasil dilaksanakan. Penyuluhan dan training santri dapat
dilihat pada Gambar 21.

Gambar 21. Penyuluhan dan Training Santri

Penyuluhan dan training santri bertujuan untuk pemahaman para santri


dalam melaksanakan teknik pembesaran ikan lele sistem bioflok, sehingga
68

menambah wawasan santri dan menumbuhkan jiwa enterpreuner santri. Hal ini
sesuai dengan maksud dan tujuan diberikannya bantuan paket bioflok, agar
dapat menjadi sarana edukasi bagi para santri sehingga santri berkeinginan
untuk menjadi wirausahawan muda.
2. Penerapan Standar Prosedur Operasional (SPO)
Penerapan Standar Prosedur Operasional (SPO) sudah diupayakan untuk
diterapkan pada pelaksanaan teknis. Namun dikarenakan pekerja belum pernah
mengikuti bimbingan teknis, penerapan Standar Prosedur Operasional (SPO)
masih harus selalu diingatkan. Selain itu, Standar Prosedur Operasional (SPO)
yang ada sudah dibuat secara tertulis, namun pekerja seringkali melaksanakan
teknis tanpa melihat atau mengacu pada Standar Prosedur Operasional (SPO).
3. Pembuatan Struktur Organisasi
Pembuatan struktur organisasi belum dapat dilaksanakan. Hal ini
dikarenakan pimpinan pesantren masih memegang seluruh kendali keuangan
bioflok. Belum ada penunjukkan ketua, sekretaris ataupun bendahara secara
jelas antara pimpinan dan teknisi.
4. Pembagian Tugas dan Tanggung Jawab
Dikarenakan struktur organisasi belum tersusun dengan jelas, maka
belum ada pembagian tugas dan tanggung jawab yang jelas antara pimpinan
dengan pekerja. Pimpinan tidak hanya merangkap sebagai ketua dan
bendahara, seringkali pimpinan ikut serta dalam pelaksanaan teknis.
5. Pembuatan Water Level
Pembuatan water level dilakukan agar volume media yang digunakan
untuk budidaya dapat terukur dengan tepat sehingga dapat ditentukan dosis
yang tepat saat pemberian kapur, pemberian garam, pemberian molase ataupun
pemberian probiotik. Selain dalam penentuan dosis untuk pengkayaan media,
water level juga digunakan sebagai acuan untuk penambahan ataupun
pengurangan media.
Water level yang dibuat diletakkan di tengah-tengah kolam secara
permanen sehingga memudahkan saat pengukuran volume. Namun karena
keterbatasan alat dan belum diizinkan oleh pihak pesantren, water level yang
dibuat hanya satu buah yang digunakan secara bergantian untuk setiap kolam
yang akan diukur volumenya.
69

6. Sampling Mingguan
Pada siklus ketiga, sampling mingguan pernah diusulkan agar tetap
dilakukan setiap pekan sekali. Namun, pihak dari pesantren terutama pimpinan
tidak menyetujuinya dengan beranggapan ikan akan stres apabila diambil untuk
dilakukan pengukuran. Pada siklus keempat dan kelima berhasil dilakukan
sampling mingguan yang berdampak pada penentuan jumlah pakan berdasarkan
sampling.
Berdasarkan Ahmadi et al. (2012), bahwa untuk mengetahui
pertumbuhan ikan, perlu dilakukan sampling tujuh hari sekali. Selain untuk
mengetahui pertumbuhan ikan, dengan dilakukannya sampling mingguan, maka
dapat diketahui jumlah pakan yang seharusnya diberikan dengan menghitung
jumlah pakan berdasarkan target Feed Convertion Ratio (FCR) dan target
Average Daily Growth (ADG). Sehingga pemberian pakan yang dilakukan tepat
jumlah dan target produksi pun tercapai.
B. Dilakukan Jika Ada Waktu
1. Melengkapi Administrasi dan Dokumentasi Berupa Pembukuan
Melengkapi administrasi dan dokumentasi berupa pembukuan sudah
pernah dilakukan pada siklus ketiga. Namun pembukuan tersebut hanya
dilakukan saat penulis praktik di lokasi, tidak dilanjutkan oleh pekerja. Kesadaran
pekerja atas pentingnya dokumentasi dan pembukuan masih sangat kurang.
Sedangkan menurut Sudaryati et al. (2017), pada dasarnya kegiatan pembukuan
merupakan usaha untuk mendokumentasikan seluruh kegiatan transaksi
penerimaan maupun pengeluaran uang yang pada akhirnya dapat diketahui
kondisi keuangan usaha. Manfaat kegiatan pembukuan adalah bisa mengetahui
berapa kekayaan usaha, jumlah hutang piutang, serta jumlah nilai barang
sediaan. Manfaat dari pembukuan yang tertib adalah untuk pengambilan
keputusan. Dengan melihat data-data keuangan, dapat dinilai bahwa suatu
usaha tengah berkembang dan memerlukan ekspansi. Tanpa data dan informasi
yang komprehensif, keputusan yang dibuat bisa jadi tidak menjadi keputusan
yang tepat.
C. Direncanakan Untuk Dilakukan
1. Menambah Tenaga Kerja
Persoalan tenaga kerja yang kurang memang telah dibahas dengan
pimpinan pesantren agar merekrut pekerja tambahan, namun pimpinan belum
70

menindaklanjuti. Selain kekurangan biaya, pimpinan juga belum menemukan


orang yang sesuai untuk dipercayakan sebagai teknisi pengelola bioflok.
2. Melengkapi Alat Ukur Kualitas Air
Mengenai kelengkapan alat ukur kualitas air, pihak pesantren lebih
memilih membawa sampel air secara berkala untuk diukur di Laboratorium Dinas
Kelautan dan Perikanan Indramayu. Selain penghematan biaya, pihak pesantren
bisa mencari informasi lebih lanjut dan program bioflok yang disalurkan tersebut
dapat dikontrol dengan baik oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Indramayu.
3. Membeli Benih yang Bersertifikat
Pembelian benih yang bersertifikat sudah dilaksanakan pada siklus
keempat, karena benih yang ditebar berasal dari Balai Pemuliaan Ikan
Sukamandi, Subang Jawa Barat. Benih yang didapat memiliki ukuran yang
seragam yakni 2-3 cm. Walaupun ukurannya seragam, ukuran benih tersebut
masih terlalu kecil dan tidak sesuai dengan Standar Prosedur Operasional (SPO)
yang ada sehingga setelah transportasi kematian yang didapat cukup tinggi
karena ukurannya yang masih sangat kecil. Sedangkan, benih yang ditebar pada
siklus kelima berasal dari pembenih yang mengambil induk dari Balai Besar
Perikanan Budidaya Air Tawar Sukabumi dengan ukuran yang lebih besar yakni
9-10 cm sehingga mortalitas yang didapat lebih sedikit.
4. Menambah Kapasitas Blower dan Titik Aerasi
Intervensi ini diusulkan untuk pemecahan masalah dikarenakan adanya
peluang untuk memanfaatkan benda yang tidak terpakai. Penebaran pada siklus
keempat dan kelima hanya dilakukan pada 4 kolam dari total 24 kolam. Kolam
yang terpakai hanya 11 kolam, yakni 4 kolam untuk pemeliharaan dan 7 kolam
lainnya sebagai tandon. Sehingga ada 13 kolam lainnya yang tidak terpakai.
Pemasangan instalasi bioflok sudah dilakukan saat proses praproduksi
pada siklus pertama. Unit blower yang didapat adalah sebanyak dua unit atau
satu unit untuk setiap paket bioflok yang berisi 12 kolam pemeliharaan. Karena
pada siklus keempat dan kelima hanya terpakai 11 kolam, maka kedua unit
blower tersebut dipasang pada satu paket saja.
Penambahan kapasitas dan kuantitas blower ini bertujuan agar
pengadukan flok maksimal dan tidak adanya titik mati yang tidak teraduk pada
dasar kolam sehingga tidak ada flok yang mengendap. Selain itu, kadar oksigen
yang terikat oleh air meningkat sehingga kebutuhan oksigen bagi ikan dan
mikroorganisme penyusun flok terpenuhi. Hal ini sesuai dengan Khobir et al.
71

(2016), bahwa aerasi pada setiap kolam berfungsi untuk difusi oksigen serta
untuk pengadukan, sehingga dengan padat tebar yang tinggi kadar oksigen pada
kolam pengamatan juga tetap terjaga.
Berdasarkan Ekasari (2009) sistem bioflok memerlukan aerasi dan
pengadukan yang kuat untuk menjamin kebutuhan oksigen baik dari organisme
budidaya maupun biomas bakteri serta untuk memastikan bahwa bioflok tetap
tersuspensi dalam air dan tidak mengendap, kandungan oksigen yang terlalu
rendah dapat menyebabkan dominasi bakteri filamen pada bioflok yang akan
menyebabkan bioflok cenderung terapung. Menurut Hermawan et al. (2014),
kebutuhan normal ikan lele terhadap kandungan oksigen terlarut umumnya 4
mg/L, jika persediaan oksigen dibawah 20 % dari kebutuhan normal, ikan lele
akan lemas dan dapat menyebabkan kematian. Oksigen merupakan salah satu
faktor pembatas sehingga jika ketersediaanya di dalam air tidak mencukupi
kebutuhan biota budidaya, segala aktivitas biota akan terhambat. Sedangkan
menurut Simanjuntak et al. (2016), .kandungan oksigen terlarut kurang dari 1
mg/L akan mematikan ikan, pada kandungan 1-5 mg/L cukup mendukung
kehidupan ikan tetapi pertumbuhan ikan lambat dan pada kandungan oksigen
lebih dari 5 mg/L pertumbuhan ikan berjalan normal.
Dengan kondisi yang cukup oksigen, bahan organik tersebut akan diurai
menjadi mineral anorganik yang sangat diperlukan oleh fitoplankton. Amonia
akan disintesis menjadi protein sel oleh beberapa jenis bakteri dan sebagian lagi
dioksidasi oleh bakteri nitrifikasi menjadi nitrit dan selanjutnya nitrit diubah
menjadi nitrat oleh bakteri. Sehingga kadar amonia yang terdapat dalam media
pemeliharaan menjadi rendah bahkan tidak ada amonia sedikit pun sehingga
tidak membahayakan ikan lele yang dipelihara (Wijaya et al., 2016).
5. Membeli Timbangan Digital
Pada siklus keempat dan kelima, telah dilakukan sampling mingguan di
Laboratorium Dinas Kelautan dan Perikanan Indramayu. Sampling yang
dilakukan adalah sampling satuan menggunakan timbangan digital dengan
akurasi 0,1 g dan kapasitas 500 g. Sampling mingguan bertujuan agar pakan
ikan yang diberikan pada hari selanjutnya dapat ditentukan berdasarkan berat
rata-rata dan biomassa ikan. Sehingga, walaupun pembelian timbangan digital
belum terlaksana, pihak pesantren sudah membuat rencana untuk membeli
timbangan digital untuk siklus selanjutnya.
72

5.3.1 Dampak Intervensi terhadap Performa Kinerja Budidaya


Bioflok di Pesantren Modern Darul Ma’arif sudah mulai beroperasi sejak
awal bulan Oktober 2017. Penebaran pertama dilaksanakan pada tanggal 22
Oktober 2017. Sampai dengan Bulan Mei 2019, telah dilakukan produksi
sebanyak tiga siklus sampai panen dan dua siklus setelahnya yang masih
berjalan. Namun dikarenakan ketidaktahuan pembudidaya mengenai pentingnya
dokumentasi dan rekaman, juga pekerja yang terus berganti setiap siklusnya,
menyebabkan data pada siklus kedua tidak diketahui. Berdasarkan informasi
yang didapat di lapangan, siklus kedua tidak diketahui hasilnya sampai saat ini
dikarenakan seluruh hasil panen dibawa oleh pekerja tanpa diketahui sang
pimpinan.
Panen pada siklus pertama yang dihasilkan sangat memuaskan dan
menjadi peringkat pertama terbesar dari 73 pesantren yang mendapat bantuan di
seluruh Indonesia. Walaupun panen siklus pertama belum mencapai target
produksi yang ditetapkan, panen yang mencapai total 7,2 ton tersebut mencapai
target produksi waktu budidaya yakni lebih cepat sembilan hari dari target 90 hari
budidaya. Target produksi yang telah ditentukan pesantren dan pencapaian
setiap siklusnya dapat dilihat pada Tabel 13.

Tabel 13. Target Produksi dan Pencapaian Produksi


Target Siklus Siklus Siklus Siklus
No. Indikator Satuan
Produksi 1 3 4 5
3
1 Produktivitas kg/m /siklus 68 58,4 26,5 36,8 41,4
Survival Rate
2 % 95 92 46 70,1 70,7
(SR)
Feed
3 Convertion - <1 1,3 2,2 1,35 1,24
Ratio (FCR)
Average Daily
4 Growth g/ ekor/hari 1,2 1,3 0,9 0,5 1
(ADG)
Average
5 Body Weight g/ekor 125 103 81,8 87 95,9
(ABW)
6 Padat tebar ekor/m3 600 600 600 600 600
7 Size panen ekor/kg 8 10 12 12 11
8 DOC hari 90 81 142 117 77

Berdasarkan Tabel 13, dapat diketahui bahwa target produksi yang


ditentukan pesantren terdiri dari 8 indikator yang harus dicapai setiap siklus
pemeliharaan. Dilihat dari pencapaian produksi setiap siklus, 8 indikator yang
73

dijadikan target tersebut belum terpenuhi, terjadi penurunan produktivitas,


Survival Rate (SR) atau tingkat kelangsungan hidup, Average Daily Growth
(ADG) atau rata-rata pertumbuhan harian dan Average Body Weight (ABW) atau
berat rata-rata tubuh saat panen pada siklus ketiga. Walaupun meningkat pada
siklus keempat dan kelima, pencapaian yang didapat masih jauh dari target
produksi yang ditentukan.
Penurunan produksi pada siklus ketiga ini disebabkan oleh beberapa
faktor yang telah teridentifikasi, dengan faktor utama yakni pengalaman dan
pengetahuan teknisi mengenai budidaya lele sistem bioflok yang sangat kurang.
Teknisi tidak pernah melakukan budidaya ikan sebelumnya dan tidak pernah
mengikuti bimbingan teknis buddaya lele sistem bioflok. Karena budidaya lele
sistem bioflok merupakan budidaya yang penuh teknologi, berbeda dengan
budidaya lele umumnya, diperlukan teknisi yang memahami dan berpengalaman
dalam pengelolaannya.
A. Produktivitas
Panen pertama memang menjadi panen terbesar, tapi bioflok Darul
Ma’arif mengalami kesulitan dalam mempertahankan produksinya. Hal ini terbukti
pada produktivitas siklus ketiga, yakni mencapai 26,46 kg/m 3/siklus yang tidak
mencapai 50% dari target yakni 58,4 kg/m3/siklus dengan padat tebar yang sama
yakni 600 ekor/m3. Produktivitas setiap siklus dapat dilihat pada Gambar 22.

70 68 68 68 68
58,4 Sebelum
Produktivitas (kg/m³/siklus)

60
Intervensi
50
41,4 Setelah
40 36,8
Intervensi
30 26,46
Target
20

10

0
1 3
Siklus ke- 4 5

Gambar 22. Produktivitas Setiap Siklus

Berdasarkan Gambar 22, dapat diketahui bahwa dengan padat tebar


yang sama pada semua siklus, menghasilkan produksi yang berbeda. Pada
siklus pertama dilakukan penebaran sebanyak 72.000 ekor pada 24 kolam.
74

Sementara itu pada siklus ketiga dilakukan penebaran sebanyak 32.000 pada 10
kolam. Sedangkan pada siklus keempat dan kelima jumlah yang ditebar semakin
sedikit yakni sebanyak 6.000 ekor setiap siklusnya. Apabila dibandingkan
dengan target produksi yang ada yakni 68 kg/m3/siklus, produktivitas yang
dihasilkan masih cukup jauh dan belum pernah memenuhi target produksi.
Faktor-faktor yang menyebabkan rendahnya produktivitas pada siklus ketiga
telah diidentifikasi menggunakan analisis fishbone yang dapat dilihat pada
Lampiran 5. Meskipun belum mencapai target produksi dan masih jauh dari
siklus pertama, pada siklus keempat dan kelima produktivitas berhasil kembali
ditingkatkan setelah dilaksanakannya intervensi.
B. Survival Rate (SR)
Tingkat kelangsungan hidup atau survival rate (SR) yang dihasilkan
sangat beragam dari siklus pertama hingga siklus kelima. Pada siklus pertama
tingkat kelangsungan hidup hampir mencapai target produksi 95% yakni dengan
selisih 3% dari target produksi, namun pencapaian tersebut tidak dapat
dipertahankan, karena terjadi penurunan tingkat kelangsungan hidup pada siklus
ketiga. Sedangkan, pada siklus kedua tingkat kelangsungan hidup yang
dihasilkan tidak diketahui dikarenakan tidak ada pembukuan ataupun
dokumentasi oleh teknisi ataupun oleh pimpinan pesantren. Tingkat
kelangsungan hidup dari setiap siklus dapat dilihat pada Gambar 23.

100
90
80 Sebelum
70 Intervensi
60
Setelah
50
Intervensi
SR (%)

40
30 Target
20
10
0
1 3 4 5
Siklus ke-

Gambar 23. Tingkat Kelangsungan Hidup

Berdasarkan Gambar 23, dapat diketahui bahwa tingkat kelangsungan


hidup ikan lele mengalami penurunan pada siklus ketiga dari 92% menjadi 46%.
75

Setelah dilakukan intervensi pada praktik akhir yakni pada siklus keempat dan
kelima, tingkat kelangsungan hidup dapat ditingkatkan menjadi 71%. Walaupun
masih jauh dari target produksi yakni 95% dan tidak sesuai berdasarkan
Windriani (2017), yang menyatakan bahwa kelangsungan hidup ikan lele dengan
sistem bioflok dapat mencapai >90%, penerapan intervensi yang dilakukan telah
mengurangi jumlah kematian ikan dengan selisih sebelum intervensi dengan
setelah intervensi sebanyak 25%.
C. Feed Convertion Ratio (FCR)
Feed Convertion Ratio (FCR) atau rasio konversi pakan belum mencapai
target produksi yang dijadikan acuan. Nilai rasio konversi pakan sejak siklus
pertama hingga siklus kelima masih melebihi satu, sedangkan target produksi
yang ditetapkan adalah menapatkan nilai rasio konversi pakan kurang dari satu,
yang artinya jumlah pakan yang dikeluarkan harus lebih sedikit dari berat yang
dihasilkan untuk menekan biaya produksi. Seharusnya, teknologi bioflok dapat
menurunkan Feed Convertion Ratio (FCR) serta meningkatkan efisiensi pakan
(Rizal et al., 2018). Sedangkan, menurut Windriani (2017), nilai konversi pakan
atau Feed Convertion Ratio (FCR) ikan lele sangkuriang berada pada kisaran
0,8-1 bahkan dapat ditekan menjadi 0,7. Feed Convertion Ratio (FCR) setiap
siklus sejak siklus pertama hingga siklus kelima dapat dilihat pada Gambar 24.

2,5

2 Sebelum
Intervensi

1,5 Setelah
Intervensi
FCR

1 Target

0,5

0
1 3 4 5
Siklus ke-

Gambar 24. Rasio Konversi Pakan

Berdasarkan Gambar 24, dapat diketahui bahwa Feed Convertion Ratio


(FCR) atau rasio konversi pakan sejak siklus pertama hingga siklus kelima belum
pernah mencapai target produksi yakni <1 dan terjadi peningkatan pada siklus
76

ketiga. Nilai rasio konversi pakan yang meningkat pada siklus ketiga disebabkan
oleh kurangnya pengetahuan teknisi dalam pemberian pakan, dibuktikan dengan
tidak dilakukannya pengukuran atau penimbangan pakan. Sehingga, pakan yang
digunakan tidak terhitung berdasarkan biomassa ikan, menyebabkan pakan yang
diberikan tidak sepenuhnya termakan oleh ikan.
Perlakuan pemberian probiotik Bacillus sp. dan Staphylococcus sp.
memiliki nilai Feed Convertion Ratio (FCR) yang paling kecil sedangkan yang
tidak dilakukan pemberian probiotik memiliki nilai Feed Convertion Ratio (FCR)
yang paling besar. Semakin kecil nilai konversi pakan maka semakin efektif
pakan yang diberikan sehingga semakin tinggi nutrien pakan yang tercerna dan
semakin besar kemungkinan nutrien tersebut dimanfaatkan oleh ikan untuk
pertumbuhannya dan menurunkan porsi nutrien yang akan terbuang ke
lingkungan. Semakin tinggi Feed Convertion Ratio (FCR) maka pakan yang
dibutuhkan untuk pemeliharaan semakin besar sehingga tidak efisien dalam
penggunaan pakan yang tidak sebdaning dengan pertumbuhan berat ikan
(Husain et al., 2014; Hermawan et al., 2014).
Tingkat efisiensi penggunaan pakan yang terbaik akan dicapai pada nilai
perhitungan konversi pakan terendah, yang mengakibatkan energi yang
diperoleh pada ikan lele lebih banyak digunakan untuk pertumbuhan, sehingga
ikan dengan pemberian pakan yang sedikit diharapkan memperoleh laju
pertumbuhan yang meningkat. Faktor yang mempengaruhi tinggi rendahnya
efisiensi pakan adalah jenis sumber nutrisi dan jumlah dari masing-masing
komponen sumber nutrisi dalam pakan tersebut. Jumlah dan kualitas pakan yang
diberikan kepada ikan berpengaruh terhadap pertumbuhan ikan. Semakin tinggi
nilai efisiensi pakan maka respon ikan terhadap pakan tersebut semakin baik
yang ditujukkan dengan pertumbuhan ikan yang cepat (Hariani dan Purnomo,
2017). Selain itu, adanya penumpukan bahan organik pada media budidaya yang
tidak terdegradasi secara optimal dapat menyebabkan kadar amonia yang cukup
tinggi pada media budidaya. Penurunan kualitas air pada media budidaya ini
membuat ikan menjadi stres dan kehilangan nafsu makan (Sukoco et al., 2016).
D. Average Daily Growth (ADG)
Hasil rata-rata Average Daily Growth (ADG) atau rata-rata pertumbuhan
harian ikan lele mengalami penurunan yang sangat tajam pada siklus ketiga dan
keempat. Rata-rata pertumbuhan harian atau Average Daily Growth (ADG) dapat
dilihat pada Gambar 25.
77

1,4

1,2
Sebelum
1 Intervens
ADG (gr/ekor/hari)

i
0,8 Setelah
Intervens
0,6 i

0,4 Target

0,2

0
1 3 4 5
Siklus ke-

Gambar 25. Rata-rata Pertumbuhan Harian

Berdasarkan Gambar 25, terjadi rata-rata pertumbuhan harian yang


sangat lambat pada siklus ketiga. Hal ini dikarenakan penggunaan pakan
berprotein rendah pada fase akhir lele mendekati panen yakni 14%. Sedangkan
menurut Romadhon et al. (2013), protein pada pakan seharusnya pada kisaran
20-35%. Pada siklus keempat, rata-rata pertumbuhan harian yang lambat terjadi
karena ukuran ikan lele yang ditebar terlalu kecil, yakni 2-3 cm. Berdasarkan
Abulias dan Winarni (2014), organ tubuh benih ikan lele yang berukuran relatif
kecil belum dapat berfungsi secara optimal, sehingga daya tahan tubuhnya
rendah dan mudah terserang penyakit. Selain itu, transportasi yang terlalu lama
saat penebaran membuat ikan sulit beradaptasi dengan lingkungan sehingga
terjadi kematian yang tinggi pada awal penebaran dan kondisi ikan yang sangat
lemah menyebabkan pertumbuhan terhambat. Sedangkan pada siklus kelima,
rata-rata pertumbuhan harian kembali meningkat yakni sebesar 1,02 g/ekor/hari.

5.3.1 Dampak Intervensi terhadap Analisis Finansial


Analisis aspek ekonomi digunakan untuk mengetahui keuntungan
finansial usaha budidaya ikan lele sistem bioflok di Pesantren Modern Darul
Ma’arif Legok berdasarkan data panen. Deskripsi panen dapat dilihat pada
Lampiran 11. Penghitungan analisis finansial dan data finansial pesantren dapat
dilihat pada Lampiran 12. Hasil penghitungan analisis finansial disajikan pada
Tabel 14.
78

Tabel 14. Analisis Finansial

Indikator Siklus 3 (Rp,-) Siklus 4 (Rp,-) Siklus 5 (Rp,-)

A. Biaya Investasi 125.321.200 125.321.200 125.321.200


B. Biaya Penyusutan 14.466.758 14.466.758 14.466.758
C. Biaya Tidak Tetap 121.230.000 11.328.724 18.498.750
D. Biaya Tetap 20.466.758 1.655.563 1.680.563
E. Biaya Operasional 141.696.758 12.984.287 20.179.313
F. Penjualan 82.054.000 12.457.600 21.421.500
G. Analisis Laba/Rugi -59.642.758 -526.687 1.242.187
H. Pendapatan Bersih - - 1.242.187
I. Analisis R/C Ratio 0,58 0,96 1,06

Berdasarkan Tabel 14, dapat diketahui bahwa usaha bioflok di Pesantren


Modern Darul Ma’arif mengalami kerugian pada siklus ketiga dan keempat
namun pada siklus kelima mengalami keuntungan. Kerugian tertinggi terjadi
pada siklus ketiga sebanyak Rp59.642.758. dengan analisis R/C Ratio 0,58.
Namun, kerugian berkurang pada siklus keempat menjadi Rp526.687 dengan
R/C Ratio 0,96. Sedangkan, pada siklus kelima produksi berhasil ditingkatkan
dan mendapatkan keuntungan sebesar Rp1.242.187 dengan R/C Ratio 1,06.
Berdasarkan Lumentut dan Hartati (2015), jika R/C Ratio lebih besar dari satu,
menandakan bahwa gagasan usaha layak untuk dikerjakan dan jika lebih kecil
dari satu gagasan usaha tidak layak untuk dikerjakan. Apabila R/C Ratio sama
dengan satu berarti cash inflow sama dengan cash outflow atau impas dimana
tidak ada kerugian dan keuntungan.
Pada Tabel 14, dapat diketahui bahwa R/C Ratio pada siklus ketiga dan
keempat kurang dari satu, sehingga dapat dikatakan usaha tersebut mengalami
kerugian dan tidak layak untuk dilanjutkan. Namun, kerugian yang didapatkan
pada siklus keempat setelah dilaksanakannya intervensi mengalami penurunan
dari siklus sebelumnya. Dengan menurunnya tingkat kerugian dari siklus ketiga
hingga siklus keempat dan meningkatnya pendapatan yang meenyebabkan
keuntungan pada siklus kelima menandakan bahwa intervensi yang dilakukan
dapat meningkatkan produktivitas dan mengurangi kerugian yang ada. Namun,
intervensi tidak sepenuhnya mempengaruhi produksi karena pada siklus
keempat tetap mengalami kerugian. Intervensi yang dilakukan pada siklus
keempat dan kelima sama namun terdapat perbedaan pada ukuran benih yang
ditebar. Ukuran benih yang ditebar pada siklus keempat sangat kecil yang
79

menyebabkan mortalitas yang tinggi pada awal pemeliharaan sehingga


mempengaruhi produksi yang dihasilkan. Selain itu, produksi yang dijalankan
belum maksimal karena keuntungan yang didapat pada siklus kelima masih
rendah. Hal ini disebabkan Standar Prosedur Operasional (SPO) yang ditetapkan
belum sepenuhnya diterapkan karena terbatasnya pengetahuan dan
pengalaman teknisi. Selain itu, terbatasnya biaya produksi juga mempengaruhi
proses produksi, hal ini disebabkan tidak adanya manajemen keuangan yang
baik, tidak adanya transparansi keuangan antara pimpinan dengan teknisi.
80

6. KESIMPULAN DAN SARAN

6.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil dan pembahasan pada unit pembesaran ikan lele
sistem bioflok di Pesantren Modern Darul Ma’arif Legok terdapat beberapa
kesimpulan yang diperoleh sebagai berikut.
1. Teknik produksi ikan lele sistem bioflok yang dilaksanakan belum
sepenuhnya terlaksana sesuai SPO (Standar Operasional Prosedur) yang
ditetapkan sehingga belum dapat berjalan baik dengan rata-rata hasil
produksi sebanyak 39,1 kg/m3/siklus setelah dilakukan intervensi.
2. Intervensi yang dilakukan yakni pelaksanaan sampling mingguan,
menggunakan benih yang bersertifikat, pembuatan water level serta
penambahan kapasitas dan kuantitas blower dapat meningkatkan
produktivitas pada siklus keempat dan kelima walaupun target produksi
belum tercapai. Selama intervensi berlangsung, terdapat beberapa masalah
yang teridentifikasi dan mempengaruhi proses produksi yakni tidak adanya
manajemen keuangan yang baik antara pimpinan dengan teknisi dan
kurangnya pemahaman teknisi mengenai budidaya lele sistem bioflok.
3. Terjadi peningkatan produktivitas yakni dari 26,5 kg/m3/siklus pada siklus
ketiga menjadi 39,1 kg/m3/siklus setelah dilakukan intervensi. Sedangkan,
tingkat kelangsungan hidup ikan mengalami kenaikan yakni dari 46% pada
siklus ketiga menjadi 70,4% setelah dilakukan intervensi. Nilai konversi rasio
pakan mengalami penurunan yakni dari 2,2 pada siklus ketiga menjadi 1,3
setelah dilakukan intervensi. Selain itu, nilai rata-rata pertumbuhan harian
meningkat dari 0,5 gr/ekor/hari pada siklus ketiga menjadi 1,1 gr/ekor/hari
setelah dilakukan intervensi.
4. Terjadi penurunan kerugian dari -Rp59.642.758 pada siklus ketiga dengan
R/C Ratio 0,58 menjadi -Rp526.687pada siklus keempat dengan R/C Ratio
0,96 dan terjadi keuntungan sebesar Rp1.242.187 pada siklus kelima
dengan R/C Ratio 1,06.

6.2 Saran
1. Produksi ikan lele sistem bioflok di Pesantren Modern Darul Ma’arif Legok
belum mencapai target yang ditetapkan dan masih mengalami kerugian
pada siklus keempat walaupun pada siklus kelima mendapatkan
81

keuntungan, sehingga perlu ditingkatkan agar target produksi yang telah


ditetapkan tercapai dan kerugian pada siklus sebelumnya dapat tertutupi.
2. Intervensi yang dilakukan tidak terlalu berpengaruh terhadap produktivitas
budidaya sehingga diperlukan evaluasi dan usulan pemecahan masalah
lanjutan dalam meningkatkan produktivitas ditandai dengan usaha yang
masih mengalami kerugian. Pemecahan masalah lanjutan yang diusulkan
adalah dengan perlunya peninjauan proyek DJPB oleh pihak terkait terutama
mengenai pelaksanaan SPO dan pemahaman teknisi serta perlunya
manajemen keungan yang baik dan transparan agar biaya produksi untuk
siklus selanjutnya tercukupi.
3. Performa kinerja budidaya ikan lele sistem bioflok harus ditingkatkan lagi
baik pada produktivitas, tingkat kelangsungan hidup atau Survival Rate (SR)
dan rata-rata pertumbuhan harian atau Average Daily Growth (ADG).
Sedangkan rasio konversi pakan atau Feed Convertion Ratio (FCR) harus
diturunkan sehingga pakan yang diberikan termanfaatkan secara maksimal
oleh ikan dan dapat mengurangi biaya operasional ataupun umur
pemeliharaan.
4. Peningkatan produksi diperlukan agar pihak pesantren tidak mengalami
kerugian sehingga diperoleh R/C Ratio yang melebihi 1.
DAFTAR PUSTAKA
Abulias, M. N., S. R., Utarini dan Winarni, E. T. 2014. Manajemen Kualitas Media
Pendederan Lele pada Lahan Terbatas dengan Teknik Bioflok, Jurnal
MIPA, 37(1), pp. 16–21.

Afifi, I. M. 2014 Pemanfaatan Bioflok pada Budidaya Ikan Lele Dumbo (Clarias
sp.) dengan Padat Tebar Berbeda terhadap Laju Pertumbuhan dan
Survival Rate (SR). Universitas Airlangga.

Afrianto, E. dan Liviawaty, E. 2011. Beberapa Metode Budidaya Ikan.


Yogyakarta: Penerbit Kanisius Yogyakarta.

Agriflo. 2013. Lele Peluang Bisnis dan Kisah Sukses. Jakarta: Tim Penulis
Agriflo.

Ahmadi, H., Iskandar dan Kurniawati, N. 2012. Pemberian Probiotik dalam Pakan
terhadap Pertumbuhan Lele Sangkuriang (Clarias gariepinus) pada
Pendederan I’, Jurnal Perikanan dan Kelautan, 3(4), pp. 99–107. doi:
ISSN : 2088-3137.

Aiyushirota. 2009. Konsep Budidaya Udang Sistem Bakteri Heterotroph dengan


Bioflocs, (13), pp. 1–15.

Aji, S. B., Sudaryono, A. dan Harwanto, D. 2014. Pengaruh Penambahan


Sumber Karbon Organik Berbeda terhadap Pertumbuhan dan Rasio
Konversi Pakan Benih Lele “(Clarias sp.)” dalam Media Bioflok, Journal of
Aquaculture Management and Technology, 3(4), pp. 199–206.

Akbar, J. 2016. Pengantar Ilmu Perikanan dan Kelautan ( Budi Daya Perairan ).
1st edn. Edited by S. Fran. Banjarmasin: Lambung Mangkurat University
Press.

Akbar, J. dan Fran, S. 2013. Buku Ajar Manajemen Kesehatan Ikan. 1st edn.
Edited by Maryono. Banjarmasin: P3AI Universitas Lambung Mangkurat
Banjarmasin.

Aksungur, N. et al. 2007. Effects of Stocking Density on Growth Performance ,


Survival and Food Conversion Ratio of Turbot ( Psetta maxima ) in the Net
Cages on the Southeastern Coast of the Black Sea, 152, pp. 147–152.

Apriyani, I. 2017. Budidaya Ikan Lele Sistem Bioflok, Teknik Pembesaran Ikan
Lele Sistem Bioflok Kelola Mina Pembudidaya. 1st edn. Yogyakarta:
Penerbit Deepublish.

Arief, M., Fitriani, N. dan Subekti, S. (2014) Pengaruh Pemberian Probiotik


Berbeda pada Pakan Komersial terhadap Pertumbuhan dan Efisiensi
Pakan Ikan Lele Sangkuriang (Clarias sp.), Jurnal Ilmiah Perikanan dan
Kelautan, 6(1), pp. 49–53.

Arsyad, M., Dhamayanthi, W. dan Gemaputri, A. A. 2014. Pengaruh Pemberian


Suhu 8oC terhadap Lama Waktu Pingsan Ikan Mas (Cyprinus carpio), Ikan
Patin (Pangasius sp.), Ikan Lele (Clarias sp.) dan Ikan Gurame
(Osphronemus gourame), Jurnal Ilmiah Inovasi, 14(2), pp. 110–116.

Azim, M. E. dan Little, D. C. 2008. The Biofloc Technology ( BFT ) in Indoor


Tanks : Water Quality , Biofloc Composition , and Growth and Welfare of
Nile Tilapia (Oreochromis niloticus), Aquaculture, 283 (October 2017), pp.
1999–2003. doi: 10.1016/j.aquaculture.2008.06.036.

Barus, T. A. 2004. Faktor-faktor Lingkungan Abiotik dan Keanekaragaman


Plankton sebagai Indikator Kualitas Perairan Danau Toba, Manusia dan
Lingkungan, XI(2), pp. 64–72.

Darmanto dan Kuntono. 2016. Pembesaran Ikan Lele dengan Sapta Usaha
Penjualan dengan Bauran Orientasi Strategi untuk Usaha Mikro Kecil
Menengah. 1st edn. Yogyakarta: Deepublish.

Darmawan, B. D. 2007. Pemanfaatan Ekstrak Kunyit dan Bawang Putih sebagai


Nutrisi Tambahan Alami pada Pakan dan Aplikasinya terhadap Benih Ikan
Lele Dumbo (Clarias gariepinus), Jurnal Sumberdaya Perairan, 1(1), pp. 1–
6. doi: ISSN 1978 -1652.

Darseno. 2010. Buku Pintar Budi Daya dan Bisnis Lele. 1st edn. Jakarta: Agro
Media Pustaka.

Direktorat Kredit BPR dan UMKM. 2010. Pola Pembiayaan Usaha Kecil (PPUK)
Pembenihan Ikan Lele.

Djarijah, A. S. 1995. Pakan Ikan Alami. Yogyakarta: Penerbit Kanisius


Yogyakarta.

DJPB (Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya). 2017. Petunjuk Teknis


Penyaluran Bantuan Pemerintah Budidaya Ikan Lele Sistem Bioflok.
Jakarta: Kementerian Kelautan dan Perikaan Direktorat Jenderal Perikanan
Budidaya.

DJPB (Direktur Jenderal Perikanan Budidaya). 2018. Petunjuk Teknis


Penyaluran Bantuan Pemerintah Budidaya Ikan Lele Sistem Bioflok.
Jakarta: Kementerian Kelautan dan Perikaan Direktorat Jenderal Perikanan
Budidaya.

Ebeling, J. M., Timmons, M. B. dan Bisogni, J. J. 2006. Engineering Analysis of


the Stoichiometry of Photoautotrophic , Autotrophic , and Heterotrophic
Removal of Ammonia – Nitrogen in Aquaculture Systems, Aquaculture.
Elsevier B.V., 257(1), pp. 346–358. doi: 10.1016/j.aquaculture.2006.03.019.

Effendi, H. 2003. Telaah Kualitas Air bagi Pengelolaan Sumber Daya dan
Lingkungan Perairan. Yogyakarta: Kanisius Yogyakarta.

Ekasari, J. 2009. Teknologi Bioflok : Teori dan Aplikasi dalam Perikanan


Budidaya Sistem Intensif, Jurnal Akuakultur Indonesia, 8(2), pp. 117–126.

Ernawati, D. 2016. Pengaruh Pemberian Bakteri Hetrotrof terhadap Kualitas Air


pada Budidaya Lele Dumbo (Clarias sp.) Tanpa Penggantian Air, Journal of
Aquaculture and Fish Health, 5(1).

Fadilla, Z. 2010. Pengaruh Konsentrasi Limbah Cair Tahu terhadap Pertumbuhan


Mikroalga Scenedesmus sp.

Fauziah, S. M. dan Laily, A. N. 2015. Identifikasi Mikroalga dari Divisi


Chlorophyta di Waduk Sumber Air Jaya Dusun Krebet Kecamatan
Bululawang Kabupaten Malang, 8, pp. 20–22.

Ferdian, F., Maulina, I. dan Rosidah. 2012. Analisis Permintaan Ikan Lele Dumbo
(Clarias gariepinus) Konsumsi di Kecamatan Losarang Kabupaten
Indramayu, Jurnal Perikanan dan Kelautan, 3(4), pp. 93–98.

Fitri, S. A. 2016. Pengaruh Suhu terhadap Pertumbuhan dan Reproduksi Ikan.


Malang.

Guritno, S., Sudaryono dan Rahardja, U. 2011. Theory and Application of IT


Research // Metodologi Penelitian Teknologi Informasi. Penerbit Andi.

Habibi, M. B. Y. 2016. Potensi Penambahan Azolla sp. dalam Formulasi Pakan


ikan Lele (Clarias sp.) terhadap Nilai Kecernaan Serat Kasar dan Bahan
Ekstrak Tanpa Nitrogen Menggunakan Teknik Pembedahan, ADLN-
Perpustakaan Universitas Airlangga. Universitas Airlangga.

Haditomo, A., Pambudi, L., dan Sudaryono, A. 2015. Budidaya Ikan Lele dalam
Kolam Terpal di Dak Rumah Lantai 2 sebagai Solusi Pemanfaatan Lahan,
Jurnal Info, 17(3), pp. 111-124.

Hargreaves, J. A. 2006. Photosynthetic Suspended-Growth Systems in


Aquaculture, Aquaculture Engineering, 34, pp. 344–363. doi:
10.1016/j.aquaeng.2005.08.009.

Hargreaves, J. A. 2013. Biofloc Production Systems for Aquaculture, (4503), pp.


1–12.

Hariani, D. dan Purnomo, T. 2017. Pemberian Probiotik dalam Pakan untuk


Budidaya Ikan lele, Journal of Science, 10(April), pp. 31–35. doi: ISSN :
1412-1840.

Haryani, A. et al. 2012. Uji Efektivitas Daun Pepaya (Carica papaya) untuk
Pengobatan Infeksi Bakteri Aeromonas hydrophila pada Ikan Mas Koki
(Carassius Auratus), Jurnal Perikanan dan Kelautan, 3(3), pp. 213–220.

Hastuti, S., Basuki, F. dan Subandiyono. 2012. Respons Kelangsungan Hidup,


Perubahan Suhu dan Aktivitas Metabolisme Ikan Lele Dumbo
“Sangkuriang” (Clarias gariepinus) terhadap Berbagai Metode
Pengangkutan, Jurnal Saintek, 7(2).

Hastuti, S. dan Subandiyono. 2014. Performa Produksi Ikan Lele Dumbo (Clarias
gariepinus , Burch) yang Dipelihara dengan Teknologi Biofloc, Indonesian
Journal of Fisheries Science and Technology, 10(1), pp. 37–42.

Hendrawati, Prihadi, T. H. dan Rohmah, N. N. 2007. Analisis Kadar Phosfat dan


N-Nitrogen (Amonia , Nitrat , Nitrit) pada Tambak Air Payau akibat
Rembesan Lumpur Lapindo di Sidoarjo , Jawa Timur. UIN Syarif
Hidayatullah Jakarta.

Hendriana. 2010. Pembesaran Lele di Kolam Terpal. 1st edn. Bogor: Penebar
Swadaya.

Herawati dan Agus, M. 2015. Analisis Pertumbuhan dan Kelulushidupan Larva


Lele (Clarias gariepinus) yang Diberi Pakan Daphnia sp. Hasil Kultur
Massal Menggunakan Pupuk Organik DIfermentasi. Pekalongan.

Hermawan, T. E. S. A., Sudaryono, A. dan Prayitno, S. B. 2014. Pengaruh Padat


Tebar Berbeda terhadap Pertumbuhan dan Kelulushidupan Benih Lele
(Clarias gariepinus) dalam Media Bioflok, Journal of Aquaculture
Management and Technology, 3(3), pp. 35–42.

Hudi, L. dan Shahab, A. 2005. Optimasi Produktifitas Budidaya Udang Vaname


(Litopenaeus vannamei) dengan Menggunakan Metode Respon Surface
dan NonLinier Programming, Prosiding Semiinar Nasional Manajemen
Teknologi II.

Husain, N., Putri, B. dan Supono. 2014. Perbandingan Karbon dan Nitrogen pada
Sistem Bioflok terhadap Pertumbuhan Nila Merah (Oreochromis niloticus),
e-Jurnal Rekayasa dan Teknologi Budidaya Perairan, III(1), pp. 343–350.

Idris, T. et al. 2018. Budidaya Ikan Lele Sistem Bioflok. Jakarta: Direktorat
Produksi Usaha Budidaya.

Imron, A., Sudaryono, A. dan Harwanto, D. 2014. Pengaruh Rasio C/N Berbeda
terhadap Rasio Konversi Pakan dan Pertumbuhan Benih Lele (Clarias sp.)
dalam Media Bioflok, Journal of Aquaculture Management and Technology,
3(3), pp. 17–25.

Irianto, H. E. dan Soesilo, I. 2007. Dukungan Teknologi Penyediaan Produk


Perikanan, Seminar Nasional Hari Pangan Sedunia, pp. 1–20.

Jalasari, S. B. 2016. Pengaruh Pemberian Jenis Kapur yang Berbeda terhadap


Kandungan Protein Bioflok.

Jasmanindar, Y. 2011. Prevalensi Parasit dan Penyakit Ikan Air Tawar yang
Dibudidayakan di Kota/Kabupaten Kupang, Jurnal Ilmu Hayati dan Fisik,
13(1), pp. 25–30.

Jenie, B. S. L. dan Rahayu, W. P. 1993. Penanganan Limbah Industri Pangan.


Penerbit Kanisius Yogyakarta.

Jubaedah, I., Sudinno, D. dan Anas, P. 2014. Analisis Kondisi Kualitas Air dan
Produktivitas Budidaya Keramba Jaring Apung di Waduk Cirata Kabupaten
Cianjur Provinsi Jawa Barat, Jurnal Penyuluhan Perikanan dan Kelautan,
8(1), pp. 9–22.

Khobir, M. L., Putra, I. dan Tang, U. M. 2016. Growth and Survival Rate of
African Catfish (Clarias gariepinus) Using Bioflocs Technology by
Administering Different Doses of Probiotic Bacteria (Bacillus) in The Water
Medium of Peat Bog, Technology Research and Development Center, pp.
1–10.

Kothari, C. R. 2004. Research Methodology Methods and Techniques. 2nd edn.


New Delhi: New Age International Ltd. Publisher.

Kurniawan, A. dan Asriani, E. 2016. Aplikasi Kolam Bundar dan Bioflok pada
Pembesaran Ikan Lele di Kelompok Remaja Masjid Paritpadang,
Sungailiat, Bangka. Bangka Belitung.

Labudo, Y. 2013. Disiplin Kerja dan Kompensasi Pengaruhnya terhadap


Produktivitas Karyawan, Jurnal EMBA, 1(3), pp. 55–62.

Lumentut, H. B. dan Hartati, S. 2015. Sistem Pendukung Keputusan untuk


Memilih Budidaya Ikan Air Tawar Menggunakan AF-TOPSIS, IJCCS, 9(2).

Madinawati, Serdiati, N. dan Yoel. 2011. Pemberian Pakan yang Berbeda


terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Benih Ikan Lele Dumbo
(Clarias gariepinus), Media Lembang Sulteng, 83(2), pp. 83–87.

Mahyuddin, K. 2008. Panduan Lengkap Agribisnis Lele. 1st edn. Edited by T. Q.


Dewi. Jakarta: Penebar Swadaya.

Mas’ud, F. 2012. Teknik Pengolahan Ikan Lele Dumbo (Clarias gariepinus) di


Balai Benih Ikan (BBI) Kalen Kecamatan Kedungpring Kabupaten
Lamongan, Grouper Faperik, pp. 14–32. doi: ISSN : 2086-8480.

Mediana, D. 2003. Kondisi Kualitas Air Sungai Cimanuk Jawa Barat Selama
Periode 1998-2002. Bogor.

Meliala, A. S., Matondang, N. dan Sari, R. M. 2014. Strategi Peningkatan Daya


Saing Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Berbasis Kaizen, Jurnal Optimasi
Sistem Industri, 13(2), pp. 641–664.

Muhammad, W. N. dan Andriyanto, S. 2006. Manajemen Budidaya Ikan Lele


Dumbo (Clarias gariepinus) di Kampung Lele, Kabupaten Boyolali, Jawa
Tengah, Media Akuakultur, 8(1), pp. 63–72.

Najiyati, S. 1997. Memelihara Lele Dumbo di Kolam Taman. Jakarta: Penebar


Swadaya.

Ngamel, A. K. 2012. Analisis Finansial Usaha Budidaya Rumput Laut dan Nilai
Tambah Tepung Karaginan Kecamatan Kei Kecil, Kabupaten Maluku
Tenggara, Jurnal Sains Terapan Edisi II, 2(1), pp. 68–83.

Nuari, C. R. et al. 2016. Penambahan Tepung Bioflok sebagai Suplemen pada


Pakan Ikan Lele Sangkuriang (Clarias gariepinus), e-Junal Rekayasa dan
Teknologi Budidaya Perairan, IV(2), pp. 485–490. doi: ISSN : 2302-3600.

Nugroho, E. 2011. Kiat Agribisnis Lele Panduan Teknis dan Nonteknis


Pembenihan dan Pembesaran. Jakarta: Penebar Swadaya.
Nugroho, E. dan Haryadi, J. 2017. Budidaya Lele dengan Sistem Total
Akuakultur. Jakarta: Penebar Swadaya.

Pardiansyah, D. 2014. Pemanfaatan Limbah Budidaya Ikan Lele (Clarias sp.)


Sistem Bioflok untuk Budidaya Cacing Sutra (Tubificidae). Institut Pertanian
Bogor.

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia. 2001. Indonesia.

Phulia, V. et al. 2012. Factors Controlling Biofloc Characteristics, World


Aquaculture, pp. 59–61.

Puspowardoyo, H. dan Djarijah, A. S. 2002. Pembenihan dan Pembesaran Lele


Dumbo Hemat Air. 1st edn. Yogyakarta: Penerbit Kanisius Yogyakarta.

Putri, B., Wardiyanto dan Supono. 2015. Efektivitas Penggunaan Beberapa


Sumber Bakteri dalam Sistem Bioflok terhadap Keragaan Ikan Nila
(Oreochromis niloticus), e-Junal Rekayasa dan Teknologi Budidaya
Perairan, IV(1), pp. 433–438.

Rachmawati, D., Samidjan, I. dan Setyono, H. 2015. Manajemen Kualitas Air


Media Budidaya Ikan Lele Sangkuriang (Clarias gariepinus) dengan Teknik
Probiotik pada Kolam Terpal di Desa Vokasi Reksosari, Kecamatan suruh,
Kabupaten Semarang, Pena Akuatika, 12(1), pp. 24–32.

Radhiyufa, M. 2011. Dinamika Fosfat dan Klorofil dengan Penebaran Ikan Nila
(Oreochromis niloticus) pada Kolam Budidaya Ikan Lele (Clarias
gariepinus) Sistem Heterotrofik. Jakarta.

Rahim, A. dan Hastuti, D. R. D. 2005. Sistem Manajemen Agribisnis. 1st edn.


State University of Makassar Press.

Ratnasari, D. 2011. Teknik Pembesaran Ikan Lele Dumbo (Clarias gariepinus) di


Biotech Agro, Kabupaten Jombang, Propinsi Jawa timur. Universitas
Airlangga.

Rizal, A. et al. 2018. Analisis Komparasi Keragaan Usaha Budidaya Ikan Lele
Mutiara (Clarias gariepinus) dengan dan Tanpa Sistem Bioflok, Jurnal
Perikanan, 8(1), pp. 65–70.

Rochman, A., Hastuti, D. dan Subekti, E. 2014. Analisis Usaha Budidaya Ikan
Lele Dumbo (Clarias gariepinus) di Desa Wonosari Kecamatan Bonang
Kabupaten Demak, Mediagro, 10(2), pp. 57–68.

Romadhon, I. K., Komar, N. dan Yulianingsih, R. 2013. Desain Optimal


Pengolahan Sludge Padat Biogas sebagai Bahan Baku Pelet Pakan Ikan
Lele, Jurnal Bioproses Komoditas Tropis, 1(1), pp. 26–35.

Rukmana, R. 1997. Ikan Nila Budi Daya dan Prospek Agribisnis. 7th edn.
Yogyakarta: Penerbit Kanisius Yogyakarta.

Rusherlistyani, Sudaryati, D. dan Heriningsih, S. 2017. Budidaya Lele dengan


Sistem Kolam Bioflok, pp. 1–43.
Salamah et al. 2015. Kinerja Pertumbuhan Ikan Lele Dumbo , Clarias gariepinus
Burchel 1822, yang Dikultur pada Sistem Berbasis Bioflok dengan
Penambahan Sel Bakteri Heterotrofik, Jurnal Iktiologi Indonesia, 15(2), pp.
155–164.

Saparinto, C. 2009. Budi Daya Ikan di Kolam Terpal. Jakarta: Penebar Swadaya.

Sari, C. A., Rinto dan Sari, D. I. 2017. Kajian Sistem Tata Niaga Ikan Air Tawar di
Kabupaten Ogan Ilir , Provinsi Sumatera Selatan Study of Freshwater Fish
Trade System in Ogan Ilir District , South Sumatera Provinc’, 3(November),
pp. 646–652.

Schryver, P. De et al. 2008. The Basics of Bio-flocs Technology : The Added


Value for Aquaculture, Aquaculture, 277, pp. 125–137. doi:
10.1016/j.aquaculture.2008.02.019.

Septiani, N., Maharani, H. W. dan Supono. 2014. Pemanfaatan Bioflok dari


Limbah Budidaya Lele Dumbo (Clarias gariepinus) sebagai Pakan Nila
(Oreochromis niloticus), e-Junal Rekayasa dan Teknologi Budidaya
Perairan, II(2), pp. 267–272. doi: ISSN : 2302-3600.

Setijaningsih, L. dan Suryaningrum, L. H. 2015. Pemanfaatan Limbah Budidaya


Ikan Lele (Clarias batrachus) untuk Ikan Nila (Oreochromis), Jurnal Ilmu-
ilmu Hayati, 14(3).

Siakpere, K. et al. 2008. Sublethal Haematological Effects of Zinc on the


Freshwater Fish , Heteroclarias sp. (Osteichthyes : Clariidae), African
Journal of Biotechnology, 7(12), pp. 2068–2073.

Simanjuntak, I. C. B. H., Suminto dan Sudaryono, A. 2016. Pengaruh


Konsentrasi Bakteri Probiotik yang Berasosiasi dalam Usus sebagai Bioflok
terhadap Efisiensi Pemanfaatan Pakan, Pertumbuhan dan Kelulushidupan
Lele Dumbo (Clarias gariepinus), Journal of Aquaculture Management and
Technology, 5(2), pp. 1–8.

SNI (Standar Nasional Indonesia) Nomor 6484.3:2014. 2014. Badan Standarisasi


Nasional Indonesia.

Sudana, S. N., Arga, I. W. dan Suparta, N. 2013. Kelayakan Usaha Budidaya


Ikan Lele Dumbo ( Clarias gariepinus ) dan Pengaruhnya terhadap Tingkat
Pendapatan Petani Ikan Lele di Kabupaten Tabanan, Jurnal Manajemen
Agribisnis, 1(1).

Sudaryati, D., Heriningsih, S. dan Rusherlistyani. 2017. Peningkatan


Produktivitas Kelompok Tani Ikan Lele dengan Teknik Bioflok, Jurnal
Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat, 1(2), pp. 109–115. doi: ISSN :
2549-8347.

Sukoco, F. A., Rahardja, B. S. dan Manan, A. 2016. Pengaruh Pemberian


Probiotik Berbeda dalam Sistem Akuaponik terhadap FCR (Feed
Convertion Ratio) dan Biomassa Ikan Lele (Clarias sp.), Journal of
Aquaculture and Fish Health, 6(1), pp. 24–31.
Suprihatin, H. 2014. Kandungan Organik Limbah Cair Industri Batik Jetis Sidoarjo
dan Alternatif Pengolahannya. Institut Teknologi Pembangunan Surabaya.

Suryaningrum, F. M. 2012. Aplikasi Teknologi Bioflock pada Pemeliharaan Benih


Ikan Nila (Oreochromis niloticus). Universitas Terbuka.

Sutisna, D. H. dan Sutarmanto, R. 2010. Pembenihan Ikan Air Tawar. 10th edn.
Yogyakarta: Kanisius Yogyakarta.

Suwandi, R., Jacoeb, A. M. dan Muhammad, V. 2011. Pengaruh Cahaya


terhadap Aktivitas Metabolisme Ikan Lele Dumbo (Clarias gariepinus) pada
Simulasi Transportasi Sistem Tertutup, Jurnal Pengolahan Hasil Perikanan
Indonesia, XIV(2), pp. 92–97.

Suwoyo, H. S., Mansyur, A. dan Gunarto. 2012. Penggunaan Sumber Karbon


Organik pada Budidaya Udang Vaname (Litopenaeus vannamei) dengan
Teknlologi Bioflok, in Prosiding Indoaqua-Forum Inovasi Teknologi
Akuakultur. Sulawesi Selatan: Balai Penelitian dan Pengembangan
Budidaya Air Payau, pp. 91–104.

Sya’bani, N. et al. 2015. Frekuensi Penambahan Probiotik Bacillus sp . Dan


Staphylococcus sp . Pada Media Pemeliharaan Benih Ikan Lele Dumbo (
Clarias gariepinus ) Untuk Ketahanan Terhadap Aeromonas hydrophila,
Jurnal Perikanan Kelautan, VI(2), pp. 130–140.

Tarkus, A., Hasibuan, S. dan Pamukas, N. A. 2014. Type and Abundance of


Phytoplanktons and Absorptions of Ammonia on African Catfish (Clarias
gariepinus) Cultivation, Differences of Stocking Density With Bioflok.
University of Riau.

Taufiq Yunus Hasim dan Rully Tuiyo. 2014. Pengaruh Padat Penebaran Berbeda
Terhadap Pertumbihan Benih Ikan Lele Sangkuriang di Balai Benih Ikan
Kota Gorontalo, Jurnal Ilmiah Perikanan dan Kelautan, 2, pp. 130–134.

Toi, H. T. et al. 2013. Bacteria contribute to Artemia nutrition in algae-limited


conditions : A laboratory study, Aquaculture, 388–391, pp. 1–7.

Van Vuuren, S. J. 2006. Easy Identification of The Most Common Freshwater


Algae. a Guide for The Identification of Microscopic Algae in South African
Freshwaters.

Wibawa, B. M. 2017. The Efficiency and Effectiveness Test of HydroVac ®


Vaccine to Prevent Aeromonas hydrophila Infection in Catfish ( Clarias
gariepinus ). Surabaya. doi: 10.13140/RG.2.2.15838.84801.

Widanarni, Ekasari, J. dan Maryam, S. 2012. Evaluation of Biofloc Technology


Application on Water Quality and Production Performance of Red Tilapia
Oreochromis sp . Cultured at Different Stocking Densities, Hayati Journal of
Biosciences. Bogor Agricultural University, 19(2), pp. 73–80. doi:
10.4308/hjb.19.2.73.

Wijaya, M., Rostika, R. dan Andriani, Y. 2016. Pengaruh Pemberian C / N Rasio


Berbeda Terhadap Pembentukan Bioflok Dan Pertumbuhan Ikan Lele
Dumbo ( Clarias gariepinus ), Jurnal Perikanan Kelautan, VII(1), pp. 41–47.

Windriani, U. 2017. Budidaya Ikan Lele Sistem Bioflok. Jakarta: Direktorat


Produksi Usaha Budidaya.

Yuliana, R. 2014. Analisis Penyusunan Laporan Laba Rugi dan Neraca


Berdasarkan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas
Publik ( SAK ETAP ) pada UD . Andy Putra, Artikel Ilmiah Mahasiswa, pp.
1–7.

Yulianingrum, T., Pamukas, N. A. dan Putra, I. 2016. Pemberian Pakan yang


Difermentasikan dengan Probiotik untuk Pemeliharaan Ikan Lele Dumbo
(Clarias gariepinus) pada Teknologi Bioflok. Riau.

Yulinda, E. 2012. Analisis Finansial Usaha Pembenihan Ikan Lele Dumbo


(Clarias gariepinus) di Kelurahan Lembah Sari Kecamatan Rumbai Pesisir
Kota Pekanbaru Provinsi Riau’, Jurnal Perikanan dan Kelautan, 17(1), pp.
38–55

Yunus, T., Hasim dan Tuiyo, R. 2014. Pengaruh Padat Penebaran Berbeda
terhadap Pertumbuhan Benih Ikan Lele Sangkuriang di Balai Benih Ikan
Kota Gorontalo, Jurnal Ilmiah Perikanan dan Kelautan, II(3), pp. 130–134.
doi: ISSN : 2303-2200.

Zainudin, F. A. 2013. Bentuk Bulat Sel koloni Warna Hijau.

Zulfahmi, I. 2017. Pengaruh Padat Tebar Berbeda terhadap Pertumbuhan Benih


Udang Windu (Penaeus Monodon Fabricius, 1798) yang Dipelihara pada
Media Bioflok, Jurnal Pendidikan Sains, 6, pp. 62–66.
LAMPIRAN
Lampiran 1. Alat-alat yang Digunakan

No Nama Alat Spesifikasi Jumlah Kegunaan


Merk : Techno Takatsuki HP 200 AC230V 50 Hz
1 Blower 2 Menyalurkan udara
210W
2 Bor Bosch GBM 50 1 Memasukkan baut e dalam lubang pada papan
3 Ember pakan Bahan plastik volume 20 L 2 Wadah media, transportasi media, wadah pakan
4 Gayung Volume 1100 ml, bahan plastic 1 Memindahkan media, bahan
5 Generator set Model GX160 Tipe silinder tunggal, 4 tak, OHV 1 Sumber listrik cadangan
6 Keran aerasi Aerator ACV-01 36 Menyalurkan udara
7 Kompor Bahan bakar gas 1 Sumber api untuk merebus
8 Panci besar Diameter 40 cm, tinggi 30 cm 1 Wadah merebus molase
9 Penggaris Ketelitian 1 mm, panjang 30 cm 1 Mengukur panjang
Range : 0.00 – 14.00, Resolusi : 0.01, Akurasi : +/-
10 pH pen 0.01, Baterai : 4 x 1.5v (AG-13), Beroperasi pada suhu 1 Megukur pH
: 0 C – 50 C, Ukuran : 150mm x 29mm x 20mm.
11 Pompa air 3" 6 Menghisap dan mengeluarkan media
12 Selang Bahan plastik diameter 3 cm 50 m Menyalurkan media
13 Selang aerasi Bahan plastik diameter 0,5 cm 84 m Menyalurkan udara
14 Sendok Bahan logam 2 Mengambil bahan
15 Seser panen Mata jaring 2,5 cm 2 Mengambil biota
16 Sikat Bahan plastik 1 Membersihkan kolam
Range : 0 - 9999 PPM Akurasi : +/- 2% Baterai : 2 x
17 TDS pen 1.5V (Baterai Kancing) Ukuran : 155 x 31 x 23 mm 1 Mengukur TDS dan suhu
(6.1 x 1.2 x 0.9 Inch)
Timbangan
18 Ketelitian 100 g, kapasitas 20 kg 1 Menimbang pakan, kapur, garam, dll
duduk
19 Tong plastic Bahan plastik, volume 160 L 5 Wadah sementara untuk penampungan media dan biota
20 Wadah grading Diameter 11 5 Grading
Kolam Bentuk bulat dengan diameter 3 m dan tinggi 1 m
21 24 Kolam pemeliharaan
pemeliharaan terbuat dari besi wiremesh berlapis karpet

92
Lampiran 2. Bahan-bahan yang Digunakan

No Nama Alat Spesifikasi Jumlah Kegunaan


1 Baja ringan Panjang lebih panjang dari papan alas blower 4 Penyangga papan alas blower
2 Baut A325 10 Menopang papan pada baja ringan
Papan
3 Ketebalan 2 mm, luas sama dengan luas alas blower 1 Menyangga blower
penyangga
4 Pipa Elbow Diameter 2 inch 1m Membelokkan saluran pipa
5 Pipa PVC Diameter 2 Inch 2 Menyalurkan udara
6 Stop kontak Broco 4254-55 1 Sumber listrik
7 Tali tis Sigma ties 20 cm 120 pcs Mengikat selang pada tali
8 Probiotik Buatan sendiri Bakteri baik untuk mendominasi
9 Garam Garam krosok tanpa yodium Mengurangi hama dan pathogen
Sebagai buffer (larutan penyangga) menjaga kestabilan
10 Kapur Jenis : Kaptan (Kapur pertanian)
pH
11 Molase Merk : RBD Soyabean Oil Kimia Farma Sebagai nutrisi untuk bakteri
Probiotik untuk 600
12 Merk : Tionat Direct Bakteri baik untuk dominasi di media
air gram
Probiotik untuk 600
13 Merk : Biolacto Bakteri baik untuk dominasi melalui pakan
pakan gram
14 Antibakteri Merk : Catfish keep Menghilangkan hama dan patogen
Antibakteri Blue
15 Merk : Boster Volume 100 ml Menghilangkan hama dan patogen
Copper
Antibakteri
16 Merk : Boster Volume 100 ml Menghilangkan hama dan patogen
Inrofloxs-12
17 Pakan Merk : Hi-Provite 781-1, 781-2dan 781 Sumber nutrisi ikan
18 Pakan Merk : Matahari Sakti PF-1000 Sumber nutrisi ikan

93
94

Lampiran 3. Standar Prosedur Operasional (SPO)

1. Membuat Fermentasi Molase untuk Air


Membuat fermentasi molase untuk air media pada empat hari sebelum
budidaya, dengan formulasi :
a. 20 gram thionat
b. 1 liter molase
c. 20 liter air bersih
Semua bahan dicampur dan kemudian difermentasikan selama tiga hari
dengan aerasi tinggi. Apabila sudah selesai diaplikasikan pada air media
sebanyak 250 ml/m3.

2. Hari Pertama Budidaya


Mengisi air kolam setinggi 70 cm, aplikasikan garam 3 kg/m 3, molase
yang sudah difermentasi sebanyak 250 ml/m3. Dari hari pertama budidaya,
aerasi harus jalan terus sampai panen.

3. Hari Kelima
a. Terapkan aplikasi dolomit sebanyak 100-200 g/m3.
b. Sekaligus pada hari kelima, membuat fermentasi molase untuk pakan dengan
formulasi :
1. 20 gram biolakto
2. 1 liter molase
3. 20 liter air bersih, kemudian dicampurkan dan difermentasikan selama tiga
hari
c. Fermentasi pakan
1. Setelah larutan tersebut difermentasikan maka diaplikasikan dengan cara
disemprot atau dicampur dengan pakan secara merata.
2. Dosis larutan fermentasi untuk pakan :
a. 1 kg pakan
b. 150 ml larutan fermentasi
c. Air secukupnya
3. Pakan yang sudah dicampur larutan fermentasi baru bisa diberikan ke ikan
setelah tiga hari.
95

Lampiran 3. Lanjutan
4. Penggunaan Kapur Tohor
Untuk yang menggunakan kapur tohor bisa dilakukan perendaman air
selama 2 hari kemudian baru diambil airnya untuk diaplikasikan ke kolam
budidaya. Untuk larutan kapur tohor dapat dibuat pada hari ketiga.

5. Hari Ketujuh
Benih ditebar dengan cara diaklimatisaikan :
a. Wadah yang berisi benih ikan dimasukkan ke kolam budidaya 10-15 menit.
b. Wadah yang berisi benih ikan dimasukkan air kolam budidaya sedikit demi
sedikit.
c. Biarkan ikan keluar dengan sendirinya.

6. Hari kedelapan dan kesembilan ikan dipuasakan.

7. Hari ke 10-17 ikan diberi makan sedikit saja ± 2 butir pelet per ekor.

8. Hari ke 18
a. Terapkan aplikasi dolomit sebanyak 100-200 g/m3 dan molase fermentasi air
dengan dosis sebanyak 250 ml/m3.
b. Penerapan aplikasi dolomit dan mlase air ini diulang setiap 7 hari kemudian.
c. Pada saat minggu ke 8 aplikasi dolomit dan molase dipersering dengan
mengurangi endapan.
d. Pada saat penerapan aplikasi dolomit dan molase air harus dipuasakan.

9. Hari ke 19
Dosis pakan sesuai dengan biomassa arian dengan penghitungan 80%
dari kenyang (ikan tetap bergerak lincah setelah pemberian pakan)
Lampiran 4. Layout Lokasi Budidaya

5
1
6

2 3

Keterangan Gambar :

1. Ruang pakan 5. Kolam pembesaran

2. Kamar mandi 6. Outlet

3. Dapur 7. Kolam tampung endapan

4. Teras

Keterangan Warna :

Sistem Yumina (tanaman cabai dan kangkung)

Saluran outlet

96
Lampiran 5.Analisis Fishbone

97
Lampiran 6. Peta Lokasi Budidaya

KIPA

2019

98
Lampiran 7. Kelayakan Lokasi
Faktor Ketentuan Sumber Ya Tidak Keterangan
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
Mahyuddin, K (2008)
Dekat 
Faktor Hendriana, A. (2010)
Teknis
Tersedia sepanjang
Mahyuddin, K (2008) 
tahun
Sumber air Mahyuddin, K (2008)
Bebas banjir 
Hendriana, A. (2010)
Berasal dari sungai Mahyuddin, K (2008) 
Berasal dari sumur
Mahyuddin, K (2008) 
pompa
Jenis tanah Kuat, tidak porous Mahyuddin, K (2008) 
Ketinggian lokasi 0-700 mdpl DJPB (2012)  8 mdpl

Jauh dari
Mahyuddin, K (2008) 
pembuangan limbah

Kualitas air
Mahyuddin, K (2008)
Suhu 25-30°C 
Hendriana, A. (2010) Suhu 30°C

Suhu 20-30°C Apriyani, I. (2017) 

99
Lampiran 7. Lanjutan 
(1) (2) (3) (4) ( (5) (6)

Suhu 28-32°C Habibi, M. B. Y. (2016) Suhu 30C


pH 6,5-8 Apriyani, I. (2017)

Mahyuddin, K (2008)
pH 6,5-8,5 pH 8
Hendriana, A. (2010)
pH 7-8 Habibi, M. B. Y. (2016)
Nitrat <5 mg/l Effendi, H. (2003) nitrat 2,3
Nitrit <0,05 mg/l Effendi, H. (2003) nitrit 0,04
Rata untuk peletakan
Dasar tanah DJPB (2012)
kolam

Melakukan penanganan limbah air kolam Hanya pengendapan, namun belum


DJPB (2012)
sebelum limbah dibuang ke saluran umum maksimal

Aspek Dekat dengan daerah pengembangan


Lokasi jauh dari hatchery ataupun
Sosial budidaya ikan lele untuk mempermudah DJPB (2012)
balai perikanan
Ekonomi memperoleh induk atau benih

Lokasi budidaya tidak berada pada lokasi Lokasi milik pribadi atas nama
DJPB (2012)
sengketa Pesantren Modern Darul Ma'arif Legok

100
Lampiran 7. Lanjutan 

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

Tersedia sarana transportasi yang memadai Tersedia motor dan mobil pick-up yang
untuk memudahkan pengadaan alat dan DJPB (2012)  sering digunakan sebagai alat
bahan trasnportasi pesantren
Tenaga kerja yang sudah mengikuti
Tersedianya tenaga kerja yang kompeten DJPB (2012)  bina teknologi bioflok sudah tidak
enjadi teknisi untuk bioflok lagi
Pembeli tidak tetap, pengepul datang
Ketersediaan pasar untuk memasarkan hasil ke lokasi budidaya, harga ditentukan
DJPB (2012) 
panen dengan harga yang tidak fluktuatif berdasarkan harga setempat dan
kualitas lele.

101
102

Lampiran 8. Daftar Paket Bantuan Bioflok

Jenis Kondisi
No Keterangan
Bantuan Sesuai Tidak
Benih ikan Ukuran 8 - 9 cm, Pulau Jawa : 36.000 ekor
1 x
lele Luar Pulau Jawa : 30.000 ekor
Pakan ikan Jenis Terapung Kandungan protein min 28%
2 x
grower Pulau Jawa : 900 Kg

Pakan Ikan Jenis Terapung Kandungan protein min 28%


3 x
Finisher Pulau Jawa : 3000 Kg

· Probiotik untuk pakan biolacto 2 Kg; x

· Probiotik untuk air tionat 6 Kg; x

· Tepung kanji 40 (empat puluh) kilogram; x


Obat Ikan
· Garam nonyodium 25 (dua puluh lima)
4 dan x
kilogram;
Probiotik
· Molase/tetes tebu 40 (empat puluh) liter; x

· Kaporit 7 (tujuh) kilogram; x

· Kapur 35 (tiga puluh lima) kilogram x

· Intalasi air terpasang 2 (dua) set; x

· Instalasi aerasi terpasang 2 (dua) set; x

· Intalasi listrik terpasang 2 (dua) set; x


Prasarana, · lantai cor bioflok terpasang 2 (dua) set; x
sarana dan
5 · Atap rangka baja ringan terpasang 2 (dua)
peralatan x
operasional set;
· Instalasi Yumina terpasang 2 (dua) set; x

· Bak pemeliharaan 24 unit, x

· Diameter 3 meter, terpasang (Pulau Jawa); x


103

Lampiran 9. Sampling Berat dan Panjang

Sampling Berat
Kolam 3
Rata-rata ABW dari 1 Rata-
No Hari/Tanggal ADG Size Pakan
sampling satuan kg rata
1 15-Apr-19 6,09 6,33 6,21 161,04
2 22-Apr-19 12,59 12,50 12,55 0,91 79,71
3 29-Apr-19 17,87 20,00 18,94 0,91 52,81
781
4 06-Mei-19 24,99 22,22 23,61 0,67 42,36
5 13-Mei-19 30,66 33,33 32,00 1,20 31,25
6 20-Mei-19 39,21 50,00 44,61 1,80 22,42

Kolam 4
Rata-rata ABW dari 1 Rata-
No Hari/Tanggal ADG Size Pakan
sampling satuan kg rata
1 15-Apr-19 6,00 6,80 6,40 166,67
2 22-Apr-19 11,54 11,90 11,72 0,76 86,66
3 29-Apr-19 18,19 18,87 18,53 0,97 54,98
781
4 06-Mei-19 25,14 26,32 25,73 1,03 39,78
5 13-Mei-19 31,94 32,26 32,10 0,91 31,31
6 20-Mei-19 39,12 40,00 39,56 1,07 25,56

Kolam 5
Rata-rata ABW dari 1 Rata-
No Hari/Tanggal ADG Size Pakan
sampling satuan kg rata
1 11-Mar-19 1,55 1,54 1,54 - 647,57 pf1000
2 18-Mar-19 1,62 1,67 1,64 0,01 608,52
3 25-Mar-19 2,68 2,63 2,66 0,14 376,54 781-1
4 01-Apr-19 3,19 3,33 3,26 0,09 306,59
5 08-Apr-19 3,84 3,92 3,88 0,09 257,68
781-2
6 15-Apr-19 6,72 7,04 6,88 0,43 145,33
7 22-Apr-19 11,44 11,49 11,47 0,66 87,21
8 29-Apr-19 19,83 20,00 19,92 1,21 50,21
9 06-Mei-19 28,46 31,25 29,86 1,42 33,50 781
10 13-Mei-19 41,23 43,48 42,35 1,79 23,61
11 20-Mei-19 48,67 50,00 49,34 1,00 20,27
104

Lampiran 9. Lanjutan

Kolam 6
Rata-rata ABW dari
No Hari/Tanggal Rata-rata ADG Size Pakan
sampling satuan 1 kg
1 11-Mar-19 1,54 1,56 1,55 - 644,64 PF1000
2 18-Mar-19 1,77 1,68 1,73 0,02 579,60
3 25-Mar-19 2,70 2,86 2,78 0,15 359,90 781-1
4 01-Apr-19 3,61 3,40 3,51 0,10 285,25
5 08-Apr-19 4,03 3,85 3,94 0,06 253,93
6 15-Apr-19 4,13 4,35 4,24 0,01 242,13 781-2
7 22-Apr-19 5,93 5,88 5,91 0,26 168,63
8 29-Apr-19 8,63 8,26 8,45 0,39 115,87
9 06-Mei-19 12,52 13,33 12,93 0,56 79,87
781
10 13-Mei-19 17,56 19,61 18,58 0,72 56,95
11 20-Mei-19 26,62 26,32 26,47 1,13 37,78

Sampling Panjang
Kolam 3 Kolam 4
No Hari/Tanggal Rata-rata No Hari/Tanggal Rata-rata ADG
ADG
1 15-Apr-19 9,40 1 15-Apr-19 9,61
2 22-Apr-19 10,78 0,20 2 22-Apr-19 11,00 0,20
3 29-Apr-19 11,24 0,07 3 29-Apr-19 11,99 0,14
4 06-Mei-19 12,42 0,17 4 06-Mei-19 13,49 0,21
5 13-Mei-19 14,91 0,36 5 13-Mei-19 15,45 0,28
6 20-Mei-19 16,12 0,17 6 20-Mei-19 17,01 0,22

Kolam 5 Kolam 6
No Hari/Tanggal Rata-rata ADG No Hari/Tanggal Rata-rata ADG

1 11-Mar-19 3,10 - 1 11-Mar-19 3,20 -


2 18-Mar-19 3,58 0,07 2 18-Mar-19 3,67 0,07
3 25-Mar-19 4,24 0,09 3 25-Mar-19 4,31 0,09
4 01-Apr-19 4,46 0,03 4 01-Apr-19 4,47 0,02
5 08-Apr-19 5,06 0,09 5 08-Apr-19 5,33 0,12
6 15-Apr-19 7,72 0,38 6 15-Apr-19 6,85 0,22
7 22-Apr-19 9,83 0,30 7 22-Apr-19 8,09 0,18
8 29-Apr-19 11,35 0,22 8 29-Apr-19 8,71 0,09
9 06-Mei-19 13,28 0,28 9 06-Mei-19 9,80 0,16
10 13-Mei-19 14,16 0,13 10 13-Mei-19 10,99 0,17
11 20-Mei-19 16,52 0,34 11 20-Mei-19 12,74 0,25
Lampiran 10. Grading

Nomor Pindah ke
Hari/tanggal Size Kg Populasi SR (%)
Kolam Kolam
5 135 9,6 1296
3 6 168 6,2 1041,6
TOTAL 15,8 2337,6 77,92
12-Apr-19
5 192 5,6 1075,2
4 6 220 3,9 858
TOTAL 9,5 1933,2 64,44
5 68 24,2 1645,6
5 6 37 16,9 625,3
TOTAL 41,1 2270,9 75,70
5 144 8,8 1267,2
6 6 99 10,2 1009,8
TOTAL 19 2277 75,90
27-Apr-19
3 68 29 1972
3 4 30 16,9 507
TOTAL 45,9 2479 82,63
3 70 16,7 1169
4 4 47 26,9 1264,3
TOTAL 43,6 2433,3 81,11
5 68 24,2 1645,6
5 6 37 16,9 625,3
TOTAL 41,1 2270,9 75,70
5 63 26 1638
6 6 42 14 588
TOTAL 40 2226 74,20
13-Mei-19
5 27 47 1269
3 6 41 27 1107
TOTAL 74 2376 79,20
5 37 43 1591
4 6 25 28 700
TOTAL 71 2291 76,37

105
Lampiran 11. Deskripsi Panen

Jumlah
Ukuran ABW ABW ADG Populasi Biomassa Harga
Nomor Tgl Tgl tebar Pakan SR
Siklus DOC Tebar awal panen (g/ekor panen Panen Jual/kg Pendapatan FCR
Kolam Tebar Panen awal (kg) (%)
(cm) (gram) (gram) /hari (ekor) (kg ) (Rp) (Rp)
(ekor)
1 58 (7-9) 5,6
2 27/12/ 58 (7-9) 5,6
90,9 1,5 11077 1007 27011 27,200,000 1.380 1,37 92,3
3 2017 58 (7-9) 5,6
4 58 (7-9) 5,6
5 64 (7-9) 5,6
03/01/
6 64 (7-9) 5,6 100 1,5 8220 822 17000 13,974,000 1.250 1,52 91,3
1 2018
7 22/10/ 64 (7-9) 5,6
8 2017 71 (7-9) 5,6
9 71 (7-9) 5,6
10/01/ 72000
10 71 (7-9) 5,6 125 1,7 13600 1700 16000 27,200,000 2.090 1,23 90,7
2018
11 71 (7-9) 5,6
12 71 (7-9) 5,6
13 86 (7-9) 5,6
25/01/
14 86 (7-9) 5,6 90,9 1,0 8294 754 16000 12,064,000 1.005 1,33 92,2
2018
15 79 (7-9) 5,6
16 29/10/ 97 (7-9) 5,6
12/02/
17 2017 97 (7-9) 5,6 111,1 1,1 17100 1900 16000 30,400,000 2.095 1,1 95,0
2018
18 97 (7-9) 5,6

106
Lampiran 11. Lanjutan
Jumlah
Ukuran ABW ABW ADG Populasi Biomassa Harga
Nomor Tgl Tgl tebar Pakan SR
Siklus DOC Tebar awal panen (g/ekor panen Panen Jual/kg Pendapatan FCR
Kolam Tebar Panen awal (kg) (%)
(cm) (gram) (gram) /hari (ekor) (kg ) (Rp) (Rp)
(ekor)
19 97 (7-9) 5,6
12/02/
20 2 2018 97 (7-9) 5,6
1 21 9/10/2 97 (7-9) 5,6
22 017 111 (7-9) 5,6
26/02/
23 111 (7-9) 5,6 100 0,9 8220 822 16000 13,152,000 1.050 1,28 91,3
2018
24 111 (7-9) 5,6
16/08/
107 (6-9) 5,6 66,7 150 10 15.000 155,000 21.5 2.2 3
2018 0,6
23/08/
114 (6-9) 5,6 66,7 150 10 15.000 155,000 22.4 2.2 3
2018 0,5
30/08/
16 121 (6-9) 4500 5,6 66,7 150 10 15.000 155,000 24.5 2.5 3
2018 0,5
30/08/
121 (6-9) 5,6 66,7 1815 165 15.000 2,557,500 389.5 2.4 40
02/05/ 2018 0,5
3
2018 05/10/
157 (6-9) 5,6 66,7 624 52 15.000 806,000 119.8 2.3 14
2018 0,4
05/09/
127 (6-9) 5,6 66,7 150 10 15.000 155,000 24.5 2.5 4.3
2018 0,5
06/09/
18 128 (6-9) 3500 5,6 66,7 150 10 15.000 155,000 22.6 2.3 4.3
2018 0,5
13/09/
135 (6-9) 5,6 66,7 150 10 15.000 155,000 21.9 2.2 4.3
2018 0,5

107
Lampiran 11. Lanjutan
Jumlah
Ukuran ABW ABW ADG Populasi Biomassa Harga
Nomor Tgl Tgl tebar Pakan SR
Siklus DOC Tebar awal panen (g/ekor panen Panen Jual/kg Pendapatan FCR
Kolam Tebar Panen awal (kg) (%)
(cm) (gram) (gram) /hari (ekor) (kg ) (Rp) (Rp)
(ekor)
16/09/
138 (6-9) 5,6 100 55 6 18,182 100,000 12.3 2.2 1.6
2018 0,7
20/09/
18 142 (6-9) 5,6 66,7 150 10 15.000 155,000 22.5 2.3 4.3
2018 0,4
05/10/
157 (6-9) 5,6 83,3 1104 92 15.000 210.3 2.3 32
2018 0,5 1,426,000
5 157 (6-9) 2600 5,6 90,9 979 89 15.000 187.9 2.1 38
0,5 1,379,500
05/10/
7 157 (6-9) 3500 5,6 90,9 1606 146 15.000 308.8 2.1 46
2018 0,5 2,263,000
0
3 14 2/05/2 157 (6-9) 4000 5,6 90,9 1793 163 15.000 344.2 2.1 45
0,5 2,526,500
018
6 157 (6-9) 2600 5,6 83,3 1296 108 15.000 248.8 2.3 50
0,5 1,674,000
8 Interp 157 (6-9) 3000 5,6 83,3 1296 108 15.000 248.8 2.3 43
olasi 0,5 1,674,000
Setela
9 157 (6-9) 2700 5,6 83,3 1296 108 15.000 248.8 2.3 48
h 0,5 1,674,000
15/10/
10 2018 157 (6-9) 3000 5,6 83,3 1296 108 15.000 248.8 2.3 43
0,5 1,674,000
11 157 (6-9) 2600 5,6 83,3 1296 108 15.000 248.8 2.3 50
0,5 1,674,000

108
Lampiran 11. Lanjutan
Jumlah
Ukuran ABW ABW ADG Populasi Biomassa Harga
Nomor Tgl Tgl tebar Pakan SR
Siklus DOC Tebar awal panen (g/ekor panen Panen Jual/kg Pendapatan FCR
Kolam Tebar Panen awal (kg) (%)
(cm) (gram) (gram) /hari (ekor) (kg ) (Rp) (Rp)
(ekor)
24/06/
5 106 (2-3) 3.000 1,54 84 0,8 1.998 178.500 15.000 2.677.500 226,8 1.31 72,7
10/03/ 2019
4
2019 16/07/
6 128 (2-3) 3.000 1,54 90,9 0,7 2.182 198.366 16.500 3.273.600 269,1 1,38 70,0
2019
16/06/
3 62 (9-10) 3.000 6,2 91,7 1,4 2.100 192496,5 16.000 3.176.000 5.774,9 1,06 70,0
15/04/ 2019
5
2019 16/07/
4 92 (9-10) 3.000 6,4 101 1,0 2.140 215.177 17.000 3.658.400 2.916,6 1,42 71,3
2019

109
Lampiran 12. Penghitungan Analisis Finansial

1. Biaya Investasi

Uraian Harga (Rp) Umur Ekonomis Biaya Penyusutan


No
Nama Volume Satuan 1 Unit Total (Tahun) (Rp)
1 Bak 5 Buah 25.000 125.000 5 25.000
2 Blower 2 Unit 2.890.000 5.780.000 7 825.714
3 Ember 3 Buah 7.000 21.000 5 4.200
4 Gayung 2 Buah 8.000 16.000 3 5.333
5 Genset 1 Buah 1.250.000 1.250.000 7 178.571
6 Kabel rol 3 terminal 9 Buah 47.000 423.000 5 84.600
7 Kabel rol 4 terminal 1 Buah 52.500 52.500 5 10.500
8 Kerangka baja ringan dan atap 2 Paket 30.000.000 60.000.000 10 6.000.000
9 Kolam bundar (wiremesh dan terpal ) 24 Unit 1.250.000 30.000.000 10 3.000.000
10 Kompor 1 Buah 314.500 314.500 5 62.900
11 Lampu LED 10 Buah 43.650 436.500 5 87.300
12 Lampu sorot 2 Buah 1.250.000 2.500.000 5 500.000
13 Neraca 1 Buah 54.000 54.000 5 10.800
14 Panci 1 Buah 31.200 31.200 5 6.240
15 pH pen 1 Buah 125.000 125.000 5 25.000
16 Pompa air 6 Unit 2.000.000 12.000.000 5 2.400.000
17 Rumah jaga dan gudang 1 Unit 10.000.000 10.000.000 10 1.000.000
18 Saklar sen 2 Buah 24.500 49.000 5 9.800
19 Saluran dan kolam tampung 2 Paket 1.000.000 2.000.000 10 200.000
20 Selang plastik 2 Paket 20.000 40.000 3 13.333
21 Sendok 1 Buah 4.000 4.000 5 800
22 Serok 2 Buah 25.000 50.000 3 16.667
TOTAL 125.321.200 14.466.758

110
Lampiran 12 Lanjutan
2. Biaya Tetap
Siklus Ketiga (4 siklus dalam setahun)
Uraian Harga (Rp)
No
Nama Volume Satuan 1 Unit 1 Tahun
1 Gaji karyawan 1 Orang 300.000 1.200.000
2 Listrik 1 Bulan 400.000 4.800.000
3 Biaya Penyusutan 1 Tahun 14.466.758 14.466.758
TOTAL 20.466.758
Biaya Tetap untuk Siklus Ketiga (24 Kolam) 20.466.758

Siklus Keempat (2 siklus dalam setahun) Siklus Kelima (3 siklus dalam setahun)
Uraian Harga (Rp) Uraian Harga (Rp)
No No
Nama Volume Satuan 1 Unit 1 Tahun Nama Volume Satuan 1 Unit 1 Tahun
1 Gaji karyawan 1 Orang 300.000 600.000 1 Gaji karyawan 1 Orang 300.000 900.000
2 Listrik 1 bulan 400.000 4.800.000 2 Listrik 1 Bulan 400.000 4.800.000
3 Biaya Penyusutan 1 tahun 14.466.758 14.466.758 3 Biaya Penyusutan 1 Tahun 14.466.758 14.466.758
TOTAL 19.866.758 TOTAL 20.166.758
Biaya Tetap untuk Siklus Keempat (2 Kolam) 1.655.563 Biaya Tetap untuk Siklus Kelima (2 Kolam) 1.680.563

111
Lampiran 12 Lanjutan
3. Biaya Tidak tetap
Siklus Ketiga Siklus Keempat
Uraian Harga (Rp) Uraian Harga (Rp)
No No
Nama Volume Satuan 1 Unit Total Nama Volume Satuan 1 Unit Total
1 Antibakteri 1 Botol 24.500 24.500 1 Antibakteri 0,5 Botol 24.500 12.250
Antibakteri Blue Antibakteri Blue
2 1 Botol 25.000 25.000 2 0,5 Botol 25.000 12.500
Copper Copper
Antibakteri Inrofloxs- Antibakteri Inrofloxs-
3 1 Botol 25.000 25.000 3 0,5 Botol 25.000 12.500
12 12
4 Garam 240 kg 1.200 288.000 4 Garam 100 kg 1.000 100.000
5 Kapur 5 Karung 25.000 125.000 5 Kapur 1,5 Buah 25.000 37.500
6 Molase 1 Dirigen 100.000 100.000 6 Molase 0,5 Dirigen 100.000 50.000
7 Probiotik cair 1 Dirigen 50.000 50.000 7 Probiotik cair 0,5 Dirigen 50.000 25.000
8 Probiotik untuk media 1 pcs 450.000 450.000 8 Probiotik untuk media 0,25 pcs 450.000 112.500
9 Probiotik untuk pakan 1 pcs 580.000 580.000 9 Probiotik untuk pakan 0,25 pcs 580.000 145.000
76 sack 305.000 23.180.000 1,6 kg 21.667 34,667
10 Pakan
30 sack 182.000 5.460.000 4,4 kg 9.500 41.800
10 Pakan
TOTAL 30.307.500 11,31 kg 9.500 107.445
Dalam 1 tahun (4 siklus) 121.230.000 485,6 kg 9.500 4.613.200
11 Benih 6000 ekor 60 360.000
TOTAL 5.664.362
Dalam 1 tahun (2 siklus) 11.328.724

112
Lampiran 12. Lanjutan
Siklus Kelima
Uraian Harga (Rp)
No
Nama Volume Satuan 1 Unit Total
1 Antibakteri 0,5 Botol 24.500 12.250
2 Antibakteri Blue Copper 0,5 Botol 25.000 12.500
3 Antibakteri Inrofloxs-12 0,5 Botol 25.000 12.500
4 Garam 100 kg 1.000 100.000
5 Kapur 1,5 Buah 25.000 37.500
6 Molase 0,5 Dirigen 100.000 50.000
7 Probiotik cair 0,5 Dirigen 50.000 25.000
8 Probiotik untuk media 0,25 pcs 450.000 112.500
9 Probiotik untuk pakan 0,25 pcs 580.000 145.000
10 Pakan 482 kg 9.500 4.579.000
11 Benih 6000 ekor 180 1.080.000
TOTAL 6.166.250
Dalam 1 tahun (3 siklus) 18.498.750

Siklus Ketiga Siklus Keempat Siklus Kelima


Biaya Tetap (Rp) 20.466.758 Biaya Tetap (Rp) 1.655.563 Biaya Tetap (Rp) 1.680.563
Biaya Tidak tetap (Rp) 121.230.000 Biaya Tidak tetap (Rp) 11.328.724 Biaya Tidak tetap (Rp) 18.498.750
Biaya Operasional (Rp) 141.696.758 Biaya Operasional (Rp) 12.984.287 Biaya Operasional (Rp) 20.179.313

113
Lampiran 12. Lanjutan
Pendapatan Siklus Ketiga

Panen Total Panen Parsial


Ikan Harga (Rp) Nomor Ikan Harga (Rp)
Nomor Tanggal
Tanggal Populasi Kolam kg Populasi size /kg Total
Kolam SR
kg size /kg Total
Awal Akhir (%) 16/08/2018 16 10 150 15 15.500 155.000
5 89 2600 979 38 11 15.500 1.379.500 23/08/2018 16 10 150 15 15.500 155.000
7 146 2600 1606 62 11 15.500 2.263.000 30/08/2018 16 10 150 15 15.500 155.000
14 163 2600 1793 69 11 15.500 2.526.500 30/08/2018 16 165 1815 11 15.500 155.000
16 52 2600 624 24 12 15.500 806.000 05/09/2018 18 10 150 15 15.500 155.000
18 92 2600 1104 42 12 15.500 1.426.000 06/09/2018 18 10 150 15 15.500 155.000
05/10/2018
6 108 2600 1296 50 12 15.500 1.674.000 13/09/2018 18 10 150 15 15.500 155.000
8 108 2600 1296 50 12 15.500 1.674.000 16/09/2018 18 5.5 55 10 15.500 100.000
9 108 2600 1296 50 12 15.500 1.674.000 20/09/2018 18 10 150 15 15.500 155.000
10 108 2600 1296 50 12 15.500 1.674.000 TOTAL 240.5 2920 3.742.500
11 108 2600 1296 50 12 15.500 1.674.000
TOTAL 1082 26000 12586 48 16.771.000

114
Lampiran 12. Lanjutan
Pendapatan Siklus Keempat Pendapatan Siklus Kelima
Ukuran Ukuran
Nomor Tanggal Biomassa Pendapatan Nomor Tanggal Biomassa Pendapatan
Panen Panen
Kolam Panen (kg) (Rp) Kolam Panen (kg) (Rp)
(ekor/kg) (ekor/kg)
5 25/06/2019 12 178,5 2.856.000 3 16/06/2019 11 198,5 3.374.500
6 17/07/2019 11 198,4 3.372.800 4 17/07/2019 10 215,2 3.766.000
Total 376,9 6.228.800 Total 413,7 7.140.500
Dalam 1 tahun (2 siklus) 12.457.600 Dalam 1 tahun (3 siklus) 21.421.500

Penghitungan Laba Rugi dan R/C Ratio


Siklus Ketiga
Pendapatan = Panen Parsial + Panen Total
= Rp3,742,500 + Rp16,771,000
= Rp20,513,500
Pendapatan 1 Tahun (4 Siklus) = 4 x Rp20,513,500
= Rp82.054.000
Laba/Rugi
Laba/Rugi = Pendapatan - Biaya Operasional
= Rp82.054.000 - Rp141.696.758
= -Rp59.642.758
R/C Ratio
R/C Ratio = Pendapatan / Biaya Operasional
= Rp82.054.000 / Rp141.696.758
= 0,58

115
116

Lampiran 12. Lanjutan

Siklus Keempat
Pendapatan = Panen Total
= Rp12.457.600
Laba/Rugi
Laba/Rugi = Pendapatan - Biaya Operasional
= Rp12.457.600 - Rp12.984.287
= -Rp526.687
R/C Ratio
R/C Ratio = Pendapatan / Biaya Operasional
= Rp12.457.600/ Rp12.984.287
= 0,96

Siklus Kelima
Pendapatan = Panen Total
= Rp21.421.500
Laba/Rugi
Laba/Rugi = Pendapatan - Biaya Operasional
= Rp21.421.500 - Rp20.179.313
= Rp1.242.187
R/C Ratio
R/C Ratio = Pendapatan / Biaya Operasional
= Rp21.421.5000 / Rp20.179.313
= 1,06

Anda mungkin juga menyukai